Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN KEGIATAN RUANGAN IMUNISASI

DI PUSKESMAS DARUL IMARAH

Puskesmas Darul Imarah terletak di kecamatan Darul Imarah yang merupakan salah satu
kecamatan yang terdapat di wilayah Kabupaten Aceh Besar dengan ibu kota kecamatan
Lampeuneurut Ujong Blang. Di bangun pada tahun 1994 yang pada mulanya merupakan
pengembangan sebuah pustu dari Puskesmas Biluy. Sejak tahun 2011 tepatnya 24 Juni 2011,
Puskesmas ini mengalami perombakan total menjadi 1 unit Puskesmas Satelit type 292,5 M (2
lantai) dan selesai pada 21 november 2011. Puskesmas terus beroperasi hingga sekarang.

A. Kegiatan Ruang Imunisasi


1. Jadwal pelayanan Imunisasi di Puskesmas, yaitu:
a. Senin: HBO, BCG, DPT-HB-HIB, Polio, Campak, IPV
b. Kamis: DPT-HB-HIB, Polio, IPV
c. Senin s.d Sabtu: Imunisasi TT dan vaksinasi covid
2. Jadwal Imunisasi Rutin Lengkap pada Bayi dan Anak:

UMUR JENIS IMUNISASI


< 24 jam Hepatitis
1 bulan BCG, Polio tetes 1
2 bulan DPT-HB-Hib 1, Polio tetes 2, PCV
3 Bulan DPT-HB-Hib 2, Polio tetes 3, PCV
4 bulan DPT-HB-Hib 3, Polio tetes 4, Polio suntik (IPV)
9 bulan Campak/MR
10 bulan JE**
18 bulan DPT-HB-Hib, campak/MR
Kelas 1 SD/Madrasah/Sederajat Campak/MR, DT
Kelas 2 SD/Madrasah/Sederajat Td
Kelas 3 SD/Madrasah/Sederajat Td, HPV*
Kelas 5 SD/Madrasah/Sederajat HPV*

3. Jenis Vaksinasi Covid


Vaksinasi covid-19 yang terdapat di Puskesmas Darul Imarah ada dua jenis, yaitu:
a. Vaksin Sinovac
b. Vaksin Moderna

4. Alur Vaksinasi Covid-19 di Ruang Imunisasi Puskesmas Darul Imarah


 Pukul 08.30 pelayanan Vaksinasi Covid 19 dibuka, vaksinator di Puskesmas
bernama Nurchalida, SKM. Vaksinator menyiapkan alat dan bahan. Vaksin di
simpan didalam box yang disebut Cold Chain.

 Selanjutnya vaksin yang diambil dari cold chain akan dimasukkan dalam box yang
lebih kecil yang disebut dengan cool box.
 Alat dan bahan vaksinasi covid:
1. Vaksin sinovac
2. Spuit 1 cc
3. Alcohol swab
4. Handscoon bersih
5. Handrub

 Vaksinator siap menerima pasien. Pasien yang datang akan mengisi biodata
yang berisikan nama, NIK, tanggal lahir, nomor hp dan alamat di meja registrasi.

 Setelah dari meja 1, pasien akan berlanjut ke meja 2 untuk pemeriksaan TTV
 Selesai pada pemeriksaan TTV, pasien akan dibawa ke meja 3. Disana dokter
akan melakukan anamnesa sebelum pasien diperbolehkan untuk melakukan
vaksin.

 Setelah dokter memberikan persetujuan, pasien diarahkan untuk masuk ke dalam


ruang imunisasi, selanjutnya dilakukan penyuntikan di area lengan atas sebelah
kiri.

 Setelah penyuntikan vaksinasi selesai, pasien diarahkan ke aula dan menunggu


selama 10-15 menit untuk mengantisipasi terjadinya Kejadian Ikutan
Pascaimunisasi (KIPI) yang serius.

Anda mungkin juga menyukai