Anda di halaman 1dari 9

Seni Budaya kelas VIII

Oleh: Zaleha, S.Pd


Secara garis besar ada dua
latihan yang harus dikuasai
untuk dapat berpantomim
dengan baik, yaitu:
1. Tahap pelenturan tubuh (strectching)
dilakukan dengan melenturkan seluruh persendian tubuh dan
peregangan urat-urat sendi dari mulai kaki, pinggang, pinggul
tangan, bahu, dan sekitar kepala.

Beberapa tahapan yang dilakukan


dalam olah tubuh yaitu: 2. Tahap pemanasan
dilakukan setelah otot-otot dan persendian tubuh lentur dan siap untuk
bergerak sebebas mungkin. Latihan gerakan yang dilakukan meliputi
latihan gerak-gerak stakato (gerakan patah-patah) dan Legato (gerak
mengalir)

3. Tahap Pendinginan
Atau peredaan (warm-down) yaitu serial pendek gerakan latihan bertujuan
untuk mempertahankan penambahan sirkulasi ringan, menggunakan
kehangatan tubuh dan memberi kesempatan otot-otot untuk mengambil
manfaat dari latihan.
Bentuk penampilan pantomim dapat dikelompokkan sesuai dengan jumlah pemain
yang tampil, yaitu Pantomim tunggal, Pantomim berpasangan, dan Pantomim
kelompok.
a. Pantomim Tunggal
Pertunjukan pantomim tunggal dimainkan oleh satu orang
pemain. Biasanya tema dan adegan yang ditampilkan berupa
permasalahan yang dihadapi oleh seseorang dalam berbagai
kondisi, sebagai contoh seorang yang yang sedang berada di
jalanan bingung mau menyebrang jalan kemudian hujan dan
angin datang.
b. Pantomim Berpasangan
Selain dimainkan sendiri pantomim juga
menarik kalau dimainkan oleh dua orang
atau berpasangan. Tema dan adegan yang
bisa ditampilkan tentunya keunikan dari
dua orang yang saling merespon gerak-
gerak yang lucu.

c. Pantomim Kelompok
Pantomim juga bisa dilakukan oleh lebih dari
dua orang atau secara kelompok. Gerak-gerak
Pantomim secara kelompok dapat dibuat
adegan seperti menirukan gerakan
sekelompok bebek yang sedang digembala
petani, adegan di sebuah pasar yang ramai
dengan berbagai macam aktifitas bisa juga
mencari aktifitas-aktifitas yang menarik
lainnya.
Latihan Soal Bab 7

1. Jelaskan pengertian pantomim!

2. Siapakah tokoh pantomim yang mempopulerkan pantomim lewat


film bisu?

3. Jelaskan beberapa tahap latihan olah tubuh!

4. Jelaskan bagaimana melakukan latihan ekspresi wajah!

5. Sebutkan dan jelaskan bentuk-bentuk penampilan pantomime!

Anda mungkin juga menyukai