Anda di halaman 1dari 20

ABSTRACT

THE USE OF Styrax benzoin dryand EXTRACTS AS INHIBITOR


OF CALCIUM SULPHATE (CaSO4) SCALE FORMATION

By
Suparwaty

The crust has become a serious problem in the industrial sector, especially the oil and gas
industry. Therefore, in this study has been the addition of inhibitors benzoin (kemenyan) to
reduce the negative impacts caused by the crust. This research has been conducted addition of
inhibitors to the crust of calcium sulfate (CaSO4) using the method of adding seed crystals
(seeded experiment) on CaSO4 concentrations of 0.050 M as well as variations of inhibitors
by 250 ppm. Based on analysis using Scanning Electron Microscopy (SEM) showed that
CaSO4 crystal size with the addition of inhibitors is smalle than without the addition of
inhibitors. CaSO4 more fragile than without the addition of inhibitors. The analysis using
Particle Size Analyzer (PSA) showed that the particle size distribution crust (CaSO4) lower
with the addition of inhibitors and as well as analysis of the crystal structure by X-Ray CaSO4
Difraction (XRD) showed differences in intensity with the addition of inhibitors. The usage
of Styrax benzoin Dryand (kemenyan) with concentration of 250 ppm could inhibit CaSO4
0.050 M crystal growth with seeded experiment method of 45.60 %.

Keywords: kemenyan, seeded experiment, CaSO4 crust


ABSTRAK

PENGARUH PENGGUNAAN KEMENYAN (Styrax benzoin dryand)


SEBAGAI INHIBITOR PEMBENTUKAN
KERAK KALSIUM SULFAT (CaSO4)

Oleh
Suparwaty

Kerak telah menjadi masalah yang cukup serius di bidang industri, terutama industri minyak
dan gas. Oleh karena itu, dalam penelitian ini telah dilakukan penambahan inhibitor
kemenyan (Styrax benzoin dryand) untuk mengurangi dampak negatif yang ditimbulkan oleh
kerak tersebut. Pada penelitian ini telah dilakukan penambahan inhibitor terhadap kerak
kalsium sulfat (CaSO4) dengan menggunakan metode penambahan bibit kristal (seeded
experiment) pada konsentrasi CaSO4 sebesar 0,050 M serta variasi inhibitor sebesar 250 ppm.
Analisis menggunakan Scanning Electron Microscopy (SEM) menunjukkan bahwa morfologi
pemukaan kerak CaSO4 dengan penambahan inhibitor memiliki ukuran yang lebih kecil dan
pendek dibandingkan dengan tanpa penambahan inhibitor. Analisis menggunakan Particle
Size Analyzer (PSA) menunjukkan bahwa distribusi ukuran partikel kerak CaSO4 menjadi
lebih kecil dengan adanya penambahan inhibitor dan analisis struktur kristal CaSO4 dengan
X-Ray Difraction (XRD) menunjukkan perbedaan intensitas dengan penambahan inhibitor.
Penggunaan kemenyan dengan konsentrasi 250 ppm mampu menghambat pertumbuhan
kristal CaSO4 0,050 M dengan metode seeded experiment sebesar 45,60 %.

Kata Kunci : Kemenyan, seeded experiment, kerak CaSO4


PENGARUH PENGGUNAAN KEMENYAN (Styrax benzoin dryand)
SEBAGAI INHIBITOR PEMBENTUKAN
KERAK SULFAT (CaSO4)

Oleh

SUPARWATY

Tesis

Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Mencapai Gelar


MAGISTER SAINS

Pada

Program Pascasarjana Magister Kimia


Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Universitas Lampung

PROGRAM PASCASARJANA MAGISTER KIMIA


FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2016
PENGARUH PENGGUNAAN KEMENYAN (Styrax benzoin dryand)
SEBAGAI INHIBITOR PEMBENTUKAN
KERAK KALSIUM SULFAT (CaSO4)

(Tesis)

Oleh

SUPARWATY

PROGRAM PASCASARJANA MAGISTER KIMIA


FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2016
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 (a) Tanaman kemenyan (Styrax benzoin dryand) dan


(b) bunga kemenyan ................................................................. 20

Gambar 2 (a) Struktur asam benzoat dan (b) struktur asam sinamat ......... 22

Gambar 3 Skema SEM ............................................................................... 26

Gambar 4 Diagram proses fraksinasi massa dalam sedigraf ...................... 28

Gambar 5 Spektrum IR dari ekstrak kemenyan .........................................33 .

Gambar 6 Pertumbuhan kristal CaSO4 pada larutan pertumbuhan


0,050 M dengan inhibitor ekstrak kemenyan ............................ 35

Gambar 7 Pertumbuhan kristal CaSO4 pada larutan pertumbuhan


0,075 M dengan inhibitor ekstrak kemenyan ............................ 36

Gambar 8 Pertumbuhan kristal CaSO4 pada larutan pertumbuhan


0,100 M dengan inhibitor ekstrak kemenyan ............................ 36

Gambar 9 Morfologi permukaan kristal CaSO4 pada larutan pertumbuhan


0,050 M (a) tanpa inhibitor dan (b) dengan penambahan inhibitor
ekstrak kemenyan 250 ppm dengan perbesaran 1000 x ............ 39

Gambar 10 Morfologi permukaan kristal CaSO4 pada larutan pertumbuhan


0,075 M (a) tanpa inhibitor dan (b) dengan penambahan inhibitor
ekstrak kemenyan 150 ppm dengan perbesaran 1000 x ............ 39

Gambar 11 Morfologi permukaan kristal CaSO4 pada larutan pertumbuhan


0,100 M (a) tanpa inhibitor dan (b) dengan penambahan inhibitor
ekstrak kemenyan 250 ppm dengan perbesaran 1000 x ............ 40

Gambar 12 Mekanisme inhibitor dalam menghambat laju pertumbuhan


kristal dalam larutan pertumbuhan . .......................................... 42

Gambar 13 Grafik distribusi ukuran kristal CaSO4 tanpa dan dengan


penambahan inhibitor ekstrak kemenyan pada metode seeded
experiment 250 ppm pada konsentrasi larutan pertumbuhan
0,050 M...................................................................................... 43

iv
Gambar 14 Grafik distribusi ukuran kristal CaSO4 tanpa dan dengan
penambahan inhibitor ekstrak kemenyan pada metode seeded
experiment 150 ppm pada konsentrasi larutan pertumbuhan
0,075 M...................................................................................... 45

Gambar 15 Grafik distribusi ukuran kristal CaSO4 tanpa dan dengan


penambahan inhibitor ekstrak kemenyan pada metode seeded
experiment 250 ppm pada konsentrasi larutan pertumbuhan
0,100 M...................................................................................... 46

Gambar 16 Grafik XRD kristal CaSO4 pada larutan pertumbuhan


0,050 M . .................................................................................... 48

v
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ................................................................................................... i

DAFTAR TABEL........................................................................................... iii

DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... iv

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ..................................................................................... 1
B. Tujuan Penelitian ................................................................................. 4
C. Manfaat Penelitian ............................................................................... 5

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


A. Pengendapan Senyawa Anorganik ....................................................... 6
B. Kerak .................................................................................................... 7

C. Faktor Pembentuk Kerak...................................................................... 8

D. Kerak CaSO4......................................................................................... 12

E. Metode Pencegahan Terbentuknya Kerak........................................... 15

F. Inhibitor Kerak.................................................................................... 17

G. Kemenyan............................................................................................ 18

H. Asam Benzoat..................................................................................... 20

I. Asam Sinamat..................................................................................... 21

J. Analisis Menggunakan IR, SEM, XRD, dan PSA . ............................. 22

i
BAB III METODOLOGI PENELITIAN
A. Waktu danTempat Penelitian ............................................................... 29
B. Alat dan Bahan ..................................................................................... 29
C. Prosedur Penelitian............................................................................... 29
1. Preparasi Inhibitor........................................................................... 29
2. Preparasi Bibit Kristal..................................................................... 30
3. Analisa Data.................................................................................... 32

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN


A. Analisis IR ............................................................................................ 33
B. Penentuan Laju Pertumbuhan Kerak CaSO4 dengan Variasi
Konsentrasi Larutan Pertumbuhan dan Variasi Inhibitor .................... 34
C. Analisis Permukaan Kerak CaSO4 dengan Menggunakan SEM ........ 38
D. Analisis Permukaan Kerak CaSO4 dengan Menggunakan PSA ......... 43
E. Analisis Struktur Kerak CaSO4 dengan XRD ..................................... 48

BAB V SIMPULAN DAN SARAN


A. Simpulan .............................................................................................. 50
B. Saran .................................................................................................... 51

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

i
DAFTAR TABEL

Tabel 1 Serapan Khas Beberapa Gugus Fungsi ............................................ 24

Tabel 2 Data % efektivitas inhibitor ekstrak kemenyan pada masing-


masing larutan pertumbuhan CaSO4 ................................................ 37

Tabel 3 Intensitas pola difraksi CaSO4 tanpa inhibitor (TI) dan


dengan penambahan inhibitor (MI) ................................................. 49

iii
MOTO

“Allah SWT akan memberikan sesuatu pada waktu yang tepat”

(Suparwaty)

“Bersyukur dan senantiasa menjaga amanah”


RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Turangi (Langkat, Sumatera Utara) pada


tanggal 10 November 1972, sebagai anak ke tujuh dari tujuh
bersaudara, dari pasangan Bapak Atmowikarto (almarhum)
dan Ibu Surini (almarhumah). Pada tanggal 21 Desember
2003 penulis menikah dengan Drs. Slamet Riyadi, M.Pd dan
dianugerahi dua puteri yaitu Arifah Dienda Salsabilla (11
tahun) dan Afifah Nada Sabrina (10 tahun) yang insya Allah
sholehah.
Pendidikan Sekolah Dasar (SD) diselesaikan di SD Taman Siswa Binjai (Sumut)
pada tahun 1985, Sekolah Menengah Pertama (SMP) di SMP N 3 Poncowati
(Lampung Tengah) pada tahun 1988, Sekolah Menengah Atas (SMA) di SMAN
Poncowati (Lampung Tengah) pada tahun 1991, dan pada tahun yang sama
penulis diterima di Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP) Jurusan
Pendidikan MIPA/Kimia sehingga memperoleh gelar Sarjana Pendidikan pada
tahun 1996.
Pada tahun 2007, Penulis diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil sebagai guru
kimia di SMAN 1 Terbanggi Besar. Tahun 2013 Penulis terdaftar sebagai
mahasiswa Pascasarjana Magister Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu
Pengetahuan Alam Universitas Lampung.
SANWACANA

Puji syukur Penulis ucapkan kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta’ala, karena


hanya dengan rahmat dan ridho-Nya tesis ini dapat diselesaikan.
Tesis dengan judul “ Pengaruh Penggunaan Kemenyan (Styrax benzoin
dryand) sebagai Inhibitor Pembentukan Kerak Kalsium Sulfat (CaSO4)”
adalah Sebagai Salah Satu Syarat untuk Mencapai Gelar Magister Sains pada
Program Pascasarjana Magister Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu
Pengetahuan Alam di Universitas Lampung.
Pada kesempatan ini, Penulis mengucapkan terima kasih kepada :
1. Bapak Prof. Suharso, Ph. D selaku dosen Pembimbing I penelitian,
Pembimbing Akademik, dan selaku Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu
Pengetahuan Alam yang telah meluangkan waktu, pikiran, dan tenaga
untuk memberi masukan, arahan, dan bimbingan dalam proses
penyelesaian tesis ini.
2. Ibu Prof. Buhani, M. Si selaku dosen pembimbing II penelitian yang
senantiasa memberikan saran dan kritik, perhatian, serta motivasi
sehingga Penulis dapat menyelesaikan tesis ini.
3. Bapak Dr. Rudy T. M.S, M. Sc, selaku dosen penguji penelitian dan
Kepala Laboratorium Kimia Anorganik-Fisik FMIPA Unila, yang telah
memberi banyak masukan, baik saran maupun kritik serta motivasi
kepada Penulis sehingga Penulis dapat menyelesaikan tesis ini.
4. Bapak Prof. Sutopo Hadi, M. Sc., Ph. D, selaku Ketua Program Studi
Magister Kimia yang senantiasa memberikan arahan dan semangat
sehingga Penulis dapat menyelesaikan tesis ini.
5. Bapak Dr. Eng. Suripto Dwi Yuwono, M. T., selaku Ketua Jurusan Kimia
FMIPA Universitas Lampung.
6. Bapak dan Ibu Dosen Jurusan Kimia FMIPA Universitas Lampung.
7. Bapak dan Ibu Staf Administrasi FMIPA Universitas Lampung.
8. Mbak Liza Apriliya, S. Si selaku Laboran Laboratorium Kimia
Anorganik-Fisik serta Nico-Melly yang telah banyak membantu Penulis
dalam melakukan penelitian ini.
9. Novi Akam Sabriani yang senantiasa menjadi “soulmate”.
10. Suamiku : Slamet Riyadi dan anak-anakku : Dienda dan Nada yang sangat
Penulis kasihi, terima kasih atas doa dan semangat yang diberikan.
11. Riza Amelia (laboran lab kimia SMAN 1 Terbanggi Besar), keponakanku
Tika dan Eni, terima kasih atas bantuannya ya.
12. Rekan-rekan peer anorganik dan seluruh angkatan 2013 atas kerjasama
dan kebersamaan yang selama ini kita nikmati dan rasakan.
13. Semua pihak terkait yang tidak bisa disebutkan satu persatu yang telah
membantu.

Semoga Allah Subhanahu Wa Ta’ala memberikan balasan atas semua kebaikan


dan bantuan yang telah diberikan. Akhir kata, Penulis menyadari bahwa tesis ini
masih jauh dari kesempurnaan, akan tetapi Penulis berharap semoga tesis ini
dapat bermanfaat bagi kita semua.

Bandar Lampung, November 2015


Penulis

Suparwaty
1

I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pembentukan kerak (scale) merupakan masalah cukup serius dan kompleks dalam

dunia perindustrian. Umumnya banyak dijumpai pada peralatan-peralatan industri

minyak dan gas, proses desalinasi, ketel serta industri kimia (Badr dan Yassin,

2007; Lestari, 2008).

Kerak-kerak yang terbentuk pada pipa-pipa peralatan industri tersebut sangat

mengganggu dan menghambat proses produksi. Bahkan mengakibatkan

inefisiensi dari sisi waktu dan dana. Dibutuhkan dana yang besar dan waktu yang

lama untuk mengganti pipa tersebut.

Kerak yang terbentuk pada pipa-pipa peralatan industri akan memperkecil

diameter dan menghambat aliran fluida pada sistem pipa tersebut. Terganggunya

aliran fluida menyebabkan suhu semakin tinggi sehingga kemungkinan pipa akan

pecah (Asnawati, 2001). Endapan kerak yang banyak dijumpai pada peralatan-

peralatan industri minyak dan gas, proses desalinasi, ketel serta industri kimia

salah satunya adalah kerak CaSO4 (Badr dan Yassin, 2007 ; Lestari, 2000).

Oleh karena itu perlu dilakukan pencegahan pembentukan kerak untuk

mengurangi atau menghilangkan kerak kalsium sulfat yang terdapat pada

peralatan-peralatan industri (Suharso dan Buhani, 2012).


2

Pencegahan pembentukan kerak dapat dilakukan antara lain dengan cara

pelunakan dan pembebasan air mineral. Namun penggunaan air bebas mineral

membutuhkan biaya yang lebih tinggi (Nunn, 1997). Hal ini karena sebagian besar

biaya ditujukan untuk menyediakan air bebas mineral.

Metode lain yang dapat dilakukan adalah dengan pengendalian pH. Pengendalian

pH dilakukan dengan menginjeksikan asam (asam sulfat atau asam klorida).

Rentang pH yang efektif untuk mencegah pengendapan kerak adalah pada pH 7,0

sampai 7,5. Namun menghilangkan kerak menggunakan asam dengan konsentrasi

tinggi juga tidak efektif karena dapat meningkatkan laju korosi dan konduktivitas,

serta mempunyai tingkat bahaya yang cukup tinggi dalam penanganannya (Lestari,

2008).

Berdasarkan beberapa kelemahan-kelemahan metode tersebut maka saat ini perlu

dikembangkan salah satu metode efektif yang dapat digunakan untuk mengurangi

laju pertumbuhan kerak yaitu dengan menginjeksikan bahan-bahan kimia

pencegah kerak (scale inhibitor) ke dalam pipa-pipa.

Penggunaan bahan kimia ini sangat menarik, karena dengan dosis yang sangat

rendah dapat mencukupi untuk mencegah kerak dalam periode yang lama (Cowan

dkk., 1976). Salah satu prinsip kerja dari scale inhibitor yaitu pembentukan

senyawa penjebakan (kelat) antara inhibitor kerak baru dengan unsur-unsur


3

pembentuk kerak. Senyawa penjebakan yang terbentuk larut dalam air sehingga

menutup kemungkinan pertumbuhan kristal yang besar (Patton, 1981).

Adapun faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan dalam pemilihan scale inhibitor

adalah keefektifan, kestabilan, kecocokan, dan biaya. Sifat dari scale inhibitor

yang sangat diharapkan stabil dalam air pada waktu yang panjang dan temperatur

yang tinggi (Cowan dkk., 1976).

Pada umumnya terdapat dua macam scale inhibitor yang digunakan yaitu scale

inhibitor anorganik dan organik. Scale inhibitor anorganik yang banyak

digunakan adalah jenis posfat, kondesat posfat, dan dehidrat posfat. Sedangkan

untuk scale inhibitor organik yang biasa digunakan adalah organofosfonat,

organofosfat ester, dan polimer-polimer organik.

Pada industri-industri, kerak yang terbentuk berasal dari air pada lubang sumur,

rangkaian pompa dalam sumur, tubing, casing, flow line, manifold, separator,

tangki dan peralatan produksi lainnya yang mengandung ion-ion Ca2+, Ba2+ ,

Mg2+ , Sr2+ yang berikatan dengan ion sulfat (SO42-) sehingga membentuk kerak

CaSO4, BaSO4, MgSO4, dan SrSO4. Salah satu kerak yang dihambat pada

penelitian ini adalah kerak CaSO4, karena jenis kerak ini banyak ditemukan pada

berbagai industri dengan sifatnya yang keras, berbentuk jarum, cenderung

menempel di permukaan dinding pipa, dan sulit untuk mengatasinya.


4

Dengan demikian dibutuhkan inhibitor kerak baru yang lebih efektif jika

digunakan pada konsentrasi rendah. Berdasarkan penelitian yang dilakukan

sebelumnya (Suharso dan Buhani, 2012), digunakan tenaman gambir sebagai

inhibitor pertumbuhan kerak karena memiliki kandungan asam tanat (tanin) yang

terdapat pada tanaman tersebut (dengan efektivitas inhibitor mencapai 63,17 %

pada konsentrasi larutan pertumbuhan 0,1 M dengan konsentrasi inhibitor 250

ppm). Seperti halnya gambir, ekstrak kemenyan juga memiliki kandungan

senyawa asam yaitu asam sinamat, sehingga memungkinkan tanaman ini untuk

dijadikan inhibitor yang cukup efektif dalam menghambat laju pertumbuhan kerak

CaSO4 pada pipa-pipa industri.

Oleh karena itu pada penelitian ini digunakan ekstrak kemenyan sebagai inhibitor

kerak. Senyawa ekstrak kemenyan (Styrax benzoin dryand) merupakan salah satu

tanaman penghasil getah yang mengandung senyawa kimia asam sinamat, asam

benzoat, esternya (koniferilbenzoat, koniferilsinamat, dan sinamilsinamat),

triterpenoid (berupa turunannya yaitu asam siaresinolik dan asam sumaresinolik)

(Stahl, 1985).

B. Tujuan Penelitian

1. Mengetahui pengaruh penambahan ekstrak kemenyan terhadap

pertumbuhan kerak CaSO4 .

2. Mengetahui efektifitas ekstrak kemenyan sebagai inhibitor kerak CaSO4.


5

C. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini memberikan informasi mengenai pencegahan timbulnya kerak

dan dapat dikembangkan untuk memperoleh inhibitor yang mampu menghambat

pembentukan kerak, terutama untuk mencegah pembentukan kerak pada

peralatan-peralatan industri agar dampak negatif dari pembentukan kerak tersebut

dapat dikurangi.

Anda mungkin juga menyukai