Anda di halaman 1dari 2

PERATURAN TERIKAT MATA PELAJARAN BAHASA JAWA

Kehadiran:
Kehadiran dalam pembelajaran bahasa Jawa direkam dengan menggunakan
bantuan google formulir dan masterweb SMKN 3 Malang, siswa secara
mandiri mengisi formulir tersebut sesuai kehadirannya pada hari tersebut pada
akhir jam pembelajaran. Pada saat pembelajaran siswa diharapkan secara aktif
memantau jalannya pembelajaran yang berlangsung melalui WhatsApp, serta
memberikan respon sebagai bukti kehadirannya.

Media Pembelajaran:
Media pembelajaran yang digunakan di pembelajaran bahasa Jawa adalah
WhatsApp dan Google Drive, namun apabila diperlukan penjelasan yang secara
detail akan dilakukan pembelajaran tatap muka daring dengan menggunakan
media google meet atau aplikasi lain sejenis.

Jam Pembelajaran:
Jam pembelajaran berlangsung selama 2x45 menit mengikuti aturan dari
kurikulum.

Bahasa:
Bahasa yang digunakan selama proses pembelajaran berlangsung (2x45 menit)
adalah Bahasa Jawa ragam Ngoko Lugu (ragam lain diperbolehkan sesuai
kemampuan siswa), siswa yang menggunakan bahasa selain bahasa Jawa tidak
akan ditanggapi. Penggunaan bahasa lain dalam mata pelajaran bahasa Jawa
(bahasa Indonesia, bahasa Inggris, dst) hanya sebagai bahasa kedua, yang
digunakan untuk menjelaskan maksud apabila penjelasan dengan bahasa Jawa
tidak dapat dipahami.

Sistem Penilaian:
Sistem Penilaian dalam bahasa jawa menggunakan penilaian kuantitatif dan
kualitatif: (1) Penilaian Kuantitatif yaitu penilaian yang berdasarkan angka
semua nilai yang diambil dalam penilaian ini diambil dari rekam jejak digital
siswa dalam google drive dalam mengumpulkan tugas, jurnal dan kehadiran. (2)
Penilaian Kualitatif yaitu penilaian yang berdasarkan subyetifikas guru, penilaian
ini didasarkan dari keaktifan dan sikap siswa selama proses mengikuti
pembelajaran bahasa Jawa.

Pedoman Pelaksanaan Pembelajaran:


Pedoman pelaksanaan Pembelajaran yang dilakukan dengan media WhatsApp
yaitu:
1. Guru menunjuk salah satu siswa untuk menjadi assisten guru yang
bertugas mengatur jalannya pelajaran supaya berjalan kondusif.
2. Selama jalannya pelaksanaan pembelajaran grup WhatsApp disetting
hanya admin yang dapat mengirim pesan (guru, asissten guru, dan siswa
yang akan presentasi dijadikan admin maksimal 1x24 jam sebelum
pertemuan dimulai).
3. Pembelajaran terbagi atas 4 sesi yaitu: Sesi I Materi (30 Menit), Sesi II
Tanya Jawab (25 Menit), Sesi III Materi dan Tanya Jawab (25 Menit),
Sesi IV (Kesimpulan dan Umpan Balik).
4. Setiap sesi tanya jawab dibatasi 3-4 penanya dan siswa dapat bertanya
lebih lanjut diluar jam pembelajaran (waktu menjawab disesuaikan oleh
guru dan assisten guru)

Larangan:
1. Siswa dilarang dan tidak dianjurkan untuk menelepon guru kecuali
konfirmasi sebelumnya.
2. Siswa dilarang membahas hal-hal berbau SARA dan Politik, serta hal-hal
diluar budaya dan bahasa Jawa
3. Siswa dilarang menggunakan kata-kata bernuansa negatif selama proses
pembelajaran berlangsung
4. Siswa dilarang menghubungi secara personal diluar jam kerja apabila
mengkesampingkan etika berkomunikasi di era daring

Hal-hal yang belum dibahas di peraturan terikat dapat dibahas kemudian,


peraturan terikat ini bersifat mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu atas
sepengetahuan dan atau tanpa sepengetahuan sebelumnya.

Menyetujui,

Ketua Kelas ………

……………………………

Anda mungkin juga menyukai