Anda di halaman 1dari 4

SIMULASI RAPAT EVALUASI PENJUALAN PRODUK

Direktur : Selamat siang para peserta rapat.

Peserta Rapat : Selamat siang juga

Sekretaris : Baiklah sebelum rapat dimulai alangkah baiknya kita mengucapkan basmalallah.

Sekretaris : Puji Syukur dan marilah Kita Panjatkan Kehadiran Allah subhanahu wa ta'ala,
Karena atas rahmat dan hidayah-Nya kita dapat berkumpul disini dalam keadaan sehat walafiat.
Yang saya hormati Ibu Sola Grace Sihite selaku Pimpinan Perusahaan. Yang saya hormati
Kepada Ibu Nurul Huda Akmal selaku manager keuangan. Yang saya hormati kepada Bapak
Rahmat Al-Fandi selaku kepala bagian gudang. Yang saya hormati kepada Bapak Rafiq Farhan
selaku manajer pemasaran. Yang saya hormati Ibu Yesika Pebrina selaku manajer produksi. Dan
yang saya hormati kepada Ibu Sabrina Zuhra selaku manager ketenaga kerjaan. Pada kesempatan
ini kita mengadakan rapat untuk membahas mengenai laporan penjualan ada 3 bulan terakhir.

Sebelum rapat siang ini kita mulai, perkenankan saya untuk membuka rapat dengan
pembacaan doa terlebih dahulu. Semoga rapat hari ini dapat berjalan dengan lancar dan
membuahkan hasil yang sesuai. Berdoa dimulai.(Berdoa) Amin.

Selanjutnya, rapat akan dipimpin oleh pimpinan saya, Ibu Sola Grace Sihite, SE. waktu
dan tempat saya persilahkan.

Direktur : Baik, terimakasih kepada sekretaris saya dan juga seluruh divisi yang telah hadir pada
rapat evaluasi penjualan produk kita. Pada siang ini, saya akan meminta para manajer divisi
untuk melaporkan hasil laporan terbaru. Yang pertama, saya persilahkan kepada manager
keuangan Ibu Nurul Huda Akmal, Bagaimana penjualan kita selama 3 bulan terakhir?

(Nurul) M. Keuangan: Terima kasih kepada Ibu pimpinan. Baik disini saya akan melaporkan
keuangan produk kita. Seperti yang kita lihat di data-data keuangan yang saya berikan
bahwasannya, penjualan kita mengalami penurunan yang secara signifikan, yaitu sebesar 15%.
Untuk itu mungkin kita disini diminta untuk mengubah konsep pemasaran kita. Agar produk kita
dapat bertahan dan tetap digemari oleh masnyarakat

Direktur : Kepada manager pemasaran Bapak Rafiq Farhan, Bagaimana pemasaran produk kita
selama 3 bulan terakhir?

(Rafiq) M. Pemasaran : Menurut analisis pasar yang telah kita lakukan, itu sudah mulai banyak
produk-produk yang masuk ke pasaran yang sangat bervariasi dan harganya mulai terjangkau
dan mulai ekonomis. Jadi itu, mengalahkan produk-produk kita ini sehingga berkurangnya
peminat terhadap produk kita ini.
Direktur : Terimakasih kepada Manager Pemasaran. Menurut hasil yang telah disampaikan tadi
banyak produk pesaing sehingga menurunkan hasil penjualan kita sekitar 15% dari 3 bulan
terakhir. Bagaimana pendapat Ibu Yesika selaku manager Produksi tentang memberikan solusi
bagaimana cara mengatasi penurunan penjualan kita untuk pada saat ini menurun sekitar 15%
ini.

(Yesika) M. Produksi : Menurut saya bagaimana jika kita mengubah kemasan pada produk kita
agar produk tersebut lebih menarik lagi dan kita menambahkan keunggulan-keunggulan pada
produk-produk kita itu.

(Rahmat) Bagian Gudang : Saya setuju dari saran Ibu Yesika. Karna selama 1 tahun
belakangan ini produk-produk kita memiliki kemasan atau tampilan produk yang kurang menarik
menurut saya dan juga kita kurang menonjolkan keungullan-keunggulan dari produk kita.
Sehingga mungkin konsumen merasa kebosanan terhadap produk-produk kita.

(Sabrina) M. Ketenaga Kerjaan : Saran saya mungkin, kita harus sering mengiklankan produk
kita yang kita produksi. Terus, terlebih itu juga kita harus mengiklankan produk kita di TV
jangan Cuma dimajalah, radio, ataupun koran.

Direktur : Terimakasih untuk tanggapan setiap manager. Dan disini saya ingin mau menayakan
terhadap manager produksi, bagaimana yang telah Anda sebutkan, bahwa anda akan
memberikan suatu keunggulan-keunggulan baru, seperti keungulan apa yang akan anda
tonjolkan sih?

(Yesika) M. Produksi : Terimakasih kepada ibu direktur. Jadi jika kita lihat sebelumnya,
contohnya dari bedak yang kita produksi sebelumnya. Itu kita hanya menggunakan, hanya
sekedar bedak, untuk kedepannya saya akan mengeluarkan keunggulan dari produk kita yaitu
bedak kita tidak akan hilang jika terkena air atau waterproof seperti itu. Lalu dari produk lipstik
kita akan mengeluarkan keunggulan yang lain seperti shadenya diperbanyak lalu juga kita akan
mengeluarkan lip mate juga, lalu dari segi maskara juga karena sebelumnya kurang tahan air
untuk kedepannya saya akan menggeluarkan produk dengan waterproof juga. Jadi Maskara juga
akan mengeluarkan produk baru yang tidak akan hilang jika terkena air. Terimakasih.

Direktur: Jika memang seperti itu dalam hal keunggulan produk yang akan ditawarkan lebih
bervariatif lagi dan komponen-komponen produk yang ditambahkan. Saya serahkan semuanya
kepada manager produksi. Namun, bagaimana dengan manager pemasaran mengenai iklan yang
akan ditampilkan di TV seperti saran dari Manager ketenaga kerjaan yaitu ibu sabrina,
bagaimana.

(Rafiq) M. Pemasaran: Terimakasih, ibu. Saran dari manager ketenaga kerjaan Ibu Sabrina itu
cukup baik. Dan saya setuju, alasannya karna selama ini kita tidak pernah memasarkan produk
kita itu lewat televisi. Karenakan televisi itu kita bisa memasarkan produk kita secara nasional
kepada masnyarakat secara luas.
(Rahmat) Bagian Gudang : Mohon maaf ibu pimpinan, namun apakah tidak terlalu banyak
mengeluarkan biaya untuk pemasangan iklan di televisi? Bagaimana dengan jawaban Ibu Nurul
Huda Akmal selaku manager keuangan.

(Nurul) M. Keuangan : Jika kita memasangkan iklan melalui TV, tentu banyak biaya yang akan
dikeluarkan. Maka dari itu, keunggulan serta kemasan yang benar-benar menarik harus kita
lakukan agar tidak sia-sia dalam memasangkan iklan di TV dan juga harga untuk produk yang
ada di TV kita naikkan sebesar 5%. Agar dana untuk iklan di TV beban keungannya dapat
berkurang. Dan itu harga yang masih normal menurut saya, jika ditambahkan 5% dari harga yang
biasanya kita patokan. Dan mudah-mudahan semua produk bisa diterima oleh semua konsumen.

(Yesika) M. Produksi: Saya setuju dari saran ibu Nurul. Saya disini akan berusaha untuk
mendesain ulang produk-produk kita, kemasannya akan jadi lebih menarik dan juga saya akan
berusaha untuk menonjolkan keunggulan-keunggulan dari produk kita.

Direktur: Selain saran-saran yang telah kalian sampaikan pada saya. Menurut saya setelah kita
amati dari awal produk yang telah kita luncurkan. Produk kita ini lebih memfokuskan atau
menitikberatkan kepada wanita-wanita dewasa saja untuk dikomsumsinya. Dan bagaimana jika
memberikan suatu inovasi yang baru lagi seperti membuat produk baru untuk kalangan remaja.

(Yesika) M. Produksi: Ya. Saya punya ide. Bagaimana kalau kita meluncurkan suatu produk
baru yang dikhususkan untuk kalanganremaja saja. Nanti, kita akan membuat produk itu dengan
bahan-bahan yang alami dan yang memang cocok untuk kulit-kulit dikalangan remaja.

(Nurul) M. Keuangan : Mohon maaf ya bu saya potong, bukankah dengan kondisi keuangan
kita yang menurun saat ini tidak mudah untuk mewujudkan inovasi yang ibu inginkan tadi.
Karena mengingat dari bahan-bahan alami itu susah untuk dicarinya dan juga pasti mahal
harganya gitu. Bukankah akan mempengaruhi harga jualnya?

(Rafiq) M. Pemasaran: Tapikan sebelumnya dengan pendapat ibu Yesika dan jangan lupa juga,
itu target pemasaran, karena target pemasaran kita itu anak remaja, jangan lupa kita mematok
harga sesuai dengan kantong mereka. Ya dengan harga yang ekonomis/yang terjangkau jangan
menghilangkan kualitas dari produk tersebut.

Direktur: Baiklah kalau begitu. Kesepakatan kita semua untuk memproduksi, produk untuk
remaja, itu tugas untuk ibu Yesika selaku manager produk untuk memberikan suatu produk yang
berkualitas dan tentunya pasti untuk produk remaja bahannya harus lebih ringan.

(Yesika) M. Produksi: Baiklah ibu. Saya akan berusaha membuat produk untuk kalangan
remaja dengan bahan yang alami dan juga dengan harga yang terjangkau juga.

Direktur: Saya akan membahas lagi tentang divisi pemasaran. Dan sebelumnya seperti kita
ketahui pemsaran ini juga, kita pernah memberikan inovasi juga yah. Saya ingin memberikan
bagaimana kalau kita mengadakan suatu pemasaran, seperti kunjungan-kunjugan ke tempat-
tempat lain seperti itu.

(Sabrina) M. Ketenaga Kerjaan: Maaf ibu, menurut saya untuk mengunjungi tempat-tempat
seperti itu apakah tidak sulit? Bukankah lebih baik kita mengiklankan saja di TV.

(Rafiq) M. Pemasaran: Saya setuju dengan pendapat Ibu Pimpinan. Karena selain
mengunjungi tempat-tempat tertentu untuk promosi saja, kita juga bisa memberikan solusi
kepada mereka calon konsumen kita, tentang bagaimana memilh dan menggunakan produk yang
baik. Sehingga meminimkan dampak-dampak negatif atas produk yang mereka gunakan,
sehingga disini memunculkan ketertarikan mereka terhadap kosmetik kita. Jadi disini kita bisa
mulai memperkenalkan produk baru kita ini, yang kita butuhkan untuk para remaja.

(Sabrina) M. Ketenaga Kerjaan: Baiklah kalau begitu saya setuju. Kita bisa memulai
memperkenalkan produk kita dengan saat memperomosikannya di mall untuk produk kita yang
lama, dan mengenai produk kita yang baru yang ditargetkan untuk remaja kita bisa mengunjungi
ke sekolah-sekolah maupun universitas-universitas yang berada di daerah-daerah itu. Sehingga
produk kita bisa dikenal lagi oleh publik.

Direktur: Sebab itu saya menyarankan untuk mensosialisasikan kepada daerah-daerah, supaya
produk kita itu lebih dikenal lagi. Selain itu juga, lebih mendekatkan lagi produk kita kepada
masnyarakat, supaya masnyarakat juga lebih nyaman memakai produk kita ini.

Baik, kalau begitu. Pembahasan kali ini saya rasa sudah cukup. Hasil kesimpulan rapat
kali ini, saya meminta kepada sekretaris untuk sampaikan kesimpulan hasil rapat hari ini.

Sekretaris: Baiklah ibu. Untuk kesimpulan rapat pada hari ini: Tugas yang pertama kepada Ibu
yesika selaku manager produksi yaitu membuat kemasan produk menjadi lebih menarik dan
memberikan tambahan keunggulan pada produk pastinya. Selanjutnya, kepada ibu Sabrina
selaku manager ketenaga kerjaan, agar mempersiapkan tempat-tempat yang akan kita kunjungi
untuk memperomosikan produksi khususnya ke sekolah-sekolah, kampus-kampus untuk
memperkenalkan produk baru kita. Kepada Ibu Nurul selaku manager keuangan, agar
menguraikan dana-dana yang akan kita keluarkan pastinya. Kepada Bapak Rafiq selaku manager
pemasaran, agar memberikan informasi yang lebih lanjut mengenai pemasaran produk yang akan
kita gunakan di produk perusahaan kita. Kepada Bapak Rahmat bagian gudang agar selalku
mengecek stok-stok barang agar tidak terjadinya penumpukkan dalam produksi. Diingatkan
kepada seluruh menager dapat bekerjasama, dan saling ketergantungan, agar masalah penurunan
pemasaran produk dapat kita atasi. Dan rencananya, yang sudah kita bahas, membuat inovasi
baru agar dapat berjalan dengan lancar. Terimakasih kepada Ibu pimpinan dan para manager
yang telah menuangkan waktunya untuk rapat hari ini.

Penutup islam. Selamat siang.

Anda mungkin juga menyukai