Anda di halaman 1dari 10

PENGERTIAN RUQYAH

Ruqyah merupakan salah satu metode penyembuhan penyakit dengan menggunakan


suatu bacaan untuk mengobati pasien akibat terkena sihir, 'ain (mata hasad), kerasukan,
gangguan jin, sengatan serangga, bisa hewan, gila, dan rasa sakit lainnya.

PEMBAGIAN RUQYAH
Ruqyah terbagi menjadi 2, yaitu:

1. Ruqyah Syar'iyah

Ruqyah jenis ini diperbolehkan dalam islam karena menggunakan bacaan zikir dan
doa dari ayat dalam Al-Qur'an. Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman: 

َ ‫آن َما ه َُو ِش َفا ٌء َو َرحْ َم ٌة لِ ْلمُْؤ ِم ِن‬


‫ين ۙ َواَل َي ِزي ُد‬ ِ ْ‫َو ُن َن ِّز ُل ِم َن ْالقُر‬
‫ين ِإاَّل َخ َسارً ا‬ َّ
َ ‫الظالِ ِم‬
“Dan Kami turunkan Al Qur’an yakni suatu bentuk penawar dan rahmat bagi orang
yang beriman dan Al Quran itu hanya akan menambah kerugian bagi orang zalim.”
(QS. Al - Isra':82)

2. Ruqyah Syirkiyah

Ruqyah yang satu ini dilarang dalam islam karena menggunakan jampi-jampi atau
mantra yang biasa dipraktekkan oleh dukun yang tidak bersumber dari ajaran islam.
Pelaku maupun pasien terancam dosa syirik sesuai yang diterangkan dalam hadits,
Ibnu Mas'ud radhiyallu 'anhu berkata bahwa dia mendengar Rasulullah bersabda,

ٌ ْ‫ِإنَّ الرُّ َقى َوال َّت َماِئ َم َوال ِّت َو َل َة ِشر‬


‫ك‬
"Sesungguhnya mantra-mantra, jimat-jimat, dan pelet adalah syirik" (HR. Abu Daud
no. 3883, Ibnu Majah no. 3530 dan Ahmad 1: 381)

CIRI-CIRI PERUQYAH
Baik ruqyah syar'iyah maupun syirkiyah memiliki ciri masing-masing yang bisa kita lihat
secara kasat mata.
Peruqyah Syar'i

1. Menggunakan ayat Al-Qur'an


2. Biasanya ayat dibaca jelas/ bisa di dengar orang lain/ tidak disembunyikan karena
bisa menjadi media dakwah bagi pendengarnya
3. Tidak menyentuh pasien lawan jenis kecuali sudah menggunakan sarung tangan/
pembatas/ perantara mahramnya (suami/istri/keluarga)
4. Pasien dianjurkan menutup aurat sebelum melakukan ruqyah
5. Biasanya peruqiyah bersikap tenang, tawadu', rajin beribadah, dan selalu mengajak
beribadah kepada Allah.
6. Jika pasien disantet, peruqyah jarang menyebutkan siapa pengirim santet agar tidak
terjadi perselisihan antar pelaku dan korban karena setan menyukai pertikaian
diantara manusia.
7. Tidak menggunakan bantuan jin, semua semata-mata atas bantuan Allah, peruqyah
hanya perantara.

Peruqyah Syirik

1. Menggunakan jampi-jampi/ mantra


2. Biasanya dibaca komat kamit tidak bisa didengar jelas oleh orang lain
3. Memberi pasien jimat pelindung yang harus di simpan atau ditanam atau diikat
4. Kadang menggunakan bahasa arab tapi bukan berasal dari ayat Al-Qur'an, kalaupun
berasal dari ayat Al-Qur'an biasanya bacaannya diselewengkan (ditambah/
dikurangi/ diubah)
5. Menggunakan media yang disukai jin (kemenyan, bunga kembang, darah, makanan/
sesajen, dan tumbal/ sesembelihan bintang)
6. Jika pasien di santet, peruqyah suka menyebutkan nama atau ciri orang pengirim
santet agar pasiennya yakin dan terjadi perselisihan diantara kedua belah pihak.
7. Peruqyah berasal dari orang biasa yang masih suka meninggalkan ibadah.
8. Menggunakan bantuan jin dan menimbulkan efek pemasukan jin lain ke dalam tubuh
korban yang dianggap sebagai penjaga.

AYAT-AYAT RUQYAH SYAR'IYAH


Ayat ruqyah banyak sekali macamnya, namun berikut ayat ruqyah yang kami rangkum dari
penjelasan dan pengamatan proses peruqyahan Dr. Indra dan Syaikh Abderraouf (Ben
Halima)

Sebelum memulai ruqyah, sebaiknya peruqyah maupun pasien berwudhu dan menutup
aurat. Ayat ruqyah yang akan kami paparkan di bawah sebaiknya dibaca berulang-ulang
untuk memberikan efek yang lebih besar.
▶ MEMOHON PERLINDUNGAN
Dibaca pertama kali sebelum masuk bacaan lain, bisa dimulai dengan bacaan ta'awudz dan
basmalah. Bacaan ini bertujuan untuk melindungi diri (sebagai benteng) dan sebagai
pengingat bahwa pelindung kita hanya Allah dan kita hanyalah perantara saja.
**Al - A'raf : 196

ّ ٰ ‫اب ۖ َوه َُو َي َت َولَّى ال‬


‫صلِ ِحي َْن‬ َ ‫ِإنَّ َولِي َِّي هَّللا ُ الَّ ِذي َن َّز َل ْال ِك َت‬
"Sesungguhnya pelindungku adalah Allah yang telah menurunkan Kitab (Al-Qur'an). Dia
melindungi orang-orang saleh."

▶ MENGHILANGKAN SIHIR
Jika pasien terindikasi terkena sihir maka ayat ini cocok dibacakan untuk pasien.
Al Furqan: 23
Untuk menghancurkan sihir

‫َو َق ِد ْم َنٓا ِا ٰلى َما َع ِملُ ْوا ِمنْ َع َم ٍل َف َج َع ْل ٰن ُه َه َب ۤا ًء َّم ْن ُث ْورً ا‬


"Dan Kami akan perlihatkan segala amal yang mereka kerjakan, lalu Kami akan jadikan
amal itu (bagaikan) debu yang beterbangan."

Al Anfal: 11
Untuk membersihkan sisa sihir

‫اس اَ َم َن ًة ِّم ْن ُه َو ُي َن ِّز ُل َع َل ْي ُك ْم م َِّن ال َّس َم ۤا ِء َم ۤا ًء‬


َ ‫ِا ْذ ُي َغ ِّش ْي ُك ُم ال ُّن َع‬
‫ب َع ْن ُك ْم ِرجْ َز ال َّشي ْٰط ِن َولِ َيرْ ِب َط َع ٰلى قُلُ ْو ِب ُك ْم‬ َ ‫لِّ ُي َطه َِّر ُك ْم ِبهٖ َوي ُْذ ِه‬
‫ِّت ِب ِه ااْل َ ْق َدا ۗ َم‬
َ ‫َو ُي َثب‬
"(Ingatlah), ketika Allah membuat kamu mengantuk untuk memberi ketenteraman dari-Nya,
dan Allah menurunkan air (hujan) dari langit kepadamu untuk menyucikan kamu dengan
(hujan) itu dan menghilangkan gangguan-gangguan setan dari dirimu dan untuk
menguatkan hatimu serta memperteguh telapak kakimu (teguh pendirian)."

An Nahl: 26
Untuk menghancurkan tempat sihir
ِ ‫َق ْد َم َك َر الَّ ِذي َْن ِمنْ َق ْبلِ ِه ْم َفا َ َتى هّٰللا ُ ُب ْن َيا َن ُه ْم م َِّن ْال َق َو‬
‫اع ِد َف َخرَّ َع َلي ِْه ُم‬
ُ ‫ال َّس ْقفُ ِمنْ َف ْو ِق ِه ْم َواَ ٰتى ُه ُم ْال َع َذابُ ِمنْ َحي‬
‫ْث اَل َي ْش ُعر ُْو َن‬
"Sungguh, orang-orang yang sebelum mereka telah mengadakan tipu daya, maka Allah
menghancurkan rumah-rumah mereka mulai dari pondasinya, lalu atap (rumah itu) jatuh
menimpa mereka dari atas, dan siksa itu datang kepada mereka dari arah yang tidak
mereka sadari."

**At Taubah: 1
Untuk memutuskan perjanjian syaitan

‫َب َر ۤا َءةٌ م َِّن هّٰللا ِ َو َرس ُْولِ ٖ ٓه ِا َلى الَّ ِذي َْن َعا َه ْد ُّت ْم م َِّن ْال ُم ْش ِر ِكي ۗ َْن‬
"(Inilah pernyataan) pemutusan hubungan dari Allah dan Rasul-Nya kepada orang-orang
musyrik yang kamu telah mengadakan perjanjian (dengan mereka)."

Al An'am: 153
Untuk menghancurkan tumbal sihir

‫اطي مُسْ َت ِقيمًا َفا َّت ِبعُوهُ ۖ َواَل َت َّت ِبعُوا ال ُّس ُب َل َف َت َفرَّ َق ِب ُك ْم‬ ِ ‫ص َر‬ ِ ‫َوَأنَّ ٰ َه َذا‬
َ ُ‫َعنْ َس ِبيلِ ِه ۚ ٰ َذلِ ُك ْم َوصَّا ُك ْم ِب ِه َل َعلَّ ُك ْم َت َّتق‬
‫ون‬
"Dan bahwa (yang Kami perintahkan ini) adalah jalan-Ku yang lurus, maka ikutilah dia, dan
janganlah kamu mengikuti jalan-jalan (yang lain), karena jalan-jalan itu mencerai beraikan
kamu dari jalan-Nya. Yang demikian itu diperintahkan Allah agar kamu bertakwa."

**Al Ma'idah: 3
Untuk menghancurkan tumbal/ kekufuran

‫ير َو َما ُأ ِه َّل لِ َغي ِْر هَّللا ِ ِب ِه‬


ِ ‫ت َع َل ْي ُك ُم ْال َم ْي َت ُة َوال َّد ُم َو َلحْ ُم ْال ِخ ْن ِز‬
ْ ‫حُرِّ َم‬ 
"Diharamkan bagimu (memakan) bangkai, darah, daging babi, (daging hewan) yang
disembelih atas nama selain Allah"

Al-An'am: 162-163
Menyadarkan Jin bahwa sesembelihan hanya untuk Allah

‫اي َو َم َما ِتيْ هّٰلِل ِ َربِّ ْال ٰع َل ِمي ۙ َْن‬


َ ‫صاَل ِتيْ َو ُن ُس ِكيْ َو َمحْ َي‬
َ َّ‫قُ ْل اِن‬
Katakanlah (Muhammad), “Sesungguhnya salatku, ibadahku, hidupku dan matiku hanyalah
untuk Allah, Tuhan seluruh alam,

‫ت َواَ َن ۠ا اَ َّو ُل ْالمُسْ لِ ِمي َْن‬ َ ِ‫ْك َل ٗه َۚو ِب ٰذل‬


ُ ْ‫ك ا ُ ِمر‬ َ ‫اَل َش ِري‬
tidak ada sekutu bagi-Nya; dan demikianlah yang diperintahkan kepadaku dan aku adalah
orang yang pertama-tama berserah diri (muslim).”

Al-Ankabut: 41
Pelindung selain Allah adalah pelindung yang paling lemah

ِ ۚ ‫َم َث ُل الَّ ِذي َْن ا َّت َخ ُذ ْوا ِمنْ ُد ْو ِن هّٰللا ِ اَ ْولِ َي ۤا َء َك َم َث ِل ْال َع ْن َكب ُْو‬
ْ ‫ت ِا َّت َخ َذ‬
‫ت‬
‫ت َل ْو َكا ُن ْوا َيعْ َلم ُْو َن‬ ِ ۘ ‫ْت ْال َع ْن َكب ُْو‬ ُ ‫ت َل َبي‬ِ ‫َب ْي ًت ۗا َواِنَّ اَ ْو َه َن ْال ُبي ُْو‬
"Perumpamaan orang-orang yang mengambil pelindung selain Allah adalah seperti laba-
laba yang membuat rumah. Dan sesungguhnya rumah yang paling lemah ialah rumah laba-
laba, sekiranya mereka mengetahui."

▶ JIN KAFIR
Al-Hasyr: 22
Untuk memberitahu Jin tentang Allah

ِ ‫ه َُو هّٰللا ُ الَّ ِذيْ ٓاَل ِا ٰل َه ِااَّل ه ۚ َُو َعالِ ُم ْال َغ ْي‬
ُ‫ب َوال َّش َهادَ ۚ ِة ه َُو الرَّ حْ ٰمن‬
‫الرَّ ِح ْي ُم‬
"Dialah Allah tidak ada tuhan selain Dia. Yang Mengetahui yang gaib dan yang nyata,
Dialah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang."

▶ DAKWAH ISLAM
An Nisa: 93
Larangan membunuh tanpa alasan (Jika Jin berusaha membunuh pasien)
‫ضب هّٰللا‬
ُ َ ِ ‫َو َمنْ َّي ْق ُت ْل مُْؤ ِم ًنا ُّم َت َع ِّم ًدا َف َج َز ۤاُؤ هٗ َج َه َّن ُم َخالِ ًدا ِف ْي َها َو َغ‬
‫َع َل ْي ِه َو َل َع َن ٗه َواَ َع َّد َل ٗه َع َذابًا َع ِظ ْيمًا‬
"Dan barangsiapa yang membunuh seorang mukmin dengan sengaja maka balasannya
ialah Jahannam, kekal ia di dalamnya dan Allah murka kepadanya, dan mengutukinya serta
menyediakan azab yang besar baginya."

**An Nur: 35
Untuk menunjukkan cahaya Allah

ِ ‫هّٰللَا ُ ُن ْو ُر الس َّٰم ٰو‬


ۗ ِ ْ‫ت َوااْل َر‬
‫ض‬
"Allah (Pemberi) cahaya (kepada) langit dan bumi."

**Ali 'Imran: 19

‫اِنَّ ال ِّدي َْن ِع ْن َد هّٰللا ِ ااْل ِسْ اَل ُم‬


"Sesungguhnya agama di sisi Allah ialah Islam."

Az Zariyat: 56
Untuk mengajak ibadah

‫ون‬ َ ‫ت ْال ِجنَّ َواِإْل ْن‬


ِ ‫س ِإاَّل لِ َيعْ ُب ُد‬ ُ ‫َو َما َخ َل ْق‬
"Dan aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka mengabdi kepada-
Ku."

Yusuf: 108
Untuk mengajak masuk islam

ۖ ‫ير ٍة َأ َنا َو َم ِن ا َّت َب َع ِني‬


َ ‫ص‬ِ ‫قُ ْل ٰ َه ِذ ِه َس ِبيلِي َأ ْدعُو ِإ َلى هَّللا ِ ۚ َع َل ٰى َب‬
َ ‫ان هَّللا ِ َو َما َأ َنا ِم َن ْال ُم ْش ِر ِك‬
‫ين‬ َ ‫َو ُسب َْح‬
Katakanlah: "Inilah jalan (agama)ku, aku dan orang-orang yang mengikutiku mengajak
(kamu) kepada Allah dengan hujjah yang nyata, Maha Suci Allah, dan aku tiada termasuk
orang-orang yang musyrik".
An Nisa: 145
Tes keimanan (Jika Jin berbohong)

ِ ‫ار َو َلنْ َت ِجدَ َل ُه ْم َن‬ ‫َأْل‬ َ ‫ِإنَّ ْال ُم َنا ِف ِق‬


‫صيرً ا‬ ِ ‫ين ِفي ال َّدرْ ِك ا سْ َف ِل ِم َن ال َّن‬
"Sesungguhnya orang-orang munafik itu (ditempatkan) pada tingkatan yang paling bawah
dari neraka. Dan kamu sekali-kali tidak akan mendapat seorang penolongpun bagi
mereka."

Al Baqarah: 269
Allah memberi hidayah (Agar Jin dimudahkan masuk Islam)

‫ت ْال ِح ْك َم َة َف َق ْد ُأو ِت َي َخيْرً ا َك ِثيرً ا‬


َ ‫يُْؤ ِتي ْال ِح ْك َم َة َمنْ َي َشا ُء ۚ َو َمنْ يُْؤ‬
ِ ‫ۗ َو َما َي َّذ َّك ُر ِإاَّل ُأولُو اَأْل ْل َبا‬
‫ب‬
"Allah menganugerahkan al hikmah (kefahaman yang dalam tentang Al Quran dan As
Sunnah) kepada siapa yang dikehendaki-Nya. Dan barangsiapa yang dianugerahi hikmah,
ia benar-benar telah dianugerahi karunia yang banyak. Dan hanya orang-orang yang
berakallah yang dapat mengambil pelajaran (dari firman Allah)."

▶ BALASAN SURGA
**Al-Baqarah: 25
Bacakan ayat ini untuk menunjukkan kenikmatan surga jika Jin mau masuk islam

ْ‫ت َتجْ ِريْ ِمن‬ ٍ ‫ت اَنَّ َل ُه ْم َج ٰ ّن‬


ِ ‫صلِ ٰح‬ ّ ٰ ‫َو َب ِّش ِر الَّ ِذي َْن ٰا َم ُن ْوا َو َع ِملُوا ال‬
ْ‫َتحْ ِت َها ااْل َ ْن ٰه ُر ۗ ُكلَّ َما ر ُِزقُ ْوا ِم ْن َها ِمنْ َث َم َر ٍة رِّ ْز ًقا ۙ َقالُ ْوا ٰه َذا الَّ ِذي‬
َ ‫ر ُِز ْق َنا ِمنْ َق ْب ُل َوا ُ ُت ْوا ِبهٖ ُم َت َش ِابهًا َۗو َل ُه ْم ِف ْي َهٓا اَ ْز َوا ٌج م‬
‫ُّطه ََّرةٌ َّو ُه ْم‬
‫ِف ْي َها ٰخلِ ُد ْو َن‬
"Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang beriman dan berbuat
kebajikan, bahwa untuk mereka (disediakan) surga-surga yang mengalir di bawahnya
sungai-sungai. Setiap kali mereka diberi rezeki buah-buahan dari surga, mereka berkata,
“Inilah rezeki yang diberikan kepada kami dahulu.” Mereka telah diberi (buah-buahan) yang
serupa. Dan di sana mereka (memperoleh) pasangan-pasangan yang suci. Mereka kekal di
dalamnya."
▶ BALASAN NERAKA
Bacakan ini untuk menunjukkan neraka bagi Jin yang tidak mau menerima islam
**Yasin: 63

‫ٰهذِهٖ َج َه َّن ُم الَّ ِتيْ ُك ْن ُت ْم ُت ْو َع ُد ْو َن‬


"Inilah (neraka) Jahanam yang dahulu telah diperingatkan kepadamu."
**Yasin: 64

‫ِاصْ َل ْو َها ْال َي ْو َم ِب َما ُك ْن ُت ْم َت ْكفُر ُْو َن‬


"Masuklah ke dalamnya pada hari ini karena dahulu kamu mengingkarinya."

▶ JIN TERIKAT DUKUN


**Al Anbiya: 30
Untuk memutus ikatan dukun

‫ض َكا َن َتا َر ْت ًقا َف َف َت ْق َنا ُه َما‬َ ْ‫ت َواَأْلر‬ ِ ‫ين َك َفرُوا َأنَّ ال َّس َم َاوا‬َ ‫َأ َو َل ْم َي َر الَّ ِذ‬
َ ‫ۖ َو َج َع ْل َنا ِم َن ْال َما ِء ُك َّل َشيْ ٍء َحيٍّ ۖ َأ َفاَل يُْؤ ِم ُن‬
‫ون‬
"Dan apakah orang-orang yang kafir tidak mengetahui bahwasanya langit dan bumi itu
keduanya dahulu adalah suatu yang padu, kemudian Kami pisahkan antara keduanya. Dan
dari air Kami jadikan segala sesuatu yang hidup. Maka mengapakah mereka tiada juga
beriman?"

Ar Rum: 47
Untuk meyakinkan perlindungan jika Jin takut terhadap dukunnya

ِ ‫ك ُر ُساًل ِإ َل ٰى َق ْو ِم ِه ْم َف َجاءُو ُه ْم ِب ْال َب ِّي َنا‬


‫ت َفا ْن َت َقمْ َنا‬ َ ِ‫َو َل َق ْد َأرْ َس ْل َنا ِمنْ َق ْبل‬
َ ‫ان َح ًّقا َع َل ْي َنا َنصْ ُر ْالمُْؤ ِم ِن‬
‫ين‬ َ ‫ين َأجْ َرمُوا ۖ َو َك‬ َ ‫ِم َن الَّ ِذ‬
"Dan Sesungguhnya Kami telah mengutus sebelum kamu beberapa orang rasul kepada
kaumnya, mereka datang kepadanya dengan membawa keterangan-keterangan (yang
cukup), lalu Kami melakukan pembalasan terhadap orang-orang yang berdosa. Dan Kami
selalu berkewajiban menolong orang-orang yang beriman."

Sad: 20
Allah memberikan kebijaksanaan
ِ ‫َو َش َد ْد َنا م ُْل َك ُه َوآ َت ْي َناهُ ْال ِح ْك َم َة َو َفصْ َل ْال ِخ َطا‬
‫ب‬
"Dan Kami kuatkan kerajaannya dan Kami berikan kepadanya hikmahdan kebijaksanaan
dalam menyelesaikan perselisihan."

Al Kahf: 84
Allah memberikan kekuasaan lebih besar

ِ ْ‫ِإ َّنا َم َّك َّنا َل ُه ِفي اَأْلر‬


‫ض َوآ َت ْي َناهُ ِمنْ ُك ِّل َشيْ ٍء َس َببًا‬
"Sesungguhnya Kami telah memberi kekuasaan kepadanya di (muka) bumi, dan Kami telah
memberikan kepadanya jalan (untuk mencapai) segala sesuatu"

▶ BALAS PERBUATAN DUKUN


Al-Ahzab: 68
Jika dukun mengawasi proses ruqyah

‫ب َو ْال َع ْن ُه ْم َلعْ ًنا َك ِبيْرً ا‬


ِ ‫ْن ِم َن ْال َع َذا‬ ِ ‫َر َّب َنٓا ٰا ِت ِه ْم‬
ِ ‫ضعْ َفي‬
"Ya Tuhan kami, timpakanlah kepada mereka azab dua kali lipat dan laknatlah mereka
dengan laknat yang besar."

▶ MENANGANI JIN KUAT


Al Haqqah: 29
Mencabut kekuatan jin

‫ك َع ِّني س ُْل َطا ِن َي ْه‬


َ ‫َه َل‬
"Telah hilang kekuasaanku daripadaku"

▶ JIN SUKA MANUSIA


Ar Rum: 21
Melarang jin suka dengan manusia

‫َو ِمنْ آ َيا ِت ِه َأنْ َخ َل َق َل ُك ْم ِمنْ َأ ْنفُ ِس ُك ْم َأ ْز َواجً ا لِ َتسْ ُك ُنوا ِإ َل ْي َها َو َج َع َل‬
‫ُون‬َ ‫ت لِ َق ْو ٍم َي َت َف َّكر‬
ٍ ‫ك آَل َيا‬ َ ِ‫َب ْي َن ُك ْم َم َو َّد ًة َو َرحْ َم ًة ۚ ِإنَّ ِفي ٰ َذل‬
"Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari
jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-
Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-
benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir."

Ar Rum: 30
Kembali ke wujud awal

َ ‫ت هَّللا ِ الَّ ِتي َف َط َر ال َّن‬


‫اس َع َل ْي َها ۚ اَل‬ َ ‫ين َح ِني ًفا ۚ ِف ْط َر‬ ِٰ ‫ك لِل ِّد‬ َ ‫َفَأ ِق ْم َوجْ َه‬
َ ‫اس اَل َيعْ َلم‬
‫ُون‬ َّ
‫ن‬ ‫ال‬ ‫ر‬
َ َ
‫ث‬ ْ
‫ك‬ ‫َأ‬ ‫ك‬
َّ‫ِن‬ َ
‫ل‬ ٰ ‫ك ال ِّدينُ ْال َق ِّي ُم َو‬
َ ِ‫َت ْب ِدي َل لِ َخ ْل ِق هَّللا ِ ۚ َذل‬
ِ
"Maka hadapkanlah wajahmu dengan lurus kepada agama Allah; (tetaplah atas) fitrah Allah
yang telah menciptakan manusia menurut fitrah itu. Tidak ada perubahan pada fitrah Allah.
(Itulah) agama yang lurus; tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui"

▶ MENGELUARKAN JIN DARI TUBUH


**Yasin: 83
Membantu Jin keluar setelah selesai mengislamkan Jin. Jika sulit keluar, usap bagian tubuh
pasien seolah mengarahkan jin tersebut keluar dari tubuh saat membaca ayat ini.
ُ ‫َف ُسب ْٰح َن الَّ ِذيْ ِب َيدِهٖ َم َل ُك ْو‬
‫ت ُك ِّل َشيْ ٍء َّو ِا َل ْي ِه ُترْ َجع ُْو َن‬
"Maka Mahasuci (Allah) yang di tangan-Nya kekuasaan atas segala sesuatu dan kepada-
Nya kamu dikembalikan.
"

Anda mungkin juga menyukai