Anda di halaman 1dari 14

TUGAS KELOMPOK

APLIKASI DOMPETKU BERBASIS ANDROID

Disusun untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Interaksi Manusia dan Komputer

Dosen Pengampu : Sri Winarno Ph.D

Disusun Oleh :

Prihandika Ardhi Dewanta A11.2019.11908


Taufik Dito Wijaya A11.2019.11921
Khalfani Novian Habibi A11.2019.11906
Naufal Humam A11.2019.11909
Vicky Auril Eka Pratama A11.2019.11903

UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa berkat rahmat, karunia dan hidayah-Nya
sehingga kami dapat menyelesaikan Tugas Kelompok berjudul “Aplikasi Dompetku Berbasis
Android” dengan tepat waktu.

Penulis mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Bapak Sri Winarno Ph.D
selaku dosen mata kuliah Interaksi Manusi dan Komputer. Semoga tugas yang telah diberikan
ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan. Penulis juga mengucapkan terima kasih pada
semua pihak yang telah membantu proses penyusunan makalah ini.

Penulis menyadari bahwa tugas kelompok ini masih banyak kekurangan dan
ketidaksempurnaan, untuk itu Penulis mengharapkan saran atas tugas kelompok ini yang
bersifat membangun guna perbaikan di masa mendatang. Akhir kata, Penulis berharap tugas
kelompok ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Semarang, Juli 2021

Penulis

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................................ ii


DAFTAR ISI .............................................................................................................................. iii
BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ............................................................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah ........................................................................................................ 1
1.3 Tujuan Penulisan .......................................................................................................... 2
BAB II PEMBAHASAN ............................................................................................................ 3
2.1 Tentang Aplikasi Dompetku ........................................................................................ 3
2.2 Fungsi Aplikasi Dompetku........................................................................................... 3
2.3 Tampilan User Interface Pada Aplikasi Dompetku ..................................................... 4
2.3.1 Halaman Beranda .................................................................................................. 4
2.3.2 Halaman Laporan .................................................................................................. 5
2.3.3 Halaman Tambah Transaksi ................................................................................. 6
2.3.4 Halaman Perencanaan ........................................................................................... 7
2.3.5 Halaman Profil ...................................................................................................... 8
2.4 Fitur-fitur Pada Aplikasi Dompetku ............................................................................. 9
2.4.1 Pencatat Harian ..................................................................................................... 9
2.4.2 Laporan Keuangan Bulanan.................................................................................. 9
2.4.3 Rencana Anggaran .............................................................................................. 10
2.4.4 Pengingat Tagihan .............................................................................................. 10
BAB III PENUTUP .................................................................................................................. 11
3.1 Kesimpulan................................................................................................................. 11

iii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Semua orang memiliki kebutuhan yang dapat digolongkan menjadi tiga jenis,
yaitu sandang, pangan, dan papan. Untuk memenuhi semua kebutuhan itu, maka
diperlukan kemampuan untuk mengatur keuangan. Diperlukan sebuah catatan tertulis
yang berhubungan dengan alur keluar-masuk keuangan seseorang untuk membantu
mengatur keuangan. Dengan adanya catatan tertulis, maka keuangan yang dimiliki dapat
lebih mudah diatur dan diawasi.

Dengan memiliki catatan keuangan, kita dapat lebih mudah memantau kondisi
keuangan kita. Catatan keuangan dengan media buku/kertas memiliki banyak
kelemahan. Buku/kertas harus dibawa kemana pun mahasiswa pergi sehingga
menyebabkan rawan rusak. Buku/kertas juga rawan hilang dan sulit untuk
mendeteksinya jika sudah hilang. Adapun pencatatan keuangan dengan media
komputer/PC mempunyai kelemahan tidak bisa dibawa kemanapun mahasiswa pergi.

Pada tugas kelompok ini, penulis akan merancang aplikasi dan use case aplikasi
pencatat keuangan berbasis android. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat
membantu mahasiswa dalam mengatur keluar-masuknya keuangan sehingga arus
keuangan selalu terjaga.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang, ditemukan beberapa rumusan masalah, yaitu:


1. Apa itu aplikasi Dompetku?
2. Apa fungsi aplikasi Dompetku?
3. Bagaimana tampilan user interface pada aplikasi Dompetku?
4. Apa saja fitur-fitur yang terdapat pada aplikasi Dompetku?

1
2

1.3 Tujuan Penulisan

Tujuan dari penulisan tugas kelompok ini yaitu:

1. Untuk mengetahui apa itu aplikasi Dompetku.


2. Untuk mengetahui fungsi dari aplikasi Dompetku.
3. Untuk mengetahui bagaimana tampilan user interface pada aplikasi Dompetku.
4. Untuk mengetahui apa saja fitur-fitur yang terdapat pada aplikasi Dompetku.
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Tentang Aplikasi Dompetku

Dompetku adalah rancangan aplikasi berbasis Android yang memudahkan kita


dalam mengelola keuangan. Aplikasi ini dapat membantu kita untuk menganggarkan
dan melacak pengeluaran kita. Kita dapat menambahkan detil keuangan seperti
penghasilan dari gaji, hadiah atau penjualan, dan menambahkan pengeluaran kita dari
belanja hingga perjalanan liburan. Aplikasi Dompetku bekerja seperti kalender
keuangan, mengingatkan kita untuk selalu mencatat transaksi kita. Kita dapat
menambahkan kategori yang disesuaikan untuk pemasukan dan pengeluaran.

Dompetku merupakan aplikasi sederhana, namun memiliki manfaat yang begitu


banyak dalam kehidupan keuangan kita. Aplikasi Dompetku adalah solusi lengkap bagi
semua orang untuk memecahkan masalah terkait uang. Tidak masalah apakah kita ingin
mengelola pengeluaran, membuat anggaran, atau melacak tabungan dan tagihan kita,
Dompetku hadir untuk memastikan kita memiliki gaya hidup yang lebih baik dan aman
secara finansial.

2.2 Fungsi Aplikasi Dompetku

Secara garis besar, aplikasi Dompetku ini digunakan untuk mencatat pemasukan
dan pengeluaran kita sehari-hari. Namun, ada beberapa fitur lainnya yang membuat
aplikasi ini lebih spesial, seperti bisa mengkatagorikan keluar masuknya uang,
contohnya uang yang masuk dari gaji kah, pemberian kah, lalu uang keluar untuk
makan, membayar biaya bulanan, atau yang lainnya.

3
4

Selain itu, aplikasi ini juga kami rancang agar dapat membuat jadwal untuk
pembayaran tagihan kita setiap bulannya, seperti membayar listrik, membayar cicilan,
dan lainnya.

2.3 Tampilan User Interface Pada Aplikasi Dompetku


2.3.1 Halaman Beranda

Halaman beranda pada aplikasi Dompetku, akan menampilkan catatan


keuangan kita, meliputi pemasukan dan pengeluaran. Pada tampilan beranda ini
juga memuat detail dari mana sumber pemasukan kita, seperti contoh diatas, kita
mendapatkan pemasukan dari gaji. Kemudian tampilan beranda ini juga memuat
detail untuk apa saja pengeluaran kita, misal untuk belanja kebutuhan rumah dan
membeli minuman. Pada tampilan beranda, kami desain dengan model yang
terlihat bersih dan simple, menggunakan pewarnaan secukupnya supaya
pengguna dapat fokus terhadap isi konten yang ditampilkan.
5

2.3.2 Halaman Laporan

Halaman laporan pada aplikasi Dompetku, memuat grafik pemasukan


dan pengeluaran kita. Dengan membuat catatan pemasukan dan pengeluaran
menjadi bentuk grafik maka akan membantu penyajian data, sehingga lebih
mudah dipahami oleh pengguna. Dengan menggunakan grafik, kita dapat
menggambarkan data-data yang berupa angka-angka kebentuk yang lebih
sederhana secara detail. Kita menggunakan desain grafik batang dan grafik
lingkaran. Pada grafik batang memiliki keunggulan mampu menjelaskan
informasi yang lebih banyak dibandingkan jenis grafik lain. Pada grafik
lingkaran umumnya digunakan untuk menyajikan data dalam bentuk persentase.
Kelebihan menyajikan data dalam bentuk grafik lingkaran adalah dari segi
visualisasi. Visualisasi pada grafik lingkaran memiliki banyak sekali karakter
yang unik dan enak dilihat.
6

2.3.3 Halaman Tambah Transaksi

Halaman tambah transaksi pada aplikasi Dompetku, memiliki tampilan


yang simple dengan mengutamakan fungsional, sehingga pengguna dapat
dengan mudah menggunakan aplikasinya. Dalam halaman ini ada beberapa form
yang bisa diisi oleh pengguna, yaitu nominal yang ingin dimasukan, kategori
pemasukan atau pengeluaran, menulis catatan, kalender, dan sumber uang.

Dalam Halaman tambah transaksi memiliki beberapa macam kategori


yang dapat disesuaikan oleh pengguna, sehingga dalam pencatatan akan lebih
mudah dikelompokan. Penggunaan kategori ini sangat bermanfaat untuk
rekapitulasi nantinya sehingga dapat dibuat analisa yang sesuai.
7

2.3.4 Halaman Perencanaan

Halaman perencanaan pada aplikasi Dompetku, memuat tagihan rutin


setiap bulannya. Halaman ini bermanfaat sebagai kontrol keuangan kita agar
selalu tepat waktu dalam membayar kewajiban tagihan kita. Pada tampilan
halaman ini, memiliki tampilan sederhana agar pengguna fokus dengan isi
tagihan. Sisa pembayaran dibuat dengan warna merah agar pandangan pengguna
langsung menuju ke nominal yang harus dibayar.

Kita dapat mengisi halaman rencana ini dengan pembayaran tagihan apa
saja yang ingin kita tambahkan, seperti: Tagihan air, tagihan listrik, tagihan
telepon, transportasi, tagihan internet, tagihan sewa bulanan.
8

2.3.5 Halaman Profil

Halaman profil pada aplikasi Dompetku, memuat profil akun pengguna.


Dalam halaman ini terdapat nama lengkap pengguna, email, dan nomor telepon.
Aplikasi Dompetku dapat digunakan pada maksimal 5 perangkat. Pengguna
dapat login melalui email, sehingga data catatan keuangan antar perangkat bisa
saling berhubungan.
9

2.4 Fitur-fitur Pada Aplikasi Dompetku

Sebagai aplikasi pencatat keuangan, Dompetku memilliki beberapa fitur yang


dibutuhkan pengguna untuk memudahkan dalam pencatatan keuangan, seperti:

2.4.1 Pencatat Harian

Fitur ini berfungsi untuk


mengelompokan pengeluaran dan
pemasukan berdasarkan hari. Jadi
bisa lebih rinci jika ingin melihat
laporan keuangan karena dibagi
sampai ke per 1 hari.

2.4.2 Laporan Keuangan Bulanan

Menampilkan semua total


pengeluaran dan pemasukan dalam
satu bulan. Ini membantu kita dalam
mengetahui perbandingan bulan ini
dengan bulan yang lain sehingga lebih
mudah melakukan evaluasi
pengeluaran.
10

2.4.3 Rencana Anggaran

Fitur Anggaran sangat


bermanfaat ketika kita mempunyai
rencana yang membutuhkan tidak
sedikit dana sehingga bisa
mengontrol pemasukan yang bisa
dialokasikan ke rencana anggaran.

2.4.4 Pengingat Tagihan


Berfungsi sebagai kontrol
apabila ada tagihan rutin setiap
bulannya seperti tagihan internet,
listrik (jika masih menggunakan
listrik prabayar), tagihan PDAM,
terdapat fitur notifikasi agar kita
tidak melewati batas tenggang waktu
pembayaran sehingga tidak terkena
denda.
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Dompetku adalah aplikasi sederhana, tetapi memiliki banyak manfaat dalam


kehidupan finansial kita. Aplikasi ini dapat dimanfaatkan untuk mencatat pemasukan
dan pengeluaran kita sehari-hari. Aplikasi Dompetku adalah solusi lengkap bagi semua
orang untuk menyelesaikan masalah yang berhubungan dengan uang. Baik kita ingin
mengelola pengeluaran, membuat anggaran, atau melacak tabungan dan tagihan kita.
Dompetku hadir untuk memastikan bahwa kita memiliki gaya hidup yang lebih baik dan
aman secara finansial.

11

Anda mungkin juga menyukai