Anda di halaman 1dari 3

Hasil Presentasi Kelompok 8

Terhadap Kelompok 7
Pertanyaan dari kelompok 7:
1. Afiqah Fianda
Di dalam salah satu aliran etika, adalah etika teleologi. Apa contoh kasus dari aliran
teleologi ini?
2. Naila Sianturi (211201149), Fakultas Kehutanan
Sebutkan contoh Pancasila sebagai sistem etika dalam kehidupan bermasyarakat?
3. Ricky Martin
Jika seseorang melakukan kesalahan yang tidak disengaja dan diberi hukuman atas
kesalahannya tersebut. Apakah nilai Pancasila dalam sila ke-5 masih diterapkan?
4. Muhammad Azka
Dari materi, ada disebutkan bahwa ada beberapa poin yang dibutuhkan agar Pancasila
dapat terwujud dalam sistem etika. Jadi, apa yang harus dilakukan agar poin-poin itu
dapat terealisasikan sehingga Pancasila sebagai sistem etika bisa terwujud?
5. Finanda Putri Adisti (210502137)
Apakah sifat baik dalam bernegara itu selalu disangkutpautkan dengan Pancasila?

Jawaban dari kelompok 8:


1. Reffi Zahara Anggraini
Etika teleologi mengukur baik dan buruknya suatu tindakan berdasarkan tujuan yang
ingin dicapai dengan tindakan itu atau berdasarkan akibat yang ditimbulkan oleh tindakan
itu. Jadi, dapat kita simpulkan bahwa teleologis ini merupakan pertimbangan moral akan
baik buruknya suatu tindakan yang dilakukan. Contoh kasusnya adalah seorang anak
yang mencuri untuk membeli obat bagi ibunya yang sedang sakit. Tindakan ini baik
untuk moral dan kemanusiaan tetapi dalam aspek hukum tindakan ini tentulah melanggar
hukum.

2. Dara Naura Dhinanti


 Mengakui persamaan hak, kewajiban, dan kedudukan semua orang sama di mata
hukum, agama, sosial, dan lainnya.
 Saling mengedepankan sikap toleransi atau tenggang rasa antar masyarakat.
 Menjalin pertemanan dengan siapa saja tanpa membeda-bedakan ras, suku,
agama, dan lainnya.

3. Mhd. Sultan Alfarisi


Menurut saya, keadilan masih tetap diterapkan, walaupun sengaja atau tidak disengaja
seseorang dalam melakukan kesalahan, tetap saja yang namanya kesalahan itu pasti akan
merugikan orang lain. Jika orang yang melakukan kesalahan tersebut dibebaskan tanpa
dilakukan tindakan apapun terhadapnya, maka orang yang merasakan kerugian atas
kesalahannya akan mengalami yang namanya ketidakadilan.

4. Mhd. Sultan Alfarisi


Kita harus mendidik diri kita sendiri dan juga menyebarkan ajaran tentang ilmu
pendidikan Pancasila agar dapat tertanam dengan kuat dalam pola pikir masyarakat sejak
dini. Lalu, kita harus kembali pada diri kita sendiri, karena mau bagaimanapun tingginya
ilmu kita, jika kita tidak bisa menerapkannya dalam kehidupan kita, maka itu tidak akan
pernah berhasil.

5. Tasya Angelina Lumban Tobing


Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa Indonesia mempunyai nilai-nilai yang
wajib diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Kandungan dari sila-sila Pancasila secara
garis besar terbagi atas beberapa tingkatan yang pertama adalah nilai dasar, instrumental,
dan praktis. Pancasila juga mengandung nilai moral dan norma yang harus diterima oleh
seluruh warga negara karena hal tersebut menjadi landasan bagi kehidupan bersama di
Indonesia. Meskipun Pancasila terdiri dari lima sila berbeda, tetapi semua saling
melengkapi dan menjadikan Pancasila sebagai satu kesatuan yang utuh untuk jadi
pedoman kehidupan bersama di Indonesia.
Tanggapan, Kritik, dan Saran dari kelompok 7 terhadap kelompok 8:
1. Muhammad Azka
Menurut saya, presentasi dari kelompok sangat bagus dan terstruktur dan ppt nya juga
terlihat menarik, moderator juga cukup tanggap dalam merespon audiens dan ketika sesi
tanya jawab pun kelompok 8 sangat baik dalam merespon pertanyaan dari kelompok 7
2. Finanda Putri Adisty
Menurut saya mulai dari design ppt-nya sangat menarik untuk dilihat dan presentasi yang
dilakukan cukup bagus serta pertanyaan yang diberikan dapat dijawab dan direspon
dengan baik.
3. Rahmat Diski Tanjung
Menurut saya presentasinya bagus, tetapi terlihat sangat datar saat membawakannya dan
terlihat sangat kaku. Terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai