Anda di halaman 1dari 2

3.

Jelaskan apa yang dimaksud dengan TRIAS UKS,bagaimana menerapkan TRIAS


UKS tersebut untuk mencegah covid 19 di lingkungan sekolah dimasa new normal
ini.?
Trias UKS merupakan tiga program pokok UKS yaitu pendidikan kesehatan, pelayanan
kesehatan, dan pembinaan lingkungan sekolah sehat untuk meningkatkan kesadaran
hidup sehat dan derajat kesehatan peserta didik.
Dengan demikian Trias UKS merupakan perpaduan antara upaya pendidikan kesehatan,
upaya pelayanan ksehatan dan pembinaan lingkunngan sekolah yang sehat. Pendidikan
kesehatan merupakan upaya pendidikan kesehatan yang dilaksanaan sesuai dengan
kurikulum sekolah.
Penerapan Trias UKS untuk mencegah covid 19 di lingkungan sekolah pada masa new
normal.
a) Pendidikan kesehatan
Memberikan pendidikan kesehatan kepada peserta didik mengenai covid 19 ini, dan
menjelaskan bagaimana cara penularan dari covid 19 ini serta menjelaskan tanda dan
gejala dari covid 19 ini. Peserta didik yang sudah mulai bersekolah tetap
memperhatikan protocol kesehatan yaitu 3M ( pakai masker, mencuci tangan dan
menjaga jarak dengan orang lain).
b) Pelayanan kesehatan
Untuk melaksanakan pelayanan kesehatan di lingkungan sekolah pada masa new
normal ini,
1) Promotif
Memberikan penyuluhan mengenai covid 19 kepada peserta didik
2) Preventif
perawat sekolah harus rutin melakukan pengecekan suhu tubuh peserta didik,
bertujuan untuk meminimalisir terjadinya covid 19 di lingkungan sekolah. Peserta
didik yang sudah mulai bersekolah tetap memperhatikan protocol kesehatan yaitu
3M ( pakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak dengan orang lain).
c) Pembinaan lingkungan sehat di sekolah
Pada masa new normal ini disekolah-sekolah harus menyediakan tempat cuci tangan
di setiap ruangan peserta didik, serta handsoap dan handsenitizer.
Sumber : (Effendi,Ferry & makhfudli.2009.keperawatan kesehaatan komunitas. Jakarta :
selemba medika)

Anda mungkin juga menyukai