Anda di halaman 1dari 59

LAPORAN

KERJA PRAKTEK

PT. PLN (PERSERO) UNIT INDUK PEMBANGKIT DAN PENYALURAN


SULAWESI UPDK TELLO

DISUSUN OLEH :

TUTI AMALIA D42116014


CICI PURNAMASARI D42116314
NURUL MUSFIRAH D42116521

DEPARTEMEN TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS HASANUDDIN
2020
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Kerja Praktek dalam Pembuatan Sistem Absensi Pegawai di PT. PLN
(PERSERO) Unit Induk Pembangkit dan Penyaluran Sulawesi UPDK Tello pada
tanggal 24 Februari 2020 s.d. 24 Maret 2020. Disusun oleh :

Tuti Amalia D42116014

Cici Purnamasari D42116314

Nurul Musfirah D42116521

Dibuat sebagai kelengkapan Kerja Praktek yang merupakan salah satu mata kuliah
wajib yang diprogramkan pada Departemen Teknik Informatika Fakultas Teknik
Universitas Hasanuddin.

Makassar, 2020
Menyetujui,
Dosen Pembimbing, Supervisor,

Iqra Aswad, S.T., M.T. Muhammad Rai Fadhillah

Ketua Departemen,

Dr. Amil Ahmad Ilham, S.T., M.IT.

ii
KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan
hidayah-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan rangkaian Kerja Praktek di PT.
PLN (PERSERO) UNIT INDUK PEMBANGKIT DAN PENYALURAN
SULAWESI UPDK TELLO dan dapat menulis laporan Kerja Praktek ini tepat waktu.

Kerja Praktek merupakan salah satu mata kuliah wajib yang harus kami
laksanakan dan selesaikan. Tidak hanya menggugurkan kewajiban sebagai mahasiswa
tetapi dalam pelaksanaannya kami mendapatkan banyak pelajaran dan pengalaman,
yang dimana dalam hal berkomunikasi, kedisplinan, membangun kerja sama,
mengaplikasikan ilmu yang kami dapatkan di kampus dan merasakan secara langsung
dunia kerja.

Kami menyadari bahwa dalam pelaksanaan Kerja Praktek di PT. PLN


(PERSERO) UNIT INDUK PEMBANGKIT DAN PENYALURAN SULAWESI
UPDK TELLO dan dalam penulisan laporan Kerja Praktek ini tidak terlepas dari
bantuan berbagai pihak. Ucapan terima kasih kami ucapkan kepada semua pihak yang
telah membantu terlaksananya Kerja Praktek serta penulisan laporan ini dan tak lupa
ucapan permohonan maaf kami ucapkan.

Untuk itu kami mengharapkan adanya kritik dan saran dari semua pihak demi
kesempurnaan laporan Kerja Praktek ini. Akhir kata semoga laporan ini dapat
bermanfaat bagi pembaca guna menambah pengetahuan tentang Kerja Praktek.

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL..................................................................................................i
HALAMAN PENGESAHAN.......................................................................................ii
KATA PENGANTAR...................................................................................................iii
DAFTAR ISI..................................................................................................................iv
DAFTAR GAMBAR.....................................................................................................v
BAB I. PENDAHULUAN.............................................................................................1
I.1. Latar Belakang.....................................................................................................1
I.2. Tujuan...................................................................................................................1
I.3. Waktu dan Tempat Pelaksanaan..........................................................................2
I.4. Metodologi Penulisan...........................................................................................2
I.5. Sistematika Penulisan...........................................................................................2
BAB II. GAMBARAN UMUM LOKASIKERJA PRAKTEK....................................4
II.1. Deskripsi Umum.................................................................................................4
II.2. Visi dan Misi.......................................................................................................6

II.3. Struktur Organisasi dan Uraian Tugas Organisasi..............................................6

BAB III. TINJAUAN PUSTAKA.................................................................................18


III.1 Visual Studio Code.............................................................................................18
III.2. XAMPP.............................................................................................................18
III.3. phpMyAdmin....................................................................................................19
III.4. Github................................................................................................................20
III.5. Postman.............................................................................................................20
BAB IV. KEGIATAN KERJA PRAKTEK..................................................................21
VI.1 Flowchart............................................................................................................22
VI.2. Data Flow Diagram...........................................................................................23
VI.3. User Interface....................................................................................................24
BAB V. PENUTUP.......................................................................................................36
V.1. Kesimpulan.........................................................................................................36
V.2. Saran...................................................................................................................36
DAFTAR PUSTAKA....................................................................................................37
LAMPIRAN...................................................................................................................38
Lampiran 1 Absensi Kerja Praktek..............................................................................39
iv
Lampiran 2 Log Book Kerja Praktek (per-individu)...................................................40
Lampiran 3 Lembar Penilaian Kerja Praktek..............................................................46
Lampiran 4 Dokumentasi Kerja Praktek.....................................................................52

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1. Visual Studio Code


Gambar 3.1. Visual Studio Code
Gambar 3.2. XAMPP
Gambar 3.3. phpMyAdmin
Gambar 4.1.1. Flow Chart Surat Masuk
Gambar 4.1.2. Flow Chart Surat Keluar
Gambar 4.2.1. DFD Level 0
Gambar 4.2.2. DFD Level 1
Gambar 4.4.1. Halaman Login Pengguna
Gambar 4.4.2. Halaman Beranda
Gambar 4.4.3. Halaman Surat Masuk
Gambar 4.4.4. Halaman Tambah Data Surat Masuk
Gambar 4.4.5. Halaman Disposisi
Gambar 4.4.6. Halaman Tambah Disposisi
Gambar 4.4.7. Halaman Cetak Disposisi
Gambar 4.4.8. Halaman Hapus Surat Masuk
Gambar 4.4.9. Halaman Transaksi Surat Keluar
Gambar 4.4.10. Halaman Tambah Surat Masuk
Gambar 4.4.11. Halaman Edit Data Surat Keluar
Gambar 4.4.12. Halaman Hapus Surat Keluar
Gambar 4.4.13.1. Halaman Cetak Agenda Surat Masuk
Gambar 4.4.14. Halaman Manajemen Instansi
Gambar 4.4.15. Gambar Halaman User
Gambar 4.4.16. Halaman Tambah User
Gambar 4.4.17.1. Halaman Backup Database
Gambar 4.4.17.2. Halaman Restore Database

v
vi
BAB I

PENDAHULUAN

I.1. Latar Belakang

Pada era globalisasi, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini
sangatlah pesat. Untuk itu selain mendapatkan berbagai teori dibangku pendidikan
formal maka diperlukan pengalaman kerja untuk dapat terjun ke dunia kerja setelah
lulus, salah satu cara yaitu dengan mengadakan kerja praktek ditempat yang berkaitan
dengan bidang studi yang dipelajari dibangku kuliah.

Banyak hal yang menjadi hambatan bagi mahasiswa yang belum memiliki
pengalaman kerja untuk terjun ke dunia kerja. Salah satu program pendidikan yang
dikembangkan saat ini untuk membantu mahasiswa adalah Program Kerja Praktek
agar para mahasiswa memperoleh ilmu pengetahuan yang tidak diberikan oleh
kampus. Selain itu Kerja praktek juga diharapkan mampu menghasilkan tenaga
terdidik yang memiliki visi dan misi kedepan dan berwawasan luas serta memahami
tentang dunia kerja. Oleh karena itu, Kerja Praktek diwajibkan pada setiap mahasiswa
pada beberapa fakultas termasuk di dalamnya Fakultas Teknik, Departement Teknik
Informatika, Universitas Hasanuddin sebagai bagian dari rangkaian pendidikan
perguruan tinggi.

I.2. Tujuan

Tujuan dari pelaksanaan kerja praktek ini adalah sebagai berikut :

1. Memenuhi salah satu persyaratan kelulusan pada salah satu mata kuliah.

2. Sebagai upaya pembekalan pengalaman dan pengetahuan mahasiswa tentang


kondisi di lapangan kerja secara langsung.

3. Menanamkan sikap profesionalisme pada mahasiswa agar siap untuk


memasuki dunia kerja.

1
I.3. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Waktu pelaksanaan dilaksanakan selama satu bulan dimulai pada tanggal


24 Februari 2020 s.d 24 Maret 2020 dengan 5 hari kerja yaitu hari Senin-Jumat.
Tempat pelaksanaan program Kerja Praktek di PT. PLN (Persero) Unit Induk
Pembangkit dan Penyaluran Sulawesi UPDK Tello, yang beralamat di Jl. Urip
Sumoharjo KM.7 Tello Baru, Kec. Panakkukang, Makassar, Sulawesi Selatan
90233.

I.4. Metodologi Penulisan

Dalam penyusunan laporan kerja praktek ini, seluruh data-data yang


dilaporkan pada laporan kerja praktek ini merupakan data-data kegiatan yang
dilakukan pada kegiatan kerja praktek di PT. PLN (Persero) Unit Induk
Pembangkit dan Penyaluran Sulawesi UPDK Tello.

I.5. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan Kerja Praktek ini terbagi dalam lima bab dengan
harapan maksud dan tujuan dari penulisan ini dapat terangkum seluruhnya.
Pembagian bab tersebut adalah sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Membahas tentang penguraian latar belakang, tujuan kerja praktek, manfat


kerja praktek, tempat dan waktu pelaksanaan kerja praktek, metodologi
penyusunan laporan serta sistematika penulisan.

BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI KERJA PRAKTEK

Membahas tentang gambaran umum PT. PLN (Persero) Unit Pembangkit


dan Penyaluran Sulawesi UPDK Tello yang meliputi profil serta visi dan
misi.

BAB III TINJAUAN PUSTAKA

Membahas mengenai teori dan literatur yang digunakan oleh penulis untuk
mengerjakan proyek yang diberikan oleh Supervisor kerja praktek dari
pihak PT. PLN (Persero) Unit Pembangkit dan Penyaluran Sulawesi UPDK

2
Tello.

BAB IV KEGIATAN KERJA PRAKTEK

Membahas tentang daftar aktivitas selama menjalankan kerja praktek dan


laporan pembuatan aplikasi.

BAB V PENUTUP

Berisi kesimpulan dari uraian pada bab-bab sebelumnya dan mencantumkan


saran-saran atas hasil kerja praktek selama di PT. PLN (Persero) Unit
Pembangkit dan Penyaluran Sulawesi UPDK Tello

I.6 Metodologi Penulisan

Metode penulisan dalam laporan ini merupakan kegiatan kerja praktek dalam
menyelesaikan proyek yang diberikan oleh PT. PLN (Persero) Unit Pembangkit dan
Penyaluran Sulawesi UPDK Tello. Adapun dalam penulisan laporan ini kami
meminta arahan dan masukan dari Dosen Pembimbing Kerja Praktek dan
Pembimbing kami di perusahaan.

3
BAB II

GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

II.1 Deskripsi Umum PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangkit dan


Penyaluran Sulawesi UPDK Tello

PT. PLN (Persero) Unit Induk Pembangkit dan Penyaluran Sulawesi


UPDK Tello dibentuk pada tahun 1971 dengan bisnis inti yakni pembangkit
tenaga listrik dengan daya terpasang 138,292 MW.

Adapun sejarah singkat PT. PLN (Persero) Unit Induk Pembangkit dan
Penyaluran Sulawesi UPDK Tello yakni:

- Tahun 1971 : Pembangunan dua unit Pusat Listrik Tenaga Uap dengan data
yang terpasang 2 x 12,5 MW telah selesai dibangun dan diresmikan oleh
Soeharto, presiden RI yang menjabat saat itu.

- Tahun 1973 : Pembangunan dua unit pembangkit diesel yang berlokasi di site
PLTU Tello dengan daya yang terpasang 2 x 2,84 MW.

- Tahun 1975 : Perubahan sebutan PLN Exploitasi VIII menjadi PLN Wilayah
VIII.

- Tahun 1976 : PLN Wilayah VIII mendapat tambahan satu unit PLTG (Pusat
Listrik Tenaga Gas) Westcan dengan daya yang terpasang 14,46 MW. Pada
tahun yang sama di bulan Juli dibentuk unit Sektor Tello yang diberi nama
PLN Wilayah VIII Sektor Tello dengan unit asuhan PLTU Bontoala dan
Gardu Induk/Transmisi.

- Tahun 1982 : dibangun dua unit PLTG (Pembangkit Listrik Tenaga Gas)
Alsthom dengan daya yang terpasang 2 x 21,35 MW.

- Tahun 1984 : dibangun dua unit PLTD Mitsubishi dengan daya yang
terpasang 2 x 12,6 MW.

- Tahun 1988 : dibangun dua unit PLTD SWD dengan daya terpasang 2 x 12,4
MW.

- Tahun 1997 : dibangun dua unit PLTG GE dengan daya terpasang 2 x 33,4
4
MW. Pada bulan Agustus, unit PLTD Bontoala dikeluarkan dari pengusahaan.

- Tahun 1999 : PT. PLN Sektor Tello mendapat tambahan unit asuhan
PLTD Bulukumba.

- Tahun 2003 : PT. PLN Sektor Tello berubah nama menjadi PT. PLN
(PERSERO) UNIT BISNIS SULSELRA UNIT PEMBANGKITAN I d
imana
Unit PLTD Bulukumba diserahkan pengelolaannya ke UNIT
PEMBANGKITAN II dan Unit GI / Transmisi diserahkan pengelolaannya ke
PLN UP2B, tetapi mendapat tambahan unit asuhan yaitu PLTD Kendari dan
PLTD Bau-bau.

- Tahun 2004 : PT. PLN UNIT PEMBANGKITAN I berubah menjadi PT. PLN
(PERSERO) WIL. SULSEL DAN SULTRA SEKTOR TELLO.

- Tahun 2007 : Unit PLTD Kendari dan Unit PLTD Bau-Bau memisahkan diri
dari PLN Sektor Tello dan menjadi sektor tersendiri yaitu Sektor Kendari.

- Tahun 2010 : Unit PLTD Selayar yang semula merupakan Unit dari PLN
Sektor Bakaru bergabung menjadi Unit dari PLN Sektor Tello.

- Tahun 2012 : Unit PLTU Barru yang semula merupakan Unit dari PLN Sektor
Bakaru bergabung menjadi Unit dari PLN Sektor Tello.

- Tahun 2013 : berdasarkan SK Direksi No. 570.K/DIR/2012 tanggal 30


November 2012, Sektor Tello berubah menjadi Sektor Pembangkitan Tello
dengan struktur organisasi perubahan terlampir.

Pembangkit-pembangkit yang berada di PT. PLN (Persero) Unit Induk


Pembangkit dan Penyaluran Sulawesi UPDK Tello saat ini umumnya hanya
dioperasikan saat-saat beban puncak guna mengantisipasi kenaikan beban dan
memperbaiki mutu tegangan di samping cadangan putar jika sewaktu-waktu
terjadi gangguan sistem.

5
II.2 Visi, Misi dan Moto PT PLN (Persero)

II.2.1 Visi

Diakui sebagai Perusahaan Kelas Dunia yang Bertumbuh kembang,


Unggul dan terpercaya dengan bertumpu pada Potensi Insani.

II.2.2 Misi

1) Menjalankan bisnis kelistrikan dan bidang lain yang terkait,


berorientasi pada kepuasan pelanggan, anggota perusahaan dan
pemegang saham.
2) Menjadikan tenaga listrik sebagai media untuk meningkatkan
kualitas kehidupan masyarakat.
3) Mengupayakan agar tenaga listrik menjadi pendorong kegiatan
ekonomi.
4) Menjalankan kegiatan usaha yang berwawasan lingkungan.

II.2.3 Motto

“Listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik”

II.3 Struktur Organisasi dan Uraian Tugas Organisasi

Struktur organisasi adalah rangka yang menunjukkan pekerjaan


wewenang dan tanggung jawab tiap-tiap anggota organisasi, oleh karena itu
struktur organisasi disebut juga bagan atau skema organisasi yang tak lain
adalah gambaran skematis tentang hubungan pekerjaan antara orang-orang
yang terdapat dalam suatu badan atau organisasi untuk mencapai tujuan dan
sasaran organisasi. Berikut struktur organisasi PT. PLN (Persero) Unit Induk
Pembangkit dan Penyaluran Sulawesi UPDK Tello:

6
Manager
Unit Pelaksana Pengendalian
Pembangkitan

Manager Bagian Manager Bagian


Manager Bagian Operasi dan Keuangan,SDM,dan
Engineering Pemeliharaan Administrasi

Pejabat Pelaksana
Pengadaan

Manager Unit
Layanan Pusat
Listrik
Pejabat Pelaksana
K3 dan Keamanan

Pejabat Pelaksana
Lingkungan

Gambar II.l Struktur Organisasi Unit Pelaksana Pengendalian Pembangkitan Tello

Berikut tugas dan fungsi yang ada pada struktur organisasi PT. PLN (Persero)
Unit Pembangkit dan Penyaluran Sulawesi UPDK Tello:

Adapun Tugas dan Wewenang masing-masing pejabat struktural sebagai berikut :

1. Manager Unit Pelaksana Pengendalian Pembangkitan


Tugas :
a. Mengusulkan rencana kerja dan anggaran perusahaan dan LKAO tahunan
PLN Sektor sebagai pedoman pelaksanaan program kerja tahun berjalan.
b. Menetapkan anggaran O/M kepada Manajer Pusat Listrik.
c. Menetapkan target kinerja operasi masing-masing Manajer Pusat Listrik.
d. Memutuskan dan mengendalikan pelaksanaan kebijakan strategis dalam
rangka pencapaian sasaran program kerja LKAO dan target kinerja Unit.
e. Membina dan mengendalikan tata kelola operasi dan pemeliharaan

7
pembangkit, Operational Performance Improvement (OPI), pengadaaan
dan pemakaian material (spare parts, bahan bakar, pelumas, bahan kimia,
material konsumabel) dan jasa pekerjaan, cashflow, emolumen pegawai,
pemberdayaan SDM dan penegakan peraturan disiplin pegawai.
f. Memotivasi pelaksanaan pengawasan melekat dalam implementasi bisnis
proses dibagian operasi, pemeliharaan, dan enjiniring (serta administrasi
pusat-pusat listrik).
g. Melakukan pembinaan, pengawasan, dan penyempurnaan penerapan sistem
kualitas proses bisnis, sistem keselamatan dan kesehatan kerja serta
lingkungan secara berkesinambungan untuk memastikan terciptanya iklim
dan kualitas kerja yang kondusif (Sistem Manajemen Terpadu).
h. Menyampaikan laporan realisasi kinerja untuk pertanggungjawaban
pencapaian realisasi terget kinerja dan upaya perbaikan.
i. Mengupayakan peningkatan efisiensi dan keandalan serta mendorong
terlaksananya inovasi secara berkesinambungan.
j. Mengelola kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility) sesuai
dengan aturan yang berlaku.
Wewenang:

a. Menandatangani perjanjian kerjasama kontrak s/d nilai yang ditetapkan


berdasarkan delegasi otorisasi keuangan dari GM.
b. Menyetujui transaksi pembayaran kepada Mitra Kerja sesuai
kontrak.Mengusulkan mutasi internal pegawai dan pegangkatan Pejabat
sampai dengan tingkat Supervisor / Ahli Muda.
c. Menandatangani surat keputusan kenaikan gaji berkala dan kenaikan
peringkat reguler/ promosi pegawai sampai dengan peringkat 1 tingkat
dibawah range peringkat manajer sektor.
d. Menetapkan sanksi hukuman pelanggaran disiplin pegawai sesuai
kewenangan.
e. Menandatangani surat perintah perjalanan dinas bagi pegawai internal unit.
f. Membuat surat keputusan penugasan tim diluar job discription pegawai
yang bersangkutan. h Menetapkan anggaran O/M kepada Pusat Listrik.
8
2. Manager Bagian Engineering
Tugas :
a. Mengkoordinasikan, Menganalisa dan mengevaluasi pelaksanaan kegiatan
SERP (System Equipment Reliability Prioritization) dan FMEA (Failure
Mode and Effect Analysis) peralatan pembangkit.
b. Mengkoordinasikan, Menganalisa dan Mengevaluasi RCFA (Root Cause
Failure Analysis) pembangkit.
c. Mengkoordinasikan, Menganalisa dan Evaluasi kegiatan dan rekomendasi
PdM (Predictive Maintenance) peralatan pembangkit.
d. Melaksanakan kegiatan Reverse dan Rekayasa Enjiniring.
e. Mengevaluasi kelayakan karya inovasi pegawai/ tim kerja.
f. Melaksanakan assessment kesehatan peralatan pembangkit dan membuat
rekomendasi pemulihan / penyehatan pembangkit.
g. Mengkoordinasikan, Merencanakan, dan Mengevaluasi kegiatan teknologi
informasi, meliputi pemeliharaan data informasi,
h. pemeliharaan infrastruktur, keamanan informasi, danpelayanan kebutuhan
user.
i. Mengkoordinir penyusunan PRK Bidang Enjiniring.
j. Membina bawahan yang menjadi kewenangannya.
k. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya dari atasan sesuai dengan
kewenangan dan lingkup kerjanya.
l. Mengkoordinir pendelegasian OPI.
m. Menyusun Anggaran Investasi dan Operasi.

Wewenang:
a. Menandatatangani seluruh hasil proses Strategi Pemeliharaan sistem dan
peralatan Pembangkit.
b. Menandatangani Laporan Bulanan.

c. Mengusulkan dan menyetujui program pembinaan terhadapbawahan.


d. Memberikan penilaian kinerja pegawai di bawah tanggung jawabnya.

9
3. Manajer Operasi dan Pemeliharaan
Tugas :
a. Mengkoordinasi dan mengendalikan kegiatan operasi dan pemeliharaan.
b. Mengkoordinasikan dan mengendalikan biaya operasi dan pemeliharaan
dan pengadaan bahan (spare part dan bahan bakar) secara efektif dan
efesien sesuai anggaran yang ditetapkan.
c. Mengawasi pekerjaan Operasi dan pemeliharaan unit dan mengevaluasi
hasil kerja operasi dan pemeliharaan pembangkit.
d. Mengawasi Manajemen Outage.
e. Melakukan pengembangan, pembinaan serta penilaian bawahan di
bidangnya untuk meningkatkan kompetensi kinerja dan motivasi kerja.
f. Mengelola pemeliharaan preventive, korektif, re-engineering & OH,
termasuk ketersediaan tools.
g. Membina bawahan yang menjadi kewenangannya.
h. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya dari atasan sesuai
dengan kewenangan dengan ruang lingkupnya.
i. Membuat Berita Acara Transaksi Energi

3.1 SPV Perencanaan & Pengendalian Operasi

a. Merencanakan pengoperasian pembangkitan yang efektif dan sefisien.


b. Mengevaluasi pengoperasian pembangkitan sesuai prosedur (SOP) yang
telah ditetapkan
c. Menyusun rencana kerja operasi pembangkit untuk Pusat Listrik
d. Menyusun rencana anggaran biaya rutin dalam pengoperasian pembangkitan
e. Mengevaluasi laporan gangguan atau kelainan mesin pembangkit.
3.2 SPV Logistik

a. Memonitor proses administrasi barang yang masuk agar sesuai dengan


spesifikasi.
b. Pembuatan PO (Purchase Order).
c. Memonitor penerimaan, pemakaian dan selisih bahan bakar, pelumas dan
material lainnya.
d. Memonitor penerimaan dan pemakaian stock bahan bakar, pelumas dan
10
material lainnya.
e. Memonitor kelancaran tugas tata laksana gudang dan penerimaan bahan
bakar, pelumas dan material lainnya.
f. Melaksanakan pemeriksaan mutu barang dan jasa agar kualitas dan
kuantitas sesuai dengan spesifikasi.
g. Menyusun laporan pertanggungjawaban penerimaan dan pengeluaran
bahan bakar, pelumas dan material lainnya.
3.3 Perencanaan & Pengendalian Pemeliharaan

a. Merencanakan dan mengendalikan WO (Work Order) sesuai frame work


WPC (Work Planning Control) pada kegiatan pemeliharaan periodik dan
khusus.
b. Merencanakan/Menyiapkan kebutuhan material, tools, man power
(Resourse Planning) &Schedulling eksekusi WO.
c. Melakukan Review, Improvement & Up date Schedule/skope Predictive
Maintenance dan tindak lanjut rekomendasi Enjiniring.
d. Mengevaluasi Data Riwayat Pemeliharaan Equipment dan membuat
Statistik Riwayat Pemeliharaan (MTBF, MTTR).
e. Mengukur & Mengevaluasi secara periodik Indikator Utama
Pemeliharaan/Maintenence Mix (jumlah WO, Man Hour, Cost).
f. Melaksanakan dan mengelolah management outage.
g. Melaksanakan evaluasi hasil pemeliharaan rutin.

4. Manager Bagian Keuangan, SDM Dan Administrasi

Tugas:
a. Mengkoordinasi penyusunan dan evaluasi RKAP bidang SDM &
Administrasi untuk persiapan RKAP tahun berikutnya.
b. Mengendalikan proses kesekretariatan sarana dan prasarana kantor serta
keamanan di lingkungan kerja untuk tercapainya tertib adminstrasi,
keamanan dan kenyamanan lingkungan kerja.
c. Mengawasi pelaksanaan perhitungan gaji dan emolumen pegawai, data
pada program SIPEG, data disiplin pegawai dan usulan serta

11
pelaksanaan DIKLAT untuk memastikan seluruh operasional
kepegawaian dan DIKLAT terdata dengan benar, akurat, tepat waktu
sesuai dengan sistem administrasi perusahaan.
d. Memonitor dan mengawasi kegiatan anggaran dan keuangan serta
pencatatan transaksi guna memastikan seluruh transaksi keuangan
diproses/dicatat dengan benar, akurat, tepat waktu sesuai dengan
akuntansi perusahaan.
e. Memonitor persedian logistik untuk memenuhi kebutuhan perusahaan
serta mencapai tertib logistik sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan
perusahaan.
f. Memonitor dan mengevaluasi pengiriman BBM dari pihak ketiga dan
pemakaian BBM.
g. Membuat laporan mengenai SDM, Keuangan, K3 serta logistik sebagai
bahan masukan manajemen untuk mengambil keputusan lebih lanjut.
h. Melakukan pengembangan SDM melalui mutasi pembinaan kompetensi &
karir serta penilaian bawahan dibidangnya untuk meningkatkan
kompetensi kinerja dan motivasi kerja.
i. Mengevaluasi dan menandatangani data pembayaran biaya pemeriksaan
dan pengobatan Pegawai/Pensiunan, bantuan kacamata bagi
Pegawai/Pensiunan sesuai ketentuan.
j. Mengevaluasi pengendalian kontrak kerja dengan pihak ketiga sesuai
permintaan dari bidang/fungsi.
k. Mengelola kehumasan untuk membangun komunikasi yang efektif
dengan pihak-pihak terkait.
I. Mengendalikan dan menjaga keamanan/keutuhan aset perusahaan untuk
kelancaran operasional perusahaan.
m. Menganalisis, mengevaluasi serta koordinasi mengenai seluruh kegiatan
yang terkait dengan pencapaian Kinerja yang terkait dengan bidang
tugasnya.
n. Membina dan melaksanakan program konseling untuk pembinaan
pegawai.
o. Melaksanakan tugas-tugas kedinasan lain sesuai dengan kewajiban dan
12
tanggung jawab pokoknya.

Wewenang :

a. Mengatur pemanfaatan fasilitas dan sarana kantor.


b. Mengatur administrasi surat menyurat.
c. Mengusulkan pengadaan fasilitas kantor dan sarana K3.
d. Penerbitan SPPD, Membuat daftar prioritas pengeluaran Kas/Bank untuk
optimalisasi penggunaan sumber dana.
e. Mengeloaan dan Membinaan SDM.
f. Mengendalikan asset dan inventaris milik perusahaan.
g. Mengendalikan persediaan material.
4.1 SPV Adm, SDM & Umum

a. Menyusun program kerja dan anggaran fungsi SDM dan Administrasi


sebagai pedoman kerja.
b. Mengelola, memonitor dan mengevaluasi proses dan biaya pegawai,
administrasi, kesekretariatan dan pencapaian target HOP untuk
mendapatkan efisiensi biaya perusahaan
c. Mengevaluasi kinerja dan mengusulkan peningkatan kompetensi staff
untuk meningkatkan kinerja perusahaan.
d. Mengusulkan usulan formasi tenaga kerja (FTK) termasuk tenaga
Outsourcing.
e. Mengelola, memonitor dan mengevaluasi usulan peningkatan kompetensi
SDM dan merencanakan usulan diklat untuk meningkatkan staff untuk
meningkatkan kompetensi SDM.
f. Memverifikasi perhitungan pajak penghasilan (Pph Ps.21) psegawai dan
pensiunan serta rekonsiliasi tagihan dan pensiun PLN.
g. Melaksanakan administrasi perkantoran sesuai dengan ketentuan.
h. Mengelola gedung, kebutuhan sarana kerja serta peralatan kantor.
i. Melaksanakan kegiatan rumah tangga kantor.
j. Mengelola, memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan keamanan,
keselamatan kerja dan kesehatan lingkungan kerja.

13
k. Membuat laporan rutin dan berkala sesuai dengan bidang tugasnya.
l. Melaksanakan pembinaan terhadap UPJ sesuai dengan bidang tugasnya.
m. Melaksanakan hubungan dengan mitra kerja, lembaga pemerintah, swasta,
tokoh masyarakat serta media massa sesuai dengan bidang tugasnya.
n. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasannya.
4.2 SPV Adm, SDM & Umum

a. Mengelola dan mengendalikan penyusunan RKAP, SKI, SKKO dan


realisasi anggaran.
b. Mengevaluasi data biaya dan pendapatan untuk memudahkan penyusunan
anggaran serta menganalisis realisasi anggaran.
c. Melakukan verifikasi tagihan, bukti-bukti pembayaran, surat-surat berharga
serta menyetujui tagihan tersebut bila sudah sesuai dengan ketentuan yang
berlaku.
d. Monitoring jaminan garansi bank.
e. Monitoring persediaan BBM, HU, PDP, AT.
f. Memonitor penyusunan laporan keuangan berkala (triwulan, semester,
tahunan) untuk diimformasikan pada pihak manajemen dan Kantor Induk
g. Menjamin tersedianya likuiditas untuk operasional perusahaan.
h. Memonitor pelaksanaan pembayaran kepada pihak internal dan eksternal.
i. Membina bawahan yang menjadi kewenangannya.
j. Melaksanakan tugas kedinasan lainya dari atasan sesuai dengan
kewenangan dan lingkup kerjanya.

5. Pejabat Pelaksanaan Pengadaan

Tugas:

a. Memantau dan mengendalikan proses pengadaan agar sesuai dengan


Quality, Quantity, Cost, Delivery and Source (QCDS).
b. Mengkoordinir proses pengadaan material investasi maupun operasi.
c. Memantau dan mengendalikan proses pengadaan melalui reverse engineering.
d. Mengevaluasi serta memeriksa kelengkapan dokumen usulan pengadaan
material investasi maupun operasi.
14
e. Monitoring pelaksanaan pengadaan.
f. Mengevaluasi pelaksanaan pengadaan yang tidak sesuai dengan unsur-
unsur dalam perjanjian yang telah disepakati.
g. Mengevaluasi dan melaksanakan penilaian kinerja vendor.
h. Membuat dan mengevaluasi laporan monitoring kontrak secara berkala.
i. Memantau dan mengendalikan pelaksanaan kataloging material dan untuk
memastikan bahwa tidak terjadi penomoran ganda.
j. Mengevaluasi laporan update item kataloging secara kontinyu dari unit-unit
untuk diinformasikan ke Bidang dan unit terkait.

6. Pejabat Pelaksana K3 dan Keamanan


a. Memastikan SOP keamanan dan ketertiban sesuai dengan situasi dan
kondisi yang berkembang sebagai pedoman pelaksanaan pekerjaan,
memonitor petugas Melayani dan mengawasi tamu.
b. Keamanan penggunaan alat pengaman kerja dan pengawasan kondisi alat
pemadam kebakaran.
c. Melaksanakan dan memonitoring keamanan dan ketertiban dilingkungan
kantor dan perumahan.
d. Melakukan pengecekan penggunaan alat pengaman kerja dan pengawasan
kondisi alat pemadam kebakaran.
e. Memonitor dan melaksanakan penyelesaian masalah kecelakaan masyarakat
umum akibat tenaga listrik PLN atau laiinya yang terjadi dilingkungan
kantor.
f. Mennyiapkan, mengolah, dan melaporkan Administrasi sesuai ketentuan,
yang berhubungan dengan kecelakaan dinas maupun kecekaan masyarakat
umum yang ada hubungannya dengan PLN.
g. Menentukan penempatan petugas satuan keamanan pada pos-pos yang ada
baik petugas organik PLN, petugas bantuan dari TNI dan atau POLRI serta
petugas keamanan yang oleh perusahaan telah ditetapkan sebagai satuan
keamanan PLN.
h. Mengatur dan mengawasi jadwal shift dan patrolipetugas Satuan
Pengamanan (SATPAM).

15
i. Membina hubungan dengan Masyarakat di Sekitar Wilayah Perusahaan
bersama bidang Kemitraan dan Bina lingkungan untuk menjalin
komunikasi dengan masyarakat di sekitar Wilayah PLN demi menjaga dan
mengantisipasi gangguan keamanan dari lingkungan sekitar.
j. Memberikan fasilitas pelatihan beladiri petugas Satuan
Pengamanan (SATPAM).
k. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan sesuai
lingkup tugas dan tanggung jawabnya.

7. Pejabat Pelaksana Lingkungan

a. Mengkoordinir kegiatan kegiatan seksi lingkungan dan K2, Sekertariat


Umum dan kepegawaian, keamanan dan logistik sesuai dengan rencana
kerja.
b. Membimbing dan mengarahkan staff lingkungan dan K2, Sekertariat
Umum dan kepegawaian, keamanan dan logistik agar dapat melaksanakan
kegiatan dengan baik.
c. Memeriksa hasil kerja bawahan untuk kesempurnaan pelaksanaan kegiatan
lingkungan dan K2, Sekertariat Umum dan kepegawaian, keamanan dan
logistik.
d. Mengusulkan kebutuhan sarana dan prasarana untuk kegiatan operasional
unit pembangkit.
e. Menyusun dan melaksanakan kegiatan seksi lingkungan dan K2,
Sekertariat Umum dan kepegawaian, keamanan dan logistik berdasarkan
RKAP.
f. Menyusun laporan kegiatan lingkungan dan K2, Sekertariat Umum dan
kepegawaian, keamanan dan logistik.
g. Mengawasi penyimpanan dokumen lingkungan dan K2, Sekertariat Umum
dan kepegawaian, keamanan dan logistik.
h. Mengevaluasi hasil kegiatan lingkungan dan K2, Sekertariat Umum dan
kepegawaian, keamanan dan logistik.
i. Melaksanakan peraturan SMM, SML, SMK3 & K2LH.

16
8. Manager Unit Layanan Pusat Listrik

a. Menyusun usulan RKAP Pusat Listrik ke kantor sektor berikut cash flow
kebutuhan perbulan.
b. Menyusun rencana kerja operasi dan pemeliharaan unit pembangkit.
c. Mengkoordinir operasi dan pemeliharaan pembangkit sesuai dengan prosedur
/ manual books yang berlaku.
d. Mengelola dan mengendalikan anggaran rutin Pusat Listrik dan
administrasi sesuai pagu anggaran yang ditetapkan Kantor Sektor.
e. Memeriksa dan mengevaluasi laporan pengoperasian, pemeliharaan dan
administrasi sebagai bahan laporan.
f. Melaksanakan tertib administrasi perbekalan / Tata Usaha Gudang.
g. Melaporkan realisasi keuangan anggaran rutin dan administrasi Pusat Listrik.
h. Memantau, mengkoordinasikan dan mengendalikan kondisi lingkungan di
sekitar pembangkit.
i. Melakukan pembinaan terhadap bawahan yang menjadi tanggung jawab
dan kewenangannya.
j. Melaksanakan peraturan SMM, SML, SMK3 & K2LH.

17
BAB III.
TINJAUAN PUSTAKA

III.1 Visual Studio Code

Gambar III.l Visual Studio Code

Visual Studio Code adalah editor kode sumber yang dikembangkan oleh
Microsoft untuk Windows, Linux dan macOS. Ini termasuk tertanam Git dan
dukungan untuk debugging, penyorotan sintaksis, penyelesaian kode cerdas,
snippet, dan refactoring kode. Ini sangat dapat disesuaikan, memungkinkan
pengguna untuk mengubah tema, pintasan keyboard, preferensi, dan menginstal
ekstensi yang menambah fungsionalitas tambahan. Kode sumbernya gratis dan
open-source, dirilis di bawah Lisensi MIT yang permisif. Binari yang dikompilasi
adalah freeware untuk penggunaan apa pun. Muncul dengan dukungan bawaan
untuk JavaScript, TypeScript dan Node.js dan memiliki ekosistem ekstensi yang
kaya untuk bahasa lain (seperti C ++, C #, Java, Python, PHP, Go) dan runtimes
(seperti .NET dan Unity).
III.2 XAMPP

Gambar III.2 XAMPP

18
XAMPP adalah perangkat lunak bebas, yang mendukung banyak sistem
operasi, merupakan kompilasi dari beberapa program. Fungsinya adalah sebagai
server yang berdiri sendiri (localhost), yang terdiri atas program Apache HTTP
Server, MySQL database, dan penerjemah bahasa yang ditulis dengan bahasa
pemrograman PHP dan Perl. Nama XAMPP merupakan singkatan dari X (empat
sistem operasi apapun), Apache, MySQL, PHP dan Perl. Program ini tersedia
dalam General Public License dan bebas, merupakan web server yang mudah
digunakan yang dapat melayani tampilan halaman web yang dinamis.
III.3 phpMyAdmin

Gambar III.3 phpMyAdmin

PhpMyadmin adalah perangkat lunak bebas yang ditulis dalam bahasa


pemrograman PHP yang digunakan untuk menangani administrasi MySQL
melalui Jejaring Jagat Jembar (World Wide Web). phpMyAdmin mendukung
berbagai operasi MySQL, diantaranya (mengelola basis data, tabeltabel, bidang
(fields), relasi (relations), indeks, pengguna (users), perijinan (permissions), dan
lain-lain). Pada dasarnya, mengelola basis data dengan MySQL harus dilakukan
dengan cara mengetikkan baris-baris perintah yang sesuai (command line) untuk
setiap maksud tertentu. Jika seseorang ingin membuat basis data (database),
ketikkan baris perintah yang sesuai untuk membuat basis data.

19
III.4 GitHub

Gambar III.4 GitHub


GitHub adalah layanan hos web bersama untuk proyek pengembangan
perangkat lunak yang menggunakan sistem kendali versi Git dan layanan
hosting internet. Hal ini banyak digunakan untuk kode komputer. Ini
memberikan kontrol akses dan beberapa fitur kolaborasi seperti pelacakan bug,
permintaan fitur, manajemen tugas, dan wiki untuk setiap proyek.
Proyek-proyek di GitHub dapat diakses dan dimanipulasi menggunakan
standar antarmuka garis perintah Git dan semua perintah standar Git dapat
bekerja dengan benar. GitHub juga memperbolehkan pengguna yang terdaftar
dan tidak terdaftar untuk menelusuri repositori-repositori publik di situs
GitHub. Beberapa klien desktop dan plugin Git juga telah diciptakan oleh
GitHub dan pihak ketiga lainnya yang terintegrasi dengan platform ini.

20
BAB IV

KEGIATAN PELAKSANAAN

Adapun Job Desk yang dikerjakan selama kerja praktek di PT. PLN (Persero)
Unit Induk Penyaluran dan Pembangkit Sulawesi UPDK Tello adalah sistem laporan
absensi pegawai.

Project ini bertujuan untuk membuat Aplikasi Laporan Absensi Pegawai berbasis
website dan hanya dapat digunakan oleh Admin. Dalam pembuatan Project ini
menggunakan core system Code Igniter versi 3. Adapun plugin yang digunakan
sebagai berikut:

• dataTable untuk menampilkan list dalam bentuk tabel

• chart.js untuk menampilkan diagram batang dan diagram lingkaran di


halaman detail pegawai

• jspdf untuk generate data ke dalam file pdf. Data yang dimaksud adalah
daftar presensi pegawai per periode dan detail tiap pegawai

• Phpspreadsheetreader untuk membaca isi file excel yg diupload

• select2 untuk menampilkan select periode bulan dan tahun

• sweetAlert untuk pop up box ketika akan menghapus data

21
IV.1 Flowchart

Gambar IV.l Flowchart

22
IV.2 Data Flow Diagram

Gambar IV.2 Data Flow Diagram

23
IV.3 User Activity Diagram

Gambar IV.3 User Activity Diagram

IV.4 User Interface


IV.4.1 Halaman Login
Halaman pertama ketika membuka membuka website ini adalah halaman
login. Laman login menampilkan logo PLN dan layout login untuk menginput
username dan password. Karena hanya Admin yang dapat mengakses maka
username dan password Admin dibuat pada database terlebih dahulu.

24
Gambar IV.4.l Halaman Login
IV.4.2 Halaman Dashboard
Halaman Dashboard menampilkan informasi jumlah pegawai, hari libur dan
pegawai yang izin tiap periodenya. Pada menu dashboard juga menampilkan
list 10 teratas pegawau absen terbanyak pada periode sebelumnya, beserta
kalender. Ketika klik “Selengkapnya” pada box pegawai terdaftar, hari libur
bulan ini, dan pegawai yang izin bulan ini maka akan diarahkan masing-
masing ke laman yang dipilih untuk melihat informasi lengkapnya.

25
Gambar IV.4.2 Halaman Dashboard

IV.4.3 Halaman Import File Log


Halaman import file log untuk mengimport file excel dari fingerprint. Namun,
file excel yang berasal langsung dari fingerprint ter-protected sehingga
dibuatlah informasi sebagai pengingat Admin sebelum mengimport file excel.
Ada beberapa informasi prosedur yang ditujukan kepada Admin agar ketika
selesai mengimport, sistem akan menampilkan data yang sesuai. Pada laman
ini juga perlu menyeleksi periode yang ingin di import, mengupload file, dan
terakhir klik button “import”. Laman import file log hanya dapat mengupload
file sekali saja dalam tiap periode, maka ketika mengupload ulang dengan
periode sama akan diberikan notifikasi bahwa file yang ingin diupload sudah
ada pada periodetersebut.

Gambar IV.4.3 Halaman Import File Log

IV.4.4 Halaman Import Manual File Log


Pada halaman ini, memiliki fungsi yang sama dengan laman import

26
sebelumnya, namun yang membedakan adalah dapat mengupload file excel
berulang kali. Ini diperuntukkan karena terdapat kasus pada file fingerprint
terdapat beberapa nama pegawai yang belum masuk sehingga secara manual
dibuat informasi data kehadiran pegawai tersebut. Halaman import ini juga
digunakan untuk mengupload file excel dari hasil generate data detail
pegawai, dimana ketika Admin ingin mengedit data kehadiran pegawai dan
diupload ulang untuk imformasi terbaru.

Gambar IV.4.4 Halaman Import Manual File Log


IV.4.5 Halaman Laporan Hadir Bulanan Pegawai
Halaman laporan hadir bulanan pegawai menampilkan informasi laporan
absensi pegawai yang hadir, terlambat, tidak hadir, izin, dan persentase
kehadiran pegawai pada periode yang dipilih. Pada bagian kanan atas,
terdapat button “Cetak Laporan” dan “Unduh Laporan”. Ketika klik button
“Cetak Laporan” maka akan diarahkan ke laman website untuk mencetak /
print laporan absensi pegawai, dan ketika klik button “Unduh Laporan” maka
file akan terunduh dalam bentuk pdf dari hasil generate data laporan absensi
pegawai.

27
Gambar IV.4.5 Halaman Laporan Hadir Bulanan Pegawai
IV.4.6 Halaman Daftar Pegawai
Halaman daftar pegawai menampilkan list pegawai dengan kode pegawai,
nama, sub area, posisi, dan status pegawai. Pada laman ini juga memiliki fitur
tambah pegawai yang akan diarahkan ke laman tambah pegawai ketika klik
“Tambah Pegawai”, mengatur jumlah barisan yang ingin ditampilkan pada
tabel pegawai, fitur search untuk mencari nama pegawai. Adapun kolom
Action terdapat fitur Edit dan hapus. Ketika klik button “Edit” maka

28
diarahkan ke laman edit untuk mengedit pegawai dan ketika klik
button”Hapus” maka muncul terlebih dahulu konfirmasi apakah betul ingin
menghapus nama pegawai yang diinginkan.

29
Gambar IV.4.6 Halaman Daftar Pegawai
IV.4.7 Halaman Tambah Pegawai
Halaman tambah pegawai digunakan untuk memasukkan data tambah
pegawai ke dalam database dan ditampilkan ke daftar pegawai. Pada laman
ini perlu mengisi form kode pegawai, nama, sub area, posisi, beserta status
pegawai yang akan ditambahkan.

30
Gambar IV.4.7 Halaman Tambah Pegawai
IV.4.8 Halaman Daftar Hari Libur
Halaman daftar hari libur menampilkan tabel atau informasi tanggal merah
pada waktu hari kerja di masing-masing periode. Pada tabel juga digunakan
fitur edit dan hapus tanggal. Ketika ingin menambahkan hari libur dapat klik
“Tambahkan Hari Libur” atau klik navigasi “Tambah hari libur”.

Gambar IV.4.8 Halaman Daftar Hari Libur

31
IV.4.9 Halaman Tambah Hari Libur
Halaman tambah hari libur digunakan untuk memasukkan form yang berisi
tanggal, periode bulan, beserta keterangan yang akan disimpan ke database
dan ditampilkan pada laman daftar hari libur.

Gambar IV.4.9 Halaman Tambah Hari Libur


IV.4.10 Halaman Daftar Pegawai Izin
Halaman daftar pegawai izin menampilkan tabel atau informasi pegawai yang
melakukan izin pada tanggal yang telah pegawai laporkan. Pada tabel juga
digunakan fitur edit dan hapus pegawai yang izin. Ketika ingin menambahkan
pegawai yang melakukan izin dapat klik “Tambah izin” atau klik navigasi
“Tambah pegawai izin”.

32
Gambar IV.4.l0 Halaman Daftar Pegawai Izin

IV.4.11 Halaman Tambah Izin Pegawai


Halaman tambah izin pegawai digunakan untuk memasukkan form yang berisi
pegawai yang meminta izin, tanggal, periode bulan, beserta keterangan atau
alasan pegawai izin yang akan disimpan ke database dan ditampilkan pada
laman daftar pegawai izin pada periode tersebut.

Gambar IV.4.ll Halaman Tambah Izin Pegawai


IV.4.12 Halaman Detail Pegawai
Halaman detail pegawai menampilkan informasi mendetail dari tiap pegawai.

33
Informasi yang ditampilkan berupa data pegawai, rekap bulanan, rekap harian,
dan rekap keterlambatan. Rekap bulanan ditampilkan dalam bentuk chart
diagram yang memperlihatkan pegawai hadir, tidak hadir, terlambat, dan cuti.
Rekap harian menampilkan tanggal dan jam masuk pegawai pada periode
tersebut. Rekap keterlambatan ditampilkan dalam bentuk diagram batang yang
berisi durasi keterlamatan pegawai selama masuk pada periode tersebut.
Tombol “Unduh Data” berguna untuk mengunduh hasil generate data detail
pegawai dalam format pdf. Tombol “Edit Data” difungsikan untuk
mengunduh data rekap harian dalam format excel yang nanti admin dapat
mengedit rekap harian dan mengupload kembali pada lama import manual log
pegawai.

34
Gambar IV.4.l2 Halaman Detail Pegawai

35
BAB V

PENUTUP

V.1 Kesimpulan

Seletah menjalankan kerja prakter di PT. PLN (PERSERO) UNIT INDUK


PEMBANGKIT DAN PENYALURAN SULAWESI UPDK TELLO yang
berlangsung kurang lebih selama satu bulan kami mendapatkan banyak pengalaman
dan pelajaran baru mengenai banyak hal yang sangat berpengaruh baik bagi
kehidupan kami secara individual maupun kehidupan kerja dimana kami akan
bergelut langsung nantinya. Selain itu kami mendapat banyak kenalan baru dari
pegawai/karyawan kantor dan teman-teman yang sedang melakukan magang dari
kampus lain. Di PT. PLN (PERSERO) UNIT INDUK PEMBANGKIT DAN
PENYALURAN SULAWESI UPDK TELLO kami mengerjakan projek Aplikasi
Monitoring Absensi Pegawai yang bertujuan untuk memudahkan perhitungan
persentase kehadiran dan keterlambatan pegawai tanpa harus menghitung secara
manual. Dengan adanya projek ini juga kami telah mengimplementasikan ilmu yang
telah kami dapatkan saat berkuliah.

V.2 Saran

Adapun saran yang dapat kami sampaikan adalah sebagai berikut :

1. Kedisiplinan merupakan suatu hal yang sangat penting, baik dalam dunia kampus
terlebih lagi dunia pekerjaan. Kedisiplinan akan sangat berpengaruh untuk masa
depan baik individual maupun elemen lainnya.

2. Sikap ramah, cara berkomunikasi hingga cara bekerja sama dengan tim juga
dibutuhkan dalam dunia kerja agar segala bentuk informasi dan urusan pekerjaan
dapat tersampaikan dengan baik dan terhindar dari miskomunikasi.

36
DAFT AR PUSTAKA

E. Maiyana, M. Informatika, J. By, and P. Simpang, “PEMANFAATAN


ANDROID,” vol. 1, pp. 54–67, 2018.

H. Februariyanti, “Rancang Bangun Sistem Perpustakaan untuk Jurnal Elektronik,”


vol. 17, no. 2, pp. 124–132, 2012.

code.visualstudio.com, Documentation for Visual Studio Code, diakses pada 3


April 2020, dari https://code.visualstudio.com/docs

github.com, Apa itu github, diakses pada 3 April 2020, dari https://github.com/chetabahana/
chetabahana.github.io/wiki/Apa-itu-GitHub#Wikipedia

postman.com, The Postman API Platform, diakses pada 3 April 2020, dari
https://www.postman.com/api-platform/

37
LAMPIRAN-LAMPIRAN

38
Lampiran I. Absensi Kerja Praktek

39
Lampiran II. Log Book Kerja Praktek (per-individu)

40
II Scnin, 09- 3- 2020 0fI.00-17.00 -hlci»pcrl›niki I›‹ilnnxin I
dnslil›rxirtI dml m iycsiiaikfin '

t2 SWim. 103-?020 0B00-17,00 -klcinI›iinI I›aIninan tlnflar ""


j›cgawai dnn laman lainbali

13 Rnbti, 11- 3- 2020 08.00-17.00

mcnycsuaikcn dcntpn navigasi


I4 Xamiz 12- 3- 2020 08.00• 17.00 -klcmj›crbaiki lialamon daAar
j›egawai Jan incnycs‹izikan pada

IS J»mu, I- 3- 2020 073&l7fD -membuat lialainan impori tic p


IG Scnin. IS - 3- 2020 08.0117.00 -klengextmct file cxccl ynng di

17 Sclnsa. 17- 3- 2020 08.00-17.00


-Menycsuaikan isi data filc CxCCl
dengan laman laporan prcscnsi
18 Rabu, i8- 3• 2020 08.00-17.00 -Membuat fitur cctak/print pada
1aman laporan pr*smsi
19 Kamis, 19- 3- 2020 08.00-17.00 -Membuat fitur ceialdprint dan
undul› pada laman dclail
-Membuat rckep bulsnan pada
lainan detail
20 Jumal, 20- 3- 2020 07.30-17.00 -Memperbaiki halainan detail
21 Senin, 23- 3- 2020 08.00-17.00 -Try and error pada exj›ort file

22 S«lasa, 24- 3- 2020 08.00-t7.00 -Try and error pada keseluruhan


aplikasi

Pemhimbing Kerja Praktck Perusahaan

hluham adbtllah
Noma hInIia.sisivo : C'ltl I’\JItNAMA Aftl
Nl8l : trl21 Ic3l4
3‘cmpnt Kerja l'mklck : l*F. PLN l’crscrc) Unit lndiik l°cn I›nnt'kil dan
Pcny.aI‹›r«n Sxla vc*i tJI’IJK ”Fclln

Nn Ilari/Ynnqgnl 5Yuktu Pnraf

I Scnin. 24- 2- 2020 08.00-17.00 -Breeding


-Pcng,mbilan tlata
-Menyarialisa daia
2 Sclasa. 25- 2- 2020 08.00-17.00 -Mcnganalisn dala

-Pcrancanyan sistem

4 Kamis. 27- 2- 2020 08.00-17.00 IZIN

5 Jumat, 28- 2- 2020 07.30-17.00 -Pcmnczngan sistem i


-Mcnyanalisa data cmbaJi)
6 Smin, 02- 3- 2020 08.00-17,00
SAXIT

7 Sclasa, 03- 3- 2020 08.00-17.00 -iVlcncari dan membuat dcsain


tampilan tiap halaman web
8 Rabu, 04- 3- 2030 08.00-17.00 -Membuat l›alaman dafiv izin
pet;swai dan tanibali izin
pegawai
9 Kamis, 0S- 3- 2020 08.00-17.00

i0 Jumat. 05 - 3- 2020 07.30-17.00 SAX1T

1.1 Smin, 09- 3- 2020 08.00-17.00 -Meinpctbaiki (error) lialainm


daflor izin pegawai dat› iambnli
izin ycngawai
12 Selasa, 0- 3- 2020 08.00-17.00 -klcmbuct l›aIamon ddall
pegawai
13 Rab I !- 3- 2020 08.00-17.00 -hlcnambohkan b»tt0o Umnm
Java dan Edit data pada lialaman
— dc‹ail pegawai
-Mrinpcrl›aiLi (cnor) l›a1amnn

14 —
kamis, 12- 3- 2020 08.00-l'7.00
detail pcynwai
-Membuat I aluman import

15 r
Jumat, 13- 3- 2020 07.30-17.00
manual file
-Memyerbaiki (crrur) halainan
import manual file
16 Senin. 16 - 3- 2020 08.00-17.00
Membuat halaman dclail
17 Selasa, 17- 3- 2020 08.00-17.00 -Membuat action Jircct kc
lialamnn detail
18 Rabu, 18- 3- 2020 08.00-17.00 -Mtnambahkan mkap
keterlambaian yetjawai
19 Kamis, 19- 3- 2020 08.00-17.00 -Mmambah fitur edit data di
bapan rekap Italian
20 /«mat, 20- 3- 2020 07,30-lY.00 -Memyerbaiki halaman detail t
21 Senin. 23- 3- 2020 08.00-17.00 -Try and crror yada cxyort file
cxccl untuk import manual
22 Selasa, 24- 3- 2020 08.00-17.00 -Try and error pada kescIur«han
aplikasi

Pembimbi tek Perusahaan

Muhaoi dltillah
Nama hJaliasissva : NtJIttJl, bilJSI'llt Al 1
xtsi W2l lf›52l
Tempat ñt a FraLtck : FT. Al.N (Pcrscrn) IJnii lndtik f’cmhnnykiI ‹Jan
Fcnyaliiran Sulawcsi UPDK Tcll‹›

Ilart/Tanggal \Yaktu Xcpia!on

Senin, 24- 2- 2020 08.00-17.00


-Pcngambi1*n das
-Mcngazialisa data
2 5clasa, 25- 2- 2020 08.00-17.00 -Menganalisa data

3 Rabu, 26- 2- 2020 08.00-17.00

kainis, 27- 2- 2020 08.00-17.00

Jumai,z&2-2020 07.30-)7,00 *
• rait'gdil Okpm a i
6 Senin, 02- 3- 2020 08.00-17.00 Veneañ desain
halaman web
7 Se|+ 03-3-2020 08. 17.00 -Slembuat halaman login
8 Rabu, 04- 3- 2020 08.00-17.00 $ petbaiki tampilan halaman

9 Kainis. 05- 3- 2020 08.00-17.00


t0 Jumat, 06 - 3- 2020 07.30-17.00 -Membuat hal aNda8ar han
libur dan taaibah pegawai
11 Senin, 09- 3- Z020 08.00-J7.00 -Membuat database pcnode
-MempxbaiWmmpilanhSaman
daftar Itazi libur dan pegawai
l2 Sclasa, 10- 3- 2020 08.00-17.00 -Mcnambahkan cvenl !ambah
periods otomatis
13 Rabu. 11- 3- 2020 08.00-17.00 -MmambWLanfturGmpzndm
kmbali pada halamsn dollar
pegawai tambdi j›cgawai
14 Kamis, i2- 3- 2020 08.00-17.00 IZIN
is Jurnat, 13- 3- 2020 07.30-i7.00 -Mcnambahkan navigasi home
pada tiap halaman
-Merancang halaman laporan
lt s<i›iii. ie - a- os,urn,no -klcinl›iinl I›nln›i«n lnt›‹xnii” ”
zozo
17 Sclosn. 17- 3 2020 Oit,00 17 00 •siiu,cu»ikni› i.›i ti*in*nic
excel tlcngon lniiinii lapnmn

18 Robii, 18• 3- 2020 08,00-17,00 -It1cmt›iint Ftliir iin‹IiiIl file jxJr


{›ndn Iitn«m layomn prcscnsi
lS Kamil, 1'9- 3- 2020 08,00-17.00 -hlcntb ml rckap linrian
ycgnwai
di Inoian Jclnil
20 Jurnet, 20- 3- 2020 07.30-17.00 -fifnnpcrl›giki lnmnn dct«iI
21 Seniii, 23- 3- 2020 08.00-17.00 -1”ry nntl crrnr pnda export
cxccl tir4iik ii»pcn manuel
22 Sclaso, 24- 3- 2020 08.00-17.00 -Try and «rror pcda
kcsciurulian

IYluham
Lampiran III. Lembar Penilaian Kerja Praktek

46
¿rk«xtri‹i‹t itisi 'i". i”i‹xNci.‹xii i»xl'i‹xnti›ixax’rix‹ici
tmvi'.t‹xi’i'ax llwxa«ii›i›ix
I' tKlJI.‘I”AS I l›KfiIK
nt:i• tit'rr.stbN'rr:xclx lNL‹›it»i t"rlx.t
Kxmpus l'nkiilliix ”l“«knik lñ4›as. JI I’r›r‹›n ktaI‹nn, Cirrwn
y://Eng.tin1inr.nc i4/infoniMka, I:manrnnnat kn^r/iinltas

7 Sangat tinggi Tinggi Cukup finggi


diri smdi€i
lO ° C•J | 7 t 4 3
ñcieramgilan dalam Kurang
Lusr hiasa Sangnt
menggunakan peralatan Ta mph
terampil leaaipil tev•pii

9 Tenib den Tcrtib dm Cukupdan I


Kurang taltb
dan curoboh
fatur
!0 9 8 7 & 5 I
TO Kesdamatan kajo Ktssdman Kessdaraunya
Cukup Kurznp

S < ! 3
KcmampuandaJun
Sa•gai ccpat C•pa dam Lambat dan
U
3••

) Tingkat Penilaian :
10 - 9 : Mcmuaskan
8 - 7 : Baik
6 - S : Cukup/Sedazg
4 - 3 : ICurang
xzh\ENTERIAN xis. TrKNOLOfil I3AN I’EHf3lDIKAN TINGGI
UNIV?RSITAS £IASANtJDDIH
I'.\Ktii.T‹:i”rrKNlK
pr.r,titi"i.ur.N i"r,xNix iii.‹›it ia"iixa
ñxnipus Faktihas’l’cknik Unhas, JI. I’uros Malinn, Gowo. liiiy://eng.unl›as.ac.id/infomutika. Eoiail: infoniiatiku/@iinlias,nc.i‹

Nama Mahasiswa : Cici Pumamasari


Stambuk : D12l lG314
Dcpartcmm : Teknik lnfom\atika
Pcriodc : 24 Fcbruari -21 kfnrct 2020
troktek Pada : f•T PLN (Perera) Unit lnd‹ifi Pembangkiian dan Pcnyaluran
SulawCsi UPDK Tcllo

PENILAIAN
NO FAIUtMETER
CUKUP /
SEDANG KURANG

l Rajin, Teliun,
1 ticmjinun / lieteltunan Sangat tnjin •fcngctaItui tugas Bcrsil"at masa
d an
Tckun dan patuh dan cukup rqjin bodoh
Fotuh
10 9) 8 7 | 6 | 5 | 4 3
Lanibni
Daya tangkap terhadap
2 Mampu dalnm
menangkap
menangkap lugas menanglinp
tugas
!O 0/ | 8 7 | 6 S a 3
Ccpat. tepat, dan Ccpsi dan
baik baik ccroboh
8 7
Tanggung jawab
Bnik Cukup Eumng

HuhungAn terhadap kuraog


5 C•pat akrah d•n Akwb. Ccp«t,
karyawan/ masyard‹si Cukup ckrab pnndai
mcuycsuaikon dan Patuh
bwt;suI
XEktExzc«AN RISET. TEKNOI.OGI DAN PGND1DiKAN TiN‹sai
IJNtVERSiTAS HASAXUDDfN
raxlit.TAs”rEKNlK
DEPARTBhTFN T1KNIK I lFDR5fATlKA
Kampus Fakultes”Fcknik Unhzs, JI. l’uros k’hlino, Gowa.
hrtp://cng.unhas.ac.id/informaliko. Emuil:
infunnutika@unlias.ac.id

Dak Cu}iup / scJang Kurang

10 9 8 7 6 S
k’eperfayaan terhadap
diri 5fttd'i‘i Segal tinggi Tvnggi Cukup tin ggi

tO 9 B 7 4 5 4 3
I-usr bias8 Sangnt
Tcmmpi\
-›.i
fi f 4 3

do-dat kwja Tertib dan Tertib ‹too

10 /9/ 8 7 6 y 4 3
IO Keselamatan keqo KcsaJaan KesadaYannye
Crkup K•raug

I\ Saunas cepat Ccpas dari Lamba dan


mmgambil kcputusan Cukup cepat
dam

“) Penilaian umum 10 9 t 8 7 .6. 5 4 3

*) Tingkat Penilaian
10 - 9 : bteznuaskan
g” - 7 : Bsik
6 - S Cxkup / Sedang
EEhIENTERIAN RISET. TEKNOLOG1 OAN PENOIO IKAN TING€il
tJNi VERSITA8 HASANIJDDIN
raKlil-TAS TEKNJE
DEP tRTFh1EN TEKNIK INFOkMATIKA
k0 B| IIS MlfB5 TO i l1/gS I GOFDS |V|d[i ftU. FOVy ig.
hftp://cripunhas.ac,id/informatiks. Email: inforznatiko unhas,ac.id

PBNILA1 S I KERJA PRAKTEK

Nama htakosiswa : Nun›i MusfiraJ›


sta•&«k : o4»i \r›”s2i
IJcpancmm
: TckBlk lnflDftfl I”tIb8
Fcriodc
: 24 Fcbniori —24 ktazet 3030
' FT PLH tPcrscro) Unit Tnduk Ponbengkitan dan PenyalurBn SuJawcsi
UPDK Tcllo

PENIL4IAN
NO
#AR€N18]TR CUKUP /
btEhiU ASiiAN BAIK
SEDANO
xuRArn

Rzjn.Trtum.
Kurqinazi / K dckunan.5szigAs rAjin
dx hlengccahui lugasBezsifat masa
Tckun don pauh den cusup zzjinhodoh
Pmuh
5 J 3

t”cpat

Eliiipuari menyelesaikan tugos


Wjgar dan baik
ceroboh
6 S 4 3

Bmt Cukup
KEMEMTEB3AN RISET. TT-KNO f.DGI DAN PKNDfDIKAN TINGGI
uMvER.SfTA5 HASANUDf3lN
rxk ii."we’rt‹kMk
DEPARTf•'5IF.N ’FEKNJK lNI'f7Rh1ATIXA
kampus FakuliBs Tcknik Unlias, JI. f’urus Mmino, Gaza.
http://eng.uñhas.ac.id/infomiaiika, Email: in£txmauka inhas.sc.id

Bwk s«kdi Baik CuLup / •‹xfuiy Kuiarty

in | (§ 8 t 7
K aan fobalap
7
din seudin Sjmga tinggi Tinggi
s{8n rag,u

Kctwampilan dalam Kurang


Luar b asa San$et
Tcramp›\

io s fz) 7 6 5 d 3
Tc ib dam Tertib dan
i6timewa toatur da• cccoboh

10 8 7 6
10 Kevelamatun kajn Kesndaran EesaJnrunriya
C•kup

Kemampuan dalar«

• ) Tina Pmilaisn :
10 - 9 : Memuaskai

6 — S. : Cukup / Sedxng
4—3 : Xurang
Lampiran IV. Dokumentasi Kerja Praktek

52
53

Anda mungkin juga menyukai