Anda di halaman 1dari 5

MENYIAPKAN LAPORAN KEUANGAN

Perusahaan dapat menyiapkan Laporan Keuangan secara langsung dari


Neraca Saldo Disesuaikan. Laporan Keuangan adalah suatu penyajian
terstruktur dari posisi keuangan dan kinerja keuangan suatu entitas. Tujuan
laporan keuangan adalah memberikan informasi mengenai posisi keuangan,
kinerja keuangan, dan arus kas entitas yang bermanfaat bagi sebagian besar
kalangan pengguna laporan dalam pembuatan keputusan ekonomi. Laporan
keuangan juga menunjukkan hasil pertanggungjawaban manajemen atas
penggunaan sumber daya yang dipercayakan kepada mereka. Laporan
Keuangan diatur dalam PSAK No. 1.
Dalam rangka mencapai tujuan tersebut, laporan keuangan menyajikan
informasi mengenai entitas yang meliputi:
(a) aset;
(b) liabilitas;
(c) ekuitas;
(d) pendapatan dan beban termasuk keuntungan dan kerugian;
(e) kontribusi dari dan distribusi kepada pemilik dalam kapasitasnya sebagai
pemilik;dan
(f) arus kas.
Informasi tersebut, beserta informasi lainnya yang terdapat dalam catatan
atas laporan keuangan, membantu pengguna laporan dalam memprediksi arus
kas masa depan dan, khususnya, dalam hal waktu dan kepastian diperolehnya
kas dan setara kas.
Laporan keuangan yang lengkap terdiri dari komponen-komponen berikut
ini:
(a) Laporan Posisi Keuangan pada akhir periode;
(b) Laporan Laba Rugi atau Laporan Laba Rugi Komprehensif selama
periode;
(c) Laporan Perubahan Ekuitas selama periode;
(d) Laporan Arus Kas selama periode;
(e) Catatan Atas Laporan Keuangan, yang berisi ringkasan kebijakan
akuntansi penting dan informasi penjelasan lainnya;
Laporan Laba Rugi (Income Statement)
Laporan Laba Rugi menghasilkan informasi kinerja entitas selama satu
periode dengan hasil akhir laba/rugi bersih. Apabila terdapat pendapatan
komprehensif lain maka dapat ditambahkan dengan laba/rugi bersih dan
menjadi Laporan Laba Rugi Komprehensif. Laporan Laba Rugi menyajikan
akun nominal (akun laba rugi) berupa pendapatan dan beban. Terdapat dua
bentuk penyajian Laporan Laba Rugi yaitu:
1. Bentuk Single Step
NAMA PERUSAHAAN
Laporan Laba Rugi
Untuk Periode yang Berakhir .....
Pendapatan Usaha
Pendapatan Jasa xxx
Pendapatan Di Luar Usaha
Pendapatan Bunga xxx +
Total Pendapatan xxx
Beban Usaha
Beban Gaji xxx
Beban Perlengkapan xxx
Beban Sewa xxx
Beban Asuransi xxx
Beban Penyusutan xxx
Beban Lain-Lain xxx +
Total Beban Usaha xxx
Beban Di Luar Usaha
Beban Bunga xxx +
Total Beban xxx -
Laba Bersih xxx

2. Bentuk Multiple Step


NAMA PERUSAHAAN
Laporan Laba Rugi
Untuk Periode yang Berakhir .....
Pendapatan Usaha
Pendapatan Jasa xxx
Beban Usaha
Beban Gaji xxx
Beban Perlengkapan xxx
Beban Sewa xxx
Beban Asuransi xxx
Beban Penyusutan xxx
Beban Lain-Lain xxx +
Total Beban Usaha xxx -
Laba Usaha xxx
Pendapatan Di Luar Usaha
Pendapatan Bunga xxx +
xxx
Beban Di Luar Usaha
Beban Bunga xxx -
Laba Bersih xxx
Laporan Perubahan Ekuitas (Statement of Change in Equity)
Laporan Perubahan Ekuitas menunjukkan terjadinya perubahan pada
Modal Entitas karena penambahan berupa laba bersih maupun pengurangan
berupa pengambilan pribadi (prive), dividen bagi PT, atau rugi bersih.
Laba/Rugi bersih diambilkan dari Laporan Laba Rugi.
NAMA PERUSAHAAN
Laporan Perubahan Ekuitas
Untuk Periode yang Berakhir .....
Modal Awal xxx
Laba/Rugi Bersih xxx
Prive xxx
Penambahan/Pengurangan Modal xxx
Modal Akhir xxx

Laporan Posisi Keuangan (Statement of Financial Position)


Laporan Posisi Keuangan dulu disebut dengan istilah Neraca (Balance
Sheet), menunjukkan posisi keuangan entitas dengan menyajikan komponen
aset, liabilitas dan ekuitas. Sisi kiri yang berupa aset harus sama dengan sisi
kanan yaitu liabilitas dan ekuitas. Ekuitas yang disajikan pada Laporan Posisi
Keuangan diambilkan dari Laporan Perubahan Ekuitas. Terdapat dua bentuk
penyajian Laporan Posisi Keuangan yaitu:
1) Bentuk Skontro (Bentuk Perkiraan)
NAMA PERUSAHAAN
Laporan Posisi Keuangan
Per .....
ASET LIABILITAS DAN EKUITAS
Aset Lancar Liabilitas Lancar
Kas xxx Utang Wesel xxx
Investasi Jangka Pendek xxx Utang Usaha/Dagang xxx
Piutang Dagang xxx Utang Gaji dan Upah xxx
Piutang Wesel xxx Pendapatan Diterima Dimuka xxx
Persediaan Barang Dagang xxx Utang Bunga xxx +
Perlengkapan xxx Total Liabilitas Lancar xxx
Beban Dibayar Dimuka xxx Liabilitas Tidak Lancar
Investasi Jangka Panjang Utang Hipotek xxx
Investasi Dalam Real Estate xxx Utang Wesel Jangka Panjang xxx +
Investasi Dalam Saham xxx Total Liabilitas Tidak Lancar xxx +
Aset Tetap TOTAL LIABILITAS xxx
Tanah xxx Ekuitas
Bangunan xxx Modal xxx
Akum. Peny. Bangunan xxx -
xxx
Kendaraan xxx
Akum. Peny. Kendaraan xxx -
xxx
Peralatan xxx
Akum. Peny. Peralatan xxx -
xxx
Aset Tidak Berwujud
Goodwill xxx
Merk xxx
Hak Paten xxx
Hak Cipta xxx + +
TOTAL ASET xxx TOTAL LIABILITAS DAN EKUITAS xxx
2) Bentuk Staffel (Bentuk Laporan)
NAMA PERUSAHAAN
Laporan Posisi Keuangan
Per .....
ASET
Aset Lancar
Kas xxx
Investasi Jangka Pendek xxx
Piutang Dagang xxx
Piutang Wesel xxx
Persediaan Barang Dagang xxx
Perlengkapan xxx
Beban Dibayar Dimuka xxx
Investasi Jangka Panjang
Investasi Dalam Real Estate xxx
Investasi Dalam Saham xxx
Aset Tetap
Tanah xxx
Bangunan xxx
Akum. Peny. Bangunan xxx -
xxx
Kendaraan xxx
Akum. Peny. Kendaraan xxx -
xxx
Peralatan xxx
Akum. Peny. Peralatan xxx -
xxx
Aset Tidak Berwujud
Goodwill xxx
Merk xxx
Hak Paten xxx
Hak Cipta xxx +
TOTAL ASET xxx
LIABILITAS DAN EKUITAS
Liabilitas Lancar
Utang Wesel xxx
Utang Usaha/Dagang xxx
Utang Gaji dan Upah xxx
Pendapatan Diterima Dimuka xxx
Utang Bunga xxx
Total Liabilitas Lancar xxx
Liabilitas Tidak Lancar
Utang Hipotek xxx
Utang Wesel Jangka Panjang xxx
Total Liabilitas Tidak Lancar xxx +
TOTAL LIABILITAS xxx
Ekuitas
Modal xxx +
TOTAL LIABILITAS DAN EKUITAS xxx
Laporan Arus Kas (Cash Flow Statement)
Informasi arus kas memberikan dasar bagi stakeholder untuk menilai
kemampuan entitas dalam menghasilkan kas dan setara kas serta kebutuhan
entitas dalam menggunakan arus kas. Arus Kas diatur lebih lanjut dalam PSAK
No. 2. Komponen Laporan Arus Kas terdiri dari Arus Kas dari Kegiatan Operasi
(Operating), Kegiatan Investasi (Investing) dan Kegiatan Pendanaan
(Financing).
NAMA PERUSAHAAN
Laporan Arus Kas
Untuk Periode yang Berakhir .....
Arus Kas dari Kegiatan Operasi
Arus Kas Masuk xxx
Arus Kas Keluar xxx -
Kenaikan/Penurunan dari Kegiatan Operasi xxx
Arus Kas dari Kegiatan Investasi
Arus Kas Masuk xxx
Arus Kas Keluar xxx -
Kenaikan/Penurunan dari Kegiatan Investasi xxx
Arus Kas dari Kegiatan Pendanaan
Arus Kas Masuk xxx
Arus Kas Keluar xxx -
Kenaikan/Penurunan dari Kegiatan Pendanaan xxx
Kenaikan/Penurunan Kas xxx
Kas Awal Periode xxx
Kas Akhir Periode xxx

Catatan Atas Laporan Keuangan (Notes of Financial Statement)


Catatan Atas Laporan Keuangan (CaLK) menyajikan informasi dasar
penyusunan laporan keuangan dan kebijakan akuntansi yang digunakan.
Urutan penyajian CaLK antara lain:
a) Pernyataan atas kepatuhan terhadap SAK
b) Ringkasan kebijakan akuntansi yang digunakan
c) Informasi tambahan terkait akun yang disajikan dalam laporan keuangan
d) Pengungkapan lainnya

Anda mungkin juga menyukai