Anda di halaman 1dari 2

Mapel : IPS Pertemuan 4 (Semester I)

Kelas : 9 A (Ikhwan) Rabu, 19/08/2020


Buku : IPS KELAS 9 Nama:
Penerbit : Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.
(Iwan Setiawan. Dkk)

TEMA I
Potensi dan Upaya Indonesia menjadi Negara Maju

‫س ِم هَّللا ِ ال َّر ْح َم ِن ال َّر ِحيم‬


ْ ِ‫ب‬

Materi
D. Potensi Budaya Indonesia dan pemanfaatanya
Indonesia dikenal dengan kekayaan dan keragaman budayanya. Kekayaan dan keragaman
budayanya. Kekayaan dan keanekaragaman budaya tersebut terbentuk melalui proses panjang
melalui interkasi antar suku di Indonesia maupun hasil persinggungan dengan budaya dari negara
lain. ketika Portugis, Belanda, Jepang maupun para pedagang dari China dan India datang ke
Indonesia turut andil menambah kekayaan budaya.

1. Bahasa
    Bahasa yang digunakan di Indonesia terdiri atas bahasa nasional yang diambil dari bahasa
Melayu. Selain bahasa nasional, terdapat bahasa daerah yang jumlahnya mencapai 746 bahasa
daerah. Bahasa daerah adalah suatu bahasa yang dituturkan di suatu wilayah tertentu. Percakapan
antarsesama suku biasanya menggunakan bahasa daerah. Beberapa bahasa daerah yang
digunakan seperti Bahasa Sunda, Jawa, Aceh, Gayo, Alas, Minangkabau, Betawi, dan Dayak.

2. Rumah Adat
Perbedaan rumah-rumah adat yang ada di Indonesia berbeda antara satu dan lainnya
sepeti perbedaan dari bahan, bentuk atap, dinding, lantai dan sebagainya. Beberapa contoh rumah
adat di ataranya rumah Krong Bade (Aceh), Rumah Joglo (Jawa Tengah), Rumah Panjang
(Kalimantan Barat), Rumah Tongkonan  (Sulawesi Selatan), dan Rumah Baileo (Maluku).

3. Tarian dan Pertunjukkan Mayarakat 


Tarian memiliki makna, pesan atau simbol tertentu. Ada tarian yang melambangkan
pemujaan atau rasa syukur terhadap Tuhan, penyambutan tamu, kegembiraan pemuda-pemudi,
dan keperkasaan. Contoh tarian yang bersifat pemujaan adalah Tari Pendet yang kemudian
menjadi penerima tamu. Tari Saman dari Nanggroe Aceh Darussalam dan Tari Pendet dari Bali
merupakan contoh tarian untuk menyambut tamu. Tari Perang dari Kalimantan dan Tari Reog
dari Ponorogo merupakan contoh tari perang atau keperkasaan. 
4. Pakaian Adat dan Senjata Tradisional
Pakaian adat biasanya digunakan saat upacara adat, contohnya perkawinan, kematian,
kelahiran, dan kegiatan ritual. Beberapa pakaian adat daerah tersebut adalah Baju Bodo
(Sulawesi Selatan), Ulos (Batak), Baju Inong (Aceh), dan Baju Kurung (Minangkabau).

Seperti halnya sumber daya alam dan sumber daya manusia, sumber daya budaya juga
menjadi modal dasar pembangunan. Beberapa benda yang tergolong sumber daya budaya adalah
peninggalan sejarah (masjid, istana monument, situs, bekas kerajaan, museum, bangunan kuno
dll) dan prosesi adat (adat perkawinan, adat menerima tamu dll).

E. Sarana dan Prasarana Transpotasi di Indonesia

Sarana dan prasarna transportasi berperan sangat penting dalam mendistribusikan barang
dan jasa termasuk mobilitas manusia. Salah satu prasarana transportasi yang sangat penting di
kembangkan adalah jalan raya, jalan kereta api, pelabuhan, bandara udara untuk landasan pacu
pesawat.

Jalan raya yang kurang luas akan berdampak kemacetan di beberapa kota di Indonesia.
keunggulan transportasi laut yaitu kemampunya mengangkut barang dan manusia dalam jumlah
besar. Oleh karena itu, ketersediaan pelabuhan menjadi prasarana yang mesti tersedia. Adapun
kelemahan transporatsi laut yaitu berupa lamanya waktu perjalanan. Oleh karena itu, Indonesia
memerlukan transportasi udara untuk menjangkau pulau-pulau dengan cepat.

Demikianlah pertemuan pada hari ini. Akhir kata Wabilahitaufik walhidayah


wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai