Anda di halaman 1dari 16

BAB II

KONDISI OBYEKTIF DESA TAMANSARI

A. Kondisi Geografis

Desa Tamansari secara administratif merupakan salah satu

Desa yang berada di Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak,

Provinsi Banten. Desa Tamansari adalah pemekaran dari Desa

Leuwih Ipuh pada tahun 1987 yang dipimpin oleh kepala Desa

pertama yaitu Lurah Bakri. Dan saat ini kepemimpinan Desa

Tamansari dijabat oleh Bapak Ruyani seorang yang aktif di Desa

Tamansari yang sebelumnya memang aktif mendampingi

perjalanan pembangunan desa.

Kantor Desa Tamansari terletak diwilayah Kampung

Manggu, Blok. Jambu Bol. Pemerintahan Desa Tamansari

dilengkapi dengan perangkat desa, aparat desa, LKMD/LPM,

Karang Taruna, PKK, dan BPD, dan PolMas (Polisi

Masyarakat)/FKPM (Forum Kemitraan Polisi Masyarakat).

22
23

Desa Tamansari memiliki 13 kampung :

1. Kampung Manggu

2. Kampung Manggu Babakan

3. Kampung Manggu Cikadu Geulis

4. Kampung Karang Pawitan

5. Kampung Sawit Dua

6. Kampung Pasung

7. Kampung Singgung

8. Kampung Sawah

9. Kampung Sindang

10. Kampung Gerendeng Pasir

11. Kampung Gerendeng Lebak

12. Kampung Pakis

13. Kampung Manggu Bale1

Desa Tamansari terletak di kecamatan Banjarsari

kabupaten Lebak dengan luas wilayah 652 Ha dan 3 KM luas

sungai. Desa Tamansari mempunyai iklim tropis sehingga

1
Januri, Tokoh Masyarakat Desa Tamansari Kec. Banjarsari,
wawancara dengna penulis dirumahnya pada tanggal 27 Juli 2019.
24

mempunyai pengaruh langsung terhadap aktivitas pertanian dan

pola tanam di desa ini.

1. Batas wilayah:

a. Sebelah Utara : Desa Cilegon Ilir

b. Sebelah Selatan : Desa Bojong Juruh

c. Sebelah Barat : Desa Lebak Keusik

d. Sebelah Timur : Desa Leuwi Ipuh

2. Luas wilayah

a. Pemukiman : 200 Ha

b. Sawah teririgasi : 100 Ha

c. Perkebunan : 352 Ha

d. Sungai :0h

e. Rawa-rawa :0h

Adapun orbitrase jarak dari pusat pemerintahan sebagai

berikut:

a. Jarak dari pusat pemeritahan kelurahan : 5 KM

b. Jarak dari pusat pemerintahan kecamatan : 9 KM

c. Jarak dari pusat pemeritahan kabupaten Lebak : 99 KM

d. Lama jarak tempuh ke ibu kota lebak : 160 KM


25

B. Kondisi Demografis

Jumlah penduduk Desa Tamansari kecamatan Banjarsari

mencapai 3.546 jiwa yang terdiri atas 1.763 laki-laki dan 1.783

perempuan. Berdasarkan kartu keluarga terdapat 788 kepala

keluarga. Di desa Tamansari terdapat 03 Rukun Warga dan terdiri

dari 13 Rukun Tetangga, yaitu :

1. RW 01 terdiri dari 5 RT

2. RW 02 terdiri dari 4 RT

3. RW 03 terdiri dari 4 RT

Jumlah penduduk Desa Tamansari akan terlihat pada tabel

berikut:

Tabel 1

Jumlah penduduk Desa Tamansari berdasarkan jenis

kelamin

No Jenis Kelamin Jumlah


1. Laki-laki 1.763
2. Perempuan 1.783
Jumlah 3.546
Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.

Agar dapat mendeskripsikan lebih lengkap tentang

informasi keadaan kependudukan Desa Tamansari maka


26

dilakukan indivikasi jumlah penduduk dengan menitik beratkan

kepada klasifikasi jumlah usia dan jenis kelamin. Sehingga akan

diperoleh gambaran tentang kependudukan Desa Tamansari yang

lebih konprensip yaitu sebagai berikut :

Tabel 2

Jumlah Penduduk Berdasarkan Struktur Usia

No Kelompok Usia Jumlah

1. 0–4 204

2. 5–6 233

3. 10 – 14 313

4. 15 – 19 576

5. 20 – 24 279

6. 25 – 29 277

7. 30 – 34 233

8. 35 – 39 239

9. 40 – 44 179
27

10. 45 – 49 205

11. 50 – 54 154

12. 55 – 59 125

13. >60 Tahun 104


Jumlah 3.546
Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.

C. Kondisi Sosiologis

Mengenai pembahasan kondisi sosiologis Desa Tamansari

akan diuraikan dalam beberapa pembahasan, antara lain: bidang

keagamaan, bidang pendidikan, bidang sosial, dan bidang

ekonomi.

1. Bidang Keagamaan

Agama merupakan sebuah keyakinan atau kepercayaan

yang dianut oleh masyarakat di Desa Tamansari yang

seluruhnya beragama Islam, hal ini dapat dilihat dari

banyaknya kegiatan agamis seperti pengajian rutin yang

diadakan di Majlis-majlis ta’lim. baik pengajian bapak-bapak

maupun ibu-ibu, dan anak-anak yang belajar membaca Al-


28

qur’an. Pengajian bapak-bapak dilaksanakan setiap malam

sabtu dan malam jumat setelah shalat isya, sedangkan

pengajian untuk ibu-ibu dilaksanakan setiap satu minggu

sekali, dan pengajian anak-anak dilaksanakan di Majlis

ta’lim maupun di rumah ustadz/ustadzah ataupun pondok

pesantren yang dilaksanakan setiap hari setelah shalat

magrib.

Dari semua kegiatan tersebut mencerminkan betapa

pentingya pendidikan keagamaan bagi kehidupan

masyarakat. Sarana-sarana keagamaan merekapun dianggap

cukup baik dan memadai, seperti masjid, musola, dan Majlis

ta’lim.

Tabel 3
Jumlah penduduk Desa Tamansari berdasarkan agama

No Nama Agama Jumlah


1 Islam 3546
2 Katolik -
3 Kristen -
Jumlah 3546
Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.
29

Tabel 4
Jumlah Sarana Peribadahan
No Sarana peribadahan jumlah
1 Masjid 7
2 Mushola 10
3 Gereja -
Jumlah 17
Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.

Tabel 5

Jumlah Tokoh Agama

No Tokoh Ulama Jumlah


1. Ulama 30
2. Mubalighoh 20
3. Mubaligh 4
Jumlah 54
Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.

2. Bidang Pendidikan

Pendidikan merupakan hal penting dalam

kehidupan manusia, karena dengan berpendidikan

seseorang mampu menghadapi zaman yang modern

dan dengan berpendidikan seseorang mampu


30

memperoleh ilmu yang bermanfaat bagi dirinya,

kelurganya dan masyarakat luas.

Sebagian besar masyarakat desa tamansari sudah

mengerti pentingnya Pendidikan, mulai dari sekolah

tingkat dasar, sampai kepada perguruan tinggi, namun

masih ada juga sebagian kecil masyarakat yang tidak

peduli dengan Pendidikan yang disebabkan karena

faktor ekonomi, sehingga mereka tidak paham betapa

pentingnya Pendidikan. dibawah ini merupakan

gambaran tingkat Pendidikan masyarakat desa

tamansari.

Tabel 6

Jumlah penduduk menurut tingkat pendidikan

No Tingkat Pendidikan Jumlah


1 Tidak/belum Sekolah 1550
2 SD 1617
4 SLTP 258
6 SLTA 93
8 S1/Diploma 28
Jumlah 3.546
Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.
31

Tabel 7
Jumlah sarana Pendidikan
No. Sarana Pendidikan Jumlah
1 SD/MI 3
2 SLTP -
3 SLTA -
4 Universitas -
Jumlah 3
Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.

3. Bidang Sosial

Kondisi Sosial Desa tamansari bersifat

kekeluargaan dan rasa persaudaraan yang sangat erat

diantara masyarakat, dan saling menghormati satu

sama lain. Selain itu masyarakat Desa tamansari juga

memiliki rasa tnggung jawab yang tinggi, hal ini

sering diadakanya kegiatan gotong royong dan

dilakukan satu kali dalam seminggu. hal yang lainya

untuk meningkatakan kemajuan Desa tamansari

sehingga terbentuk beberapa Lembaga ke masyarkatan

dan sarana olahraga. Mengenai Lembaga

kemasyarakatan dan sarana olahraga akan dijelaskan

pada tabel berikut ini.


32

Tabel 8
Jumlah Lembaga kemasyarakatan
Jenis Lembaga
No Jumlah
Kemasyarakatan
1. LPM 1

2. PKK 1

3. Posyandu 2

4. Kelompok Tani 4

5. Karang Taruna 1

Jumlah 9
Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.

Tabel 9
Jumlah sarana sosial/olahraga

No Jenis Sarana Jumlah

Lapangan Sepak Bola 2


1
Lapangan Bola Voli 3
2
Lapangan Futsal -
3
Lapangan Bulu Tangkis -
4
Lapangan Tenis Meja -
5
5
Jumlah
Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.
33

4. Bidang ekonomi

Secara umum mata pencaharian warga masyarakat

Desa Tamansari dapat teridentifikasi kedalam

beberapa bidang mata pencaharian, Petani, Buruh tani,

PNS/TNI/Polri, Karyawan Swasta, Pedagang,

Wirausaha, Pensiunan, Buruh bangunan, Peternak dan

pertambangan.

Tabel 10

Jumlah Penduduk Menurut Mata Pencaharian

NO. Macam-Macam Pekerjaan Jumlah


Tidak/belum Bekerja
1 1.739

2 Petani 606

3 Buruh Tani 580

4 PNS/TNI/Polri 30

5 Karyawan Swasta 186

6 Pedagang 130

7 Wirausaha 68

8 Pensiunan 12

9 Tukang Bangunan 50
34

10 Peternakan 0

11 Jasa 145

Jumlah 3.546

Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.

Tabel 11.
Jumlah Pertambangan

No Golongan Pertambangan Jumlah

1. Pertambangan Golongan A 0

2. Pertambangan Golongan B 0

3. Pertambangan Golongan C 4

Sumber: Data Statistik Kantor Desa Tamansari Tahun 2018.


35

D. Sturkutur Desa Tamansari

STRUKTUR ORGANISASI PEMERINTAHAN


DESA TAMANSARI
KEC. BANJARSARI KAB. LEBAK PROV. BANTEN

BPD KEPALA DESA LPM

SEKRETARIS DESA

KASI EKBANG KASI KESRA KAUR UMUM KAUR


KEUANGAN
KASI PEM MANTRI TANI
PETUGAS BENDAHARA
DATA

LINMAS I LINMAS II LINMAS III LINMAS IV

KETUA RW .01 KETUA RW .02 KETUA RW .03

KETUA RT . 01 KETUA RT . 05 KETUA RT . 09

KETUA RT . 02 KETUA RT . 06 KETUA RT . 10

KETUA RT . 03 KETUA RT. 07 KETUA RT . 11

KETUA RT . 04 KETUA RT . 08 KETUA RT . 12

KETUA RT. 13
36

Keterangan :
Ketua Desa : Ruyani
BPD : Yuan Sutardi
LPM : Jamhari
Sekertaris : Pudi Hermawan
Kasi Pem dan tartib : Rohani
Kasi Kesra : Saprudin
Kasi Ekbang : Asep Ruhiyat
Kasi Pemerintahan : Rohani
Mantri Tani : Dumyati
Kaur Umum : Dini Diansyah
Kaur Keuangan : Iman
Petugas Data : M. Mansyur
Bendahara : Khodijah
Linmas 1 : Dian Herdiana
Linmas 2 : Enun
Linmas 3 : Patoni
Linmas 4 : Wahyu
Ketua RW 1 : Muhammad
Ketua RW 2 : Januri
Ketua RW 3 : Karim
Ketua RT 1 : Muhdi
Ketua RT 2 : Herman
Ketua RT 3 : Madsan
Ketua RT 4 : Samsuri
37

Ketua RT 5 : Sarpin
Ketua RT 6 : Hendri
Ketua RT 7 : Nursalam
Ketua RT 8 : Rasta
Ketua RT 9 : Mamat
Ketua RT 10 : Sueb
Ketua RT 11 : Atib
Ketua RT 12 : Yusa
Ketua RT 13 : Khatib

Anda mungkin juga menyukai