Anda di halaman 1dari 75

ANALISIS BIOMASSA DAN CADANGAN KARBON BAMBU

TALI (Gigantochloa apus Kurz.) DI HUTAN RAKYAT DESA


SIRPANG SIGODANG KECAMATAN PANEI
KABUPATEN SIMALUNGUN

SKRIPSI

Oleh:
Sihol Marito Malau
111201156

PROGRAM STUDI KEHUTANAN


FAKULTAS KEHUTANAN
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
2015

Universitas Sumatera Utara


LEMBAR PENGESAHAN

Judul : Analisis Biomassa dan Cadangan Karbon Bambu


Tali (Gigantochloa apus Kurz.) di Hutan Rakyat Desa
Sirpang Sigodang Kecamatan Panei Kabupaten
Simalungun

Nama : Sihol Marito Malau


NIM : 111201156
Departemen : Kehutanan
Program Studi : Manajemen Hutan

Disetujui oleh
Komisi Pembimbing

Dr. Muhdi, S.Hut., M.Si Irawati Azhar, S.Hut.,M.Si


Ketua Anggota

Mengetahui,

Siti Latifah, S.Hut., M.Si., Ph. D


Ketua Program Studi Kehutanan

Universitas Sumatera Utara


KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang

telah memberikan segala berkat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat

menyelesaikan penulisan skripsi ini dengan baik. Skripsi ini berjudul “Analisis

Biomassa dan Cadangan Karbon Bambu Tali (Gigantochloa apus Kurz.) di Hutan

Rakyat Desa Sirpang Sigodang, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun.”

sebagai salah satu syarat yang harus dipenuhi untuk menyelesaikan masa studi dan

memperoleh gelar Sarjana Kehutanan.

Penulis mengucapkan terimakasih kepada Dr. Muhdi, S. Hut., M.Si dan

Irawati Azhar, S.Hut., M.Si selaku pembimbing skripsi penulis yang telah

meluangkan waktunya untuk membimbing penulisan skripsi ini hingga selesai.

Penulis juga mengucapkan terimakasih kepada kedua orang tua penulis dan

seluruh teman-teman penulis, khususnya Manajemen Hutan (MNH 2011) yang

telah mendukung proses penulisan skripsi ini.

Penulis menyadari bahwa penulisan skripsi ini masih jauh dari sempurna.

Dengan segala kerendahan hati, penulis bersedia menerima kritik dan saran yang

membangun untuk kesempurnaan penulisan skripsi ini. Akhir kata, semoga

penelitian ini bermanfaat dan menjadi sumber informasi bagi berbagai pihak yang

membutuhkan.

Universitas Sumatera Utara


DAFTAR ISI

Halaman
ABSTRAK ................................................................................................ i
ABSTRACT .............................................................................................. ii
RIWAYAT HIDUP ................................................................................... iii
KATA PENGANTAR .............................................................................. iv
DAFTAR ISI ............................................................................................. v
DAFTAR TABEL .................................................................................... vii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................... ix
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................. x
PENDAHULUAN
Latar Belakang ................................................................................. 1
Tujuan Penelitian ............................................................................. 4
Manfaat Penelitian ........................................................................... 4

TINJAUAN PUSTAKA
Bambu Tali (Gigantochloa apus Kurz.) ........................................... 5
Ekologi Tanaman Bambu.................................................................. 6
Topografi ........................................................................................... 7
Iklim .................................................................................................. 7
Tanah ................................................................................................. 8
Sifat Fisis Bambu .............................................................................. 8
Berat Jenis ....................................................................................... 8
Kadar Air........................................................................................... 9
Definisi Hutan .................................................................................. 9
Definisi Hutan Rakyat ....................................................................... 10
Biomassa ........................................................................................... 11
Karbon ............................................................................................... 13
Kadar Zat Terbang ............................................................................ 15
Kadar Abu ......................................................................................... 15
Persamaan Alometrik Biomassa dan Massa Karbon Tegakan .......... 15

METODOLOGI PENELITIAN
Waktu dan Tempat ............................................................................ 17
Alat dan Bahan .................................................................................. 17
Metode Penelitian ............................................................................. 17
Prosedur Penelitian ........................................................................... 18
Pengumpulan Data ............................................................................ 18
Analisis Data di Lapangan ............................................................... 19
Pengumpulan Data dan Pengolahan Data di Laboratorium .............. 20
Model Allometrik .............................................................................. 23
Model Pendugaan Biomassa dan Karbon Bambu ............................ 23

Universitas Sumatera Utara


Analisis Data .................................................................................... 24

HASIL DAN PEMBAHASAN


Berat Basah Tanaman Contoh........................................................... 25
Kadar Air Tanaman Contoh ............................................................. 26
Kadar Zat Terbang ............................................................................ 28
Kadar Abu Tanaman Contoh ............................................................ 29
Kadar Karbon Tanaman Contoh ...................................................... 30
Uji Beda Rata-Rata Berdasarkan Uji One Way Anova .................... 31
Analisis Biomassa dan Massa Karbon Tanaman Contoh ................. 32
Biomassa ........................................................................................... 32
Massa Karbon ................................................................................... 33
Model Alometrik ............................................................................... 34

KESIMPULAN DAN SARAN


Kesimpulan ....................................................................................... 42
Saran ................................................................................................. 42

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................ 43


LAMPIRAN ............................................................................................... 46

Universitas Sumatera Utara


DAFTAR TABEL

No. Halaman
1. ..................................................................................................... M
odel persamaan alometrik terpilih untuk pendugaan biomassa pohon
mangium (Acacia crassicarpa) ............................................................. 16

2. ..................................................................................................... Model
persamaan alometrik terpilih untuk pendugaan karbon pohon
mangium (Acacia crassicarpa) ............................................................. 16

3. ..................................................................................................... Berat
basah bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.) ........................................ 25

4. ..................................................................................................... K
adar air pada setiap bagian tanaman berdasarkan petak contoh
penelitian (%) ........................................................................................ 27

5. ..................................................................................................... K
adar zat terbang pada setiap bagian tanaman berdasarkan petak
contoh penelitian (%) ............................................................................ 28

6. ..................................................................................................... K
adar abu pada setiap bagian tanaman berdasarkan petak contoh
penelitian (%) ........................................................................................ 29

7. ..................................................................................................... K
adar karbon setiap bagian tanaman berdasarkan petak contoh
penelitian ............................................................................................... 30

8. ..................................................................................................... H
asil uji beda rata-rata kadar karbon pada setiap bagian tegakan
bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.) berdasarkan uji One Way
Annova (Tukey HSD) ............................................................................ 31

9. ...................................................................................................... B
iomassa pada setiap bagian tanaman berdasarkan petak contoh
penelitian (%) ......................................................................................... 32

10.Kandungan massa karbon pada setiap bagian tanaman berdasarkan


petak contoh penelitian (%) .................................................................. 33

11.Model allometrik untuk menduga biomassa setiap bagian tanaman


dan total biomassa dari setiap bagian tanaman bambu tali
(Gigantochloa apus Kurz.) .................................................................... 35

Universitas Sumatera Utara


12.Model allometrik untuk menduga kandungan karbon setiap bagian
tanaman dan total biomassa dari setiap bagian bambu tali
(Gigantochloa apus Kurz.) ..................................................................... 36

13. Potensi biomassa dan cadangan karbon bambu tali (Gigantochloa


apus Kurz.) ............................................................................................ 40

Universitas Sumatera Utara


DAFTAR GAMBAR

No. Halaman
1. ..................................................................................................... Bambu
tali ......................................................................................................... 3

2. ..................................................................................................... Visualisa
si plot uji kenormalan sisaan persamaan allometrik terpilih
biomassa bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.) .................................. 39

3. ..................................................................................................... Visualisa
si plot uji kenormalan sisaan persamaan allometrik terpilih
massa bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.) ....................................... 39

Universitas Sumatera Utara


DAFTAR LAMPIRAN

No. Halaman
1. ..................................................................................................... Dokume
ntasi Penelitian di Lapangan ................................................................. 46

2. ..................................................................................................... Dokume
ntasi Laboratorium ................................................................................ 48

3. ..................................................................................................... Data
Laboratorium ......................................................................................... 49

4. ..................................................................................................... Data
Dimensi Tegakan Bambu Tali (Gigantochloa apus Kurz.) ................. 50

5. ..................................................................................................... Perhitun
gan total biomassa ................................................................................. 54

6. ..................................................................................................... Perhitun
gan total Massa Karbon ......................................................................... 58

Universitas Sumatera Utara


RIWAYAT HIDUP

Penulis lahir di Kisaran, pada tanggal 31 Juli 1992 dari Ayahanda Mangasi

Malau dan Ibunda Tamsia Simbolon. Penulis merupakan anak keenam dari

delapan bersaudara.

Penulis telah menyelesaikan pendidikan Sekolah Dasar di SD Negeri

010100, Bangun Sari, Kisaran pada tahun 2005, lulus dari Sekolah Menengah

Pertama Negeri 1 Buntu Pane, Kisaran pada tahun 2008 dan lulus dari Sekolah

Menengah Atas Negeri 1 Pangururan, Samosir pada tahun 2011. Penulis

kemudian melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi Negeri tahun 2011

melalui jalur UMB-PTN di Program Studi Kehutanan, minat Manajemen Hutan,

Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara.

Selama menuntut ilmu di USU, penulis aktif dalam beberapa organisasi di

kampus. Organisasi yang pernah diikuti oleh penulis adalah HIMAS (Himpunan

Mahasiswa Sylva), IMK FP (Ikatan Mahasiswa Katolik Fakultas Pertanian).

Penulis juga pernah mendapatkan beasiswa BBM (Bantuan Belajar Mahasiswa)

pada tahun 2013-2014. Penulis juga berkesempatan menjadi asisten praktikum

Ekologi Hutan Tahun Ajaran 2012/2013 dan asisten praktikum Pemanenan Hasil

Hutan Tahun Ajaran 2013/2014.

Pada tahun 2013, penulis melaksanakan kegiatan Praktik Pengenalan

Ekosistem Hutan di Tahura Bukit Barisan, Kabupaten Karo. Pada tahun 2015,

penulis melaksanakan Praktik Kerja Lapang (PKL) di Perum Perhutani KPH

Cianjur, Jawa Barat selama 1 bulan. Pada akhir masa kuliah, penulis melakukan

penelitian di Desa Sirpang Sigodang, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun,

Sumatera Utara.

Universitas Sumatera Utara


ABSTRAK

SIHOL MARITO MALAU : Analisis Biomassa dan Cadangan Karbon Bambu


Tali (Gigantochloa apus Kurz.) di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang
Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun. Dibimbing oleh MUHDI dan
IRAWATI AZHAR.

Hutan mengabsorpsi CO2 selama proses fotosintesis dan menyimpannya


sebagai materi organik dalam biomassa tanaman, begitu pula dengan tanaman
bambu. Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Menganalisis biomassa dan massa
karbon bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.); (2) Mengetahui persamaan
allometrik terbaik biomassa dan karbon bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.); (3)
Mengetahui potensi biomassa dan karbon pada tanaman bambu tali (Gigantochloa
apus Kurz.) di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang Kecamatan Panei,
Kabupaten Simalungun. Pelaksanaan penelitian dilakukan dengan dua tahap
kegiatan, yaitu tahap pertama pengambilan data di lapangan dan tahap kedua
menganalisa biomassa dan karbon bagian-bagian tanaman dilakukan di
laboratorium. Peubah yang diukur di lapangan adalah berat basah, sedangkan di
laboratorium yang diukur adalah kadar air, kadar zat terbang, kadar abu dan kadar
karbon. Karbon tanaman dalam petak ukur ditentukan menggunakan model
allometrik karbon batang bambu tali.
Model hubungan antara biomassa atau karbon tanaman dengan dimensi
batang dibuat dengan metode hubungan alometrik yang menggambarkan biomassa
atau massa karbon per batang sebagai fungsi dari diameter. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa model persamaan allometrik terbaik untuk menduga biomassa
dan massa karbon bambu tali adalah W= 81,324+22,411D+1,710D2 dan
C=45,979+12,792D+0,973D2, sehingga menghasilkan biomassa dan massa karbon
bambu tali masing-masing sebesar 67,1 ton/ha dan 38,17 ton/ha.

Kata kunci : Gigantochloa apus Kurz., hutan rakyat, biomassa, karbon

Universitas Sumatera Utara


ABSTRACT

SIHOL MARITO MALAU: Analysis of biomass and carbon stock of tali bamboo plants
(Gigantochloa apus Kurz.) in Forest Community of Sirpang Sigodang Village, Panei
Subdistrict, Simalungun District. Monitored by MUHDI and IRAWATI AZHAR.

Forests absorb CO2 during photosynthesis and store it as organic matter in


biomass plants, as well as bamboo plantations. This study aimed to : (1) analysis
biomass and carbon stock; (2) obtain a model Allometric estimation of carbon stocks in
vegetation potential of oil palm plantations in North Sumatra; (3) obtain the potential
carbon stocks in forest conversion to bamboo plantations in North Sumatra. This
research was conducted in Forest Community Sirpang Sigodang Village, Subdistrict,
Simalungun District. The research was carried out in two stages, namely the first stage
were to data in the field and the second stage was analyze of carbon biomass and plant in
the laboratory. Parameters measured in the field was wet weight, whereas in the
laboratory is measured moisture content, volatile matter content, ash content and carbon
content. Carbon plants in the plot were determined using allometric models bamboo
carbon rods.
Models the relationship between plant biomass or carbon rods with dimensions
created with a method that describes the relationship Allometric biomass or carbon mass
per plant as a function of the diameter. The results showed that the best model of
allometric equations for estimating biomass and carbon mass of bamboo plantations was
W= 81,324+22,411D+1,710D2 and C=45,979+12,792D+0,973D2, resulting in biomass
and carbon mass of tali bamboo plants respectively were 10,91 ton/ha and 5,49 ton C/ha.

Keywords: Gigantochloa apus Kurz., forest community, biomass, carbon

Universitas Sumatera Utara


PENDAHULUAN

Latar Belakang

Hutan merupakan unsur terpenting bagi semua makhluk hidup di bumi,

karena hutan memiliki banyak manfaat bagi kehidupan manusia, hewan dan

tumbuh-tumbuhan. Hutan juga merupakan sumberdaya alam yang memberikan

manfaat besar bagi kesejahteraan manusia, baik manfaat yang dirasakan secara

langsung, maupun manfaat yang dirasakan secara tidak langsung. Manfaat

langsung adalah sebagai sumber berbagai jenis barang, seperti kayu dan hasil

hutan non kayu. Sedangkan manfaat tidak langsung adalah jasa lingkungan,

seperti perlindungan dan pengaturan tata air.

Indonesia memiliki banyak cadangan karbon yang tersimpan dalam bentuk

biomassa pada hutan. Biomassa hutan dapat hilang atau berkurang karena adanya

proses deforestasi dan degradasi hutan. Kontribusi emisi akibat dari deforestasi

dan degradasi hutan tersebut diperkirakan 65% dari emisi karbon nasional

(Krisnawati et al., 2010). Oleh karena itu Indonesia berupaya untuk mengurangi

emisi Gas Rumah Kaca (GRK) ke atmosfer, sebagai bentuk keseriusan Indonesia

untuk mengurangi GRK tersebut antara lain adalah terselenggaranya Conference

of Parties (COP) ke -13 di Bali tahun 2007 dan berhasil merumuskan rencana aksi

Bali (Bali Action Plan).

REDD+ memberikan insentif dan ganti rugi kepada pengelola hutan untuk

mengurangi deforestasi dan degradasi berupa imbalan jasa lingkungan/Payments

for Ecosystem Services (PES). Penerapan sistem PES ini memiliki hambatan

yakni adalah kepastian pengunaan lahan untuk mendukung REDD+, pemantauan,

Universitas Sumatera Utara


pelaporan, pembuktian yang tidak memadai, kemampuan administrasi yang tidak

memadai dan tata kelola yang buruk (Angelsen, et al., 2012).

Permasalahan penerapan REDD+ pada tingkat nasional dan regional di

antaranya adalah kepastian pengunaan lahan, tata batas kawasan hutan yang

belum jelas, dan lembaga/kelompok pengelola hutan (Angelsen, et al., 2012).

Salah satu pendekatan yang memungkinkan untuk mengantisipasi permasalahan

tersebut yakni penerapan REDD+ pada hutan rakyat. Menurut Peraturan

Pemerintah No 6 Tahun 2007 tentang tata hutan dan penyusunan rencana

pengelolaan hutan serta manfaat hutan pada pasal 1 butir 22 menyebutkan bahwa

hutan hak adalah hutan yang berada pada tanah yang dibebani hak atas tanah.

Bentuk hutan hak yang umum dikenal adalah hutan rakyat, hutan rakyat

diusahakan oleh rakyat pada lahan miliknya, sehingga memiliki kepastian luasan,

dan penebangan dilakukan sesuai kehendak pemilik lahan.

Kedudukan hutan rakyat telah dijamin kepastian lahan dan relatif mudah

dalam mengevaluasi dan memonitoring kondisi tegakan, sehingga memiliki

peranan penting dalam pengembangan jasa lingkungan terutama dalam

mengurangi deforestasi dan degradasi hutan. Kondisi hutan rakyat di atas

memudahkan pelaksana program REDD+ dalam mengukur, memonitoring, dan

mengevaluasi perubahan struktur karbon hutan sebagai demonstration activities.

Asycarya (2009) mengemukakan bahwa hutan rakyat dapat masuk pasar karbon

baik pasar karbon sukarela maupun pasar karbon yang bersifat wajib atau antar

negara mengikuti mekanisme REDD+.

Minimnya perhatian pemerintah terhadap pengembangan hutan rakyat.

Bukti minimnya perhatian tersebut adalah penempatan wilayah pembangunan

Universitas Sumatera Utara


hutan rakyat masih ditempatkan pada lahan-lahan marjinal. Oleh karena itu

pemilihan vegetasi yang mudah tumbuh menjadi alternatif pembangunan hutan

rakyat, misalnya menanam jenis tanaman bambu.

Hasil inventarisasi yang dilakukan oleh tim Fakultas Kehutanan UGM

pada tahun 1993, dilaporkan bahwa jumlah produksi bambu per tahun dari jenis

yang ditanam pada hutan rakyat di D.I. Yogyakarta diperkirakan kurang lebih 3

jutaan batang, dengan rincian masing-masing jenis bambu adalah bambu tali

sebesar 80,84%, bambu wulung 14,29 %, bambu ori 1,93 %, bambu petung

1,57%, bambu legi 0,96 %, dan bambu ampel 0,41% (Ulfah, 1999).

Bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.) banyak ditanam oleh masyarakat

karena jenis bambu yang memiliki banyak manfaat seperti bahan bangunan,

perabot rumah tangga dan memiliki nilai ekonomi yang baik, selain itu juga

bambu mudah dan cepat pertumbuhannya, dan baik untuk menghambat aliran

permukaan saat hujan turun.

Manfaat bambu sebagai penyerap karbon belum banyak dibicarakan

padahal menurut Sutiyono (2010), bambu memiliki daya serap karbondioksida

(CO2) yang besar. Bambu tali selain memiliki jumlah dan manfaat yang banyak

juga tergolong dalam tanaman C4. Golongan tanaman C4 dikelompokkan

berdasarkan kecepatan dan banyak mengikat karbon di udara. Untuk mengetahui

kandungan karbon dalam bambu dibutuhkan penelitian dengan melakukan

pengukuran langsung di lapangan agar mendapat model yang baik digunakan

untuk menduga potensi karbon yang tersimpan pada hutan rakyat bambu tali, dan

peluangnya dalam penerapan REDD+ di Indonesia. Dari pernyataan di atas maka

dilakukan penelitian dengan judul “Analisis Biomassa dan Cadangan Karbon

Universitas Sumatera Utara


Bambu Tali (Gigantochloa apus Kurz.) di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang

Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun”.

Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah:

1. Menganalisis biomassa dan massa karbon bambu tali (Gigantochloa apus

Kurz.) di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang, Kecamatan Panei Kabupaten

Simalungun.

2. Mengetahui persamaan allometrik terbaik biomassa dan karbon bambu tali

(Gigantochloa apus Kurz.)

3. Mengetahui potensi biomassa dan karbon pada tanaman bambu tali

(Gigantochloa apus Kurz.) di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang

Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun.

Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian ini adalah sebagai informasi bagi peneliti dan instansi

yang berguna untuk membantu memaksimalkan pengusahaan hutan rakyat bambu

sehingga tercapai hasil yang lestari bagi masyarakat terkait dengan kandungan

biomassa serta massa karbon pada tanaman bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)

di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang, Kecamatan Panei, Kabupaten

Simalungun.

Universitas Sumatera Utara


TINJAUAN PUSTAKA

Bambu Tali (Gigantochloa apus Kurz.)

Gambar 1. Bambu tali

Klasifikasi bambu tali adalah sebagai berikut :

Kingdom : Plantae

Divisi : Spermatophyta

Subdivisi : Angiospermae

Kelas : Monokotiledon

Ordo : Graminales

Famili : Graminae

Subfamili : Bambusoideae

Genus : Gigantochloa

Spesies : Gigantochloa apus (Bl. ex (Schult F.) Kurz.)

Berlian dan Rahayu (1995) menyatakan bahwa bambu tali dapat mencapai

tinggi hingga 20 meter lebih. Warna batang bambu tali adalah hijau sampai

kekuning-kuningan. Batang bambu tali tidak bercabang di bagian bawah.

Diameter batang antara 2,5 sampai 15 cm, tebal dinding 3 sampai 15 mm, dan

Universitas Sumatera Utara


panjang ruas atau buluhnya 45 sampai 65 cm. Pemanfaatan batang bambu tali

antara 3 sampai 15 meter. Bentuk batang bambu tali sangat teratur. Pada buku-

bukunya tampak adanya penonjolan dan berwarna agak kuning dengan miang

berwarna cokelat kehitaman. Batang bambu tali dalam keadaan muda dan masih

basah berwarna hijau dan tidak keras. Jika telah kering warnanya menjadi putih

kekuning-kuningan dan tidak mudah putus atau patah.

Komponen-komponen kimia dari batang bambu tali di antaranya

holoselulosa 52,1-54%, pentosan 19,1-19,3%, lignin 24,8-25,8%, kadar abu 2,7-

2,9%, silika 1,8-5,2%. Kelarutan dalam air dingin 5,2 %, air panas 5,4-6,45%,

alkohol benzema 1,4-3,2% dan NaOH 21,2-25,1 %. Kadar pati berfluktuasi antara

0,24-0,71% tergantung pada musim (Dransfield dan Widjaja, 1995).

Idris, et al., (1980) menyatakan bahwa bambu tali memiliki kekuatan

lentur 502,3 – 1240,3 kg/cm2, modulus elastisitas lentur 57.515 – 121.334 kg/cm2,

keteguhan tarik 1.231 – 2.859 kg/cm2, dan keteguhan tekan 505,3 – 521,3 kg/cm2.

Sifat mekanis bambu tali tanpa buku lebih besar dibandingkan dengan bambu tali

dengan bukunya.

Ekologi Tanaman Bambu

Tanaman bambu tersebar luas di daerah beriklim tropis, sub tropis dan

sedang (Sutiyono, 1990). Penyebaran bambu berdasarkan garis lintang yaitu 400

LU/LS dengan penyebaran bambu tipe monopodial 30-380 LU/LS dan bambu tipe

simpodial 250 LU/LS (Uchimura, 1981).

Penyebaran bambu yang luas ini sangat dipengaruhi oleh faktor iklim

antara lain suhu, curah hujan dan kelembapan yang berkaitan satu sama lain.

Menurut Huberman (1959) daerah yang memiliki curah hujan tahunan minimal

Universitas Sumatera Utara


1020 mm dan kelembapan udara minimal 80% dengan suhu optimum antara 8,8-

36,00 C merupakan daerah yang cocok untuk pertumbuhan bambu.

Bambu dapat tumbuh dengan baik di berbagai jenis tanah, kecuali tanah

yang berada di dekat pantai. Pada tanah tersebut, bambu dapat tumbuh tetapi

pertumbuhannya lambat dan buluh kecil. Umumnya bambu dapat tumbuh di

tempat dengan ketinggian 1-2000 m dpl dengan keadaan pH tanah antara 5,0-6,5

(Alrasyid, 1990).

Topografi

Tanaman bambu dijumpai tumbuh mulai dari dataran rendah sampai

dataran tinggi 100-2200 m di atas permukaan laut. Walaupun demikian tidak

semua jenis bambu tumbuh dengan baik pada semua ketinggian tempat, namun

pada tempat-tempat yang lembab atau pada tempat yang kondisi curah hujannya

tinggi mencapai pertumbuhan terbaik, seperti di tepi sungai, di tebing-tebing yang

curam. Pada tempat-tempat yang disenangi, umur tanaman 4 tahun perumpunan

sudah dapat terjadi secara normal dimana jumlah rumpun sudah dapat mecapai 30

batang dengan diameter rata-rata di atas 7 cm (Nur dan Rahayu, 1995).

Secara umum di lokasi pengembangan bambu bentuk topografi mulai dari

berombak sampai bergunung. Satuan topografi mulai dari berombak sampai

bergunung. Satuan topografi berombak mempunyai kemiringan 3-8%,

bergelombang 9 – 15% dan bergunung > 30% (Nur dan Rahayu, 1995).

Iklim

Rahayu dan Berlian (1995) menyatakan bahwa tanaman bambu tumbuh

baik pada daerah tropis, sub tropis maupun pada daerah yang beriklim sedang dari

Universitas Sumatera Utara


dataran rendah sampai daerah pegunungan yang dapat mencapai ketinggian 2.000

m dpl.

Faktor iklim yang sangat berpengaruh terhadap bambu adalah suhu udara,

curah hujan dan kelembapan yang berkaitan satu sama lain berkisar antara 8,8-

36,0 0C. Menurut Sutiyono (2010) jumlah dan distribusi curah hujan serta variasi

masa-masa kering merupakan hal yang sangat penting bagi pertumbuhan bambu.

Tanaman bambu dapat tumbuh baik pada daerah dengan curah hujan 1.289-6.630

mm, dengan curah hujan minimal 1.020 mm dan kelembapan minimal 80%.

Tanah

Sifat fisik tanah pada lokasi dengan pH 5,11 dan memiliki kandungan

unsur hara makro (N dan K) dalam kondisi rata-rata rendah sedangkan P yang

tersedia dalam keadaan cukup sedangkan kandungan bahan organik tanah juga

sangat rendah yang rata-rata 1,81 %. Rata-rata suhu pada siang hari waktu musim

penghujan adalah 21°C dengan kelembaban mencapai 75,1 % sedangkan pada

musim kemarau rata-rata suhu pada siang hari dapat mencapai 25,83°C dan

kelembaban udara rata 61 % (Nur dan Rahayu, 1995).

Sifat Fisis Bambu

Berat jenis

Menurut Tamolang, et al. (1980) berat jenis (BJ) bambu cenderung naik ke

arah ujung. Selanjutnya Liese (1980) menyatakan BJ bambu bervariasi dari 0.5-

0.8 g/cm2 dengan bagian luar dari batang mempunyai BJ lebih besar dari bagian

dalamnya. Haygreen dan Bowyer (1982) mendefinisikan berat jenis sebagai

perbandingan antara kerapatan kayu (atas dasar berat pada kadar air tertentu dan

volume) dengan kerapatan air pada suhu 4ºC.

Universitas Sumatera Utara


Dinding bambu bagian luar memiliki berat jenis yang lebih besar

dibandingkan bagian dalam. Hal ini tergantung dari kandungan serabut yang

sangat bervariasi kerapatannya dalam batang (Sharma dan Mehra, 1970). Liese

(1980) menambahkan bahwa makin rapat ikatan vaskular, makin banyak pula

serabut yang dikandungnya dan pada akhirnya dapat meningkatkan berat jenis.

Berat jenis buku bambu umurnya lebih tinggi dibandingkan dengan berat jenis

ruas, karena parenkimnya lebih sedikit.

Kadar Air

Kadar air bambu sangat penting karena dapat mempengaruhi sifat-sifat

mekanis bambu. Kadar air dari bambu dewasa berkisar antara 50 - 99% dan pada

bambu muda berkisar dari 80 –150%, sedangkan kadar air bambu kering berkisar

antara 8-12%. Kadar air batang bambu meningkat dari bawah ke atas dan dari

umur 1-3 tahun, selanjutnya menurun pada bambu yang berumur lebih dari 3

tahun. Kadar air meningkat pada musim penghujan jika dibandingkan dengan

musim kemarau (Dransfield dan Widjaja, 1995).

Perbedaan kadar air pada musim penghujan dan musim kemarau dapat

mencapai 100%. Selama musim kemarau, bagian atas bambu mengandung hanya

kira-kira 50% air (Yap, 1997). Tamolang, et al., (1980) menyatakan bambu muda

mengalami penurunan kadar air lebih cepat dari bambu dewasa selama proses

pengeringan, yang dapat menyebabkan terjadinya pecah atau belah pada batang.

Definisi Hutan

Hutan secara konsepsional yuridis dirumuskan di dalam Pasal 1 Ayat (1)

Undang-undang Nomor 41 Tahun 1999 tentang Kehutanan. Menurut Undang-

undang tersebut, hutan adalah suatu ekosistem berupa hamparan lahan berisi

Universitas Sumatera Utara


sumberdaya alam hayati yang didominasi pepohonan dalam persekutuan alam

lingkungannya, yang satu dengan yang lainnya tidak dapat dipisahkan

(Departemen Kehutanan dan Perkebunan, 1999).

Hutan secara singkat dan sederhana didefinisikan sebagai suatu ekosistem

yang didominasi oleh pohon. John A. Helms (1998) memberi pengertian bahwa

hutan adalah suatu ekosistem yang dicirikan oleh penutupan pohon yang kurang

lebih padat dan segar, seringkali terdiri dari tegakan-tegakan yang beragam ciri-

cirinya seperti komposisi jenis, struktur, kelas umur, dan proses-proses yang

terkait dan umumnya mencakup padang rumput, sungai-sungai kecil, ikan dan

satwa liar.

Definisi Hutan Rakyat

Dalam UU No.41/1999, hutan rakyat dimaksudkan sebagai hutan yang

tumbuh di atas tanah yang dibebani hak milik. Definisi diberikan untuk

membedakannya dari hutan negara, yaitu hutan yang tumbuh di atas tanah yang

tidak dibebani hak milik atau tanah negara. Dalam pengertian ini, tanah negara

mencakup tanah-tanah yang dikuasai oleh masyarakat berdasarkan ketentuan-

ketentuan atau aturan-aturan adat atau aturan-aturan masyarakat lokal (biasa

disebut masyarakat hukum adat) (Suharjito, 2007).

Sesuai dengan Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 101/KPR-V/1996,

hutan rakyat adalah hutan yang tumbuh di atas tanah yang dibebani hak milik

maupun hak lainnya dengan ketentuan luas minimum 0,25 ha, penutupan tajuk

tanaman kayu-kayuan dari 50% dan pada tanaman tahun pertama sebanyak 500

pohon tiap hektar. Umumnya hutan rakyat merupakan hutan buatan, melalui

Universitas Sumatera Utara


penanaman tanaman tahunan di lahan milik, baik secara perorangan, marga

maupun kelompok (Dinas Kehutanan Propinsi Jawa Tengah, 2008).

Di dalam hutan rakyat ditanam aneka pepohonan yang hasil utamanya

beraneka ragam. Misalnya hasil kayu, sengon (Paraserianthes falcataria), mahoni

(Swietenia mahagoni), dan lain-lain. Sedangkan hasil utamanya getah antara lain

kemenyan (Styrax benzoin), damar (Shorea javanica). Sementara itu hasil

utamanya buah antara lain (Aleurites mollucana), kelapa (Cocos nucifera) dan ada

juga mengutamakan bambu (Bamboo sp) (Darusman dan Suharjito, 1997).

Menurut Sardjono (2004), ketergantungan masyarakat desa khususnya

yang berada di sekitar hutan (forest community) terhadap sumber daya alam

tersebut hingga saat ini masih sangat besar, baik menyangkut hasil hutan kayu

(timber) dan non kayu (non timber forest product) maupun lahan hutan untuk

pertanian. Lebih lanjut dikatakan John dan Kathy (1993), bahwa setiap penduduk

pedesaan ditentukan oleh tingkat ketergantungan mereka terhadap hutan untuk

pakan ternak, kayu bakar, bahan bangunan dan hasil hutan lainnya. Sedangkan

menurut Akhdiyat, et al., (1998) pencaharian penduduk bersumber dari hutan

yang dapat dinilai adalah berupa produk kayu bakar, hasil hutan non kayu

(binatang buruan, sarang burung walet, dan sedikit rotan), ladang, kebun karet,

kebun buah-buahan sebagai upaya pemanfaatan lahan hutan (Suharjito, 2007).

Biomassa

Biomassa merupakan jumlah total materi organik tanaman yang hidup di

atas tanah yang diekspresikan sebagai berat kering tanaman per unit areal.

Menurut Whitten, et al. (1984) mendefinisikan biomassa sebagai jumlah total

berat kering semua bagian tumbuhan hidup, baik seluruh atau hanya sebagian

Universitas Sumatera Utara


tubuh organisme, populasi, atau komunitas yang dinyatakan dalam berat kering

per oven per unit area.

Menurut Cinton dan Novelli (1984) biomassa tersusun oleh senyawa

karbohidrat yang terdiri atas elemen karbon, hidrogen, dan oksigen yang

dihasilkan dari proses fotosintesis tanaman. Biomassa dibedakan menjadi dua

kategori yaitu biomassa di atas permukaan tanah (above ground) dan biomassa di

bawah permukaan tanah (below ground).

Biomassa di atas permukaan tanah adalah bobot bahan organik per unit

luasan waktu tertentu dihubungkan ke suatu fungsi sistem produktivitas, umur

tegakan, dan distribusi organik (Kusmana, et al., 1992). Biomassa di bawah

permukaan tanah umumnya sekitar 40% dari total biomassa yakni berupa akar

(Cairns, et al., 1997). Nilai estimasi biomassa di bawah permukaan tanah suatu

tegakan tidak kurang dari 15% dari biomassa di atas permukaan tanah (Mac

Dicken, 1997). Terdapat hubungan antara biomassa di bawah permukaan tanah

(B) suatu pohon dengan diameter akar (D) dalam persamaan B = ∑a Dib (Hairiah,

et al., 2001). Selain itu biomassa di bawah tanah dapat dihitung dengan

berdasarkan biomassa di atas tanah dibagi dengan rasio tajuk-akar. Menurut

Hairiah, et al., 2001, nilai rasio tajuk akar tergantung pada kondisi lahan yaitu

untuk lahan hutan tropik basah atau upland normal bernilai 4, sedangkan untuk

daerah selalu basah bernilai lebih dari 10 dan pada lahan yang memiliki kesuburan

sangat rendah bernilai 1. Nilai rasio akar-tajuk hutan sekunder dalam ekosistem

tropis sebesar 0,1 (Hamburg, 2000).

Biomassa ditentukan oleh diameter batang setinggi dada, tinggi pohon,

berat jenis kayu dan kesuburan tanah. Kusmana, et al., (1992) menyatakan untuk

Universitas Sumatera Utara


menduga biomassa tegakan dibandingkan dengan tinggi pohon. Diameter setinggi

dada pohon berkaitan erat dengan biomassa dimana semakin besar diameter

semakin besar biomassanya (Heryanto dan Siregar, 2007).

Biomassa tegakan hutan dipengaruhi oleh umur tegakan hutan, sejarah

perkembangan vegetasi, komposisi dan struktur tegakan, kondisi iklim setempat

terutama temperatur dan curah hujan. Biomassa tumbuhan/tanaman bertambah

karena tumbuhan/tanaman menyerap CO2 dari udara dan mengubahnya menjadi

bahan organik melalui proses fotosintesis. Selain fotosintesis, tumbuhan/tanaman

juga melakukan respirasi yang melepaskan CO2 ke udara. Laju pengikatan

biomassa merupakan selisih antara produksi (fotosintesis) dan konsumsi

(respirasi) disebut produktivitas primer bruto.

Karbon

Karbon merupakan suatu unsur yang diserap dari atmosfer dan disimpan

di dalam biomassa vegetasi melalui proses fotosintesis. Berbagai faktor seperti

iklim, topografi, karakteristik lahan, komposisi dan jenis tanaman serta perbedaan

siklus pertumbuhan hutan dapat mempengaruhi tingkat penyerapan karbon di

hutan dan perkebunan (Cesylia, 2009).

Menurut Whitmore (1985) umumnya karbon menyusun 45–50% dari

biomassa tumbuhan sehingga karbon dapat diduga dari setengah jumlah

biomassa. Karbon menyusun sebagian besar bahan kering tanaman. Karbon

tersimpan dalam material yang sudah mati sebagai serasah, batang yang jatuh ke

tanah dan sebagai material yang sukar lapuk di dalam tanah (Whitmore 1985).

Van Nodrwijk., et al. (1997) hutan tropika merupakan lokasi utama cadangan

karbon (above ground dan below ground). Hasil pengukuran cadangan karbon

Universitas Sumatera Utara


hutan alami di Jambi dapat melebihi 50 kgm-2 atau 500 Mg ha-1. Hasil penelitian

Prayogo (2000) kandungan cadangan karbon pada hutan sekunder hanya 116 Mg

ha-1.

Jumlah karbon yang tersimpan dalam hutan di seluruh dunia mencapai 830

milyar ton. Jumlah ini sama dengan kandungan karbon dalam atmosfer yang

terikat dalam CO2. Secara kasar, sekitar 40% atau 330 milyar ton karbon

tersimpan dalam bagian-bagian pohon dan bagian-bagian tumbuhan hutan lainnya

di atas permukaan tanah, sedangkan sisanya adalah sekitar 60% atau 500 milyar

ton tersimpan dalam tanah hutan dan akar-akar tumbuhan di dalam hutan (Gardner

dan Engelman, 1999).

Karbondioksida diserap dari udara oleh tumbuhan untuk fotosintesis tetapi

pada saat yang sama tumbuhan dan makhluk hidup lain juga mengeluarkannya

sebagai hasil pernafasan. Oleh karena itu, daur karbon melibatkan dua proses

yaitu fotosintesis dan pernafasan. Karbon yang terikat pada mineral akan

dikembalikan ke atmosfer melalui proses pembakaran.

Menurut keberadaannya komponen karbon daratan dapat dibedakan

menjadi dua yaitu di atas permukaan tanah dan di bawah permukaan tanah.

Simpanan karbon di atas permukaan tanah meliputi :

1. Biomassa pohon. Biomassa pohon dapat dibedakan menjadi biomassa daun,

ranting, kulit, cabang dan batang.

2. Biomassa tumbuhan bawah. Tumbuhan bawah adalah tumbuhan yang meliputi

semak belukar yang berdiameter batang kurang dari 5 cm, tumbuhan menjalar,

rumput dan gulma.

Universitas Sumatera Utara


3. Nekromassa yaitu batang pohon mati baik yang masih tegak atau telah

tumbang.

4. Serasah yaitu bagian tanaman/tumbuhan yang gugur berupa daun dan ranting.

Kadar Zat Terbang

Kadar zat terbang dihasilkan dari pemanasan arang yang ditetapkan pada

temperatur dan selang waktu standar yaitu 950±20 ºC selama 2 menit (ASTM

1990b). Secara kimia zat terbang terbagi menjadi tiga sub golongan, yaitu

senyawa alifatik, terpena dan senyawa fenolik. Zat-zat yang menguap ini akan

menutupi pori-pori kayu dari arang (Haygreen dan Bowyer, 1982).

Kadar Abu

Kadar abu adalah jumlah oksida-oksida logam yang tersisa pada

pemanasan tinggi. Abu tersusun dari mineral-mineral terikat kuat pada arang

seperti kalsium, kalium dan magnesium. Komponen utama abu dalam kayu tropis

yaitu kalium, kalsium, magnesium dan silika. Menurut Haygreen dan Bowyer

(1982) kayu mengandung senyawa anorganik yang tetap tinggal setelah terjadi

pembakaran pada suhu tinggi pada kondisi oksigen yang melimpah.

Persamaan Allometrik Biomassa dan Massa Karbon Tegakan

Persamaan allometrik merupakan hubungan antara suatu peubah tak bebas

yang diduga oleh satu atau lebih peubah bebas, contohnya adalah hubungan antara

volume tegakan, biomassa atau massa karbon dengan diameter dan tinggi tegakan.

Volume tegakan, biomassa atau massa karbon merupakan peubah tak bebas yang

besar nilainya diduga oleh diameter dan tinggi pohon yang disebut sebagai peubah

Universitas Sumatera Utara


bebas. Hubungan allometrik biasanya dinyatakan dalam suatu model allometrik.

Persamaan tersebut biasanya menggunakan diameter tegakan yang diukur setinggi

dada atau 1,3 m dari permukaan tanah sebagai dasar. Model persamaan allometrik

untuk pendugaan biomassa dan massa karbon pohon Acacia crassicarpa disajikan

pada Tabel 1 dan 2.

Tabel 1. Model persamaan allometrik terpilih untuk pendugaan biomassa pohon


mangium (Acacia crassicarpa)
No Bentuk Hubungan Model Terpilih Persamaan
1 Dbh-Biomassa Akar Power WR = 0,025 D2,414
2 Dbh-Biomassa Batang Power WS = 0,019 D2,977
3 Dbh-Biomassa Cabang Growth WB = e 0,746+0,29D
4 Dbh-Biomassa Daun Power WL = 0,398 D1,155
5 Dbh-Biomassa Pohon Power WT = 0,165 D2,399
Sumber: Adiriono (2009)

Tabel 2. Model persamaan allometrik terpilih untuk pendugaan karbon pohon mangium
(Acacia crassicarpa)
No Bentuk Hubungan Model Terpilih Persamaan
1 Dbh-Karbon Akar Power CR = 0,012 D2,415
2 Dbh-Karbon Batang Power CS = 0,009 D2,977
3 Dbh-Karbon Cabang Power CB = 0,067 D1,180
4 Dbh-Karbon Daun Power CL = 0,200 D1,154
5 Dbh-Karbon Pohon Power CT = 0,083 D2,399
Sumber: Adiriono (2009)

Universitas Sumatera Utara


METODOLOGI PENELITIAN

Waktu dan Tempat

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari sampai dengan bulan April

2015, dengan perincian bulan Januari 2015 adalah kegiatan pengumpulan data di

lapangan dan bulan April 2015 adalah kegiatan menganalisis data. Penelitian

dilaksanakan di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang, Kecamatan Panei,

Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara. Analisis karbon dilakukan di

Laboratorium Kimia Hasil Hutan, Fakultas Kehutanan, Institut Pertanian Bogor

(IPB).

Alat dan Bahan

Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah pita ukur, gergaji, parang,

tali rafia, timbangan dacin, gunting tanaman, kamera digital, kalkulator, alat tulis

menulis, microsoft office excel 2007 dan software IBM SPSS statistic Version 22

for windows. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini meliputi tegakan bambu

tali (Gigantochloa apus Kurz.) di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang,

Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun, contoh uji bambu yang terdiri dari

batang, ranting dan daun. Bahan pendukung terdiri dari kantong plastik dan label

nama.

Metode Penelitian

Biomassa tegakan ada 2, yaitu bagian di atas tanah dan bagian dalam tanah

(akar). Pada penelitian ini, pengukuran biomassa tegakan dilakukan pada bagian

di atas tanah. Pengukuran biomassa tanaman dapat dilakukan dengan cara:

Universitas Sumatera Utara


1. Tanpa melakukan perusakan (metode non-destructive), jika jenis tanaman yang

diukur sudah diketahui rumus allometriknya.

2. Melakukan perusakan (metode destructive). Metode ini dilakukan oleh peneliti

untuk tujuan pengembangan rumus allometrik, terutama pada jenis-jenis

tegakan yang mempunyai pola percabangan spesifik yang belum diketahui

persamaan allometriknya secara umum. Pengembangan allometrik dilakukan

dengan menebang tanaman dan mengukur diameter, panjang dan berat

massanya.

(Hairiah, 2011).

Pada penelitian ini, pengukuran biomassa bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)

dilakukan dengan metode destructive.

Prosedur Penelitian

Prosedur penelitian ini meliputi pengumpulan data dan informasi yang

dibutuhkan, serta menganalisis sesuai kebutuhan. Tahapan kegiatannya sebagai

berikut:

1. Pengumpulan Data

A. Data Primer

Data primer adalah data yang diperoleh dari lapangan. Data tersebut antara

lain data tinggi, diameter setiap tegakan contoh dan berat basah masing-masing

fraksi tegakan bambu tebang untuk selanjutnya dianalisis dan diperoleh model

allometrik terbaik, serta pengumpulan data hasil analisis bahan uji di

laboratorium.

Universitas Sumatera Utara


B. Data Sekunder

Data yang telah ada sebelumnya, baik data yang dikeluarkan instansi

terkait, penelitian sebelumnya, maupun literatur pendukung lainnya.

2. Analisis Data di Lapangan

Pengukuran Plot untuk Penebangan Bambu

Pengukuran parameter tegakan yang penting dilakukan pada setiap petak

contoh penelitian (PCP) dengan metode jalur berpetak. Setiap PCP dibuat dengan

ukuran 20 m x 20 m dengan jarak antar petak contoh 10 m x 10 m (Kiyoshi,

2002). Adapun petak ukur yang dibuat sebanyak 1 baris, sehingga banyaknya

petak contoh penelitian (PCP) adalah 3 petak. Penempatan lokasi petak ukur

dilakukan dengan cara random sampling.

1. Buat 3 plot berukuran masing-masing 20 m x 20 m yang letaknya berselang-

seling (random) dengan jalur utama berada tepat di tengah.

2. Dilakukan inventarisasi tegakan bambu dewasa tiap plot dengan mengukur

tinggi dan DBH serta dicatat dalam tally sheet.

3. Dari tiap-tiap plot diambil 3 tegakan bambu dewasa yaitu bambu tali

(Gigantochloa apus Kurz.) sebagai sampel tebang yang akan digunakan untuk

analisa laboratorium kemudian diambil data DBH, berat basah tegakan, dan

tinggi total.

4. Pengukuran tinggi total tanaman bambu terpilih juga dilakukan setelah pohon

contoh rebah. Tinggi total merupakan panjang total pohon contoh yang telah

rebah hingga ujung tajuk ditambah panjang tunggak yang tersisa di tanah.

Universitas Sumatera Utara


Pemilahan Bagian Batang dan Penimbangan Berat Basah

1. Sebelum dilakukan pembagian fraksi tegakan, terlebih dahulu dilakukan

penimbangan terhadap berat total batang, ranting dan daun.

2. Pembagian fraksi tegakan contoh dilakukan untuk memisahkan bagian-bagian

biomassa batang, ranting dan daun yang bertujuan agar analisa laboratorium

lebih terwakili.

3. Sampel batang, ranting dan daun diambil pada bagian ujung pangkal, tengah,

dan ujung atas. Masing-masing sampel batang tiap tegakan tebang dibuat 3

ulangan. Dimana tiap ulangan diambil sebanyak 200 gram.

3. Pengumpulan Data dan Pengolahan Data di Laboratorium

Pengukuran Kadar Air

Contoh uji kadar air batang dibuat dengan ukuran 10 cm x10 cm x 10 cm.

Sedangkan contoh uji dari bagian ranting dan daun diambil masing-masing ± 200g.

Cara pengukuran kadar air contoh uji adalah sebagai berikut :

1. Contoh uji ditimbang berat basahnya.

2. Contoh uji dikeringkan dalam tanur suhu 103 ± 2oC sampai tercapai berat

konstan, kemudian dimasukkan ke dalam eksikator dan ditimbang berat

keringnya.

3. Penurunan berat contoh uji yang dinyatakan dalam persen terhadap berat kering

tanur ialah kadar air contoh uji.

Nilai kadar air dapat dihitung dengan menggunakan rumus:

Bo − BKT
KA =
BKT

Universitas Sumatera Utara


Dimana :

KA = Kadar air

Bo = Berat awal contoh uji

BKT = Berat kering tanur (oven) dari contoh uji

Besarnya biomassa dapat diketahui dengan menggunakan perhitungan

berat kering. Berat kering dapat dihitung dengan menggunakan rumus:

Keterangan :

BK = Berat kering/biomassa (kg)

BB = Berat basah (kg)

KA= Persen kadar air (%).

Penentuan Kadar Zat Terbang

Prinsip penetapan kadar zat terbang adalah menguapkan bahan yang tidak

termasuk air dengan menggunakan energi panas. Setiap bagian tanaman mendapat

ulangan sebanyak tiga kali. Prosedur penentuan zat terbang yang digunakan

berdasarkan American Society for Testing Material (ASTM) D 5832-98 adalah

sebagai berikut : Sampel dari tiap bagian batang dipotong menjadi bagian-bagian

kecil sebesar batang korek api, sedangkan sampel bagian daun dicincang, sampel

kemudian dioven pada suhu 950 ⁰C selama 2 menit. Kemudian cawan berisi

contoh uji tersebut didinginkan dalam desikator dan selanjutnya ditimbang. Kadar

zat terbang dinyatakan dalam persen dengan rumus sebagai berikut :

Kadar Zat Terbang =

Universitas Sumatera Utara


Dimana :

A = Berat kering tanur pada suhu 105oC

B = Berat contoh uji dikurangi berat berat cawan dan sisa contoh uji berat

cawan dan sisa contoh uji pada suhu 950oC

Penentuan Kadar Abu

Prinsip penetapan kadar abu adalah penentuan jumlah abu yang tertinggal

(mineral yang tidak dapat menguap) dengan membakar serbuk menjadi abu

dengan menggunakan energi panas. Setiap bagian tanaman mendapat ulangan

sebanyak tiga kali. Prosedur penentuan kadar abu yang digunakan berdasarkan

ASTM D 2866-94 adalah sebagai berikut : Sisa contoh uji dari penentuan kadar

zat terbang dimasukan ke dalam tanur listrik bersuhu 750 ⁰C selama 6 jam.

Selanjutnya cawan dikeluarkan dari tanur, kemudian didinginkan dalam desikator

dan ditimbang sampai beratnya tetap. Kadar abu dinyatakan dalam persen dengan

rumus sebagai berikut :

Kadar abu =

Penentuan Kadar Karbon

Penentuan kadar karbon dilakukan dengan penentuan kadar karbon yang

digunakan berdasarkan Standar Nasional Indonesia (SNI) 06-3730- 1995 adalah

sebagai berikut: Penentuan kadar karbon terikat (fixed carbon) ditentukan

berdasarkan rumus berikut ini:

Kadar karbon terikat arang (%) = 100 % - kadar zat terbang arang- kadar abu

Universitas Sumatera Utara


Model Allometrik

Bambu yang ditebang secara destructive sampling sebanyak 9 batang

diukur diameternya dan panjangnya sebagai tinggi batang bambu. Hasil

pengukuran diameter dan tinggi tersebut dibuat model dengan menggunakan

software IBM SPSS statistic Version 22 for windows.

Model Pendugaan Biomassa Bambu dan Karbon Bambu

Pendugaan biomassa bambu dilakukan dengan tahapan seperti model

hubungan antara biomassa bambu dan dimensi bambu (diameter dan tinggi)

dibuat dengan menggunakan persamaan regresi allometrik dan persamaan

polynomial yang menggambarkan biomassa sebagai fungsi dari diameter dan

tinggi. Penyusunan dan analisa persamaan allometrik ini dibuat dengan

menggunakan program software IBM SPSS statistic Version 22 for windows.

Adapun bentuk analisis regresi allometrik dan persamaan polynomial adalah

sebagai berikut :

Ŷ = ß0+ ß1D+ ß2D2

Ŷ = ß0Dß1

Ŷ = ß0+ ß1D2H

Ŷ = ß0 Dß1Hß2

Dimana :

Ŷ = Taksiran nilai biomassa atau karbon bambu tali (kg/batang)

D = Diameter (dbh) (cm)

H = Tinggi (m)

ß0, ß1, ß2 = Konstanta (parameter) regresi

Universitas Sumatera Utara


Persamaan regresi terbaik akan dipilih dari model-model hipotetik di atas dengan

menggunakan berbagai kriteria statistik, yakni goodness of fit, koefisien determinasi

(R2), analisis sisaan serta pertimbangan kepraktisan untuk pemakaian.

Analisis Data

Metode analisis data yang digunakan adalah:

1. Analisis deskriptif dan penyajian data dalam bentuk tabel atau gambar

2. Uji perbedaan kadar karbon dilakukan dengan menggunakan software IBM

SPSS statistic Version 22 for windows. Adapun parameter yang diuji adalah

perbedaan kadar karbon rata-rata setiap bagian tegakan yaitu pada bagian

batang, ranting dan daun. Analisis perbedaan kadar karbon pada bagian-bagian

tanaman dilakukan analisis statistik dengan uji beda rata-rata menggunakan 54

uji one way anova, yaitu berdasarkan Tukey HSD.

Universitas Sumatera Utara


HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil pengamatan dan perhitungan terhadap bambu tali dewasa dengan

ukuran plot 20 m x 20 m diperoleh pada petak contoh 1 terdapat 50 batang, pada

petak contoh 2 sebanyak 47 batang, dan pada petak contoh 3 terdapat 59 batang.

Setiap petak contoh diambil 3 sampel tebang sehingga dalam 3 petak contoh

tersebut terdapat 9 sampel tebang yang diteliti dimana batang, ranting dan daun

dipisahkan dan masing-masing bagian dibuat menjadi 3 ulangan.

Berat Basah Tanaman Contoh

Berdasarkan hasil pengukuran berat komponen penyusun bambu tali

(Gigantochloa apus Kurz.) dalam kondisi segar yang meliputi batang, ranting dan

daun diperoleh rata-rata berat keseluruhan 13,64 kg per bambu tali. Batang bambu

tali merupakan komponen terbesar yakni 9,69 kg (71,04%) dari total berat basah

tanaman.

Tabel 3. Berat basah bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)

Sampel DBH Berat Basah (kg) Total Berat


No. Plot Tebang H (m) (cm) Basah (kg)

Ranting +
Batang Daun
1 15,5 7,86 12,2 4,3 16,5
1 2 12,5 7,03 8,4 4 12,4
3 13,75 6,59 10 3,7 13,7
4 14,25 6,42 9 3,9 12,9
2 5 12,45 5,77 10 4,2 14,2
6 12,25 6,85 9,6 3,8 13,4
7 13,25 6,59 9,5 4 13,5
3 8 14,25 6,43 9,5 3,8 13,3
9 13,5 6,43 9 3,9 12,9
Total 121,7 59,97 87,2 35,6 122,8
Rata-Rata 13,52 6,66 9,69 3,96 13,64
Keterangan : DBH = Diameter at Breast Height (Diameter Setinggi Dada)

Universitas Sumatera Utara


Selanjutnya berat basah ranting dan daun sebesar 3,96 kg (29,03%). Hal

ini sesuai dengan pernyataan Dransfield dan Widjaja (1995) yang menyatakan

bahwa batang bambu tali memiliki komponen-komponen kimia di antaranya

holoselulosa 52,1-54%, pentosan 19,1-19,3%, lignin 24,8-25,8%, kadar abu 2,7-

2,9%, silika 1,8-5,2% zat ekstraktif sebesar 5,2 %.

Berdasarkan Tabel 3 menunjukkan bahwa berat basah masing-masing

tanaman bambu tali dan masing-masing bagiannya berbeda-beda. Perbedaan

tersebut disebabkan komposisi penyusun tiap bagian tanaman tersebut. Pada

bagian batang lebih banyak diisi oleh selulosa, hemiselulosa, lignin dan zat

ekstraktif dibandingkan dengan ranting dan daun.

Berat basah tertinggi terdapat pada bambu 1 (satu) dengan diameter 7,86

cm yaitu sebesar 16,5 kg. Sedangkan berat basah terendah terdapat pada bambu 2

(dua) dengan diameter 7,03 cm yaitu sebesar 12,4 kg. Bagian-bagian tanaman

bambu tali, berat basah tertinggi terdapat pada batang, kemudian ranting dan

daun.

Kadar Air Tanaman Contoh

Dalam proses pertumbuhannya tanaman memerlukan air yang berfungsi

sebagai proses pengangkutan hara dan mineral ke seluruh bagian tubuh tanaman.

Kadar air merupakan persentase jumlah air yang terkandung dalam suatu tanaman.

Kadar air merupakan berat air yang dinyatakan dalam persen air terhadap berat

kering tanur (BKT). Contoh uji yang digunakan dalam keadaan basah, dengan KA

lebih dari 20%. Hasil pengujian kadar air bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)

disajikan pada Tabel 4.

Universitas Sumatera Utara


Tabel 4. Kadar air (%) pada setiap bagian tanaman berdasarkan petak contoh penelitian
No Plot Sampel Tebang Kadar Air (%)
Batang Ranting+Daun
1 50,77 45,02
1 2 84,43 47,92
3 66,72 43,33
4 86,04 42,93
2 5 73,69 43,55
6 86,62 45,2
7 68,29 38,87
3 8 87,85 27,58
9 70,03 35,58
Total 774,48 400,02
Rata-Rata 86,05 44,44

Berdasarkan hasil pengujian di laboratorium menunjukan bahwa terdapat

variasi kadar air berdasarkan bagian tegakan. Bagian batang bambu tali

(Gigantochloa apus Kurz.) merupakan bagian tegakan yang paling tinggi kadar

airnya, yakni dengan nilai yang berkisar antara 50-88%, sedangkan kadar air

terendah terdapat pada bagian ranting dan daun sebesar 27-48%.

Tingginya kadar air batang bambu didukung oleh sel parenkim yang

terdapat pada bambu, sekitar 50-60% parenkim, serat 40% (Liese, 1992b). Kadar

air mempengaruhi pemanfaatan bambu, penentuan kadar air dilakukan dengan

cara yang sama pada penentuan kadar air kayu (Xiaobing, 2007). Kadar air

bambu berbeda tergantung: 1) Spesies bambu: spesies yang berbeda memiliki

jumlah yang berbeda dari parenkim sel yang berkorelasi dengan kapasitas

memegang air (Liese, et al., 1961). 2) Bagian batang: pangkal memiliki kadar air

lebih tinggi dibanding bagian atas. Bagian dalam dari penampang batang memiliki

kadar air yang lebih tinggi daripada bagian luar. 3) Node atau ruas: node memiliki

kadar air yang lebih rendah dibanding ruas (hingga 25%). 4. Musim: pada akhir

musim hujan jauh lebih tinggi daripada akhir musim kemarau; 5) Umur batang:

Universitas Sumatera Utara


batang yang muda memiliki kadar air yang lebih tinggi dan lebih seragam

daripada yang dewasa (Dunkelberg, 1985). Setelah panen kadar air bambu dapat

dipengaruhi oleh kelembapan dan kekeringan lingkungan, (Xiaobing, 2007).

Kadar Zat Terbang Tanaman Contoh

Kadar zat terbang menunjukkan kandungan zat-zat yang mudah menguap

dan hilang pada pemanasan 950 0C yang tersusun dari senyawa alifatik, terpena

dan fenolik. Rata-rata kadar zat terbang bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)

disajikan pada Tabel 5.

Tabel 5. Kadar zat terbang setiap bagian tanaman berdasarkan petak contoh penelitian
(%)
No. Plot Sampel Tebang Kadar Zat Terbang (%)
Batang Daun+Ranting
1 35,29 70,95
1 2 35,25 69,19
3 31,47 68,77
4 31,86 68,59
2 5 30,66 68,35
6 30,78 70,10
7 31,35 69,50
3 8 30,94 69,92
9 32,94 69,49
Total 290,54 624,86
Rata-Rata 32,28 69,43

Berdasarkan hasil analisis di laboratorium yang disajikan pada Tabel 5,

kadar zat terbang terbesar terdapat pada bagian ranting dan daun sebesar 69,43%.

Hal ini karena ranting dan daun lebih banyak mengandung zat ekstraktif (senyawa

alifatik, terpena dan fenolik yang mudah menguap pada suhu 950 0C) sebesar 70%

dan 3-30% berada pada kayu (Haygreen dan Bowyer, 1982).

Universitas Sumatera Utara


Kadar Abu Tanaman Contoh

Kadar abu adalah jumlah oksida-oksida logam yang tersisa pada

pemanasan tinggi, yang terdiri dari mineral-mineral terikat kuat pada arang seperti

kalsium, kalium dan magnesium. Abu dapat ditelusuri karena adanya senyawa

yang tidak terbakar yang mengandung unsur-unsur seperti Kalsium (Ca), Kalium

(K), Magnesium (Mg), Mangan (Mn) dan silika (Haygreen dan Bowyer, 1982).

Hasil perhitungan kadar abu bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.) disajikan pada

Tabel 6.

Tabel 6. Kadar abu setiap bagian tanaman berdasarkan petak contoh penelitian (%)
No. Plot Sampel Tebang Kadar Abu (%)
Batang Daun+Ranting
1 1,77 9,16
1 2 1,87 9,78
3 2,58 10,07
4 3,24 9,77
2 5 3,21 10,42
6 3,26 9,34
7 2,20 9,55
3 8 2,75 8,93
9 2,29 9,50
Total 23,17 86,52
Rata-Rata 2,57 9,61

Tabel 6 menunjukkan bahwa nilai rata-rata kadar abu terbesar terdapat

pada ranting dan daun yaitu sebesar 9,61%. Hal ini sejalan dengan penelitian

Onrizal (2004) kadar abu terbesar berada pada ranting dan daun yaitu berkisar

antara 2,3%-3,4%. Persentase nilai kadar abu ranting dan daun tertinggi karena

ranting dan daun mengandung lebih banyak bahan anorganik dibanding bagian

yang lain dan daun sebagai bagian dari pohon yang melakukan fotosintesis (xilem

mengangkut air dan mineral menuju daun).

Universitas Sumatera Utara


Kadar Karbon Tanaman Contoh

Karbon merupakan salah satu bahan organik penyusun zat suatu tanaman.

Hasil pengukuran kadar karbon disajikan pada Tabel 7. Kadar karbon rata-rata

pada bagian bambu tertinggi terdapat pada bagian batang yaitu sebesar 65,14%,

sedangkan kadar karbon rata-rata terendah adalah pada ranting dan daun sebesar

21,09%. Besarnya kadar karbon tergantung pada kadar abu dan zat terbang

dimana semakin tinggi kadar zat terbang dan kadar abu maka kadar karbon juga

semakin rendah. Hasil penelitian ini sama dengan hasil penelitian yang dilakukan

oleh Suprihatno, et al., (2012) di areal tanaman bambu Kebun Kayangan, PT. Salim

Ivomas Pratama, Desa Balam Sempurna, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten

Rokan Hilir, Provinsi Riau terhadap bambu belangke (Gigantochloa pruriens)

yang menyatakan bahwa rata-rata kadar karbon tertinggi terdapat pada bagian

batang dengan kisaran 50,68– 54.87% (rata-rata 53.84%).

Tabel 7. Kadar karbon setiap bagian tanaman berdasarkan petak contoh penelitian (%)
No Plot Sampel Tebang Kadar Karbon (%)
Batang Ranting+Daun
1 62,94 21,04
1 2 62,88 21,04
3 65,95 21,15
4 64,90 21,64
2 5 66,14 21,23
6 65,95 20,55
7 66,46 20,96
3 8 66,31 21,15
9 64,76 21,01
Total 586,29 189,77
Rata-Rata 65,14 21,09

Tingginya kadar karbon pada bagian batang karena batang memiliki zat

penyusun kayu lebih banyak dan pada saat penyebaran hasil proses fotosintesis,

batang mampu menyimpan lebih banyak polisakarida dibanding bagian tanaman

Universitas Sumatera Utara


lainnya. Karbohidrat atau polisakarida dalam tumbuh-tumbuhan mempengaruhi

besarnya kadar karbon yang tersimpan di dalam jaringan tumbuhan karena

polisakarida dalam tubuh-tumbuhan mengandung 50% karbon, 44% oksigen, dan

6% hidrogen (Sitompul dan Bambang, 1995).

Bambu secara umum tersusun oleh selulosa, lignin dan bahan ekstraktif

yang sebagian besar disusun dari unsur karbon. Kadar karbon bagian batang

penting dalam menduga potensi karbon tegakan dan banyak digunakan sebagai

dasar perhitungan dalam pendugaan karbon.

Uji Beda Rata-Rata Berdasarkan Uji One Way Anova

Pada penelitian ini, uji beda rata-rata dilakukan untuk mengetahui

perbedaan kadar karbon pada setiap bagian tanaman. Dapat dilihat hasil yang

diperoleh untuk uji rata-rata kadar karbon pada setiap bagian tanaman bambu tali

(Gigantochloa apus Kurz.) pada Tabel 8.

Tabel 8. Hasil uji beda rata-rata kadar karbon pada setiap bagian Bambu Tali
(Gigantochloa apus Kurz.) berdasarkan uji One Way Anova (Tukey HSD)
Beda Rata-Rata Signifikasi
Batang -44,05824 0,000*
Ranting+ Daun
Tukey HSD
Ranting+ Daun 44,05824 0,000*
Batang
Keterangan : * : Berbeda Nyata (P<0,05) pada Selang Kepercayaan 95%

Berdasarkan Tabel 8 dapat dilihat bahwa antar kadar karbon batang

dengan ranting dan daun bambu tali dewasa berbeda nyata dengan signifikansi

P<0,005 pada selang kepercayaan 95%. Hasil pengujian beda nyata ini

menunjukkan bahwa kadar karbon pada setiap bagian tanaman tidak sama. Hal ini

dapat dilihat pada Tabel 7 bahwa terdapat perbedaan yang cukup nyata antara

rata-rata kadar karbon bagian batang dengan ranting dan daun, yaitu 65,14%

dengan 21,09%.

Universitas Sumatera Utara


Analisis Biomassa dan Massa Karbon Tanaman Contoh

Biomassa

Biomassa merupakan jumlah total dari bahan organik hidup yang

dinyatakan dalam berat kering oven per satuan luas (Brown, 1997). Selanjutnya

menurut Jenkins, et al., (2003), biomassa dapat digunakan sebagai dasar dalam

perhitungan kegiatan pengelolaan hutan, karena hutan dapat dianggap sebagai

sumber dan sink karbon. Potensi biomassa suatu hutan dipengaruhi oleh faktor

iklim seperti curah hujan, umur tegakan, sejarah perkembangan vegetasi,

komposisi dan struktur tegakan.

Tabel 9. Biomassa pada setiap bagian tanaman berdasarkan petak contoh penelitian
Sampel Batang Ranting+Daun
Total Biomassa (kg/btg)
No. Plot Tebang BB (kg) BK (kg) BB (kg) BK (kg)
1 12,2 8,09 4,3 2,97 11,06
1 2 8,4 4,55 4 2,7 7,26
3 10 6 3,7 2,58 8,58
4 9 4,84 3,9 2,73 7,57
2 5 10 5,76 4,2 2,93 8,68
6 9,6 5,14 3,8 2,62 7,76
7 9,5 5,64 4 2,88 8,52
3 8 9,5 5,06 3,8 2,98 8,04
9 9 5,29 3,9 2,88 8,17
Rataan 5,6 2,81 8,4

Berdasarkan Tabel 9, bagian bambu yang memiliki komponen terbesar

penyusun biomassa yaitu batang sebesar 5,6 kg dan terendah pada ranting dan

daun sebesar 2,81 kg. Kandungan biomassa batang berkaitan erat dengan hasil

produksi tanaman yang didapat melalui proses fotosintesis yang umumnya

disimpan pada batang, karena batang pada umumnya memiliki zat penyusun yang

lebih banyak dibandingkan dengan bagian tanaman yang lain. Zat penyusun

tersebut menyebabkan bagian rongga sel pada batang akan menjadi lebih besar.

Universitas Sumatera Utara


Sedangkan daun umumnya tersusun oleh banyak rongga stomata yang

menyebabkan struktur daun menjadi kurang padat, sehingga kurang berat.

Menurut White dan Plaskett (1991) kisaran biomassa pada daun adalah sekitar 3-

6%.

Massa Karbon

Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan massa karbon pada

setiap bagian tegakan. Massa karbon terbesar terdapat pada batang sebesar 3,64 kg

dan yang terendah adalah ranting dan daun sebesar 0,59 kg.

Tabel 10. Kandungan massa karbon pada setiap bagian tanaman berdasarkan petak
contoh penelitian
Sampel Tebang
No. Plot Massa Karbon (kg) Total Massa Karbon (kg)
Batang Ranting+Daun
1 5,09 0,62 5,72
1 2 2,86 0,57 3,43
3 3,96 0,55 4,5
4 3,14 0,59 3,73
2 5 3,81 0,62 4,43
6 3,39 0,54 3,93
7 3,75 0,6 4,36
3 8 3,35 0,63 3,98
9 3,43 0,6 4,03
Rataan 3,64 0,59 4,23

Massa karbon pada batang erat kaitannya dengan tingginya potensi

biomassa batang dibandingkan dengan bagian tanaman lainnya. Peningkatan ini

secara tidak langsung menunjukkan bahwa semakin besar biomassa maka akan

semakin besar pula massa karbon. Merujuk pada data kadar air komponen

tanaman yang tersaji pada Tabel 4, dapat dinyatakan bahwa semakin tinggi kadar

air akan menghasilkan persentasi biomassa yang semakin rendah atau dengan kata

lain kadar air berbanding terbalik dengan persentasi biomassa.

Universitas Sumatera Utara


Model Allometrik

Model allometrik merupakan model yang menghubungkan dimensi-

dimensi dari tanaman dengan nilai biomassa tanaman. Setiap tanaman yang

berbeda akan memiliki pola yang berbeda untuk membentuk model allometrik ini.

Pengambilan sampel tanaman bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.) yang

dilakukan secara dekstruktif dengan menebang bambu tali dewasa berdasarkan

data biomassa 9 contoh tegakan bambu tali telah menghasilkan persamaan

allometrik biomassa dan massa karbon bambu tali. Persamaan yang diperoleh

tersebut merupakan hubungan antara biomassa atau massa karbon pada tiap

bagian-bagian bambu tali dengan diameter ataupun tinggi total bambu tali. Model

pendugaan biomassa dan massa karbon ini menggunakan pendekatan diameter,

dan tinggi total sehingga diperoleh suatu model terpilih.

Persamaan terpilih tersebut selanjutnya dibandingkan dengan persamaan-

persamaan lain yang menggunakan beberapa variabel bebas yang berbeda. Model

terbaik dari suatu persamaan yang menggunakan suatu variabel bebas tertentu

akan dipilih untuk menduga biomassa dan massa karbon bambu tali. Model

allometrik yang berhasil dibangun untuk menduga biomassa dan massa karbon

bambu tali di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang, Kecamatan Panei, Kabupaten

Simalungun disajikan pada Tabel 11 dan Tabel 12.

Universitas Sumatera Utara


Tabel 11. Model allometrik untuk menduga biomassa setiap bagian tanaman dan total
biomassa dari setiap bagian bambu tali (gigantochloa apus Kurz.)
Bagian Model Allometrik S P R-Sq (%)
2
W = 69,106-19,654+1,509D 0,63450 0,016* 74,7
1,057
W = -1,444D 0,90920 0,104 33,2
2
Batang W = 2,357+0,005D H 0,75294 0,024* 54,2
0,641 0,451
W= -4,778D H 0,85793 0,132 49
2
W = 12,218-2,757-0,200D 0,14073 0,277 34,8
-0,006
W = 2,848 D 0,16135 0,953 0,1
2
Ranting+Daun W = 2,686+0,000D H 0,15852 0,629 3,5
-0,080 0,081
W= 2,252 D H 0,15199 0,439 2,4
2
W = 81,324-22,411D+1,710 D 0,62203 0,013* 76,3
W = 1,404 D1,050 0,99524 0,134 29,1
Total
W = 5,043+0,006D2H 0,82184 0,029* 51,7
Tanaman
0,561 0,532
W= -2,525 D H 0,91567 0,136 48,6
Keterangan: W = Biomassa (kg) D = Diameter Setinggi Dada (Dbh) (cm)
H = Tinggi Total (cm) P = Signifikansi
R-sq = Koefisien Determinasi
S = Standard Error
* = Berbeda nyata (P 0,01-0,05) pada selang kepercayaan 95%

Model allometrik biomassa dibangun untuk melakukan penaksiran besar

biomassa setiap bagian tanaman dan total biomassa dari setiap bagian bambu tali

(Gigantochloa apus Kurz.). Model ini menghubungkan antara biomassa batang,

ranting dan daun dengan diameter setinggi dada (Dbh), dan tinggi (H).

Model allometrik kandungan karbon dibangun untuk melakukan

penaksiran besar kandungan karbon setiap bagian tanaman dan total kandungan

karbon dari setiap bagian bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.). Model ini

menghubungkan antara kandungan karbon batang, ranting dan daun dengan

diameter setinggi dada (Dbh), dan tinggi (H).

Universitas Sumatera Utara


Tabel 12. Model allometrik untuk menduga kandungan karbon setiap bagian tanaman dan
total biomassa dari setiap bagian bambu tali (gigantochloa apus Kurz.)
R-Sq
Bagian Model Allometrik S P
(%)
2
C= 43,182-12,150+0,927D 0,43892 0,038* 66,5
0,568
C= -0,142D 0,59271 0,168 25,3
2
Batang C= 1,821+0,003D H 0,50812 0,048* 45,1
0,304 0,286
C= -2,258D H 0,56382 0,195 42
2
C = 2,797-0,642D+0,046D 0,03085 0,240 37,9
-0,006
C = 0,631D 0,03605 0,799 1
2
Ranting+Daun C = 0,570+3,578E-5D H 0,03581 0,697 2,3
-0,027 0,022
C = 0,465D H 0,03084 0,239 37,9
2
C= 45,979-12,792D+0,973D 0,42911 0,034* 67,6
0,562
C = 0,489D 0,60934 0,182 23,9
Total
C = 2,391+0,003D2H 0,52020 0,050* 44,5
Tanaman
C = -1,793D0,278H0,309 0,57116 0,189 42,7
Keterangan: W = Biomassa (kg) D = Diameter Setinggi Dada (Dbh) (cm)
H = Tinggi Total (cm) P = Signifikansi
R-sq = Koefisien Determinasi
S = Standard Error
* = Berbeda nyata (P 0,01-0,05) pada selang kepercayaan 95%

Berdasarkan Tabel 11 dan Tabel 12, model allometrik biomassa dan

kandungan karbon yang telah dibentuk mengikuti fungsi logaritma dan regresi

linier sederhana dengan menggunakan peubah bebas diameter (D), diameter

kuadrat (D2). Pemilihan model allometrik terbaik dilakukan pengujian beberapa

model, model allometrik yang terbaik adalah yang memenuhi syarat statistik

dengan standard error (s) terkecil, P<0,05 dan nilai koefisien determinasi yang

disesuaikan (R2Square).

Dari persamaan allometrik yang telah dibuat (Tabel 11), diketahui bahwa

hubungan antara W (biomassa) dengan D (diameter) memiliki tingkat yang lebih

baik dibandingkan dengan hubungan allometrik antara W dengan D dan H.

Pemilihan model allometrik terbaik dilakukan dengan menguji beberapa model.

Berdasarkan kriteria statistik, model allometrik W= ß0+ ß1D+ ß2D2 adalah model

yang terpilih untuk biomassa total tanaman, dapat dilihat pada tabel 11 bahwa

Universitas Sumatera Utara


W=81,324-22,411D+1,710D2 memiliki performansi paling baik yang menghasilkan

standard error (s) terkecil yaitu 0,62203 dan R-Square terbesar yaitu 76,3%, ini

menandakan bahwa model tersebut memiliki kebaikan dalam pendugaan biomassa

total tanaman. Hal ini dapat diartikan bahwa 76,3% keragaman biomassa bambu tali

(Gigantochloa apus Kurz.) dapat dijelaskan oleh pengaruh peubah bebas diameter

sedangkan sisanya sebesar 23,7 % dipengaruhi oleh faktor lingkungan.

Seperti halnya persamaan pada biomassa, persamaan massa karbon memiliki

nilai P<0,05 sehingga seluruh persamaan atau model dapat diterima (P<0,05)

karena peubah bebasnya memiliki pengaruh yang sangat nyata terhadap

perubahan massa karbon bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.). Persamaan

terbaik massa karbon adalah C=45,979-12,792D+0,973D2 yang menghasilkan

standard error (s) terkecil yaitu 0,42911 dan R-Square terbesar yaitu 67,6%.

Selain pertimbangan dari nilai statistik tersebut dalam pemilihan model

terbaik harus mempertimbangkan pula faktor kepraktisan, keefesienan dan

kemudahan dalam pengumpulan data-data peubah bebas model dalam persamaan.

Dengan melakukan berbagai pertimbangan, maka peubah bebas diameter tanaman

merupakan pilihan yang baik dan mudah untuk menentukan biomassa dan

kandungan karbon tanaman.

Persamaan alometrik menggunakan variabel bebas diameter dan tinggi

pohon didapatkan pada semua bagian pohon. Namun demikian, pada praktiknya

di lapangan, jika ketersediaan data tinggi pohon tidak dapat dipenuhi, maka

sebaiknya pendugaan biomassa dan massa karbon tegakan cukup menggunakan

variabel bebas diameter pohon saja. Pengukuran diameter lebih mudah dan akurat

di lapangan jika dibandingkan dengan pengukuran variabel tinggi.

Universitas Sumatera Utara


Umumnya pengukuran tinggi lebih sulit dilakukan, dimana kemungkinan

terjadinya kesalahan sangat besar dengan kerapatan vegetasi yang tinggi.

Simon (1993) menyatakan ada beberapa faktor yang dapat mengakibatkan

kesalahan dalam kegiatan pengukuran tinggi tegakan, yaitu :

1. Kesalahan melihat puncak tegakan dikarenakan kondisi tegakan yang rapat

sehingga puncak tegakan tidak terlihat.

2. Tegakan yang akan diukur posisinya miring atau condong. Kesalahan ini dapat

diminimumkan dengan membuat garis tegak lurus terhadap arah condong dan

melakukan pengukuran dari garis tersebut.

3. Jarak antara pengukur dengan tegakan tidak horizontal, biasanya terjadi pada

kondisi lapangan yang miring > 15%.

Selain persamaan regresi yang telah terbentuk, juga harus adanya

pertimbangan mengenai kenormalan dari nilai sisaan terpenuhi sebagai salah satu

asumsi model regresi tersebut dapat dipergunakan secara baik. Oleh sebab itu, perlu

dilihat apakah nilai sisaan tersebut menyebar normal atau tidak. Uji visual

kenormalan sisaan persamaan dapat dilihat pada Gambar 3 dan 4.

Nilai sisaan dikatakan menyebar secara normal apabila antara nilai sisaan

dengan probability normal-nya membentuk pola garis linier melalui pusat sumbu.

Gambar 3 dan 4 dapat terlihat bahwa pola penyebaran data yang dihasilkan

membentuk garis lurus, maka syarat data sisaan yang menyebar secara normal

terpenuhi.

Universitas Sumatera Utara


W = 81,324-22,411D+1,710D2

Gambar 3. Visualisasi plot uji kenormalan sisaan model allometrik terpilih biomassa bambu
tali (Gigantochloa apus Kurz.)

C= 45,979-12,792D+0,973D2

Gambar 4. Visualisasi plot uji kenormalan sisaan model allometrik terpilih massa
karbon bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)

Model allometrik terbaik yang terpilih pada penelitian ini kemudian dikelola

dan dihitung berdasarkan dimensi tanaman hasil inventarisasi untuk mendapatkan

data potensi biomassa dan cadangan karbon (Tabel 11 dan Tabel 12). Setelah hasil

perhitungan untuk total biomassa dan cadangan karbon dalam satuan kg diperoleh,

maka hasil yang didapat dikonversi dalam satuan ton/ha.

Universitas Sumatera Utara


Tabel 13. Potensi biomassa dan cadangan karbon bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)
No. Plot Total Biomassa Total Biomassa Total Massa Karbon Total Massa Karbon
(Kg) (Ton/Ha) (Kg) (Ton C/Ha)
1 425,26 10,63 213,74 5,34
2 390,97 9,77 196,36 4,91
3 492,53 12,31 248,29 6,21
Total 1308,76 32,72 658,39 16,46
Rata-Rata 436,25 10,91 219,46 5,49

Rata-rata biomassa yang diperoleh pada penelitian ini adalah 10,91 ton/ha,

sedangkan rata-rata massa karbon yang diperoleh adalah 5,49 ton C/ha. Hasil

penelitian ini lebih rendah namun tidak berbeda jauh dengan hasil penelitian

Suprihatno, et al., (2012) mengenai analisis biomassa dan cadangan karbon

tanaman bambu belangke (Gigantochloa pruriens) di areal tanaman bambu Kebun

Kayangan, PT. Salim Ivomas Pratama di Desa Balam Sempurna Kecamatan

Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir Provinsi Riau yang memperoleh rata-

rata biomassa sebesar 26,30 ton/ha dan rata-rata massa karbon sebesar 14,08

ton/ha. Rendahnya cadangan karbon total rata-rata yang diperoleh dibandingkan

dengan penelitian disebabkan struktur dan perawakan bambu yang diteliti amat

berbeda dengan struktur dan perawakan bambu yang dilakukan oleh mereka. Jenis

bambu yang digunakan mempunyai diameter yang lebih besar dan lebih tinggi.

Cadangan karbon yang diperoleh dari tegakan bambu tali menunjukkan

hasil yang lebih rendah dibandingkan dengan cadangan karbon hutan tropis. Studi

dari proyek Alternatives to Slash-and-Burn (ASB) di Sumatera memperoleh

cadangan karbon pada hutan primer mencapai 300 ton/ha. Hutan di Indonesia

diperkirakan mempunyai cadangan karbon berkisar antara 161-300 ton/ha,

(Murdiyarso, et al., 1995). Cadangan karbon di hutan tropik Asia berkisar antara

40-250 ton/ha untuk vegetasi dan 50-120 ton/ha untuk tanah. Pada studi

Universitas Sumatera Utara


invetarisasi gas rumah kaca, IPCC merekomendasikan suatu nilai cadangan

karbon 138 ton/ha (atau 250 ton/ha dalam berat kering biomassa) untuk hutan

basah di Asia, (Hairiah dkk., 2007). Liese, (1987) menyatakan bahwa biomassa

bambu di atas permukaan tanah yang telah diteliti dari beberapa jenis tanah antara

50 dan 100 ton/ha. Ada perbedaan yang cukup besar dalam hasil tergantung pada

jenis dan kondisi pertumbuhan. Hasil berkelanjutan secara umum dapat

diasumsikan berjumlah 5-12 ton/ha/tahun karbon berdasarkan biomassa kering

dari bambu yang ditanam, hasil akan lebih tinggi pada tanah yang baik dan

pengelolaan yang tepat dan dengan pemupukan.

Universitas Sumatera Utara


KESIMPULAN DAN SARAN

Kesimpulan

1. Kandungan karbon pada setiap bagian bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)

yaitu pada batang sebesar 65,14%, ranting dan daun sebesar 21,09%.

2. Persamaan allometrik yang berhasil dibangun untuk menduga potensi biomassa

bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.) yaitu W=81,324-22,411D+1,710 D2

sedangkan model penduga massa karbon total bambu tali (Gigantochloa apus

Kurz.) adalah C=45,979-12,792D+0,973D2.

3. Potensi biomassa dan cadangan karbon bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)

di Hutan Rakyat Desa Sirpang Sigodang, Kecamatan Panei, Kabupaten

Simalungun sebesar 10,91 ton/ha dan 5,49 ton C/ha.

Saran

Perlu adanya penelitian lanjut mengenai biomassa dan massa karbon pada

serasah dan tumbuhan bawah bambu tali.

Universitas Sumatera Utara


DAFTAR PUSTAKA

Alrasyid. 1990. Pemilihan Jenis Tanaman Penghijauan untuk Pembangunan Hutan


Rakyat. Fakultas Kehutanan UGM. Yogyakarta. Arief, A. 2001. Hutan dan
Kehutanan. Cetakan Kelima. Kanisius. Yogyakarta. Awang, S.A., H.

[ASTM]. American Society for Testing Material. 1990a. ASTM D 2866-94.


Standard Test Method For Total ash Content of Activated Carbon.
Philadelphia.

[ASTM]. American Society for Testing Material. 1990b. ASTM D 5832-98.


Standard Test Method For Total ash Content of Activated Carbon.
Philadelphia.

Brown S. 1997. Estimating Biomass and Biomass Change of Tropical Forest. A


Primer. Forestry Paper (134): 10-13.

Cairns, Michael A., Sandra Brown, Eileen H. Helmer, Greg A.


Baumgardner.1997. Root Biomass Allocation in The World's Upland
Forests. Oecologia (1997) 111:1 -11.

Cesylia L. 2009. Cadangan Karbon pada Pertanaman Karet (Hevea brasiliensis) di


perkebunan karet Bojong Datar PTP Nusantara VIII Kabupaten Pandeglang
Banten [tesis]. Bogor: Program Pasca Sarjana, Institut Pertanian Bogor.

Darusman, D dan Suharjito, D. 1997. Kehutanan Masyarakat: Beragam Pola


Partisipasi Masyarakat dalam Pengelolaan Hutan. Institut Pertanian Bogor.
Bogor.

Departemen Kehutanan dan Perkebunan. 1999. Panduan Kehutanan Indonesia.


Badan Penelitian dan Pengembangan Kehutanan dan Perkebunan. Jakarta.

Dinas Kehutanan Propinsi Jawa Tengah. 2008. Portal Dinas Kehutanan Propinsi
Jawa Tengah.

Dransfield S, E A Widjaja (Editors). 1995. Plant Resources of South East Asia


(PROSEA) No. 7: Bamboos. Backhuys Publisher Leiden.

Hairiah, K., Sitompul, S.M., Noordwijk, M.V, dan Palm, C., 2001. Methods for
Sampling Carbon stocks Above and Below Ground. ASB lecture Note 4B.
International Center For Research In Agroforestry. Bogor.

Hamburg sp. 2000. Simple Rules for Measuring Changes in Ecosystem Carbon in
Forestry-Offset Projects. Mitigation and Strategies for Global Change. 5:25-
3.

Universitas Sumatera Utara


Haygreen JG and Bowyer J L. 1982. Hasil Hutan dan Ilmu Kayu.Yogyakarta (ID):
Gajah Mada University Press.

Huberman. 1959. Bamboo Silviculture. FAO Rome. Italy. 8p.

Idris AA, Firmanti A, dan Purwito. 1980. Penelitian Bambu Untuk Bahan
Bangunan. Makalah Seminar Strategi Penelitian Bambu Indonesia. Bogor.

Jenkins, David J. A. 2003. National-Scale Biomass Estimation for United State


Tree Species. USA. Forest Science 49 (1): 12-35.

Kiyoshi, M. 2002. Measurementof Biomass in Forest. JICA Jepang.

Kusmana C, Abe, A Watanabe. 1992. An Estimation of Above Ground Tree


Biomass Of mangrove Forest in east Sumatra, Indonesia. Bogor: IPB.

Liese, W. 1980. Anatomy of Bamboo. Dalam : Bamboo Research in Asia


Proceeding of a Workshop Held in Singapore, 28-30 May 1980. Hal. 161-
164.

MacDicken, K.G., 1997. A Guide to Monitoring Carbon Storage in Forestry and


Agroforestry Projects. Winrock International, Arlington. VA, USA. 87pp.

Onrizal. 2004. Model Penduga Biomassa dan Karbon Tegakan Hutan Kerangas di
Taman Nasional Danau Sentarum, Kalimantan Barat [Tesis]. Bogor:Sekolah
Pascasarjana Institut Pertanian Bogor.

Rahayu, E. dan N. Berlian. 1995. Jenis dan Prospek Bisnis Bambu. Penebar
Swadaya. Jakarta. 89 hal.

Sharma SN, Mehra ML. 1970. Variation of Bamboo (Dendocalamus strictu) and
its Possible Influence on The Trend of The Shrinkage Moisture Content
Characteristic. Forest Research Institute. Dehra Dun.

Simon, H. 1993. Metode Inventore Hutan, Edisi Kedua. Yogyakarta : Pustaka


Pelajar.

Sitompul SM, Bambang G. 1995. Analisis Pertumbuhan Tanaman. Yogyakarta:


Gadjah Mada University Press.

Standar Nasional Indonesia. 1995. SNI 06-3730-1995. Arang Aktif Teknis.


Jakarta: Badan Standardisasi Nasional.

Suharjito, D. 2007. Hutan Rakyat di Jawa: Perannya dalam Perekonomian Desa.


Fakultas Kehutanan. IPB. Bogor.

Universitas Sumatera Utara


Suprihatno, B. Rasoel, H., dan Bintal, A. 2012. Analisis Biomassa dan Cadangan
Karbon Tanaman Bambu Belangke (Gigantochloa pruriens). Journal of
Environmental Science 6(1).

Sutiyono, Hendromono, M. Wardhani, dan I. Sukardi. 1992. Teknik Budidaya


Tanaman Bambu. Pusat Penelitian dan Pengembangan Hutan. Bogor. 13
Hal.

Sutiyono. 2010. Bambu Untuk Mengurangi Karbon Dioksida.


http://sains.kompas.com/read/2010/02/02/08250530/Bambu.untuk.Mengura
ngi.Karbon.Dioksida. Kamis, 18 Desember 2014.

Tamolang FN, Lopez FR, Semara SA, Casin RF, Espiloy TB. 1980. Properties
and Utilization of Philipines Erect Bamboos. Ottawa (US): International
Development Research Centre.

Uchimura, E. 1981. Site Condition of Growth and Methods of Multiplication on


Bamboo Research in Asia. P 151-160. Proc. Of Workshop 28-30 May 1980.
Singapore.

Undang-Undang Kehutanan No 41 tahun 1999 Tentang Kehutanan.

Van Noordwijk, 1997. Functional Branch Analysis to derive alometrik equations


of trees. In: Murdyarso D, Van Noordwijk M and Suyamto D A (eds.)
Modelling global change impactson the soil environment. IC-SEA Report 6:
77-79.

White LP, Plaskett LG. 1991. Biomass as Fuel. A Subsidary of Harcourt Brace
Jovanovich. New York: Publisher.

Whitten, A.J., Damanik, J. dan Hisyam, N., 1984, The Ecological of Sumatra,
Yogyakarta : GadjahMada University Press.

Whitmore TC. 1985. Tropical Rain Forest of the Far east. Oxford University.

Yap F. K. H. 1997. Bambu Sebagai Bahan Bangunan. Lembaga Penyelidikan


Bahan Bangunan. Bandung.

Universitas Sumatera Utara


LAMPIRAN

Lampiran 1. Dokumentasi penelitian di lapangan

Bambu tali (Gigantochloa apus Kurz.)

Pengukuran diameter batang

Universitas Sumatera Utara


Penebangan sampel tegakan

Pemisahan bagian batang dengan ranting dan daun

Pengukuran tinggi sampel tegakan

Universitas Sumatera Utara


Penimbangan berat basah batang (kanan) dan penimbangan berat basah ranting dan daun (kiri)

Pengambilan sampel penelitian

Universitas Sumatera Utara


Lampiran 2. Dokumentasi Laboratorium

Proses pengovenan sampel penelitian

Sampel batang setelah dioven

Sampel ranting dan daun setelah dioven

Universitas Sumatera Utara


Lampiran 3. Data Laboratorium

Hasil pengolahan data di laboratorium


Kode BKT BKU BKT
Sampel Cawan Sampel Sampel+Cawan % KA % ZT % Abu % FC
B1 0,2450 4,4298 3,1831 50,7709 35,29234 1,772088 62,93558
B2 0,2887 4,0566 2,4882 84,4328 35,25037 1,867374 62,88226
B3 0,2614 4,4992 2,9605 66,7235 31,46523 2,581572 65,9532
B4 0,2619 4,6697 1,8856 86,0459 31,85599 3,242987 64,90103
B5 0,2531 3,9982 2,5637 73,6988 30,65667 3,205996 66,13734
B6 0,2619 4,4009 2,6360 86,6291 30,78249 3,264784 65,95273
B7 0,2779 3,9197 2,5834 68,2997 31,34514 2,195419 66,45944
B8 0,2544 5,5596 3,2347 87,8561 30,93565 2,754692 66,30966
B9 0,2752 5,3822 3,4406 70,0322 32,94283 2,292295 64,76487
RD1 0,2759 1,8811 1,5730 45,0235 70,94649 9,155079 21,04369
RD2 0,2558 2,0498 1,6415 47,9252 69,18743 9,775006 21,03757
RD3 0,2781 1,8992 1,6031 43,3358 68,77431 10,0748 21,1509
RD4 0,2636 2,5563 1,7418 72,9333 68,59224 9,768791 21,63897
RD5 0,2586 1,9616 1,6250 43,5597 68,3459 10,42008 21,23401
RD6 0,2675 1,5927 1,3644 45,2001 70,10461 9,343797 20,55159
RD7 0,2621 2,4522 2,0278 38,8798 69,49683 9,547135 20,95603
RD8 0,2555 1,2752 1,2550 27,5838 69,92154 8,928283 21,15017
RD9 0,3055 1,5499 1,4486 35,5874 69,49436 9,496613 21,00902

Universitas Sumatera Utara


Lampiran 4. Data Dimensi Tegakan Bambu Tali (Gigantochloa apus Kurz.)

Data dimensi pada plot 1


No. Tegakan Tinggi Total (m) DBH (cm)
(1) (2) (3)
1 15,5 7,86
2 15 5,85
3 14,25 6,85
4 13,45 7,15
5 14,25 6,65
6 12,25 6,55
7 12,25 5,65
8 13,15 7,35
9 12,5 7,03
10 13,25 6,85
11 13,25 6,55
12 13,35 7,35
13 12,45 5,85
14 22,25 6,85
15 12,5 7,03
16 13,25 7,86
17 13,25 6,25
18 13,25 6,75
19 13,65 6,65
20 12,45 6,25
21 13,75 7,15
22 13,75 6,25
23 15,5 6,45
24 14,45 6,35
25 14,45 6,59
26 13,75 6,45
27 13,75 6,25
28 14,25 6,35
29 15,5 6,59
30 15,45 6,85
31 15,5 7,86
32 14,75 7,86
33 14,45 6,45
34 13,75 6,45
35 13,75 7,15
36 13,75 7,15
37 12,45 6,25
38 12,5 6,59
39 12,45 6,25

Universitas Sumatera Utara


(1) (2) (3)
40 15,5 6,65
41 14,25 6,35
42 14,25 7,03
43 13,75 6,25
44 13,75 6,59
45 13,75 7,15
46 12,45 7,86
47 12,45 7,86
48 12,5 5,85
49 12,5 7,03
50 15,5 6,25
Rata-rata 13,882 6,7468

Data dimensi pada plot 2


No. Tegakan Tinggi Total (m) DBH (cm)
(1) (2) (3)
1 14,25 6,42
2 14 5,65
3 14,25 6,25
4 13,75 6,35
5 13,75 5,77
6 12,45 7,15
7 12,45 6,45
8 14 6,75
9 14 6,42
10 14,15 6,42
11 14,15 6,45
12 13,45 6,35
13 13,45 6,45
14 14,15 6,15
15 12,45 5,77
16 13,75 6,85
17 13,5 6,75
18 13,5 7,15
19 13,75 7,25
20 14,15 6,25
21 12,45 5,45
22 12,45 7,25
23 14,15 5,77
24 14,15 5,77
25 12,25 6,45
26 12,25 6,15

Universitas Sumatera Utara


(1) (2) (3)
27 13,45 7,15
28 13,25 6,25
29 13,25 6,85
30 12,45 6,85
31 12,45 7,25
32 14,25 6,15
33 14,25 7,15
34 13,15 7,25
35 13,25 6,15
36 14,15 5,77
37 14,15 6,42
38 14,25 5,77
39 14,25 7,15
40 14,25 6,42
41 14,15 7,15
42 13,25 6,85
43 13,45 6,75
44 12,45 6,75
45 12,25 6,85
46 12,45 6,42
47 12,45 6,85
Rata-Rata 13,45319149 6,5125532

Data dimensi pada plot 3


No. Tegakan Tinggi Total (m) DBH (cm)
(1) (2) (3)
1 13,25 6,59
2 12,45 6,25
3 12,45 6,15
4 13,5 6,85
5 13,45 6,43
6 13,5 5,85
7 12,75 6,45
8 12,45 5,45
9 14,45 6,43
10 12,45 6,59
11 13,45 6,59
12 13,45 6,45
13 14,25 6,45
14 14,15 6,15
15 14,25 6,43
16 14,25 6,43

Universitas Sumatera Utara


(1) (2) (3)
17 13,75 6,43
18 13,45 5,65
19 13,5 5,75
20 13,5 6,15
21 14,25 6,25
22 14,25 6,15
23 14,25 5,45
24 13,75 6,45
25 13,75 6,45
26 13,45 6,45
27 13,45 5,85
28 13,45 5,85
29 14,15 6,25
30 14,25 6,43
31 14,25 6,59
32 13,75 5,75
33 13,75 6,43
34 13,65 5,75
35 13,45 5,75
36 13,65 6,59
37 14,25 6,15
38 14,25 6,59
39 13,5 6,15
40 13,45 5,85
41 14,25 5,65
42 13,5 5,65
43 14,15 5,75
44 14,15 5,85
45 13,5 6,43
46 14,25 5,85
47 13,75 5,75
48 14,45 5,85
49 14,25 6,25
50 14,25 6,25
51 13,65 5,85
52 13,65 6,45
53 14,45 6,43
54 13,75 6,43
55 13,65 6,45
56 13,65 5,75
57 13,75 5,85
58 14,25 6,43
59 14,25 6,59

Universitas Sumatera Utara


(1) (2) (3)
Rata-Rata 13,74915254 6,173051

Universitas Sumatera Utara


Lampiran 5. Perhitungan Total Biomassa

Data perhitungan total biomassa


No. Tegakan D (cm) D^2 β0 β1 x D β2 x D W(Biomassa)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
1 7,86 61,7796 81,324 -176,15 105,6431 10,816656
2 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
3 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
4 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
5 6,65 44,2225 81,324 -149,033 75,62048 7,911325
6 6,55 42,9025 81,324 -146,792 73,36328 7,895225
7 5,65 31,9225 81,324 -126,622 54,58748 9,289325
8 7,35 54,0225 81,324 -164,721 92,37848 8,981625
9 7,03 49,4209 81,324 -157,549 84,50974 8,284409
10 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
11 6,55 42,9025 81,324 -146,792 73,36328 7,895225
12 7,35 54,0225 81,324 -164,721 92,37848 8,981625
13 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
14 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
15 7,03 49,4209 81,324 -157,549 84,50974 8,284409
16 7,86 61,7796 81,324 -176,15 105,6431 10,816656
17 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
18 6,75 45,5625 81,324 -151,274 77,91188 7,961625
19 6,65 44,2225 81,324 -149,033 75,62048 7,911325
20 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
21 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
22 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
23 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
24 6,35 40,3225 81,324 -142,31 68,95148 7,965625
25 6,59 43,4281 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
26 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
27 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
28 6,35 40,3225 81,324 -142,31 68,95148 7,965625
29 6,59 43,4281 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
30 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
31 7,86 61,7796 81,324 -176,15 105,6431 10,816656
32 7,86 61,7796 81,324 -176,15 105,6431 10,816656
33 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
34 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
35 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
36 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
37 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
38 6,59 43,4281 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
39 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125

Universitas Sumatera Utara


(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
40 6,65 44,2225 81,324 -149,033 75,62048 7,911325
41 6,35 40,3225 81,324 -142,31 68,95148 7,965625
42 7,03 49,4209 81,324 -157,549 84,50974 8,284409
43 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
45 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
46 7,86 61,7796 81,324 -176,15 105,6431 10,816656
47 7,86 61,7796 81,324 -176,15 105,6431 10,816656
48 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
49 7,03 49,4209 81,324 -157,549 84,50974 8,284409
50 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
Jumlah 425,26262
1 6,42 41,2164 81,324 -143,879 70,48004 7,925424
2 5,65 31,9225 81,324 -126,622 54,58748 9,289325
3 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
4 6,35 40,3225 81,324 -142,31 68,95148 7,965625
5 5,77 33,2929 81,324 -129,311 56,93086 8,943389
6 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
7 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
8 6,75 45,5625 81,324 -151,274 77,91188 7,961625
9 6,42 41,2164 81,324 -143,879 70,48004 7,925424
10 6,42 41,2164 81,324 -143,879 70,48004 7,925424
11 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
12 6,35 40,3225 81,324 -142,31 68,95148 7,965625
13 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
14 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
15 5,77 33,2929 81,324 -129,311 56,93086 8,943389
16 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
17 6,75 45,5625 81,324 -151,274 77,91188 7,961625
18 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
19 7,25 52,5625 81,324 -162,48 89,88188 8,726125
20 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
21 5,45 29,7025 81,324 -122,14 50,79128 9,975325
22 7,25 52,5625 81,324 -162,48 89,88188 8,726125
23 5,77 33,2929 81,324 -129,311 56,93086 8,943389
24 5,77 33,2929 81,324 -129,311 56,93086 8,943389
25 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
26 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
27 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
28 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
29 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
30 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

Universitas Sumatera Utara


31 7,25 52,5625 81,324 -162,48 89,88188 8,726125
32 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
34 7,25 52,5625 81,324 -162,48 89,88188 8,726125
35 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
36 5,77 33,2929 81,324 -129,311 56,93086 8,943389
37 6,42 41,2164 81,324 -143,879 70,48004 7,925424
38 5,77 33,2929 81,324 -129,311 56,93086 8,943389
39 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
40 6,42 41,2164 81,324 -143,879 70,48004 7,925424
41 7,15 51,1225 81,324 -160,239 87,41948 8,504825
42 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
43 6,75 45,5625 81,324 -151,274 77,91188 7,961625
44 6,75 45,5625 81,324 -151,274 77,91188 7,961625
45 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
46 6,42 41,2164 81,324 -143,879 70,48004 7,925424
47 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
Jumlah 390,96645
1 6,59 43,4281 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
2 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
3 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
4 6,85 46,9225 81,324 -153,515 80,23748 8,046125
5 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
6 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
7 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
8 5,45 29,7025 81,324 -122,14 50,79128 9,975325
9 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
10 6,59 43,4281 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
11 6,59 43,4281 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
12 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
13 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
14 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
15 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
16 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
17 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
18 5,65 31,9225 81,324 -126,622 54,58748 9,289325
19 5,75 33,0625 81,324 -128,863 56,53688 8,997625
20 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
21 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
22 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
23 5,45 29,7025 81,324 -122,14 50,79128 9,975325
24 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

Universitas Sumatera Utara


25 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
26 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
28 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
29 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
30 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
31 6,59 43,4281 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
32 5,75 33,0625 81,324 -128,863 56,53688 8,997625
33 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
34 5,75 33,0625 81,324 -128,863 56,53688 8,997625
35 5,75 33,0625 81,324 -128,863 56,53688 8,997625
36 6,59 43,4281 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
37 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
38 6,59 43,4281 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
39 6,15 37,8225 81,324 -137,828 64,67648 8,172825
40 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
41 5,65 31,9225 81,324 -126,622 54,58748 9,289325
42 5,65 31,9225 81,324 -126,622 54,58748 9,289325
43 5,75 33,0625 81,324 -128,863 56,53688 8,997625
44 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
45 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
46 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
47 5,75 33,0625 81,324 -128,863 56,53688 8,997625
48 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
49 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
50 6,25 39,0625 81,324 -140,069 66,79688 8,052125
51 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
52 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
53 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
54 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
55 6,45 41,6025 81,324 -144,551 71,14028 7,913325
56 5,75 33,0625 81,324 -128,863 56,53688 8,997625
57 5,85 34,2225 81,324 -131,104 58,52048 8,740125
58 6,43 41,3449 81,324 -144,103 70,69978 7,921049
59 6,59 41,3449 81,324 -147,688 74,26205 7,897561
Jumlah 492,52789

Universitas Sumatera Utara


Lampiran 6. Perhitungan Total Massa Karbon

Data perhitungan total massa karbon


No. Tegakan D (cm) D^2 β0 β1 x D β2 x D W(Biomassa)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
1 7,86 61,7796 45,979 -100,545 60,11155 5,5454308
2 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
3 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
4 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
5 6,65 44,2225 45,979 -85,0668 43,02849 3,9406925
6 6,55 42,9025 45,979 -83,7876 41,74413 3,9355325
7 5,65 31,9225 45,979 -72,2748 31,06059 4,7647925
8 7,35 54,0225 45,979 -94,0212 52,56389 4,5216925
9 7,03 49,4209 45,979 -89,9278 48,08654 4,1377757
10 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
11 6,55 42,9025 45,979 -83,7876 41,74413 3,9355325
12 7,35 54,0225 45,979 -94,0212 52,56389 4,5216925
13 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
14 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
15 7,03 49,4209 45,979 -89,9278 48,08654 4,1377757
16 7,86 61,7796 45,979 -100,545 60,11155 5,5454308
17 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
18 6,75 45,5625 45,979 -86,346 44,33231 3,9653125
19 6,65 44,2225 45,979 -85,0668 43,02849 3,9406925
20 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
21 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
22 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
23 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
24 6,35 40,3225 45,979 -81,2292 39,23379 3,9835925
25 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
26 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
27 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
28 6,35 40,3225 45,979 -81,2292 39,23379 3,9835925
29 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
30 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
31 7,86 61,7796 45,979 -100,545 60,11155 5,5454308
32 7,86 61,7796 45,979 -100,545 60,11155 5,5454308
33 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
34 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
35 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
36 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
37 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
38 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
39 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125

Universitas Sumatera Utara


(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
40 6,65 44,2225 45,979 -85,0668 43,02849 3,9406925
41 6,35 40,3225 45,979 -81,2292 39,23379 3,9835925
42 7,03 49,4209 45,979 -89,9278 48,08654 4,1377757
43 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
44 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
45 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
46 7,86 61,7796 45,979 -100,545 60,11155 5,5454308
47 7,86 61,7796 45,979 -100,545 60,11155 5,5454308
48 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
49 7,03 49,4209 45,979 -89,9278 48,08654 4,1377757
50 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
Jumlah 213,7383828
1 6,42 41,2164 45,979 -82,1246 40,10356 3,9579172
2 5,65 31,9225 45,979 -72,2748 31,06059 4,7647925
3 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
4 6,35 40,3225 45,979 -81,2292 39,23379 3,9835925
5 5,77 33,2929 45,979 -73,8098 32,39399 4,5631517
6 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
7 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
8 6,75 45,5625 45,979 -86,346 44,33231 3,9653125
9 6,42 41,2164 45,979 -82,1246 40,10356 3,9579172
10 6,42 41,2164 45,979 -82,1246 40,10356 3,9579172
11 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
12 6,35 40,3225 45,979 -81,2292 39,23379 3,9835925
13 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
14 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
15 5,77 33,2929 45,979 -73,8098 32,39399 4,5631517
16 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
17 6,75 45,5625 45,979 -86,346 44,33231 3,9653125
18 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
19 7,25 52,5625 45,979 -92,742 51,14331 4,3803125
20 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
21 5,45 29,7025 45,979 -69,7164 28,90053 5,1631325
22 7,25 52,5625 45,979 -92,742 51,14331 4,3803125
23 5,77 33,2929 45,979 -73,8098 32,39399 4,5631517
24 5,77 33,2929 45,979 -73,8098 32,39399 4,5631517
25 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
26 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
27 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
28 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
29 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
30 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
31 7,25 52,5625 45,979 -92,742 51,14331 4,3803125

Universitas Sumatera Utara


(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
32 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
33 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
34 7,25 52,5625 45,979 -92,742 51,14331 4,3803125
35 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
36 5,77 33,2929 45,979 -73,8098 32,39399 4,5631517
37 6,42 41,2164 45,979 -82,1246 40,10356 3,9579172
38 5,77 33,2929 45,979 -73,8098 32,39399 4,5631517
39 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
40 6,42 41,2164 45,979 -82,1246 40,10356 3,9579172
41 7,15 51,1225 45,979 -91,4628 49,74219 4,2583925
42 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
43 6,75 45,5625 45,979 -86,346 44,33231 3,9653125
44 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
45 6,75 45,5625 45,979 -86,346 44,33231 3,9653125
46 6,42 41,2164 45,979 -82,1246 40,10356 3,9579172
47 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
Jumlah 196,3584709
1 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
2 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
3 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
4 6,85 46,9225 45,979 -87,6252 45,65559 4,0093925
5 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
6 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
7 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
8 5,45 29,7025 45,979 -69,7164 28,90053 5,1631325
9 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
10 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
11 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
12 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
13 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
14 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
15 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
16 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
17 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
18 5,65 31,9225 45,979 -72,2748 31,06059 4,7647925
19 5,75 33,0625 45,979 -73,554 32,16981 4,5948125
20 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
21 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
22 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
23 5,45 29,7025 45,979 -69,7164 28,90053 5,1631325
24 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
25 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
26 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325

Universitas Sumatera Utara


(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
27 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
28 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
29 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
30 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
31 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
32 5,75 33,0625 45,979 -73,554 32,16981 4,5948125
33 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
34 5,75 33,0625 45,979 -73,554 32,16981 4,5948125
35 5,75 33,0625 45,979 -73,554 32,16981 4,5948125
36 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
37 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
38 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
39 6,15 37,8225 45,979 -78,6708 36,80129 4,1094925
40 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
41 5,65 31,9225 45,979 -72,2748 31,06059 4,7647925
42 5,65 31,9225 45,979 -72,2748 31,06059 4,7647925
43 5,75 33,0625 45,979 -73,554 32,16981 4,5948125
44 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
45 6,59 43,4281 45,979 -84,2993 42,25554 3,9352613
46 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
47 5,75 33,0625 45,979 -73,554 32,16981 4,5948125
48 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
49 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
50 6,25 39,0625 45,979 -79,95 38,00781 4,0368125
51 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
52 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
53 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
54 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
55 6,45 41,6025 45,979 -82,5084 40,47923 3,9498325
56 5,75 33,0625 45,979 -73,554 32,16981 4,5948125
57 5,85 34,2225 45,979 -74,8332 33,29849 4,4442925
58 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
59 6,43 41,3449 45,979 -82,2526 40,22859 3,9550277
Jumlah 248,2841663

Universitas Sumatera Utara

Anda mungkin juga menyukai