Anda di halaman 1dari 2

KLINIK KESEHATAN KERJA

PT BUMI SAWINDO PERMAI


Jalan Lintas Tengah Sumatera Desa Penyandingan
Kecamatan Tanjung Agung Kelurahan Tanjung Lalang
Muara Enim Sumatera Selatan – 31355. Telepon :
E-mail : ...@.co.id Fax: (0713) 325181
MATERI HEALTHY TALK

Hari, Tanggal :
Tempat :
Tema : Diare
Penyampai : dr. Arasy Al-Adnin

Diare

Diare merupakan penyakit saluran cerna yang ditandai dengan perubahan konsistensi
dan frekuensi BAB, yaitu konsistensi menjadi lembek dan cair dan frekuensi lebih dari 5 kali
dalam sehari. Gejala diare lainnya, yaitu:
 Nyeri perut  Dehidrasi
 Kram perut  Darah pada feses
 Mual dan muntah  Demam
 Haus terus-menerus

Beberapa faktor risiko kebiasaan yang dapat membuat seseorang lebih rentan terkena
diare, antara lain:
 Tidak mencuci tangan dengan sabun
 Jarang mencuci tangan setelah ke toilet
 Penyimpanan dan persiapan makanan yang tidak bersih
 Jarang membersihkan dapur dan toilet
 Sumber air yang tidak bersih
 Makan makanan sisa yang sudah dingin

Diare dapat menjadi penyakit yang serius, beberapa tanda bahaya yang perlu
diwaspadai agar segera mencari perawatan medis, antara lain:
 Gejala dehidrasi berat, seperti tangan dan kaki menjadi dingin, kulit pucat, mata
cekung, buang air kecil menjadi jarang dan sedikit, malas minum, atau mudah
mengantuk
 Demam tinggi
 Feses mengandung darah dan nanah
 Feses berwarna hitam

Penangan diare di rumah yang dapat dilakukan sementara sebelum mendapat


pertolongan medis, antara lain:
KLINIK KESEHATAN KERJA
PT BUMI SAWINDO PERMAI
Jalan Lintas Tengah Sumatera Desa Penyandingan
Kecamatan Tanjung Agung Kelurahan Tanjung Lalang
Muara Enim Sumatera Selatan – 31355. Telepon :
E-mail : ...@.co.id Fax: (0713) 325181
 Perbanyak minum air putih, terutama oralit. Jika tidak ada oralit, dapat dengan
membuat sendiri larutan gula garam
 Makan makanan yang bergizi
 Perbanyak minum jus buah tanpa gula
 Menjaga higienitas tubuh dengan membiasakan cuci tangan dengan sabun sebelum
makan
 Menghindari minuman yang mengandung kafein, teh dan minuman ringan

Tanjung Agung, April 2019

Disiapkan oleh,

Mengetahui,Mengetahui,

Dr. Arasy Al-Adnin Aref Melva


Dokter on Site Koordinator HSSE HRD PT BSP

Anda mungkin juga menyukai