Anda di halaman 1dari 46

Komputer dan jaringan Dasar

Perakitan Komputer
Kompetensi dasar
3.2 Menerapkan Perakitan Komputer
4.2 Merakit Komputer
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
(Daring)

Satuan Pendidikan : SMK NEGERI 4 MAKASSAR


Program Keahlian : Teknik Komputer dan Informatika
Kompetensi Keahlian : Teknik Komputer dan Jaringan
Kelas/Semester : X TKJ/Ganjil
Mata Pelajaran : Komputer dan Jaringan Dasar
Pembelajaran ke :2
Alokasi Waktu : 6 JP X 45 menit

A. Kompetensi Inti
KI-3 (Pengetahuan) : Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang
pengetahuan faktual, konseptual, operasional dasar, dan metakognitif
sesuai dengan bidang dan lingkup kerja Teknik Komputer dan
Informatika pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks,
berkenaan dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dalam konteks pengembangan potensi diri sebagai bagian
dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat nasional,
regional, dan internasional.
KI-4 (Keterampilan) : Melaksanakan tugas spesifik, dengan menggunakan alat, informasi,
dan prosedur kerja yang lazim dilakukan serta menyelesaikan
masalah sederhana sesuai dengan bidang dan lingkup kerja Teknik
Komputer dan Informatika. Menampilkan kinerja mandiri dengan
mutu dan kuantitas yang terukur sesuai dengan standar kompetensi
kerja.Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji
secara efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif,
komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu
melaksanakan tugas spesifik dibawah pengawasan
langsung.Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan,
meniru, membiasakan gerak mahir, menjadikan gerak alami, sampai
dengan tindakan orisinal dalam ranah konkret terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu
melaksanakan tugas spesifik dibawah pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.2 Menerapkan perakitan 3.2.1Menjelaskan bagian-bagian perangkat keras
komputer komputer
3.2.2 Menentukan spesifikasi komputer sesuai dengan
4.2 Merakit komputer kebutuhan pekerjaan
3.2.3 Menentukan langkah-langkah perakitan
komputer sesuai standar industri
4.2.1 Menerapkan prosedur K3 perakitan komputer
4.2.2 Melakukan perakitan komputer sesuai standar
industri
4.2.3 Membuat laporan perakitan komputer
C. Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik mampu menjelaskan bagian-bagian perangkat keras komputer.
2. Peserta didik mampu menentukan spesifikasi komputer sesuai dengan kebutuhan
pekerjaan
3. Peserta didik mampu menentukan langkah-langkah perakitan komputer sesuai standar
industri.
4. Peserta didik mampu menerapkan prosedur K3 perakitan komputer.
5. Peserta didik mampu melakukan perakitan komputer sesuai standar industri.
6. Peserta didik mampu membuat laporan perakitan komputer.

D. Materi Pembelajaran
Perakitan Komputer mencakup komponen perangkat keras komputer, spesifikasi
komputer, langkah-langkah perakitan komputer, dan prosedur K3 perakitan komputer.

E. Pendekatan, Model, dan Metode Pembelajaran


1. Model : Project based learning.
2. Pendekatan : Saintifik.
3. Metode : Diskusi, tanya jawab dan penugasan.

F. Langkah-langkah Pembelajaran

Pertemuan 2
Kegiatan Deskripsi Alokasi
Waktu
A. Kegiatan 1. Guru mempersiapkan materi bahan ajar, absensi online
Pendahuluan dan video pembelajaran.
2. Peserta didik diberikan informasi melalui grup
whatsapp mengenai info pembelajaran.
3. Peserta didik diingatkan untuk selalu menjaga
kesehatan, mencuci tangan, dan pakai masker.
4. Peserta didik diinformasikan absensi setiap pertemuan
di google classroom.
5. Guru memasukkan video, materi bahan ajar di grup
whatsapp.
6. Guru mengarahkan kepada peserta didik untuk berdoa
sebelum belajar.
25
Orientasi: Guru memusatkan perhatian peserta didik pada menit
materi yang akan diajarkan dengan cara memberikan
illustrasi tentang perakitan komputer.

Apersepsi: Guru memberikan persepsi awal kepada


peserta didik tentang materi yang akan diajarkan, dapat
diberikan dengan cara memberikan sebuah gambar terkait
perakitan komputer.

Motivasi:
Memotivasi peserta didik dengan cara menuliskan kalimat-
kalimat bijak sebelum pemberian materi.
B. Kegiatan Inti Guru memaparkan tujuan pembelajaran.
Guru memberikan Pre test pengetahuan perakitan komputer
kepada peserta didik melalui google form.

Transfer Pengetahuan (Transfer Knowledge)


Peserta didik diberikan informasi dalam bentuk materi
dan video yang telah disiapkan.

Eksplorasi
Mengamati:
Peserta didik mengidentifikasi dan merumuskan
masalah tentang bagian-bagian perangkat keras yang
diberikan melalui tayangan video.

Menanya dan Mencoba:


Peserta didik mendiskusikan masalah tentang tata
carar merakit komputer yang baik.
.
Berpikir Kritis (Crtitical Thinking)
Model Project based learning
1. Guru memberikan beberapa pertanyaan dasar
terkait perakitan komputer kepada peserta didik
untuk ditemukan pemecahannya.
2. Guru Mengorganisir siswa kedalam kelompok-
kelompok yang heterogen (4-5) orang. Heterogen 220
berdasarkan tingkat kognitif atau etnis. menit
3. Guru memfasilitasi peserta didik untuk membuat
jadwal aktifitas yang mengacu pada waktu
maksimal yang disepakati.
4. Guru Membagikan LKPD lewat google
classroom.

Elaborasi
Mengeksplorasi:
Peserta didik mengeksplorasi data terkait perakitan
komputer.
Mengasosiasi:
Peserta didik mengolah data terkait perakitan
komputer.

Kolaborasi (Collaboration)
Peserta didik diminta untuk berdiskusi mengenai
materi yang kurang jelas.

Konfirmasi
Mengkomunikasikan:
1. Guru memberikan umpan balik positif dan
penguatan tentang perakitan komputer.
2. Guru memberikan Post Test kepada peserta didik
melalui google form.
C. Penutup Simpulan:
Guru mengarahkan peserta didik untuk membuat
rangkuman/simpulan.

Penilaian dan refleksi:


Guru memeriksa hasil belajar peserta didik dengan
memberikan tes tertulis atau meminta peserta didik untuk
mengulang kembali simpulan.

Umpan balik: 25
Guru memberikan umpan balik kepada peserta didik menit
untuk melakukan refleksi terhadap materi ajar
perakitan komputer.

Tindaklanjut:
Guru memberikan arahan tindak lanjut pembelajaran
terkait pembelajaran perakitan komputer, memberikan
tugas rumah, berdoa dan menutup dengan salam tanda
pembelajaran telah selesai.

G. Media, Alat/Bahan, dan Sumber Belajar


1. Media
a. Power Point.
b. Google classroom
c. Google form
d. Whatsapp

2. Alat/Bahan
a. Laptop/Komputer.
b. Handphone

3. Sumber Belajar
a. Novianto, A. 2017. Komputer dan Jaringn Dasar. Jakarta: Penerbit Erlangga.
b. Fauziah. 2011. RPL 1 Rekayasa Perangkat Lunak SMK Kelas X. Bogor:
Yudhistira.
c. Internet (https://tinyurl.com/y8896c59).

H. Penilaian (Terlampir)

No. Aspek Mekanisme dan Prosedur Instrumen Keterangan


1. Sikap Observasi Lembar Observasi Terlampir
2. Pengetahuan Tes Tertulis Essay Terlampir
3. Keterampilan Unjuk Kerja/Projeck Lembar Nilai Praktek Terlampir
I. Pembelajaran Remedial Dan Pengayaan Pembelajaran
1) Remedial : Pelaksanaan remedial diberlakukan bagi peserta didik yang mendapatkan
nilai standar dibawah KKM.
2) Pengayaan: Peserta didik yang mendapatkan nilai di atas KKM tapi belum memiliki
pengetahuan secara menyeluruh sesuai dengan materi yang diajarkan.

Makassar, 1 Mei 2021


Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran,

Drs. RUSLI, M.Pd. UNTUNG SURYADI, S.Kom., M.Pd.


NIP. 19650305 198903 1 012
Perakitan Komputer

A. Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik mampu menjelaskan bagian-bagian perangkat keras komputer.
2. Peserta didik mampu menentukan spesifikasi komputer sesuai dengan kebutuhan
pekerjaan
3. Peserta didik mampu menentukan langkah-langkah perakitan komputer sesuai standar
industri.
4. Peserta didik mampu menerapkan prosedur K3 perakitan komputer.
5. Peserta didik mampu melakukan perakitan komputer sesuai standar industri.
6. Peserta didik mampu membuat laporan perakitan komputer.

B. Uraian Materi
1. Komponen Komputer.
Teknologi komputer dapat dilihat pada seperangkat alat yang memiliki monitor,
keyboard, mouse, satu set alat pemroses (CPU, motherboard, memori, harddisk, DVD
drive) yang dikemas dalam sebuah casing. Dampak positifnya yaitu lebih ringan dan
sederhana bentuknya dan tetap mengedepankan teknologi yang lebih canggih. Terdapat
beberapa komponen utama pada komputer, yaitu sebagai berikut.
a. Keyboard dan Mouse
Keyboard adalah salah satu jenis alat input yang terdiri atas berbagai macam tombol
mulai dari karakter alfabet, numerik, hingga tombol khusus yang memiliki fungsi
sesuai dengan jenis tombolnya.

Adapun mouse adalah alat input yang digunakan untuk menggerakkan kursor pada
area layar monitor yang biasanya dilengkapi tombol dengan fungsi tertentu.

b. Monitor
Monitor merupakan jenis perangkat output yang dapat mengubah sinyal digital dari
komputer melalui port VGA menjadi tampilan grafis, sehingga memungkinkan
pengguna dapat melihat gambar atau video.
c. Casing
Casing merupakan wadah atau tempat dudukan berbagai perangkat keras komputer,
seperti motherboard, power supply, hard disk, dan lainnya. Selain itu, casing juga
berfungsi untuk melindungi perangkat komputer dari debu, kotoran, panas, meredam
getaran atau benturan serta mampu menyalurkan panas hasil kerja komputer. Ada
beberapa jenis casing yang saat ini beredar di npasaran, antara lain casing full tower,
casing mid tower, casing mini tower, casing mini ITX tower, casing slim, casing
dekstop,casing large server, dan casing rackmount.

d. Power Supply
Power supply adalah komponen penting dalam komputer yang berguna menyuplai
aliran listrik ke motherboard dan beberapa perangkat keras lainnya yang
dipasangdalam casing. Ciri utama power supply adalah berbentuk kotak yang
memiliki sambungan terminal listrik AC. Cara kerja power supply adalah mengubah
arus listrik AC menjadi DC yang sekaligus menjadi pembangkit tegangan dan
mengatur kestabilan arus listrik yang dialirkan ke komponen komputer.

e. Motherboard
Motherboard merupakan sirkuit rangkaian elektronik sebagai pusat pengendali
aliran data serta listrik proses utama. Selain itu, motherboard juga dapat dikatakan
sebagai jalur penghubung antarkomponen yang terpasang pada komputer, misal
CPU, hard disk, DVD drive, port USB, dan port VGA.

f. Memori
Memori berfungsi menyimpan semua proses yang akan dikerjakan dalam CPU dan
setiap data yang akan diproses atau yang dihasilkan oleh CPU. Ada dua jenis
memori utama, yaitu sebagai berikut:
1) ROM (Read Only Memory)
ROM merupakan memori yang menyimpan data BIOS (Basic Input Out[ut
System) dan berfungsi untuk mengatur komponen-komponen dalam komputer.
Memori tersebut hanya dapat dibaca saja. Ada beberapa jenis ROM, seperti
AMIIBIOS dan AWARD BIOS.

2) RAM (Read Acces Memory)


RAM adalah memori yang mendukung proses penulisan dan pembacaan data
yang tersimpan ketika komputer sedang bekerja. Ada beberapa jenis RAM yang
dikenal saat ini. Seperti SRAM, EDORAM, SDRAM, DDRAM, RDRAM, dan
VGRAM.

g. Prosesor
Prosesor merupakan bagian dari komputer yang paling penting. Setiap data
dimasukkan oleh piranti input akan diproses sesuai instruksi yang diberikan. Oleh
karena itu, bagian ini disebut sebagai CPU atau Central Processing Unit.

h. Hard disk
Hard disk merupakan slah satu jenis media penyimpanan yang menggunakan
teknologi magnetic disc dan memiliki karakteristik moved head disc, permanent
disc, double side, dan multi platter.

2. Merakit Komponen Komputer.


a. Alat-alat yang digunakan untuk merakit komputer.
1) Satu set obeng plus (+) dengan berbagai ukuran
2) Satu set obeng minus (-) dengan berbagai ukuran
3) Tang lancip (capit buaya)
4) Pinset
5) Gelang antistatik
6) Multitaster
7) Sumber tegangan.
b. Langkah-langkah merakit komputer.
1) Membuka Casing.

Buka sekrup penahan dibagian belakang casing. kemudian copot penutup sebelah
kiri casing (cukup sebelah saja). semua komponen yang ada saya lepas sehingga
casing dalam keadaan kosong.
2) Memasang Processor ke Motherboard.

Selanjutnya adalah memasang processor ke motherboard. perhatikan juga jenis


processor apa yang digunakan. jenis processor intel dan AMD serta perhatikan juga
socket yang digunakan.
Langkah 1: Membuka socket processor dengan cara menarik pengait (pengaman)
kesebelah kiri dengan pelan dan hati-hati, kemudian tarik keatas. buka besi penutup
processor.
Langkah 2 : Memasukan processor dengan cara memegang tepi processor dengan
tiga jari. hati-hati jangan sampai menyentuh pin atau lingkaran keemasan agar tidak
ada kotoran yang menempel. setelah yakin posisinya benar, silahkan masukan
processor.
Langkah 3 : Memasang pengaman dengan cara menekan dengan hati-hati besi
pengait (pengunci) agar processor aman ditempatnya.

3) Memasang Heatsink atau Kipas Processor.

Sebelum memasang heatsink biasanya akan ada thermal paste yang digunakan untuk
menjaga suhu processor. pasang heatsink diatas processor dan sesuaikan dengan
kaki tiap-tiap heatsink. setelah dirasa pas, kencangkan kaki dengan sekrup dan
obeng hingga menancap ke badan motherboard dengan sempurna. lakukan
pengetesan dengan menggoyangkan heatsink. jika heatsink tidak goyang maka kamu
berhasil dalam tahap ini.

4) Memasang RAM.

Sebelum memasang RAM, perhatikan socket dan tipe RAM yang akan dipasang.
jika sesudah cocok antara socket dan tipe RAM, maka kamu dapat memasangnya.
tancapkan ram ke socket secara perlahan hingga socket saling mengunci dan
terdengar bunyi klik.

5) Memasang Power Supply.

Setelah beberapa komponen diatas telah dipasang, maka selanjutnya adalah


memasang power supply. posisi power supply sangat beragam dan bergantung
dengan jenis case yang digunakan. pasang power supply sesuai tempat yang
disediakan. setelah dirasa pas, kencangkan body power supply dengan baut hingga
posisi power supply kuat. power supply disini berguna untuk memberi daya atau
arus listrik pada komputer.

6) Memasang Motherboard ke Casing.

Setelah power supply terpasang langkah selanjutnya adalah memasang motherboard


kesalam casing. laakukan secara perlahan dan hati-hati agar tidak terjadi hal yang
tidak diinginkan. setelah motherboard berada pada posisinya, kencangkan dengan
mur atau baut.

7) Memasang DVD RW (Optical Drive)

Pemasangan CD/DVD drive biasanya terletak di bagian depan casing. letakkan


CD/DVD drive pada tempatnya dan kencankan dengan mur atau baut. lalu, pasang
kabel yang menghubungkan antara CD/DVD drive dengan konektor pada
motherboard.

8) Memasang Hardisk

Dalam praktikum ini hardisk yang digunakan versi sata. kabel ini berwarna merah
dan memiliki ukuran yang lebih kecil daripada kabel ata. kabel sata juga merupakan
kabel yang paling sering digunakan pada komputer baru. untuk memasang, silahkan
masukan hardisk. yang ada labelnya menghadap keatas. posisikan lubang harddisk
dengan casing. lalu, kencangkan dengan menggunakan mur atau baut.

9) Memasang Kabel CD/DVD Drive dan Harddisk.

CD/DVD drive dan hardisk yang digunakan pada praktikum ini adalah jenis sata.
pasang kabel sata untuk CD/DVD drive dan harddisk. perhatikan juga ujung kabel
satu dengan ujung kabel lainnya. setelah tiap ujung kabel sata dipasang pada
CD/DVD drive dan hardisk, maka lanjutkan dengan memasang ke motherboard.

10) Memasang Konektor USB dan Audio

Agar keduanya konektor bisa aktif maka konektornya harus dipasang pada
motherboard. pasang dengan cara melihat bentuk konektor dan cari jumper yang
memiliki tulisan USB dan audio. biasanya dibagian pinggir motherboard.

11) Memasang Kabel Power Led

Kabel ini terdiri dari beberapa bagian seperti kabel Power, kabel Restart, dan kabel
Led. tiap bagiannya memiliki fungsi masing-masing. untuk memasangnya
perhatikan keterangan yang ada di motherboard, biasanya posisinya berdempetan.
setelah diketahui posisinya, pasang kabel kecil tersebut secara perlahan dan
perhatikan juga letak jumper yang ada.

12) Memasang Kabel Power Supply ke Motherboard

Dalam memasang kabel power supply pastikan kamu memposisikannya dengan pas.
karena kabel inilah yang akan menghubungkan arus yang akan masuk. pastikan
kamu memasangnya dengan pas dan jangan sampai longgar.
13) Menyambungkan Kabel arus Listrik

Kabel yang pertama adalah kabel arus listrik. ujung kabel arus tersebut memiliki tiga
lubang, silahkan colokan ke tempatnya pada power supply yang digunakan untuk
sambungan parallel ke monitor.

14) Menyambungkan ke Monitor

Sambungkan kabel dari monitor ke VGA card. konektor VGA dan monitor memiliki
bentuk agak mengecil disebelah bawah mirip trapesium dengan ujung tumpul (tidak
persegi panjang). didalamnya terdapat tiga baris jarum-jarum (pin) kecil. Jadi,
pasang konektor ketempat yang pas. jika tidak pas, jangan dipaksa. jika dipaksa,
jarum yang ada bisa bengkok. mungkin tidak searah, coba putar dan pasang dengan
perlahan. kemudian kuatkan dengan mur yang sudah tersedia.

15) Test Komputer/PC

Setelah semua selesai dan terpasang dengan baik, maka sekarang lakukan uji coba
pada komputer. ujicoba yang dilakukan seperti cek tombol Power, Restart, Led hingga
Port USB. Jika masuk ke tampilan booting OS maka berhasil. apabila komputer tidak
menyala, perhatikan kabel power supply sudah pas atau belum. apabila komputer
nyala tetapi blank maka pastikan sambungan kabel ke monitor, RAM, dan processor
hingga benar-benar pas.
C. Soal Latihan, kunci jawaban dan rubrik.
Soal Latihan.
Tuliskan fungsi komponen-komponen dalam komputer berikut ini:
No Nama Modul / Alat Fungsi
1 Motherboard
2 Prosessor
3 RAM
4 ROM
5 Harddisk
6 CD R dan CD RW
7 VGA Card
8 Casing
9 Power Supply
10 Headsink

Kunci Jawaban
No Nama Modul / Alat Fungsi
1 Motherboard Fungsi utama dari motherboard sendiri sebagai pusat
penghubung antara satu perangkat dengan perangkat
lainnya. Motherboard ini mampu untuk
mengsinergikan kode-kode yang ada menjadi sebuah
aktivitas kinerja pada sebuah komputer.
2 Prosessor Processor berfungsi untuk memproses semua
informasi data yang diterima dari input, yang
kemudian menghasilkan output. Prosesor tidak bisa
bekerja sendiri, tetapi membutuhkan dukungan
perangkat lain, seperti hardisk dan RAM.
3 RAM Fungsi RAM adalah untuk mempercepat kecepatan
komputer, ram untuk menyimpan data secara
sementara. RAM bukanlah komponen utama yang
dapat mempercepat kinerja komputer atau laptop.
RAM mampu membantu proses kinerja processor
untuk mengolah data. Semakin besar ukuran RAM
tentu akan semakin baik dalam prosesnya.
4 ROM Fungsi ROM (Read Only Memory) adalah sebagai
media penyimpanan firmware, yaitu perangkat lunak
atau lebih sering disebut software, yang berhubungan
dengan perangkat keras (hardware). memori ROM
hanya dapat dibaca saja, akan tetapi data pada memori
ini dapat di tulis ulang.
5 Harddisk Fungsi utama Harddisk adalah sebagai memori yang
memiliki kapasitas besar dan berguna sebagai tempat
menyimpan data digital.
6 CD R dan CD RW Fungsi CD R hanya dapat mengisi data sekali dan
selanjutnya hanya dapat membaca data, sedangkan
CD RW dapat membaca, menulis, mengedit,
menghapus dan burning data berulang-ulang.
Sedangkan untuk kapasitas tidak ada perbedaannya
dan sama-sama memiliki kapasitas 700 MB.
7 VGA Card fungsi utama untuk mengolah dan menerjemahkan
output komputer ke layar monitor.
8 Casing Casing berfungsi untuk melindungi komponen yang
ada di dalamnya. Tanpa adanya casing,
komponen komputer seperti processor akan rentan
terhadap kotoran, benturan, cairan, gangguan listrik.
9 Power Supply Fungsi Power Suppley yang paling pokok adalah
untuk mengaliri arus listrik untuk komponen-
komponen atau hardware pada komputer dengan arus
DC (arus searah), arus listrik yang masuk ke
dalam power supply berupa arus AC (arus bolak-balik
) kemudian dikonverter (dirubah) menjadi arus DC
(arus searah).
10 Headsink Fungsi Heatsink adalah untuk memperluas transfer
panas dari sebuah processor supaya suhu di dalam
processor tidak terlalu panas. Dengan kata
lain, heatsink membantu untuk mendinginkan
processor.

Rubrik Penskoran

No. Uraian Skor Skor Maksimal


- Jika jawaban benar 10

1 Jika jawaban benar


- 5 10
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
Jika jawaban benar
2 - 5 10
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
Jika jawaban benar
3 - 5 10
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
Jika jawaban benar
4 - 5 10
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
Jika jawaban benar
5 - 5 10
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
6 Jika jawaban benar 10
- 5
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
Jika jawaban benar
7 - 5 10
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
Jika jawaban benar
8 - 5 10
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
Jika jawaban benar
9 - 5 10
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
Jika jawaban benar
10 - 5 10
tapi tidak sempurna
- Jika Jawaban salah 2
Total 100

D. Daftar Pustaka
Novianto, A. 2017. Komputer dan Jaringn Dasar. Jakarta: Penerbit Erlangga.
Fauziah. 2011. RPL 1 Rekayasa Perangkat Lunak SMK Kelas X. Bogor: Yudhistira.
Internet (https://is.gd/RaaUai).
MEDIA PEMBELAJARAN

1. Tujuan Pembelajaran:
1) Peserta didik mampu menjelaskan bagian-bagian perangkat keras komputer.
2) Peserta didik mampu menentukan spesifikasi komputer sesuai dengan kebutuhan
pekerjaan
3) Peserta didik mampu menentukan langkah-langkah perakitan komputer sesuai standar
industri.
4) Peserta didik mampu menerapkan prosedur K3 perakitan komputer.
5) Peserta didik mampu melakukan perakitan komputer sesuai standar industri.
6) Peserta didik mampu membuat laporan perakitan komputer.

2. Materi Pokok:
KD. 3.2 Menerapkan perakitan komputer.

3. Jenis Media yang dikembangkan:


Ms. Powerpoint 2019

4. Bahan dan Alat yang digunakan:


Bahan : Aplikasi Ms. Powerpoint 2019.
Alat : Laptop/Komputer dan handphone.

5. Langkah-langkah Pembuatan:
A. Prosedur Pembuatan Media Pembelajaran
1. Perencanaan Awal
Kegiatan ini meliputi pengidentifikasian tujuan pembelajaran, kebutuhan
belajar atau mengidentifikasi masalah-masalah dalam pembelajaran. Langkah
berikutnya adalah melakukan analisis karakteristik peserta didik/siswa. Karakteristik siswa
yang akan menggunakan dan belajar dari materi yang dikembangkan tidak dapat
diabaikan dalam rumusan tujuan. Oleh karena itu, perlu diketahui beberapa
karakteristik peserta didik/siswa yang relevan dan kondisi dimana program yang dibuat
akan digunakan. Karakteristik siswa tersebut meliputi: tingkatan siswa, apakah
program dapat digunakan dikelas bersama materi lain atau digunakan untuk belajar
mandiri.
2. Menyiapkan materi pembelajaran
Pada langkah ini proses pembuatan materi pembelajaran untuk program powerpoint.
Ada dua petunjuk yang dapat dipertimbangkan dalam menyusun materi, yaitu sebagai
berikut:
a. Memilih materi yang sesuai.
Dalam memilih materi perlu mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut :
Materi relevan dengan tujuan dan materi cocok untuk pembelajaran komputer.
b. Menentukan Lingkup Pembelajaran.
Pengembang pembelajaran berbasis komputer harus menentukan banyaknya materi
yang dipelajari dalam tempo yang wajar, Pembelajaran yang terlalu panjang dapat
melelahkan dan membosankan.
3. Mendesain program powerpoint.
a. Menentukan desain program powerpoint.
Dalam hal ini perlu dipilih desain program yang sesuai untuk digunakan dalam
mengembangkan program pembelajaran berbantuan komputer. Sebelum desain
ditentukan, terlebih dahulu perlu dilakukan analisis tugas, untuk dapat memberikan
banyak informasi yang dapat dijadikan dasar untuk memilih desain program yang sesuai.
b. Menyusun materi desain program powerpoint.
Langkah berikutnya adalah menyusun materi program pembelajaran
berbantuan komputer setelah perencanaan awal, penentuan materi, pemilihan desain
program selesai dibuat.

B. Tahapan Membuat Bahan Ajar Interaktif


1. Tahapan membuat bahan ajar interaktif :
a. Menyiapkan slide.
b. Menyiapkan tombol.
c. Menyisipkan hyperlink.
d. Membuat soal.
e. Menyimpan file.
2. Membuat Storyboard :
Storyboard secara sederhana bisa diartikan sebagai uraian yang berisi penjelasan visual
dan audio dari masing-masing alur dalam flowchart yang dirinci untuk setiap frame/slide.
Pada umumnya storyboard berupa tabel (baris-kolom), setiap kolom di dalamnya mewakili
satu tampilan di layar monitor. Storyboard dalam media pembelajaran dengan program
microsoft power point mata pelajaran komputer dan jaringan dasar ini dapat dilihat dalam
tabel dibawah ini:

No. Kegiatan Visual Keterangan

Pada menu utama berisi


tombol-tombol perintah
1. Menu Utama yang akan terhubung
(Home). pada tombol kegiatan
lainnya, dan pada menu
ini mata pelajaran yang
akan diajarkan
ditampilkan.
Pada kegiatan ini
menampilkan materi
2. Menu Materi bahan ajar.
Ajar.

3. Menu Tujuan Pada kegiatan ini


Pembelajaran. menampilkan tujuan
pembelajaran.

Pada kegiatan ini


4. Menu menampilkan
Pembahasan pembahasan materi ajar.
Materi.

Pada kegiatan ini


menampilkan soal
5. Menu evaluasi untuk peserta
Evaluasi didik/siswa.

Pada kegiatan ini


6. Menu menampilkan beberapa
Referensi referensi yang telah
digunakan hingga media
pembelajaran ini
terselesaikan.

Tabel 1. Storyboard media pembelajaran dengan program microsoft power point mata
pelajaran Komputer dan Jaringan Dasar.
6. Langkah-langkah Penggunaan:
Prosedur Penggunaan Media Pembelajaran dengan Program Microsoft Power Point
Mata Pelajaran Komputer dan Jaringan Dasar.

Tahap-tahap penggunaan media pembelajaran dengan program microsoft power point


mata pelajaran Komputer dan Jaringan Dasar adalah sebagai berikut:
1) Membuka file Media Pembelajaran.
2) Melakukan Klik pada Slide Show untuk memulai presentasi, sehingga
tampilan seperti dibawah ini.

3) Memanfaatkan tombol-tombol perintah yang terdapat pada media pembelajaran,


seperti yang terdapat pada tabel dibawah ini.

No. Tombol Perintah Kegunaan

1. Tombol Home berfungsi untuk


menampilkan Menu Utama.

Tombol Materi berfungsi untuk


2. menampilkan materi bahan ajar yang akan
digunakan.

3. Tombol Tujuan Pembelajaran berfungsi


untuk menampilkan tujuan mata pelajaran
yang akan di ajarkan.

4. Tombol Pembahasan Materi berfungsi


untuk menampilkan materi yang akan di
bahas.

5. Tombol Evaluasi berfungsi untuk


menampilkan soal-soal latihan berupa
essay.
Tombol Referensi berfungsi untuk
6. menampilkan referensi-referensi yang telah
digunakan pada saat pembuatan media
pembelajaran.

7. Tombol Home berfungsi untuk kembali ke


Menu Utama.

Tombol Next berfungsi untuk berpindah ke


8. halaman selanjutnya. Tombol Back
berfungsi untuk berpindah ke halaman
sebelumnya.

Tombol Icon Bye berfungsi untuk kembali


9. ke Menu Utama.

Tabel 2. Tombol-tombol perintah media pembelajaran dengan program microsoft


powerpoint mata pelajaran Komputer dan Jaringan Dasar.
Home Media Pembelajaran
Materi Komputer dan Jaringan Dasar
Tujuan
Pembelajaran
Pembahasan
Materi

Evaluasi

Referensi
Untung Suryadi
219012495021
523_TKI_Kelas 01

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 1


Komputer dan Jaringan Dasar
Home

Materi Untung Suryadi


Tujuan Jabatan : Guru SMK Negeri 4 Makassar
Pembelajaran
Pendidikan : S1 Teknik Informatika STMIK Dipanegara
Pembahasan
Materi
S2 Pascasarjana UNM Makassar
Evaluasi
Alamat : Jl. Teknik Blok. D. 16.

Referensi No. Telp. : +6285299019127

E-mail : uyanherox@rocketmail.com

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 2


Apersepsi

Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran
Pembahasan
Materi

Evaluasi

Referensi

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 3


Judul Materi

Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran
Pembahasan
Materi

Evaluasi KD. 3.2 Menerapkan Perakitan Komputer


Referensi

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 4


Tujuan Menerapkan Perakitan Komputer:
Home

Materi 1. Peserta didik mampu menjelaskan bagian-bagian perangkat keras


komputer
Tujuan
2. Peserta didik mampu menentukan spesifikasi komputer sesuai dengan
Pembelajaran
kebutuhan pekerjaan
Pembahasan K
3. Peserta didik mampu menentukan langkah-langkah perakitan komputer
Materi
sesuai standar industri
Evaluasi 4. Peserta didik mampu menerapkan prosedur K3 perakitan komputer
5. Peserta didik mampu melakukan perakitan komputersesuai standar
industri
Referensi
6. Peserta didik mampu membuat laporan perakitan komputer

MDP

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 5


Komponen Komputer
Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran
Pembahasan
Materi
Keyboard adalah jenis alat input yang terdiri atas berbagai macam tombol
Evaluasi mulai karakter alfabet, numerik hingga tombol khusus yang memiliki fungsi
sesuai dengan jenis tombolnya.
Mouse adalah alat input untuk menggerakkan kursor pada area layar monitor.
Referensi
Monitor merupakan jenis perangkat output yang dapat membuat pengguana
dapat melihat gambar atau video.

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 6


Lanjutan…
Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran
Pembahasan
Casing Komputer adalah tempat dudukan berbagai perangkat keras komputer.
Materi
HardDisk merupakan salah satu jenis media penyimpanan yang menggunakan
Evaluasi teknologi magnetic disc.
Processor merupakan bagian dari komputer yang sangat penting , dimana setiap data
yang dimasukkan oleh piranti input akan diproses sesuai instruksi yang diberikan.
Referensi Power Supply adalah komponen yang menyuplai aliran listrik ke motherbard yang
dipasang dalam casing.

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 7


Lanjutan…
Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran
Pembahasan
Materi
Motherbard merupakan sirkuit rangkaian elektronik sebagai pusat pengendali
Evaluasi aliran data serta listrik proses utama.
RAM (Random Acces Memory) adalah memori yang mendukung proses
Referensi penulisan dan pembacaan data yang tersimpan ketika komputer sedang
bekerja.

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 8


Merakit Komponen Komputer
Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran
Pembahasan
Materi

Evaluasi

Referensi

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 9


Video Merakit Komponen Komputer
Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran
Pembahasan
https://www.youtube.com/watch?v=lr2ErcCo0IA
Materi

Evaluasi

Referensi

KT

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 10


Video Merakit Komponen Komputer
Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran
https://www.youtube.com/watch?v=Ji1F12tva4U
Pembahasan
Materi

Evaluasi

Referensi

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 11


Video Merakit Komponen Komputer
Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran https://www.youtube.com/watch?v=yx7n_MsHqF0
Pembahasan
Materi

Evaluasi

Referensi

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 12


Evaluasi
Home
Tuliskan fungsi komponen-komponen dalam komputer berikut ini:
Materi
NO NAMA MODUL / ALAT FUNGSI
Tujuan
Pembelajaran 1 2 3

Pembahasan 1 Mainboard
Materi 2 Prosesor

3 RAM
Evaluasi 4 Hardisk

5 CD R/RW
Referensi 6 VGA Card

7 Cashing

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 13


Referensi
Home
Novianto, A. 2017. Komputer dan Jaringn Dasar. Jakarta: Penerbit Erlangga.
Materi
Internet (https://www.youtube.com/watch?v=BYcaVwK45XQ&t=261s)
Tujuan
Pembelajaran
Internet
Pembahasan (https://www.youtube.com/watch?v=lr2ErcCo0IA)
Materi

Evaluasi Internet
(https://www.youtube.com/watch?v=Ji1F12tva4U)
Referensi
Internet
(https://www.youtube.com/watch?v=yx7n_MsHqF0)

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 14


Home

Materi

Tujuan
Pembelajaran
Pembahasan
Terima Kasih
Materi

Evaluasi

Referensi

Untung Suryadi, Perakitan Komputer. 15


LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

Satuan Pendidikan : SMK NEGERI 4 MAKASSAR


Program Keahlian : Teknik Komputer dan Informatika
Kompetensi Keahlian : Teknik Komputer dan Jaringan
Kelas/Semester : X TKJ/Ganjil
Mata Pelajaran : Komputer dan Jaringan Dasar
Pembelajaran ke :2
Alokasi Waktu : 12 JP X 45 menit

A. Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik mampu menjelaskan bagian-bagian perangkat keras komputer.
2. Peserta didik mampu menentukan spesifikasi komputer sesuai dengan kebutuhan
pekerjaan
3. Peserta didik mampu menentukan langkah-langkah perakitan komputer sesuai standar
industri.
4. Peserta didik mampu menerapkan prosedur K3 perakitan komputer.
5. Peserta didik mampu melakukan perakitan komputer sesuai standar industri.
6. Peserta didik mampu membuat laporan perakitan komputer.

B. Alat dan Bahan (jika ada)


Alat : Laptop dan Handphone.
Bahan : Lembar kerja.

C. Langkah-Langkah Kegiatan
1. Peserta didik mengamati presentasi yang di tampilkan guru pada aplikasi power point
dan video pembelajaran tentang perakitan komputer.
2. Peserta didik mengumpulkan informasi data tentang komponen-komponen komputer
dan cara merakit komputer .
3. Masing-masing kelompok mengolah data untuk mengelompokkan komponen
perangkat input dan perangkat output komputer dan cara merakit komputer.
4. Setiap kelompok diberikan waktu 20 menit untuk mendiskusikan komponen
perangkat input dan perangkat output komputer dan cara merakit komputer.
5. Setiap kelompok diberikan kesempatan untuk mewakili kelompoknya
mempersentasikan diskusinya selama 15 menit.
6. Peserta didik menanggapi hasil presentasi dari kelompok lain.

D. Pengamatan
1. Kelompokkan perangkat input dan perangkat output komputer.
No. Perangkat Input Komputer Perangkat Output Komputer
1.
2.
3.
4.
5.
Dst.
2. Jelaskan fungsi perangkat input dan perangkat output komputer yang telah didata.
No. Nama Perangkat/ Alat Komputer Fungsi
1.
2.
3.
4.
5.
Dst.

3. Setelah mengamati video pembelajaran lakukan proses pengerjaan dibawah ini:

Cheklist (√)
No. Proses
Selesai Belum
Memasang Processor dan heatsink pada
1
motherboard

Memasang Memory (RAM) pada


2
motherboard

3 Memasang Harddisk pada chasing CPU

Menyambungkan konektor powersuply


4
ke semua komponen

5 Menyambungkan konektor Power


Switch, Led Indikator, ke Motherboard
Menyambungkan komponen input dan
6
output ke CPU

Melakukan Testing untuk


7
menghidupkan komputer

Menganalisa problem yang terjadi


8
ketika perakitan dan testing

4. Hasil dan Analisis


Tuangkan hasil data yang diperoleh tentang perangkat input dan perangkat output
komputer beserta fungsinya dan proses pengerjaan perakitan komputer. Buatlah
Presentasinya.

5. Kesimpulan
Setelah mengikuti kegiatan diskusi bersama, perbaiki presentasinya berdasarkan masukan
dari guru maupun kelompok lain, lalu kumpulkan file presentasinya setelah selesai
pelajaran.
LEMBAR PENILAIAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SMK NEGERI 4 MAKASSAR


Program Keahlian : Teknik Komputer dan Informatika
Kompetensi Keahlian : Teknik Komputer dan Jaringan
Kelas/Semester : X TKJ/Ganjil
Mata Pelajaran : Komputer dan Jaringan Dasar
Pembelajaran ke :2
Alokasi Waktu : 6 JP X 45 menit

KD Indikator Teknik Penilaian Instrumen


3.2 Menerapkan perakitan 3.2.1Menjelaskan bagian-bagian perangkat Tes Tertulis Essay
komputer keras komputer
3.2.2 Menentukan spesifikasi komputer
sesuai dengan kebutuhan pekerjaan
3.2.3 Menentukan langkah-langkah perakitan
komputer sesuai standar industri

4.2 Merakit komputer 4.2.1 Menerapkan prosedur K3 perakitan Tes praktik/ unjuk Lembar soal praktik dan Lembar
komputer kerja observasi unjuk kerja
4.2.2 Melakukan perakitan komputer sesuai
standar industri
4.2.3 Membuat laporan perakitan komputer

Diisi dengan program remedial dan pengayaan.


Lampiran:
PENILAIAN PENGETAHUAN

Kompetensi Indikator Pencapaian Nomor Level Kognitif Soal Kunci Jawaban Penskoran
Dasar Kompetensi Soal
3.2 Menerapkan 3.2.1 Menjelaskan 1 C2 Jelaskan fungsi dari Keyboard adalah salah satu jenis alat 10
perakitan komputer bagian-bagian (Menjelaskan) kegunaan keyboard input yang terdiri atas berbagai macam
dan mouse?
perangkat keras tombol mulai dari karakter alfabet,
komputer numerik, hingga tombol khusus yang
memiliki fungsi sesuai dengan jenis
tombolnya.
Mouse adalah alat input yang digunakan
untuk menggerakkan kursor pada area
layar monitor yang biasanya dilengkapi
tombol dengan fungsi tertentu.

Alat-alat yang digunakan untuk 10


3.2.2 Menentukan 2. C3 Tuliskan Alat-alat
spesifikasi (Menentukan) yang digunakan untuk merakit komputer.
komputer sesuai merakit komputer 1) Satu set obeng plus (+) dengan
dengan sesuai kebutuhan berbagai ukuran
kebutuhan kerja? 2) Satu set obeng minus (-) dengan
pekerjaan berbagai ukuran
3) Tang lancip (capit buaya)
4) Pinset
5) Gelang antistatik
6) Multitaster
7) Sumber tegangan.
3.2.3 Menentukan
C4 Uraikan langkah- Urutan Langkah-langkah merakit 30
langkah-langkah 3. langkah perakitan komputer.
(Menguraikan)
perakitan komputer secara 1. Membuka Casing.
komputer sesuai berurutan? 2. Memasang Processor ke
standar industri Motherboard.
3. Memasang Heatsink atau Kipas
Processor.
4. Memasang RAM.
5. Memasang Power Supply.
6. Memasang Motherboard ke Casing.
7. Memasang DVD RW (Optical
Drive)
8. Memasang Hardisk
9. Memasang Kabel CD/DVD Drive
dan Harddisk
10. Memasang Konektor USB dan
Audio
11. Memasang Kabel Power Led
12. Memasang Kabel Power Supply ke
Motherboard
13. Menyambungkan Kabel arus Listrik
14. Menyambungkan ke Monitor
15. Test Komputer/PC

4.2 Merakit 4.2.1 Menerapkan 4 C4 Uraikan Prosedur Prosedur pemasangan processor ke 25


komputer. prosedur K3 (Menguraikan) pemasangan processor motherboard.
perakitan ke motherboard? Langkah 1: Membuka socket processor
komputer dengan cara menarik pengait
(pengaman) kesebelah kiri dengan
pelan dan hati-hati, kemudian tarik
keatas. buka besi penutup processor.
Langkah 2 : Memasukan processor
dengan cara memegang tepi
processor dengan tiga jari. hati-hati
jangan sampai menyentuh pin atau
lingkaran keemasan agar tidak ada
kotoran yang menempel. setelah
yakin posisinya benar, silahkan
masukan processor.
Langkah 3 : Memasang pengaman
dengan cara menekan dengan hati-
hati besi pengait (pengunci) agar
processor aman ditempatnya.

4.2.1 Melakukan Buatlah kesimpulan Memasang Heatsink atau Kipas


5 C5 25
perakitan (Menyimpulkan) cara melakukan Processor.
komputer sesuai pemasang Heatsink Sebelum memasang heatsink biasanya
standar industri akan ada thermal paste yang digunakan
atau Kipas Processor untuk menjaga suhu processor. pasang
4.2.3 Membuat laporan yang baik? heatsink diatas processor dan sesuaikan
perakitan dengan kaki tiap-tiap heatsink. setelah
komputer dirasa pas, kencangkan kaki dengan
sekrup dan obeng hingga menancap ke
badan motherboard dengan sempurna.
lakukan pengetesan dengan
menggoyangkan heatsink. jika heatsink
tidak goyang maka pemasangan berhasil
dalam tahap ini.

Rubrik Penilaian Pengetahuan

No. Uraian Skor Skor Maksimal


- Jika jawaban benar 10
1 - Jika jawaban benar tapi tidak sempurna 5 10
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 10
2 - Jika jawaban benar tapi tidak sempurna 5 10
- Jika Jawaban salah 2
- Jika jawaban benar 30
3 - Jika jawaban benar tapi tidak sempurna 20 30
- Jika Jawaban salah 5
- Jika jawaban benar 25
4 - Jika jawaban benar tapi tidak sempurna 15 25
- Jika Jawaban salah 5
- Jika jawaban benar 25
5 - Jika jawaban benar tapi tidak sempurna 15 25
- Jika Jawaban salah 5
Total 100
PENILAIAN PSIKOMOTORIK/UNJUK KERJA(PROSES DAN PRODUK)

Lembar Observasi Unjuk Kerja


Aspek yang Diamati
No Nama Persiapan Pelaksanaan Hasil Presentasi
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1
2
3
4
dst

Rubrik Penilaian Unjuk Kerja


Aspek Indikator Kriteria
penialaian
Menyimak dan kemudian membaca langkah-langkah kerja 4
Persiapan Menyimak tetapi tidak membaca langkah-langkah kerja 3
Kurang menyimak 2
Tidak menyimak 1
Aktif berdiskusi dan bertanya 4
Pelaksanaan Aktif berdiskusi tidak bertanya 3
Kurang aktif berdiskusi 2
Tidak aktif berdiskusi 1
Mampu Membuat algoritma tahapan proses perakitan komputer sesuai dengan langkah logis 4
Hasil Terdapat satu langkah logis yang kurang tetapi sesuai urutan 3
Semua langkah logis tapi tidak sesuai dengan urutan 2
Semua langkah tidak logis dan tidak sesuai dengan urutan 1
Sangat baik dalam penguasaan materi 4
Presentasi Baik dalam penguasaan materi 3
Kurang baik dalam penguasaan materi 2
Tidak baik dalam penguasaan materi 1
Catatan: Aspek yang diamati disesuaikan dengan kebutuhan prodi
Kriteria Penilaian:
PENILAIAN SIKAP

Penilaian observasi atau pengamatan berdasarkan pengamatan sikap dan perilaku peserta didik sehari-hari, baik terkait dalam proses pembelajaran maupun
secara umum. Pengamatan langsung dilakukan oleh guru.

Rubrik Penilaian Sikap

Aspek Perilaku yang Dinilai Jumlah Kode


No Nama Siswa
Skor Nilai
BS JJ TJ DS
Peserta
1 didik A 20 20 15 20 75 B

Peserta
2 didik B 20 25 20 25 90 A

Dst.

Keterangan :
• BS : Bekerja Sama
• JJ : Jujur
• TJ : Tanggun Jawab
• DS : Disiplin

Catatan :
1. Skor maksimal Setiap Aspek = 25
2. Kode nilai / predikat :
75,01 – 100,00 = Sangat Baik (SB)
50,01 – 75,00 = Baik (B)
25,01 – 50,00 = Cukup (C)
00,00 – 25,00 = Kurang (K)

Anda mungkin juga menyukai