Anda di halaman 1dari 22

VISUALISASI KARTU PABRAS (PENGGUNAAN ANTIBIOTIK SECARA

BIJAK DAN RASIONAL) DALAM UPAYA OPTIMALISASI PENGGUNAAN


ANTIBIOTIK DI WILAYAH KERJA UPT. PUSKESMAS SUO-SUO

Oleh:
Thesa Silvia, A.Md.Far
19970612 201903 2 003

SELEKSI TENAGA KESEHATAN TELADAN


KATEGORI TENAGA FARMASI TAHUN 2021

UPT. PUSKESMAS SUO-SUO


DINAS KESEHATAN DAN KELUARGA BERENCANA KABUPATEN TEBO
2021

i
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah subhaanahu wa ta'ala yang telah menganugerahkan


kesempatan dan kesehatan sehingga makalah ini dapat diselesaikan dengan baik. Makalah
yang berjudul "Visualisasi Kartu Pabras (Penggunaan Antibiotik Secara Bijak
Dan Rasional) Dalam Upaya Optimalisasi Penggunaan Antibiotik Di Wilayah Kerja
Upt. Puskesmas Suo-Suo”.
Makalah ini disusun dalam rangka memenuhi tugas sebagai peserta seleksi tenaga
kesehatan teladan kategori Tenaga Farmasi tahun 2021. Makalah ini juga sebagai bentuk
inovasi dari program Puskesmas dalam hal integrasi antara Upaya Kesehatan Perorangan
(UKP) dan Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) di UPT.Puskesmas Suo-Suo.
Ucapan terima kasih kepada pembimbing sekaligus Kepala Puskesmas Suo-suo Ibu
Eldawati, Am.Keb dan Kasubag Tata Usaha Puskesmas Suo-suo, Fajar Sutomo,
S.Kep.,Ns., atas dukungan dan kepercayannya selama ini. Kepada teman sejawat di
Puskesmas Suo-suo yang selalu kompak dan penuh dedikasi. Kepada seluruh teman-
teman medis, paramedis dan nonmedis Puskesmas Suo-suo yang selalu semangat dalam
segala kondisi. Terima kasih secara khusus kepada ibu tercinta dan keluarga tersayang
yang kapan pun dan di mana pun selalu ada untuk saya. Terima kasih dan semoga Allah
SWT membalas dengan kebaikan yang lebih baik lagi.
Semoga makalah ini membawa manfaat khususnya untuk penulis sendiri, untuk
Puskesmas Suo-suo, dan untuk seluruh pembaca. Masih banyak kekurangan di dalam
makalah ini baik dari segi isi maupun struktur penulisan. Atas kekurangan tersebut, saya
memohon maaf dan mengharapkan masukan dan saran untuk perbaikan.

Suo-Suo, 7 Maret 2021


Penulis

Thesa Silvia, A.Md.Far


NIP.19970612 201903 2 003

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR....................................................................................................................ii
DAFTAR ISI..................................................................................................................................iii
DAFTAR LAMPIRAN...................................................................................................................v
BAB I.............................................................................................................................................1
PENDAHULUAN..........................................................................................................................1
1.1 Latar Belakang......................................................................................................................1
1.2 Masalah.................................................................................................................................2
1.3 Tujuan.............................................................................................................................2
1.3.1 Tujuan Umum................................................................................................................2
1.3.2 Tujuan Khusus...............................................................................................................2
BAB II............................................................................................................................................3
LANDASAN TEORI......................................................................................................................3
2.1 STANDAR PELAYANAN KEFARMASIAN DI PUSKESMAS..................................3
2.2 Antibiotik........................................................................................................................4
2.2.1 Definisi..........................................................................................................................4
2.2.2 Aktivitas Antibiotik........................................................................................................4
2.2.3 Contoh Antibiotik.........................................................................................................4
2.2.4 Prinsip Penggunaan Antibiotik dengan Bijak.................................................................5
2.2 Resistensi Antibiotik.............................................................................................................5
2.3 Interaksi Antibiotik...............................................................................................................7
2.4 Konseling Apoteker Terkait Antibiotik.................................................................................8
2.5 Distribusi Antibiotik.............................................................................................................9
i) Efek Samping..........................................................................................................................9
j) Pembuangan Antibiotik Kadaluarsa........................................................................................9
BAB III.........................................................................................................................................10
PEMBAHASAN...........................................................................................................................10
3.1 Perencanaan dan Visualisasi Kartu Pabras (Penggunaan Antibiotik Secara Bijak Dan
Rasional) dalam upaya optimalisasi Penggunaan Antibiotik Di Wilayah Kerja Upt. Puskesmas
Suo-Suo....................................................................................................................................10
3.2 STRATEGI LAIN YANG MENDUKUNG VISUALISASI Kartu Pabras (Penggunaan
Antibiotik Secara Bijak Dan Rasional) dalam upaya optimalisasi Penggunaan Antibiotik Di
Wilayah Kerja Upt. Puskesmas Suo-Suo..................................................................................11
1. Penyusunan Formularium (Antibiotik)..........................................................................11
2. Restriksi Antibiotik.......................................................................................................12
3. Pembuatan Leafleat Penggunaan Antibiotik yang benar...............................................12
iii
BAB IV.........................................................................................................................................13
PENUTUP....................................................................................................................................13
4.1 Kesimpulan.........................................................................................................................13
4.2 Saran...................................................................................................................................13
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................................15

iv
DAFTAR LAMPIRAN

1. Kartu PEBRAS (Penggunaan Antibiotik Secara Bijak dan Rasional)……………………………………


2. Leaflet Penggunaan Antibiotik yang benar………………………………………………………………………
3. Dokumentasi Kartu stok antibiotic yang berbeda warna………………………………………………….
4. Dokumentasi penyerahan Antibiotik beserta leaflet penggunaan Antibiotik yang benar….
5. Dokumentasi Konsultasi dengan Kepala Puskesmas Suo-Suo………………………………………….

v
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Antibiotik merupakan suatu obat yang memerlukan perhatian khusus dalam
pemakaiannya. Penggunaan obat ini mengalami peningkatan pada beberapa dekade
terakhir1. Selama 10 tahun, penggunaan antibiotik di seluruh dunia telah meningkat
sebanyak 36%, dimana beberapa antibiotik seperti sefalosporin, penisilin, dan
floroquinolon meningkat sebanyak 55%2. Peningkatan penggunaan antibiotik yang tidak
tepat ini dapat menyebabkan meningkatkan kejadian resistensi antibiotik3.
Ketidaktepatan penggunaan antibiotik ini banyak ditemukan di berbagai daerah. Di
Asia Tenggara, ditemukan 50% kasus pemberian antibiotik yang tidak tepat pada pasien
ISPA, 54% pada pasien diare akut, dan 40% kasus pemberian antibiotik tidak tepat dosis 4.
Sedangkan di Indonesia, sebanyak 30%-80% kasus penggunaan antibiotik tidak tepat
indikasi telah ditemukan5. Didukung dengan masih banyaknya penjualan antibiotik secara
bebas yang menyebabkan maraknya penggunaan antibiotik oleh masyarakat6. Kementrian
Kesehatan Republik Indonesia menyebutkan bahwa dari 35,2% ibu rumah tangga yang
menyimpan obat untuk swamedikasi, 27,8% diantaranya menyimpan antibiotik dan 86,1%
diperoleh tanpa resep dokter 7.
Garda terdepan dalam upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat adalah Pusat
Kesehatan Masyarakat atau Puskesmas. Puskesmas adalah fasilitas pelayanan kesehatan
yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat (UKM) dan upaya kesehatan
perseorangan (UKP) tingkat pertama dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan
preventif, untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat setinggi-tingginya di wilayah
kerjanya8.
Pelayanan Kefarmasian adalah suatu pelayanan langsung dan bertanggung jawab
kepada pasien yang berkaitan dengan Sediaan Farmasi dengan maksud mencapai hasil
yang pasti untuk meningkatkan mutu kehidupan pasien .9. Dewasa ini telah terjadi
pergeseran orientasi pelayanan kefarmasian dari pelayanan obat menjadi pelayanan
pasien yang mengacu pada asuhan kefarmasiaan. tenaga kefarmasiaan dituntut untuk
meningkatkan pengetahuan , ketrampilan , prilaku agar dapat berinteraksi langsung
dengan pasien, bentuk interaksi tersebut antara lain adalah melakukan /melaksanakan
pemberian informasi monitoring pengunaan obat untuk mengetahui tujuan akhirnya
sesuai harapan dan menyadari kemungkinan terjadinya kesalahan pengobatan dalam
1
pelayanan. Pemberian informasi obat ini sangat penting terutama dalam penggunaan obat
antibiotik.
Puskesmas Suo-suo adalah Unit Pelaksana Teknis (UPT) di bawah Dinas Kesehatan
dan Keluarga Berencana Kabupaten Tebo. Puskesmas Suo-suo memiliki empat desa
binaan yaitu desa Suo-Suo, desa Muara Sekalo, desa Semambu, dan desa Pemayungan.
Puskesmas Suo-suo memiliki visi " Menjadikan Puskesmas Suo-Suo menuju Puskesmas
yang bermutu". Untuk mencapai visi tersebut, maka Puskesmas Suo-suo memiliki misi:
1. Memberikan pelayanan kesehatan yang menyeluruh dengan mengutamakan
kepentingan pasien
2. Selalu berusaha mengembangkan pengetahuan setiap karyawan dan karyawati guna
menciptakan pelayanan kesehatan yang masuk akal dan terkini
3. Berupaya memperlakukan pasien serta keluarga pasien sebagai pelanggan yang harus
dihormati hak dan sarannya.
Untuk Memberikan pelayanan kesehatan yang menyeluruh dengan mengutamakan
kepentingan pasien maka maka perlu penyediaan pelayanan kesehatan yang berkualitas
juga, salah satunya adalah pelayanan farmasi klinik berupa pelayanan informasi obat
guna tercapainya upaya penggunaan obat secara rasional. Oleh karena itu puskesmas
berupaya untuk terus mengoptimalisasikan pengetahuan masyarakat tentang penggunaan
obat secara bijak dan rasional terutama penggunaan Antibiotik.

1.2 Masalah
Dalam makalah ini akan dibahas bagaimanakah upaya optimalisasi penggunaan antibiotik
secara bijak dan rasional di UPT. Puskesmas Suo-Suo.

1.3 Tujuan

1.3.1 Tujuan Umum


Visualisasi Kartu PABRAS (Penggunaan Antibitik Secara Bijak dan Rasional) dalam
upaya optimalisasi penggunaan antibiotic di wilayah kerja UPT. Puskesmas Suo-Suo.

1.3.2 Tujuan Khusus


1. Mengetahui tentang masalah penggunaan antibiotic

2. Mengetahui upaya yang dilakukan oleh puskesmas dalam mengoptimalisasi


penggunaan antibiotic dan resistensi antibiotik.

2
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 STANDAR PELAYANAN KEFARMASIAN DI PUSKESMAS


Puskesmas adalah unit pelaksana teknis dinas kesehatan kabupaten/kota yang
bertanggung jawab menyelenggarakan pembangunan kesehatan di suatu wilayah kerja.
Pelayanan Kefarmasian adalah suatu pelayanan lansung dan bertanggung jawab kepada
pasien yang berkaitan dengan Sediaan Farmasi dengan maksud mencapai hasil yang pasti
untuk meningkatkan kehidupan pasien9.

Standar pelayanan kefarmasian di Puskesmas bertujuan untuk meningkatkan mutu


pelayanan kefarmasian, menjamin kepastian hukum bagi tenaga kefarmasian , dan
melindungi pasien dan masyarakat dari penggunaan obat yang tidak rasional dalam
rangka keselamatan pasien (patient safety).

Standar pelayanan kefarmasian di Puskesmas meliputi standar pengelolaan


Sediaan Farmasi/BMHP, dan Pelayanan Farmasi Klinik. Khusus untuk standar
pengelolaan sediaan Farmasi/BMHP, meliputi :

1. Perencanaan kebutuhan
2. Permintaan
3. Penerimaan
4. Penyimpanan
5. Pendistribusian
6. Pengendalian
7. Pencatatan, pelaporan, dan pengarsipan, dan
8. Pemantauan dan evaluasi pengelolaan.

Sedangkan Pelayanan Farmasi klinik, meliputi :

1. Pengkajian resep, penyerahan Obat, dan pemberian informasi Obat


2. Pelayanan Informasi Obat (PIO),
3. Konseling
4. Ronde/Visite Pasien (khusus Puskesmas rawat inap),
5. Pemantauan dan pelaporan efek samping obat,
6. Pemantauan terapi obat, dan
Evaluasi penggunaan Obat.

3
2.2 Antibiotik

2.2.1 Definisi

Antibiotik adalah zat yang berasal dari suatu mikroba, terutama fungi
yang mempunyai khasiat menghambat atau dapat membunuh mikroba jenis lain.
Obat yang digunakan untuk membasmi mikroba, penyebab infeksi pada manusia,
harus mempunyai sifat toksisitas selektif mungkin. Artinya, obat tersebut haruslah
bersifat sangat toksik untuk mikroba, tetapi relatif tidak toksik untuk inangnya10.

2.2.2 Aktivitas Antibiotik


Berdasarkan sifat toksisitas selektif, aktivitas antimikroba yang bersifat
menghambat pertumbuhan mikroba, dikenal sebagai aktivitas bakteriostatik, dan
ada yang bersifat membunuh mikroba, dikenal sebagai aktivitas bakterisid. Kadar
minimal yang diperlukan untuk menghambat pertumbuhan mikroba atau
membunuhnya, masing-masing dikenal sebagai kadar hambat minimal (KHM)
dan kadar bunuh minimal (KBM). Antimikroba tertentu aktivitasnya dapat
meningkat dari bakteriostatik menjadi bakterisid bila kadar antimikrobanya
ditingkatkan melebihi KHM 10.
Aktivitas antibiotik dapat dihitung dengan menggabungkan parameter-
parameter PK/PD dengan kadar hambat minimal (KHM). Tiga pola aktivitas
bakterisidal adalah time-dependence, concentration-dependence, dan efek
persisten. Kecepatan bakterisidal ditentukan oleh panjang waktu yang diperlukan

untuk membunuh bakteri (time-dependence), atau efek meningkatkan kadar obat


(concentration-dependence). Efek persisten mencakup Post-Antibiotic Effect
(PAE). PAE adalah supresi pertumbuhan bakteri secara persisten sesudah paparan
antibiotik11.

2.2.3 Contoh Antibiotik


1) Tetrasiklin

Merupakan obat pilihan terhadap infeksi-infeksi yang diakibatkan oleh


organisme intraseluler, misal infeksi pada saluran napas dan infeksi saluran
kemih. Absorbsinya dari saluran cerna dihambat oleh kalsium, magnesium dan
makanan yang mengandung besi. Tetrasiklin kontraindikasi dengan ibu hamil,
wanita yang menyusui dan anak-anak usia dibawah 8 tahun2.
2) Amoksisilin

Amoksisilin merupakan antibiotik golongan penisilin yang tahan asam

4
dan lebih luas spektrum kerjanya2.
3) Kloramfenikol

Antibiotik ini berkhasiat bakteriostatis terhadap hampir semua kuman


gram positif dan sejumlah kuman gram negatif. Biasanya digunakan pada
infeksi tifus (Salmonella typhi), meningitis (khusus akibat H. Influenzae) dan
juga infeksi anerob yang sukar dicapai obat. Kloramfenikol mempunyai efek
samping depresi sumsum tulang (myelodepresi) yang dapat berwujud dalam
dua bentuk anemia yaitu penghambatan pembentukan sel-sel darah dan anemia
aplastis 2.

2.2.4 Prinsip Penggunaan Antibiotik dengan Bijak


Penggunaan antibiotik secara bijak bertujuan agar dapat mencapai
keberhasilan proses pengobatan dan dapat meminimalkan resiko resistensi
terhadap antibiotik. Berikut adalah prinsip penggunaan antibiotik dengan bijak 11.
Penggunaan antibiotik dengan spektrum sempit, indikasi yang ketat, dosis yang
adekuat berdasarkan diagnosis penyakit infeksi dan hasil pemeriksaan
laboratorium.
1) Penggunaan antibiotik pada lini pertama dan pembatasan penggunaan
antibiotik.
2) Penggunaan antibiotik dengan interval dan lama pemberian yang tepat. Bila
lupa minum obat segera minum obat yang terlupa, abaikan dosis yang terlupa
jika hampir mendekati minum berikutnya dan kemudian kembali ke jadwal
selanjutnya sesuai aturan
3) Penggunaan antibiotik yang bijak harus meningkatkan pemahaman tenaga
kesehatan tentang penggunaan antibiotik yang benar, menjamin ketersediaan
tenaga kesehatan yang kompeten terhadap infeksi, meningkatkan ketersediaan
mutu dan fasilitas penunjang dan memantau penggunaan antibiotik secara bijak
dengan multi disiplin11

2.2 Resistensi Antibiotik


Resistensi adalah kemampuan bakteri untuk menghilangkan ataupun
melemahkan daya kerja antibiotik13.
1) Penyebab Resistensi

Penggunaan antibiotik yang meluas dan tidak rasional menjadi penyebab


utama resistensi antibiotik. Lebih dari separuh pasien akut yang dirawat di rumah
sakit mendapatkan antibiotik untuk pengobatan atau profilaksis. Dokter di rumah

5
sakit sering meresepkan antibiotik berlebihan dan kurang tepat14. Ada beberapa
faktor pendukung penyebab terjadinya resistensi :
(1) Penggunaan antibiotik yang tidak tepat (irasional), antara lain: pemberian
terlalu singkat, dosis yang terlalu rendah, salah diagnosa dari awal, potensi
yang adekuat.

(2) Faktor dari pasien. Kurangnya kepatuhan pasien untuk meminum obat, seperti
lupa minum, tidak menyelesaikan pengobatan ketika merasa sudah sehat atau
mungkin tidak mengerti cara pengobatannya. Banyak pasien yang percaya bahwa
obat baru dan yang lebih mahal khasiatnya lebih mujarab daripada obatyang lama.
Persepsi ini meningkatkan pengeluaran perawatan kesehatan yang tidak perlu dan
mendorong terjadinya resistensi terhadap obat baru serta obat yang lama. Bahkan
pasien membeli antibiotik sendiri tanpa resep dokter (self medication).
(3) Peresepan: peresepan meningkat ketika diagnosa awal belum pasti. Klinisi sering
kesulitan dalam menentukan antibiotik yang tepat karena kurangnya pelatihan
dalam hal penyakit infeksi dan tatalaksana antibiotiknya.
(4) Kepatuhan staf kesehatan terhadap infeksi dasar, seperti mencuci tangan setelah
memeriksa pasien atau desinfeksi alat-alat yang akan dipakai memeriksa pasien14.
(5) Penggunaan monoterapi: dibandingkan penggunaan terapi kombinasi, penggunaan
monoterapi lebih mudah menyebabkan resistensi.
(6) Rumah sakit: adanya infeksi endemik memicu penggunaan antibiotika yang lebih
intens pada bangsal-bangsal rawat inap terutama di intensive care unit banyak
berkembangbiak resistensi antibiotik.
(7) Penggunaan pada hewan dan tumbuhan: menyusul keberhasilan pengobatan pada
manusia, antibiotik telah semakin digunakan untuk mengobati dan mencegah
penyakit pada hewan dan tumbuhan. Dalam jumlah besar antibiotik digunakan
sebagai suplemen rutin untuk profilaksis atau merangsang pertumbuhan hewan
ternak. Bila dipakai dengan dosis subterapeutik, akan meningkatkan terjadinya
resistensi.
(8) Promosi komersial dan penjualan besar-besaran oleh perusahaan farmasi serta
didukung pengaruh globalisasi, memudahkan terjadinyapertukaran barang sehingga
jumlah antibiotika yang beredar semakin luas. Hal ini memudahkan akses
masyarakat luas terhadap antibiotik14.
2) Dua strategi pencegahan peningkatan bakteri resisten :

(1) Dapat diatasi dengan penggunaan antibiotik secara bijak.

(2) Meningkatkan kepatuhan terhadap prinsip-prinsip kewaspadaan standart11

6
2.3 Interaksi Antibiotik
Penggunaan antibiotik secara bersamaan dengan antibiotik lain, obat
lain ataupun makanan dapat menimbulkan efek yang tidak diharapkan. Efek
dari interaksi yang bisa terjadi cukup beragam mulai dari masalah yang ringan
seperti penurunan absorpsi obat ataupun penundaan absorpsi sampai
meningkatkan efek toksik obat lainnya. Sebagai contoh :
a) Siprofloksasin

Bila diberikan bersama teofilin dapat meningkatkan kadar teofilin


dan beresiko terjadinya henti jantung atau kerusakan otak permanen.Selain itu
siprofloksasin bila diberikan bersama antasida akan membentuk senyawa kelat
yang akan menurunkan bioavailabilitas siprofloksasin. Absorbsi siprofloksasin
menurun jika diberikan bersama dengan susu. Tidak diminum bersama kopi
karena siprofloksasin dapat meningkatkan kadar kafein dalam11.
b) Tetrasiklin

Tertasiklin mempunyai interaksi terhadap senyawa zinc,alumunium,


kalsium, dan magnesium, yang akan membentuk senyawa kelat dan
mengganggu proses absorbsi. Tetrasiklin tidak boleh diberikan kepada anak-
anak sampai usia 8 tahun, ibu hamil, dan ibu menyusui karena dapat
menyebabkan penghambatan pembentukan tulang yang mengakibatkan tulang
menjadi rapuh dan klasifikasi gigi terpengaruh secara buruk11.
c) Amoksisilin

Amoksisilin atau ampisilin jika diberikan bersama allopurinol akan


menyebabkan terjadinya peningkatan resiko rash (Republik Indonesia, 2011).
Amoksisilin merupakan turunan dari penisilin semi sintetik dan stabil
dalam suasana asam lambung. Amoksisilin diabsorpsi dengan cepat dan baik

7
pada saluran pencernaan, tidak tergantung adanya makanan. Amoksisilin
terutama diekskresikan dalam bentuk tidak berubah di dalam urin. Ekskresi
Amoksisilin dihambat saat pemberian bersamaan dengan probenesid sehingga
memperpanjang efek terapi.

2.4 Konseling Apoteker Terkait Antibiotik


Apoteker mempunyai peran dalam memberikan edukasi dan
informasi terkait antibiotik dalam pengendalian resistensi antibiotik dan
pencegahannnya kepada tenaga kesehatan, pasien dan keluarga pasien11.
Kegiatan edukasi dapat meliputi:
1) Menyelenggarakan seminar dan forum edukasi lain kepada tenaga
kesehatan terkait penggunaan antibiotik dan resistensi, penggunaan
antiseptik dan desinfektan, serta metode sterilisasi.
2) Memberikan edukasi dan konseling kepada pasien rawat inap, rawat jalan,
perawatan di rumah dan keluarga pasien mengenai:
a) Kepatuhan dalam penggunaan antibiotik yang diresepkan, seperti waktu
dan frekuensi aturan minumnya. Obat yang harus diminum 3 kali sehari
harus diartikan bahwa obat tersebut harus diminum dengan interval
setiap 8 jam
b) Tidak boleh berhenti minum antibiotik tanpa sepengetahuan dokter atau
apoteker (harus diminum sampai habis kecuali jika terjadi efek samping
obat yang tidak diinginkan).
c) Penyimpanan antibiotik.

d) Prosedur pengendalian infeksi dan pencegahan, misalnya pembuangan


limbah medis.
3) Memberikan edukasi kepada masyarakat umum dalam peningkatan
kesadaran terhadap pengendalian penyebaran penyakit infeksi, melalui:
a) Mendorong penggunaan antibiotik secara bijak

8
b) Imunisasi anak-anak dan dewasa

c) Mempromosikan cuci tangan yang benar11

2.5 Distribusi Antibiotik


Distribusi antibiotik untuk pasien rawat jalan adalah peresepan
individual dan

(UDD) yang disertai dengan informasi obat dan/atau konseling oleh Apoteker.
Sistem UDD perlu diterapkan pada distribusi antibiotik karena memudahkan
pemantauan penggunaan antibiotik (waktu dimulai dan dihentikan atau
dilakukan penyesuaian regimen pengobatan)11.
i) Efek Samping

Efek samping obat adalah setiap respon obat yang merugikan atau
efek samping obat yang tidak diinginkan, misalnya mual, muntah, gatal, diare.
Hal yang harus dilakukan apabila terjadi efek samping setelah minum
antibiotik:
1) Berhenti minum antibiotik

2) Mencari pertolongan pertama atau konsultasikan ke sarana kesehatan,


puskesmas, rumah sakit atau ke dokter.
j) Pembuangan Antibiotik Kadaluarsa

Pembuangan obat dapat dilakukan jika obat mengalami kerusakan


akibat penyimpanan yang lama atau telah kadaluarsa. Cara pembuangan obat
yang telah kadaluarsa, yaitu:
1) Ditimbun di dalam tanah

2) Pembuangan ke saluran air (untuk sediaan cair)

Diencerkan sediaan lalu dibuang ke dalam saluran air.

9
BAB III
PEMBAHASAN

3.1 Perencanaan dan Visualisasi Kartu Pabras (Penggunaan Antibiotik


Secara Bijak Dan Rasional) dalam upaya optimalisasi Penggunaan Antibiotik
Di Wilayah Kerja Upt. Puskesmas Suo-Suo.

Visuaslisasi Kartu Pabras (Penggunaan Antibiotik Secara Bijak Dan


Rasional) dibentuk berdasarkan perencanaan yang dibuat oleh Puskesmas Suo-Suo.
Berdasarkan data kunjungan pasien tahun 2019 dan 2020 diketahui bahwa angka
kunjungan pasien ISPA relative menjadi urutan pertama untuk kunjungan penyakit
menular. Menurut data laporan Penggunaan obat rasional rutin yang dilaporkan ke
dinas kesehatan juga terlihat bahwa rata-rata persentase penggunaan antibiotic pada
ISPA di puskesmas Suo-Suo cukup tinggi.

Selain itu, tidak sedikit masyarakat wilayah kerja Puskesmas Suo-Suo yang
menggunakan antibiotic secara tidak bijak dan rasional. Hal ini tidak hanya karena
antibiotic mudah didapat tanpa resep dokter di toko terdekat, tapi juga kurangnya
pengetahuan masyarakat tentang penggunaan antibioti menganggap bahwa antibiotic
dapat menyembuhkan berbagai jenis penyakit secara cepat. Melihat kondisi tersebut
maka Puskesmas Suo-Suo berupaya memvisualisasikan kartu PEBRAS (Penggunaan
Antibiotik Secara Bijak Dan Rasional) dalam upaya optimalisasi Penggunaan
Antibiotik Di Wilayah Kerja Upt. Puskesmas Suo-Suo.

Kartu PEBRAS (Penggunaan Antibiotik Secara Bijak Dan Rasional)


memuat beberapa kolom diantaranya Hari/tanggal penggunaan antibiotic, waktu/jam
antibiotic dikonsumsi yang diisi oleh petugas kefarmasian agar pasien dapat
mengkonsumsiobat tersebut tepat waktu, dan paraf dari petugas kefarmasian/dokter
ketika pasien membawa kartu tersebut kembali ke puskesmas Suo-Suo.

10
3.2 STRATEGI LAIN YANG MENDUKUNG VISUALISASI Kartu Pabras
(Penggunaan Antibiotik Secara Bijak Dan Rasional) dalam upaya optimalisasi
Penggunaan Antibiotik Di Wilayah Kerja Upt. Puskesmas Suo-Suo.

1. Penyusunan Formularium (Antibiotik)

Formularium antibiotik merupakan daftar sederhana obat yang tersedia


untuk digunakan di puskesmas. Pengendalian formularium efektif mempengaruhi
peresepan antibiotik sekaligus dapat mengurangi penggunaan dan resistensi
terhadap antibiotik. Selain itu, metode ini tidak menimbulkan dampak/efek
negatif terhadap pasien, serta memberikan edukasi positif pada dokter pemberi
resep. Standar yang harus dipegang dalam menyusun dan menerapkan
formularium antibiotik adalah sebagai berikut.

a. Antibiotik yang akan dimasukkan ke dalam formularium dipilih terutama


berdasarkan bukti efikasi. Pertimbangan lain terkait dengan kelebihan yang
dimiliki oleh suatu antibiotik, seperti tidak mudah mengalami resistensi, profil
baik secara farmakokinetik dan farmakodinamik, dan efek samping minimal.
Sebaiknya dihindari duplikasi antibiotik sehingga efisien dalam
pengadaannya.

b. Pemilihan antibiotik mengacu pada pola kepekaan kuman setempat.

c. Antibiotik disusun menurut pembatasan penggunaanya, dimulai dari


antibiotik yang dapat digunakan secara luas hingga antibiotik yang hanya dapat
diresepkan untuk indikasi tertentu.

d. Formularium harus direvisi secara berkala untuk mengeluarkan antibiotik yang


sudah tidak efektif berdasarkan pola kepekaannya dan memasukkan antibiotik
yang dipandang diperlukan.

e. Compliance terhadap penerapan formularium diaudit secara rutin.

11
2. Restriksi Antibiotik
Restriksi atau pembatasan jenis antibiotik atau kelas antibiotik dalam
formularium rumah sakit telah diakui sebagai salah satu strategi untuk
mengurangi kejadian resistensi antibiotik, menekan biaya antibiotik, serta
menurunkan pemakaian berlebihan antibiotik spektrum luas secara empiris.

Secara umum, antibiotik yang harus dibatasi penggunaannya di puskesmas


adalah antibiotik berspektrum luas (mis. karbapenem), antibiotik yang mudah
mengalami resistensi (mis. sefalosporin) dan antibiotik yang mudah menimbulkan
toksisitas (mis. aminoglikosida). Namun, hal tersebut sulit untuk diterapkan
sehingga pembatasan antibiotik sebaiknya berdasarkan data kejadian outbreak
resistensi terhadap antibiotik tertentu yang diperoleh dari survei berkala dan laporan
dari laboratorium mikrobiologi.

3. Pembuatan Leafleat Penggunaan Antibiotik yang benar


Leaflet merupakan sarana publikasi singkat yang berbentuk selebaran kertas dan
berukuran kecil. Biasanya selebaran kertas ini berisikan informasi suatu hal yang
perlu disebarkan kepada khalayak ramai. Pada umumnya leaflet terdiri dari 200
sampai 400 karakter atau huruf yang ditata dan disertai gambar untuk mendukung
isi leaflet tersebut.

Tujuan pembuatan leaflet penggunaan antibiotic yang benar adalah untuk


menarik minat pasien dalam membaca langlah-langkah penggunaan antibiotic yang
benar tersebut.

4. Kartu Stok berwarna khusus untuk Antibiotik


Kartu stok digunakan untuk mencatat mutasi obat (penerimaan, pengeluaran,
hilang atau kadaluwarsa). Dalam hal ini, puskesmas Suo-Suo membuat kartu stok
berwarna biru untuk antibiotic di gudang obat dan lemari apotek, kartu stok berwarna
merah muda untuk obat lain di gudang, serta kartu stok berwarna putih untuk obat
lainnya di apotek.

12
BAB IV

PENUTUP

4.1 Kesimpulan
1. Antibiotik adalah zat yang berasal dari suatu mikroba, terutama fungi yang
mempunyai khasiat menghambat atau dapat membunuh mikroba jenis lain. Obat yang
digunakan untuk membasmi mikroba, penyebab infeksi pada manusia, harus
mempunyai sifat toksisitas selektif mungkin. Artinya, obat tersebut haruslah bersifat
sangat toksik untuk mikroba, tetapi relatif tidak toksik untuk inangnya.
2. Resistensi adalah kemampuan bakteri untuk menghilangkan ataupun melemahkan
daya kerja antibiotic. Resistensi ini dapat dicegah dengan penggunaan antibiotic
secara bijak dan rasional
3. Visualisasi kartu PEBRAS (Penggunaan Antibiotik Secara Bijak Dan Rasional)
diharapkan dapat meminimalisir terjadinya resistensi antibiotic di wilayah kerja
puskesmas Suo-Suo
4. Terdapat Strategi lain yang mendukung visualisasi kartu pabras (penggunaan
antibiotik secara bijak dan rasional) seperti penyusunan formularium antibiotic,
retriksi antibiotic, pembuatan leaflet penggunaan antibiotic, dan kartu stok berwarna
khusus untuk antibiotic.

4.2 Saran
1. Diharapkan masukan dari pembimbing dan pihak lain untuk menentukan
beberapa indikator yang akan ditambahkan pada Visualisasi kartu PEBRAS
(Penggunaan Antibiotik Secara Bijak Dan Rasional) dalam upaya
optimalisasi Penggunaan Antibiotik Di Wilayah Kerja Upt. Puskesmas Suo-
Suo tahun 2021.
2. Diharapkan kepada Kepala Puskesmas untuk menyediakan segala fasilitas
untuk menunjang Visualisasi kartu PEBRAS (Penggunaan Antibiotik

13
Secara Bijak Dan Rasional) dalam upaya optimalisasi Penggunaan
Antibiotik Di Wilayah Kerja Upt. Puskesmas Suo-Suo tahun 2021.
3. Diharapkan adanya integrasi lintas sector dalam upaya optimalisasi
Penggunaan Antibiotik Di Wilayah Kerja Upt. Puskesmas Suo-Suo tahun
2021

14
DAFTAR PUSTAKA

1. Utami ER. Antibiotika, Resistensi, Dan Rasionalitas Terapi. 2017;1(4):191


2. Plump, Wendy. 2014. Study Shows Significant Increase in
Antibiotic Use Across The World. Princeton University.
3. Sholih, Mally G, Ahmad Muhtadi, dan Siti Saidah. 2015. Rasionalitas
penggunaan Antibiotik di Salah Satu Rumah Sakit di Bandung Tahun 2000.
Jurnal Farmasi Klinis Indonesia. Volume 4 Nomor 1
4. Holloway, Kathleen Anne. 2011. Promoting The Rasional Use of Antibiotics.
Regional Health Forum. Volume 15 Nomor 1.
5. Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. 2011. Modul Penggunaan Obat
Rasional. Jakarta: Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.

6. Insany, Annisa N; Destianu, D.P; Sani, A; Sabdaningtyas, L. dan Pradipta, I.S.


2015. Hubungan Persepsi terhadap Perilaku Swamedikasi Antibiotik : Studi
Observasional Melalui Pendekatan Teori Health Belief Model. Jurnal Farmasi
Klinik Indonesia. Volume 4 Nomor 2.
7. Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. 2015. Penggunaan Antibiotik Bijak
dan Rasional Kurangi Beban Penyakit Infeksi. Diakses dari www.depkes.go.id.
Diakses pada 06 Maret 2021
8. Peraturan Menteri Kesehatan. 2014. Peraturan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia Nomor 75 tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat. Jakarta..
9. Peraturan Menteri Kesehatan. 2016. Peraturan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia Nomor 74 tahun 2016 tentang standarpelayanan kefarmasian di
puskesmas. Jakarta.
10. Setiabudy R (2014a). Pengantar anti mikroba. Dalam: Syarif A, Estuningtyas A,
Setiawati A, Muchtar A, Arif Azalia, Bahry B, Suyatna FD, dkk. Farmakologi
dan terapi edisi 5. Jakarta: Balai Penerbit FKUI, pp: 585-598

15
11. Kemenkes RI, 2011, Modul Penggunaan Obat Rasional, Bina Pelayanan.
Kefarmasian, Jakarta. 
12. Tjay & Rahardja, 2007. Obat-obat penting khasiat, penggunaan, dan efek-efek
sampingnya. Edisi keenam. 262, 269-271. PT. Elex Media Komputindo. Jakarta.
13. Drlica, & Perlin. 2011. Antibiotik Resistance Understanding and Responding to
an Emerging Crisis. USA: FT Press.
14. Bisht, et al,.2009. Antibiotic Resistence- a global use of concern, Asian Journa.
Pharmaceutical and Clinical Reasearch, volume 2, Issue 2, April-Juni.

16
17

Anda mungkin juga menyukai