Anda di halaman 1dari 3

SOAL PAS PKK KELAS XI APHP

1. Berikut ini yang termasuk dalam manfaat menjadi wirausaha adalah . . . .


a. Bisa menciptakan lapangan kerja baru
b. Terikat waktu
c. Kerja lebih santai
d. Bisa kerja sesuka hati
e. Tanggung jawab rendah
2. Kemampuan seseorang untuk melakukan sesuatu yang baru baik berupa gagasan kemampuan berusaha
maupun karya nyata yang relatif berbeda dengan apa yang telah ada sebelumnya disebut . . . .
A. Kreatif
B. Motivatif
C. Inovatif
D. Intuitif
E. Efektif
3. Untuk membuat produk yang menarik diperlukan kreatifitas dalam bentuk. ...
A. harga yang kompetitif
B. tempat usaha yang strategis
C. kualitas produk
D. kemasan yang menarik
E. penampilan produk
4. Hasil ide atau ide seseorang, yang memiliki nilai, baik dalam bentuk konkret atau abstrak yang
disebut ... 
A. ciptaan
B. Hak cipta 
C. pencipta
D. ciptaan
E. Deskripsi
5. Contoh kemasan yang bersifat kaku adalah ….
A. Plastik dan Kertas
B. Botol dan Kertas
C. Kayu dan Logam
D. Botol Plastik dan Gelas
E. Botol dan logam
Uraian
1. Menurut kalian, apakah manfaat dari seseorang menjadi wirausaha?
2. Bacalah artikel di bawah ini

Rizka Wahyu Romadhona

Mengenal pengusaha sukses yang satu ini, pasti Anda juga mengenal Lapis Bogor Sangkuriang yang
begitu populer di berbagai daerah. Awalnya, ia sempat mengalami kegagalan saat menjalankan bisnis
bakso hingga rela untuk keluar dari perusahaan telekomunikasi terkemuka. Kegagalan ini tidak lantas
membuatnya kalut dan menyerah hingga akhirnya ia mencoba keberuntungan dengan membuat kue
lapis Bogor.
Kue yang terbuat dari bahan dasar talas ini memiliki rasa yang gurih dan cocok dengan selera banyak
orang. Dengan keunikan itulah, banyak orang yang rela jauh-jauh untuk membeli kue lapis Bogor
dengan brand Sangkuriang milik pengusaha sukses ini. Hingga sekarang, Rizka sudah berhasil membuka
banyak gerai di beberapa tempat hingga meraup untuk hingga miliaran rupiah.
Sumber Artikel ini telah tayang di Blog Modal Rakyat. Kunjungi https://www.modalrakyat.id/blog/7-
pengusaha-sukses-kuliner-yang-berhasil-meraup-omzet-miliaran
Karakter wirausaha apakah yang dapat kalaian teladani dari wirausaha di atas?
3. Menurut Zimmerer, karakteristik wirausaha yang berhasil karena bekerja secara prestatif. Sebutkan minimal
3 contoh kerja prestatif!
4. Apakah yang dimaksud dengan :
a) Kerja ikhlas
b) Kerja keras
5. Sebutkan 3 faktor yang dapat menyebabkan seorang wirausaha dapat mengalami suatu kegagalan?
6. Peluang usaha bersumber atau diawali dengan adanya ide atau Inspirasi yang bersumber dari faktor internal
dan eksternal. Sebutkan masing – masing 2 faktor internal dan eksternal munculnya ide peluang usaha!
7. Apakah yang dimaksud dengana analisis SWOT?
8. Buatlah satu contoh analisis peluang usaha menggunakan analisis SWOT di bidang kuliner!
9. Apakah yang dimaksud dengan hak kekayaan intelektual?
10. Apakah yang dimaksud dengan :
a) Hak paten
b) Hak cipta
11. Sebutkan 3 contoh dasar hukum untuk hak kekayaan intelektual!
12. Sebutkan syarat suatu karya intelektual dapat dipatenkan!
13. Apakah yang dimaksud dengan prototype produk barang/jasa?
14. Sebutkan tahapan dalam proses pembuatan prototype!
15. Sebutkan 3 tujuan dari desain kemasan produk!
16. Salah satu tujuan dari kemasan produk adalah Barrier Protection, apakah maksud dari tujuan tersebut?
17. Apakah perbedaan dari kemasan primer, sekunder, dan tersier?
18. Berdasarkan tingkat kesiapan pakai, kemasan dibagi menjadi dua jenis. Sebutkan masing 2 contoh
dari tiap jenis tersebut!
19. Sebutkan 3 syarat kemasan produk agar dapat berfungsi dengan baik!
20. Perhatikan gambar berikut/
1

Jelaskan bagian yang ditunjuk oleh nomor secara berurutan!

Anda mungkin juga menyukai