Anda di halaman 1dari 47

KATA PENGANTAR

Puji Syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas limpahan rahmat-Nya sehingga penulis
dapat menyelesaikan Modul Elektronik Sejarah (MES) untuk siswa kelas XI semester I pada Mata
Pelajaran Sejarah Indonesia.
Modul ini disusun berdasarkan Standar hasil analisis kurikulum 2013 revisi 2017 dengan
melakukan pengembangan pada buku pegangan siswa yang telah dikeluarkan oleh Pemerintah dalam
rangka implementasi Kurikulum 2013 Di tengah Pandemi Covid- 19. Modul ini dibuat sebagai pedoman
dalam melakukan kegiatan pembelajaran sejarah pada mata pelajaran Sejarah Indonesia kelas XII.
Modul Sejarah Indonesia ini diharapkan dapat membantu siswa/siswi dan guru dalam mempelajari dan
memahami dengan baik, terarah, dan terencana mengenai materi Kehidupan Politik Dan Ekonomi
Bangsa Indonesia Pada Masa Pemerintahan Orde Baru. Untuk setiap topik telah ditetapkan tujuan
pembelajaran dan semua kegiatan yang harus dilakukan oleh semua siswa/siswi serta teori baik
berupa teks, gambar, video maupun audio Singkat untuk memperdalam pemahaman siswa/siswi
mengenai materi yang dibahas.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan Modul Sejarah Indonesia ini masih jauh dari kata
sempurna. Oleh karena itu penyusun mengharapkan kritik dan saran yang membangun guna
penyempurnaan Modul Elektronik Sejarah (MES) Sejarah Indonesia ini dimasa yang Akan datang.
Akhir kata, penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu
baik secara langsung maupun tidak langsung.

Medan, 17 Juli 2021

Penulis

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I i


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.............................................................................................................................
DAFTAR ISI ......................................................................................................................................
DAFTAR GAMBAR ..............................................................................................................................
DAFTAR VIDEO .................................................................................................................................
PETUNJUK BELAJAR .........................................................................................................................
PENDAHULUAN .................................................................................................................................
1. Kompetensi Dasar ............................................................................................................
2. Tujuan Pembelajaran ........................................................................................................
3. Hikmah dan Arti Penting ...................................................................................................
4. Peta Konsep .....................................................................................................................
URAIAN MATERI ................................................................................................................................
KEGIATAN 1. Reformasi ..................................................................................................................
1. Latar Belakang Lahirnya Reformasi ..................................................................................
a. Krisis Ekonomi .....................................................................................................
b. Krisis Politik ........................................................................................................
c. Krisis Hukum .......................................................................................................
d. Krisis Kepercayaan ..............................................................................................
2. Agenda Reformasi ............................................................................................................
KESIMPULAN ....................................................................................................................................

KEGIATAN 2. Perkembangan Kehidupan Ekonomi Masa Reformasi .............................................


1. Masa Pemerintahan B.J. Habibie ............................................................................................
2. Masa Pemerintahan Abdurrahman Wahid ...............................................................................
2. Masa Pemerintahan Megawati Soekarnoputri .........................................................................
2. Masa Pemerintahan Suailo Bambang Yudhoyono ....................................................................

KESIMPULAN ....................................................................................................................................
LATIHAN UJI KOMPETENSI.................................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................................................
GLOSARIUM .....................................................................................................................................

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I ii


DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Soeharto turun dari jabatan ...........................................................................................


Gambar 1.2Rupiah Orde Baru ...........................................................................................................
Gambar 1.3 Infografik Sejarah hutang Indonesia...............................................................................
Gambar 1.4 tegakkan pasal 33 UUD 1945 ..........................................................................................
Gambar 1.5. Mahasiswa menentang KKN ...........................................................................................
Gambar 1.6. H.M. Soeharto ...............................................................................................................
Gambar 1.7 Pemilu orde baru ...........................................................................................................
Gambar 1.8. Krisis Multidimensional orde baru. ................................................................................
Gambar 1.9 Aksi demo mahasiswa ...................................................................................................
Gambar 1.10 Pidato Soeharto mengundurkan diri ..............................................................................
Gambar 1.11 Pengambilan sumpah B.J.Habibie ..................................................................................
Gambar 1.12 B.J. Habibie ..................................................................................................................
Gambar 1.13. Kabinet Reformasi .......................................................................................................
Gambar 1.14. Upaya reformasi politik ................................................................................................
Gambar 1.15. Reformasi ekonomi ......................................................................................................
Gambar 1.16. Abdurrahman wahid ....................................................................................................
Gambar 1.17 Gus Dur blusukan.........................................................................................................
Gambar 1.18. Demo turunkan Gus dur ...............................................................................................
Gambar 1.19. Megawati .....................................................................................................................
Gambar 1.20.Surat suara Pemilu 2009 ............................................................................................
Gambar 1.21. SBY .............................................................................................................................

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I iii


DAFTAR VIDEO

Video 1.1 Mahasiswa menduduki gedung MPR ...................................................................................


Video 1.2. Berita kronologi reformasi pembangunan .........................................................................
Video 1.3 Daftar kabinet reformasi pembangunan ............................................................................
Video 1.4. Dibalik dekrit dan lengsernya Gus Dur ...............................................................................
Video 1.5. Pemerintahan Megawati ...................................................................................................

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I iv


PETUNJUK BELAJAR

Modul Elekronik Sejarah (MES) inidiperuntukan bagi siswa SMA/SMK/MA Kelas XI semester 1 dalam
proses pembelajaran pada mata pelajaran Sejarah Indonesia. Modul dibagi dalam beberapa Bab
dan dikemas sesuai dengan Bab yang ada untuk memudahkan siwa dalam mengunduh.
Pembelajaran menggunakan modul ini dapat membantu siswa untuk belajar secara mandiri
sehingga mereka lebih berperan sebagai pusat pembelajar. Adapun beberapa petunjuk belajar yang
harus diperhatikan oleh siswa sebelum memulai pembelajaran dengan modul ini adalah;

1. Setelah siswa mengunduh Modul Elekronik Sejarah (MES), maka siswa sudah dapat
menggunakannya dengan mengikuti bimbingan dan pendampingan dari guru sejarah.

2. Siswa dan guru sebaiknya telah membentuk jaringan komunikasi informasi, seperti melalui
whatsapp atau yang lainnya untuk memudahkan proses pembelajaran dan penilaian.
3. Siswa mempelajari modul secara urut mulai dari awal hingga tuntas. Tidak dianjurkan untuk
membaca,mendengarkan atau menonton secara acak agar tujuan pemanfaatan modul ini
dapat tercapai.

4. Siswa dapat membaca teks dalam modul ini.

5. Siswa mengklik ikon audio untuk mendengarkan suara, sesuai dengan petunjuk yang terdapat
dalam tiap materi.

6. Siswa mengklikvideo untuk menonton video atau film, sesuai dengan petunjuk yang terdapat
dalam tiap materi.

7. Siswa mengikuti semua petunjuk yang terdapat dalam modul ini, baik dari uraian materi,
penugasan, dan uji kompetensi.

SELAMAT BELAJAR

Salam Jas Merah

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I v


PERKEMBANGAN KEHIDUAN POLITIK DAN
EKONOMI BANGSA INDONESIA PADA MASA
AWAL REFORMASI

PENDAHULUAN

Kompetensi Dasar

3.6 Menganalisis perkembangan kehidupan politik dan ekonomi Bangsa Indonesia pada
masa awal Reformasi

Melakukan Penelitian sederhana tentang perkembangan kehidupan politik dan


4.6 ekonomi bangsa Indonesia pada masa awal Reformasi dan menyajikannya dalam
bentuk laporan tertulis

Tujuan Pembelajaran

Mampu menjelaskan mengenai Latar belakang terjadinya reformasi di Indonesia, Agenda


Salam pelajar Indonesia, tetap semangat dalam belajar ya, tetap menjadi bagian dari
reformasi
generasi emas bangsadan Jalannyaini.
Indonesia reformasi
Dengandimenggunakan
Indonesia. modul ini kalian Akan belajar
mengenai Konsep Sejarah Indonesia yaitu tentang Perjuangan Menghdadapi Disintegrasi Bangsa.
Nah, untukMampu menjelaskan
megetahui kehidupan
keberhasilan dari politik dan ekonomi Indonesia
akhir pembelajaran pada masa
ini, sebaiknya kalianAwal reformasi
mengetahui
tujuan pembelajaran yang diharapkan, yaitu sebagai berikut

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I vi


Hikmah Pembelajaran

Squad muda Indonesia, adapun Hikmah Pembelajaran yang dapat kita ambil dari pembelajaran ini
adalah Memahami sebab dam akibat terjadinya peristiwa reformasi 1998 dapat memberikan
pelajaran penting bagi perubahan system demokrasi dan upaya memperbaiki kehidupan berbangsa
dan bernegara di masa mendatang. Pemerintahan pada era reformasi berupaya untuk memberantas
berbagai kasus KKN dan hal ini merupakan langkah yang patut dilanjutkan oleh pemerintahan
berikutnya untuk menciptakan pemerintahan yang bersih dan berwibawa sebagai salah satu upaya
untuk menegakkan hukum.

Peta Konsep

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I vii


URAIAN MATERI

Mengamati Lingkungan

Simaklah Video di bawah ini dengan seksama!

“ Selamat Menyaksikan”

Sumber: https://youtu.be/t8HZsr3Hz3o

Video Mahasiswa Menduduki Gedung MPR/DPR 1998

1. Jelaskan bagaimana peran mahasiswa dalam proses jatuhnya pemerintahan Orde Baru yang telah
berkuasa selama 12 tahun.
2. Buatlah perbandingan antara ciri- ciri pemerintahan pada masa Orde Baru dan Masa Reformasi

Squad muda Indonesia, siapa yang pernah mendengar kata Reformasi? Pasti pernah dengar dong,
disalah satu buku Pelajaran Sejarah Indonesia kalian? Ada yang tahu arti Reformasi? Kalau misalnya kamu
Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 8
belum tahu dan ingin mengetahuinya, maka kamu memahami terlebih dahulu masa pemerintahan Orde Baru.
Kenapa? Karena reformasi lahir setelah Orde Baru tumbang. Apa sih reformasi itu?

Reformasi adalah Perubahan terhadap suatu system yang telah ada pada suatu masa baik itu
dalam bidang social, politik atau agama.

Tahukah kamu, tenyata Indonesia pernah mengalami reformasi, lho! Reformasi di Indonesia terjadi
pada tahun 1998. Penyebab reformasi tersebut adalah kurangnya kepercayaan terhadap pemerintah.
Kepercayaan terhadap pemerintah berkurang karena
pemerintah tidak memihak pada kepentingan rakyat.
Bentuk pemerintahan sebelum reformasi terjadi banyak
dikuasai oleh tentara sehingga tidak ada demokrasi. Selain
itu, perekonomian juga semakin terpuruk, KKN marak
terjadi, dan hokum yang tidak bisa ditegakkan. Karena pada
masa Orde Baru itu Indonesia mengalami krisis yang
cukup parah, akhirnya muncullah gerakan- gerakan
Sumber: kebudayaan.kemendikbud.go.id

Gambar Presiden Soeharto turun dari jabatannya


mahasiswa dan masyarakat lainnya yang meminta Presiden
Soeharto untuk turun dari jabatannya. Apa saja ya, yang
terkait dengan masa reformasi di Indonesia? Kuy, kita mengenal masa reformasi di Indonesia!

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 9


KEGIATAN PEMBELAJARAN 1

REFORMASI

Nih aku kasih solusinya, Teman, kamu bisa ngajarin aku


gak tentang materi Latar
kamu mending pelajari
belakang yang mendorong
modul ini saja. Aku yakin gerakan Reformasi? Besok aku
kamu akan sangat tertarik! ada ujian nih….

Nah jadi sobat muda Indonesia, untuk mengetahui jawaban atas pertanyaan diatas, ayo kita Sama-
Sama menyimak informasi dibawah ini!

Gerakan reformasi terjadi atas tuntutan rakyat kepada pemerintah. Secara umum latar belakang
munculnya reformasi karena penyelewengan dan perlakuan tidak adil pada era Orde Baru. Ketidakadilan
tersebut terjadi di berbagai bidang, yaitu politik, hokum, dan ekonomi. Di mana semua bidang terjadi korupsi,
kolusi dan nepotisme (KKN). Sehingga pemerintah masa Orde Baru dinilai tidak sesuai dengan Pancasila dan

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 10


UUD 1945 secara murni dan konsekuen. Kekecewaan tersebut kemudian mendorong gerakan reformasi.
Agar lebih jelas lagi, Yuk kita sama- sama pelajari informasi dibawah ini. Let’s go…

LATAR BELAKANG REFORMASI

1 KRISIS EKONOMI

Diawali krisis moneter yang melanda Asia Tenggara sejak bulan Juli 1997 berimbas pada Indonesia,
bangunan ekonomi Indonesia temyata belum kuat untuk menghadapi krisis global tersebut. Krisis ditandai
dengan melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat. Nilai tukar rupiah turun dari Rp.
2.575,00 menjadi Rp. 2.603,00 pada 1 Agustus 1997. Tercatat di bulan Desember 1997 nilai tukar rupiah
terhadap dolar mencapai R. 5.000,00 perdolar, bahkan mencapai angka Rp.16.000,00 perdolar pada sekitar
Maret 1997.

Nilai tukar rupiah semakin melemah, pertumbuhan


ekonomi Indonesia menjadi 0% sebagai akibat lesunya iklim
bisnis. Kondisi moneter mengalami keterpurukan dengan
dilikuidasinya 16 bank pada bulan Maret 1997. Untuk
membantu bank-bank yang bermasalah, pemerintah
membentuk Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN)
dan mengeluarkan Kredit Likuidasi Bank Indonesia (K.LBI),

temyata tidak membawa hasil sebab pinjaman BLBI terhadap Sumber: era.id

Gambar Rupiah Orde Baru


bank bermasalah tersebut tidak dapat mengembalikan. Dengan
demikian pemerintah harus menanggung beban utang yang cukup besar. Akibatnya kepercayaan dunia

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 11


internasional mulai menurun. Krisis moneter ini akhimya berdampak pada krisis ekonomi sehingga
menghancurkan sistem fundamental perekonomian Indonesia.

Utang Negara Republik Indonesia

Perhatikanlah gambar dibawah ini dengan seksama!

Setelah kamu melihat keterangan pada gambar


tersebut, apa yang dapat kamu simpulkan?

Utang negara Indonesia memang sangatlah banyak jika


kita melihat pada data tersebut. Berdasarkan data tersebut
diektahui pada masa orde baru, utang Indonesia mencapai
551, 4 T. wow, jumlah yang sangat fantastis bukan? Ya,
sangat besar tentunya. Penyebab krisis diantaranya adalah
Sumber: mutiedia.elsam.or.id
utang luar negeri yang sangat besar, terhitung bulan
Gambar Infografik Sejarah Hutang Indonesia
Pebruari 1998 pemerintah melaporkan tentang utang luar
negeritercatat: utang swasta nasional Rp. 73,962 miliar dolar AS + utang pemerintah Rp.63,462 miliar dolar
AS,jadi utang seluruhnya mencapai 137,424 miliar dolar AS. Data ini diperoleh dari pernyataan Ketua Tim
Hutang-Hutang Luar Negeri Swasta (HLNS), Radius Prawiro seusai sidang Dewan Pemantapan Ketahanan
Ekonomi dan Keuangan (DPKEK) yang dipimpin oleh Presiden Soeharto di Bina Graha pada 6 Pebruari 1998.

Perdagangan luar negeri semakin sulit karena barang dari luar negeri menjadi sangat mahal
harganya. Mereka tidak percaya kepada para importir Indonesia yang dianggap tidak akan mampu membayar
barang dagangannya. Hampir semua negara tidak mau menerima letter of credit (L/C) dari Indonesia. Hall
ini disebabkan sistem perbankan di Indonesia yang tidak sehat karena kolusi dan korupsi.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 12


Penyimpangan Pasal 33 UUD 1945

Squad muda Indonesia, Tahun nggak sih bahwa pemerintah Orde Baru berusaha menjadikan
Indonesia sebagai negara industri yang kurang memperhatikan dengan seksama kondisi riil masyarakat
agraris, dan pendidikan masih rendah, sehingga
akan sangat sulit untuk segera berubah menjadi
masyarakat industri. Akibatnya yang terpacu
hanya masyarakat kelas ekonomi atas, para orang
kaya yang kemudian menjadi konglomerat.
Meskipun gross national product (GNP) pada masa
Orba pernah mencapai diatas US$ 1.000,00 tetapi Sumber: berdikarionline.com

GNP tersebut tidak menggambarkan pendapatan


Gambar Tegakkan pasal 33 UUD 1945

rakyat sebenamya, karena uang yang beredar sebagian besar dipegang oleh orang kaya dan konglomerat.
Rakyat secara umum masih miskin dan kesenjangan sosial ekonomi semakin besar. Pengaturan
perekonomian pada masa Orba sudah menyimpang dari sistem perekonomian Pancasila, seperti yang diatur
dalam Pasal 33 ayat (1), (2), dan (3). Yang terjadi adalah berkembangnya ekonomi kapitalis yang dikuasai
para konglomerat dengan berbagai bentuk monopoli,oligopoli korupsi,dan kolusi.

Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme

Singkatan “KKN” adalah salah satu singkatan yang akrab bagi masyarakat Indonesia. Sering kalau ada
proses anti- pemerintah, singkatan KKN ini didengar dan diteriakkan oleh para demonstran atau ditulis
diatas spanduk- spanduk. KKN ini mengacu ke korupsi, kolusi dan nepotisme yang sudah mendarah daging di
pemerintah Indonesia yang puncaknya selama rezim Orde Baru Presiden Soeharto (1965- 1998).

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 13


Sumber: perpustakaan.id

Gambar Aksi Mahasiswa Menentang KKN

Masa Orde Baru dipenuhi dengan korupsi, kolusi, dan nepotisme menyebabkan runtuhnya
perekonomian Indonesia. Korupsi yang menggerogoti keuangan negara, kolusi yang merusak tatanan hukum,
dan nepotisme yang memberikan perlakuan istimewa terhadap kerabat dan kawan menjadi pemicu lahimya
reformasi di Indonesia.Walaupun praktek korupsi, kolusi, dan nepotisme ini telah merugikan banyak pihak,
termasuk negara tapi tidak dapat dihentikan karena dibelakangnya ada suatu kekuatan yang tidak tersentuh
hukum.

POLITIK SENTRALISASI

Masih ingatkah kamu, jika pada masa pemerintahan Orde Baru menggunakan dan menganut system
sentralisasi? Ternyata salah satu munculnya gerakan reformasi dilatar belakangi oleh sistem ini lho teman-
teman. Yuk kita bahas lebih lebih lanjut mengenai apa itu sistem sentralisasi? Dan bagaimana implikasinya
terhadap kehidupan pada masa Orde Baru? Mari simak informasi dibawah ini!

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 14


Pahamilah Informasi Berikut Ini:

Sentralisasi adalah pengaturan kewenangan dari pemerintah daerah kepada pemerintah pusat untuk
mengurusi urusan rumah tangganya sendiri berdasarkan prakarsa dan aspirasi dari rakyatnya dalam
kerangka negara kesatuan Republik Indonesia.

Pemerintahan Orde Baru menjalankan politik sentralistik, yakni bidang politik, ekonomi, sosial dan
budaya peranan pemerintah pusat sangat menentukan, sebaliknya pemerintah daerah tidak 'punya peran
yang signifikan. Dalam bidang ekonomi sebagian besar
kekayaan dari daerah diangkut ke pusat pembagian yang tidak
adil inilah menimbulkan ketidakpuasan rakyat dan pemerintah
daerah.Akibatnya mereka menuntut berpisah dari pemerintah
pusat terutama terjadi didaerah-daerah yang kaya sumber
Sumber: kepustakaan presiden.
perpusnas.go.id
daya alam, seperti Aceh, Riau, Kalimantan Timur, dan Irian Jaya
Gambar HM. Soeharto (Papua). Proses sentralisasi bisa dilihat adanya pola
pemberitaan pers yang Jakarta sentries.Terjadinya banjir informasi dari Jakarta (pusat) sekaligus dominasi
opini dari pusat.

Squad muda Indonesia, setelah kamu mempelajari materi sebelumnya mengenai masa pemerintahan Orde Baru,
berikanlah analisis kamu tentang system sentralisasi di Indonesia! Dan mengapa system tersebut tidak tepat
untuk diterapkan di Indonesia? Kumpulkanlah hasil kerja kamu kepada guru untuk diberi penilaian!

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 15


2 KRISIS POLITIK

Terjadinya krisis ekonomi pada masa akhir Orde Baru ditandai dengan adanya kemenagan mutlak Golkar
dalam pemilihan Umum tahun 1997 yang dinilai penuh dengan kecurangan, dimana golkar merupakan satu-
satunyakontestan pemilu yang didukung finansial maupun secara politik oleh pemerintah .

Sumber: populicenter.org

Gambar Pemilu- Pemilu Orde Baru

Golkar merupakan organisasi yang lahir dari pusat dan dijabarkan sampai kedarah- daerah. Golkar ini
kemudian dijadikan kendaraan politik Soeharto untuk mendukung kekuasaannya selama 32 tahun, karena
tidak ada satupun kritik dariinfrastruktur politikini yang berani mencundangi dirinya.

Nah sobat muda Indonesia, untuk menambah pemahaman kamu mengenai bagaimana system politik
pada masa orde baru, Yuk simak infromasi berikut dengan mengklik audio dibawah ini1

“Selamat Menyaksikan”

00.00/00.00

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 16


Gerakan Reformasi menuntut pembarharuan Lima paket undang-undang politik yang menjadi
sumber ketidakadilan, yaitu:

1. UU No. 1 Tahun 1985 tentang Pemilihan Umum;


2. UUNo.1 Tahun1985 tentang susunan,kedudukan,Tugas,dan wewenang DPR/MPR;
3. UU No. 1 Tahun 1985 tentang partai politik dan Golongan Karya;
4. UUNo. 1 Tahun 1985 tentang Referendum;
5. UU No. 1 Tahun 1985 tentang organisasi masa.

2 KRISIS HUKUM

Squad muda Indonesia, Tahu nggak sih Pada masa Orde Baru sering terjadi ketidakadilan dalam
bidang hukum. Seperti kekuasaan kehakiman yang dinyatakan pada pasal 24 UUD 1945 bahwa kehakiman
memiliki kekuasaan yang merdeka dan terlepas dari
kekuasaan pemerintah (eksekutif). Namun pada saat itu,
kekuasaan kehakiman dibawah kekuasaan eksekutif. Hakim
juga sering dijadikan sebagai alat pembenaran atas
tindakan dan kebijakan pemerintah atau sering terjadi
rekayasa dalam proses peradilan, keluarga kerabat, atau
Sumber: xiiiisua.wordpress.com
para pejabat negara. Sejak munculnya gerakan reformasi
Gambar Krisis multidimensional Orde Baru
oleh mahasiswa masalah hukum menjadi salah satu
tuntutan, mereka dan masyarakat menginginkan Reformasi Hukum di percepat untuk dilakukan karena
merupakan suatu tuntutan agar siap memajukan era keterbukaan ekonomi dan globalisasi.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 17


Ayo Mengerjakan Tugas

Squad semua, kamu sebelumnya sudah memperajari mengenai materi ini di pembahasan
sebelumnya yaitu dipembahasan Orde Baru. Cobalah kamu membuat satu contoh masalah krisis
hukum apa yang pernah terjadi pada Masa Orde Baru tersebut lalu kaitkanlah dengan munculnya
gerakan Reformasi! Kumpulkan hasil tugasmu kepada guru untuk dinilai!

2 KRISIS KEPERCAYAAN

Kekecewaan rakyat terhadap kebijakan pemerintahan, yang dilakukan berulang kali, berujung pada
krisis ketidakpercayaan. Krisis kepercayaan ini memiliki implikasi buruk karena berangkat dari premis
semua yang dilakukan oleh pmerintah salah, merugikan rakyat sampai dapat dibuktikan yang sebaliknya.
Kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah selalu dicuirigai sebagai upaya untuk membohongi rakyat,
sebaik apapun kebijakan itu menurut pemerintah, public selalu melihatnya dari sisi negative. Realitas ini
muncul karena kepercayaan, hal yang menjadi pangkal dasar relasi akyat dan penguasa, telah hilang.

Squad Muda Indonesia, Kamu tahu nggak


Krisis Kepercayaan seperti apa yang terjadi
di masa Orde Baru? Dan mengapa hal
tersebut bisa terjadi?

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 18


Nah Squad muda, jadi Pemerintahan Orde Baru yang diliputi KKN secara terselubung maupun terang-
terangan pada bidang parlemen, kehakiman, dunia usaha, perbankan, peradilan, pemerintahan sudah
berlangsung lama sehingga disana- sini muncul ketidakadilan, kesenjangan sosial, rusaknya system politik,
hukum, dan ekonomi mengakibatkan timbul ketidak percayaan rakyat terhadap pemerintahan dan pihak luar
negeri terhadap Indonesia

AGENDA REFORMASI

Setelah pelantikan Kabinet Pembangunan VII pada awal bulan Maret 1998 ternyata kondisi
bangsa dan negara semakin tidak membaik. Perekonomian juga tidak mengalami pertumbuhan, akibatnya
muncul masalah-masalah sosial. Dengan kondisi seperti itu mengundang keprihatinan rakyat, yang akhirnya
memasuki bulan Mei 1998 mahasiswa di berbagai daerah mulai mengadakan demonstrasi.

Squad muda tahu tidak, Dengan banyaknya aksi demonstrasi, membuat aparat keamanan kewalahan
dan bertindak keras terhadap aksi tersebut.
Akibatnya bentrokan antara mahasiswa dan
aparat keamanan tidak dapat dicegah. Pada
tanggal 12 Mei 1996 mahasiswa berdemonstrasi
di Universitas Trisakti. Aksi damai tersebut
berubah menjadi insiden bentrokan dengan
aparat ketika mahasiswa ingin melakukan long

march menuju gedung DPR/MPR. Sumber: sumber.belajar.kemdikbud.go.id

Gambar Aksi Demo Mahasiswa

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 19


Squad muda Indonesia, setelah kamu sebelumnya sudah mempelajari mengenai Orde Baru,
kira- kira menurut kamu apa sih tujuan dari Gerakan ini? Dan bagaimana sikap Presiden
Soeharto mengyikapi masalah tersebut? buatlah hasil pencarianmu dan kemukakan
pendapatmu didepan teman dan gurumu!

Kemunculan gerakan reformasi di latar belakangi terjadinya krisis multidimensi yang


dihadapi bangsa Indonesia. Gerakan ini pada awalnya hanya berupa demonstrasi di kampus-kampus
besar. Namun mahasiswa akhirnya harus turun kejalan karena aspirasi mereka tidak mendapatkan
respon dari pemerintah.

Nah Squad muda, yang menjadi pertanyaan adalah kamu tahu tidak apa saja sih agenda dari
Gerakan Reformasi tahun 1998? Untuk mendapatkan jawabannya, Yuk simak informasi dibawah ini:

Suksesi kepemimpinan nasional


Amandemen UUD 1945
Pemberantasan KKN
Penghapusan dwifungsi ABRI
Penegakan Supremasi hokum
Pelaksanaan otonomi daerah

Ternyata Squad muda, selain agenda diatas yang menjadi Agenda utama gerakan reformasi
adalah turunnya Soeharto dari jabatan presiden. Nah, untuk menambah pemahaman kamu
mengenai bagaimana kronologi reformasi dapat kamu lihat dan saksikan video dibawah, dengan
mengklik link video berikut ini:

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 20


“Selamat Menyaksikan”

Sumber: https://youtu.be/__ZgO__cE78

Video Berita Kronologi Reformasi Mei 1998

Nah bagaimana sobat muda Indonesia video yang sangat menarik bukan? Sebagai tambahan
informasi Akhirnya, pada pukul 09.00 WIB Presiden Soeharto membacakan pernyataan
pengunduran dirinya. Itulah beberapa peristiwa penting menyangkut gerakan reformasi tahun 1998.
Soeharto mengundurkan diri dari jabatan presiden yang telah dipegang selama 32 tahun.

Sumber: nasional.kompas.com

Gambar Pidato Presiden Soeharto Mengundurkan Diri

Beliau mengucapkan terima kasih dan mohon maaf kepada seluruh rakyat Indonesia.
Soeharto kemudian digantikan B.J.Habibie. Sejak saat itu berakhirlah era Orde Baru selama 32
tahun, Indonesia memasuki sebuah era baru yang kemudian dikenal sebagai Masa Reformasi.

Ayo Berdiskusi

Coba diskusiksan dalam kelompok, dari enam agenda Reformasi, coba identifikasi agenda mana
saja yang sudah berhasil dicapai, dan bagaimana penerapannya dilapangan.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 21


Kesimpulan yang dapat diambil dari materi mengenai latar belakang dan munculnya reformasi
adalah sebagai berikut: Munculnya Reformasi di Indonesia disebabkan oleh:

1. Ketidak adil-an dibidang politik, ekonomi dan hukum


2. PemerintahOrdebarutidakkonsistendankonsekwenterhadaptekadawalmunculnya orde baru yaitu
melaksanakan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekwen dalam tatanan kehidupan
bernasyarakat, berbangsa dan bernegara.
3. Munculnya suatu keinginan untuk terus menerus mempertahankan kekuasaannya (status quo)
4. Terjadinya penyimpangan dan penyelewengan terhadap nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945 yang
direkayasa untuk melindungi kepentingan penguasa.
5. Timbulnya krisis politik, hukum, ekonomi dan kepercayaan.
6. Reformasi merupakan suatu perubahan tatanan peri kehidupan lama dengan tatanan kehidupan
yang baru dan secara hokum menuju kearah perbaikan. Gerakan reformasi yang terjadi di
Indonesia tahun 1998 merupakan suatu gerakan untuk mengadakan pembaharuan dan
perubahan terutama perbaikan dalam bidang politik, sosial, ekonomi dan hukum.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 22


KEGIATAN PEMBELAJARAN 2

PERKEMBANGAN POLITIK DAN EKONOMI

Setelah Soeharto mundur, jabatan presiden diserahkan kepada wakilnya, yaitu B.J Habibie.
Hal tersebut dilakukan berdasarkan pasal 8 UUD 1945. Setelah naiknya Habibie sebagai presiden,
kondisi politik dan ekonomi pun kian berubah. Proses dan penerapan demokrasi di Indonesia mulai
membaik. Presiden dipilih berdasarkan pemilu dalam skala 5 tahun sekali, dan semua masyarakat
memiliki hak memilihnya.

Sumber: kk.sttbandung.ac.id

Gambar Pengambilan sumpah B.J. Habibie

Squad muda, Gambar diatas adalah memperlihatkan saat B.J.Habibie diambil sumpah sebagai
Presiden RI menggantikan Soeharto yang mengundurkan diri. Dimana pengambilan sumpah
dilakukan di Istana Negara.

Menurut squad muda semua, apakah pelantikan B.J.Habibie yang tidak dilakukan di Gedung
MPR, sah secara konstitusional? Tuliskan jawaban kamu, dan kumpulkan hasilnya pada guru!

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 23


Masa Pemerintahan B.J. Habibie

Presiden ketiga Republik Indonesia ini hanya menjabat sebentar lho, ia menjabat
selama 1 tahun 5 bulan. Kok sebentar banget? Soalnya
nih, bapak presiden kita yang terkenal dengan
kejeniusannya ini, pada saat itu dianggap sebagai
perpanjangan tangan rezim orde baru. Jadi, rakyat
menuntut Habibie untuk segera melakukan pemilihan
umum squad.
Sumber: id.wikipedia.org

Gambar Presiden B.J.Habibie Namun squad muda tahu tidak. Meskipun


sebentar, kepemimpinan pak Habibie keren banget lho. Bayangin deh, dalam waktu singkat
pemerintahannya berhasil menyelamatkan krisis moneter yang terjadi pada masa orde baru. Nah,
untuk menambah pengetahuan kamu mengenai bagaimana kondisi ekonomi dan politik Indonesia
pada masa pemerintahan Pak Habibie, yuk kita simak modul ini sama- sama!

1 Awal Pemerintahan B.J. Habibie

Squad muda Indonesia, Naiknya Habibie menggantikan Soeharto menjadi polemik dikalangan
ahli hukum, ada yang mengatakan hal itu konstitusional dan inskonstitusional. Yang mengatakan
konstitusional berpedoman Pasal 8 UUD 1945, "Bila Presiden mangkat, berhenti atau tidak dapat
melakukan kewajibannya, ia diganti oleh Wakil Presiden sampai habis waktunya". Adapun yang
mengatakan inskonstitusional berlandaskan ketentuan Pasal 9 UUD 1945, "Sebelum Presiden
meangku jabatan maka Presiden harus mengucapkan sumpah dan janji didepan MPR atau DPR".
Secara hukum materiel Habibie menjadi presiden sah dan konstitusional. Namun secara hukum
formal (hukum acara) hal itu tidak konstitusional, sebab perbuatan hukum yang sangat penting
yaitu pelimpahan wewenang dari Soeharto kepada Habibie harus melalui acara resmi

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 24


konstitusional. Saat itu DPR tidak memungkinkan untuk bersidang, maka harus ada alasan yang kuat
dan dinyatakan sendiri oleh DPR.

2 Langkah- Langkah Pemerintahan Habibie

1. Pembentukan Kabinet
Sehari setelah dilantik,B.J.Habibie telah berhasil membentuk kabinet yang diberi nama
Kabinet Reformasi Pembangunan. Kabinet
Reformasi Pembangunan terdiri dari 36
Menteri,yaitu 4 Menteri Negara dengan tugas
sebagai Menteri Koordinator, 20 Menteri Negara
yang memimpin Departemen, dan 12 Menteri
Negara yang memimpin tugas tertentu. Dalam Sumber: id.wikipedia.org

Kabinet Reformasi Pembangunan tersebut Gambar Kabinet Reformasi

terdapat sebanyak 20 orang yang merupakan Menteri pada Kabinet Pembangunan era
Soeharto.Kabinet Reformasi Pembangunan terdiri dari berbagai elemen kekuatan politik dalam
masyarakat, seperti dari ABRI, partai politik (Golkar, PPP, dan PDI), unsur daerah, golongan
intelektual dari perguruan tinggi, dan lembaga swadaya masyarakat.

Nah sobat muda Indonesia, untuk menambah pemahaman kamu mengenai cabinet Reformasi
Pembangunan, Yuk pahami informasi berikut melalui link video dibawah ini:

“Selamat Menyaksikan”

Sumber: https://youtu.be/QqL0r4ut8rQ

Video Daftar Kabinet Reformasi Pembangunan

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 25


2. Sidang Istimewa MPR 1998

Squad muda Indonesia, pernah tidak kamu mendengar sidang Istimewa MPR? apa sih yang
kamu ketahui tentang sidang Istimewa MPR? Apa itu sidang Istimewa MPR?

Sidang Istimewa MPR adalah sidang yang diselenggsrsksn Majelis Permusyawaratan


Rakyat Indonesia atas permintaan Dewan Perwakilan Rakyat atau siding tahunan Majelis
untuk meminta dan menilai pertanggungjawaban Presiden atas pelaksanaan putusan
Majelis.

Salah satu jalan untuk membuka kesempatan menyampaikan aspirasi rakyat ditengah-tengah
tuntutan reformasi total pemerintah melakasanakan Sidang Istimewa MPR pada tanggal 10-13
Nopember 1998, diharapkan benar-benar menyuarakan aspirasi masyarakat dengan perdebaatan
yang lebih segar, dan terbuka. Pada saat sidang berlangsung temyata diluar gedung DPR/MPR
Senayan suasana kian memanas oleh demonstrasi mahasiswa dan massa sehingga anggota MPR
yang bersidang mendapat tekanan untuk bekerja lebih keras, serius, cepat sesuai tuntutan
reformasi.

Untuk menambah pemahaman kamu mengenai ketetapan- ketetapan yang dihasilkan MPR,
silahkan simak informasi melalui audio berikut ini:

“Selamat Mendengarkan”

00.00/00.00

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 26


3. Reformasi di Bidang Politik
Sesuai dengan Tap MPR No.X/MPR/1998, Kabinet Reformasi Pembangunan telah berupaya
melaksanakan sejumlah agenda politik, yaitu merubah budaya politik yang diwariskan oleh
pemerintahan sebelumnya, seperti pemusatan kekuasaan, dilanggarnya prinsip- prinsip demokrasi,
terbatasnya partisipasi politik rakyat, menonjolnya pendekatan represif yang menekankan
keamanan dan stabilitas, serta terabaikannya nilai-nilai Hak Azasi Manusia dan prinsip supremasi
hukum.

Sumber: Data Pribadi

Gambar Upaya Reformasi Politik

4. Pelaksanaan Pemilu 1999


Pelaksanaan pemilu 1999, boleh dikatakan sebagai salah satu hasil terpenting lainnya yang
dicapai Habibie pada masa kepresidenannya.Pemilu 1999
adalah penyelenggaraan pemilu multi partai (yang diikuti
oleh 48 partai politik). Sebelum menyelenggarakan pemilu
yang dipercepat itu, pemerintah mengajukan RUU politik,

Sumber: kebudayaan.kemdikbud.go.id
tentang pemilu, dan tentang susunan dan kedudukan MPR,
Gambar peserta pemilu 1999 DPR, dan DPRD.

Simaklah informasi melalui audio berikut ini, agar kamu mendapatkan informasi tambahan
mengenai bagaimana pelaksanaan pemilu 1999!
Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 27
“Selamat mendengarkan”

00.00/00.00

Berdasarkan keputusan KPU, Panitia Pemilihan Indonesia (PPI), pada


1 September 1999, melakukan pembagian kursi hasil pemilu. Hasil pembagian kursi itu
menunjukan lima partai besar menduduki 417 kursi di DPR, atau 90,26 % dari 462 kursi yang
diperebutkan. PDI-P muncul sebagai pemenang pemilu dengan meraih 153 kursi. Golkar
memperoleh 120 kursi, PKB 51 Kursi,PPP 48 kusi,dan PAN 34 kursi.

Ayo Mengerjakan Tugas

Cobalah kamu bandingkan pelaksanaan pemilu orde baru dengan pelaksanaan pemilu 1999,
menurut kamu pemilu mana yang lebih cocok untuk indonesia.

5. Reformasi Bidang Ekonomi

Sesuai dengan Tap MPR tentang pokok-pokok


reformasi yang menetapkan dua arah kebijakan pokok di
bidang ekonomi, yaitu penanggulangan krisis ekonomi
dengan sasaran terkendalinya nilai rupiah dan tersedianya
kebutuhan. Dengan mewarisi kondisi ekonomi yang parah
Sumber:indonesiabaik.id "Krisis Ekonomi" Kebijakan ekonomi Presiden B.J.Habibie
Gambar Reformasi ekonomi dilakukan dengan mengikuti saran-saran dari Dana Moneter

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 28


Internasional yang dimodifikasi dengan mempertimbangkan kondisi perekonomian Indonesia yang
semakin memburuk. Reformasi ekonomi mempunyai tujuan utama yaitu:

Merekapitulasi perbankan
Merekonstruksi perekonomian nasional
Melikuidasi beberapa bank bermasalah
Menaikkan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika hingga dibawah Rp.10.000,00
Mengimplementasikan reformasi ekonomi yang disyaratkan IMF.

Pada masa Presiden B.J. Habibie pembangunan kelautan Indonesia mendapat perhatian yang
cukup besar. Pembangunan kelautan merupakan segala sesuatu yang berkaitan dengan
pembangunan wilayah perairan Indonesia sebagai wilayah kedaulatan dan yurisdiksi nasional untuk
didayagunakan dan dimanfaatkan bagi kesejahteraan dan ketahanan bangsa Indonesia.

6. Reformasi Bidang Hukum

Pada masa pemerintahan Orde Baru telah didengungkan pembaharuan bidang hukum namun
dalam realisasinya produk hukum tetap tidak melepaskan karakter elitnya. Misalnya UU
Ketenagakerjaan tetap saja adanya dominasi penguasa. DPR selama orde baru cenderung telah
berubah fungsi, sehingga produk yang disahkannya memihak penguasa bukan memihak kepentingan
masyarakat.
Prasyarat untuk melakukan rekonstruksi dan reformasi hukum memerlukanreformasi politik
yang melahirkan keadaan demokratis dan DPR yang representative mewakili kepentingan
masyarakat. Oleh karena itu pemerintah dan DPR merupakan kunci untuk pembongkaran dan
reformasi hukum. Target reformasi hokum menyangkut tiga hal, yaitu: substansi hukum, aparatur
penegak hukum yang bersihdan berwibawa, dan institusi peradilan yang independen. Mengingat
produk hokum Orde Baru sangat tidak kondusif untuk menjamin perlindungan hak asasi manusia,
berkembangnya demokrasi dan menghambat kreatifitas masyarakat. Adanya praktek KKN sebagai

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 29


imbas dari adanya aturan hokum yang tidak adil dan merugikan masyarakat.

Masa Pemerintahan Presiden Abdurahman Wahid

kamu tahu kan kalau Gusdur itu adalah Presiden RI ke-4? Tahu dong harusnya.
Nah Gus Dur menjabat mulai dari tahun 1999 sampai
2001. Terpilihnya Gus Dur sebagai presiden tidak
terlepas lho dari peran MPR yang pada saat itu menolak
laporan pertanggungjawaban Presiden Habibie. Akhirnya
Gus Dur terpilih deh jadi presiden melalui dukungan
partai- partai islam yng menjadi poros tengah.
Sedangkan wakilnya, dimenangkan oleh Megawati
Soekarnoputri yang berhasil mengalahkan Hamzah Haz. Sumber: en.wikipedia.org

Gambar Abbdurahman Wahid


Kemudian dilantik pada 21 oktober 1999.

1 Awal Pemerintahan

Perjalanan pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid dalam melanjutkan cita-cita


reformasi diawali dengan membentuk Kabinet Persatuan Nasional. Kabinet ini adalah kabinet koalisi
dari partai-partai politik yang sebelumnyamengusung Abdurrahman Wahid menjadi presiden yaknii
PKB, Golkar, PPP, PAN, PK dan PDI-P. Diawal pemerintahannya, Presiden Abdurrahman Wahid
membubarkan dua departemen yakni Departemen Penerangan dan Departemen Sosial dengan
alasan perampingan struktur pemerintahan. Selain itu, pemerintah berpandangan bahwa aktivitas
yang dilakukan oleh kedua departemen tersebut dapat ditangani oleh masyarakat sendiri. Dari
Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 30
sudut pandang politik, pembubaran Departemen Penerangan merupakan salah satu upaya untuk
melanjutkan reformasi di bidang sosial dan politik mengingat departemen ini merupakan salah satu
alat pemerintahan Orde Baru dalam mengendalikan media massa terutama media massa yang
mengkritisi kebijakan pemerintah.

Ketika hubungan Presiden K.H. Abdurrahman Wahid dan Poros Tengah tidak harmonis, DPR
mengeluarkan Memorandum I dan II untuk menjatuhkannya dari kursi kepresidenan. Sebagaii
reaksi baliknya, presiden mengeluarkan maklumat pada tanggal 28 Mei 2001 dan menjawab
Memorandum II dengan jawaban yang dibacakan oleh Menko Politik, Sosial dan Keamanan
(MenkoPolsoskam) Susilo Bambang Yudhoyono pada tanggal 29 Mei 2001, yang antara lain isinya
membekukan lembaga MPR dan DPR.

Lalu apa saja ya langkah kebijakan dari


Presiden Abdurrahman Wahid selama
pemerintahannya di RI?

Nah sobat muda Indonesia, untuk menjawab pertanyaan tersebut mari yuk kita sama-
sama menyimak informasi berikut ini!
Selama masa pemerintahannya, pemerintah Abdurahman wahid mengeluarkan kebijakan
kebijakan yang beberapa diantaranya dinilai kontroversial, yang juga berakibat pada renggangnya
hubungan dengan unsur- unsure Lembaga Negara yang lainnya. Kebijakan Kebijakan pemerintah
Abdurrahman Wahid ,diantaranya:

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 31


1. Meneruskan kehidupan demokratis seperti
pemerintahan sebelumnya (memberikan
kebebasan berpendapat dikalangan
masyarakat minoritas, kebebasan
beragama, memperbolehkan kembalii
penyelenggaraan budaya Tionghoa).
2. Pemberian referendum kepada Aceh.
Sumber: crcs.ugm.ac.id
Namun referendum ini menentukan otonomi Gambar

dan bukan kemerdekaan seperti referendum Timor Timur. Gus Dur juga ingin mengadopsi
pendekatan yang lebih lembut terhadap Aceh dengan mengurangi jumlah personel militer di
Negeri Serambi Mekkah tersebut.
3. Pada 30 Desember, Gus Dur mengunjungi Jayapura di provinsi Irian Jaya. Selama
kunjungannya, Abdurrahman Wahid berhasil meyakinkan pemimpin-pemimpin Papua bahwa ia
mendorong penggunaan nama Papua, dan mengijinkan pengibaran Bendera Bintang Kejora di
bawah Bendera MerahPutih.
4. Membuka hubungan dengan Israel, yang menyebabkan kemarahan pada kelompok Muslim
Indonesia. Isu lain yang muncul adalah keanggotaan Gus Dur pada Yayasan Shimon Peres.
5. Merestrukturisasi lembaga pemerintah seperti menghapus departemen yang dianggapnya
tidak efisien (menghilangkan departemen penerangan dan sosial untuk mengurangi
pengeluaran anggaran, membentuk dewan keamanan ekonomi nasional).
6. Ingin memanfaatkan jabatannya sebagai panglima tertinggi dalam militer dengan mencopot
Kapolri yang dijabat oleh Rusmanhadi karena tidak sejalan dengan keinginan Gus Dur.
7. Pada Maret 2000, pemerintahan Gus Dur mulai melakukan negosiasi dengan Gerakan Aceh
Merdeka (GAM). Dua bulan kemudian, pemerintah menandatangani nota kesepahaman dengan
GAM hingga awal tahun 2001, saat kedua penandatangan akan melanggar persetujuan.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 32


Nah bagaimana teman- teman, pembahasan yang sangat menarik bukan? Ya. Ada banyak
sekali hal yang dapat kita teladani dari Tokoh ini, untuk menjadikan Indonesia menjadi Negara yang
besar.

Perlu kalian ketahui, bahwa pada masa pemerintahan Gus Dur, kondisi perekonomian
Indonesia mulai membaik nih dibandingkan era sebelumnya. Misalnya nih, laju pertumbuhan
PDB (nilai pasa semua barang dan jasa yang diproduksi Negara) mulai positif, laju
pertumbuhan ekonomi yang hampir mencapai 5% membuat indonesia menuju pemulihan
perekonomiannya.

Tapi Squad, ternyata banyak lho pihak yang tidak senang dengan beberapa kebijakan yang
dikeluarkan oleh Gus Dur. Banyak yang menganggap kebijakan Gus Dur terlalu sering menuaii
kontroversi. Hingga mengakibatkan kredibilitas Gus Dur perlahan- lahan menurun.

Nah sobat muda indonesia, untuk menambah pemahamanmu mengenai bagaimana kronologi
lengsernya Gus Dur, kliklah link video berikut ini!

“Selamat Menyaksikan”

Sumber: https://youtu.be/T9n7Kz0Ejg8

Video Dibalik Dekrit Presiden dan Lengsernya Gus Dur

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 33


Coba kamu jelaskan, mengapa Presiden Abdurrahman Wahid dianggap sebagai pendorong
semangat pluralis!

Masa Pemerintahan Presiden Megawati Soekarnoputri

1 Awal Pemerintahan Megawati

Pada 29 Januari 2001, ribuan demonstran


berkumpul di gedung MPR dan meminta Gus Dur
untuk mengundurkan diri dengan tuduhan korupsi.
Di bawah tekanan yang besar, Abdurrahman Wahid
lalu mengumumkan pemindahan kekuasaan kepada
wakil presiden Megawati Soekarno putri. Melalui Sumber: portal-islam.id

sidang istimewa MPR pada 23 Juli 2001, Megawati Gambar Demo turunkan Gus Dur

secara resmi diumumkan menjadi Presiden Indonesia ke-5, sampai dengan tahun 2004.

2 Kebijakan Ekonomi Megawati

Era kepemimpinan soeharto telah mewarisi utang luar negri sebesar US$150, 80 miliar. Langkah
yang ditempuh oleh Megawati untuk mengatasi hal tersebut adalah:

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 34


1. Penundaan pembayaran pajak

Meminta penundaan pembayaran utang sebesar US$ 5,8 miliar pada pertemuan Paris
Club ke-3 tanggal 12 april 2002. pada tahun 2003, pemerintah mengakolasikan pembayaran
utang luar negri sebesar Rp 116,3 triliun. Melalui kebijakannya tersebut utang luar negri
Indonesia berkurang menjadi US$ 134.66 miliar. Salah satu keputusan megawati yang sangat
penting pula adalah Indonesia mengakhiri kerjasamanya dengan IMF.

2. Privatisasi BUMN

Dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan menekan nilai inflasi, presiden
megawati menempuh langkah yang sangat kontroversi,yaitu melakukan privatesasi terhadap
BUMN. Pemerintah menjual indosat pada tahun 2003. hasil penjualan itu berhasil menaikan
pertumbuhan ekonomi indonesia menjadi 4,1 % dan inflansi hanya 5,06 %.

3. Merealisasikan Pendirian KPK

Kebijakan presiden megawati untuk melakukan pemberantasan korupsi dengan


merealisasikan berdirinya komisi pemberantas korusi (KPK). Sekalipun telah didirikan KPK
karena tidak ada gebrakan konkrit yang menonjol. Peringkat RI sebagai Negara terkorup tetap
memburuk. Pada tahun 2002, dari 102 negara indonesia menduduki peringkat ke-4. Pada tahun
2003 indonesia menempati peringkat ke-6 dari 133 negara.

Kegagalan Pemerintahan Megawati


dalam menjalankan Reformasi Birokrasi
mengakibatkan kepercayaan rakyat terhadap
Presiden Megawati menjadi menurun Rakyat
merasa tidak puas dengan banyak kebijakan
yang diambil pemerintahan Megawati, seperti
privatisasi BUMN, Pembelian Pesawat Sukhoi tanpa persetujuan DPR. Masa Jabatan Megawati
Berakhir pada tahun 2004 karena masa jabatannya telah habis dan diakhiri dengan pelaksanaan
Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 35
Pemilu Tahun 2004.
Nah squad muda Indonesia, untuk menguatkan pemahaman kamu mengenai masa
pemerintahan Megawati Soekarnoputri, simaklah informasi melalui video berikut dengan mengklik
link Youtube dibawah ini!
“Selamat Menyaksikan”

Sumber: https://youtu.be/Zcr_dY54nwc

Video Pemerintahan Megawati Soekarnoputri

Ayo Berdiskusi

Diskusikanlah dengan teman kelompokmu tentang apa yang membedakan sistem pemilihan
pada pemilu 2004 dengan pemilu yang pernah diselenggarakan sebelumnya. Dan diskusikan
pula mengenai kelebihan dan kekurangan sistem tersebut!

Wow, sungguh pembahasan yang menarik bukan? Bagaimana para kaum wanita, pastinya
kamu sangat bangga bukan melihat adanya Presiden wanita di Indonesia? Kira- kira selanjutnya
membahas siapa lagi ya? Penasaran, Yuk kita lanjut materi berikutnya. Let’s go…

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 36


Pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono

Susilo Bambang Yudhoyono adalah presiden pertama RI yang dipilih secaralangsung


oleh rakyat. Susilo Bambang Yudhoyono yang sering disapa SBYdan Jusuf Kalla dilantik oleh MPR
sebagai presiden dan wakil presiden RIke-6 pada tanggal 20 Oktober 2004. Terpilihnya pasangan
Susilo Bambang Yudhoyono dan Jusuf Kalla menjadi presiden dan wakil presiden diikuti dengan
berbagai aksi protes mahasiswa, diantaranya aksi yang dilakukan oleh mahasiswa Universitas
Udayana, Denpasar, Bali, yang meminta agarpresiden terpilih segera merealisasikan janji-janji
mereka selama kampanye presiden. Tidak lama setelah terpilih, Presiden Susilo Bambang
Yudhoyono sendiri segera membentuk susunan kabinet pemerintahannya yang diberi nama Kabinet
Indonesia Bersatu.

1 Awal Pemerintahan

Pemerintahan Megawati berakhir ketika masa jabatannya habis untuk periode 2001 – 2004.
Dalam pelaksanaan Pemilu tahun 2004 Megawati ikut serta dalam bursa pemilihan calon Presiden
namun kalah suara dari Susilo Bambang
Yudhoyono yang pernah menjabat sebagai Menteri
Pertahanan dan Keamanan pada masa
pemerintahannya. Akan tetapi ketika mencalonkan
diri sebagai Presiden dan karena kerap
berseberangan politik dengan Megawati maka SBY
Sumber: jakartatimur.kpu.go.id
mengundurkan diri dari jabatan Menhankam,
Gambar Surat suara Pemilu 2009
kemudian mendirikan Partai Demokrat. SBY
bersama Partai Demokrat berhasil memenangkan Pemilu tahun 2004 dengan 61 % suara setelah
berkoalisi dengan PKS dan Golkar.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 37


1 Awal Pemerintahan

Sejak awal pemerintahannya Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memprioritaskan untuk


menyelesaikan permasalahan kemiskinan dan
pengangguran serta pemberantasan KKN yang ia
canangkan dalam program 100 hari pertama
pemerintahannya. Program pengentasan kemiskinan
berkaitan langsung dengan upaya pemerataan dan

pengurangan kesenjangan serta peningkatan Sumber:id.wikipedia.org

pembangunan terutama di daerah-daerah yang Gambar PPresiden SBY

masih tertinggal. Salah satu program pengentasan kemiskinan yang dilakukan pemerintahan
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono adalah bantuan langsung tunai (BLT).

Langkah Kebijakan SBY


1

Masa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dimulai dari tahun 2004- 2014. Dii
masa pemerintahannya, ada dua wakil presiden yakni Jusuf Kalla dan Boediono.

Sobat muda Indonesia, lalu apa saja sih langkah kebijakan ekonomi yang diterapkan oleh
Susilo Bambang Yudhoyono? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, Yuk kita simak informasi melalui
audio berikut ini!

“Selamat Mendengarkan”

00.00/00.00

Nah squat muda, setelah kita membahas mengensi langkah kebijakan ekonomi, kita juga harus
tahu dong langkah kebijakan politik oleh Susilo Bambang Yudhoyono. Yuk pahami informasi dibawah!

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 38


1. Memantapkan penghapusan Dwi Fungsi ABRI

2. Melaksanakan Pemberantasan Korupsi dengan menahan Pejabat Pejabat


yangterlibat Korupsi tidak kurang dari Aulia Pohan (Gubernur BI) yang merupakan
menantunya sendiri.

3. Memperpanjang Darurat Sipil dan mengadakan perundingan dengan tokoh GAM di


Helsinski melalui perantara Crisis Management Initiative di bawah pimpinan Marrti
Ahtisari

Setelah 2 periode masa pemerintahannya tahun 2004 – 2009 dan periodetahun 2014,
pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono berakhir sesuai dengan ketentuan UUD 1945 pasal 7
tentang masa jabatan Presiden yang dibatasi untuk 2 periode.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 39


Kesimpulan yang dapat diambil dari materi mengenai perkembangan kehidupan politik dan ekonomii
di masa reformasi adalah sebagai berikut:

Sidang I stimewa MPR yang mengukuhkan Habibie sebagai Presiden, ditentang oleh
gelombang demonstrasi dari puluhan ribu mahasiswa dan rakyat di Jakarta dan dikota-kotalain.
Gelombang demonstrasi ini memuncak dalam peristiwa Tragedi Semanggi, yang menelan 18 korban
jiwa. Masa pemerintahan Habibie ditandai dengan dimulainya kerjasama dengan Dana Moneter
Internasional untuk membantu dalam proses pemulihan ekonomi. Selain itu, Habibie juga
melonggarkan pengawasan terhadap kebebasan berekspresi dan media massa. Presiden BJ Habibie
mengambil prakarsa untuk melakukan koreksi. Sejumlah tahanan politik dilepaskan secara
bergelombang, seperti Muchtar Pakpahan dan Sri Bintang Pamungkas.

Namun setelah Habibie membebaskan banyak tahanan politik, tahanan politik baru muncul.
Sejumlah aktivis mahasiswa diadili atas tuduhan menghina pemerintah atau menghina kepala
negara. Beberapa langkah perubahan diambil oleh Habibie, seperti liberalisasi parpol, kebebasan
berpendapat, pemberian kebebasan pers, dan pencabutan UU Subversi. Walaupun begitu Habibie
juga sempat tergoda meloloskan UU Penanggulangan Keadaan Bahaya, namun urung dilakukan
karena besarnya tekanan politik dan kejadian Tragedi Semanggi II yang menewaskan mahasiswa
UI,Yun Hap.

Kejadian penting dalam masa pemerintahan Habibie adalah keputusannyayang


memperbolehkan Timor Timur untuk menggelar referendum yang berakhirdengan berpisahnya
wilayah tersebut dari pangkuan Indonesia pada Oktober 1999.Keputusan tersebut terbukti tidak
populer di mata masyarakat sehingga hingga kinipun masa pemerintahan Habibie sering dianggap
sebagai salah satu masa kelam dalam sejarah Indonesia. Namun di akhir pemerintahan habibie,
pemilu tahun 1999 dapat terlaksana dengan baik meskipun pengesahan hasil Pemilu sempat
tertunda, secara umum proses pemilu multi partai pertama diera reformasi jauh lebih Langsung,
Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 40
Umum, Bebas dan Rahasia (Luber) serta adil dan jujur dibanding masa Orde Baru. Hampir tidak ada
indikator siginifikan yang menunjukkan bahwa rakyat menolak hasil pemilu yang berlangsung
dengan aman.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 41


UJI KOMPETENSI

1. Runtuhnya pemerintah Orde Baru adalah hasil akumulasi dari berbagai macam Krisis,salah
satunya adalah Krisis Politik. Faktor politik yang mendorong terjadinya krisis politik ditanah
air menjelang kejatuhan pemerintah Orde Baru dan menjadi awal masa Reformasi
diantaranya adalah …..
A. Perpecahan ditubuh Golkar sehingga terbagi menjadi dua.
B. Adanya tuntutan dari lawan lawan politik Golkar atas kemenangan Golkar dalam
setiap Pemilu.
C. Kemenangan mutlak Golkar dalam Pemilihan Umum 1997 yang dinilai tidak wajar
D. Adanya campur tangan Amerika dalam setiap kebijakan kebijakan politik pemerintah
mengundang kemarahan rakyat.
E. Terjadinya kekacauan dalam pelaksanaan Pemilu tahun 1997 mengakibatkan rakyat
tidak percaya terhadap hasil Pemilu tahun 1997.
2. Indonesia telah mengalami pergantian rezim (presiden) selama 7 kali. Masing- masing
pergantian rezim disebabkan oleh berbagai factor yang berbeda. Salah satu factor utama
jatuhnya rezim B.J. Habibie adalah ditolaknya pidato pertanggungjawaban presiden pada
sidang umum MPR tahun 1999 terkait masalah….

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 42


A. Korupsi
B. Timor Timur
C. Pemilu
D. Dwi fungsi ABRI
E. Ekonomi
3. Dampak negatif dari era reformasi yang berlangsung di Indonesia khususnya pada tahun 1998 –
2004 adalah...

a. Rakyat terjebak pada euphoria kebebasan


b. Penegakkan demokrasi
c. Pemerintah yang transparan
d. HAM
e. Kasus korupsi melibatkan pejabat public
4. Masyarakat Indonesia mendambakan pelaksanaan reformasi secara total dengan tujuan...

a. Agar kemakmuran rakyat di segala bidang dapat terpenuhi


b. Untuk mengikis habis para koruptor
c. Memaksa para pejabat Orde Baru untuk menyerahkan sebagian dari kekayaan yang
dimilikinya kepada rakyat
d. Menjaring para pejabat Orde Baru yang dianggap KKN
5. Yang menunjukkan pengertian reformasi yang dianut oleh bangsa Indonesia adalah...

a. perubahan sistem pemerintahan yang berlangsung cepat


b. perubahan sistem pemerintahan yang berjalan dengan kekuasaan
c. perubahan tatanan dan nilai yang mendasari kinerja sistem pemerintah dengan jalan
damai
d. perubahan tatanan dan nilai dengan jalan kekerasan
e. perubahan cepat dan mendasar tentang kehidupan berbangsa dan bertanah air

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 43


6. Provinsi Timor Timur akhirnya lepas dari pangkuan RI setelah masa pemerintahan transisis B.
J. Habibie menawarkan jajak pendapat. Alasan pemerintah pada waktu itu adalah...

a. Tekanan dari negara-negara asing


b. Pemerintah sudah terlalu jenuh dengan masalah Timor Timur
c. Pengorbanan pihak pemerintah tidak seimbang dengan hasilnya
d. Ingin menegakkan demokrasi yang sebenarnya
e. Tidak sesuai dengan peta wilayah Indonesia bekas Hindia Belanda
7. Tragedi Trisakti telah menyulut terjadinya peristiwa anarkhis tanggal 13 dan 14 mei
1998, yakni,.....
A. Pendudukan gedung DPR/MPR oleh ribuan mahasiswa yang didukung masyarakat
B. Penyerbuan kantor pusat PDI yang diduga dilakukan oleh kelompok PDI pimpinan
Suryadi
C. Pembakaran terhadap mobil- mobil mewah milik para pejabat yang dianggap pro
kapitalisme
D. Kerusuhan dan penjarahan ribuan tempat tinggal, kantor-kantor,pertokoan dan
kendaraan- kendaraan terutama milik keturunan Cina
E. Peristiwa penculikan para aktivis Mahasiswa dan tokoh-tokoh LSM oleh intelijen
pemerintah orde baru
8. Agenda Reformasi yang muncul pasca krisis multidimensi yang melanda Indoensia pada tahun
1997-1998 berisi tuntutan rakyat terhadap pemerintah Orde Baru untuk memperbaiki kinerja
pemerintahannya. Berikut yang tidak termasuk agenda Reformasi 1998 adalah:
a. Bubarkan Orde Baru dan adili Soeharto beserta kroninya
b. Hapuskan dwi fungsi ABRI
c. Kembali ke UUDS 1950 dan bentuk DPRS
d. Tegakkan supremasi hukum danHAM
e. Hapuskan praktik KKN

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 44


9. Krisis Moneter yang melanda Dunia terutama Negara Negara berkembang di Asia Tenggara
sejak bulan Juli 1996 dimulai ketika…..
a. seorang spekulan Amerika Serikat yaitu George Sorros melakukan aksi borong
Dollar AS sehingga mengakibatkan nilai Dollar melonjak sebaliknya nilai matauang
Negara Negara di Asia Tenggara turun drastic.
b. harga minyak dunia melonjak sehingga mengakibatkan naiknya pula harga BBM di
Asia.
c. Amerika melancarkan invasi kewilayah lading minyak Irak sehingga
mengakibatkan terjadinya krisis minyak dunia.
d. Memanasnya hubungan Amerika dengan Uni Soviet mengakibatkan lesunya
perdagangan dunia
e. Terjadinya perubahan pola ekonomi Global
10. Runtuhnya pemerintah Orde Baru adalah hasil akumulasi dari berbagai macam Krisis,salah
satunya adalah Krisis Politik. Faktor politik yang mendorong terjadinya krisis politik ditanah air
menjelang kejatuhan pemerintah Orde Baru dan menjadi awal masa Reformasi diantaranya
adalah …..
a. Perpecahan ditubuh Golkar sehingga terbagi menjadi dua.
b. Adanya tuntutan dari lawan lawan politik Golkar atas kemenangan Golkar dalam
setiap Pemilu.
c. Kemenangan mutlak Golkar dalam Pemilihan Umum 1997 yang dinilai tidak wajar
d. adanya campur tangan Amerika dalam setiap kebijakan kebijakan politik
pemerintah mengundang kemarahan rakyat.
e. Terjadinya kekacauan dalam pelaksanaan Pemilu tahun 1997 mengakibatkan rakyat
tidak percaya terhadap hasil Pemilu tahun 1997.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 45


GLOSARIUM

Buloggate : kasus yang melibatkan nama Badan Urusan Logistik (Bulog) Serta
jajaran pimpinannya sejak lama sudah mengemukan. Kasus ini
melibatkan Yanatera (Yayasan Bina Sejahtera) Bulog yang dikelola
oleh mantan Wakabulog Sapuan.

Brunaigate : penyaluran dana sultan Brunei yang diserahkan kepada Pengusaha


yang dekat dengan Presiden Wahid, yaitu Ario Wowor.

Demokrasi : bentuk pemerintahan di mana semua warga negaranya


Memiliki hak setara dalam pengambilan keputusan yang dapat
mengubah hidup mereka.
Dwi Fungsi ABRI : Konsep Dwifungsi ABRI adalah “jiwa, tekad dan semangat
pengabdianABRI, untuk bersama-sama dengan kekuatan perjuangan
lainnya, memikul tugas dan tanggung jawab perjuangan bangsa
Indonesia, baik dibidang hankam negara mapun di bidang
kesejahteraan bangsa dalam rangka penciptaan tujuan nasional,

PorosTengah : Istilah yang mengacu kepada koalisi partai- partai Islam yang
Dibentuk Partai Demokrasi Indonesia- Perjuangan (PDI-P)
memenangkan Pemilihan Umum Legislati Indonesia 1999
Privatisasi : Menjual perusahaan negara didalam periode
krisis.Tujuannya adalah melindungi perusahaan Negara dari
interversi kekuatan- kekuatan politik dan melunasi pembayaran
utang luar negeri.
Reformasi : Sebuah proses perubahan atau pembentukan kembali suatu
Tatanan kehidupan yang lama ,diganti dengan tatanan kehidupan
yang baru.

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 46


DAFTAR PUSTAKA
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, 2015, Sejarah Indonesia Kelas XIISMA/MA/SMK/MAK,PN: Pusat
Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemdikbud.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan direktorat PAUD, DIKDAS, dan DIKMEN, 2020, Modul Pembelajaran sejarah,
Sejarah Indonesia, Limboto.

http://download.garuda.ristekdikti.go.id/article.php?article=1480861&val=6189&title=PERKEMBANGAN%20POLITIK%
20DAN%20EKONOMI%20MASYARAKAT%20INDONESIA%20PADA%20MASA%20AWAL%20R
EFORMASI%20TAHUN%201998-1999

https://sumber.belajar.kemdikbud.go.id/repos/FileUpload/Akhir%20Orba%20&%20Reformasi%20_gugun/Berakh
irnya-Orde-Baru-dan-lahirnya-reformasi.html

https://sumber.belajar.kemdikbud.go.id/repos/FileUpload/Akhir%20Orba%20&%20Reformasi%20_gugun/index.h
tml

Modul Elektronik Sejarah kelas XI SMA/SMK/MA Semester I 47

Anda mungkin juga menyukai