Anda di halaman 1dari 10

PANDUAN PELAKSANAAN

LOMBA APRESIASI GTK PAUD, DIKMAS DAN LKP


BERPRESTASI DAN BERDEDIKASI TAHUN 2022

DINAS PENDIDIKAN
KABUPATEN KEDIRI TAHUN 2022
PEDOMAN PELAKSANAAN

LOMBA APRESIASI GTK PAUD, DIKMAS DAN LKP


BERPRESTASI DAN BERDEDIKASI
DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KEDIRI TAHUN 2022

A. Pendahuluan
Pengelolaan dan penyelenggaraan sistem pendidikan nasional merupakan kewenangan pemerintah daerah agar
proses pendidikan dapat berlangsung sesuai dengan tujuan pendidikan nasional dan memajukan pendidikan
nasional berdasarkan Pancasila dan Undang – undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Pembinaan
terhadap Tenaga Pendidik dan Kependidikan PAUD, Dikmas dan LKP menjadi mutlak untuk selalu ditingkatkan
kualitasnya, melalui Lomba Apresiasi GTK PAUD dan Dikmas Berprestasi dan Berdedikasi sebagai wujud
pemerintah daerah dalam memberikan penghargaan dan apresiasi bagi pendidik maupun tenaga kependidikan
yang sudah mendedikasikan dirinya untuk kemajuan pendidikan di Kabupaten Kediri.

B. Dasar Hukum
1. Undang – Undang Nomor 20 Tahun 2003 Sistem Pendidikan Nasional.
2. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2010 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 17
Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan.

C. Tujuan
Pedoman Pelaksanaan ini disusun dengan tujuan memberikan panduan kepada penyelenggara juri, peserta, dan
semua pemangku kepentingan dalam pelaksanaan Lomba Apresiasi GTK Paud dan Dikmas Berprestasi dan
Berdedikasi Tahun 2022 di tingkat Kabupaten.

D. Ruang Lingkup
Peserta Lomba Apresiasi GTK Paud dan Dikmas Berprestasi dan Berdedikasi di tingkat Kabupaten.

E. Tema
“ Berkarya Menuju Merdeka Belajar ”

F. Bentuk Kegiatan
Apresiasi GTK Paud, Dikmas dan LKP Berprestasi dan Berdedikasi Tingkat Kabupaten Kediri Tahun 2022
diselenggarakan dalam bentuk lomba yang mencakup seleksi administrasi, penilaian naskah, presentasi dan
visitasi.
Sasaran dan Peserta
1. Sasaran Apresiasi GTK Paud dan Dikmas Berprestasi dan Berdedikasi Tahun 2022 adalah :
a) Kelompok Pendidik
- Guru Kelompok Bermain (KB), Tempat Penitipan Anak (TPA/Satuan PAUD Sejenis (SPS);
- Tutor Kesetaraan Kejar Paket A, B dan C;
b) Kelompok Tenaga Kependidikan
- Pengelola PAUD, KB/TPA/SPS
- Pengelola PKBM;
- Pengelola Lembaga Kursus dan Pelatihan;
c) Kelompok Lembaga PKBM
- Semua Penyelenggara PKBM yang berada diwilayah Kabupaten Kediri
- Semua Penyelenggara PKBM baik yang sudah terakreditasi maupun yang belum terakreditasi dan
memliki Ijin Operasional Penyelenggaraan yang masih berlaku.
2. Peserta adalah seluruh GTK PAUD dan Dikmas yang berada di wilayah kabupaten sesuai jenis GTK PAUD
dan Dikmas dengan rincian sebagai berikut :
a. Peserta Kelompok Pendidik KB/TPA/SPS adalah 1 orang peserta/kecamatan;
b. Peserta Kelompok Pengelola PAUD, KB/TPA/SPS adalah 1 orang peserta/kecamatan;
c. Peserta Kelompok Pendidik Tutor Kesetaraan Paket A adalah 1 orang peserta/lembaga;
d. Peserta Kelompok Pendidik Tutor Kesetaraan Paket B adalah 1 orang peserta/lembaga;
e. Peserta Kelompok Pendidik Tutor Kesetaraan Paket C adalah 1 orang peserta/lembaga;
f. Peserta Kelompok Pengelola PKBM adalah 1 orang peserta/lembaga;
g. Peserta Kelompok Pengelola LKP adalah 1 orang peserta/lembaga;
h. Peserta Kelompok Lembaga PKBM adalah semua penyelenggara PKBM di wilayah Kabupaten Kediri.

G. Kategori dan Topik


Apresiasi GTK PAUD, Dikmas dan LKP Berprestasi dan berdedikasi tahun 2022 melibatkan pendidik dan tenaga
kependidikan. Topik mengacu pada kategori masing – masing peserta dengan memperhatikan tema dan topik
masing – masing kategori.
Kategori dan Topik Apresiasi GTK PAUD, Dikmas dan LKP Tahun 2022

No KATEGORI TOPIK

PENDIDIK (Perorangan)

1 Guru Kelompok Bermain/Taman Strategi Pembelajaran Menyongsong Merdeka


Penitipan Anak/Satuan PAUD Sejenis Belajar
(KB/TPA/SPS)
2 Tutor Pendidikan Kesetaraan Strategi Pembelajaran Menyongsong Merdeka
Paket A. Paket B dan Paket C Belajar

PENGELOLA KB/TPA/SPS (Perorangan)

3 Pengelola KB/TPA/SPS (Kelompok Perencanaan Pengelolaan Satuan Pendidikan


Bermain/Taman Penitipan Berbasis Data Menuju Merdeka Belajar.
Anak/Satuan PAUD Sejenis)

PENGELOLA PKBM (Perorangan)

4 Penyelenggara PKBM (Pusat Perencanaan Pengelolaan Satuan Pendidikan


Kegiatan Masyarakat) Berbasis Data Menuju Merdeka Belajar.

PENGELOLA LKP (Perorangan)


5 Pengelola LKP (Lembaga Kursus dan Pengelolaan Data LKP Dalam Rangka
Pelatihan) Membangun Karakter, Sikap dan Mental
Kewirausahaan dan atau Dunia Usaha dan
Industri.

LEMBAGA PKBM

6 Lembaga PKBM Pengelolaan Kesekretariatan PKBM

H. PENYELENGGARAAN KEGIATAN
Penyelenggaraan Apresiasi GTK PAUD dan Dikmas Berprestasi dan Berdedikasi Tahun 2022 dilaksanakan oleh
Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri yang bekerjasama dengan Koordinator Wilayah di Kecamatan yang
pelaksanaannya pada bulan Juni 2022 dengan jadwal penyelenggaran sebagai berikut :

No Uraian Kegiatan Tanggal Pelaksanaan

1 Rapat Persiapan 25 Mei 2022


2 Technical Meeting 30 Mei 2022
2 Memasukan Berkas Administrasi Pendaftaran (18 hr) 31 Mei – 17 Juni 2022
3 Seleksi Lomba Naskah Karya Nyata 20 Juni – 23 Juni 2022
4 Presentasi 20 Juni – 23 Juni 2022
5 Visitasi 20 Juni – 23 Juni 2022
6 Sidang Dewan Juri 27 - 28 Juni 2022
7 Pengumuman Hasil Lomba 29 Juni 2022

I. PERSYARATAN PESERTA
1. Lomba Naskah Karya Nyata
● Syarat Peserta
a. Peserta Pengelola PAUD/PKBM, Guru PAUD dan Tutor PKBM harus berkualifikasi minimal S1/D4 yang
dibuktikan dengan foto copy ijasah terakhir;
b. Memiliki pengalaman bertugas di Satuan Pendidikan Non Formal minimal 2 (dua) tahun terakhir secara
berturut turut dan masih aktif. Dan dibuktikan dengan Surat Keterangan Pembagian Tugas dari Pimpinan
Lembaga/Unit Kerja bersangkutan bekerja;
c. Memiliki Surat Tugas sebagai peserta Apresiasi GTK PAUD, Dikmas dan LKP dari Lembaga/Unit Kerja
yang bersangkutan;
d. Peserta bukan Juara I pada kategori lomba yang sama tahun sebelumnya;
e. Sehat Jasmani dan rohani;
f. Menyerahkan Biodata peserta dan keaslian karya nyata;
g. Menyerahkan pas photo berwarna 4 x 6 sebanyak 2 (dua) lembar;
h. Membawa kelengkapan lomba sesuai dengan kategori yang diikuti
● Ketentuan Naskah Karya Nyata
a. Naskah karya nyata berisi tulisan pengalaman konkrit, gagasan, hasil penelitian, bukan skripsi, bukan
tesis, dan bukan disertasi;
b. Naskah harus karya asli peserta apresiasi, bukan jiplakan, dan belum pernah diikutkan/dipublikasikan
dalam forum/kegiatan apapun;
c. Naskah dapat (tidak harus) menggunakan kutipan dan daftar rujukan atau daftar pustaka;
d. Naskah ditulis dengan format A4 dengan spasi 1,5 dan menggunakan font Time New Roman 12;
e. Naskah ditulis dengan batas margin atas dan kiri berjarak 4 cm dan margin bawah dan kanan berjarak 3
cm;
f. Menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar;
g. Panjang naskah beserta lampiran minimal 20 halaman dan maksimal 35 halaman.
● Sistematika Penulisan Naskah Karya Nyata
Bab. I Pendahuluan
1. Latar Belakang
2. Rumusan Masalah
3. Tujuan
4. Manfaat Penelitian
Bab. II Kerangka Teori
1. Landasan Teori
2. Hipotesis
Bab. III Metode Penelitian
1. Jenis Penelitian
2. Teknis Analisis Data
Bab. IV Pembahasan
1. Gambaran Objek Secara Umum
2. Deskripsi Hasil Penelitian
3. Pengujian Hipotesis
4. Hasil Hipotesis
Bab. V Penutup
1. Saran
2. Kesimpulan
3. Daftar Pustaka
4. Lampiran

● Kode Naskah Karya Nyata

No Kategori No. Kode

1 Guru Kelompok Bermain/Taman Penitipan Anak/Satuan PAUD APR/PD/PAUD/2022


Sejenis (KB/TPA/SPS)
APR/PD/TPKES.A/2022
2 Tutor Pendidikan Kesetaraan A, B dan C APR/PD/TPKES.B/2022
APR/PD/TPKES.C/2022
3 Pengelola KB/TPA/SPS (Kelompok Bermain/Taman Penitipan
Anak/Satuan PAUD Sejenis) APR/TD/PAUD/2022

4 Pengelola PKBM APR/TD/PKBM/2022


5 Pengelola LKP APR/TD/LKP/2022

● Teknis Pengiriman Naskah :


Naskah Karya Nyata peserta di kirim dalam bentuk Video Presentasi Peserta, Hard File dan Soft File ke
Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri (Seksi Dikmas) dengan melampirkan :
a. Bio Data Peserta yang mengikuti seleksi (format terlampir);
b. Surat Tugas/Rekomendasi dari Pejabat/Kepala Satuan Pendidikan masing – masing peserta;
c. Video presentasi peserta berdurasi ± 10 menit.
d. Naskah asli (hard file dan soft file) dikirim dengan memasukan dalam sampul map dengan menuliskan
kode naskah pada pojok kanan atas.
2. Lomba Pengelolaan Sekretariat PKBM
● Syarat Peserta
a. Semua Penyelenggara PKBM yang berada diwilayah Kabupaten Kediri;
b. Semua Penyelenggara PKBM baik yang sudah terakreditasi maupun yang belum terakreditasi dan
memliki Ijin Operasional Penyelenggaraan yang masih berlaku.
● Ketentuan Peserta
a. Peserta adalah semua penyelenggara PKBM diwilayah Kabupaten Kediri;
b. Sekretariat yang dimiliki meliputi kondisi riil sarana dan prasarana berikut dokumen kepemilikan
Lembaga PKBM;
● Teknis Pengiriman
Setiap Peserta mengirimkan :
a. Bio Data Peserta yang mengikuti seleksi (format terlampir);
b. Setiap peserta mengirim kondisi riil sarana dan prasarana sekretariat yang dimiliki dan dikirim dalam
bentuk Video Presentasi Peserta yang berdurasi ± 10 menit.

J. TATA TERTIB JURI DAN PESERTA


Jumlah anggota juri sebanyak 3 orang pada masing – masing jenjang kategori perlombaan yang terdiri dari
unsur Independen, Pengawas, Dewan Pendidikan, dan Dinas Pendidikan
1. Tata Tertib Tim Juri
a. Memahami persyaratan dan mentaati peraturan yang telah ditentukan;
b. Menandatangani Pakta Integritas sebagai juri;
c. Melaksanakan penilaian sesuai dengan instrumen penilaian yang telah disediakan;
d. Memperlakukan seluruh peserta secara objektif dan tidak memihak;
e. Menjaga kerahasiaan hasil penilaian sebelum diumumkan secara resmi;
2. Tata Tertib Peserta
a. Peserta wajib mengikuti seluruh rangkaian kegiatan;
b. Peserta mempresentasikan materi/bahan didepan juri dengan memperhatikan durasi yang diwajibkan;
c. Peserta dinyatakan gugur apabila tidak mengikuti seleksi, mengundurkan diri, atau tidak sesuai dengan
persyaratan yang telah ditentukan;
d. Peserta lomba Pengelolaan Sekretariat PKBM harus siap dengan semua kelengkapan dokumen pada saat
penilaian visitasi.

K. TAHAPAN PENILAIAN
1. Pemeriksaan Administrasi
a. Pemeriksaan kelengkapan administrasi peserta dilakukan oleh Tim Panitia Lomba Apresiasi yang
ditunjuk;
b. Pemeriksaan kelengkapan dan keabsahan dokumen dilakukan dengan cermat;
c. Dokumen administrasi yang tidak memenuhi syarat atau tidak lengkap tidak boleh dilanjutkan untuk
mengikuti lomba/seleksi;
d. Hasil pemeriksaan dokumen administrasi yang telah memenuhi syarat diserahkan pada penanggung
jawab kegiatan dan diteruskan pada Tim Juri;

2. Penilaian
a. Juri untuk setiap kategori lomba dinilai oleh 3 orang juri;
b. Peserta kategori lomba naskah karya nyata akan diseleksi oleh Tim Juri untuk menentukan 10 peserta
terbaik;
c. Peserta kategori lomba pengelolaan sekretariat PKBM akan diseleksi oleh Tim Juri untuk menentukan 6
peserta terbaik;
d. Peserta lomba naskah karya nyata yang masuk 10 peserta terbaik akan mengikuti seleksi tahap
selanjutnya presentasi dihadapan juri;
e. Peserta kategori lomba pengelolaan sekretariat PKBM yang mengikuti seleksi tingkat kabupaten adalah
semua lembaga PKBM yang berada diwilayah kabupaten kediri dan diambil 6 peserta terbaik yang
berhak mengikuti seleksi selanjutnya (visitasi) tingkat kabupaten;

3. Penilaian Presentasi
a. Setiap peserta mempresentasikan dalam bentuk video presentasi dengan durasi waktu ± 10 menit.
b. Penilaian kategori lomba naskah karya nyata diatur sebagai berikut :
- Pada masing – masing kategori lomba naskah karya nyata diambil 10 peserta terbaik untuk mengikuti
seleksi selanjutnya (presentasi dan tanya jawab);
- Peserta yang dinyatakan lolos seleksi wajib mengikuti tahapan seleksi berikutnya yaitu
mempresentasikan dihadapan juri dengan alokasi waktu sebagai berikut :
→ Perkenalan diri dan Presentasi Karya Nyata ± 10 Menit
→ Tanya Jawab Juri ± 10
- Urutan presentasi ditentukan berdasarkan hasil undian yang dilakukan oleh panitia;
4. Penilaian Visitasi
Penilaian visitasi bagi kategori lomba Pengelolaan Sekretariat PKBM

L. PENENTUAN JUARA
1. Juara pada masing – masing kategori lomba adalah juara yang sudah ditetapkan oleh Tim Juri pada masing –
masing kategori lomba berdasarkan nilai tertinggi;
2. Juara kategori lomba naskah karya nyata per jenjang GTK, PAUD, Dikmas dan LKP Berprestasi dan
Berdedikasi Tahun 2022 diambil Juara I, II, III dan Harapan I, II, III;
3. Juara kategori lomba Pengelolaan Sekretariat PKBM diambil Juara I, II, III, Harapan I, II, dan III
4. Juara pada masing – masing kategori memperoleh apresiasi berupa :
a. Piala bagi Juara I, II, III, dan Harapan I, II, III;
b. Uang Pembinaan bagi Juara I, II, dan III;
c. Piagam Penghargaan bagi Juara I, II, III, dan Harapan I, II, III;
d. Ketetapan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

M. PENUTUP
Pedoman Penyelenggaraan Apresiasi GTK, PAUD, Dikmas dan LKP Berprestasi dan Berdedikasi Tahun 2022
disusun sebagai acuan bagi peserta, juri dan penyelenggara dan semua pihak yang berkepentingan.
Lampiran I

BIODATA PESERTA
APRESIASI GTK, PAUD, DIKMAS DAN LKP
BEPRESTASI DAN BERDEDIKASI TAHUN 2022

Peserta Kategori :
a. Pengelola PAUD/KB/TPA/SPS ⧠
b. Guru PAUD/KB/TPA/SPS ⧠
c. Pengelola PKBM ⧠
d. Tutor Paket A ⧠
e. Tutor Paket B ⧠
f. Tutor Paket C ⧠
g. Pengelola LKP ⧠
*** Centang sesuai kategori lomba

1. Nama (lengkap dengan gelar) : ………………………………………………………………..


2. NIP : ………………………………………………………………..
3. Jabatan : ………………………………………………………………..
4. Pangkat, Gol, Ruang : ………………………………………………………………..
5. Tempat, Tanggal Lahir : ………………………………………………………………..
6. Agama : ………………………………………………………………..
7. Jenis Kelamin : ………………………………………………………………..
8. Judul Karya Nyata : ………………………………………………………………..
………………………………………………..……..………………………………………………………………….
………………………………………………..……..………………………………………………………………….
9. Pendidikan Terakhir :
10. Prestasi yang pernah diraih :
………………………………………………..…………..…………………………………………………………….
……………………………………………………..………..………………………………………………………….

11. Alamat Lembaga


a. Nama Lembaga : ………………………………………………………………………………..
b. Jalan : ………………………………………………………………………………..
c. Desa : ………………………………………………………………………………..
d. Kecamatan : ………………………………………………………………………………..
e. Kabupaten : ………………………………………………………………………………..
f. No. Tlp/HP : ………………………………………………………………………………..
g. E - mail : ………………………………………………………………………………..

12. Alamat Rumah


a. Jalan : ………………………………………………………………………………..
b. Desa : ………………………………………………………………………………..
c. Kecamatan : ………………………………………………………………………………..
d. Kabupaten : ………………………………………………………………………………..
e. Kode Pos : ………………………………………………………………………………..
f. No. Tlp/HP : ………………………………………………………………………………..
g. NPWP : ………………………………………………………………………………..

Kediri, Juni 2022


Pas Photo

3x4

……………………………………….

Lampiran II

BIODATA PESERTA
LOMBA PENGELOLAAN SEKRETARIAT PKBM

PROFIL LEMBAGA
1. Nama Satuan Pendidikan :
2. Alamat :
3. Kabupaten :
4. Provinsi :
5. E mail :
6. Website :
7. Nama Ketua Penyelenggara :
8. No. HP :
9. Jenis Layanan yang diselenggarakan PKBM :
a. Paket Kesetaraan A/B/C ⧠
b. Keaksaraan ⧠
c. Life Skill ⧠
d. PAUD ⧠
e. LKP ⧠
** centang sesuai layanan yang dimiliki

10. Surat Ijin Operasional


a. Nomor :
b. Berlaku s.d :
11. Akta Pendirian
a. Nomor :
b. Tanggal :
12. Sertifikat Kemenkumham :
a. Nomor :
b. Tanggal :
13. Tanggal, Bulan dan Tahun Penyelenggaraan dimulai :

Kediri, Juni 2022

Pengelola PKBM ………………….


Kecamatan ………………………………
………………………………………………….

Anda mungkin juga menyukai