Anda di halaman 1dari 2

NAMA : Muhamad Rifky Ritupalu

NIM : B50121211

KELAS : C ILMU KOMUNIKASI

1. Contoh kelompok primer : Keluarga

Alasannya : Karena Keluarga memiliki fungsi afeksi bagi individu. Fungsi afeksi merupakan tempat
bernaungnya kasih sayang dan ketenangan. Anggota keluarga, seperti orang tua atau saudara kandung
biasanya menjadi aktor dalam menjalankan fungsi afeksi ini. Individu seringkali kembali ke keluarga
setelah di luar mengalami gejolak jiwa.

Contoh kelompok sekunder : Organisasi

Alasannya : Karena Organisasi kemahasiswaan yang kadang dikatakan sebagai kelompok primer,
namun pada kenyataannya tidak sebab komunikasinya kurang menyentuh kepada hal-hal yang bersifat
pribadi dari individu contohnya Himpunan Jurusan, BEM, HMI, KAMMI, IMM, PMII dll.

2. Contoh kelompok in group : Tim sepak bola desa

Alasannya : Karena Setiap desa biasanya memiliki tim untuk bertanding tingkat desa atau bahkan
kecamatan. Orang yang bagian dari suatu desa tertentu maka dapat dikatakan in group. Mereka yang
menjadi lawan atau berasal dari desa yang berbeda maka akan menjadi out group.

Contoh kelompok out group : Lingkungan sosial

Alasannya : Karena Salah satu lingkungan terkecil dalam sebuah pemerintahan adalah RT. Sebuah
desa memiliki jumlah RT yang berbeda-beda tergantung pada luas daerah yang ditempati. Contoh
lingkungan sosial ini kadang dapat di sebut oout group.

3. Contoh kelompok keanggotaan : Membership group

Alasannya : Andi berprofesi sebagai guru, bukti yang menunjukkan dia sebagai anggota dari
membership group adalah Kartu Anggota PGRI yang menjelaskan bahwa Andi telah diterima secara sah
sebagai anggota PGRI.

Contoh kelompok rujukan : Osis

Alasannya : SMA A yang menjadikan organisasi OSIS dari SMA B sebagai kelompok rujukan dalam
hal membuat acara pentas seni. Hal itu dikarenakan, keberhasilan dari SMA B yang setiap tahunnya
mampu mengadakan acara pentas seni yang selalu bisa menuai banyak sekali pujian dari berbagai pihak.
4. Contoh kelompok deskriptif : Himpunan kinesik

Alasannya : langkah pertama buat masuk organisasi tersebut yaitu dengan mengikuti pmps dan
berlanjut mengikuti kegiatan yang diadakan yaitu camp kinesik, dan setelah camp kita akan ada kegiatan
selanjutnya yaitu lkmtd, dan setelah lkmtd kita berlanjut pada kegiatan mubes kinesik, dan lagi setelah
mubes kita lanjut mengukuti kegiatan akhir yaitu inauguration dan setelah itu barulah kita jadi anggota
penuh dari himpunan kinesik tsb.

Contoh kelompok preskriptif : Presentasi kelompok mata kuliah

Alasannya : Sebelum memulai presentasi pastinya kita terlebih dahulu memulai kerja kelompok
dan setelah kerja kelompoknya selesai kita akan mulai melakukan presentasi dan setelah presentasi kita
akan membuka sesi tanya jawab, dan setelah semua pertanyaan sudah terkumpul kami kelompok
presentasi akan melakukan diskusi terlebih dahulu buat bisa menjawab pertanyaan dari penanya, dan
setelah pertanyaan sudah terjawab semua dan barulah presentasi dikatakan berhasil.

Anda mungkin juga menyukai