Anda di halaman 1dari 1

RENCANA TOPIK TESIS

Rencana topik Tesis yang akan diambil adalah mengenai pengaruh pembelajaran secara
langsung dan Blanded Learning terhadap kemampuan pemahaman konsep dan penerapan
sikap ilmiah pada 4 materi fisika kelas XI SMA di semester gasal. Saya mengambil topik
tersebut karena pelajar Indonesia 67% menggunakan ponsel pintar dan 81%
menggunakan ponsel untuk mengerjakan pekerjaan rumah. Hasil penelitian ini
berdasarkan riset yang dilakukan oleh organisasi pendidikan yaitu Cambridge
International. Sehinga perlu melakukan pembelajaran denagn metode yang berkaitan
dengan penggunaan gadget atau teknologi. Metode pembelajaran yang digunakan yaitu
metode mengajar secara langsung di kelas dan metode blanded learning dengan guru
yang serta instruksi yang sama. Siswa yang diuji adalah siswa SMA kelas XI di SMA
Negeri 5 Surakarta dengan variasi kelompok 10 siswa, 20 siswa, dan 30 siswa. Siswa
yang menjadi variabel control berjumlah 10 siswa dan 20 siswa. Siswa yang tidak
terkontrol diambil 30 siswa. Sedangkan untuk penelitian dilakukan selama 16 kali
pertemuan dengan rincian 13 kali untuk pembelajaran dan 3 hari untuk pre test, post test,
dan survey test. Pembelajaran dilakukan dengan cara memberi pelajaran dan ketika
pembelajaran berlangsung ketiga kelompok diberi instruksi yang telah ditentukan.
Perangkat yang digunakan dalam penelitian ini adalah film/video pembelajaran, white
board digital, headphone, dan alat tulis. Hasil riset yang dilakukan hendak dikirimkan ke
jurnal Education Sciences. Penataan letak dalam pembuatan video pembelajaran disajikan
seperti pada gambar 1.1.

Anda mungkin juga menyukai