Anda di halaman 1dari 3

Agnes Davonar adalah keluarga bersaudara penulis yang memulai kariernya dalam blog, dua kakak

beradik ini telah melahirkan banyak cerita online yang begitu dekat dengan kehidupan pembacanya.
Lebih dari sejuta pembaca telah melihat karyanya lewat situs pribadinya www.agnesdavonar.net.
Selain dikenal sebagai blogger papan atas indonesia dengan sejumlah prestasi internasional, ia juga
dikenal sebagai penulis best seller yang telah melahirkan 8 novel fiksi dan 2 biografi sukses yang
diakui di beberapa perpustakaan universitas asia dan australia sebagai koleksi resmi. 4 dari novelnya
telah diadaptasikan ke layar lebar hingga tahun 2011. Kini Agnes melanjutkan kehidupannya di
Amerika, sedangkan Davonar melanjutkan kuliahnya di Universitas Tarumanegara. Mereka juga
merintis Gerakan sosial @IndonesiaBerdoa yang memiliki lebih dari 45.000 follower sebagai yayasan
amal mereka untuk anak-anak Indonesia dan mereka yang membutuhkan.

Agnes Davonar lahir di Jakarta pada 8 Oktober 1989. Ia lahir dari pasangan mendiang Ng Bui Cui dan
Bong Nien Chin. Penulis buku “Surat Kecil untuk Tuhan” itu juga merupakan anak pertama dari dua
bersaudara.
Nama Agnes Davonar memiliki asal usul yang unik, yakni gabungan dari namanya dan sang adik.
Agnes adalah namanya sendiri, sedangkan Davonar adalah nama adik laki-lakinya, Teddy Davonar.

Kedua kakak beradik ini cukup misterius. Sehingga penggemar harus menunggu lima tahun untuk
melihat sosok mereka di muka umum.

Seperti diketahui, Agnes memulai kariernya lewat dunia maya. Kala itu, penulis tersebut
mengunggah beberapa cerita pendek di media sosial lawas, Friendster. Karena banyaknya peminat,
ia akhirnya membuat sebuah blog pribadi yang memuat karya berupa novel online.

Usai membuat blog, Agnes sempat mengikuti sejumlah kompetisi blog, mulai dari nasional hingga
internasional. Dirinya pun memenangkan pengharagaan Bubu Award 2010 dengan kategori The
Most Influential Blogger.

Popularitas Agnes dimulai ketika salah satu novelnya yang bertajuk “Misteri Kematian Gaby dan
Lagunya Jauh: Lirik Lagu Terakhir” digandrungi oleh banyak pembaca. Pasalnya, novel tersebut
terinspirasi dari lagu bertajuk “Jauh” yang penulis lagunya dikabarkan bunuh diri.

Selang beberapa waktu, karya Agnes yang bertajuk “Surat Kecil untuk Tuhan” melejit di Tanah Air.
Buku itu memuat kisah nyata tentang seorang perempuan yang menderita kanker jaringan lunak.

Pada 2017, novel tersebut diadaptasi menjadi film layar lebar dengan judul yang sama. Film itu
digarap oleh Fajar Bustomi dan dibintangi oleh Bunga Citra Lestari, Joe Taslim, Aura Kasih, Bima
Azriel dan Lukman Sardi.

Selain “Surat Kecil untuk Tuhan”, Agnes juga merilis judul buku lain seperti “My Last Love”, “My
Blackberry Girlfriend”, “Sebuah Lagu untuk Tuhan, “Pesawat Kertas Terakhir”, “Ibu Aku
Mencintaimu”, dan masih banyak lagi.
Kemudian, beberapa karya seperti “Ayah Mengapa Aku Berbeda” dan “My Idiot Brother” juga
diangkat menjadi film layar lebar.
Penulis ini memulai karielnya sejak tahun 2010 ketika mereka rajin mengikuti kompetisi blog
nasional hingga internasional. Salah satu prestasi paling cemerlang mereka adalah ketika terpilih
menjadi the most influential blogger bubu award 2010 dimana ajang itu dibuat untuk memberikan
penghargaan kepada orang-orang penting dalam dunia internet Indonesia. Di tahun yang sama
mereka juga terpilih sebagai satu-satunya bloger asia yang dalam kompetisi fifa word cup di afrika
selatan keluar sebagai blogger terbaik perwakilan asia, agnes davonar juga meraih penghargaan 10
perempuan inspiratif tahun 2015 yang memberikan dampak sosial dalam karyanya.

Setelah meraih penghargaan itu nama mereka kemudian semakin dikenal di dunia sastra Indonesia
karena fokus blog mereka kebanyakan adalah tentang dunia tulis menulis. Ketika salah satu cerita
mereka berjudul gaby meledak menjadi mitos tentang pecipta lagu yang meninggal serta
menghantui public Indonesia, nama mereka pun terangkat. Di tahun yang sama mereka melahirkan
novel pertama mereka surat kecil untuk Tuhan yang sukses terjual lebih dari 300.000 copy.

Anda mungkin juga menyukai