Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL USAHA KERAJINAN BOTOL

PLASTIK BEKAS

Disusun oleh.

Nama kelompok :

Alzamadani/XII MIPA 6

Dindya Luthfiah F./XII MIPA 6

Hero Benta J./XII MIPA 6

Karina Mutyhara/XII MIPA 6

Kevin Aditama/XII MIPA 6

M. Wildan Jafar/XII MIPA 6

SMA NEGERI 2 BOGOR


LEMBAR PENGESAHAN
PROPOSAL USAHA KERAJINAN KAIN BLACU

Disahkan di

Bogor, 20 Agustus 2019

1
Mengetahui Penyusun

Euis Emma Kelompok 1

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang senantiasa kita panjatkan, atas

limpahan rahmat dan kasih-Nya serta anugerah-Nya dan berkat petunjuk-Nya sehingga kami

dapat menyelesaikan penyusunan usaha kerajinan pembuatan pot dari botol bekas air mineral.

Di dalam proposal ini kami selaku penyusun hanya sebatas ilmu yang bisa kami

sajikan dengan topik “Usaha Kerajinan Tangan”, dimana di dalam topik tersebut ada

beberapa hal yang bisa kita pelajari khususnya untuk menambah kreatifitas bagi siswa-siswi

SMAN 2 Bogor.

Penyusunan proposal ini dimaksudkan untuk memberikan gambaran bagi pihak-pihak

yang terkait dan juga untuk kepentingan dalam pengembangan SMA Negeri 2 Bogor dalam

unit produksi. Disadari bahwa kami tidak akan pernah bisa menyusun proposal ini, tanpa

adanya kerjasama yang baik dari beberapa pihak terkait.

Bogor, 18 Agustus 2019

Penyusun

2
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL i

HALAMAN PERSETUJUAN ii

KATA PENGANTAR iii

DAFTAR ISI iv

BAB I PENDAHULUAN 1

A. LATAR BELAKANG 1
B. PRESPEKTIF MASA DEPAN USAHA 1
C. HAMBATAN YANG AKAN DIHADAPI 2
D. PEMECAHAN MATERI 2

BAB II PELAKSANAAN 3

A. TUJUAN KEGIATAN 3
B. STRATEGI PEMASARAN 3
C. KEGUNAAN 3
D. BAHAN BAKU 3
E. PROSES PRODUKSI 3
F. RENCANA ANGGARAN BIAYA 4

BAB III PENUTUP 5

BAB I PENDAHULUAN

3
A. Latar Belakang
Dalam kehidupan didapati banyak tantangan yang harus dihadapi, bahkan
diselesaikan. Meliputi tantangan bersaing dalam keadaan fisik maupun mental. Hal
tersebut merupakan suatu hal pemenuhan dalam kebutuhan baik rohani dan jasmani.
Didasari oleh zaman yang semakin maju, modern dan persaingan memenuhi
kebutuhan yang semakin pesat.
Dikatakan usaha hanyalah sebagian kecil dari niat yang nantinya akan
berwujud sesuai keinginan atau hanyalah belaka. Untuk itu utama dalam menjadikan
usaha yang berhasil dan memuaskan inilah yang dibutuhkan suatu konsep yang
berbentuk proposal ini, didalam proposal ini tercantum segala rincian yang
dibutuhkan agar usaha yang nantinya dijalankan akan berhasil sesuai keinginan.
Diharapkan pula proposal usaha ini merupakan media komunikasi yang dapat
diandalkan untuk pengembangan usaha dan kerjasama dengan seluruh pihak yang
terkait. Segala hal yang dibuat oleh tangan manusia tiadalah sempurna, untuk itu tak
ada gading pula yang tak retak. Saran dan kritikan atas proposal usaha yang kami buat
ini sangatlah menjadi hal yang akan selalu membangun dan memajukan.
Usaha yang akan kami mulai adalah usaha kecil, yaitu pembuatan produk
kerajinan tangan dengan faktor produksi yang relatif murah dan terjangkau serta
mudah didapat.
Kami yakin usaha perdana yang kami lakukan ini memiliki berbagai aspek
yang dapat menguntungkan, bagi pribadi maupun orang lain. Usaha yang bergerak
dalam bidang kerajinan tangan yang dapat digunakan aksesoris dan keperluan lainnya.
Usaha yang kami jalani ini adalah jenis usaha yang kreatif, karena menggunakan
keterampilan, ketelitian, dan keahlian.
Oleh karena itu sangat besar harapan kami dapat
menjalankan,mengembangkan usaha ini dengan semaksimal mungkin.

B. Prespektif Masa Depan Usaha


Kami memikirkan tentang kekuatan (potensi) dan peluang bagi bisnis kami.
Potensi yang kami miliki dapat berguna untuk membuat produk kami memiliki
keunggulan kompetetif dan keunggulan komperatif terhadap pesaing.
Yang diantaranya merupakan :
1. Pengetahuan tentang design-design yang unik dan menarik, sehingga dapat
menghasilkan pembuatan produk yang bervariasi.
2. Bahan-bahan murah sehingga harga dapat bersaing
3. Para pesaing (pelaku bisnis) belum begitu serius mengolah usaha dengan
produk sejenis.

Kami memiliki keyakinan bahwa produk ini dapat diterima oleh masyarakat. Peluang
ini Kami pelajari karena masyarakat dewasa ini menghargai hasil kerajinan tangan.

Hal ini menunjukan peluang yang Kami miliki adalah:

4
1. Dengan produk yang unik diharapkan masayrakat tidak jenuh.
2. Bahan baku mudah diperoleh dan murah.

C. Hambatan Yang Akan Dihadapi


Kami menyadari usaha ini tergolong usaha kecil. Keterbatasan kemampuan belum
memungkinkan untuk menanggung risiko usaha besar. Selain potensi tersebut Kami
memiliki kelemahan yang akan menjadi hambatan usaha kami, Seperti:
1. Variasi design yang tidak berkembang
2. Kapasitas produksi yang terbatas
3. Dukungan finansial yang terbatas

D. Pemecahan Masalah
Untuk mengatasi kelemahan dan ancaman usaha, kami berusaha untuk :
1. Mengadakan devisi penelitian,
Model dan pengembangan diikuti sesuai dengan perkembangan zaman.
2. Menjalin kerjasama dengan pihak lain yang dapat membantu mengatasi
masalah tersebut.

BAB II PELAKSANAAN

5
A. Tujuan Kegiatan
Tujuan dari didirikannya usaha Aneka Kreasi pot bunga adalah:
1. Belajar dan mencari pengalaman berwirausaha dan menerapkan
keterampilan dalam usaha kerajinan.
2. Berperan sebagai pencipta lapangan pekerjaaan.
3. Memenuhi kebutuahan masyarakat.
4. Menanggulangi pengangguran sejak dini.
5. Mendapat keuntungan yang optimal secara ekonomis dan edukatif.

B. Strategi Pemasaran
Produk yang Kami tawarkan memiliki nilai tambah dan berkualitas, untuk
menaikan nilai tambah Kami mencoba untuk menghasilkan produk yang unik dan
menarik serta berkualitas baik.
Pemasaran ke sekolah-sekolah karena di mungkinkan banyak peminat dari siswi
sekolah yang menggunakannya untuk aksesoris tambahan..

C. Kegunaan
Usaha ini berguna dalam penciptaan produk yang nantinya hanya akan di gunakan
bagi semua kalangan. Juuga berupaya menambah kreatifitas, terutama untuk
pelajar dalam mengeluarkan ide-ide kreatif.

D. Bahan Baku
Bahan baku utama pembuatan pot bunga ini adalah botol plastik bekas air 1,5
L.Selain botol bekas air mineral, ada pula bahan serta alat pendukung lainnya
seperti gunting/cutter, kertas, pensil, tanaman kaktus, cat, dan kuas.

E. Proses Produksi
1. Menyiapkan 1 botol plastik bekas, setelah itu memotong bagian tengah botol,
sehingga menjadi 2 bagian menggunakan gunting/cutter.
2. Menggambar desain dikertas seperti telinga kucing/telinga beruang. Lalu,
ditempel sehingga melapisi botolnya dan gunting sesuai dengan polanya.
3. Botol yang sudah digunting sesuai desainnya, kemudian dicat dengan warna
dasar lalu dikeringkan.
4. Setelah kering, botol yang sudah diwarnai dasar kemudian dicat sesuai desain
yang ditentukan. Misal telinganya berbentuk kucing botolnya dilukis
membentuk kucing, kemudian keringkan.
5. Setelah cat mengering, masukkan tanah dan tanaman kaktus. Pot sudah siap
dipajang.

F. Rencana Anggaran Biaya

No Nama barang Banyak barang yang Harga barang


dibutuhkan

6
1 Botol plastik bekas 1,5 liter Rp. 5.000,00
2 Tanaman kaktus 6 biji Rp. 30.000,00
3 Cat acrylic 12 biji Rp. 24.000,00
Jumlah Rp.59.000,00

BAB III PENUTUP

Demikian proposal usaha kerajinan tangan pembuatan pot bunga kami susun, dengan
harapan pembuatan usaha berjalan dengan lancar. Pembuatan proposal ini bertujuan untuk
meningkatkan kreatifitas dan menambah ilmu tentang kegiatan yang dilakukan.

7
Kami menyadari bahwa tidak yang sempurna di dunia ini kecuali yang maha Kuasa.
Dalam pembuatan proposal usaha kerajinan tangan pembuatan gelang ini tentunya masih
banyak kekurangan, untuk itu kami mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun
guna lebih baiknya penyusunan proposal yang selanjutnya.

Akhir dari penulisan propsal ini kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang
telah ikut serta berpartisipasi dalam penyusunan proposal usaha kerajinan tangan pembuatan
pot bunga dan kami berharap agar pelaksanaan kegiatan ini dapat berjalan dengan dengan
baik dan lancar seperti harapan kami.

Anda mungkin juga menyukai