Anda di halaman 1dari 13

EVALUASI BELAJAR UJIAN MADRASAH ( UM )

WILAYAH KELOMPOK KERJA MADRASAH ( KKM )


MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 PADANG LAWAS
TAHUN PELAJARAN 2020 / 2021

Bidang Studi : Hari / Tanggal :


Kelas : XII Waktu : 120 Menit
Pilihlah jawaban yang paling benar diantara a, b, c, d dan e !

Bacalah teks berikut dengan saksama untuk menjawab soal nomor 1-5!
Pada suatu hari, Nasrudin berjalan-jalan. Ia sampai di depan rumah tingkat yang tidak berpenghuni. Ia masuk ke dalam
rumah tersebut, ternyata di dalamnya gelap. Ia iseng naik ke lantai dua. Nah ,pada saat naik itulah cincinnya jatuh. Karena
gelap, cincin tersebut tidak ditemukan. Akhirnya, Nasrudin pun ke luar dan melanjutkan pencarian cincin di luar rumah.
Melihat Nasrudin mencari sesuatu, temannya datang bertanya,
“Kamu sedang apa, Nasrudin?”
“Oh, aku sedang mencari cincin dari tadi belum ditemukan.”
“Memang jatuhnya di mana?”
“Jatuhnya, sih, di dalam.”
“Lo, jatuh di dalam kok mencarinya di luar, bagaimana bisa ditemukan?”
“Habis di dalam gelap. Saya tidak bisa melihat apa-apa.”
Akhirnya, mereka berdua terdiam heran.

1. Bagian orientasi pada teks di atas adalah …


A. Nasrudin berjalan-jalan.
B. Nasrudin masuk ke rumah tingkat.
C. “Lo, jatuh di dalam kok mencarinya di luar, bagaimana bisa ditemukan?”
D. “Memang jatuhnya di mana?”
E. Teman Nasrudin menanyakan apa yang dilakukan Nasrudin.

2. Bagian abstraksi pada teks di atas adalah …


A. Nasrudin berjalan-jalan.
B. “Lo, jatuh di dalam kok mencarinya di luar, bagaimana bisa ditemukan?”
C. “Memang jatuhnya di mana?”
D. Teman Nasrudin menanyakan apa yang dilakukan Nasrudin.
E. Nasrudin naik ke lantai dua.

3. Bagian krisis pada teks di atas adalah …


A. Karena gelap, cincin tersebut tidak ditemukan.
B. Akhirnya, Nasrudin keluar dan melanjutkan pencarian di luar.
C. Saat temannya bertanya, “Sedang apa kamu, Nasrudin?”
D. “Oh, aku sedang mencari cincin dari tadi belum ditemukan.”
E. “Memang jatuhnya di mana?” “Jatuhnya, sih, di dalam?”

4. Bagian reaksi pada teks di atas terdapat pada kalimat …


A. “Oh, aku sedang mencari cincin dari tadi belum ditemukan.”
B. “Memang jatuhnya di mana?”
C. “Jatuhnya, sih, di dalam.”
D. Akhirnya, mereka berdua terdiam heran.
E. “Habis di dalam gelap. Saya tidak bisa melihat apa-apa.”

5. Bagian koda pada teks di atas terdapat pada kalimat …


A. “Oh, aku sedang mencari cincin dari tadi belum ditemukan.”
B. “Memang jatuhnya di mana?”
C. “Jatuhnya, sih, di dalam?”
D. Akhirnya, mereka berdua terdiam heran.
E. Akhirnya, Nasrudin keluar dan melanjutkan pencarian di luar.

Bacalah teks anekdot di bawah ini untuk menjawab soal nomor 6-8!
Di rumah Otong.
Bapak : "Bagaimana nilai ulangan fisikamu hari ini, Tong?"
Otong : "Otong Cuma salah satu dari lima soal pak!"
Bapak : "Wah hebat dong pasti nilai kamu bagus kalo gitu!"
Otong : "Tidak juga sih, Pak. Soalnya yang empat puluh lima lagi Otong lupa kerjakan."
Bapak : %&#@$^

6. Tokoh Otong dalam teks di atas berwatak ....


A. Lugu D. Humoris
B. Bodoh C. Pembohong
E. Jujur

Bacalah teks anekdot di bawah ini untuk menjawab soal nomor 9-10!
Matematika

Siang itu, seorang guru matematika bernama Pak Dadang sedang memberikan pelajaran logaritma. Setelah memberikan penjelasan Pak
Dadang pun bertanya kepada murid-muridnya.
”Ada yang ingin ditanyakan tentang penjelasan bapak tadi anak-anak?”Tanya Pak Dadang.
”Jangankan tentang logaritma, Pak, penjumlahan aja saya masih bingung pak” celetuk salah satu murid bernama Andi.
Lalu Pak Dadang berkata, ”Makanya Andi, kamu harus tekun belajar matematika agar kamu tidak bingung lagi”.
“Pak, Andi sudah berusaha belajar tapi tetap enggak bisa. Bapak, tahukah singkatan dari matematika apa?”Tanya Andi.
“Memangnya apa itu matematika?”. Pak Dadang pun mulai penasaran. Pak Dadang mulai penasaran apa itu kepanjangan dari
matematika dan ia bertanya kepada Andi.
Andi pun menjawab, ”Matematika itu makin tekun makin tidak karuan”.
Satu kelas pun tertawa terbahak-bahak mendengar jawaban Andi. Pak Dadang pun berusaha membuat kelas kembali tenang, akhirnya
suasana menjadi seperti semula.

7. Humor yang mengandung sindiran dalam teks anekdot di atas adalah ...
A. ”Makanya Andi, kamu harus tekun belajar matematika agar kamu tidak bingung lagi.”
B. “Bapak, tahukah singkatan dari matematika apa?”Tanya Andi.
C. ”Matematika itu makin tekun makin tidak karuan.”
D. “Ada yang ingin ditanyakan tentang penjelasan bapak tadi anak-anak?”
E. ”Jangankan tentang logaritma, Pak, penjumlahan aja saya masih bingung pak.”

8. Tokoh utama dalam teks anekdot di atas adalah ....


A. Guru D. Murid-murid
B. Andi E. Penjaga sekolah
C. Sekolah

9. Perhatikan susunan berikut dengan saksama!


(1) Joni : Saya, Pak. Sekolah Bertarif Internasional.
(2) Suatu hari di suatu sekolah negeri Antah Berantah, seorang guru memberi tahu kepada murid-muridnya bahwa
sekolah mereka akan menjadi sekolah SBI.
(3) Guru : Anak-anak, ada kabar gembira untuk kita semua. Sekolah kita sebentar lagi akan menjadi sekolah SBI.
Kalian ada yang tahu apa itu SBI?
(4) Guru dan murid-murid lain terbelalak.

Susunan yang tepat untuk sebuah teks anekdot sesuai struktur adalah ....
A. (4)-(2)-(1)-(3) D. (3)-(1)-(2)-(4)
B. (4)-(2)-(3)-(1) E. (2)-(3)-(1)-(4)
C. (3)-(2)-(1)-(4)

10. Judul yang tepat untuk sebuah teks eksposisi, adalah ....
A. Langkah-langkah Membuat Mainan Origami
B. Bahaya Merokok bagi Tubuh
C. Deskripsi Bagian Pohon Kamboja
D. Cara membuat Teh yang Mantap
E. Menelusuri Keindahan Candi Roro Jonggrang

11. Cermatilah petunjuk kerja berikut!


1) Aktifkan blender hingga buah lumat dan homogen.
2) Masukkan buah dan bahan pelengkapnya kedalam blender.
3) Siapkan bahan-bahan untuk membuat jus buah.
4) Hidangkan dengan dilengkapi garnis.
5) Tuangkan kedalam gelas jus.
Urutan petunjuk kerja yang tepat adalah….

a. 1-2-3-4-5
b. 5-4-3-2-1
c. 3-2-1-5-4
d. 1-3-2-4-5
e. 2-4-1-3-5

12. Cermatilah kalimat berikut ini!

Kemudian tambahkan media tanam untuk


menutupi akar secukupnya. Jangan sampai
batang tanaman anggrek tertimbun media
tanam.

Unsur kebahasaan yang terdapat pada kalimat diatas adalah….

a. Retoris
b. Persuasif
c. Konjungsi
d. Kata kerja
e. Imperative

13. Cermatilah teks berikut!

Batang pisang dikerap cukup dalam,kemudian batang pisang dirobohkan pelan-pelan. Caranya, salah satu pelepah
daunnya ditarik sampai hamper roboh. Tandanya pisang jangan sampai membentur tanah agar tidak rusak. Sebelum
tandan dekat ke tanah, ujung tandan dipegang dengan tangan atau disangga dengan alat yang telah disediakan.

Kutipan tersebut merupakan bagian dari….

a. Cara memanen buah pisang


b. Cara memanfaatkan buah pisang
c. Tanda-tanda buah pisang siap panen
d. Buah pisang sebagai bahan kripik pisang
e. Manfaat buah pisang selain sebagai buah meja

Perhatikan teks berikut untuk soal nomor 14 dan 15.

Belakangan ini gempa bumi menjadi buah bibir di kalangan masyarakat Indonesia. Sepanjang sejarah umat manusia,
gempa selalau saja menimbulkan kerugian baik materil ataupun korban jiwa. Tidak berlebihan rasanya jika dikatakan
bahwa fenomena gempa bumi adalah peristiwa yang berdampak secara langsung kepada makhluk hidup tak terkecuali
manusia. Hal tersebut menjadikan gempa bumi sebagai salah satu bencana alam yang ditakuti oleh setiap orang.

14. Jika dilihat dari struktur teks eksplanasi, teks tersebut adalah bagian dari….
a. Kronologis ( urutan peristiwa )
b. Sebab atau akibat
c. Pengenalan obyek
d. Asal-usul peristiwa
e. Kesimpulan

15. Pada teks eksplanasi di atas terdapat kata yang menjadi penunjuk waktu. Kata tersebut ialah…
a. Belakangan ini
b. Menjadikan
c. Tidak berlebihan
d. Berdampak
e. Bahwa

16. Cermatilah kalimat berikut ini!

Kekeringan adalah keadaan kekurangan pasokan air pada suatu daerah dalam masa yang
berkepanjangan
( beberapa bulan hingga bertahun-tahun).
Cirri-ciri kebahasaan yang terdapat dalam kalimat tersebut adalah….
a. Fokus pada hal umum ( generic ).
b. Menggunakan kata kerja Relasional
c. Menggunakan konjungsi waktubdan kausal
d. Menggunakan kalimat pasif
e. Menggunakan konjungsi antar kalimat

Bacalah penggalan teks cerpen berikut.

“Apa yang harus kulakukan?” ratap rudi. “Benihku tidak tumbuh. Potku masih kosong! Mungkin lebih baik
aku tidak usah ke sekolah,” ucap rudi lemah.
“Kamu telah berusaha sebisa kamu. Kamu telah mengerahkan seluruh kemampuanmu. Yang terpenting
kamu jujur,” hibur ayah Rudi.
“ Ayahmu benar, Nak. Bawalah pot kosongmu itu ke sekolah. Apapun keputusan kepala sekolah, kamu
harus terima karena ini adalah keputusan yang seadil-adilnya,” ucap ibunya.
Sumber: “ Pot Kosong Rudi “, Rania
Angraini , Horison

XLVIII/4/201

17. Nilai yang terkandung dalam penggalan cerpen tersebut adalah….


a. Nilai sosial
b. Nilai agama
c. Nilai pendidikan
d. Nilai moral
e. Nilai budaya

Bacalah kutipan cerpen berikut untuk menjawab soal nomor 18 dan 19.

Pikiranku langsung terlempar dalam kenangan saat aku kelas enam SD waktu mencium bau obat yang menyengat dalam
ruangan ini. Suatu hari sepulang sekolah, aku langsung menuju Ruang Unit Gawat Darurat sebuah Rumah Sakit Umum karena
sakit perut yang membuatku tidak bisa berjalan, hanya bisa mengerang. Semula aku masih bisa menahan rasa takut disekeliling
orang yang terbaring diatas kasur tipis beralaskan sprai putih. Sampai tiba-tiba, segerombolan perawat berpakaian putih
mendorong dengan cepat sebuah kasur beroda dan diberhentikannya tepat disebelah kasurku. Diatasnya terbaring pria botak
berlumur darah. Dia tidak bergerak sama sekali. Mulutnya menganga, matanya terpejam menghadapku. Kata orang yang
mengantar, orang disebelahku ini kecelakaan sepeda motor.

(Benjolan,Karya Harry Pratama )

18. Sudut pandang yang digunakan dalam penggalan cerpen diatas adalah…
a. Orang pertama sebagai tokoh utam
b. Orang pertama sebagai tokoh sampingan
c. Orang pertama dan ketiga
d. Orang ketiga serba tahu
e. Orang ketiga terbatas

19. Jenis alur dalam kutipan cerpen diatas adalah…,


a. Alur maju
b. Alur sorot balik
c. Alur ganda
d. Alur linier
e. Alur ganda dan maju

Bacalah teks ini dengan saksama.

Jagung manis ( Zea mays L. Saccharata ) merupakan jenis jagung yang belum dikenal di Indonesia.
Jagung manis ini semakin populer dan sering dikonsumsi karena memiliki rasa manis dibandingkan
jagung biasa. Umur produksinya pun lebih singkat sehingga sangat baik untuk dibudidayakan.
Kebanyakan masyarakat menyukai jagung manis untuk dikonsumsi ( direbus,dibakar, dan dibuat
sup ). Jagung manis mengandung karbohidrat, protein dan vitamin tinggi serta kandungan lemak
yang rendah. Maka dari itu, perlu ditingkatkan produksi dan kualitas jagung dengan cara pemberian
bahan organik. Karena selain dapat memberikan hasil berkualitas, bahan organik juga dapat
memperbaiki struktur tanah dan meningkatkan bobot pipilan kering jagung. Oleh karena itu,
diperlukan penggunaan bahan organic dalam budidaya jagung manis.

20. Pernyataan yang sesuai dengan kutipan makalah itu terdapat dalam kalimat…
a. Jagung manis semakin populer dan sering dikonsumsi karena umur produksinya lebih lama.
b. Jagung manis mengandung kabohidrat, protein dan vitamin tinggi,serta kandungan lemak rendah.
c. Dibandingkan dengan jagung manis, jagung biasa lebih banyak kandungan vitaminnya.
d. Perlu ditingkatkan produksi dan kualitas jagung biasa dengan cara pemberian bahan organik karena dapat
memberikan hasil yang berkualitas.
e. Bahan organik memperbaiki struktur tanah dan meningkatkan kekeringan jagung.

21. Cermatilah kutipan berikut!

Adapun didalam karya tulis ini akan membahas alternative sumber energi dimana lebih efektif dan
efesien.

Perbaikan yang tepat dari kalimat diatas adalah…


a. Di dalam karya tulis ini akan membahas alternative sumber energi yang lebih efektif.
b. Adapun karya tulis ini akan membahas alternative sumber energi yang efektif dan efesien.
c. Dalam karya tulis ini akan dibahas energi alternatif yang lebih efektif dan efesien.
d. Karya tulis ini akan dibahas energi alternatif yang lebih efektif dan efesien.
e. Adapun dalam karya tulis ini dibahas energi alternatif yang lebih efektif dan efesien.

22. Bacalah penggalan resensi berikut.

Cerita ini baik dan mudah ditangkap. Pengarang menyajikan masalah yang actual dan sering kita
jumpai sehari-hari. Semuanya dapat diterima akal sehat serta tidak membosankan. Pengarang
menguraikan panjang lebar karakter tokoh-tokohnya. Jadi, cerita tidak kabur. Saying,pengarang
sering mengulang kata porno. Dalam satu buku, mungkin lebih dari empat kisah.

Kalimat resensi yang mengungkapkan kelemahan buku adalah…

a. Cerita tidak dapat di terima akal sehat dan membosankan.


b. Karakter tidak tergambar dengan cepat dan membaca berulang-ulang.
c. Pengarang terlalu sering menggunakan kata porno padahal kata tersebut dapat dihindari.
d. Cerita diungkapkan seperti lazimnya cerita lain.
e. Kebosanana dapat diatasi oleh pembaca buku ini.

23. Bacalah penggalan resensi berikut.

Sulit sekali menemukan kekurangan pada buku ini. Semua unsur yang seharusnya dimiliki sebuah
karya fiksi terpenuhi dalam buku ini. Bagi siswa yang tidak senang membaca karya sastra, memang
buku ini tidak begitu menarik sebab novel ini serius dan tidak cukup menghibur.
Masalah yang dinilai dalam penggalan resensi tersebut adalah…

a. Kekurangan / kelemahan novel tersebut


b. Keunggulan / kelebihan novel tersebut
c. Latar belakang pengarang novel
d. Kekurangan dan kelebihan novel tersebut
e. Gaya bahasa novel tersebut

24. Cermati teks berikut.

SMA Kasih Bunda 07 akan mengadakan pentas seni dalam rangka kemerdekaan. Acara itu rencananya
dihadiri seluruh orangtua siswa. Kepala sekolah akan memberikan sambutan. Sambutan itu isinya
ucapan terima kasih atas kepercayaan masyarakat kepada sekoah dan permohonan restu dan dukungan
untuk kemajuan SMA Kasih Bunda 07 pada masa mendatang.

Kalimat penutup yang sesuai dengan bacaan tersebut adalah….


a. Hadirin yang saya hormati, marilah kita panjatkan pujidan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa.
b. Acara pentas seni ini merupakan wadah untuk anak-anak menyalurkan bakat seninya.
c. Kemajuan sekolah Kasih Bunda 07 ini tidak lepas dari bantuan dan dukungan orangtua siswa.
d. Demikian yang bisa saya sampaikan, semoga dalam rangka acara kemerdekaan dapat membuat siswa lebih
semangat lagi dalam memajukan prestasi dirinya sendiri maupun sekolah ini.
e. Terima kasih atas kehadirannya.

Cermati kutipan dialog berikut.

Sahabat Sejati
Suatu ketika disaat keadilan sudah menjadi kata yang punah. Sedang diadakannya ujian semester. Adi dan Banu duduk
ssebangku di depannya,sedangkan Budi duduk sendiri di samping Banu.
Mata pelajaran yang sedang diujikan adalah Matematika, semua murid terlihat kebingungan dan kewalahan melihat
soalnya. Terjadilah percakapan antara 5 sekawan, Adi, Budi, Banu, Sita dan Dini.
Banu: “Din, aku minta jawaban soal nomor 5 dan 6!”
Dini: “A dan C”.
Sita: “kalau soal nomor 10,11 dan 15 jawabannya apa Ban?”
Banu : 10 A, 11 D, nomor 15 aku belum”.
Adi: “Huss,jangan kencang-kencang nanti gurunya dengar”.
Sita: “soalnya sulit sekali masih banyak yang belum aku kerjakan”.

Mereka berempat saling contek-mencontek seperti pelajar lainnya. Tapi tidak dengan Budi, ia terlihat santai dan
Mengerjakan soal ujian sendiri tanpa mencontek.

Sumber: www.materikelas.com

25. Amanat yang terkandung dalam kutipan dialog tersebut adalah…


a. Sesulit apapun dalam mengerjakan soal ujian tidak boleh saling mencontek
b. Tidak boleh bekerja sama
c. Harus saling mengandalkan
d. Harus kerja sama dengan teman-teman
e. Mencontek

26. Cermatilah sistematika  surat lamaran kerja berikut! 


(1) Salam penutup 
(2) Lampiran dan hal 
(3) Isi 
(4) Salam pembuka 
(5) Alamat surat 
(6) Tempat dan tanggal pembuatan surat 
(7) Alinea pembuka 
(8)Tanda tangan dan nama terang 
(9) Alinea penutup 
Urutan yang tepat sistematika surat lamaran kerja tersebut adalah… 
A. 5-3-6-4-8-9-2-1-7 
B. 5-1-4-9-6-3-2-8-7 
C. 3-4-5-6-8-9-1-7-2 
D. 6-2-5-4-7-3-9-1-8 
E. 6-5-2-4-7-3-9-1-8 

27. Cermatilah ilustrasi  berikut! 


Apabila seorang pelamar akan melamar pada sebuah perusahaan dan berkas yang disertakan sebanyak lima lembar, 

penulisan yang tepat adalah…. 


A. Lamp.  :  5 lembar 
B. Lampiran  :  lima (5) lembar 
C. Lampiran  :  5 lembar 
D. Lamp.  : lima lembar 
E. Lampiran  : lima lembar

28. Rumusan alinea pembuka pada surat lamaran pekerjaan yang tepat adalah.… 

A. Demikian lamaran pekerjaan ini saya buat. Besar harapan saya agar Bapak/Ibu berkenan untuk mempertimbangkan saya
guna menempati posisi yang telah disebutkan di atas. Atas perhatian dan kebijaksanaannya saya ucapkan terima kasih. 
B. Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari situs resmi PT. Satu Dua Tiga, bahwa perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin
sedang membutuhkan tenaga kerja untuk menempati posisi Staff Produksi. 
C. Berdasarkan keterangan di atas, saya bermaksud untuk melamar pekerjaan untuk posisi Staff  Produksi di instansi yang
Bapak/Ibu yang pimpin sekarang. 
D. Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari situs resmi PT. Bank Rakyat Indonesia, bahwa perusahaan yang Bapak/Ibu
pimpin sedang membutuhkan tenaga kerja untuk menempati posisi Frontliner. 
E. Berdasarkan keterangan di atas, saya bermaksud untuk melamar pekerjaan untuk posisi Frontliner di instansi yang
Bapak/Ibu yang pimpin sekarang. 
29. Cermatilan kalimat berikut! 
Demikianlah lamaran ini, saya sangat berharap untuk bisa bergabung dengan perusahaan yang Bapak pimpin. Untuk itu,
saya sangat mengharapkan berita dari Bapak.  

Kalimat penutup surat lamaran pekerjaan tersebut kurang tepat karena:


A. Pelamar sangat berharap balasan dari pimpinan. 
B. Pelamar sangat berharap biar diterima. 
C. Menggunakan kata-kata yang tidak sopan 
D. Kata Bapak seharusnya Bapak/Ibu. 
E. Kata Bapak seharusnya huruf capital.

30. Bacalah teks berikut1


Pak Dirman memerintahkan agar istrinya menjual perhiasan untuk modal perjuangan. Pak Dirman dalam keadaan sakit
parah digerogoti TBC dan paru-paru tinggal satu memimpin perang gerilya dari atas tandu. Bersama para gerilyawan yang
beliau pimpin, berjuang keluar masuk hutan naik turun gunung demi memerdekakan kita anak cucu mereka. Berjuang
dengan persenjataan seadanya, melawan musuh yang memiliki persenjataan modern didukung kekuatan laut dan udara.
Gerilya berdasar pada taktik hit and run, ini ampuh untuk merontokkan moral Belanda.
Latar waktu yang tampak pada penggalan teks cerita sejarah tersebut adalah …

A. zaman kemerdekaan
B. masa penjajahan
C. era gerilya
D. di Yogayakarta
E. pagi hari

31. Cermati teks sejarah berikut!


          Ultimatum agar Tentara Republik Indonesia (TRI) meninggalkan kota dan rakyat, melahirkan politik “bumihangus”.
Rakyat tidak rela Kota Bandung dimanfaatkan oleh musuh. Mereka mengungsi ke arah selatan bersama para pejuang.
Kolonel Abdul Haris Nasution selaku Komandan Divisi III, mengumumkan hasil musyawarah tersebut dan memerintahkan
rakyat untuk meninggalkan Kota Bandung. Bandung sengaja dibakar oleh TRI dan rakyat dengan maksud agar Sekutu tidak
dapat menggunakannya lagi. 
     Inggris  mulai  menyerang  sehingga pertempuran sengit terjadi. Api masih membubung membakar kota. Bandung
pun berubah menjadi lautan api.
Bukti kutipan tersebut  bagian dari rangkaian peristiwa adalah…

A. mendeskripsikan suasana Kota Bandung


B. memaparkan peristiwa Bandung Lautan Api
C. berisi pemaparan alur, tokoh, dan latar yang akan disampaikan dalam peristiwa Bandung Lautan Api
D. menggambarkan peristiwa sebelum terjadinya peristiwa Bandung Lautan ApiL
E. berisi penjelasan berupa tanda-tanda akan munculnya peristiwa Bandung Lautan Api

Penggalan teks berikut!

Dan bila orang mendarat dari pelayanan entah dari jauh entahlah dekat, ia akan berhenti di suatu tempat beberapa puluh
langkah dari dermaga. Ia akan mengangkat sembah di hadapannya berdiri Sela Baginda, sebuah tugu batu berpahat dengan
prasasti peninggalan Sri Airlangga. Bila ia meneruskan langkahnya, semua saja jalanan besar yang dilaluinya, jalanan
ekonomi sekaligus militer. Ia akan selalu berpapasan dengan pribumi yang berjalan tenang tanpa gegas, sekalipun di bawah
matari terik.
                        (Pramudya Ananta Toor, Mangir)
32. Nilai yang terkandung dalam penggalan teks novel sejarah  tersebut adalah …
A. nilai sosial
B. nilai budaya
C. nilai estetis
D. nilai moral
E. nilai agama

33.. Perhatikanlah kutipan berikut!


 Di antara para Ibu Ratu yang terpukul hatinya, hanya ibu Kartini yang bisa berpikir sangat tenang.

Makna kata kias  yang digunakan penulis untuk membangkitkan imajinasi pembaca dalam teks novel sejarah di atas adalah

A. sangat kecewa
B. sangat muram
C. sangat berduka
D. sangat sedih
E. sangat menderita

34.  Cermati kalimat berikut! 

Ayah sedang asyik membaca buku yang berjudul “industri rumah tangga dengan pemanfaatan teknologi canggih.”
Penulisan judul karangan yang sesuai dengan ejaan yang diperbaharui adalah . . .
A. Industri Rumah tangga dengan Pemanfaatan Teknologi canggih
B. Industri Rumah Tangga Dengan Pemanfaatan Teknologi Canggih
C. Indusrti rumah tangga dengan pemanfaatan teknologi canggih
D. Industri Rumah Tangga dengan Pemanfaatan Teknologi Canggih
E. Industri Rumah Tangga dengan pemanfaatan teknologi canggih

35. Bacalah kutipan teks editorial berikut!

Ketika  Upah  Minimum  Kabupaten  (UMK)  naik,  serta  merta  daya  beli  warga  dan  buruh
meningkat.  Pemerintah  bertugas  menjaga  agar permintaan  melonjak  cepat  disikapi dengan
persediaan  yang  cukup.  Pemerintah harus bekerja sama dengan pebisnis.  Pebisnis  barang
kebutuhan  yang  saat  ini  telah  eksis  didorong  untuk  menambah  stok  barang.  Bila  mereka enggan
untuk  menambah  stok barang, pemerintah harus  buka kran agar pemain  baru  masuk.
Pemerintah  jangan  sampai  kalah  dengan  mafia,  kartel,  spekulan,  atau  sejenisnya  yang
memanfaatkan  situasi  kenaikan  upah  dengan  menaikkan  harga.  Jika demikian adanya, kesejahteraan
buruh  tidak  akan  terjadi.  Buruh tidak akan sempat menikmati jerih payahnya mendapatkan penambahan upah.
 Fakta yang dikemukakan dalam tajuk rencana di atas adalah …
A. Pebisnis  barang kebutuhan  yang  saat ini  telah  eksis  didorong  untuk  menambah  stok  barang.
B. Bila  mereka enggan untuk  menambah  stok barang, pemerintah harus buka kran agar pemain  baru  masuk.
C. Pemerintah  jangan sampai  kalah  dengan  mafia,  kartel,  spekulan,  atau  sejenisnya.
D. Jika demikian adanya, kesejahteraan  buruh  tidak  akan  terjadi. 
E. Buruh tidak akan  sempat  menikmati  jerih  payahnya mendapatkan penambahan upah.

36. Bacalah kutipan teks berikut!

Apa yang diharapkan warga dari sebuah sistem pendidikan ? Bagi orang awam sekalipun pasti tahu bahwa yang dibutuhkan
adalah setidaknya kurikulum yang baik, pengajar yang enak, fasilitas memadai, dan biaya murah jika bisa. Lalu selebihnya
mungkin adalah lingkungan yang kondusif, daya saing yang tinggi, serta segala aspek lain yang ada di luar ruang sekolah.
Masalah yang disoroti dalam paragraf tersebut adalah....
(A) Sistem pendidikan yang baik.
(B) Biaya pendidikan yang mahal.
(C) Mutu pendidikan yang merosot.
(D) Fungsi pendidikan di masyarakat.
(E) Masalah pendidikan di Indonesia.

37.  (1)  Bukan cuma pemerintah yang perlu berpikir tentang masalah pendidikan.

(2)  Masyarakat pun diharapkan berperan serta.


(3)  Karena, pendidikan adalah tanggung jawab kita semua.
(4)  Peningkatan kecerdasan bangsa merupakan cita-cita bangsa.
(5) Hal ini jelas terdapat dalam undang-undang negara kita
Kalimat yang menggunakan kata tidak baku adalah kalimat nomor ...
A. (1)               B. (2)               C. (3)               D. (4)               E. (5) 

38. Cermati urutan kalimat dalam kutipan editorial berikut!

(1) Oleh sebab itu, sebagai pondasi, Kemdiknas sendiri memfokuskan pendidikan di seluruh     
      jenjang pendidikan yang dibinanya.
(2) Dalam prosesnya sendiri fitrah yang alamiah ini sangat dipengaruhi oleh keadaan   
      lingkungan sehingga lingkungan memilki peranan yang cukup besar dalam membentuk
      jati diri dan perilaku
(3) Pendidikan karakter kini memang menjadi isu utama di lingkungan pendidikan.
(4) Di disetiap jenjang pendidikan itu, pembentukan karakter itu dimulai dari fitrah yang
      diberikan Tuhan, yang kemudian membentuk jati diri dan perilaku
(5) Selain itu, pendidikan berkarakter menjadi bagian dari proses pembentukan akhlak anak 
      bangsa, juga diharapkan mampu menjadi pondasi dalam meningkatkan derajat dan
      martabat bangsa Indonesia.
Urutan kalimat yang tepat untuk dijadikan paragraf yang padu adalah ....
A. (1), (2), (4), (5), dan (3)
B. (1), (3), (4), (5), dan (2)
C. (2), (3), (4), (5), dan (1)
D. (3), (5), (1), (4), dan (2)
E. (3), (4), (2), (1), dan (5) 

39.   Cermati paragraf Berikut!

Aku  menjauhi trotoar, berjalan beberapa langkah dengan wajah tengadah. Lalu dari tengah jalan seraya mengatupkan kedua
tangan agar membentuk corong di sekitar mulut, aku berteriak sekeras-keras: “ Lihat saja, aku bisa lebih dari kalian. Aku
bisa, aku pasti bisa!!” Semua orang melihatku, tapi aku tidak peduli. Aku lebih memilih melanjutkan berjalan menuju
rumah dengan mata berkaca-kaca, sambil dalam hati memohon, “Ibu, tolong bantu aku.” Dengan perlahan-lahan, aku
berbisik pada diriku sendiri. 
Perbaikan kata ulang dicetak miring pada paragraf tersebut adalah . . . .
A. keras-keras
B. sekeras-kerasnya
C. sekeras-keras
D. keras-kerasan
E. mengeras-keras

40. Bacalah kutipan teks opini berikut!

1) Pertambangan batu bara di Indonesia telah berlangsung empat puluh tahun lebih sejak keluarnya Undang-Undang Nomor
11 Tahun 1967 tentang pokok-pokok pertambangan yang kemudian diganti dengan Undang-Undang Pertambangan Mineral
dan Batubara Tahun 2009. 2) Undang-undang ini telah menjadi landasan eksploitasi sumber daya mineral dan batu bara
secara besar-besaran untuk mengejar pertumbuhan ekonomi. 3) Industri batu bara Indonesia telah berkembang dengan pesat
dalam waktu singkat.4) Dengan demikian, perubahan undang-undang berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi.
Ide pokok paragraf teks opini tersebut adalah ....
A. Program pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan pastilah akan terwujud .
B. Produksi batu bara telah membuka lapangan kerja untuk para pengangguran.
C. Perubahan undang-undang berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi.
D. Perubahan undang-undang berdampak negatif terhadap perkembangan batu bara.
E. Pertambangan batu bara di Indonesia telah berlangsung empat puluh tahun lebih.

41. (1) Dia memang patut disebut sebagai maniak bola.


(2) Sejak usia 10 tahun, Ueda telah mendedikasikan hidupnya untuk olahraga sepakbola.
(3) Kini dia berusia 29 tahun.
(4) Dia mengaku tidak bisa memisahkan hidupnya dengan sepakbola.

Kalimat-kalimat yang berupa fakta adalah nomor . . . .

A. (1) dan (2)

B. (3) dan (4)

C. (2) dan (3)

D. (4) dan (1)

E. (2) dan (4)

42.  Bacalah paragraph berikut!


       ….tapi itu tak dapat dicapai dengan kenduri saja. Masa dan keadaanlah yang menentukan. Ompi yakin, masa itu pasti
akan datang. Dan, ia menunggu dengan hati yang disabar-sabarkan. Pada suatu hari yang gilang gemilang, angan-angannya
pasti merupa jadi kenyataan. Dia yakin itu bahwa Indra Budiman-nya akan mendapat nama tambahan dokter di muka
namanya sekarang. Atau salah satu titel yang mentereng lainnya. Ketika Ompi mulai mengangankan nama dambaannya itu,
diambilnya kertas dan potlot ditulisnya nama anak-anak, Dr. Indra Budiman. Dan Ompi merasa bahagia sekali. Ia yakinkan
kepada para tetangganya akan cita-citanya yang pasti tercapai itu.

(A.A. Navis, anak kebanggaan)


Amanat yang terkandung dalam penggalan prosa di atas adalah….
A.       Janganlah terlalu yakin dengan angan-angan sendiri.
B.       Cita-cita orang tua akan tercapai kalau didukung oleh anaknya.
C.       Cita-cita pasti tercapai kalau dilandasi keyakinan akan keberhasilannya
D.       Asal kita yakin, pengaruh dari orang lain tak ada artinya.
E.        Hendaklah kita yakin dengan apa yang kita cita-citakan.

43. Cermati paragraf Berikut!

Batuk sebetulnya bukan penyakit refleks, karena mengalami rangsangan udara yang berpolusi,  asap pabrik, asap
rokok, bau-bauan, gas yang merangsang atau kekurangan udara. Batuk juga dapat  terjadi  karena saluran pernapasan atau
paru-paru terkena infeksi kuman-kuman tertentu. Udara dingin  atau lembab dapat juga membuat orang batuk atau bersin.

Obat batuk yang dijual di pasaran bebas umumnya terdiri atas obat atau campuran obat yang   mengandung bahan
yang dapat mengeluarkan lendir atau riak agar saluran pernapasan bersih dari gangguan atau rangsangan penyebab batuk
itu, Obat batuk jenis ini disebut ekspektoran.

Ringkasan teks tersebut yang tepat adalah ...

A.  Penyakit batuk dikarenakan rangsangan udara yang tidak berpolusi, asap rokok, gas yang merangsang atau kekurangan
udara terinfeksi, maka barus diobati dengan ekspektoran.

B.  Pengaruh batuk itu terjadi karena asap pabrik, gas asap rokok, udara yang berpolusi, sehingga saluran paru-paru
terinfeksi. Untuk mengobati penyakit tersebut dapat dibeli di pasar bebas.

C.  Batuk terjadi karena polusi udara, asap pabrik, rokok, bau-bauan, gas, kekurangan udara saluran pernapasan. Batuk
dapat diobati dengan ekspektoran.
D.  Terjadinya penyakit batuk karena polusi udara, asap pabrik, bau-bauan, kekurangan udara. Namun, semua dapat diobati
dengan obat-obat altematif yang dijual di pasaran bebas.

44.  Bacalah kutipan novel berikut.

“Anak kecil!” Dia tertawa mengejekku. “Mengapa duduk di belakang? Sini! Sini, duduk di muka! Masih ada tempat.”
Tangannya melambai, lalu mendekat berjalan ke arah belakang bangku-bangku.
“Tidak, Pak! Di sini saja, “Jawabku. Dia berdiri di samping bangkuku. Tidak ada yang duduk bersamaku.
“Mengapa? Supaya paling akhir mendapat giliran?” tanyanya. Seisi kelas tertawa.
“Tidak, Pak,” kataku lagi. “Supaya dapat melihat orang-orang lain.” Sedangkan mereka, yang duduk di depan, harus
berpaling untuk melihatku.

Watak tokoh “aku” dideskripsikan dengan cara ….


A. pelukisan bentuk fisik tokoh
B. penggambaran lingkungan sekitar tokoh
C. pengungkapan jalan pikiran tokoh
D. dialog antar tokoh
E. Tanggapan tokoh lain

45. Harga BBM resmi dinaikkan sebesar dua ribu rupiah pada Senin, 17 November 2014. Kenaikan BBM ini memicu reaksi
dari banyak pihak. Kenaikan BBM ini otomatis memengaruhi seluruh harga yang ada di masyarakat, mulai dari harga
sembako hingga tarif angkutan umum. Bukan  hanya para ibu rumah tangga yang merasakan dampak kenaikan BBM
tersebut, pedagang hingga para pelajar pun merasakan efek dari kenaikannya. Ibu rumah tangga kini harus pandai-pandai
mengatur keuangan keluarga agar tetap cukup hingga akhir bulan dengan kondisi harga yang semakin mencekik. Para
pelajar pun, baik yang menggunakan kendaraan pribadi maupun yang menggunakan angkutan umum untuk ke sekolah,
harus mulai mengirit uang jajan mereka. 

Kenaikan BBM memang telah tersebar luas. Hal tersebut membuat masyarakat menjadi resah dan mengambil tindakan
dengan cara menaikkan harga sembako. Saat BBM naik, aksi protes dari mahasiswa pun tak dapat ditahan lagi.

Keberpihakan penulis dalam kutipan tajuk rencana tersebut kepada . . .

A.    ibu rumah tangga


B.     pelajar
C.     pemerintah
D.    masyarakat
E.     pedagang

46. Cermati kutipan cerpen berikut!

Aku masuk ke dalam kantor dan bersalaman dengan seorang lelaki yang tersenyum-senyum yang bernama Pak Bloecher.
Pakaiannya lebih rapi ketimbang pakaianku. Selanjutnya, ia membuka-buka tumpukan kertas, seperti menata kere
serambi.                                                              

“Saya yakin Anda akan puas dengan perjodohan ini, katanya,” Dia telah kami pilih sesuai dengan persyaratan komputer.
Tidak ada yang melebihinya dari seratus sepuluh wanita yang  memenuhi syarat di Amerika Serikat. Kami memilih
berdasarkan suku, agama, etnik, dan latar belakang regional.”
Kalimat esai yang sesuai dengan kutipan cerpen tersebut adalah . . .

A. Novel ini isinya berbobot karena mengungkapkan sesuatui yang tidak lazim dalam masyarakat Indonesia yang pantas
kita tiru sebagai bahan perbandingan.
B. Budaya Barat yang sifatnya modern sebaiknya perlu kita contoh karena hal ini dapat menambah wawasan masyarakat
Indonesia.
C. Dialog para pelaku kurang jelas sehingga isi cerita susah dipahami oleh pembaca yang akhirnya tidak tertarik untuk
membaca cerita selanjutnya.
D. Isi cerita tergolong unik karena mengungkapkan perjodohan melalui biro jodoh, hal ini sangat berbeda budaya atau
kebiasaan yang ada dalam masyarakat Indonesia.
E. Bahasa yang digunakan tidak wajar dan tidak memenuhi sasaran karena terkesan melebih-lebihkan satu perjodohan yang
seharusnya tidak menjadi bahan publikasi.

47. Cermati kutipan teks drama berikut!

(1) Parminem : “Begini, Bu. Di sini saya sebagai produsen nasi bungkus dari program Ibu Menteri. Saya kemari karena saya
mengharapkan sejumlah uang dari Ibu.”

(2) Ibu Menteri            : “ Perasaan, saya bukanlah bendahara dari program itu. Jadi langsung saja kamu meminta uang
kepada Pembantu Menteri yang telah merangkap menjadi ketua, sekretaris, dan bendahara.”

(3) Parminem : “(duduk di kursi/lantai dan  badannya lemas)” Tapi saya sudah mencarinya kemana-mana. Dari pagi, saya
sudah siap-siap di kamar mandi umum, tempat Bu Pembantu Menteri buang air kecil. Tapi nyatanya nihil.” (memendam
kekecewaan mendalam)

(4) Ibu Menteri            : “ . . .”

(5) Parminem : “Hah ... duh biyung! Nasib, nasib. Ya sudahlah Bu, saya mau pergi dulu. Permisi.” (meninggalkan
panggung).

Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah . . .                                            

A. Mungkin, itu sudah nasibmu. Sekali lagi, saya tidak bisa membantu. Itu bukan lagi urusan menteri seperti saya.
B. Menurut data memori yang ada dalam  otak saya, rasanya saya belum pernah berjumpa dengan kamu.                                
C. Baiklah,  nanti kutemui Bu Pembantu Menteri. Kusampaikan masalahmu kepadanya.
D. Kalau cuma masalah uang, aku bisa memberimu sekarang juga
E. Jangan resah. Besok persoalan ini kita selesaikan bersama.

48. Di bawah ini yang termasuk dalam buku fiksi adalah… 

A. Cerpen, jurnal, esai, drama, dongeng 


B. Biografi, esai, opini, pidato, buku pelajaran 
C. Cerpen, drama, novel, puisi, dongeng 
D. Laporan ilmiah, biografi, cerpen, dongeng, novel 
E. Biografi, esai, cerpen, buku ensiklopedia, laporan ilmiah 
 
49. Teman saya, Fakir, berkaca mata tebal (kadang) sangat menyebalkan. Dengan bentuk tubuh tinggi dan gigi depan yang
pecah, ia terbilang bukan orang yang tampan. Setiap keberhasilan dan kebahagiaan orang lain, selalu diberi komentar oleh
Fakir. Pokoknya kalau tidak berburuk sangka, ia cenderung melecehkan lawan bicaranya atau sahabat-sahabatnya.
Begitulah Fakir.  

Amanat yang dapat diambil dari cerita tersebut adalah . . .


A. Jangan berprasangka buruk terhadap keberhasilan orang lain!
B. Orang yang biasanya suka meremehkan orang lain biasaya sombong!
C. Orang pendiam belum tentu ia bodoh!
D. Hendaklah ramah-tamah dalam bergaul!
E. Janganlah berpura-pera cemburu terhadap keberhasilan orang lain!

50. Cermatilah pantun berikut!

            Di sebelah ada kebun papaya


            Sebelahnya lagi tempat gerabah
            Yakinlah dan tetap berupaya

            . . . 

Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah . . .


A. Semoga kita mendapat berkah
B. Beginilah hati yang gelisah
C. Dengan berusaha dan bersedekah
D. Beginilah cara orang beribadah
E. Pasti ayahlah yang paling susah

Anda mungkin juga menyukai