Anda di halaman 1dari 10

PERUBAHAN REDAKSI KALIMAT/

VARIASI KALIMAT

oleh
Dr. Rosida Tiurma Manurung, M.Hum.
PERUBAHAN REDAKSI KALIMAT
Dalam tulisan, perubahan redaksi kalimat diperlukan. Perubahan
redaksi kalimat ialah cara untuk mengungkapkan pikiran utuh yang
bermacam-macam sehingga efektivitas dan kekomunikatifanya lebih
tinggi.
•  Fungsi perubahan redaksi kalimat ialah sebagai berikut:
1)  menghindari kemonotonan/ pengulangan bentuk dalam kalimat;
2)  memudahkan pembaca menemukan pikiran penulis;
3)  mendorong pembaca untuk membaca tulisan hingga tuntas;
4)  menghasilkan kalimat yang efektif, variatif, dan komunikatif.
CARA MENGUBAH REDAKSI KALIMAT
1.  mengubah bentuk atau jenis kalimat

Contoh
Banjir besar disebabkan oleh tanggul yang bobol.
Penyebab banjir besar ialah tanggul yang bobol
Banjir besar terjadi sebab tanggul itu bobol.
Tanggul yang bobol telah menyebabkan banjir besar.

2. mengubah posisi atau letak gatra

Contoh
Tadi pagi di Jalan Anggrek, sebuah mobil terbakar.
Terbakar sebuah mobil tadi pagi di Jalan Anggrek.
Di Jalan Anggrek terbakar sebuah mobil tadi pagi.

3. mempergunakan padanan kata
Contoh:

Tindak kriminal merupakan cerminan kehidupan di perkotaan.
Tindak kriminal merupakan gambaran kehidupan di perkotaan.
Tindak kriminal merupakan perian kehidupan di perkotaan.
Tindak kriminal merupakan deskripsi kehidupan di perkotaan.
CARA MENGUBAH REDAKSI KALIMAT
4. mempergunakan variasi panjang dan pendek kalimat

Contoh:
a.  Sistem upah yang dihitung berdasarkan senioritas memang
bermanfaat, khususnya bagi pekerja lanjut usia karena masa kerja
mereka akan diperhitungkan dan pengabdian mereka pun
diapresiasi yang memungkinkan mereka mendapat upah yang
tinggi serta menduduki posisi penting di perusahaan.

b.  Sistem upah dapat dihitung berdasarkan senioritas. Dengan


sistem itu, pekerja lanjut usia diuntungkan. Oleh karena masa
kerja mereka akan diperhitungkan. Selain itu, pengabdian mereka
pun diapresiasi. Dengan demikian, pekerja lanjut usia
dimungkinkan untuk mendapat upah yang tinggi. Tambahan pula,
mereka berpeluang untuk menduduki posisi penting di
perusahaan.

CONTOH VARIASI KALIMAT
•  Kebudayaan modern dikuasai ilmu, teknologi, dan ekonomi.
Kebudayaan modern sekarang dalam krisis. Oleh karena itu,
kebudayaan modern berpaling kepada agama.
a.  Kebudayaan modern yang dikuasai oleh ilmu, teknologi, dan
ekonomi, sekarang dalam krisis sehingga berpaling kepada agama.
b.  Kebudayaan modern dikuasai oleh ilmu, teknologi, dan ekonomi
sehingga sekarang tidak hanya mengalami krisis sehingga
berpaling kepada agama.
c.  Karena sekarang kebudayaan modern yang dikuasai ilmu,
teknologi, dan ekonomi itu mengalami krisis, kebudayaan itu
berpaling kepada agama.
d.  Berhubung dengan kebudayaan modern sekarang mengalami
krisis sebagai akibat dikuasai oleh ilmu, teknologi, dan
ekonomi,kebudayaan tersebut berpaling kepada agama.
CONTOH VARIASI KALIMAT
1. Untuk merencanakan suatu bangunan pengairan, digunakan
perhitungan banjir periode ulang. Perhitungan tersebut menggunakan
metode statistik.
1.  Perhitungan banjir periode ulang untuk merencanakan suatu
bangunan perairan menggunakan metode statistik.
2.  Metode statistik digunakan dalam perencanaan suatu bangunan
pengairan dengan perhitungan banjir periode ulang.
3.  Untuk merencanakan suatu bangunan pengairan, digunakan
perhitungan banjir periode ulang dengan metode statistik.
4.  Perencanaan suatu bangunan pengairan yang menerapkan
perhitungan banjir periode ulang menggunakan metode statistik.

CONTOH VARIASI KALIMAT
•  Para pengguna internet tidak akan lagi dapat membuka situs porno.
Pemerintah segera memblokir tayangan informasi dan gambar
yang tidak mendidik.
1.  Pemerintah akan segera memblokir tayangan informasi dan
gambar yang tidak mendidik sehingga para pengguna internet
tidak akan lagi dapat membuka situs porno.
2.  Karena pemerintah akan segera memblokir tayangan informasi
dan gambar yang tidak mendidik, para pengguna internet tidak
akan lagi dapat membuka situs porno.
3.  Para pengguna internet tidak akan lagi dapat membuka situs
porno sebab pemerintah akan segera memblokir tayangan
informasi dan gambar yang tidak mendidik.
4.  Tayangan informasi dan gambar yang tidak mendidik akan segera
diblokir pemerintah sehingga para pengguna internet tidak akan
lagi dapat membuka situs porno.


CONTOH VARIASI KALIMAT
Teknologi bioreaktor ini sudah teruji berhasil mengatasi
penyakit degeneratif seperti penyakit jantung dan ginjal.
(keberhasilan)
1.  Keberhasilan teknologi bioreaktor ini sudah teruji untuk
mengatasi penyakit degeneratif seperti jantung dan ginjal.
2.  Keberhasilan teknologi bioreaktor dalam mengatasi penyakit
degeneratif, seperti penyakit jantung dan ginjal, sudah teruji.
3.  Penyakit degeneratif, seperti penyakit jantung dan ginjal,
teratasi dengan teknologi bioreaktor.
4.  Keberhasilan mengatasi penyakit degeneratif, seperti
penyakit jantung dan ginjal, sudah teruji dengan teknologi
bioreaktor.

Anda mungkin juga menyukai