Anda di halaman 1dari 3

NAMA : REZA FANSYURI

NIM : 371863007

KELAS KARYAWAN A AKUNTANSI

TUGAS 2 – MANAJEMEN KEUANGAN

1. Sebutkan dan jelaskan Laporan Keuangan Perusahaan yang wajib disusun setiap akhir tahun
buku oleh Perusahaan !

I. Neraca : merupakan lampiran yang menunjukkan jumlah aktiva (harta), kewajiban (utang),
dan modal perusahaan (ekuitas) perusahaan pada saat tertentu.

Secara Lengkap informasi yang disajikan dalam neraca meliputi:

 Jenis-Jenis Aktiva (Assets)

 Jumlah rupiah masing-masing jenis aktiva;

 Jenis-jenis kewajiban (liability);

 Jumlah Rupiah masing-masing jenis kewajiban;

 Jenis-jenis modal (Equity);

 Jumlah rupiah masing-masing jenis modal.

Persamaan neraca diperoleh dengan menggunakan rumus sebagai berikut.

Aktiva = Kewajiban + Modal


Bentuk Neraca terdiri dari dua macam yaitu :

 Bentuk Skontro atau Horisontal (Account Form)

 Bentuk Laporan atau vertikal (Report Form)

II. Laporan Laba Rugi : merupakan laporan yang menunjukkan kondisi usaha dalam suatu periode
tertentu yang tergambar dari jumlah pendapatan yang diterima dan biaya yang telah dikeluarkan
sehingga dapat diketahui apakah perusahaan dalam keadaan laba atau rugi.
Informasi yang disajikan dalam laporan laba rugi meliputi :
 Jenis-jenis pendapatan yang diperoleh dalam suatu periode;

 Jumlah Rupiah dari masing-masing jenis pendapatan;

 Jumlah Keseluruhan pendapatan;

 Jenis-jenis biaya atau beban dalam suatu periode;

 Jumlah rupiah masing-masing biaya atau beban;

 Jumlah keseluruhan biaya yang dikeluarkan;

Hasil Usaha yang diperoleh dengan mengurangi jumlah pendapatan dan biaya selisihanya di sebut
laba atau rugi.

Laporan Laba Rugi dapat disusun dalam dua bentuk yaitu;

 Bentuk Tunggal (Single Step)

 Bentuk Majemuk (Multiple Step)

III. Laporan Perubahan Modal : menggambarkan jumlah modal yang dimiliki perusahaan saat ini serta
sebab-sebab berubahnya modal. Informasi yang diberikan dalam laporan perubahan modal meliputi :
1. Jenis-jenis dan jumlah modal yang ada saat ini

2. Jumlah rupiah tiap jenis modal

3. Jumlah rupiah modal yang berubah

4. Sebab-sebab berubahnya modal

5. Jumlah Rupiah modal sesudah perubahan.

IV. Laporan Arus Kas : merupakan laporan yang menunjukkan arus kas masuk (pendapatan) dan arus
kas keluar (biaya-biaya).

V. Laporan Catatan atas Laporan Keuangan : merupakan laporan yang dibuat berkaitan
dengan Laporan Keuangan yang disajikan. Laporan ini memberikan informasi tentang penjelasan yang
dianggap perlu atas Laporan Keuangan yang ada sehingga menjadi jelas sebab penyebabnya.
2. Sebutkan dan jelaskan para pihak yang berkepentingan terhadap laporan keuangan perusahaan
?

 Pemilik, guna melihat perkembangan dan kemajuan perusahaan serta deviden yang diperolehnya

 Manajemen, untuk menilai kinerjanya selama periode tertentu;

 Kreditor, untuk menilai kelayakan perusahaan dalam memperoleh pinjaman dan kemampuan
membayar pinjaman;

 Pemerintah, untuk menilai kepatuhan perusahaan untuk membayar kewajibannya kepada


pemerintah.

 Investor, untuk menilai prosperk usaha ke depan, apakah mampu memberikan deviden dan nilai
saham seperti yang diinginkan.

Anda mungkin juga menyukai