Anda di halaman 1dari 4

Nama : Rowina Julia Radja

NIM : L011211070
Prodi : Ilmu Kelautan

GEOSTRATEGI INDONESIA (Ketahanan Nasional)

1. Ketahanan Nasional Sebagai Perwujudan Geostrategi Indonesia


1) Gagasan Tannas oleh Seskoad tahun 1960-an.Tannas adalah pertahanan wilayah
oleh seluruh rakyat.
2) Gagasan Tannas oleh Lemhanas tahun 1963-an.Tannas adalah keuletan dan daya
tahan nasional dalam menghadapi segala kekuatan, baik yang datang dari luar
maupun dan dalam yang langsung ataupun tidak langsung membahayakan
kelangsungan negara dan bangsa Indonesia.
3) Gagasan Tannas oleh Lemhanas tahun 1969-an. Tannas adalah keuletan dan daya
tahan nasional dalam menghadapi segala ancaman, baik yang datang dari luar
maupun dari dalam yang langsung ataupun tidak langsung membahayakan
kelangsungan negara dan bangsa Indonesia.
4) Gagasan Tannas berdasar SK Menhankam/Pangab No.SKEP/1382/XG/1974.
Ketahanan Nasional adalah merupakan kondisi dinamis suatu bangsa berisi
keuletan dan. ketangguhan yang mengandung kemampuan mengembangkan
kekuatan nasional di dalam menghadapi dan mengatasi segala ancaman, gangguan,
dan tantangan, baik yang datang dari dalam maupun dari luar yang langsung
ataupun tidak langsung, membahayakan integritas, identitas, kelangsungan hidup
bangsa dan negara, serta perjuangan nasional.
5) Gagasan Tannas menurut GBHN 1978-1997.Tannas adalah kondisi dinamis yang
merupakan integrasi dari kondisi tiap aspek kehidupan bangsa dan negara.
2. Kedudukan TANNAS
Ketahanan nasional merupakan suatu ajaran yang diyakini kebenarannya oleh
seluruh bangsa Indonesia serta merupakan cara terbaik yang perlu di implementasikan
secara berlanjut dalam rangka membina kondisi kehidupan nasional yang ingin
diwujudkan, wawasan nusantara dan ketahanan nasional berkedudukan sebagai
landasan konseptual, yang didasari oleh Pancasil sebagai landasan ideal dan UUD
sebagai landasan konstisional dalam paradigma pembangunan nasional.
3. Fungsi TANNAS
Ketahanan Nasional mempunyai 3 fungsi :
1) Daya tangkal, dalam kedudukannya sebagai konsepsi penangkalanketahanan
nasional Indonesia ditujukan untuk menangkal segala bentukancaman,
gangguan, hambatan, dan tantangan terhadap identitas,integrtas,eksistensi
bangsa, dan Negara Indonesia dalam aspek :ideologi, politik, ekonomi, sosial
budaya dan pertahanan keamanan.
2) Pengarah bagi pengembangan potensi kekuatan bangsa dalam bidangideology,
politik, ekonomi, sosial budaya dan pertahanan keamanansehingga tercapai
kesejahteraan rakyat.
3) Pengarah dalam menyatukan pola pikir, pola tindak, dan cara kerja yangdibuat
pemerintah yang memuat kebijakan dan strategi pembangunandalam setiap
sector untuk mencapai tujuan nasional mewujudkanmasyarakat adil dan
makmur.
4. Ketahanan nasional sebagai landasan Konsepsional dalam Paradigma
Pembangunan Nasional
Indonesia adalah kondisi dinamik bangsa Indonesia yang meliputi segenap
aspek kehidupan nasional yang terintegrasi, berisi keuletan dan ketangguhan yang
mengandung kemampuan menyumbangkan kekuatan nasional, dalam menghadapi dan
mengatasi segala tantangan, ancaman, hambatan dan gangguan (ATHG), baik yang
datang dari luar maupun dari dalam untuk menjamin identitas integritas, kelangsungan
hidup bangsa dan negara, serta perjuangan untuk mencapai tujuan nasional. TANNAS
adalah konsepsi pengaturan dan penyelenggaraan keamanan dan kesejahteraan secara
seimbang, serasi dan selaras di seluruh aspek kehidupan nasional yang dirinci dalam
delapan Gatra/Asta Gatra(3 Gatra Alamiah dan 5 Gatra Sosial), melalui proses
Pembangunan Nasional. Suatu pembangunan dari aspek kehidupan dinamis (5 Gatra)
dengan modal dasar pembangunan (3 Gatra), yang didukung oleh penguasaan
kemampuan dan kemauan serta penegakan kedaulatan, berdasarkan Konsensus Dasar
Nasional atau Paradigma Nasional (Pancasila, UUD NRI 1945, Wawasan Nusantara
dan Ketahanan Nasional). Dalam pelaksanaan Pembangunan Nasional, pendekatan
kesejahteraan dan keamanan harus dijadikan pedoman, sehingga Pembangunan
Nasional dilandasi oleh pemikiran Konsepsi TANNAS. Dalam fungsinya sebagai Pola
Dasar Pembangunan Nasional, konsepsi TANNAS merupakan arah dan pedoman
dalam pelaksanaan Pembangunan Nasional yang meliputi segenap bidang dan sektor
pembangunan secara terpadu.

Keberhasilan pembangunan membawa pengaruh terhadap kesejahteraan dan


keamanan yang menjadi kebutuhan dasar manusia. Hal ini merupakan ukuran
ketangguhan dan keuletan mengenai aspek kehidupan bangsa yang tercermin dalam
Asta Gatra, dimana SDA termasuk didalamnya bersama-sama dengan gatra lainnya.
Perkembangan global yang sarat dengan dinamika perubahan yang sedemikian cepat
dan signifikan, sangat berpengaruh langsung kepada tingkat TANNAS, sehingga
perkembangan tersebut perlu dicermati dengan seksama sebagai faktor- faktor yang
khususnya akan mendorong timbulnya ATHG terhadap keutuhan NKRI dimasa yang
akan datang.
Daftar Pustaka
Sihombing, N. A., & Hasibuan, N. (2019). KETAHANAN NASIONAL.

http://lib.lemhannas.go.id/public/media/catalog/0010-
011600000000187/swf/4586/files/basic-html/page5.html

Anda mungkin juga menyukai