Anda di halaman 1dari 2

MAJELIS PENGAWAS DAN KONSULTASI (MPK)

PENGURUS HIMPUNAN MAHASISWA ISLAM CABANG SAMBAS


(BRANCH EXECUTIVE OF THE ASSOCIATION OF ISLAMIC UNIVERSITY STUDENTS)
Sekretariat: Jalan Sejangkung, Desa Sebayan, Kecamatan Sambas. 79123
Laman: www.hmisambas.or.id

Laporan Pengawasan
MAJELIS PENGAWAS DAN KONSULTASI
HIMPUNAN MAHASISWA ISLAM CABANG SAMBAS (HMI)
Periode 2020-2021
Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

A. Pendahuluan
Tidak ada kata awal yang pantas terucap pada lisan kita selain memuji Allah S.W.T.
Tuhan semesta alam sebagai tanda syukur kita, yang telah memberikan berbagai nikmatnya
sehingga kita bisa tegak berdiri untuk berkontribusi dalam perjalanan perjuangan ini.
Shalawat dan salam tercurah kepada teladan kita Rasulullah Muhammad SAW yang telah
memimpin dengan hati, beserta keluarga, sahabat dan insyaAllah kita semua yang
meneruskan estafeta perjuangan.
Konferensi Cabang adalah forum permusyawaratan tertinggi yang ada pada tingkatan
HMI Cabang Sambas. Pada momen tersebut hendaknya dijadikan sebuah evaluasi dan
pengambilan langkah demi kemajuan jalannya organisasi kedepan. Kita tentu sadar bahwa
kewajiban dan tanggung jawab yang telah diberikan kepada kita masih belum selesai, bahkan
tidak akan pernah selesai sampai akhir hayat kita nantinya.
Tanpa terasa perjalanan organisasi telah berjalan selama satu priode kepengurusan
yang dinahkodai oleh adinda Pahmi Ardi, banyak hal yang kemudian menjadi catatan dan
pekerjaan rumah yang harus diselesaikan.

B. Kondisi Objektif 
Kondisi Eksternal
Dilihat pada kondisi eksternal kami melihat banyak sinergisitas yang sudah dilakukan HMI
Cabang Sambas dengan berbagai instansi eksternal. Sinergisitas yang dilakukan adalah
sebuah hal yang sangat produktif bagi kemajuan organisasi. Tidak bisa dipungkiri sinergisitas
yang dilakukan pun tanpa melupakan tujuan utama ber-HMI dalam mewujudkan masyarakat
adil makmur yang diridhoi Allah S.W.T.
Kondisi Internal
Kondisi internal merupakan salah satu persoalan utama dalam tubuh HMI Cabang Sambas.
Banyak diskomunikasi yang kami perhatikan antara pengurus cabang dan komisariat ditubuh
HMI Cabang Sambas. Ego sektoral terlalu ditonjolkan sehingga membuat gerakan HMI
dalam menyelesaikan program kerja begitu lambat. Terlalui sibuk dalam dinamika internal
membuat lemahnya inovasi dan kreasi perkaderan yang dilakukan oleh HMI Cabang Sambas.
MAJELIS PENGAWAS DAN KONSULTASI (MPK)
PENGURUS HIMPUNAN MAHASISWA ISLAM CABANG SAMBAS
(BRANCH EXECUTIVE OF THE ASSOCIATION OF ISLAMIC UNIVERSITY STUDENTS)
Sekretariat: Jalan Sejangkung, Desa Sebayan, Kecamatan Sambas. 79123
Laman: www.hmisambas.or.id

Persoalan internal ini memang terjadi setiap tahun, namun ini menjadi hal utama yang
kemudian harus diperhatikan oleh kader HMI dan pengurus cabang kedepan nantinya.
C. Evaluasi dan Proyeksi
Melihat kondisi eksternal dan internal menjadi sebuah tanggung jawab bersama
bahwa organisasi ini bukan hanya milik pengurus yang diamanahi mengurus organisasi ini,
namun juga menjadi tanggung jawab seluruh kader HMI. Kader yang berusaha membuat
konflik berarti adalah kader yang berusaha menghancurkan organisasi, itu yang dikatakan
Ahmad Wahib dalam bukunya 44 Indikoator kemunduran HMI. Pengurus cabang sudah
melaksanakan LK II dan LKK yang merupakan program wajib dari pada pengurus cabang.
Namun catatan mengenai konlfik internal yang terjadi menjadi kesimpulan bahwa pentingnya
sebuah tanggungjawab untuk membentuk Badan Pengelola Latihan (BPL) untuk membawa
poros kaderisasi kepada satu poros perkaderan. BPL belum mampu diwujudkan oleh HMI
Cabang Sambas, maka dari pada itu penting bagi pengurus kedepan untuk mewujudkan BPL
ditubuh HMI Cabang Sambas sebagai ikhtiar dalam mengawal proses kaderisasi di HMI
Cabang Sambas

E. Penutup
Demkian laporan pengawasan satu tahun Majelis Pengawas dan Konsultasi (MPK)
Pengurus Cabang (PC) HMI Cabang Sambas priode 2020/2021. Semoga pemimpin yang
terpilih dalam forum konfercab ini dapat membawa misi HMI sesuai dengan cita-cita dan
tujuan kita bersama.
YAKIN USAHA SAMPAI
Billahitaufiq wal hidayah
Wassalamualaiku. Wr. Wb

Majelis Pengawas dan Konsultasi (MPK)


Pengurus Cabang (PC)
Himpunan Mahasiswa Islam
Cabang Sambas
Periode 2020/2021

SUMANTRI
KOORDINATOR

Anda mungkin juga menyukai