Anda di halaman 1dari 3

KARYA TULIS ILMIAH

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah

Salah satu isu permasalahan yang akhir - akhir ini kita dengar yaitu Kesetaraan
Gender. Kesetaraan Gender menjamin bebasnya berpeluang dan mengakses bagi seluruh
elemen masyarakat. Isu kesetaraan gender ini perlu dipertimbangankan dalam penyusunan
Karya Tulis Ilmiah. Sebab isu gender masih cukup mengemuka. Contohnya aktivitas
perempuan dalam kegiatan ekonomi yang masih jauh tertinggal dengan laki-laki. Demikian
juga dengan jabatan perempuan dalam perusaahan yang masih dibilang rendah dibanding
laki-laki. Di sektor domestic1, perempuan masih memikul beban ganda yakni, mengurus
kebutuhan sehari - hari dan harus bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Selain itu,
masih banyak kasus kekerasan dalam rumah tangga dengan perempuan dan anak - anak
sebagai korbannya.
Gagalnya dalam mencapai cita – cita demokrasi, seringkali dipicu oleh ketidak
setaraan dan ketidak adilan gender. Ketidak setaraan ini dapat berupa diskriminatif yang
dilakukan oleh mereka yang mayoritas baik secara verbal maupun non verbal. Perlakuan
diskriminatif dan ketidak setaraan ini dapat menimbulkan kerugian dan menurunkan
kesejahteraan hidup bagi pihak - pihak yang termarginalisasi dan tersubordinasi. Sampai saat
ini diskriminasi berbasis pada gender masih dirasakan di berbagai pihak hampir di seluruh
dunia, termasuk di negara di mana demokrasi telah dianggap tercapai. Dalam konteks ini,
kaum perempuan lebih berpotensi mendapatkan perlakuan yang diskriminatif dibanding
kaum laki - laki, meski tidak menutup kemungkinan laki - laki juga dapat mengalaminya.
Pembakuan peran dalam suatu masyarakat merupakan kendala yang paling utama dalam
proses perubahan sosial. Sejauh menyangkut persoalan gender di mana secara umum kaum
perempuan yang lebih berpotensi merasakan dampak negatifnya. Berbagai cara tengah
dilakukan untuk mengurangi ketidak setaraan gender yang menyebabkan ketidakadilan sosial.
Upaya tersebut dilakukan baik secara individu maupun kelompok bahkan oleh negara dan
dalam lingkup lokal, nasional dan internasional. Upaya - upaya tersebut diarahkan untuk,
Menjamin Kesetaraan Hak-Hak asasi, Penyusun Kebijakan Yang Pro Aktif Mengatasi
Kesenjangan Gender, dan Peningkatan Partisipasi Politik

1 arti domestik adalah istilah yang merujuk pada sesuatu yang berhubungan dengan permasalahan di
dalam negara tertentu. Pendapat lain mengatakan, pengertian domestik adalah segala sesuatu yang
berkaitan dengan kegiatan kerumahtanggaan atau hubungan keluarga.
B. Rumusan Masalah
● Apa itu pengertian kesetaraan Gender?
● Bagaimana wujud kesetaraan Gender di indonesia?
● Apa yang menyebabkan perlakuan tindak diskriminatif terhadap kaum
minoritas?
● Apa pandangan menurut Agama mengenai kesetaraan gender?

C. Maksud dan Tujuan


Adapun maksud dan tujuan penulis dalam menyusun karya tulis ilmiah ini tiada lain
adalah sebagai tugas Program Pengenalan Lingkungan Kampus (PPLK) yang di berikan oleh
kakak tugas perkuliahan Institut Teknologi Sumatera (ITERA). Selain itu untuk menambah
wawasan tentang Kesetaraan Gender di Indonesia.
BAB II
KAJIAN PUSTAKA/TINJAUAN PUSTAKA

Anda mungkin juga menyukai