Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL USAHA

DISUSUN OLEH :
DICKY DARMAWAN C201 18 642

MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS TADULAKO
2020/2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas semua nikmat yang telah dilimpahkan kepada kami
terutama nikmat sehat, sehingga kami dapat menyelesaikan pembuatan proposal ini. Proposal Rencana Usaha /
Bisnis Usaha “ STEAP MASKER”telah selesai dikerjakan
Adapun maksud dan tujuan pembuatan proposal ini adalah untuk memenuhi tugas dari mata kuliah Kewirausaan
dan sebagai sarana pengaplikasian ilmu yang telah kami dapatkan dari mata kuliah Kewirausaan.
Dalam penyusunan proposal ini kami telah berusaha semaksimal mungkin, namun apabila terdapat kekurangan
kami selaku penyusun mengharapkan kritik dan yang bersifat membangun untuk perbaikan di masa yang akan
datang.
Akhir kalimat dari penyusunan proposal ini kami berharap semoga proposal ini bermanfaat khususnya bagi kami
sebagai penulis dan umumnya bagi pembaca.

Palu, 21 Desember 2021

Penulis
PROPOSAL USAHA/RENCANA BISNIS

NAMA : Dicky Darmawan


STAMBUK : C201 18 642
KELAS : B (NON REG)

I. PROFIL USAHA : 1. NAMA : Ala mini


2. JENIS USAHA : Aksesoris
3. LOKASI/ALAMAT : Jalan Trans mamboro
4. ALASAN PEMILIHAN NAMA, JENIS DAN LOKASI USAHA : Dinamakan Ala Mini berarti menunjukkan
produk yang dijual adalah barang yang berbentuk mini atau kecil. Jenis usaha yang saya pilih
adalah aksesoris karena selain tidak membutuhkan modal yang terlalu besar untuk ukuran
mahasiswa seperti saya,juga karena melihat barang tersebut adalah barang yang diminati oleh
semua kalangan sehingga bisa menjadi peluang usaha yang cukup baik dimasa pendemi ini. Untuk
lokasi usaha sendri saya lakukan dirumah saya.

II. PRODUK/JASA YANG AKAN DIBUAT : ALASAN PEMILIHAN


PRODUK/JASA
CONTOH (FOTO) PRODUK YANG AKAN DIBUAT/DIHASILKAN

Strap Mask (Tali masker) : Alasan pemilihan produk/jasa : Dikarenakan memakai masker menjadi suatu kewajiban
dimasa pendemi untuk mencegah penularan covid-19. Sehingga penjual strap mask atau tali masker ini guna untuk
memotivasikan masyarakat agar tetap mau memakai masker dengan menggunakan tren yang tetap menjaga
penampilan mereka. Penggunaan tali untuk mengaitkan masker juga akan lebih mempermudah memakai masker
dan tidak ribet saat melepasnya sejenak misal ketika ingin makan atau minum. Tinggal melepas dari mulut lalu
menggantungkannnya di leher atau dada.
III. TARGET/SASARAN PASAR DAN KONSUMEN : Semua kalangan
ALASAN PEMILIHAN TARGET PASAR DAN KONSUMEN : tali masker ini dibutuhkan dan cocok digunakan untuk semua
kalangan baik wanita maupun pria,baik anak anak,remaja, maupun orang dewasa.

IV. MODAL DAN ASET :


SUMBER PEROLEHAN DANA SUMBER PEROLEHAN
ASET : Sumber perolehan dana berasal dari
tabungan pribadi

V. BIAYA-BIAYA DAN LABA :


PROYEKSI BIAYA YANG DIKEULARKAN DAN LABA YANG AKAN DIHASILKAN DALAM 1 BULAN OPERASI.

Modal awal yaitu Rp. 150,000, kemudian dalam satu minggu terjual 10 buah tali masker yang dijual dengan harga
25000 sehingga diperoleh 250.000, maka berarti keuntungan dalam satu minggu yaitu 100.000 (250.000-150.000).
keuntungan tersebut digunakan kembali sebagai perputaran modal dalam satu bulan. Sehingga berarti,keuntungan
bersih dalam 1 bulan= 4minggu X Rp.100.000= Rp.400.000.

VI. MITRA/PARTNER BISNIS (BILA ADA) : TIDAK ADA ( TIDAK


MENGGUNAKAN PARTHER BISNIS )

ALASAN PEMILIHAN MITRA/PARTNER BISNIS


MODEL PEMBAGIAN KEUNTUNGAN YANG DIRENCANAKAN

VII. TEAM WORK :


KOMPOSISI TEAM WORK/PERSONIL DALAM MENJALANKAN USAHA ALASAN PEMILIHAN
KOMPOSISI DAN PERSONIL

VIII. PROMOSI :
BENTUK-BENTUK PROMOSI YANG AKAN DILAKUKAN ALASAN PEMILIHAN
MODEL PROMOSI

Teknik pemasaran atau promosi yang dilalukan yaitu dengan memberikan


harga terjangkau untuk semua kalangan,menggunakan packaging yang rapi
sehingga manarik minat pembeli, menawarkan layanan delivery sehingga
mempermudahkan pembeli dalam melakukan transaksi,kemudia saya
memperomosikannya melalui media sosial instagram dan facebook dengan
konten yang menarik dan kekinian karena melihat target pamasaran
kebanyakan menggunakan media sosial instagram.

ASPEK TEKNIK BISNIS


 Pemilihan dan Perencanaan Produk

Untuk menghasilkan aksesoris yang menarik dan berkualitas diperlukan bahan baku
dengan kualitas yang baik pula dan juga kreativitas dan inovasi yang tinggi dari tenaga
kerjanya. Aksesoris yang dihasilkan atau diproduksi sendiri berupa strap mask (tali
masker). Ada juga beberapa jenis manik manik strap mask yang diorder dari luar
misalnya dari Bandung, dan pemesanan dilakukan melalui online shop. Untuk bahan
bahannya sendiri yang dibutuhkan adalah manik-manik, gesper tali pengikat dan tali
kawat untuk kalung. Adapun untuk proses pembuatan sendiri cukup sederhana,
pertama-tama mengukur tali kawat terelebih dahulu sesuai yang dibutuhkan sebagai
tali masker, kemudian ikat salah satu ujung tali kawat pada gesper, lalu memasukkan
manik-manik pada kawat, setelah itu mengikat simpul dua kali kawat kalung untuk
mengunci dan terakhir menyematkan gesper di ujung tali.

 Perencanaan Jumlah Produksi


Dengan proses pembuatan yang mudah dan sederhana, maka kapasitas produksi
yang dapat dihasilkan berbeda beda setiap minggunya dapat menyesuaikan ketersediaan
waktu, jumlah orderan pembeli, atau menyesuaikan dengan ketersediaan bahan.

 Pengawasan Kualitas
Agar kualitas produk tetap terjaga, maka hal yang paling penting dilakukan adalah
memperhatikan kualitas bahan-bahan yang akan dibeli sebelum melakukan pembuatan,
begitu pun dengan alat dan bahan yang diorder dari luar kota dan melalui online shop
maka sebelum dilakukan pemesanan, terlebih dahulu dilihat testimony atau penilaian
dari konsumen lainnya. Kemudian untuk tali masker yang dibuat sendiri maka selain
memperhatikan bahan, perlu juga diperhatikan proses
produksi, apakah masih berjalan sebagaimana mestinya atau apakah ada system yang
harus diperbaiki, baik dari produksi maupun dari pemasaran diperbaiki, baik dari
produksi maupun dari pemasaran

CATATAN BISNIS DAN LAPORAN KEUANGAN

Modal awal produksi tali masker yaitu Rp.150.000, dari modal awal tersebut bias
dihasilkan sekitar 15-20 Tali masker, penjualan setiap bulan mengalami peningkatan dan
penurunan. Berikut laporan keuangan terkait rincian biaya-biaya, harga jual, dan
pendapatan dalam usaha tali masker yang baru berjalan kurang lebih 4 bulan ini.

MODAL AWAL PRODUKSI


NO ITEM JUMLAH/UNIT BIAYA/UNIT TOTAL
1 Manik-manik kecil 5 Rp.5.000/bungkus Rp.25.000
2 Manik-manik besar 5 Rp7.000/bungkus Rp.35.000
3 Tali 2 Rp2.500/Gulung Rp5.000
4 Pengait 20 Rp1.000/pcs Rp.20.000
5 Gunting 1 Rp10.000 Rp.10.000
6 Tang bulat 1 Rp40.000 Rp.40.000
7 Plastik kemasan 1 pack (30) Rp.5.000/pack Rp.5.000
8 Stiker logo 2 Rp.5.000/lembar Rp.10.000
Rp150.000

PROYEKSI PENJUALAN
BULAN UNIT PENDAPATAN
Januari 10 Rp.250.000
Februari 14 Rp.350.000
Maret 20 Rp.500.000
April 15 Rp.300.000
TOTAL Rp.1.400.000

PENDAPATAN DAN BIAYA-BIAYA

PENDAPATAN DAN BIAYA-BIAYA PER BULAN


PENDAPATAN
Penjualan tali masker Rp.1.400.000
BIAYA-BIAYA
Biaya Operasional
Perlengkapan alat dan bahan Rp150.000 x 4 bulan
Rp.600.000
Biaya Praoperasional
Iklan Social Media (paid promote) Rp.15.000 x 4 bulan
Rp.60.000
Total Biaya Produksi Rp.660.000

Laba Bersih (Pendapatan – Biaya Produksi) Rp.740.000

Dari laporan keuangan tersebut, dapat disimpulkan bahwa modal yang


dikeluarkan setiap bulan tetap dan konsisten yaitu sebesar Rp.150.000. Adapun
keuntungan yang didapat selama usaha ini dijalankan yaitu 4 bulan (Januari-April 2021)
Rp.740.000, dimana jumlah tali masker yang terjual setiap bulannya ada kalanya
mengalami peningkatan dan penurunan.

MEMAHAMI PASAR

Pasar Pemasaran dalam arti sempit adalah kegiatan usaha yang selalu berhubungan dengan mengalirnya barang
dan jasa dari produsen ke tangan konsumen. Pemasaran dalam arti luas adalah segala usaha peningkatan tentang
keinginan dan kebutuhan para konsumen terhadap barang-barang dan jasa, dengan kata lain pemasaran adalah sebagai
usaha untuk menciptakan dan mengarahkan standar hidup untuk kepentingan konsumen terhadap barang –barang dan
jasa dengan tujuan memperoleh rasa kepuasan.

PENELITIAN PASAR

Pada awalnya kegiatan merangkai manik-manik menjadi aksesoris dan barang-barang lainnya hanyalah sebagai
kegiatan penyaluran hobi yang ditujukan untuk mengisi waktu luang yang ada. Ternyata kegiatan merangkai manik manik
tersebut bisa menjadi peluang usaha di masa pandemi ini, dimana disesuaikan dengan kebutuhan penggunaan masker.
Dari manik manik tersebut diciptakan suatu produk yang disebut strap mask atau tali masker. Ternyata hasil percobaan
pembuatan barang tersebut menarik perhatian beberapa sanak saudara dan para kenalan. Mereka mulai memesan
beberapa jenis variasi model dan kombinasi warna. Usaha ini sangat menarik untuk dijalankan karena dilihat dari
banyaknya orang yang tertarik pada produk yang telah dihasilkan dan dilihat dari peluang bisnis yang ada, maka dilakukan
suatu perencanaan bisnis dengan membuka usaha yang bernama “ala mini” dimana produk yang dijual adalah strap mask
atau tali masker.

Bisnis ini jika dikembangkan memiliki potensi dan peluang bisnis dimasa depan yaitu pada saat ini pengunaan aksesoris di
masyarakat telah menjadi suatu hal umum yang dikenakan oleh setiap orang, khususnya para anak remaja, anak kuliah
dan ibu-ibu rumah tangga yang menyukai keindahan pernak-pernik dan aksesoris yang ada. Dari segi desain, Ala Mini
memberikan produk inovasi baru, yaitu dengan cara mengkreasikan dan merangkai manik-manik menjadi suatu produk
yang bisa digunakan bersamaan dengan masker sehingga penggunaan masker di masa pandemic bisa juga menjadikan
pemakainya terlihat menarik karena dihiasi dengan tali masker dari manik manik ini.
RENCANA PEMASARAN

Dalam usaha ini target pasarnya adalah semua kalangan baik anak-anak remaja, anak kuliah, para ibu-ibu rumah
tangga ataupun kantoran yang tertarik dengan penggunaan aksesoris. Melihat Produk ini banyak diminati oleh masyarakat
baik yang tinggal di kota maupun di daerah- daerah, karena produk ini memberikan kegunaan dan juga kepuasan karena
keunikannya, kualitas, kuantitas produk tersebut dan dapat mengikuti selera pemakainya, sehingga tempat
pendistribusiannya juga tidak dibatasi, artinya produk akan dikirimkan sesuai dengan alamat pembeli, untuk yang berada di
luar kota pengiriman menggunakan ekspedisi JNT dan untuk pengiriman dalam kota menggunakan aplikasi Gojek atau Grab

Pesaing yang akan dihadapi adalah para toko-toko aksesoris lainnya yang menjual produk yang sama. Oleh karena itu, dalam
menjalankan usaha ini maka diperlukan ide ide yang lebih mengikuti trend agar tidak kalah saing dengan penjual dan toko
lainnya. Sehingga beberapa cara yang kami tempuh yaitu menjual secara online melalui social media instagram dan
facebook dimana social media tersebut adalah yang paling banyak digunakan masyarakat Indonesia saat ini dengan
menggunakan iklan yang menarik serta dalam penjualannya menggunakan kemasan yang kekinian

Untuk memasarkan produk ini, maka telah ditentukan tujan pasar mana yang akan kami masuki, dalam hal ini ada
2 bentuk pasar, yaitu:
a. Pasar produsen yang dipilih adalah pasar persaingan sempurna, karena usaha aksesoris ini dapat
dijalankan oleh berbagai pihak selagi mereka mampu.
b. Pasar konsumen yang dipilih adalah pasar konsumen dan pasar reseller, karena produk ini selain dibeli
untuk digunakan pribadi juga dibeli untuk dijual kembali.

Anda mungkin juga menyukai