Anda di halaman 1dari 5

Gerak Lurus Beraturan

Gerak lurus beraturan merupakan jenis gerak pada lintasan lurus yang kecepatan geraknya
tidak berubah (kecepatan konstan) sehingga tidak memiliki percepatan (percepatan sama
dengan nol). Contoh dari gerak lurus antara lain mobil mainan yang bergerak menggunakan
baterai, gerak kereta api yang melaju dengan kecepatan tetap, gerak mobil di
jalan tol yang speedometernya menunjukkan angka yang tetap.
Pada gerak lurus beraturan berlaku persamaan matematis

Keterangan :
v : kecepatan (m/s)
s : perpindahan (m)
t : waktu (s)

Dalam penerapannya untuk soal biasanya data di atas digambarkan pada pola tetesan oli
dan ticker timer. Tetesan oli merupakan pola tetesan oli sebuah kendaraan yang sedang
melaju di jalan raya dengan tangki olinya bocor sehingga membentuk pola pada lintasan
tempuhnya, sedangkan ticker timer merupakan alat yang digunakan untuk menyelidiki jenis
gerak suatu benda seperti yang ditunjukkan gambar berikut

Gambar 7. Alat ticker timer


(sumber: SchoolPhysics)
Pola tetesan oli untuk gerak lurus beraturan

Pola ticker timer untuk gerak lurus beraturan

Grafik gerak lurus beraturan


Jenis gerak suatu benda dapat pula diketahui berdasarkan grafik gerak benda tersebut.
Terdapat tiga jenis grafik yakni grafik jarak terhadap waktu (s-t), kecepatan terhadap waktu
(v-t), dan percepatan terhadap waktu (a-t).

Grafik hubungan jarak terhadap waktu (s-t).

gambar 8. Jenis-jenis grafik s-t pada GLB (a) benda diam, (b) benda bergerak GLB, (c) dua benda bergerak GLB
Grafik hubungan kecepatan terhadap waktu (v-t)

Gambar 9. Grafik hubungan kecepatan terhadap waktu (v-t)


Gerak Lurus Berubah Beraturan
Jenis gerak lurus yang selanjutnya adalah gerak lurus berubah beraturan (GLBB). Berbeda
dengan gerak lurus beraturan, pada gerak lurus berubah beraturan kecepatan benda yang
bergerak berubah secara beraturan (bisa meningkat atau menurun). Perubahan kecepatan
ini disebut dengan percepatan benda.
Berdasarkan nilai percepatan benda, gerak lurus berubah beraturan dibedakan menjadi dua
yakni gerak lurus berubah beraturan dipercepat (GLBB dipercepat) ketika percepatan
bernilai positif dan gerak lurus berubah beraturan diperlambat (GLBB diperlambat) ketika
percepatan bernilai negatif.
Contoh GLBB dipercepat antara lain: benda jatuh bebas, kendaraan yang di gas, benda
menuruni bidang miring sedangkan contoh GLBB diperlambat antara lain: benda dilempar
ke atas, kendaraan yang di rem, dan benda yang bergerak menaiki bidang miring.
Persamaan matematis pada gerak lurus berubah beraturan yakni:

Penentuan jenis gerak lurus berubah beraturan juga dapat dilihat dari pola tetesan oli
dan ticker timer. Ada dua jenis GLBB dalam pola-pola tersebut yakni untuk GLBB dipercepat
dan GLBB diperlambat seperti yang ditunjukkan oleh gambar berikut.

Pola tetesan oli pada gerak lurus berubah beraturan


dipercepat

diperlambat

Ingatlah !
Perbedaan antara pola tetesan oli GLBB dipercepat maupun diperlambat terletak pada
perubahan jarak antar titik (waktu untuk membuat titik yang berurutan adalah sama). Untuk GLBB
dipercepat jarak antar titik dari awal ke akhir semakin lama semakin jauh, sedangkan untuk GLBB
diperlambat jarak antar titik dari awal ke akhir semakin lama semakin dekat.
Pola ticker timer pada gerak lurus berubah beraturan
Dipercepat

diperlambat

Ingatlah !
Perbedaan antara pola ticker timer GLBB dipercepat maupun diperlambat terletak pada
perubahan jarak antar titik (waktu untuk membuat titik yang berurutan adalah sama). Untuk GLBB
dipercepat jarak antar titik dari awal ke akhir semakin lama semakin jauh, sedangkan untuk GLBB
diperlambat jarak antar titik dari awal ke akhir semakin lama semakin dekat.

Jenis gerak lurus berubah beraturan dapat pula dilihat berdasarkan grafik hubungan jarak
terhadap waktu (s-t), grafik kecepatan terhadap waktu (v-t), dan percepatan terhadap waktu
(a-t). Berikut penjelasan masing-masing grafik tersebut

Grafik hubungan antara jarak terhadap waktu (s-t)

Gambar 12. Grafik perubahan jarak terhadap waktu pada GLBB (a) dipercepat, (b) diperlambat
Terlihat perbedaan yang cukup mencolok pada grafik jarak terhadap waktu untuk GLBB
Grafik hubungan antara kecepatan terhadap waktu (v-t)

Anda mungkin juga menyukai