Anda di halaman 1dari 2

Ujian Tengah Semester

Metodologi Penelitian

Nama : Yulianti
NIM : 197200029

1. Apa yang dimaksud dengan metodologi penelitian?


Jawaban :
Metodologi penelitian adalah sekumpulan aktivitas menguji kebenaran dan
menemukan sesuatu yang baru, metodologi penelitian yaitu peraturan serta prosedur
yang dipakai oleh peneliti suatu disiplin ilmu. Metodologi juga merupakan suatu analisis
teoritis tentang sebuah metode atau cara. Penelitian merupakan sebuah penyajian
yang sistematis dengan tujuan untuk meningkatkan jumlah pengetahuan.

2. Apa saja fungsi metodologi penelitian?


Jawaban :
1. Memperoleh pengetahuan atau penemuan baru
2. Untuk membuktikan atau menguji kebenaran yang telah ada
3. Untuk para peneliti dapat mengatasi berbagai keterbatasan yang ada, misalnya
keterbatasan waktu, biaya, tenaga, etik, dan lain-lain.
4. Untuk memudahkan pekerjaannya agar sampai pada tahap pengambilan keputusan
atau kesimpulan-kesimpulan.
5. Memperoleh kesimpulan yang diambil dapat digunakan untuk memecahkan
permasalahan

3. Apa saja komponen yang harus ada pada proposal penelitian?


Jawaban:

1. pendahuluan
 Latar belakang
 Perumusan masalah
 Tujuan penelitian
 Manfaat hasil penelitian
 Definisi istilah
2.Kajian teori
3.Metode Penelitian
 Teknik pengumpulan data
 Instrumen pengumpulan data
4.Hasil Penelitian
5.Kesimpulan dan saran

4. Informasi apa saja yang harus muncul dalam latar belakang penelitian?
Jawaban :
1. Kondisi ideal yang diharapkan penulis/peneliti. Hal ini dapat ditulis melalui visi dan
misi yang ingin dicapai.
2. Kondisi saat ini atau yang sedang terjadi. Jelaskan situasi yang menjadi masalah saat
ini.
3. Membahas perbandingan penelitian yang pernah ada dengan topik terkait.
4. Tulisan tujuan penelitian dan metode yang akan digunakan.
5. Perumusan mengenai pertanyaan penelitian.
6. Uraikan solusi secara singkat terhadap masalah yang dihadapi sebelum lanjut ke
pokok bahasan.

5. Apa yang dimaksud dengan landasan teori dan kerangka pemikiran?


Jawaban :
Landasan teori adalah sebuah pernyataan yang tertata rapi dan sistematis memiliki
variabel dalam penelitian. Landasan teori ini akan menjadi dasar dalam penelitian yang
aka di lakukan.
Dan Kerangka pemikiran adalah yang saling berhubungan satu sama lain pada
berbagai faktor yang telah didefinisikan sebagai masalah yang penting dan suatu
diagram yang menjelaskan secara garis besar alur logika berjalannya sebuah penelitian.

Anda mungkin juga menyukai