Anda di halaman 1dari 12

Proposal

Project Work
Redesain Gedung Perpustakaan SMKN 5 Banjarmasin
Jl.Mayjend Soetoyo.S No. 330 telp. 0511 4368705

DISUSUN OLEH :
NAMA NIS
MELLYANTI AYU LESTARI 13140
MUHAMMAD NOOR CHALISH SABIL MUFTIE 13143
NOOR AINA APRILIA 13145
NOVRI YANOR ZIDAN 13147
NUR AYU ULANDARI 13148

KELAS :

XII DPIB B

PROGRAM STUDI KEAHLIAN :

DESAIN PEMODELAN DAN INFORMASI BANGUNAN

Program keahlian
Desain Permodelan dan Informasi Bangunan
Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 5 Banjarmasin
Tahun 2020/2021

i
Halaman Pengesahan
Dari Sekolah

Laporan Project Work dengan judul “Redesain Bangunan Gedung Perpustakaan SMKN 5
Banjarmasin”
TANGGAL September S/D November 2020
Disetujui oleh :
Kepala Program Studi Pembimbing Sekolah

Muhammad Taufik, ST Ernawati A., ST


NIP. 197511192007012014 NIP. 197511192007012014

Kepala Sekolah

Drs. Syahrir, MM
NIP. 196712311992031050

ii
Kata Pengantar

Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah. SWT yang telah memberikan
rahmat dan karunianya sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan hasil pelaksanaan
Project Work yang di laksanakan dari tanggal september s/d november 2020 dan laporan ini
merupakan sebagai bukti bahwa penulis telah selesai melaksanakan Project Work di SMKN 5
BANJARMASIN

Laporan dapat disusun dan diselesaikan dengan baik dan lancar berkat bantuan dari
berbagai pihak dan berkat bantuan ini saya mengucapkan banyak terima kasih kepada :
1. Drs. Syahrir, MM selaku Kepala Sekolah SMKN 5 Banjarmasin.
2. Muhammad Taufik,ST selaku Kepala Kompetensi Keahlian Desain
Pemodelan & Informasi Bangunan.
3. Ernawati A., ST selaku Pembimbing dari sekolah.
4. Fathul Jannah, ST selaku Wali Kelas.
5. Selaku pihak yang telah membantu proses penyusunan laporan ini, sehingga
laporan ini dapat penulis selesaikan dengan lancar.
Penulis mengakui bahwa laporan ini masih jauh dari sempurna dengan dasar
itu saya mohon kritik dan saran yang membangun agar laporan ini lebih
sempurna dan semoga penulisan laporan Project Work ini dapat memberikan
manfaat bagi penulis khususnya dan pembaca pada sekaliannya. Amin...

Banjarmasin,

Penulis

iii
DAFTAR ISI

COVER....................................................................................................................i

HALAMAN PENGESAHAN................................................................................ii

KATA PENGANTAR..........................................................................................iii

DAFTAR ISI..........................................................................................................iv

BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................1

A. Judul Project Work................................................................................1

B. Latar Belakang ......................................................................................1

C. Lokasi Project Work..............................................................................1

D. Data umum Project Work......................................................................1

E. Tujun dan Manfaat.................................................................................1

F. Ruang Lingkup......................................................................................1

G. Metode Pengumpulan Data....................................................................1

H. Sistematika Penulisan............................................................................1

BAB II TINJAUAN PUSTAKA............................................................................4

A. ........................................................................................................................4

B. ........................................................................................................................4

C. ...............................................................................................................4

BAB III .................................................................................................................34

A. ......................................................................................................................34

B. ......................................................................................................................34

iv
C. ......................................................................................................................38

BAB IV MANAJEMAN KONSTRUKSI...........................................................48

A. ......................................................................................................................48

B. ......................................................................................................................49

BAB V PENUTUP..................................................................................................4

A. ...............................................................................................................4

D. ...............................................................................................................4

DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................50

Lampiran .............................................................................................................51

v
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Judul Project Work

Judul Yang Diangkat Penulis Dalam Project Work Ini Adalah ”Redesain Struktur
Pembangunan Gedung Perpustakaan Smkn 5 Banjarmasin”

1.2 Latar Belakang

SMK Negeri 5 Banjarmasin Awalnya Berdiri Pada Tahun 1969 Dan SMK Negeri
5 Banjarmasin Adalah Sekolah Swasta Yang Dijalan Kan Oleh Yayasan Sehingga Pada
Awal Berdiri Hingga Memperoleh Sk Perubahan Status Negeri Bernama STM
Hastemsin.demi mewujudkan tujuan institusi untuk menuju kemandirian sekolah
melalui proses perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan evaluasi dengan
memanfaatkan sumber daya yang ada secara maksimal dalam meningkatkan
kemampuan keterampilan siswa dalam memenuhi tenaga kerja pada dunia usaha/industri
dan menguasai IPTEK.
Hasil dari berbagai pengembangan dan pembangunan yang dilaksanakan di
SMK Negeri 5 Banjarmasin telah melahirkan alumni-alumni yang sukses baik
mereka yang bekerja di kantor-kantor pemerintah, bekerja di industri-industri
swasta nasional dan internasional maupun mereka yang sukses berwirausaha
mengembangkan usahanya sendiri.
Berdasarkan surat keputusan pemerintah menteri pendidikan, Khususnya Jurusan
Desain Permodelan Dan Informasi Bangunan harus memahami gambar kontruksi
bangunan mengunakan aplikasi komputer 2D ataupun 3D, desain interior dan eksterior,
konstruksi jalan dan jembatan, menghitung RAB, laporan pelaksanaan pembangunan,
dasar-dasar perencanaan dan pelaksanaan konstruksi bangunan, Salah satu usaha
untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan dalam dasar gambar konstruksi
bangunan Dan perencanaan konstruksi adalah dengan menyusun Project Work.
Sebagai obyek penulisan dari Project Work ini adalah Redesain Struktur
Pembangunan Gedung Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin.

1
Prinsip dari perencanaan struktur gedung ini adalah menghasilkan suatu bangunan
yang aman, nyaman, kuat, efisian dan ekonomis. Suatu konstruksi gedung harus
mampu menahan beban dan gaya-gaya yang bekerja pada konstruksi itu sendiri,
sehingga bangunan atau struktur gedung aman dalam jangka waktu yang direncanakan.
Dalam proyek ini direncanakan sebuah gedung Perpustakaan dimana ditempat
tersebut akan digunakan kegiatan yang berhubungan dengan kegiatan Sekolah dan
tempat pendukung proses kegiatan belajar mengajar.

1.3 Lokasi Project Work


Project Work Redesain bangunan gedung perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin ini
terletak pada SMK Negeri 5 Banjarmasin, dan berbatasan langsung dengan :
Sebelah Utara :
Sebelah Selatan :
Sebelah Timur :
Sebelah Barat :
Untuk lebih jelas lokasi proyek dapat dilihat pada gambar 1.1
seperti pada gambar dibawah ini.

Gambar 1.1 Denah Lokasi


1.4 Data umum Project Work
Adapun data-data Project Work Redesain Gedung Perpustakaan SMK Negeri 5
Banjarmasin adalah sebagai berikut :
a. Nama Proyek : Redesain Gedung Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin
b. Lokasi Pekerjaan : SMK Negeri 5 – Banjarmasin
c. Jumlah Lantai : 1 Lantai

 Data Teknis Proyek


a. Nama Bangunan : Gedung Perpustakaan
b. Luas Lantai Terdiri atas :
- Luas Lantai 1 :
c. Fungsi Lantai Terdiri atas :
- Lantai 1 :
d. Pekerjaan Bangunan :
- Pekerjaan persiapan
- Pekerjaan struktur
- Pekerjaan arsitektur
- Pekerjaan infrastruktur
- Pekerjaan ME

2
 Spesifikasi Struktur
 Mutu Beton Struktur :
 Beton Praktis dengan campuran 1Pc:2Ps:3Kr
 Mutu Tulangan Baja :

 Spesifikasi Pondasi
 Jenis Tanah : Tanah yang berupa lempung keras (claystone) yang berupa serpihan-
serpihan batuan, sampai kedalaman 4 m.
 Jenis Pondasi Terdiri dari :
- Pondasi Foot Plat (FP.01)
- Pondasi Foot Plat (FP.02)
- Pondasi Foot Plat (FP.03)
- Pondasi Foot Plat (FP.04)
 Spesifikasi Atap
- Mutu Baja :
- Rangka Atap
- Penutup Atap :
- Gording :
- Usuk dan Reng :

1.5 Tujuan dan Manfaat


1.5.1 Tujuan
Tujuan dari Project Work ini adalah agar penulis dapat meredesain ulang struktur
pembangunan Gedung Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin mulai dari sub
struktur yaitu bagian mendukung struktur; pondasi/bagian atau struktur bertindak
sebagai dukungan, dasar, atau pondasi/kerangka dasar atau landasan yang mendukung
suprastruktur, dan didukung oleh infrastruktur sampai upper struktur yaitu pekerjaan
struktur bagian atas atau struktur yang secara langsung menerima beban bangunan
baik dari arah vertikal maupun horisontal.
1.5.2 Manfaat
Manfaat yang dapat diambil dari pembuataan Project Work ini adalah menambah
wawasan, pengalaman dan ilmu pengetahuan penulis tentang meredesain struktur
bangunan gedung.

1.6 Ruang Lingkup


Ruang lingkup penulisan dalam penyusunan Project Work ini membahas tentang
perencanaan struktur banguan gedung. Adapun Ruang lingkup penulisan Project Work
ini meliputi:
1. Perancangan Atap
2. Perancangan Plat Lantai
3. Perancangan Tangga
4. Perancangan Balok
5. Perancangan Kolom
6. Perancangan Pondasi
7. Rencana Kerja dan Syarat-syarat
8. Rencana Anggaran Biaya

3
1.7 Metode Pengumpulan Data
Terdapat beberapa metode yang digunakan penulis untuk memperoleh data – data yang
diperlukan, antara lain sebagai berikut:
1. Metode observasi
Metode pengumpulan data dengan melakukan pengamatan langsung pada obyek
dilapangan dan kemudian diolah dalam bentuk laporan tertulis. Contohnya yaitu melihat
keseluruhan bangunan gedung Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin meliputi
pengamatan terhadap bentuk – bentuk kolom dan balok, pengamatan terhadap pelat
lantai, tangga dan struktur atap.

2. Metode wawancara
Metode pengumpulan data dengan cara mengajukan pertanyaan secara langsung kepada
beberapa pihak atau tenaga ahli yang paham tentang proyek pembangunan gedung
Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin. Contohnya yaitu dengan cara tanya jawab
dengan pelaksana lapangan tentang dimensi balok, kolom, pelat lantai dan tangga yang
digunakan diproyek pembangunan gedung Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin dan
bertanya dimensi dari besi yang digunakan untuk pelat lantai, kolom, balok dan tangga
gedung SMK Negeri 5 Banjarmasin. Selain itu bertanya dengan pelaksana lapangan tentang
struktur atap yang digunakan diproyek pembangunan gedung SMK Negeri 5 Banjarmasin.

1.8 Sistematika Penulisan


Sistematika penulisan Project Work dengan judul “Redesain Bangunan Gedung
Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin” ini
dibagi menjadi beberapa bab dengan rincian sebagai berikut:

4
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Tinjauan Obyek Perancangan


2.1.1 Pengertian Redesain
Dalam ilmu arsitektur terdapat beberapat istilah yang dapat dipakai
sebagai acuan dalam melakukan sebuah perancangan, salah satunya yaitu
Redesain. Redesain adalah sebuah aktivitas melakukan pengubahan pembaharuan
dengan berpatokan dari wujud desain yang lama diubah menjadi baru, sehingga
dapat memenuhi tujuan-tujuan positif yang mengakibatkan kemajuan.
Pengertian lain menyebutkan bahwa redesain merupakan proses
mendesain ulang bangunan yang sudah ada. Karena proses redesain memakan
waktu yang cukup lama maka dari itu harus memiliki alasan yang kuat sebelum
melakukan desain ulang. Dari beberapa uraian tersebut, maka dapat disimpulkan
bahwa Redesain pada dasarnya sama dengan proses desain pada umumnya, akan
tetapi pada redesain proses desain dilakukan terhadap sebuah bangunan yang
sudah terbangun agar lebih memaksimalkan tujuan dan fungsi dari sebuah
bangunan.
Sebuah bangunan dilakukan redesain dikarenakan bangunan tersebut
kondisinya sudah tidak layak lagi. Dalam hal ini bangunan tersebut sudah tidak
sesuai fungsi dan citranya. Sehingga secara umum bangunan tersebut harus
dilakukan redesain agar fungsi dan citra bangunan tersebut dapat kembali seperti awalnya.
Bangunan yang dilakukan redesain biasanya merupakan bangunan
Heritage, dimana bangunan tersebut berusia diatas 50 tahun. Ada beberapa
kriteria yang menjadi dasar mengklasifikasikan sebuah bangunan disebut sebagai
sebuah Heritage (Ardiani, 2009:7):
1. Kriteria Estetika atau keindahan, yaitu yang berkaitan dengan keindahan nilai
arsitektural dari beberapa massa.
2. Kriteria kekhasan, yaitu bangunan-bangunan yang merupakan wakil dari
kelas atau tipe bangunan tertentu.
3. Kriteria kelangkaan, yaitu kriteria yang merupakan bangunan terakhir yang
tiggal atau merupakan peninggalan terakhir dari gaya yang mewakili
zamannya.
4. Kriteria keluarbiasaan, yaitu kriteria yang dilihat berdasarkan bangunan yang
paling menonjol, besar, tinggi dan sebagainya.
5. Kriteria peran sejarah, yaitu kriteria berdasarkan peran dimana sebuah
bangunan ataupun lingkungan mempunyai peran dalam peristiwa-peristiwa
sejarah sebagai ikatan simbolis antara peristiwa yang lalu dengan peristiwa
yang ada sekarang.

Dari kriteria-kriteria tersebut, maka dapat diperoleh bangunan-bangunan


mana saja yang dilakukan pelestarian. Upaya pelestarian terhadap bangunan
bersejarah ini dikenal dengan konservasi. Pelestarian ini dapat berupa perbaikan -
perbaikan untuk meningkatan vitalitas fungsi dalam bangunan Heritage tanpa
merobohkan semua.
5
Redesain juga harus memperhatikan masyarakat yang berada dikawasan
bangunan tersebut, agar bangunan tersebut setelah dilakukan redesain semakin
dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Dan bukan sebaliknya, setelah dilakukan
redesain bangunan tersebut semakin dijauhi oleh masyarakat karena citra dan
fungsiya semakin menghilang.

2.1.2 Perpustakaan
Perpustakaan sebagai sumber informasi memegang peranan penting dalam
pembangunan nasional dan merupakan sarana penunjang dalam pendidikan. Perpustakaan
pada dasarnya mempunyai tugas untuk menghimpun atau mengadakan, mengolah dan
menyebarluaskan informasi kepada masyarakat yang membutuhkan. Selain itu perpustakaan
umum juga merupakan suatu unit kerja yang mengumpulkan karya cetak dan karya rekam
sebagai perwujudan cipta, rasa dan karsa manusia.
Akibat pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi maka semakin
meningkat pula jumlah informasi yang diterbitkan setiap harinya dalam bentuk buku,
majalah, surat kabar, dan laporan hasil penelitian. Oleh karena itu perpustakaan berupaya
untuk menyediakan koleksi dan layanan yang dapat memenuhi kebutuhan pengguna.
Kata perpustakaan atau dalam bahasa Inggris disebut library berasal dari bahasa
latin librarium yang berarti kumpulan buku-buku. Di zaman sekarang ini koleksi yang
disimpan di perpustakaan tidak lagi terdiri dari buku-buku saja. Sesuai dengan perkembangan
teknologi yang saat ini sedang berlangsung, maka koleksi yang disimpan di perpustakaan
berupa slide, film, mikrofilm, CD, dan lain sebagainya.
Pada Saat ini pelayanan Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin dalam
melaksanakan pelayanan masih ada mengalami kekurangan, kekurangan yang berasal dari
kurangnya fasilitas untuk para pengunjung yang kurang memadai. Hal ini dalam
melaksanakan tugasnya yaitu memberikan informasi ilmu pengetahuan dan teknologi kepada
siswa/siswi tidak memberikan pelayanan yang efektif. Dari uraian diatas, dapat di analisa
mengenai pelayanan Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin yang pada saat ini belum
maksimal, seperti salah satunya masih kurangnya fasilitas ruangan yang dapat memberikan
informasi dan ilmu pengetahuan di perpustakaan ini.
Dengan adanya hal ini perlunya suatu perancangan desain ulang Perpustakaan SMK
Negeri 5 Banjarmasin guna untuk memperbaiki suatu perpustakaan yang dapat menampung
jumlah pengunjung yang semakin tahun semakin meningkat serta memperbaiki layout ruang
perpustakaan agar dalam penggunaan dapat efisien dan maksimal. Dengan adanya redesain
Perpustakaan SMK Negeri 5 Banjarmasin dengan suatu Penekanan Post-Modern dengan
pelayanan berbasis teknologi informasi sehingga mampu menjadi sarana pendidikan non
formal umum yang efektif dan efisiensi. Perpustakaan modern yang dimaksud adalah
penerapan konsep Post modern baik dari sistem pelayanannya maupun dari tampilan
bangunan.

2.2 Tinjauan

6
Bab ini menjelaskan acuan atau landasan teori yang menjadi dasar analisa
dan redesain gedung dalam penulisan tugas akhir.
BAB III DESAIN STRUKTUR / REDESAIN
Bab ini menguraikan tentang permodelan struktur, analisis desain struktur,
dan DED (Detail Engineering Design) struktur untuk redesain gedung
dengan peraturan baru (SNI 1726:2012, SNI 1727:2013, dan SNI
2847:2013.).
BAB IV MANAJEMEN KONSTRUKSI
Bab ini berisi mengenai perbedaan metode pelaksanaan pembangunan,
pembuatan Rencana Kerja dan Syarat-syarat (RKS), perhitungan Rencana
Anggaran Biaya (RAB).
BAB V PENUTUP
Bab ini menjelaskan tentang kesimpulan yang dapat diambil dan saran yang
dapat diberikan dalam tugas akhir.

Anda mungkin juga menyukai