Anda di halaman 1dari 2

Nama : Jannah Fahmiatul

Kelas : XI Kimia Industri

Tugas : PKKWU

BIOGRAFI PENGUSAHA SUKSES INDONESIA

BOB SADINO
Bob Sadino merupakan salah satu pengusaha sukses Indonesia,terkenal dengan gaya
dan tampilan nyentrik selalu memakai celana pendek dengan kemeja dalam kesehariannya ketika
ia masih hidup. Dikenal sebagai salah satu konglomerat pemilik usaha kemfood, kemchicks dan
kemfarm ini memiliki kisah inspiratif dibalik perjuangannya yang jatuh bangun dalam membangun
usahanya hingga sukses seperti sekarang. Berikut kami sajikan biodata, profil serta Biografi Bob
Sadino secara singkat dan kisah suksesnya dalam membangun usahanya dari nol.

Ia lahir dengan nama lengkap Bambang Mustari Sadino kemudian dikenal dengan nama
Bob Sadino. Lahir di Lampung, tanggal 9 Maret 1933 dan wafat pada tanggal 19 Januari 2015.
Ayahnya bernama Sadino yang bekerja sebagai kepala sekolah. Ibunya bernama Itinah Soeraputra.

Walaupun tumbuh besar di zaman Hindia Belanda ketika itu, Bob Sadino lahir dari sebuah
keluarga yang hidup berkecukupan. Ia merupakan anak bungsu dari lima bersaudara. Seluruh
kebutuhannya tercukupi kala itu. Ia bahkan dapat menyelesaikan pendidikannya hingga SMA.
Jaringannya luas ketika itu karena ia bergaul dengan siapa saja. Tamat SMA, ia kemudian langsung
bekerja di PT Unilever. Namun ia hanya bekerja beberapa tahun saja. Ia sempat melanjutkan
kuliah di Fakultas Hukum Universitas Indonesia, namun karena merasa bosan atau kurang cocok,
ia pun keluar dari kampus itu.

Tentu masih banyak perusahaan lain milik Bob Sadino yang tidak kami tuliskan semua.
Sebagai pengusaha beliau sudah meninggalkan kesuksesan untuk generasi penerusnya. Setelah
sempat dirawat selama dua bulan, pengusaha nyentrik Bob Sadino akhirnya menghembuskan
napas terakhirnya di Rumah Sakit Pondok Indah Jakarta pada hari Senin, tanggal 19 januari 2015
setelah berjuang dengan penyakitnya yaitu infeksi saluran pernafasan kronis.

Bob Sadino dikatakan sudah tak sadar dalam 2-3 minggu. Penyakitnya terkait dengan
usianya yang sudah lanjut serta kondisinya yang makin menurun setelah istrinya meninggal dunia
pada Juli 2014.
RESUME

》SIKAP DAN PRILAKU WIRAUSAHA

1. Mempunyai Kemauan yang Keras

Sikap yang satu ini wajib dimiliki oleh pengusaha untuk memulai suatu bisnis. Kemauan yang keras
akan menuntun seseorang untuk mencapai kesuksesan. Dengan kemauan keras, kita akan mampu
melewati setiap kendala atau masalah dalam menjalankan bisnis baik di awal maupun pada
perjalanannya.

2. Mempunyai Tekad yang Kuat

Setelah memiliki kemauan yang keras, sikap berikutnya yang wajib dimiliki oleh seorang
pengusaha adalah mempunyai tekad yang kuat. Tekad yang kuat akan membantu kita dalam
menjalankan setiap langkah dan rencana suatu bisnis agar sesuai dengan perencanaan atau misi
bisnis tersebut.

3. Mempunyai Mental yang Kuat

Kegagalan dalam sebuah bisnis merupakan hal yang biasa dan wajar. Yang tidak biasa adalah
ketika kita mampu untuk bangkit dari kegagalan tersebut. Mental seperti inilah yang wajib
dipunyai oleh pengusaha jika ingin mendapatkan kesuksesan.

4. Mempunyai Keberanian untuk Mengambil Risiko

Saat memulai suatu bisnis, tentunya banyak keputusan yang harus diambil. Banyak dari
pengusaha merasa takut untuk membuat keputusan apabila perusahaan tersebut mengalami
kebangkrutan. Keberanian mengambil risiko inilah yang juga harus dimiliki seorang pengusaha
ketika menjalankan suatu bisnis. Sikap ini pula yang akan menentukan bisnis kita, apakah akan
maju dan berkembang atau hanya stagnan dan tidak mengalami kemajuan dan perkembangan
atau bahkan mengalami kebangkrutan.

5. Berdoa, Ikhlas dan Bersyukur

Selain sikap sikap di atas, berdoa juga wajib dilakukan oleh seorang pengusaha. Berdoa juga akan
menjadi sebuah kekuatan untuk usaha-usaha yang telah dilakukan sebelumnya. Dengan berdoa,
kita menyerahkan segala hasil pada Sang Pencipta.

Anda mungkin juga menyukai