Anda di halaman 1dari 3

Contoh soal

Tuan A pemilik tunggal perusahaan Software memiliki saldo neraca th.2015 sbb:

Aktiva Passiva

Kas 3.000.000 Liabilitas 10.000.000


Persediaan 7.000.000 Modal Tuan A 15.000.000
Peralatan 20.000.000
Dikurangi : Acc. Penyusutan (5.000.000)
Total asset 25.000.000 Total liabilitas & modal 25.000.000

Tuan B masuk anggota persekutuan. Perusahaan Tn A telah diaudit dan dinilai asset
netonya dengan hasil audit sbb: liabilitas 1.000.000 Tn. A tidak tercatat, persediaan
memiliki nilai pasar 9.000.000 dan peralatan memiliki nilai wajar 19.000.000. Tuan A
dan Tuan B menandatangani perjanjian. Tuan B berkontribusi uang tunai sebsar
10.000.000 untuk sepertiga kepemilikan modal. Persekutuan AB . Jurnal
pembentukan perekutuan AB sbb:
D. Kas 13.000.000 (3.000.000+10.000.000)
D. Persediaan 9.000.000 penilaian harga pasar
D. Peralatan 19.000.000 penilaian harga pasar
Cr. Liabilitas 11.000.000 (10.000.000+1.000.000)
Cr. Modal Aldi 20.000.000
Cr. Modal bayu 10.000.000

Jika kita lihat, disoal mengatakan bahwa dgn kontribusi kas 10.000.000 dari Tuan B
maka diperhitungkan sebaga 1/3 modal dari modal persekutuan (30.000.000).
Selama tahun 2015 persekutuan AB mendapatkan laba brsih 10.000.000. ditetapkan
pembagian keuntungan dengan rasio Tn A dan Tn. B sebesar 60% Tn . A dan 40%
Tn.B, maka pembagian keuntungan anggota persekutuan sbb:
Tn. A : 60% x 10.000.000 = 6.000.000
Tn. B : 40% x 10.000.000 = 4.000.000
Cara pembagian keuntunga ditas ddisebut dengan cara Arbitrer, artinya diawal
perjanjian sudah disepakati tanpa melihat fluktuasi saldo modal para anggota
persektuan.

BUNGA ATAS SALDO MODAL.


Perjanjian persekutuan dapat memberikan bunga atas saldo modal sekutu dikredit
sebagai bagian dari kredit distribusi laba. Tingkat bunga dinyatakan dalam persentase
atau suku bunga terkini. Jika modal anggota persekutuan tetap tidak berubah
sepanjang tahun maka perhitungan bunga langsung diperhitungkan , Tetapi sebagian
besar dihitung berdasarkan saldo modal rata2. Rumusnya sbb:
% bunga yg ditetapkan x rata-rata modal tertimbang.
Dengan menggunakan soal diatas, Misalnya Persekutuan AB menetapkan salah satu
alokasi laba dengan mendapatkan bunga 15% masing thd modal. Tuan A selama
tahun 2015 saldo modal tidak berubah, yaitu tetap sebesar Rp 20.000.000,-
sedangkan Tuan B memiliki saldo rata2 tertimabng sbb:

Tanggal Debit kredit saldo Jumlah bln Bln x saldo


1 Jan 10.000.000 4 40.000.000
1 Mei (prive) 3.000.000 7.000.000 4 28.000.000
1 Sept setor 500.000 7.500.000 2 15.000.000
1 Nov (prive) 1.000.000 6.500.000 2 13.000.000
Total 12 96.000.000
Modal rata2 8.000.000

Modal rata2 diperoleh dari 96.000.000/12


Pembagian laba berdasarkan % bunga atas modal, maka diperoleh sbb:
Tuan A = 15% x Rp.20.000.000 (Modal rata2 tuan A) = 3.000.000
Tuan B = 15% x Rp. 8.000.000 (Modal rata2 tuan B) = 1.200.000
keterangan Tuan A Tuan B Total
Persentase laba 60% 40% 100%
Modal rata2 20.000.000 8.000.000
Laba neto 10.000.000
Bunga pd modal rata2 3.000.000 1.200.000 (4.200.000)
Sisa laba 5.800.000
Alokasi 60 : 40 3.480.000 2.320.000 (5.800.000)
Total 6.480.000 3.520.000 0

GAJI
GAji untuk para sekutu biasanya dimasukkan sebagai bagian dari rencana distribusi
labauntuk mengakui dan mengkompensasi atas jumlah yang berbeda dari jasa yang
diberikan masing-masing sekutu kepada persekutuan. Misalnya, masih mengacu pada
soal diatas, Menurut perjanjian Persekutuan AB, akan memberikan gaji kepada Tuan
A sebesar Rp.2.000.000,- dan Tuan B sebesar Rp.5.000.000,-. Jika masih terdapat
sisal laba setelah pembagian gaji makasisanya tersebut akan di distribusikan dengan
rasio pembagian laba rugi 60 :40, jadi distribusi pembagian laba dihitung sebagai
berikut:
keterangan Tuan. A Tuan B Total
Persentase laba 60 % 40 % 100%
Laba neto 10.000.000
Gaji 2.000.000 5.000.000 (7.000.000)
Sisa laba 3.000.000
Alokasi 60 : 40 1.800.000 1.200.000 (3.000.000)

Anda mungkin juga menyukai