Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN

MUSYAWARAH PERHIMPUNAN XXXV

Disusun oleh:
PANITIA MUSYAWARAH PERHIMPUNAN XXXV

PERHIMPUNAN MAHASISWA PECINTA ALAM


PALAWA UNPAD
UNIVERSITAS PADJADJARAN
JATINANGOR
2020
2

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI i
DAFTAR TABEL ii
DAFTAR GAMBAR iii
DAFTAR LAMPIRAN iv
BAB I PENDAHULUAN 1
1.1. Latar Belakang..................................................................................................1
1.2. Dasar Pemikiran................................................................................................1
1.3. Dasar Pelaksanaan............................................................................................1
1.4. Maksud dan Tujuan...........................................................................................2
1.4.1 Maksud 2
1.4.2 Tujuan 2
BAB II GAMBARAN UMUM KEGIATAN 3
2.1 Nama Kegiatan..................................................................................................3
2.2 Waktu dan Tempat Pelaksanaan.......................................................................3
2.3 Bentuk Kegiatan................................................................................................3
2.4 Agenda Kegiatan...............................................................................................3
2.5 Target Kegiatan.................................................................................................4
BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN 5
3.1 Kronologis Kegiatan.........................................................................................5
3.2 Deskripsi Kegiatan............................................................................................6
3.3 Hambatan Kegiatan...........................................................................................8
3.4 Laporan Keuangan............................................................................................8
3.5 Dokumentasi Kegiatan......................................................................................9
BAB IV PENUTUP 10
4.1 Simpulan.........................................................................................................10
4.2 Saran...............................................................................................................10

2
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Kronologis Kegiatan..................................................................................5


Tabel 2. Pemasukan.................................................................................................8
Tabel 3. Pengeluaran................................................................................................8

iii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Menyanyikan Hymne Palawa……………………………………….9


Gambar 2. Calon Ketua DP XXXI…………..………………………………….9
Gambar 3. Pengambilan Kesimpulan...................………………………………9
Gambar 4. Serah-terima Jabatan........…………………………………………..9

iv
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Susunan Kepanitiaan...........................................................................1


Lampiran 2. Laporan Perbidang...............................................................................2
Lampiran 3. Rundown............................................................................................17
Lampiran 4. Ketetapan MUPER............................................................................18
Lampiran 5. Keputusan Muper..............................................................................52
Lampiran 6. Notulensi Kegiatan............................................................................66
Lampiran 7. AD/ART Berlaku...............................................................................76

v
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Perhimpunan Mahasiswa Pecinta Alam Palawa Unpad merupakan
organisasi kepecintaalaman di lingkungan Universitas Padjadjaran. Palawa Unpad
memiliki struktur pengurus untuk mengatur jalannya roda organisasi yang disebut
Dewan Pengurus.
Pada satu periode kepengurusan, banyak hal yang telah dilakukan oleh
Dewan Pengurus (DP), diantaranya mengurus status keanggotaan Anggota Muda
(AM), melakukan latihan fisik, kegiatan operasional dan berbagai kegiatan
pengembangan diri lainnya yang dirangkum dalam satu inti kegiatan yang
berlandaskan Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pendidikan, Penelitian dan
Pengabdian.
Musyawarah Perhimpunan merupakan lembaga tertinggi dalam
perhimpunan. Musyawarah Perhimpunan XXXV ini merupakan kegiatan akhir
periode kepengurusan DP XXX untuk mempertanggungjawabkan kegiatan yang
sudah dilakukan selama periode kepengurusan. Selain itu, dibahas juga AD/ART
sebagai landasan aturan perhimpunan dan pemilihan Ketua Umum periode
selanjutnya. Peserta dari kegiatan Musyawarah Perhimpunan adalah seluruh
anggota Palawa Unpad yang masih aktif di lingkungan kampus dan Anggota Luar
Biasa (ALB). Seluruh anggota dapat menyampaikan gagasan dan aspirasinya
untuk dibahas.

1.2. Dasar Pemikiran


Musyawarah Perhimpunan merupakan lembaga tertinggi dan diikuti oleh
seluruh anggota perhimpunan sehingga menjadi tempat untuk Dewan Pengurus
memberikan laporan pertanggungjawabannya dan membahas permasalahan yang
terjadi di dalam organisasi untuk dikaji bersama.

1.3. Dasar Pelaksanaan


Dasar-dasar kegiatan ini adalah sebagai berikut :

1
2

1. Anggaran Dasar Palawa Unpad BAB V Pasal 10 tentang Struktur


Organisasi.
2. Anggaran Dasar Palawa Unpad BAB VII Pasal 15 tentang Musyawarah
Perhimpunan.
3. Anggaran Rumah Tangga Palawa Unpad BAB II Pasal 7 dan Pasal 8
tentang Dewan Pengurus dan Majelis Musyawarah Perhimpunan.
4. Anggaran Rumah Tangga Palawa Unpad BAB III Pasal 18 tentang
Musyawarah Perhimpunan Palawa Unpad.

1.4. Maksud dan Tujuan


1.4.1 Maksud
1. Meninjau kembali Anggaran Dasar (AD), Anggaran Rumah Tangga (ART)
dan Ketetapan Muper sebelumnya untuk memastikan relevansi aturan
dengan kondisi yang terjadi pada suatu waktu tertentu.
2. Melaporkan dan Mengevaluasi program kerja dan kinerja Dewan Pengurus
XXX Palawa Unpad.
3. Sarana bagi seluruh anggota Palawa Unpad dalam menyampaikan ide,
gagasan, dan aspirasinya.
4. Memilih, mengangkat, dan mengesahkan Ketua Dewan Pengurus XXXI.
1.4.2 Tujuan
1. AD/ART yang dijadikan landasan pedoman dasar bagi kegiatan
perhimpunan dimengerti dan dipahami oleh seluruh anggota perhimpunan.
2. Mengetahui kinerja Dewan Pengurus dan keadaan perhimpunan.
3. Seluruh anggota Palawa Unpad dapat menyampaikan ide, gagasan dan
aspirasinya.
4. Terpilih Ketua Dewan Pengurus XXXI.
BAB II
GAMBARAN UMUM KEGIATAN

2.1 Nama Kegiatan


Nama kegiatan ini adalah Musyawarah Perhimpunan XXXV Palawa Unpad.

2.2 Waktu dan Tempat Pelaksanaan


Adapun kegiatan Musyawarah Perhimpunan XXXV dilaksanakan pada :
Hari, tanggal : Sabtu-Minggu, 9-10 November 2019
Tempat : Gedung 4 FPIK Universitas Padjadjaran.

2.3 Bentuk Kegiatan


Bentuk kegiatan Musyawarah Perhimpunan ini adalah formal dengan
dihadiri oleh seluruh anggota perhimpunan dan dipimpin oleh pimpinan sidang
yang terdiri dari ketua dan wakil ketua. Kegiatan Musyawarah baru dapat
terlaksana jika jumlah anggota aktif mencapai kuorum.

2.4 Agenda Kegiatan


Agenda kegiatan Musyawarah Perhimpunan XXXV adalah :
1. Pembukaan Musyawarah Perhimpunan XXXV Palawa Unpad oleh
pimpinan sidang sebelumnya.
2. Pembahasan dan Penyepakatan Agenda Sidang.
3. Pembahasan dan Penyepakatan Tata Tertib.
4. Pemilihan Pimpinan Sidang dan Notulensi.
5. Pemaparan Laporan Pertanggungjawaban Dewan Pengurus XXX.
6. Pembahasan dan Penilaian Laporan Pertanggungjawaban DP XXX.
7. Pembahasan dan Penetapan Kembali AD/ART.
8. Pembahasan dan Penetapan TAP MUPER.
9. Pemilihan Ketua Dewan Pengurus XXXI.
10. Penutupan Musyawarah Perhimpunan XXXV Palawa Unpad.

3
4

2.5 Target Kegiatan


1. Jumlah Anggota Aktif yang hadir lebih dari 50% dan dihadiri oleh
Anggota Luar Biasa.
2. Laporan pertanggungjawaban Ketua Umum Dewan Pengurus XXX
dimengerti dan diterima oleh forum.
3. Pembahasan mengenai aspirasi dan permasalahan perhimpunan dapat
ditemukan solusinya.
4. Terpilihnya Ketua Dewan Pengurus XXXI.
5

BAB III
PELAKSANAAN KEGIATAN

3.1 Kronologis Kegiatan


Tabel 1. Kronologis Kegiatan

Hari/Tanggal Waktu Kegiatan


09.00-11.00 Kumpul dan Persiapan ruangan
11.00-12.00 Pengkondisian peserta, pembagian
draf muper dan registrasi
12.15-13.15 Istirahat
13.15-13.20 Pembukaan acara oleh pimpinan
sidang sementara
13.20-13.25 Menyanyikan Hymne Palawa
13.25-13.45 Pembacaan AD/ART
13.45-14.45 Penyepakatan agenda sidang dan
Penyepakatan tata tertib
14.45-15.15 Pemilihan dan penetapan pimpinan
Sabtu, 9 November 2019
sidang baru
15.15-17.00 Pemaparan Laporan
Pertanggungjawaban DP XXX
17.00-18.30 Pembahasan dan Penilaian
Pertanggungjawaban DP XXX
18.30-19.15 Istirahat
19.15-20.00 Lanjut Pembahasan dan Penilaian
Pertanggungjawaban DP XXX
20.00-23.30 Pembahasan dan Penetapan TAP
MUPER
23.30-24.00 Pemilihan Ketua DP XXXI
00.00-05.40 Pemilihan Ketua DP XXXI
05.40-06.10 Istirahat
Minggu, 10 November
06.10-06.46 Serah Terima Jabatan Kepada Ketua
2019
DP Baru
06.46-07.10 Penutupan dan Beres-beres

3.2 Deskripsi Kegiatan


Sabtu, 9 November 2019
Setelah berbagai persiapan, Sidang Muper dimulai pukul 11.00 WIB. Sebelum
acara ini bisa dimulai, sebelumnya forum sempat menunda acara selama beberapa
6

waktu dikarenakan peserta forum belum memenuhi kuorum. Pimpinan sidang


sementara yakni Kang Angga dan notulen sementara yakni Kang Adlan. Acara
dimulai dengan menyanyikan Hymne Palawa dan dilanjutkan pembacaan agenda.
Sebelum agenda sidang disepakati, forum sempat membahas lagi perkara kuorum
sebelum akhirnya memutuskan bahwa sidang bisa dilanjutkan. Pimpinan sidang
sementara memimpin forum dalam membahas agenda dan tata tertib hingga
akhirnya disetujui forum.
Selanjutnya yakni memilih Pimpinan Sidang dan Wakil Pimpinan Sidang.
Untuk memilih Pimpinan Sidang dan Wakil Pimpinan Sidang, forum
diberitahukan terlebih dahulu apakah ada yang ingin mengajukan diri menjadi
Pimpinan Sidang dan Wakil Pimpinan Sidang. Kang Rizky dan Kang Timothypun
mencoba untuk mengajukan diri. Setelah melakukan diskusi, forum menyepakati
Kang Rizky sebagai Pimpinan Sidang dan Kang Timothy sebagai Wakil Pimpinan
Sidang. Selain itu, Notulenpun juga diadakan pemilihan ulang kembali dan
terpilihlah Teh Isti sebagai Notulen yang baru sehingga Notulen sementara yaitu
Teh Sharfina langsung bisa digantikan kedudukannya.
Agenda selanjutnya yakni membahas pertanggungjawaban DP XXX.
Forum setuju bahwa pembahasannya menggunakan teknis Ketua DP memaparkan
pertanggungjawaban di hadapan forum, dan dokumen LPJ-nya dibagikan lewat
media sosial line kepada forum. Penyampaian dipimpin oleh laporan Kang Dhani
sebagai Ketua DP, dilanjutkan laporan per bidang dalam kepengurusan DP XXX.
Pemaparan laporan dilakukan dengan cukup singkat karena pada Muper
sebelumnya sudah banyak dibahas dan sekaranglah waktunya penilaian atas
pertanggungjawaban DP XXX.
Setelah dilakukan pemaparan laporan dari DP XXX, forum mulai
membahas mengenai kinerja Ketua Dewan Pengurus XXX. Diksusi banyak
menyoroti tentang alat yang tidak ada di gudang, banyak alat yang tidak terdeteksi
sedang berada dimana dan beberapa alat yang mengalami kerusakan. Selain itu,
hal lain yang cukup lama dibahas yakni tentang keuangan, fokusnya pada piutang
anggota yang banyak mengalami masalah dan keuangan ekspedisi yang
bercampur dengan uang Dewan Pengurus. Setelah perpanjangan kinerja yang
7

dilakukan dari Muper sebelumnya, DP XXX sudah cukup berhasil menyelesaikan


masalah-masalah yang ada sehingga forum menyepakati bahwa LPJ dari DP XXX
diterima.
Agenda selanjutnya yakni pembahasan AD/ART. Pembahasan banyak
menyoroti tentang ART. Pembahasan beberapa pasal terbilang cukup panjang,
sehingga memakan banyak waktu. Pembahasan AD/ART ini menghasilkan
keputusan perbaikan pada beberapa pasal. Seusai pembahasan ini, dilanjut dengan
pembahasan Tap Muper. Teknis yang disepakati forum yakni dokumen Tap
Muper disebarkan di grup Line anggota aktif supaya semua dapat membaca.
Setelah semua Tap Muper dibaca, barulah diadakan diskusi bagian mana saja
yang perlu diubah. Pembahasan berakhir pada sekitar pukul 23.30 WIB.
Kemudian agenda selanjutnya dilanjutkan yaitu pemilihan Ketua DP XXXI.
Minggu, 10 November 2019
Hari kedua, masih dilanjutkan dalam proses pemilihan Ketua DP. Teknisnya
adalah dibacakan terlebih dahulu mengenai syarat-syarat untuk menjadi Ketua
Umum Dewan Pengurus, setelah itu masing-masing calon maju kedepa
menghadap kepada peserta muper baik yang ditunjuk atau mengajukan diri. Dari 6
yang maju hanya menyisakan 4 calon yang memantapkan diri untuk melanjutkan
ke tahap seleksi selanjutnya yaitu Teh Praselia, Kang Angga, Kang Faiq, dan
Kang Fikri. Selanjutnya masing-masing calon dipersilahkan mempersiapkan diri
untuk mempersiapkan visi dan misi di luar ruangan muper, lalu menunggu untuk
dipanggil berdasarkan Nomor Pokok Palawa untuk mengutarakan hal tersebut.
Setiap calon menyampaikan visi dan misi, lalu setelah itu dibuka sesi tanya jawab
yang waktu dan teknisnyanya telah disepakati oleh kuorum dan pimpinan sidang.
Penentuan Ketua Umum Dewan Pengurus XXXI dilakukan dengan musyawarah
setiap peserta muper (kecuali para calon) duduk melingkar, pada awalnya setiap
calon diseleksi berdasarkan visi dan misi namun setelah itu berdasarkan ususlan
Kang Dhani setiap calon diseleksi berdasarkan dengan poin-poin seperti
kedekatan, karakter, inovasi, respect, dan risiko lalu dilihat siapa yang paling
banyak unggul. Berdasarkan hasil keputusan para peserta muper, diputuskan
bahwa Kang Angga Niagara (PLW 24382 177 GA) sebagai Ketua Umum Dewan
8

Pegurus Palawa Unpad XXXI periode 2019-2020. Selanjutnya adalah serah


terima jabatan dengan penyerahan bendera palawa dari Kang Dhani kepada Kang
Angga.
Agenda terakhir adalah penutupan MUPER XXXV Palawa Unpad pada 10
November 2019 pukul 06.46 WIB dengan dibacakannya Berita Acara dan
ditandatangani oleh Pimpinan dan Wakil sidang MUPER XXXV.

3.3 Hambatan Kegiatan


Dalam proses persiapan dan pelaksanaan Musyawarah Perhimpunan
XXXV terdapat beberapa hambatan pada kegiatan ini yaitu kurangnya kesadaran
dari anggota aktif Palawa Unpad untuk menghadiri Muper, sehingga kegiatan
diadakan dengan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk menunggu
anggota-anggota lain hadir untuk memenuhi kuorum.

3.4 Laporan Keuangan


3.4.1 Pemasukan
Tabel 2. Pemasukan

PEMASUKAN
Sumber Anggaran
Dewan Pengurus Rp.748.000
TOTAL Rp 748.000

3.4.2 Pengeluaran
Tabel 3. Pengeluaran
PENGELUARAN
Bidang Jumlah
Logistik Rp. 48.000
Administrasi Rp 79.500
Konsumsi Rp 620.500
TOTAL Rp 748.000

3.5 Dokumentasi Kegiatan


9

Gambar 1. Menyanyikan Hymne Palawa Gambar 2. Calon Ketua DP XXXI

Gambar 3. Pengambilan Kesimpulan Gambar 4. Serah-terima Jabatan


BAB IV
PENUTUP

4.1 Simpulan
Secara keseluruhan, kegiatan ini berjalan dengan lancar. Namun, tidak
sesuai jadwal dikarenakan harus menunggu kuorum hingga beberapa jam.
Berikut ini beberapa hal yang dihasilkan pada Musyawarah Perhimpunan XXXV
Palawa Unpad, yaitu :
1. Diterimanya laporan pertanggungjawaban dan pendemisioneran
Dewan Pengurus XXX Palawa Unpad.
2. Pembahasan ulang dan perubahan AD/ART.
3. Perbaikan TAP MUPER tentang:
a. Pengembaraan Anggota Muda
b. Penambahan tanda baca yang kurang di Tap Muper
4. Terpilihnya Angga Niagara sebagai Ketua Dewan Pengurus XXXI
Palawa Unpad.
4.2 Saran
Panitia berharap untuk Musyawarah Perhimpunan kedepannya perlu
diperhatikan beberapa hal berikut ini :
1. Memastikan jumlah anggota yang dapat hadir pada pelaksanaan
Muper, sehingga dapat dimulai tepat waktu.
2. Komunikasi yang baik antarbidang, serta komunikasi bagian hal-hal
yang harus disiapkan untuk pelaksanaan Muper. Anggota yang baru
sekali melaksanakan Muper biasanya belum terlalu paham tentang
tata cara Muper sehingga perlu dibimbing, terutama untuk hal-hal
sejenis konsideran.
3. Setiap anggota Palawa Unpad sebaiknya memiliki kepedulian tinggi
terhadap agenda yang dilaksanakan Palawa Unpad, terutama untuk
agenda yang sangat pentig seperti Muper. Minimnya anggota yang
datang pada Muper dapat menghambat berjalannya Muper, sebab
Muper memerlukan kuorum untuk dimulai.

10
11

Demikian Laporan Pertanggungjawaban pada Muper XXXV Palawa


Unpad sebagai gambaran untuk Muper selanjutnya. Kegiatan ini dapat berjalan
dengan dukungan dari setiap anggota. Akhir kata, panitia mengucapkan terima
kasih.

Bandung, 4 Mei 2020

Dewan Pengurus XXXI


PALAWA UNPAD Ketua Pelaksana
Ketua Umum MUPER XXXV

Angga Niagara Adi Suwardi


PLW 24382 177 GA xPLW 005 MT

Anda mungkin juga menyukai