Anda di halaman 1dari 52

Dosen Pengampu : Dian Cahyadi, S. Ds., M.

Ds
Penyusun :
Juniar Basir (1986140002)
Gina Syukrani Zaimar (1986140010)
Rina (1986141003)
Sri Puspita Dini (1986141029)
ST. Amalia Nur Iranto (1986142004)
Muhammad Dinul Haq (1986142013)
Nurilmi (1986142032)
Tri Indah Lestari (1686141009)

Desain Komunikasi Visual


Fakultas Seni dan Desain
Universitas Negeri Makassar
2020

A Brief History of Graphic Design ii


Kata Pengantar

Dengan memanjatkan puji syukur atas kehadirat


Allah SWT, karena atas rahmat dan hidayahNya kami
dapat menyelesaikan tugas akhir mata kuliah Sejarah
Desain Grafis

Buku yang berjudul “A Brief History of Graphic


Design” ini adalah hasil dari Kelompok 1 Jurusan Desain
Komunikasi Visual Fakultas Seni dan Desain Univesitas
Negeri Makassar.

Dengan hadirnya buku ini kami berharap semoga


buku yang membahas sejarah desain grafis ini dapat
bermanfaat maupun memberikan inspirasi kepada
pembaca. Dengan membaca buku ini pula, diharapkan
pembaca dapat semakin memperoleh ilmu yang
bermanfaat disetiap topik-topik yang diangkat penyusun.

Akhir kata, terima kasih telah mengapresiasi


buku ini dengan membacanya.

Salam,

Kelompok 1

A Brief History of Graphic Design iii


DAFTAR ISI
Kata Pengantar iii
Daftar Isi iv
Chapter 1 : 1
Pengenalan Sejarah
Desain Grafis
Chapter 2 : 7
Pengertian & Sejarah
Awal Desain Grafis
Chapter 3 : 13
Era Cetak
Chapter 4 : 26
Era Modern
Chapter 5 : 37
Era Digital
Referensi 42
Sumber Gambar 45
Identitas Penyusun 47

A Brief History of Graphic Design iv


CHAPTER 1

PENGENALAN
SEJARAH
DESAIN
GRAFIS

A Brief History of Graphic Design 1


Desain grafis telah berkembang menjadi salah satu kebutuhan primer
dalam industri perekonomian dunia. Namun, tak banyak yang
mengetahui jejak sejarah desain grafis.

Gambar 1. Gua Lascaux, Prancis

Sejarah desain grafis dapat


ditelusuri dari jejak
peninggalan manusia dalam
bentuk lambang yang
berwujud gambar (pictograph)
dan tulisan (ideograph).

Belum ada yang mengetahui


secara pasti sejak kapan manusia
mulai mengenal gambar sebagai
media komunikasi. Pasalnya
manusia primitif sudah
menggunakan coretan gambar di
dinding-dinding gua untuk
menceritakan sesuatu. Lukisan
prasejarah di dinding gua
Lascaux, Perancis adalah salah
satu contoh nyata
peninggalan dari peradaban kuno.
Gambar 2, Hielroglif Mesir
A Brief History of Graphic Design 2
Perkembangan sejarah
desain grafis mulai
berevolusi seiring dengan
munculnya tulisan dan
mesin cetak, yang
dicetuskan oleh Johannes
Gutenberg (1398-
1468). Pada tahun 1447,
beliau menemukan
teknologi mesin cetak
yang bisa
digerakkan dengan model
tekanan menyerupai
desain yang digunakan di
Rhineland, Jerman, untuk
menghasilkan anggur
(wine). Hal ini
adalah revolusi produksi
buku secara masal
dengan biaya minim.
Gambar 3, Johannes Guttenberg

Henry Cole juga menjadi salah


seorang yang paling
berpengaruh dalam
pendidikan desain di Inggris.
Ia meyakinkan pemerintah
tentang pentingnya desain,
dalam sebuah jurnal yang
berjudul “Journal of Design and
Manufactures”. Dia juga
menyelenggarakan “The Great
Exhibition” sebagai perayaan
atas munculnya teknologi
industri modern dan desain
bergaya Victoria.
Gambar 4. Mesin cetak pertama

A Brief History of Graphic Design 37


Pada tahun 1456, mulai berkembang
corak huruf (typography). Ilustrasi pada
masa itu cenderung realis dan tidak
banyak icon. Selain itu, pada masa itu
pula Gutenberg mencetak “Latin
Bible” yang bekerjasama dengan
Johannes Fust dan Peter Schoffer.

Gambar 5. Latin Bible


Perkembangan berikutnya ketika Aloys Senefelder (1771-
1834) menemukan teknik cetak lithography dengan
memanfaatkan prinsip saling tolak antara air dengan
minyak. Sebutan lithography diambil dari master cetak yang
menggunakan media batu litho. Teknik ini memungkinkan
untuk melakukan penggambaran secara lebih leluasa
dalam bentuk blok-blok berukuran besar, yang
memungkinkan diberlakukannya pemisahan warna. Masa
ini mendukung pesatnya perkembangan seni poster, yang
dikenang sebagai “The Golden Age of The Poster”.

Gambar 6. Teknik cetak lithography

A Brief History of Graphic Design 4


Tokoh-tokoh seni
poster
teknik lithography (1836-
1893) antara lain Jules
Cheret dengan karya
besarnya “Eldorado:
Penari Riang” (1898),
“La Loie Fuller: Penari
Fuller” (1897),
“Quinquina Dubonnet”
(1896), dan “Enu des
Sirenes” (1899). Tokoh-
tokoh lainya adalah
seperti Henri de
Toulouse Lautrec dan
Eugene Grasset.

Gambar 7. Poster Eldorado


“Penari riang”

Gambar 8. Eugene Grasset Poster

A Brief History of Graphic Design 5


Dari tahun 1891 sampai 1896,
Percetakan William Morris
Kelmscott mempublikasikan buku
karya desain grafis yang dibuat oleh
gerakan Arts and Crafts, dengan
metode desain baru yang lebih bagus
dan elegan untuk dijual kepada
kaum borjuis. Morris membuktikan
adanya potensi pasar untuk produk-
produk desain grafis. Morris juga
memelopori pemisahan desain grafis
dari seni rupa. Karya-karya Morris
dan karya dari pergerakan Private
Press secara langsung mempengaruhi
Art Nouveau, dan secara tidak
langsung memengaruhi
perkembangan desain grafis pada
awal abad ke-20.

Gambar 9. William Morris Kelmscott


A Brief History of Graphic Design 6
CHAPTER 2

PENGERTIAN
DAN
SEJARAH
AWAL DESAIN
GRAFIS

A Brief History of Graphic Design 7


PENGERTIAN DESAIN
GRAFIS

Desain grafis atau rancang


grafis adalah proses komunikasi
menggunakan elemen visual,
seperti tipografi, fotografi, dan ilustarsi
yang dimaksudkan untuk menciptakan
persepsi akan suatu pesan yang
disampaikan. Bidang ini melibatkan
proses komunikasi visual dan desain
komunikasi.

Desainer grafis membuat dan


mengkombinasikan simbol, gambar,
dan teks untuk membentuk
representasi gagasan dan pesan secara
visual. Desainer grafis menggunakan
teknik tipografi, seni rupa, dan tata
letak halaman untuk
membuat komposisi visual.
Penggunaan umum dari desain grafis
adalah seperti desain perusahaan (logo
dan merek), desain editorial (majalah,
surat kabar, dan buku), desain
lingkungan, periklanan, desain web,
desain komunikasi, dan produk.

A Brief History of Graphic Design 8


SEJARAH AWAL
DESAIN GRAFIS
Dahulu sebelum muncul istilah desain
grafis, yang ada hanyalah istilah seni
grafis (Budiwirman, 2016). Kata
desain grafis pertama kali digunakan
pada tahun 1922 di sebuah esai
berjudul New Kind of Printing for
New Design yang ditulis oleh William
Addison Dwiggins, seorang desainer
buku Amerika. (Rizali, 2016). Raffes
Graphic Design, yang diterbitkan
pada tahun 1927, dianggap sebagai
buku pertama yang mengenakan
istilah Desain Grafis pada judulnya
(Muhammed, n.d.).
Gambar 10. William Addison Dwiggins
Dwiggins menyebut istilah desain grafis
untuk mengidentifikasi munculnya sebuah
profesi baru. Menurut Meggs, desainer
grafis adalah seorang perencana grafis yang
hasil rancangannya secara teknis nantinya
dikerjakan oleh percetakan atau tukang
setting huruf untuk direalisir menjadi
produk cetakan (cara manual). Oleh
karena itu, menurut Meggs (Meggs, 1998),
seni dan profesi memilih serta mengatur
elemenelemen seperti huruf (tipografi),
gambaran-gambaran (imaji), simbol-
simbol, dan warna-warna untuk
menyampaikan suatu pesan kepada
pengamat (audiens), disebut desain grafis

A Brief History of Graphic Design 9


Perjalanan sejarah
desain grafis dapat
ditelusuri dari jejak
peninggalan manusia
dalam bentuk lambing-
lambang grafis (sign &
simbol) yang berwujud
gambar (pictograf) atau
tulisan (ideograf).
Manusia primitif
menggunakan coretan
gambar di dinding gua
untuk kegiatan berburu
binatang yang pertama
kali ditemukan pada
dinding gua Lascaux,
Prancis.

Gambar 11, Dinding gua Lascaux

Pada 36.000 tahun sebelum masehi bangsa


Sumerian menciptakan salah satu artefak
tertua sebagai bahasa tulisan pertama yaitu
The Bleau Monument dengan
menggunakan kombinasi huruf dan gambar
(Ellis, 2018).

Gambar 12, The Bleau Monument

A Brief History of Graphic Design 10


Setelah The Bleau Monument,
dilanjutkan dengan illustrasi
manuscript yang ditemukan di Mesir
dengan menggunakan penulisan
cuneiform dan gambar sebagai
komunikasi bentuk visual.

Gambar 13. Papyrus


Lalu Relief China yang digunakan pada zaman itu menggunakan
material giok, gading, emas, dan kayu. Lalu Greek Alfabet
menggunakan simbol-simbol sebagai alat komunikasi (Mesir dan
Cina). (Byrnes, n.d.)

Gambar 14. Relief China Gambar 15. Greek Alfabet

A Brief History of Graphic Design 11


Ditahun 105 AD pejabat
pemerintah China Tsiai Lun atau
Cai Lun yang dianggap sebagai
penemu kertas. Lalu diciptakan,
Illuminated manuscript yang
dianggap sebagai awal mula
evolusi dari desain grafis yaitu
hand-written books dengan
hiasan lukisan yang umumnya
menggunakan logam mulia
seperti emas atau perak.
Halaman-halamannya terbuat
dari kulit binatang, umumnya
anak sapi, domba, atau kambing.

Gambar 16. Ilustrasi Manuscript

Dilanjutkan pada sistem


pencetakan dengan cara
mencetak dengan blok
huruf per huruf yang
diciptakan oleh Pi Sheng.
Hal ini meripakan
penemuan terbesar yang
pernah dibuat. Hal ini juga
mendorong masyarakat
menjadi lebih modern pada
zaman itu dan
memproduksi buku secara
massal. (Kaiser, 2019)
Gambar 17, Huruf blok Pi Sheng

A Brief History of Graphic Design 12


CHAPTER 3

ERA CETAK

A Brief History of Graphic Design 13


Pada tahun 1276 percetakan tiba
di eropa dengan pabrik kertas di
Fabriano, Italia. Pabrik kertas
tersebut memiliki mesin pembuat
kertas untuk produksi secara
massal.
Gambar 18, Percetakan pertama di Eropa

Gambar 19. Ilustrasi Pabrik kertas di Fabriano, Italia

A Brief History of Graphic Design 14


Desain grafis berkembang pesat seiring dengan perkembangan sejarah
peradaban manusia saat ditemukan tulisan dan mesin cetak. Pada
tahun 1447, Johannes Gutenberg (1398-1468) menemukan teknologi
mesin cetak yang bisa digerakkan dengan model tekanan menyerupai
disain yang digunakan di Rhineland, Jerman, untuk menghasilkan
anggur. Ini adalah suatu pengembangan revolusioner yang
memungkinkan produksi buku secara massal dengan biaya rendah,
yang menjadi bagian dari ledakan informasi pada masa kebangkitan
kembali Eropa.

Tahun 1450 Guterberg bekerjasama


dengan pedagang dan pemodal
Johannes Fust, dibantu oleh Peter
Schoffer ia mencetak “Latin Bible” atau
disebut “Guterberg Bible”, “Mararin
Bible” atau “42 line Bible” yang Gambar 20. Lucas Cranach
diselesaikanya pada tahun 1456.
Temuan Gutenberg tersebut telah
mendukung perkembangan seni
ilustrasi di Jerman terutama untuk
hiasan buku. Pada masa itu juga
berkembang corak huruf (tipografi).
Ilustrasi pada masa itu cenderung realis
dan tidak banyak icon. Seniman
besarnya antara lain Lucas Cranach
dengan karyanya “Whore of Babilon”.

Gambar 21. “Whore of Babylon”

A Brief History of Graphic Design 15


Pada tahun 1460 Albert Ptisfer merupakan orang
pertama yang menambahkan illustrasi ke kertas
cetak. Halaman kertas tampak persis seperti
halaman yang dicetak dari mesin cetak Gutenburg.
Pada tahun 1470 Nicolas Jenson, dianggap sebagai
perancang huruf terbesar dalam sejarah. Typeface
yang dirancang tersebut sangat berperngaruh
terhadap beradaban sehingga masih digunakan abad-
abad yang lalu.

Gambar 22. Nicolas Jenson

Pada tahun 1530, Claude Garamond


penemu dan mengembangkan opens
type pertama. Font yang dibuatnya
masih digunakan sampai sekarang dan
yang paling terkenal untuk
perusahaan Apple yang menggunakan
Gambar 23. Claude Garamont font ini.

A Brief History of Graphic Design 16


Pada tahun 1722, Font
Caslon Old Style
pertama
dikembangakan. Font
serif tersebut terlihat
simple dan mudah
dibaca. Pada tahun 1760,
Revolusi Industri
dimulai, zaman ini
mengalami banyak
kemajuan dalam
produksi desain grafis
yang menyebabkan
peningkatan kebutuhan
akan barang cetakan

Gambar 24. Caslon Old Face

Pada perkembangan berikutnya, Aloys


Senefelder (1771-1834) menemukan teknik
cetak Lithografi. Berbeda dengan mesin cetak
Guterberg yang memanfaatkan tehnik cetak
tinggi, teknik cetak lithografi menggunakan
tehnik cetak datar yang memanfaatkan
prinsip saling tolak antara air dengan minyak.
Nama lithografi tersebut dari master cetak
yang menggunakan media batu litho. Tehnik
ini memungkinkan untuk melakukan
penggambaran secara lebih leluasa dalam
bentuk blok-blok serta ukuran besar, juga
memungkinkan dilakukannya pemisahan
warna. Sehingga masa ini mendukung
Gambar 25. Aloys Senefelder
pesatnya perkembangan seni poster.

A Brief History of Graphic Design 17


Gambar 26. Charles
Stanhope

Charles Stanhope menciptakan mesin


cetak pertama yang terbuat dari bagian besi
pada tahun 1800. Hampir sama dengan
ukurannya dengan mesin gutenburg, tetapi
lebih berat karena jumlah besi yang
digunakan. Pada tahun 1816, tercipta Sans
Serif Font untuk pertama kali. Font ini
digunakan sampai sekarang

Gambar 27, Mesin Cetak Stanhope

A Brief History of Graphic Design 18


Pada 29 November 1814, 360 tahun
setelah Gutenberg menemukan
mesin cetak tangan, mesin cetak
silinder ganda bertenaga uap baru
dari Friedrich Koenig dan Andreas
Bauer digunakan untuk pertama
kalinya di London. Digunakan
untuk menggantikan pencetakan
dengan mesin cetak tangan,
Friedrich Koenig menerapkan
silinder berputar ke dalam proses
pencetakan, sekarang lebih
dikenal sebagai pencetakan
berputar.

Gambar 28. Friedrich Koenig

Dengan mesin silinder mereka, Friedrich Koenig dan Andreas


Bauer tidak hanya mengganti tenaga otot dengan tenaga mesin.
Mereka menciptakan persyaratan teknis untuk distribusi
media cetak ke kelas sosial yang kurang sejahtera dan
memberikan kontribusi penting bagi masyarakati.

Hampir tiga tahun


kemudian, pada 9
Agustus 1817, kedua
pelopor itu
mendirikan pabrik
percetakan pertama
di dunia
Schnellpressenfabri
k Koenig & Bauer di
sebuah biara sekuler
di Oberzell, dekat
Gambar 29.. Mesin Cetak bertenaga uap Würzburg.

A Brief History of Graphic Design 19


Sebuah perkumpulan antara Majalah ini terbit dari tahun 1884–
kelompok pelukis, desainer dan 1894 dan mencakup total tujuh
pengrajin Inggris yang aktif pada volume dan 28 terbitan. Majalah ini
tahun 1883 sampai 1992 dengan menampilkan berbagai artikel
nama The Century Guild. tidak hanya tentang seni dan desain
Kelompok ini adalah salah satu tetapi mata pelajaran lain termasuk
kelompok Seni dan Kerajinan sastra dan masalah sosial juga serta
paling awal dan memprakarsai menampilkan karya seni seperti
praktik menghubungkan desain sketsa, piring, foto, potongan kayu,
dengan perajin individu, yang litograf dan lukisan yang
menjadi prinsip kuat Gerakan Seni direproduksi. Guild membangun
dan Kerajinan. Mereka jembatan antara aliran seni dan
menciptakan Hobby Horse yang kerajinan dengan Art Nouveau.
merupakan majalah cetak pertama.

Gambar 30. The


Hobby Horse

A Brief History of Graphic Design 20


Art Nouveau , gaya seni hias yang dalam arsitektur, desain interior,
berkembang antara sekitar tahun desain perhiasan dan kaca, poster,
1890 dan 1910 di seluruh Eropa dan dan ilustrasi. Itu adalah upaya
Amerika Serikat. Art Nouveau sengaja untuk menciptakan gaya
dicirikan oleh penggunaan garis baru, bebas dari historisisme tiruan
organik yang panjang dan berliku- yang mendominasi sebagian besar
liku dan paling sering digunakan seni dan desain abad ke-19.

Art Nouveau merupakan lanjutan dari aliran desain Arts and


Cratfs. Gaya desain Art Nouveau ditemukan dalam perlawanan
seniman William Morris dengan komposisi yang
berantakan. Kebangkitan dan kecenderungan abad ke-19 serta berbagai
teorinya yang membantu memulai gerakan seni dan kerajinan. William
Morris adalah seorang desainer tekstil, dan ide-idenya tentang desain
dan seni. Salah satu karya paling awal dari Art Nouveau adalah Red
House of Morris tahun 1859. Nama Art Nouveau diambil dari nama
sebuah galeri untuk dekorasi interior yang dibuka oleh Siegfried Bing
di Paris di tahun 1895 yang bernama “Maison de l'Art Nouveau”.

Gambar 31. Redhouse of Morris


A Brief History of Graphic Design 21
George Eastman menciptakan
kamera Kodak pada tahun 1888
yang memungkinkan masyarakat
untuk mendokumentasikan
kehidupan mereka.

Eastman menemukan dirinya tertarik


pada ide dibalik fotografi. Dia berpikir
bahwa kamera pada saat itu begitu
berat dan mahal sehingga mulai
melakukan eksperimen dengan emulsi
gelatin sebagai cara alternatif untuk Gambar 32. George Eastman
mengembangkan negatif. Butuh waktu
tiga tahun melakukan eksperimen di
dapur ibunya hingga akhirnya Eastman
mendapatkan hasil yang dicari. George
Eastman akhirnya menemukan dan
mematenkan mesin untuk
mengembangkan negatif menggunakan
proses pelapisan pelatuk kering. Proses
ini memungkinkan foto lebih cepat
dicetak dibandingkan metode basah.

Gaambar 33. Kamera Kodak


A Brief History of Graphic Design 22
Tahun 1851, The
Great Exhibition
diselenggarakan di
taman Hyde London
antara bulan Mei
hingga Oktober 1851,
pada saat Revolusi
industri. Pameran
besar ini
menonjolkan budaya
dan industri serta
merayakan teknologi
industri dan desain.
Pameran digelar
dalam bangunan
berupa struktur besi-
tuang dan kaca,
sering disebut juga
dengan Istana Kristal
yang dirancang oleh
Joseph Paxton
Gambar 34. The Crystal Palace

Gambar 35. The Great Exhibition

A Brief History of Graphic Design 23


Pada tahun
1869,
perusahaan
agensi Iklan
perama
didirikan oleh
Francis
Wayland Ayer
yang berusia 21
tahun dengan
menggunakan
nama ayahnya
yaitu N. W.
Ayer and Son
Agency

Gambar 36. N. W. Ayer and Son


Advertising Agency

Pada tahun 1882, Georg


Meisenbach dari Jerman
mematenkan proses
halftone di Inggris.
Dengan pengembangan
layar halftone
memungkinkan foto
pertama dicetak dengan
berbagai tone warna
Gambar 37. Georg Meisenbach

A Brief History of Graphic Design 24


Butuh lebih dari 400 tahun
untuk mewujudkan kemajuan
besar berikutnya dalam
teknologi pencetakan. Pada
tanggal 3 Juli 1886, sebuah
mesin yang disebut Linotype
digunakan untuk membuat
bagian dari terbitan koran
New York Tribune hari itu.

Mesin tersebut diciptakan


oleh Ottmar Mergenthaler. Ia
berimigrasi ke Amerika
Serikat pada tahun 1872
setelah menghabiskan empat
tahun sebagai pembuat jam di
Jerman.
Gambar 38. Mesin Linotype

Setelah menetap di kota


Baltimore, Mergenthaler mulai
bekerja di toko mesin, di mana
dia bertemu dengan James
Clephane, seorang pencetak
dan stenografer terkenal yang
memiliki andil dalam
pengembangan mesin tik.
Clephane menemukan bahwa
mesin tik memungkinkannya
untuk mengubah halaman
yang ditulis tangan menjadi
skrip yang diketik, tetapi dia
membutuhkan cara yang lebih
baik untuk membuat banyak
salinan. Gambar 39, Ottmar Mergenthaler

A Brief History of Graphic Design 25


CHAPTER 4

ERA
MODERN

A Brief History of Graphic Design 26


Pada tahun 1910, AEG (German General
Electric). Permulaan dari gambar logo
perusahaan. Tahun 1916, Dadaisme yaitu
beberapa artist mengususng tipe style yang
berbeda dari generasainya yaitu lebih modern.
Adapun artist tersebut yaitu George Grosz,
Hannah Hoch, Kurt Schwitters, Marx, Ernst,
Marcel Duchamp, Andre Breton, Hans Arp.
Tahun 1916, De Stijl Gaya yang berasal dari
Belanda muncul.

Gambar 40.
The Stijl

De Stijl adalah suatu seni


dan pergerakan disain
yang dikembangkan
sebuah majalah dari nama
yang sama ditemukan oleh
Theo Van Doesburg. De
Stijl menggunakan bentuk
segi-empat kuat,
menggunakan warna-
warna dasar dan
menggunakan komposisi
asimetris.

Gambar 41. Theo Van Doesburg

A Brief History of Graphic Design 27


Tristan Tzara meluncurkan Dada, tinjauan seni dan sastra di Zürich.
Terbitan pertama muncul pada Juli 1917. Dada 1, dibeli secara luas di
seluruh Eropa. Dada 2 muncul pada bulan Desember 1917. Dua terbitan
pertama, yang mengadopsi tata letak terstruktur Cabaret Voltaire,
tidak memiliki editor resmi.

Gambar 42, Dada 1

Gambar 43, Dada 2

Gambar 44, Tristan Tzara

Setelah dua terbitan


pertama Tristan Tzara
mengambil peran
sebagai editor Dada 3,
diterbitkan pada bulan
Desember 1918.
Perubahan radikal dari
format dan tipografi
tebal Dada 3, diterbitkan
pada bulan Desember
1918.

Gambar 45, Dada 3

A Brief History of Graphic Design 28


Tahun 1919, The Bauhaus dibuka
pada tahun 1919 di bawah arahan
arsitek terkenal Walter Gropius.
Mengususng gaya seni yang modern.

Gambar 46. The Bauhaus


Dan pada tahun
yang sama ada
Contructivism
movement yang
berpengaruh
pada pandangan
modern melalui
penggunaan
huruf sans serif
berwarna merah
dan hitam diatur
dalam blok
Gambar 47. Contructivism Poster asimetris.

A Brief History of Graphic Design 29


Exposition
Internationale
des Arts et
Techniques
dans la Vie
Moderne
(International
Exposition of
Art and
Technology in
Modern Life)
diselenggaraka
Gambar 48, Internationale des Arts et
n dari 25 Mei
Techiques dans la Vie Moderne hingga 25
November 1937
di Paris,
Prancis. Baik
Palais de
Chaillot, yang
menjadi
tempat Musée
de l'Homme
dan Palais de
Tokyo yang
menjadi
tempat Musée
d'Art Moderne
de la Ville de
Paris, dibuat
untuk pameran
ini yang secara
resmi disetujui
oleh Bureau
International
des
Gambar 49, The Nazi German Pavilion Expositions.

A Brief History of Graphic Design 30


Times New Roman
mendapatkan namanya
dari Times of London,
surat kabar Inggris. Pada
tahun 1929, Times
menyewa juru ketik
Stanley Morison untuk
membuat font teks baru.
Morison memimpin
proyek tersebut,
mengawasi Victor Lardent,
seorang seniman
periklanan untuk Times,
yang menggambar bentuk
huruf. Gambar 50. Stanley Morison

Karena digunakan di surat


kabar harian, font baru
dengan cepat menjadi
populer di kalangan
printer saat itu. Dalam
beberapa dekade sejak itu,
perangkat penyusunan
huruf telah berkembang,
tetapi Times New Roman
selalu menjadi salah satu
font pertama yang tersedia
untuk setiap perangkat
baru (termasuk komputer
pribadi). Ini, pada
gilirannya, hanya
meningkatkan
jangkauannya.

Gambar 51, Times New Roman font


A Brief History of Graphic Design 31
Gambar 52, Thoughts on Design
by Paul Rand

Pada tahun 1947, Paul Rand mempublikasikan buku


desain pertamanya yaitu Thoughts on Design. Salah satu
teks penting dari desain grafis, Pikiran Paul Rand tentang
Desain kini kembali dicetak untuk pertama kalinya sejak
tahun 1970-an. Edisi ini mempertahankan esai asli Rand
tahun 1947 dengan penyesuaian yang dia buat pada teks
dan citranya untuk cetakan yang direvisi pada tahun 1970
dan hanya menambahkan kata pengantar baru yang
informatif dan menginspirasi oleh desainer termasyhur
Michael Bierut. Relevan hari ini seperti ketika pertama
kali diterbitkan, risalah klasik ini merupakan tambahan
yang sangat diperlukan untuk perpustakaan setiap
desainer.

A Brief History of Graphic Design 32


1950s, International
Style International
atau Swiss style
didasarkan pada
prinsip revolusioner
tahun 1920an seperti
De Stijl, Bauhaus dan
Neue Typography,
dan itu menjadi
resmi pada tahun
1950an. Pada tahun
1951, Helvetica
Diciptakan oleh Max
Miedinger seorang
Gambar 53. Max Miedinger
perancang dari
Swiss, Helvetica
adalah salah satu
tipe huruf yang
paling populer dan
terkenal di dunia.
Berpenampilan
bersih, tanpa garis-
garis tak masuk akal
berdasarkan pada
huruf Akzidenz-
Grotesk. Pada
awalnya disebut
Hass Grostesk, nama
tersebut diubah
menjadi Helvetica
pada tahun 1960.

Gambar 54. Helvetica font


A Brief History of Graphic Design 33
New York menjadi pusat
pergerakan pada tahun
1940-an. Penekanan
ditempatkan pada
ekspresi ide dan
presentasi informasi.
Gambar 55. Paul Rand
Seniman seperti Paul
Rand dan Saul Bass
mendesain banyak logo
perusahaan ternama,
seperti UPS, IBM, Girl
Scouts, Ford, Yale U, dan
masih banyak lagi.

Gambar 56. Saul Bass

Gambar 57. Rand & Bass Logos


A Brief History of Graphic Design 34
Pada konseptual baru untuk pendekatan ilustrasi, muncullah studio
Push pin pada tahun 1954 yang didirikan oleh Milton Glaser , Seymour
Chwast, Reinold Ruffins , dan Edward Sorel.

Gambar 58. PushPin Studios


Push Pin
Studios adalah studio
desain grafis dan
ilustrasi
yang dibentuk di New
York City .Mereka
bersama-sama
membuat bulletin
Almanac Pushpin
untuk desainer grafis
gabungan ilustrasi
dengan tipografi.
Kualitas khas dari
karya ilustrasi awal
Push Pin adalah garis
Gambar 59. Halaman Almanac Pushpin
tiga dimensi yang
"besar".

Gambar 60.
Pushpin
Graphics

A Brief History of Graphic Design 35


Pada tahun 1960s,
Psychedelia and Pop Art
Kultur yang populer pada
tahun 1960an seperti musik,
seni, disain dan literatur
menjadi lebih mudah diakses
dan merefleksikan kehidupan
sehari-hari. Dengan sengaja
dan jelas, Pop Art
berkembang sebagai sebuah
reaksi perlawanan terhadap
seni abstrak.

Gambar 61. Psychedelia


Art

Desain poster menjadi


popular di tahun 1960-an
dan 70-an, menyoroti segala
sesuatu mulai dari aktivisme
social hingga kehidupan
hippie. Perkembangan
teknologi kemudian
berkembang pesat dan
membuat dunia desain grafis
sangat maju.

Gambar 62. Sociial


Activisme Poster

A Brief History of Graphic Design 36


CHAPTER 5

ERA
DIGITAL

A Brief History of Graphic Design 37


Hingga memasuki awal abad ke-20, Perkembangan teknologi yang
sangat pesat diiringi dengan perkembangan desain grafis yang sangat
maju dan lebih mudah. Selama 1980-an dan awal 90-an, perkembangan
teknologi, seperti perangkat keras dan perangkat lunak komputer
digital mengubah desain grafis secara drastis.

Tahun 1984, Apple


mengembangkan
perangkat lunak
Macintosh, seperti
Program Macpaint oleh
Bill Atkinson dan Susan
Kare.. Teknologi-
teknologi atau alat yang
menggunakan mouse dan
tablet akan
mempermudah para
desainer dari segala
aspek. Gambar 63. Macintosh

Gambar 64. Macpaint

A Brief History of Graphic Design 38


Keyboarad pada
komputer digital
membuat para
desainer
dipermudah dalam
mengerjakan
desainnya. Semua
hal-hal yang rumit
dalam proses
pembuatan desain
hingga proses
percetakan pada
era-era sebelumnya
tidak akan
ditemukan lagi di
era digital ini.

Kemajuan pesat
dalam teknologi
memungkinkan
desainer membuat
elemen transparan,
untuk
meregangkan,
menskalakan,
memutar hingga
membengkokkan
objek, serta
menggabungkan
gambar-gambar
menjadi sesuatu
yang kompleks dan
hal-hal praktis
yang dulunya
rumit bisa
dilakukan dengan
sangat mudah.

A Brief History of Graphic Design 39


Satu hal yang sangat berpengaruh bukan hanya untuk desain grafis
bahkan segala bidang manapun, yaitu internet. Revolusi digital dalam
desain grafis diikuti dengan cepat oleh akses publik ke Internet . Area
aktivitas desain grafis yang sama sekali baru menjamur dan meluas
kemana-mana di pertengahan 1990-an ketika perdagangan Internet
menjadi sektor yang berkembang dalam ekonomi global. Hal ini
membuat desain grafis dalam bentuk apapun tersebar dengan cepat ke
seluruh penjuru dunia.

Karena daya tarik yang semakin meningkat serta jangkauan


internet yang luar biasa, profesi desain grafis menjadi
semakin mendunia dan dikenal oleh khalayak ramai. Selain
itu, karena teknologi, grafis-grafis yang bergerak semakin
gila, seperti animasi baik 3d maunpun 2d, web animasi,
video game, iklan , dan videografi serta menjadi aspek
penting dan memiliki daya tarik tersendiri dalam dunia
desain grafis.

A Brief History of Graphic Design 40


Di abad ke-21, desain grafis
ada di mana-mana. Desain
grafis sudah menjadi
komponen utama dari sistem
informasi dan komunikasi
baik cetak maupun
elektronik. Kemajuan
teknologi yang terus-terusan
berkembang mengubah
pandangan masyarakat
kepada desain grafis.
Desainer grafis memiliki
tanggung jawab untuk
mengadaptasi teknologi baru
dan terus menemukan cara
baru untuk
mengekspresikan ide.

A Brief History of Graphic Design 41


Referensi
Budiwirman. (2016). Seni Grafis dan Perkembangannya ke Desain Grafis.
Padang: UNP Press Padang.

Byrnes, J. (n.d.). Jake Byrnes Design. Retrieved from jakebyrnes:


https://jakebyrnes.weebly.com/graphic-design-history.html

Design, A. (2018). Sejarah dan Perkembangan Desain Grafis Dunia.


Retrieved from Ilmu Desain:
https://ilmumendesain.blogspot.com/p/sejarah-dan-perkembangan-
desain-grafis.html?m=0

Design, I. (2019, Agustus 29). Paul Rand Biography — Top 10 Logos,


Quotes, Work & Books. Retrieved from Inkbot Deesign:
https://inkbotdesign.medium.com/paul-rand-biography-top-10-
logos-quotes-work-books-60a216f15e7

Education, I. (2015, April 17). Rekam Jejak Sejarah Desain. Retrieved


from IDS Education: https://idseducation.com/rekam-jejak-sejarah-
desain-grafis/

Ellis, M. (2018). A brief history of graphic design. Retrieved from


99designs: A brief history of graphic design

Gaur, A. (2020, April 2). The Digital Revolution. Retrieved from


Britannica: https://www.britannica.com/art/graphic-design/The-
digital-revolution

Glorfeld, J. (2019, Juni 30). Science history: the Linotype machine.


Retrieved from Cosmos:
https://cosmosmagazine.com/technology/science-history-the-
invention-of-the-linotype-machine/

Kaiser, B. G. (Director). (2019). A Brief History of Graphic Design


[Motion Picture].

A Brief History of Graphic Design 42


Referensi
Larasati, A. E. (2018, Oktober 11). Mengenal Sekilas Desain Art Nouveau.
Retrieved from IDS Education: https://idseducation.com/mengenal-
sekilas-desain-art-nouveau/

Lawyers, T. f. (n.d.). A brief history of Times New Roman. Retrieved from


Typograhy For Lawyers: https://typographyforlawyers.com/a-brief-
history-of-times-new-
roman.html#:~:text=Times%20New%20Roman%20gets%20its,creat
e%20a%20new%20text%20font.&text=Because%20it%20was%20u
sed%20in,among%20printers%20of%20the%20day.

Malik, A. (2018, Januari 8). Sejarah Singkat Kodak, Ikonnya Tekno


Amerika. Retrieved from Vavai: https://www.vavai.com/sejarah-
singkat-kodak-ikon-tekno-
amerika/#:~:text=Pada%20bulan%20September%201888%2C%20be
rbasis,tombolnya%20%E2%80%93%20Kami%20lakukan%20sisany
a

Meggs, P. B. (1998). A History of Graphic Design. New York: John


Willey & Sons.

Mitchell, R. N. (2017). The Century Guild Hobby Horse: Crafting


Generic Networks in Fin-de-Siècle England.

Muhammed, S. (n.d.). Sejarah Desain Grafis. Retrieved from medium:


https://medium.com/@muhnur_said/sejarah-desain-grafis-
ac4ea775e41a

Novin, G. (2016). Dadaism Meeting Point. Retrieved from Guity Novin:


http://guity-novin.blogspot.com/2011/08/chapter-44-dadaism-
meeting-point-of-all.html

Rizali, A. (2016). Sejarah Desain Grafis dan Perkembangannya di Indonesia.


STMIK AKBA.

A Brief History of Graphic Design 43


Referensi
Stock, N. (2011). Early Advertising. Retrieved from Graphic Design
History:
http://www.designhistory.org/Advertising_pages/FirstAd.html

Wikipedia. (2020, November 7). Desain Grafis. Retrieved from


Wikipedia:
https://id.wikipedia.org/wiki/Desain_grafis#:~:text=Desain%20grafis
%20atau%20rancang%20grafis,komunikasi%20visual%20dan%20d
esain%20komunikasi.

Wikipedia. (2020, November 13). Friedrich Koenig. Retrieved from


Wikipedia: https://en.wikipedia.org/wiki/Friedrich_Koenig

Wikipedia. (2020, Desember 2). Halftone. Retrieved from Wikipedia:


https://en.wikipedia.org/wiki/Halftone#:~:text=In%201882%2C%20t
he%20German%20Georg,commercial%20success%20with%20relief
%20halftones.

A Brief History of Graphic Design 44


Sumber Gambar
Gua lascaux – portaldekave.co
Hielogrif – amazine.co
Gutenberg – pinterest.com
Mesin cetk Gutenberg – telson.id
Latin bible – Gutenberg.us
Teknik cetak lithography – widewalls.ch
Eduardo poster – wordpress.com
Eugene grasset poster – moma.org
William morris – mymovement.com
William dwiggins – kickstarter.com
Dinding gua Lascaux – dgcraft.com
The bleau monument – martonveronika.blog.hu
Papyrus – britishmuseum.org
Relief china – chinatravel.com
Greek alphabet – pinterest.com
Iustrasi manuscript – pixelmator.com
Huruf blok Pi Sheng – lookandlearn.com
Gambar chapter 3 era cetak – commons.wikimedia.org
Percetakan pertama di eropa – eccolomarche.eu
Ilustrasi percetakan fabriano – peacepaperproject.org
Lucas Cranach – museeprotestant.org
Whore of Babylon – commons.wikimedia.org
Nicolas Jenson – en.wikipedia.org
Claude Garamond – Garamond.org
Caslon old face – en.wikipedia.org
Aloys Senefelder – prabook.com
Charles Stanhope – computerhope.com
Mesin cetak Stanhope – invaluable.com
Friedrich Koenig – en.wikipedia.org
Mesin cetak tenaga uap – Britannica.com
The hobby horse – en.wikipedia.org
redhouseofMorris – victorianweb.org
George Eastman – Britannica.com
Kamera Kodak – Eastman.org
The crystal palace—clevelandart.org

A Brief History of Graphic Design 45


Sumber Gambar
The great exhibition – historyextra.com
De stijl - blog.vueling.com
Theo van Deosburg – m.theartstory.org
The Bauhaus – theguardian.com
Contructivism poster – artsy.net
Max miedinger – wordpress.com
Helvetica – alexvillagomez.com
Paul Rand – logomaker.com
Saul bass – logomaker.com
Rand and bass logos – amberlaurendesign.tumblr.com
Pushpin studios – minniemuse.com
Pushpin almanac – seymourchwastarchive.com
Pushpin graphic – pinterest.com
Psychedelic – app.amaze.com
Social activism poster – myhero.com
Gambar halaman chapter era digital – rencanamu.id
Macintosh – medium.com
Macpaint – medium.com
Ottman Mergenthaler – radulskiwesneski4.weebly.com
N. Y. W. Awee an Son - philadelphiaencyclopedia.org
Mesin Linotype - 4.bp.blogspot.com
Georg Meisenbach – wikipedia.org
Dada 1 - guity-novin.blogspot.com
Dada 2 - guity-novin.blogspot.com
Dada 3 - guity-novin.blogspot.com
Exposition Internationale des Arts et Techniques dans la Vie
Moderne – wikimedia.org
The Nazi German pavilion – wikimedia.org
Stanley Morison - multimediaman.files.wordpress.com
Times New Roman – wikimedia.org
Thoughts on Media - miro.medium.com
Desainer grafis hal40 – indosmartdigital.com
Desainer grafis hal 41 – m.diadona.id

A Brief History of Graphic Design 46


Kelompok 1

Juniar Basir Gina Syukrani Zaimar


1986140002 1986140010

Rina Sri Puspita Dini


1986141003 1986141029

A Brief History of Graphic Design 47


Kelompok 1

ST. Amalia Nur Iranto Mihammad Dinul Haq


1986142004 1986142013

Nurilmi Tri Indah Lestari


1986142032 1686141009

A Brief History of Graphic Design 48

Anda mungkin juga menyukai