Anda di halaman 1dari 43

SATU TEKNIK TERMUDAH MENGUMPULKAN

RIBUAN KONTAK WHATSAPP CALON PEMBELI


By Ratna Utami Dewi

Dalam Digital Marketing, alias ilmu jualan online, kontak


WhatsApp yang kita miliki disebut dengan DATABASE..
entah itu kontak WhatsApp milik calon pembeli, pembeli, tim
Penjualan, ataupun pelanggan.

Pentingkah memiliki kontak WhatsApp Calon Pembeli?

Semua pasti sepakat menjawab penting banget, karena dengan


memiliki kontak WhatsApp calon pembeli, kita bisa
menghubunginya sewaktu-waktu.

Semakin banyak kontak WA calon pembeli yang kita miliki,


maka semakin bagus.

Sudah jelas ya memiliki 1.000 kontak WA itu hasilnya akan


beda jauh sama yang cuma punya 100 kontak WA.

Namun bukan hanya jumlahnya yang banyak, tapi juga


tertarget.

1
Nah, karena kita ingin mengumpulkan kontak WA calon
pembeli, maka caranya tidak boleh ngasal.

Kebayang jika Anda adalah Penjual pembalut, kemudian Anda


secara diem-diem menyimpan kontak WA Peserta grup ini, lalu
Anda japri nawarin pembalut.

Kira-kira apa yang akan terjadi?

Kemungkinan besar akan diabaikan karena bukan target


market, ternyata yang di chat adalah bapak-bapak

Kalaupun kebetulan emak-emak, bisa juga kemungkinannya


akan di blokir karena tidak kenal sebelumnya.

Ingat, seseorang hanya cenderung membeli kepada orang


yang sudah ia kenal, karena keamanan dan kenyamanannya
sudah terjamin.

Kesimpulan nya, untuk mengumpulkan kontak WA calon


pembeli tidak boleh asal-asalan.
Alhasil ketika Anda mengumpulkan kontak WA calon pembeli
produk Anda dengan cara yang benar, maka Anda tidak perlu
bayangkan betapa asyik dan serunya jualan online, sehingga
Anda tidak mengalami paceklik Penghasilan.

Oiya, menurut pengalaman Mentori saya, ketika mempunyai


ribuan kontak list di whatsapp, itu enak banget, tepatnya Anda
akan merasakan:

- Closing akan lebih mudah.


- Rekrut reseller jadi lebih cepat.
- Orderan terus menerus datang.

Bahkan Penghasilan sudah bisa terkunci ketika kita memiliki


minimal 3.000 kontak WA tertarget.

Angka diatas berdasarkan pengalaman ya, bukan teori.

Lantas bagaimana teknik Termudah Mengumpulkan


Ribuan Kontak Whatsapp Calon Pembeli?

Yuk lanjut bacanya....

3
Supaya kebayang, saya akan coba jelaskan langkah demi
langkahnya untuk mengumpulkan ribuan kontak WA calon
pembeli.

Berikut ini ada langkah-langkah nya...

1. Persiapkan lead magnet.


2. Persiapkan amunisi.
3. Siapkan kolam prospek
4. Simpan setiap kontak yang masuk ke whatsapp
5. Mulai edukasi secara rutin
6. Monitor dan evaluasi
7. Lakukan secara konsisten

Okeh, kita bahas secara ringkas satu persatu ya agar bisa


langsung di PRAKTIKKAN.

1. PERSIAPKAN LEAD MAGNET

Lead Magnet itu apa sih ?


Di sini beberapa teman-teman pasti udah mengetahui apa sih
yang di maksud dengan lead magnet.
Namun, mungkin ada beberapa dari Anda yang mungkin masih
bingung. Hehe....

Jadi gini, kalau filosofi Magnet, adalah sebuah benda yang


kuat, yang bisa menarik benda lain dengan unsur besi hingga
menempel padanya.

Nah, kalau dalam bisnis online yang di maksud lead magnet itu
adalah hal menarik yang bisa kita berikan secara gratis kepada
si calon pembeli, sehingga di harapkan bisa ada bentuk
keterikatan kepada kita, dan mau memberikan kontak WA nya.

gitu yaa..

Insyaallah bisa dipahami.


Ada banyak macam-macam lead magnet yang bisa teman-
teman gunakan.

Teknis praktisnya bisa di lihat di bawah ini :

- Bisa bagi-bagi E-book


- Bisa buat program sharing
5
- Bisa berikan video mentoring gratis
- Atau bisa juga berikan tips rutin via whatsapp

Intinya adalah persiapan lead magnet yang akan di gunakan


untuk menggaet calon prospek atau calon konsumen Anda
untuk selanjutnya menjadi database list whatsapp.

2. PERSIAPAN AMUNISI

Udah seperti mau perang aja ya, hehe...


Nah persiapan amunisinya itu seperti berikut:

- Poster pengumuman yang menarik agar semakin banyak


yang tertarik.

- Buat kata-kata pengumuman bagi-bagi Lead Magnet yang


menarik minat pembaca.

- Persiapkan gadget setidaknya yang memiliki RAM 2 Gb,


karena kalau pakai di bawah itu cenderung lemot (lambat)
terutama jika list kontak sudah di angka 4000.
3. SEBARKAN LEAD MAGNET

Jika amunisi sudah siap, selanjutnya adalah saat yang tepat


untuk menyebarkan nya.

Oh iya, dalam tahap ini kesuksesan teman-teman tergantung


dari seberapa besar sumber Traffic ( tempat berkumpulnya
calon pembeli) yang Anda punya, dalam hal ini seberapa
banyak teman atau followers Anda.

Jika mau lebih banyak secara cepat, Anda bisa mulai


menggunakan media yang berbayar tapi sebenernya yang
gratisan pun gak kalah powerfull kok, asalkan cara dan
tahapannya benar.

gitu ya...

4. SIMPAN SETIAP KONTAK YANG MASUK KE


WHATSAPP KITA.

Ada satu prinsip penting kalau mau berhasil kirim Broadcast


atau pesan siaran di Whatsapp.

7
Prinsip itu adalah kedua nomor WA (Pemberi dan penerima)
lead magnet harus saling save kontak masing-masing.

Tanpa ini pesan broadcash gak akan berhasil.

Terus jika ada yang baru bergabung, langsung save nomor


kontaknya dan gunakan kode agar lebih mudah
mengelompokkan.

Jadi kode ini untuk membedakan grup list broadcastnya.

Gimana udah kebayang?

5. MULAI EDUKASI RUTIN

Langkah berikutnya adalah Edukasi.

Kenapa harus Edukasi?

Karena Berbagi adalah Kunci.


Sharing is The Key of Closing.
Dalam list building dimanapun, yang rutin berbagilah yang
paling kenceng closingannya.

Bagaimana caranya? Anda bisa membuat materi sharing dan


rutin di bagikan.

Kenapa ini penting? Dengan cara inilah para Cold Market


(orang yang belum mengenal kita) bisa berubah menjadi Warm
Market (Kenal dan Dekat dengan kita).

Ingat, jualan yang bagus adalah jualan ke warm market (orang


yang sudah mulai percaya) bukan ke cold market.

6. MONITOR DAN EVALUASI

Semua langkah di atas perlu Anda monitor, agar tau berapa


penambahan jumlah list kontak Anda.

Ingat semakin banyak kontak list yang masuk maka semakin


besar potensi penjualan Anda.

Untuk mempermudah dalam monitor, Anda bisa menggunakan


white board atau buku silahkan yang senyaman Anda.

9
Monitor bisa di lakukan setiap hari, setiap minggu ataupun
setiap bulan.

Dengan melakukan monitor secara rutin, Anda akan semakin


tahu seberapa efektif lead magnet dan kolam prospek yang
Anda buat tersebut.

7. LAKUKAN SECARA KONSISTEN

Kejar, lakukan terus-menerus, berbagi lead magnet terus


lakukan dengan KONSISTEN.

Kejar sampai Ribuan kontak WA pertama Anda tercapai.

Maksimalkan, jangan kasih kendor. Hehe...

Maksudnya kejar terus sampai dapatkan ribuan kontak.

Bayangkan kalau Anda sudah punya banyak kontak list,


tembus orderan bukan hal yang sulit lagi.
Beberapa pertanyaan di bawah ini mungkin bisa teman-teman
gunakan untuk mengevaluasi apa yang teman-teman lakukan
selama ini untuk memperbesar kontak list whatsappnya.

- Hal apa saja yang sudah Anda lakukan selama ini untuk
memperbesar list kontak di Whatsapp?
- Kira-kira apa yang akan Anda lakukan untuk
mempersiapkan target 10.000 kontak list pertama Anda di
whatsapp?
- Berapa lama rencananya target Anda (lama waktu) yang
Anda buat untuk bisa tembus 10.000 kontak list pertama anda
di whatsapp.
-Berapa lama yang Anda targetkanuntuk bisa mencapainya?
Ingat, ketika list kontak Anda banyak, ini yang akan Anda
peroleh:

- Closing jadi lebih mudah.


- Rekrut Reseller jadi lebih cepat.
- Orderan terus-menerus datang.

Gimana sudah kebayangkan, bagaimana cara menambah


kontak database whatsapp?

11
Mungkin saat membaca materi ini, Anda berfikir akan
menemukan cara yang cepat dan tepat untuk segera
mendapatkan 10.000 kontak ya.

Tapi faktanya, dalam memberikan sesuatu itu kadang ada yang


namanya ditolak dan diterima itu satu paket.

Kadang saat kita kasih gratisan ada aja yang curiga. he he

Tapi, kadang ada juga yang sangat berterima kasih.

Jadi, dalam prosesnya nanti menuju ke 10.000 kontak pertama


Anda, jika ada kendala-kendala kecil, jangan mudah baper
yaa..he he

Selalu awali kegiatan apapun dengan berdoa, kemudian ikhtiar


yang sungguh-sungguh,
adapun hasilnya, pasrah kan kepada Allah SWT.
GUNAKAN 3 IDE STATUS WHATSAPP, CLOSING
TINGGAL DI NANTI
By Sitty Sholecha ( Mbak Oie )

Jadi begini...

Seperti yang kita ketahui bahwa tidak sedikit orang yang


memakai WhatsApp sebagai media komunikasi.

Bahkan saat ini tidak sedikit pula yang menggunakan


WhatsApp sebagai media Penjualan.

Namun, ternyata banyak pula yang belum memahami cara


menggunakan WhatsApp untuk menjadikannya tempat
mempromosikan produk yang dijual lewat Stories atau status
Whatsapp.

Contoh:
- Setiap posting status di WA seperti sebuah rajutan benang.
- Statusnya galau
- Status marah, cacian dan ujaran kebencian.
Dst....

13
Kalau saya bertanya kepada teman-teman... Maukah teman-
teman membuka status teman WA yang memiliki isi seperti di
atas?

Cukup jawab dalam hati ya.

Kalau jawabannya tidak suka melihat seperti itu, maka kita juga
janganlah buat status WA seperti itu.

Bukan tidak boleh, tetapi kalau mau jualannya laris dan dilirik
sesama teman WA tentunya harus buat status WhatsApp yang
menarik.

Betul atau bener?

Kecuali kalau jualannya cuma buat isi waktu luang saja maka
peluang closingnya pun akan menunggu waktu luangnya
datang.

Dari sini mungkin teman-teman bertanya dalam hati, "Emang


ada status WA yang bisa bikin sering closing Mbak Oie?"

Jawabnya: "Ada."
Mau tahu seperti apa statusnya?

Yuk simak baik-baik ya. Semua yang saya sampaikan dibawah


ini berdasarkan pengalaman saya mengikuti kelas premium,
membaca buku serta hasil praktik di MEU Academy yang saya
rasakan dampaknya.

Status yang mengundang closingan sering datang mengetuk


notif wa adalah:

1. STATUS TENTANG TEMAN-TEMAN MAU


DIKENAL SEBAGAI SIAPA?

Hal ini penting untuk dilakukan terlebih dahulu, karena


seseorang enggak mungkin beli ke orang yang belum di
kenalnya kan meskipun saling save nomor.

Misal, teman-teman ingin dikenal sebagai seorang IRT


produktif, pebisnis, dan juga sibuk mengurus banyak anak.

Berarti sering share tentang keluarga tetapi hal positifnya saja,


walaupun di akhir WA Stories berujung bisnis. ..

15
Misalnya Anda ingin membuat rangkaian status WA yang
menggambarkan siapa diri Anda dengan 3 slide status WA aja,
maka contoh statusnya bisa seperti ini...

Slide Status WA pertama :


_MasyaaAllaah, pagi-pagi begini udah riweuh sama anak-
anak sholeh yang sudah pada bangun buat sholat subuh dan
minta sarapan._
_Hohoho..._
_Padahal mau promoin xxxx di status WA dulu._

Slide Status WA Kedua :


( Gambar produk) dibawahnya diberi tulisan : _ini nih yang
lagi promo abiiizz..._

Slide Status WA ketiga :


_Tetapi, biarlah urus anak-anak dulu karena keluarga
nomor Wahid Mak alias nomor 1._
_Toh, promo batasnya masih dua hari lagi._
_Daaaan yang Enggak MAU ketinggalan promonya pasti
wapri ke wa.me/62**********_
Nah, itu contoh status teman-teman mau dikenal sebagai siapa.

Kebayang yaa, cara buat status asyik dari contoh pertama.

2. STATUS DOA

Status ini bisa mengundang interaksi lhoo. Ingat sebuah prinsip


"Interaksi mengundang transaksi"

Bisa buat status Doa di awal menulis pada WhatsApp Stories


meski berujung bisnis.

Contoh:

Slide Status pertama :

_Assalamualaikum temen-temen yang mampir di WA status


aku..._
_Semoga dirimu kebanjiran rezeqi ya dan semoga hari ini
yang jualan LARISnya kebangetan. Aamiin..._
_Meskipun jualan dari rumah seperti saya yang jualan
Gamis xxxx_

17
Lanjuuut Slide Status kedua :

_Saya tuuuh suka heran deh sama Gamis XXXXXX padahal


orang bilang harganya mehong tetapi tetap aja LARIS,
mungkin karena bahan dan jahitannya high quality kali
yaa.._

Hmm...ᾃ

Slide Status ketiga :

( Gambar produk ) terus buat kalimat: "Tuuuh cantiknya bikin


mupeng Maaak"

Slide Status keempat :


( POSTING gambar produk) sambil kasih kalimat: "ini nih
yang lagi promo dan sisa xxx pcs"

Slide Status kelima :


_Maafin ya Maak, jam segini udah bikin galau gara-gara
melihat gamis xxx yang cantiknya bikin galau harus pilih
Hati atau ATM, hehehe..._
Gimana, kebayang asyiknya kan?

Okeeeh, Lanjut yaa... Status terakhir yang bikin rajin Closing.

3. STATUS BERUPA TIPS

Siapapun pasti suka yang namanya Tips. Betul?

Mungkin teman-teman juga bertanya "Tips yang kayak apa


mbak Oie?"

Jawabannya adalah Tips yang ada hubungannya dengan bisnis


teman-teman.

Jika teman-teman bisnis makanan, cari tips tentang Tips


membuat makanan sehat, Tips memilih cemilan sehat, dll.
Jika teman-teman berbisnis property, buatlah tips Memilih
Lingkungan Sehat buat keluarga, Tips membangun rumah
dengan modal xxxx juta, dll

Jika teman-teman berbisnis baju anak-anak, buatlah tips


tentang Cara memilih bahan yang anti gerah, Cara
mencuci baju anak berbahan xxx, dll
19
Jika teman-teman berbisnis pakaian muslimah, bisa buat tips
Cara Mencuci Gamis berbahan xxx dan tips islami lainnya.

Sampai di sini sudah kebayang yaa.


Nah, buat tips juga di potong-potong per status.

Caranya bisa di modif pakai canva kalau temen-temen sudah


jago desain atau bisa juga cuma sekedar ketikan saja dan di
akhir ada gambar produk teman-teman.

Kira-kira setelah saya beri contoh-contoh status di atas, apakah


teman-teman bisa memahaminya?
Oh iya dibawah ini saya kasih contoh hasil Cerita berujung
Closing.
Ini dari Status WA, sebelumnya saya kasih Tips Menghibur
Anak dimasa daring.

Dan ini bukan hanya order 1 pcs lhooo tetapi jadi order
buanyak, hohoho... ‫س‬

Kalau hasil ini, sebelum gambar produk saya konten doa buat
yang belum married. Nah, diakhir stories WA saya kasih
gambar ini.

Oiya, 3 ide Status WA diatas akan kurang maksimal jika jumlah


kontak WA nya sedikit..˸

21
Sebab itu perbanyak database Whatsapp nya ya, caranya sudah
di bahas di pertemuan pertama, lebih jelasnya ada di Kelas
khusus Whatsapp..

Namun, banyak saja tidak cukup, melainkan tertarget dan


saling save agar status WA teman-teman bisa dilihat oleh
friends list Whatsapp nya.

Kesimpulannya...

Banyakin database nya, lalu sajikan status WA nya dalam


bentuk cerita yang semenarik mungkin, lalu selipkan
produk teman-teman.

Gitu aja simpel kan?


9 TEKNIK CLOSING BERUJUNG CLOSING
By Yana Suryana

Sebelumnya kita harus paham dulu tentang Mindset


Berjualan teman-teman...

Mindsetnya seperti apa??

Ini dia...

Dalam berjualan kita harus pahami dulu bahwa Pembeli itu


membeli produk kita rata-rata 80% karena emosi dan 20%
karena logika.

Ujung-ujungnya banyak dari pembeli yang merasa nyaman


karena si penjual memberikan pelayanan yang bagus.

Atau karena si penjual ramah saat membalas chat, senyum jika


bertemu dan sebagainya.

Jadi Mindset diatas harus tanamkan dulu sebelum


menggunakan 9 Teknik ini ya.

23
Selain Mindset... Kita juga harus pahami kenapa orang lain
harus membeli produk Anda.

- Apakah produk nya bagus?


- Ada diskonnya?
- Produknya unik?

Dan sebagainya...

Gunanya apa sih?


Agar kita punya data karakter sehingga kita bisa memainkan
dengan cantik 9 teknik Chatting ini.

Right?

Yuk langsung kita mulai saja pembahasannya...


9 Teknik Chatting Berujung Closing...
1. KUASAILAH PERCAKAPAN WA

Siapakah yang wajib kuasai percakapan WA??


Jelas kita sebagai penjual..
Jangan sampai pembeli yang menguasainya..

Caranya gimana??

Kita yang membuat pertanyaan.. Jangan sampai dia yang


membuat pertanyaan.. Contohnya seperti ini

Kalau seperti ini niscaya percakapan akan hening...


Karena pertanyaan berasal dari pembeli bukan dari kita...
25
Lalu yang bagus gimana??

Yang bagus kita yang memberikan pertanyaan misalnya...

_Ada yang bisa saya bantu kak??_


_Kami ada pilihan rasa pancake dengan varian yang baru
kak..._
_Ada yang durian ada yang coklat.._
_Kakak mau yang mana??_

Seperti itu contoh nya..

Jadi jangan sampai pembeli yang mengusai dari percakapan...

2. PUJI SETIAP JAWABAN DARI PERTANYAAN KITA

Misalnya seperti contoh diatas tadi. Misal...


_Dari varian rasa kami, kakak pilih yang mana original,
coklat atau durian kak??_
Jika calon Costumer kita menjawab
_Saya mau rasa coklat aja kak_

Maka pujilah pilihannya

_Wah... Pilihan kakak tepat sekali karena coklat rasa best


seller dari produk kami kak_

Gunanya apa??

Agar sang calon Costumer merasa tidak salah akan pilihan nya,
dan merasa dihargai juga dengan atas kemauannya...tanpa kita
paksakan.

3. JANGAN PERNAH BERTANYA DARI 2 ARAH


BERKEBALIKAN

Contohnya begini..

_Kakak mau beli apa enggak??_

Pertanyaan diatas bagi saya HARAM dilakukan oleh penjual.


27
Karena pilihan jawaban nya "Bersebrangan."

Kalau dijawab "Enggak", gagal Closing dong..

Lantas bagaimana?

Ajukanlah Pertanyaan yang jawabannya diasumsikan beli.

Misalnya:

_Kakak mau beli 1 atau 2??_

Apapun jawaban dari pertanyaan diatas ini ujung-ujungnya


"BELI."

Semoga bisa di pahami...

4. BUAT MEREKA BUTUH PRODUK KITA

Karena sebagus apa pun produk kita jika mereka tidak butuh
maka tidak akan terjadi penjualan. Maka penting bagi kita siapa
saja yang butuh dengan produk kita. Jangan sampai kita salah
target..

Caranya kita tawarkan produk kita... Dengan bertanya


Karena bisa saja selain dia yang butuh produk kita keluarganya
atau saudaranya

5. BERI SURPRISE
Misalnya :

Karena ibu sudah menjadi pembeli setia kami maka untuk


pembelian selanjutnya kami berikan FREE ONGKIR...

Kenapa kita harus memberi surprise??

Karena dengan cara seperti itu akan membuat pembeli kita


merasa ada kedekatan dengan kita..

Karena bisa jadi jika kita menawarkan produk kita akan


membuat dia merasa ga enak kalau tidak membeli karena kita
suka memberi hadiah Ὀ Ὀ

29
6. JIKA - MAKA

Misalnya :

JIKA ibu tidak membeli sekarang MAKA ibu akan


kehilangan harga murahnya
Atau...
Hanya hari ini JIKA melakukan pembayaran sebelum jam
15.00 MAKA kami berikan tambahan bonus dan gratis
ongkir

Bisa dipahami ya..

7. HARUS KITA YANG AKHIRI PERCAKAPAN

Misalkan ada percakapan :

_Terima kasih ya kak, barangnya sudah sampai_


_Iya kak sama-sama semoga bermanfaat ya_

Usahakan kita yang akhiri percakapan karena ini ada psikologi


penjualan..
Karena siapa yang dapat mengusai percakapan dialah yang
akan menang dalam teknik closing ini.

8. TERBATAS

Kita buat seolah-olah produk kita terbatas

Misal :
_Diskonnya terbatas hanya hari ini saja besok akan naik_
_Hanya untuk yang transfer sebelum jam 12.00 yang akan
dapatkan free ongkir_

Karena dengan adanya terbatas ini akan membuat pembeli


segera membeli produk kita tanpa banyak menunda.

9. DISKON/FREE ONGKIR
Banyak dari kita yang menyepelekan poin ke sembilan ini
padahal sangat Powerfull

Contoh :
_Beli 1 free ongkir_
_Beli 2 gratis 1_
31
Teknik ini bisa kita gunakan dalam Whatsapp Marketing atau
juga yang lain nya... Karena guna nya ini adalah untuk menarik
para pembeli agar tertarik dengan produk kita

Tanpa menunda...
Tanpa berlama-lama berfikir.

Selesai Ὀ
PREVIEW E-COURSE WHATSAPP SECRET
MASTERY ( WSM)

Apakah anda menggunakan whatsapp?

Pasting dong ya...

Nah Bagi Anda yang masih bingung bagaimana cara JUALAN


LARIS DI WHATSAPP... bisa ikut belajar dikelas
WHATSAPP SECRET MASTERY ( WSM).

33
Anda gak Cuma di kasih tau rahasianya, tapi dibimbing,
diamati Prakteknya dan dievaluasi prakteknya. Ditambah lagi,
anda bisa Bertanya dan Konsultasi kapanpun tentang jualan di
WhatsApp atau seputar masalah jualan.

Anda akan belajar cara praktis jualan di WhatsApp dari Nol


sampai memiliki Ribuan Penjualan, dibimbing oleh seseorang
yang terbukti berhasil menghasilkan ribuan penjualan di
WhatsApp, dan Penulis Buku Best Seller The Power Of
Whatsapp

Ketika nanti anda daftar dan belajar di kelas WSM nanti, anda
akan di ajarkan materi seperti berikut :
Wah keren kan ?
Kebayang jika ilmu ini diterapkan ke bisnis anda. Boleh tau
mana yang buat anda penasaran hehehe ??

Kira – kira berapa biaya agar saya bisa masuk kelasnya ??


Ketika sudah paham manfaat dan detilnya pasti banyak yang
mengira investasinya tinggi. Minimal di atas 500 ribu bahkan
bisa jadi lebih

Beruntungnya, ada DISKON 74% bagi anda yang membaca


pesan ini dari harga normalnya 497.000, jadi untuk menikmati
fasilitas dan materi kelas WhatsApp Secret Mastery cukup
hanya 127 ribu rupiah saja dengan syarat daftar di masa
pendaftaran sekarang.

35
Oiya, biaya segitu sudah termasuk 11 bonus yang Super Keren
ya, 5 buah video dan 6 buah e book aplikatif. Yang terbukti bisa
bantu banyak orang dalam bisnisnya.
Sebelum anda memutuskan daftar, saran saya anda bisa lihat
dulu beberapa kesan dan testimoni dari program Kelas
Whatsapp Secret Mastery batch sebelum nya :

37
39
41
dan masih banyak lagi.. gak selesai kalau semua ditampilkan
hehehe..

Untuk info pendaftarannya SILAHKAN MENGHUBUNGI


AGEN MEU ACADEMY YANG ANDA KENAL.

Semoga bermanfaat.. Ὀ

Team agen MEU Academy.

Anda mungkin juga menyukai