Anda di halaman 1dari 22

LIMA ROTI DUA IKAN

Minggu, 7 Maret 2021


Membaca Kitab Suci
Injil Matius 14: 13-21
• 13 Setelah Yesus mendengar berita itu menyingkirlah Ia dari situ, dan hendak
mengasingkan diri dengan perahu ke tempat yang sunyi. Tetapi orang banyak
mendengarnya dan mengikuti Dia dengan mengambil jalan darat dari kota-kota
mereka.
• 14 Ketika Yesus mendarat, Ia melihat orang banyak yang besar jumlahnya, maka
tergeraklah hati-Nya oleh belas kasihan kepada mereka dan Ia menyembuhkan
mereka yang sakit.
• 15 Menjelang malam, murid-murid-Nya datang kepada-Nya dan berkata: "Tempat
ini sunyi dan hari sudah mulai malam. Suruhlah orang banyak itu pergi supaya
mereka dapat membeli makanan di desa-desa."
• 16 Tetapi Yesus berkata kepada mereka: "Tidak perlu mereka pergi, kamu harus
memberi mereka makan."
• 17 Jawab mereka: "Yang ada pada kami di sini hanya lima roti dan dua ikan."
• 18 Yesus berkata: "Bawalah ke mari kepada-Ku."
• 19 Lalu disuruh-Nya orang banyak itu duduk di rumput. Dan setelah diambil-Nya
lima roti dan dua ikan itu, Yesus menengadah ke langit dan mengucap berkat, lalu
memecah-mecahkan roti itu dan memberikannya kepada murid-murid-Nya, lalu
murid-murid-Nya membagi-bagikannya kepada orang banyak.
• 20 Dan mereka semuanya makan sampai kenyang. Kemudian orang mengumpulkan
potongan-potongan roti yang sisa, dua belas bakul penuh.
• 21 Yang ikut makan kira-kira lima ribu laki-laki, tidak termasuk perempuan dan
anak-anak.
ROTI

• Ladang-ladang banyak ditumbuhi


tanaman Gandum
• Orang-orang terbiasa makan roti dari
Gandum
• Makanan pokok mereka roti dari
Gandum
ROTI

• Zaman Yesus memiliki kebiasaan makan


roti dan menjadi makanan pokok
• Mereka makan roti gandum sudah
kenyang
• Makanan pokok mereka roti dari
Gandum
IKAN

• Masyarakat hidupnya berpindah-pindah


dan susah mencari ikan
• Ikan bukan menjadi makanan pokok
• Mereka jarang makan ikan
IKAN

• Yesus mangajar tidak hanya di rumah


ibadat tetapi juga di pinggir pantai
• Orang-orang yang tinggal di pinggir
pantai selain makan roti juga makan
ikan
• Ikan mudah didapatkan karena rumah
mereka dekat pantai
Zaman Yesus

Yesus tumbuh dan berkembang menjadi


besar sama dengan kita, mengalami masa
kecil, bertumbuh besar, dan sampai
Yesus mampu bekerja atau berkarya
(mengajar, membuat mukjizat, dan
menyembuhkan)
Yesus Mengajar
• Dimana Yesus mengajar
 Yesus mengajar di tempat-tempat
Ibadah (gereja), di pinggir pantai,
dan di bukit, serta ditempat-tempat
banyak orang berkumpul untuk
berdoa
• Apa yang diajarkan oleh Yesus
 Yesus mengajar tentang perintah-perintah Bapa-Nya yaitu cinta kasih,
menghormati, menghargai, berbagi, percaya kepada Allah, berdoa yang
baik, dsb
Yesus Menyembuhkan

• Yesus menyembuhkan orang yang


kerasukan setan, orang yang sakit tuli,
orang yang buta, sakit sudah puluhan
tahun, dsb
Mukjizat Yesus

Yesus membuat mukjizat yaitu Mengubah


air menjadi anggur saat Perjamuan Nikah
di Kana, menggandakan roti untuk
memberi makan banyak orang, meredakan
angin taufan, membangkitkan orang mati,
dsb.
Mukjizat Yesus memberi makan banyak
orang dengan 5 Roti 2 Ikan
Mengapa Roti ?

• Orang-orang yang hidup di zaman


Yesus makanan pokoknya adalah Roti
yang terbuat dari Gandum
Mengapa Ikan ?
• Orang-orang yang mengikuti Yesus
memiliki rumah pinggir pantai, dan
makanan mereka selain roti juga ikan.
• Ikan mudah didapatkan karena mereka
tinggal dekat pantai
Yesus pergi ke tempat Sunyi untuk berdoa

• Setelah Yesus mengajar di pinggir


pantai pergilah ke suatu tempat yang
sunyi dengan perahunya untuk
berdoa. Namun kepergian Yesus
ketempat sunyi untuk berdoa diikuti
oleh banyak orang.
Yesus memberi makan banyak orang dengan 5 Roti 2 Ikan

• Yesus menyuruh muridnya mengambil


5 roti dan 2 ikan, dan membuat
mukjizat penggandaan roti
Belajar dari Yesus
• Belajar kepekaan atau memperhatikan orang-orang yang mengalami
kesusahan.
• Melatih kepedulian
• Melatih rasa belaskasihan dan kasih sayang
Belajar dari Yesus
Roti dan ikan yang diberikan Yesus sebagai bentuk kepekaan, kepedulian,
belaskasihan dan kasih sayang Yesus kepada orang-orang yang mengikutinya
Roti dan ikan dari Yesus
Roti dan ikan yang diberikan Yesus pada saat itu memberikan rasa kenyang
secara jasmani sehingga mereka yang mengikuti Yesus tidak merasa lapar atau
kelaparan
Roti yang diterima saat Komuni
Roti / hosti yang diterima oleh adik-adil semua saat Komuni mengenyangkan
secara rohani bukan untuk mengenyangkan perut dan mengenyangkan secara
jasmani. Maka, hosti / roti yang diterima saat Komuni adalah tubuh Yesus
sendiri yang hadir dalam rupa hosti sehingga menganyangkan adik-adik secara
rohani

Anda mungkin juga menyukai