Anda di halaman 1dari 10

SOAL ULANGAN BAHASA INDONESIA KELAS X SEMESTER GENAP

MATERI BIOGRAFI

1. Biografi memuat informasi berupa fakta serta disajikan dalam bentuk....


A. cerita
B. kisah
C. kehidupan
D. narasi
E. deskripsi

2. Penulis biografi dapat berbentuk hanya beberapa baris kalimat, bahkan dalam bentuk
buku. Biografi yang hanya menjelaskan tentang fakta-fakta dari kehidupan seseorang
serta peran pentingnya adalah....
A. biografi
B. teks biografi
C. biografi singkat
D. biografi panjang
E. biografi tokoh

3. Dari biografi kita dapat menemukan kejadian-kejadian hidup seseorang atau misteri hidup
seseorang dengan penjelasan berupa....
A. kisah hidupnya
B. pengalamannya dalam menjalani hidup
C. kehidupan sehari-hari
D. kehidupan perih seseoran
E. tindakan atau perilaku dalam hidupnya

4. Berikut yang termasuk dalam struktur pembuatan tks biografi adalah....


A. kontribusi
B. penilaian
C. nilai teladan
D. bahan utama
E. reorientasi

5. Perhatikan contoh kalimat berikut!


Pertama kali, WS Rendra mempublikasikan puisinya di media masa pada tahun 1952
melalui majalah siasat. Kemudian puisi-puisinya pun lancar mengalir menghiasi berbagai
majalah saat itu. Kata yang dicetak miring memiliki makna hubungan kata....
A. hubungan penambahan
B. hubungan tujuan
C. hubungan waktu
D. hubungan kelanjutan
E. hubungan akibat

6. Sastrawan besar, seperti Sutardji Calzoum Bachri, Habiburrahman El Shirazy, dan Andrea
Hirata pun mulai berkarya dari titik nol. Mereka tampil dengan model diri mereka sendiri.
Alhasil keberadaan karya mereka tidak diragukan lagi dalam dunia sastra. [. . . .] janganlah
menjiplak dijadikan tradisi turun-temurun. Gunakan media blog sebagai media belajar
agar kita mampu berkarya lebih aktif, lebih baik, dan lebih diakui dalam dunia sastra
dalam negeri hingga kancah internasional.
(Disadur dari : http://berkarya.um.ac.id, diunduh 28 Maret 2016)

Konjungsi antarkalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ....
A. Jadi
B. Sementara itu
C. Dengan demikian
D. Oleh karena itu
E. Akan tetapi
7. Ciri teks biografi menurut tujuannya adalah ....
A. Teks biografi memberikan pengetahuan perjalanan hidup seorang tokoh kepada
pembaca dan penulis.
B. Teks biografi memberikan gambaran tentang kehidupan dan riwayat seseorang.
C. Teks biografi memberikan gambaran kepada pembaca tentang tema dan bobot karya
seseorang yang akan dibeli.
D. Teks biografi menganalisis dan menerangkan kejadian-kejadian hidup seseorang.
E. Teks biografi memberikan pengetahuan mengenai kelebihan seorang penulis dan
latar belakangnya.

8. Perhatikan teks biografi tersebut!


Abdul Muis lahir pada tanggal 3 Juni 1886 di Solok, Sumatra Barat. Ayahnya bernama
Datuk Tumenggung Lareh, seorang tokoh masyarakat Sungai Puar. Setelah menyelesaikan
pendidikan di ELS, Abdul Muis melanjutkan ke sekloah kedokteran STOVIA. Akan tetapi,
tiga tahun kemudian, ia terspaksa meninggalkan pendidikannya karena sakit.
Pada tahun 1903, Abdul Muis diangkat sebagai klerk di Department van Onderwijs en
Eredienst. Kehadiran Abdul Muis di departemen ini tidak disukai teman-teman
sekantornya yang didominasi orang-orang keturunan Belanda. Abdul Muis pun berhenti
bekerja.
Setelah berhenti dari departemen tersebut, Abdul Muis mulai berpindah-pindah kerja.
Awalnya ia bekerja di Bank Rakyat, lalu ia keluar dan bergabung dengan surat kabar
Bintang Hindia. Setelah Bintang Hindia bangkrut ia bergabung dengan surat kabar de
Prianger Bode. Setelah bosan berpindah-pindah pekerjaan, ia mendirikan surat kabar
Kaum Muda.
Di sela-sela kesibukannya sebagai jurnalistik, ia juga aktif berpolitik. Ia tercatat sebagai
anggota Serikat Islam. Di bidang politi, karier Abdul Muis mengalami kemajuan. Abdul
Muis adalah tokoh pejuang yang sangat gigih. Ia tidak pernah menyerah dan terus
berjuang melalui surat kabar meski pernah dicekal Pemerintah Kolonial Hindia Belanda.
Keteladanan dari tokoh Abdul Muis adalah ....
A. Abdul Muis anak seorang tokoh masyarakat di Sungai Puar.
B. Abdul Muis berhenti bekerja karena tidak disukai teman-temannya.
C. Abdul Muis sering berpindah-pindah pekerjaan karena bosan.
D. Abdul Muis adalah tokoh yang gigih dan pantang menyerah dalam berjuang.
E. Abdul Muis tidak disukai teman-teman sekantornya.

9. Perhatikan teks biografi tersebut!

Abdul Muis lahir pada tanggal 3 Juni 1886 di Solok, Sumatra Barat. Ayahnya bernama
Datuk Tumenggung Lareh, seorang tokoh masyarakat Sungai Puar. Setelah menyelesaikan
pendidikan di ELS, Abdul Muis melanjutkan ke sekloah kedokteran STOVIA. Akan tetapi,
tiga tahun kemudian, ia terspaksa meninggalkan pendidikannya karena sakit.

Pada tahun 1903, Abdul Muis diangkat sebagai klerk di Department van Onderwijs en
Eredienst. Kehadiran Abdul Muis di departemen ini tidak disukai teman-teman
sekantornya yang didominasi orang-orang keturunan Belanda. Abdul Muis pun berhenti
bekerja.
Setelah berhenti dari departemen tersebut, Abdul Muis mulai berpindah-pindah kerja.
Awalnya ia bekerja di Bank Rakyat, lalu ia keluar dan bergabung dengan surat kabar
Bintang Hindia. Setelah Bintang Hindia bangkrut ia bergabung dengan surat kabar de
Prianger Bode. Setelah bosan berpindah-pindah pekerjaan, ia mendirikan surat kabar
Kaum Muda.
Di sela-sela kesibukannya sebagai jurnalistik, ia juga aktif berpolitik. Ia tercatat sebagai
anggota Serikat Islam. Di bidang politi, karier Abdul Muis mengalami kemajuan. Abdul
Muis adalah tokoh pejuang yang sangat gigih. Ia tidak pernah menyerah dan terus
berjuang melalui surat kabar meski pernah dicekal Pemerintah Kolonial Hindia Belanda.

Pernyataan yang sesuai dengan paragraf kedua teks biografi tersebut adalah ....
A. Setelah Bintang Hindia bangkrut, ia bergabung dengan surat kabar de Prianger Bode.
B. Abdul Muis ikut berpolitik dan tercatat sebagai anggota Serikat Islam.
C. Di bidang ekonomi dan politik, karier Abdul Muis mengalami kemajuan yang sangat
pesat.
D. Abdul Muis berhenti bekerja di Department van Onderwijs en Eredienst karena
dibenci teman-temannya.
E. Pada tahun 1886 Abdul Muis diangkat sebagai klerk di Department van Onderwijs en
Eredienst.

10. Penggunaan konjungsi bermakna hubungan ‘waktu’ terdapat pada kalimat ....

A. Murid-murid angkatan pertama dan kedua masing-masing terdiri atas 20 orang.


B. Akhirnya, sekolah tersebut memenuhi syarat kelengkapan sekolah formal.
C. Dewi Sartika dibantu dua saudara misanya, Ny.Poerwa dan Ny.Oewid.
D. Ketika mengajar, ia menggunakan ruangan pendopo Kabupaten Bandung.
E. Setelah itu, tenaga pengajar tiga orang, yaitu Dewi Sartika dibantu dua saudara
misanya.

11. Perhatikan teks biografi berikut!

Andy F.Noya kecil memang tidak bisa lepas dari mesin ketik. Ia gemar tulis-menulis sejak
bersekolah di SD. Ketika sekolah di Jayapura, Andy F.Noya gemar mengarang dan
menggambar, bahkan ia pernah menjuarai lomba mengarang dan menggambar karikatur.
Andy F.Noya juga memiliki nilai akademis sangat baik dan ia termasuk menjadi salah satu
lulusan terbaik STM 6 Jakarta.
Setelah lulus dari STM 6 Jakarta, Andy F.Noya memutuskan jalan hidupnya sendiri yang
sedari dahulu ingin menjadi wartawan. Berawal dari ketertarikannya pada sebuah artikel
tentang sekolah wartawan, Sekolah Tinggi Publisistik, ia ia mendaftar meski ia berasal dari
sekolah teknik. Secara adminiftratif, Andy F.Noya memang tidak bisa lulus seleksi. Namun,
Andy F.Noya tidak mau menyerah. Ia kemudian memperoleh rekomendasi dari Dirjen
Pendidikan Tinggi. Akhirnya, Andy F.Noya diterima di Program Diploma 3 STP Jakarta
dengan syarat jika nanti nilainya jelek, ia langsung di-dropout.
Disadur dari : http://www.tokohtokoh.com/andy-f-noya.html,diunduh 28 Maret 2016

Penggunaan konjungsi bermakna hubungan ‘pertentangan’ berdasarkan teks biografi


tersebut terdapat pada kalimat ....
A. Ia gemar tulis-menulis sejak bersekolah di SD.
B. Ketika sekolah di Jayapura, Andy F.Noya gemar mengarang.
C. Ia pernah menjuarai lomba mengarang dan menggambar karikatur.
D. Namun, Andy F.Noya tidak mau menyerah.
E. Akhirnya, Andy F.Noya diterima di Program Diploma 3 STP Jakarta.

12. Perhatikan teks biografi berikut!

Kalimat mengandung konjungsi intrakalimat menyatakan hubungan ‘kelanjutan’ adalah ....

A. Ni Wayan Mertayani hidup di bawah tekanan ekonomi, tetapi ia masih punya cita-
cita. Ia berusaha keras untuk mewujudkan cita-citanya.
B. Mertayani seorang anak rajin. Sepulang sekolah, Mertayani membantu ibunya
berjualan, lalu mencari rongsokan di pinggir pantai.
C. Ibu Mertayani senang dan bangga terhadap prestasi yang dicapai anaknya. Mertayani
berhasil mewujudkan cita-citanya berkat kerja kerasnya.
D. Mertayani mandiri bekerja sambil sekolah setelah ayahnya meninggal. Akan tetapi, ia
tidak pernah malu terhadap pekerjannya.
E. Ni Wayan Mertayani bekerja keras untuk membiayai sekolah anaknya dan biaya hidup
sehari-hari. Ia rela menderita agar anak-anaknya bisa bersekolah.

13. Tulisan-tulisan Ki Hajar Dewantara sangat komunikatif, tajam, dan patriotik sehingga
mampu membangkitkan semangat antikolonial bagi pembacanya.
Konjungsi pada kalimat tersebut menyatakan hubungan ....
A. ‘pertentangan’
B. ‘penambahan’
C. ‘kelanjutan’
D. ‘pengurangan’
E. ‘waktu

14. W.S. Rendra atau yang lebih dikenal dengan panggilan Bang Willy ini lahir di Solo Jawa
Tengah, 2 November 1935 dengan nama lengkap Wilibrordus Surendra Broto Rendra.
Bakat sastra yang dimilikinya sudah tumbuh ketika menginjak usia SMP.
Paragraf tersebut termasuk struktur teks biografi ....
A. orientasi
B. abstraksi
C. kejadian penting
D. reorientasi
E. penutup

15. Pada tahun 1968, Rendra membentuk kelompok teater yang bernama Bengkel Teater.
Kelompok ini memberikan suatu hal yang baru dalam teater tanah air. Bahkan Profesor
Harry Aveling, seorang pakar sastra dari Australia yang besar perhatiannya terhadap
kesusastraan Indonesia, menerjemahkan beberapa bagian puisi Rendra dalam bukunya
berjudul “A Tehmatic History of Indonesia Poetry 1920 to 1924”

Paragraf tersebut termasuk struktur teks biografi ....


A. orientasi
B. abstraksi
C. kejadian penting
D. reorientasi
E. penutup

16. Ketika musim liburan tiba, ia menggunakan waktunya untuk mengikuti ujian dan bekerja.
Sehabis masa libur, ia kembali fokus belajar. Gaya hidupnya ini sangat berbeda
dibandingkan teman-temannya yang memilih waktu liburan musim panas untuk bekerja,
mencari pengalaman, tanpa mengikuti ujian.

Keteladanan tokoh dalam paragraf tersebut adalah ....


A. memiliki tekad yang kuat
B. pandai memanfaatkan waktu
C. sabar mengahadapi masalah
D. senang bekerja
E. senang mencari pengalaman

17. Pada tahun 1967, Habibie menjadi Profesor Kehormatan (Guru Besar) pada Institut
Teknologi Bandung. Kejeniusan dan prestasi mengantarkan Habibie diakui lembaga
internasional, di antaranya Gesselschaft fuer Luft und Raumfahrt (Lembaga Penerbangan
dan Angkasa Luar) Jerman, Teh Royal Aeronautical Society Londong (Inggris), Teh Royal
Swedish Academy of Engineering Sciences (Swedia), Teh Academie Nationale de l’Air et de
l’Espace (Perancis) dan Teh US Academy of Engineering (Amerika Serikat). Penghargaan
bergengsi yang pernah diraih Habibie adalah Edward Warner Award dan Award von
Karman yang hampir setara dengan hadiah Nobel. Di dalam negeri, Habibie mendapat
penghargaan tertinggi dari Institut Teknologi Bandung (ITB) Ganesha Praja Manggala
Bhakti Kencana.

Pokok pikiran kutipan biografi tersebut adalah tentang ....


A. penghargaan yang diraih B.J. Habibie di Institut Teknologi Bandung (ITB)
B. prestasi B.J. Habibie di dalam dan di luar negeri
C. keteladanan B.J Habibie yang pantang menyerah
D. penghargaan bergengsi yang pernah diraih B.J. Habibie
E. karier B.J. Habibie sebagai Profesor Kehormatan (Guru Besar) di ITB

18. Bacalah paragraf tersebut dengan saksama untuk menjawab soal nomor 13 s.d. 15!

Putu Wijaya lahir di Puri Anom, Tabanan, Bali pada tanggal 11 April 1944, bukan dari
keluarga seniman. Ia bungsu dari lima bersaudara seayah maupun dari tiga bersaudara
satu ibu. Ia tinggal di komplek perumahan besar, yang dihuni sekitar 200 orang yang
semua anggota keluarga dekat dan jauh, serta mereka mempunyai kebiasaan membaca.

Hal yang dapat diteladani dari Putu Wijaya adalah ....


A. menjadi seniman yang besar
B. memiliki kebiasaan membaca
C. memiliki banyak saudara dan kerabat
D. menjadi anak bungsu dari lima bersaudara
E. tinggal di komplek perumahan besar

19. Kata kerja pasif dalam kutipan teks biografi tersebut adalah ....
A. lahir
B. bersaudara
C. dihuni
D. mempunyai
E. membaca

20. Kata depan yang menunjukan waktu pada kutipan teks biografi tersebut adalah ....
A. pada
B. dari
C. di
D. dan
E. serta

21. Perhatikan kutipan biografi berikut!


Di Indonesia, Habibie menjadi Menteri Negara Ristek/ Kepala BPPT selama 20 tahun,
ketua Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI), memimpin perusahaan BUMN
strategis, dipilih menjadi wakil Presiden RI dan menjadi Presiden RI ke 3 setelah Soeharto
mundur pada tahun 1998. Pada masa jabatan Habibie, terjadi referendum di Timor Timur,
sampai akhirnya Timor Timur memisahkan diri dari Indonesia.

Dalam masa jabatannya yang singkat, BJ Habibie telah meletakkan dasar bagi
kehidupan demokrasi dan persatuan wilayah di Indonesia dengan disahkannya undang-
undang tentang otonomi daerah dan undang-undang tentang partai politik, UU tentang
Pemilu dan UU tentang susunan kedudukan DPR/MPR.

Struktur teks biografi yang terdapat pada kutipan biografi di atas adalah...
A. orientasi
B. peristiwa-peristiwa penting
C. reorientasi
D. klimaks
E. antiklimaks
22. Perhatikan kutipan biografi berikut!
Cerita diawali dengan identitas diri dan keluarganya, lalu perjalanan pendidikannya,
terutama pendidikannya di luar negeri. Di bagian pendidikan banyak diulas bagaimana
suka dukanya Habibie menyelesaikan pendidikan di luar negeri dengan biaya minim..
Cerita dilanjutkan dengan kerier Habibie sebagai teknokrat hingga politikus (sampai
menjadi Presiden RI), lalu diakhiri dengan kehidupannya saat ini sepeninggal istrinya,
Ainun Habibie.

Pola penyajian kutipan teks biografi di atas disajikan dengan cara...


A. meninjau alur cerita
B. meninjau fokus penceritaan
C. menitikberatkan pada gaya penulisan
D. melihat sudut pandang
E. memerhatikan tema cerita

23. Perhatikan kutipan biografi berikut!

“Semua anak mama tidak manja dengan uang, sebab kami tidak punya uang,” tutur mama
Nelc. ..... “Tidak bisa jajan. Untuk naik “taksi” saja mama sering tidak punya uang.
Kalau Oge mau makan harus pulang ke rumah,” katanya.

Cara penggambaran karakter unggul tokoh pada kutipan di atas adalah...


A. cara tidak langsung
B. cara langsung
C. dialog antartokoh
D. pemikiran tokoh
E. pencerita menjelaskan langsung

24. Perhatikan kutipan biografi berikut!


B.J. Habibie adalah salah satu tokoh panutan dan menjadi kebanggaan bagi banyak orang
di Indonesia. Beliau adalah Presiden ketiga Republik Indonesia. Nama dan gelar
lengkapnya Prof. DR (HC). Ing. Dr. Sc. Mult. Bacharuddin Jusuf Habibie. Beliau dilahirkan di
Pare-Pare, Sulawesi Selatan, pada tanggal 25 Juni 1936. Beliau merupakan anak keempat
dari delapan bersaudara, pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan RA. Tuti Marini
Puspowardojo. Habibie menikah dengan Hasri Ainun Habibie pada tanggal 12 Mei 1962
dan dikaruniai dua orang putra yaitu Ilham Akbar dan Thareq Kemal.

Isi cerita teks biografi dengan pola penyajian berbeda yang tepat adalah ...
A. B.J. Habibie adalah adalah Presiden ketiga Republik Indonesia yang dikenal sebagai
teknokrat kebanggaan orang Indonesia. Putra asli Pare-Pare Sulawesi Selatan ini lahir
pada tanggal 25 Juni 1936 dari pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan RA. Tuti Marini
Puspowardojo. Ia membina rumah tangga dengan Hasri Ainun Habibie pada tanggal
12 Mei 1962 dan dikaruniai dua orang putra yaitu Ilham Akbar dan Thareq Kemal.
Presiden kebanggan Indonesia ini memiliki gelar lengkap gelar lengkapnya Prof. DR
(HC). Ing. Dr. Sc. Mult.yang diperolehnya dari luar negeri.

B. B.J. Habibie adalah adalah Presiden ketiga Republik Indonesia yang dikenal sebagai
teknokrat kebanggaan orang Indonesia. Putra asli Pare-Pare Sulawesi Selatan ini lahir
pada tanggal 25 Juni 1936 dari pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan RA. Tuti Marini
Puspowardojo. Ia membina rumah tangga dengan Hasri Ainun Habibie pada tanggal
12 Mei 1962 dan dikaruniai dua orang putra yaitu Ilham Akbar dan Thareq Kemal.

C. B.J. Habibie merupakan putra asli Pare-Pare Sulawesi Selatan ini lahir pada tanggal 25
Juni 1936 dari pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan RA. Tuti Marini Puspowardojo. Ia
membina rumah tangga dengan Hasri Ainun Habibie pada tanggal 12 Mei 1962 dan
dikaruniai dua orang putra yaitu Ilham Akbar dan Thareq Kemal. Presiden kebanggan
Indonesia ini memiliki gelar lengkap gelar lengkapnya Prof. DR (HC). Ing. Dr. Sc. Mult.
yang diperolehnya dari luar negeri.
D. B.J. Habibie adalah adalah Presiden ketiga Republik Indonesia yang dikenal sebagai
teknokrat kebanggaan orang Indonesia. Ia membina rumah tangga dengan Hasri
Ainun Habibie pada tanggal 12 Mei 1962 dan dikaruniai dua orang putra yaitu Ilham
Akbar dan Thareq Kemal. Presiden kebanggan Indonesia ini memiliki gelar lengkap
gelar lengkapnya Prof. DR (HC). Ing. Dr. Sc. Mult.yang diperolehnya dari luar negeri.

E. B.J. Habibie adalah adalah Presiden ketiga Republik Indonesia yang dikenal sebagai
teknokrat kebanggaan orang Indonesia. Putra asli Pare-Pare Sulawesi Selatan ini lahir
pada tanggal 25 Juni 1936 dari pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan RA. Tuti Marini
Puspowardojo. Presiden kebanggan Indonesia ini memiliki gelar lengkap gelar
lengkapnya Prof. DR (HC). Ing. Dr. Sc. Mult.yang diperolehnya dari luar negeri.

25. Perhatikan kutipan biografi berikut!


Turun dari jabatan sebagai Presiden, Habibie kembali ke Jerman bersama keluarga.
Pada tahun 2010, Ainun meninggal dunia karena kanker. Sebagai terapi atas kehilangan
orang yang dicintai, Habibie membuat tulisan tentang kisah kasih dengan Ainun, yang
kemudian dibukukan dengan
judul “Ainun dan Habibie”. Buku ini telah difilmkan dengan judul yang sama.

Data pokok informasi berdasarkan kutipan teks biografi di atas adalah...


A. B.J. Habibie adalah Presiden Republik Indonesia yang lahir di Pare-Pare Sulawesi
Selatan pada tanggal 25 Juni 1936.
B. Peran ibunda B.J. Habibie sepeninggal ayahnya.
C. B.J. Habibie sebagai peletak dasar kehidupan demokrasi dan persatuan wilayah di
Indonesia.
D. Novel tulisan B.J. Habibie sebagai bentuk ungkapan cinta kepada Ainun, istrinya.
E. B. J. Habibie sangat memedulikan istrinya.

26. Perhatikan kutipan biografi berikut!


Berbakti kepada orang tua dapat kita lakukan dengan cara selalu menaati nasihatnya
serta berbuat yang terbaik untuk membuat mereka bangga dan bahagia.
Belajar dengan giat agar dapat mencapai prestasi sebaik-baiknya. Belajar dengan giat agar
dapat masuk jurusan teknik di Universitas Brawijaya Malang sesuai harapan orang tua.

Cara meneladani karakter unggul tokoh dalam biografi di atas untuk diterapkan dalam
kehidupan sehari-hari adalah...
A. memilih jurusan di perguruan tinggi sesuai kehendak hati
B. belajar dengan sungguh-sungguh sampai lupa waktu
C. menafikan kehendak orang tua
D. menaati nasihat kedua orang tua
E. membuat bahagia kedua orang tua meski tidak sesuai dengan hati

27. Perhatikan kutipan biografi berikut!


Ketika musim liburan tiba, ia menggunakan waktunya untuk mengikuti ujian dan bekerja.
Sehabis masa libur, ia kembali fokus belajar. Gaya hidupnya ini sangat. berbeda
dibandingkan teman-temannya yang memilih menggunakan waktu liburan musim panas
untuk bekerja, mencari pengalaman, tanpa mengikuti ujian.

Perbuatan tokoh yang dapat diteladani dari kutipan teks biografi di atas adalah...
A. berbakti kepada kedua orang tuanya
B. peduli terhadap banyak orang
C. sosok anutan banyak orang
D. dermawan terhadap teman-temannya
E. pekerja keras

28. Perhatikan kutipan biografi berikut!


George Saa, putra Papua sangat menyukai pelajaran fisika. Ia berasal dari keluarga yang
kurang mampu secara ekonomi. Berkat ketekunannya, Si Genius dari Papua ini
mendapatkan beasiswa hingga ke luar negeri. Meski kini telah sukses, Oge, begitu
biasanya dia dipanggil, tetap menjadi pribadi yang ramah dan tidak sombong.

Kaidah yang dominan dalam kutipan teks biografi di atas adalah...


A. banyak menggunakan kata kerja tindakan untuk menjelaskan peristiwa-peristiwa atau
perbuatan fisik yang dilakukan oleh tokoh
B. banyak menggunakan kata adjektiva untuk memberikan informasi secara rinci
tentang sifat-sifat tokoh
C. menggunakan pronomina (kata ganti) orang ketiga tunggal ia atau dia atau beliau
D. banyak menggunakan kata kerja pasif untuk menjelaskan peristiwa yang dialami
tokoh sebagai subjek yang diceritakan
E. banyak menggunakan kata kerja yang berhubungan dengan aktivitas mental dalam
rangka penggambaran peran tokoh

29. Dengan adanya biografi, kita dapat menemukan hubungan, sebuah mistri yang melingkupi
hidup seseorang, dan penjelasan mengenai tindakan atau perilaku dalam hidupnya.

Berdasarkan uraian tersebut dapat dikatakan bahwa biografi adalah....


A. Buku yang di dalamnya menceritakan kejadian-kejadian hidup seseorang.
B. Buku tentang kisah manusia.
C. Buku keindahan alam.
D. Buku tentang kejadian indah yang dirasakan seseorang.
E. Buku tentang kesengajaan sosial dalam masyarakat.

30. Teks biografi dikembangkan secara naratif dan deskriptif. Ini menunjukkan ....
A. Informasi pokok teks terletak pada kalimat utama.
B. Informasi pokok teks terletak pada paragraf awal.
C. Informasi pokok teks terletak pada paragraf akhir.
D. Informasi pokok teks terletak pada keseluruhan isi paragraf.
E. Informasi pokok terletak pada karakter unggul yang disajikan pada teks.

31. Struktur teks biografi yang berisi komentar evaluatif terletak pada ...
A. orientasi
B. kejadian penting
C. reorientasi
D. interpretasi
E. pernyataan umum

32. Penggunaan kata ganti pada teks biografi adalah ...


A. orang pertama tunggal
B. orang kedua tunggal
C. orang pertama jamak
D. orang ketiga tunggal
E. orang ketiga jamak

33. Cermati kutipan biografi!


Januari 1935, Hatta dan kawan-kawannya tiba di Tanah Merah, Boven Digoel (Papua).
Desember 1935, Kapten Wiarda, pengganti van Langen, memberitahukan bahwa tempat
pengasingan Hatta dan Sjahrir dipindah ke Bandaneira. Januari 1936 keduanya berangkat
ke Bandaneira. Mereka bertemu Dr. Tjipto Mangunkusumo dan Mr. Iwa Kusumasumantri.
Di Bandaneira, Hatta dan Sjahrir dapat bergaul bebas dengan penduduk setempat dan
memberi pelajaran kepada anak-anak setempat dalam bidang sejarah, tata buku, politik,
dan lain-lain.

Hal yang dapat diteladani dari tokoh Hatta dalam kutipan tersebut adalah . . .
A. Bersama kawan-kawannya pergi ke Tanah Merah.
B. Pindah dari Boven ke Bandaneira Januari 1936.
C. Bertemu Dr. Tjipto Mangkunkusumo di Bandaneira.
D. Bergaul bebas bersama penduduk di mana pun berada.
E. Memberi pelajaran kepada anak-anak di Bandaneira.

34. Awalnya Martin Karakabu bukanlah seorang guru, melainkan wartawan online pada
tabloid Jubi di Papua. Tahun 2013 ia pindah ke Jakarta dan mengajar di SMA Kanaan. kira-
kira 5 tahun berkarya sebagai guru di sekolah tersebut, Juli 2018 ia memutuskan untuk
mengundurkan diri dan memilih bekerja sebagai full time blogger. (...,) adalah bukunya
yang pertama, diterbitkan oleh widiyasari Press Salatiga Magelang. Beliau persembahkan
buku tersebut untuk dunia pendidikan di di era digital.

Kalimat yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang dari paragraf tersebut adalah...
A. Guru blogger solusi alternatif pendidikan di era digital.
B. Guru Bahasa Indonesia di SMTK Bethel Jakarta.
C. Guru Bahasa Indonesia di SMA Kanaan Jakarta.
D. Guru yang mengajar di SMA Kanaan Jakarta.
E. Mantan wartawan yang beralih profesi sebagai guru.

35. Bacalah kalimat-kalimat berikut ini !


1. Tidak heran, penyair ini pernah mengalami pencekalan
2. Pada masa itu, ia mempublikasikan sejumlah puisinya di berbagai media lokal dan
nasional.
3. Nama Hamid Jabbar mulai dikenal dalam khazanah kesusastraan Indonesia sejak awal
tahun1970.
4. Sebagai seorang aktivis pergerakan, Hamid seringmenggunakan puisi-puisinya sebagai
sarana untuk melakukan protes sosial.
5. Puisi ini terkenal dikalangan demostran pada masa reformasi1998.
6. Ketika pencekalan itu, ia sedang membacakan salah satu puisinya berjudul Proklamasi
2, di Solo.

Urutan yang tepat agar menjadi paragraf biografi yang apadu adalah ....
A. 3-1-2-6-4-5
B. 3-2-4-1-6-5
C. 3-4-5-2-1-6
D. 3-6-1-2-4-5
E. 3-2-5-1-6-4

Selamat bekerja

Orang yang bijaksana selalu menjunjung tinggi kejujuran


LEMBAR JAWABAN SOAL BIOGRAFI

Nama Lengkap : Rizcky Sofyan Yanuar


Kelas : X-MIPA 5
No. urut kehadiran : 34

Berikan tanda (X) pada jawaban yang menurut anda benar !


No. A B C D E
1 X
2 X
3 X
4 X
5 X
6 X
7 X
8 X
9 X
10 X
11 X
12 X
13 X
14 X
15 X
16 X
17 X
18 X
19 X
20 X
21 X
22 X
23 X
24 X
25 X
26 X
27 X
28 X
29 X
30 X
31 X
32 X
33 X
34 X
35 X

Anda mungkin juga menyukai