Anda di halaman 1dari 3

PASAR VALUTA ASING (DOLLAR AS)

1. Pengertian Valuta Asing


Valuta asing atau valas adalah mata uang yang diakui, digunakan dan diterima
sebagai alat pembayaran dalam dunia perdagangan internasional.

2. Bursa Valuta Asing


Bursa valuta asing adalah suatu tempat atau lembaga atau sistem yang
memperdagangkan berbagai jenis mata uang asing dan bisa juga untuk melakukan
transaksi internasional. Bursa valuta asing diselanggarakan oleh bank pemerintah,
bank swasta dalam negeri, dan bank swasta asing yang sudah menjadi bank devisa
serta lembaga yang mengkhususkan kegiaatannya dalam perdagangan mata uang
asing.

3. Kurs Valuta Asing


Kurs valuta asing adalah angka yang menunjukkan nilai tukar sepasang mata
uang. Contohnya 1 USD = Rp14.288, artinya untuk membeli 1 USD kita harus
membayar sebesar Rp14.288. Tempat penjualan valas menetapkan kurs jual dan kurs
beli yang berbeda, contohnya Kurs Beli USD = 14.400 dan kurs jual US$ = 15.100.
Kurs beli menunjukkan harga beli valuta asing pada saat bank atau lembaga
membeli valas atau pada saat seseorang menukarkan valas dengan rupiah. Sedangkan
Kurs jual menunjukkan harga jual valuta asing pada saat bank atau lembaga menjual
valas atau pada saat seseorang menukarkan rupiah dengan valas.

4. Investasi Valuta Asing


Investasi valas sendiri merupakan investasi yang memanfaatkan momentum
naik turunnya nilai tukar mata uang atau kurs. Pada prinsipnya kita membeli mata
uang asing saat harga sedang rendah, kemudian menjualnya kembali saat harga tinggi.
Investasi forex adalah salah satu instrumen investasi yang sangat
menguntungkan dibandingkan dengan yang lainnya karena kondisi tren yang
cenderung lambat. faktor penggerak perubahan tren forex adalah berita-berita
ekonomi yang biasanya tidak banyak memberikan perubahan secara garis besar.

5. Mekanisme dan Cara kerja Forex


Prinsip trading di forex adalah buy low sell high dan sell high buy kow. Trader
memetik keuntungan dari perbedaan harga beli dan harga jual. Saat Anda perkirakan
bahwa harga akan meningkat maka pasang posisi beli, sebaliknya pasang posisi jual
jika harga diperkirakan akan melemah.

 Pair – Pasangan Mata Uang


Di forex, harga yang jadi patokan adalah nilai tukar sepasang mata uang.
Istilahnya ‘pair’. Harus ada pasangan nilai tukar mata uang yang menjadi
acuan untuk trading.
Contoh pair mata uang paling popular adalah Eur/USD. Dalam pair Eur/USD,
base pair adalah Euro dengan nilai selalu 1, sedangkan quote pair yaitu USD
yang nilainya berubah – ubah mengikuti pergerakan harga di pasar.
Di akhir Juni 2020, posisi harga beli dan harga jual Eur/USD adalah:
Buy: 1.1215 dan Sell: 1.1212. Harga ‘buy’ menunjukkan harga untuk membeli
1 Euro adalah 1.1215 USD, sementara harga ‘Sell’ menunjukkan harga untuk
menjual 1 Euro adalah 1.1212 USD.
Patokannya adalah base currency, yaitu yang posisi pertama dari pair tersebut,
terhadap currency lawannya. Jadi, saat membeli Eur / USD, kita
mengharapkan base currency Eur meningkat nilainya, sebaliknya jika menjual
kita mengharapkan Eur melemah. Sebaliknya, kalau menilai USD akan
menguat terhadap Eur, maka posisi yanh tepat adalah menjual Eur/USD.

 Open Buy dan Open Sell


Dalam posisi Open Buy, investor mengharapkan nilai Euro menguat terhadap
USD. Dengan contoh di atas, investor beli di harga 1.1215 kemudian Eur/USD
menguat menjadi 1.1216 (butuh USD lebih banyak untuk membeli 1 Euro).
Jika nilai tukar Eur/USD menguat, maka investor akan merealisasikan profit
dengan menutup posisi dan melakukan Close Buy.
Dalam posisi Open Sell, investor mengharapkan nilai Euro melemah terhadap
USD. Dengan contoh di atas, misalnya investor beli di 1.1215 lalu nilai tukar
Eur/USD melemah menjadi 1.1211 yang artinya butuh USD lebih sedikit
untuk membeli 1 Euro. Jika nilai tukar Eur/USD melemah, investor akan
merealisasikan profit dengan menutup posisi dan melakukan Close Sell.

 PIPs Acuan Trading Valas


Pergerakan harga di valuta asing forex disebut PIP. Ini acuan penting yang
wajib dipahami trader forex dan komponen penting untuk menghitung berapa
keuntungan kerugian dari trading forex. PIP merujuk pada 4 desimal
dibelakang koma di nilai tukar. Jadi kalau harga Eur/ USD buy 1.1215, maka
PIP adalah 1215.
Jika nilai Eur/USD turun menjadi 1.1214 (dari 1.1215) itu artinya bergerak 1
pip, sementara kalau turun menjadi 1.1115 itu artinya turun 100 pip. Selisih 4
angka dibelakang koma untuk menentukan berapa PIP.

Untuk menentukan keuntungan atau kerugian dari trading forex, maka nilai


PIP tergantung pada jenis lot Size yang kita ambil, yang dibagi sebagai
berikut:

Nama Size (Unit Currency) Nilai Per Pip


Standar Lot 100.000 $10
Mini Lot 10.000 $1
Micro Lot 1000 1 cent
Contoh, jika beli 1 standard lot di 1.1215 artinya beli Euro 100,000
mendapatkan US$ 112,150. Kemudian, Eur menguat menjadi 1.1315 sehingga
nilai US$ yang dimiliki sekarang nilainya menjadi US$ 113,150 dimana
selisihnya $1000 dan $1000 akan menjadi profit.
Sementara, Mini Lot dan Micro Lot membutuhkan minimum uang lebih kecil,
yaitu $10 ribu dan $1 ribu, tetapi perubahan PIP di kedua jenis lot size ini
memberikan untung rugi lebih rendah, yaitu $1 dan 1 cent. Jadi, perhitungan
untung rugi di forex tergantung pada perubahan PIP dan Lot Size yang dipilih.

 Peran Broker
Pihak yang ‘bermain’ forex biasa disebut trader akan mengelola dan
menjalankan transaksi yang dapat dilakukan sendiri maupun menggunakan
jasa para broker kredibel. Broker dalam hal ini tak cuma berlaku sebagai
perantara, tetapi juga penyedia fasilitas seperti sistem keamanan, rekening
terpisah, sarana transaksi, dan sebagainya. Broker ini jugalah yang menjadi
informan bagi para trader untuk melakukan analisis pasar.

 Fluktuasi Nilai Tukar Mata Uang


Perlu diketahui bahwa dalam pasar forex tidak ada pusat atau acuan nilai suatu
mata uang. Dalam kata lain, tidak ada individu, lembaga, atau organisasi yang
dapat menggerakkan pasar forex kecuali pihak tersebut memiliki dana yang
sangat besar untuk menggerakkan harga pasar walaupun pada akhirnya
pengaruh yang diberikan tidak terlalu signifikan.
Adapun transaksi pada pasar forex dapat terjadi karena adanya fluktuasi nilai
tukar mata uang asing. Faktor penyebabnya pun beragam, seperti gejolak
ekonomi di negara-negara besar, kondisi geopolitik, tingkat suku besar, dan
sebagainya. Hal ini pun akan berujung pada konsep supply dan demand.

6. Index Dollar AS (USD) Tanggal 26 juli – 30 juli 2021

Nilai Kurs Jual Kurs Beli Tanggal


1.00 14.563,46 14.418,55 30 Juli 2021
1.00 14.570,49 14.425,51 29 Juli 2021
1.00 14.561,45 14.416,56 28 Juli 2021
1.00 14.566,47 14.421,53 27 Juli 2021
1.00 14.573,51 14.428,50 26 Juli 2021

Anda mungkin juga menyukai