Anda di halaman 1dari 2

SURAT KEPUTUSAN DIREKTUR

RUMAH SAKIT UMUM KABUPATEN TANGERANG


NOMOR : 445 / 3241 / Far

TENTANG

PEDOMAN PENGORGANISASIAN FARMASI


RUMAH SAKIT UMUM KABUPATEN TANGERANG

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM KABUPATEN TANGERANG

Menimbang : a. bahwa sebagai institusi yang bergerak di bidang pelayanan


kesehatan Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang harus
mampu meningkatkan pelayanan yang lebih bermutu dan mampu
mewujudkan derajat kesehatan masyarakat setinggi-tingginya,
sesuai dengan visi dan misi yang telah ditetapkan;
b. bahwa untuk meningkatkan mutu di Instalasi Farmasi Rumah
Sakit Umum Kabupaten Tangerang yang merupakan bagian dari
unit pelayanan penunjang di Rumah Sakit Umum Kabupaten
Tangerang harus mempunyai Pedoman Pengorganisasian Farmasi
sebagai pedoman pelayanan kefarmasian di Rumah Sakit Umum
Kabupaten Tangerang;
c. bahwa sehubungan hal-hal tersebut diatas perlu diatur dan
ditetapkan dalam Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum
Kabupaten Tangerang.

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2009


tentang Kesehatan;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 44 tahun 2009
tentang Rumah Sakit;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
417/MENKES/PER/II/2011 tentang Komisi Akreditasi Rumah
Sakit;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 58 tahun
2014 tentang Standar Pelayanan Farmasi di Rumah Sakit;
5. Peraturan daerah Nomor 15 Tahun 2014 tentang Organisasi
Perangkat Daerah Kabupaten Tangerang;
6. Peraturan Bupati Nomor 33 Tahun 2015 tentang Rincian Tugas,
Fungsi dan Tata Kerja Rumah Sakit Umun Kabupaten Tangerang.
7. Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum Kabupaten
Tangerang Nomor 445/3240/Far Tahun 2015 tentang Kebijakan
Pelayanan Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum Kabupaten
Tangerang

ii
MEMUTUSKAN

Menetapkan : PEDOMAN PENGORGANISASIAN FARMASI RUMAH SAKIT


UMUM KABUPATEN TANGERANG.
Kesatu : Pedoman Pengorganisasian Farmasi Rumah Sakit Umum Kabupaten
Tangerang sebagaimana tercantum dalam Lampiran Keputusan
Direktur merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari keputusan
direktur ini.
Kedua : Pedoman Pengorganisasian Farmasi Rumah Sakit Umum Kabupaten
Tangerang digunakan sebagai pedoman oleh tenaga kefarmasian
dalam melaksanakan pelayanan kefarmasian di Rumah Sakit Umum
Kabupaten Tangerang
Ketiga Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari ternyata terdapat hal-hal yang perlu penyempurnaan
akan diadakan perbaikan dan penyesuaian sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Tangerang
Pada Tanggal : 9 Januari 2015
----------------------------------------
Direktur RSU Kabupaten Tangerang

dr. Desiriana Dinardianti, MARS


NIP. 1962 12 01 1990 01 2 001

iii

Anda mungkin juga menyukai