Anda di halaman 1dari 6

YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM NURUL FATAH

SEKOLAH UNIK’S
SD ISLAM NURUL FATAH
LOKTUAN BONTANG
TERAKREDITASI “B”
Alamat : Jl. KapalSelam 3, Gg. Merapi V , RT. 15, N0. 35,Kel..Loktuan, Kec. Btg Utara Kota Bontang, Kaltim 75314
SURAT KEPUTUSAN
Telp/Fax. 0548-3034618 / Hp. 0813 5170 9071

SURAT KEPUTUSAN KEPALA SEKOLAH


Nomor : 040/SK/SDI-YPINF/V/2022

TENTANG
PENETAPAN VISI, MISI DAN TUJUAN SEKOLAH
SD ISLAM NURUL FATAH
TAHUN 2022 S/D 2026

Kepala SD Islam Nurul Fatah :

Menimbang :  Bahwa  dalam rangka mencapai cita-cita sekolah perlu dirumuskan visi, 
misi dan tujuan sekolah di Satuan Pendidikan SD Islam Nurul Fatah 
untuk itu menetapkan visi, misi dan tujuan sekolah tahun
  2022 s/d 2026
Mengingat   : 
1. Undang – Undang-undang Dasar 1945 Pasal 31 ayat (5)
2. Undang Pendidikan Nasional No. 20 Tahun 2003
3. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional Bab II Pasal 3,
4. Permendiknas No. 19 tahun 2005 tentang standar Pengolahan
Pendidikan 
5. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Sistem Pendidikan
Nasional Pasal 17 ayat (1), Permendikbud nomor 67
tahun 2013 tentang Struktur Kurikulum, 
6. Permendikbud nomor 65 tahun 2013 tentang Standar Proses, 
7. Permendikbud No 66 thn 2013 tentang standar penilaian, 
8. Permen_thn 2013 nomor 54 lampiran SKL tahun 2013, Panduan Penyusunan
KTSP jenjang pendidikan dasar dan menengah yang
dikeluarkan oleh BSNP tahun 2006
9. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor : 22 tahun 2006   
tentang Standart isi untuk satuan pendidikan dasar dan menengah 
10. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor : 23 tahun 2006  tentang Standart
kompetensi lulusan untuk satuan pendidikan dasar
dan menengah
11. Musyawarah bersama antara Komite Sekolah, Kepala Sekolah dan Tim
Pengembang tanggal 09 Mei 2022.

MENETAPKAN

Memutuskan    :

Bahwa Visi, Misi dan Tujuan secara resmi digunakan di lingkungan SD Islam Nurul
Fatah sebagai  acuan kegiatan akademis dan non akademis, dalam setiap aktivitas
Pembelajaran pada Tahun Pelajaran 2022 s/d 2026.
        
Ditetapkan di : Kota Bontang
Pada Tanggal : 09 Mei 2022

Kepala SD Islam Nurul Fatah,

Setiyoko Waluyo, S.Pd. AUD


NPK. 020304
YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM NURUL FATAH
SEKOLAH UNIK’S
SD ISLAM NURUL FATAH
LOKTUAN BONTANG
TERAKREDITASI “B”
Alamat : Jl. KapalSelam 3, Gg. Merapi V , RT. 15, N0. 35,Kel..Loktuan, Kec. Btg Utara Kota Bontang, Kaltim 75314
Telp/Fax. 0548-3034618 / Hp. 0813 5170 9071

NOTULEN RAPAT

Hari/Tanggal : 09 Mei 2022


Tempat :  Ruang Kelas III
Waktu  : 08.00 - selesai
Peserta : Guru, Karyawan dan Komite Sekolah
Pimpinan Rapat                      : Kepala Sekolah Setiyoko Waluyo, S.Pd.AUD
Notulis                                    : Aji Devy Wardhatul Jannah
Agenda/Rapat                         : Penyusunan Visi, Misi dan Tujuan Sekolah 2022– 2026
Acara :
1. Pembukaan.
2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars YPI Nurul Fatah
3. Lantunan ayat suci Al-Qur’an
4. Pembacaan do’a
5. Informasi Sekolah
6. Musyawarah.
7. Lain – lain
8. Penutup.

1. Pembukaan.
2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars YPI Nurul Fatah
3. Lantunan ayat suci Al-Qur’an dibacakan oleh Ibu Hamidah dan Saritilawah oleh Ibu Nur
Ervionita
4. Informasi Sekolah
Persiapan program baru sekolah dengan pimpinan yang baru
Kedisiplinan dan kerjasama yang baik terhadap semua warga sekolah
5. Musyawarah.
a. Visi dan Misi Sekolah harus meningkat dari yang sebelumnya.
b. Visi sekolah berorientasi ke masa depan, untuk jangka waktu yang lama.
c. Menunjukkan keyakinan masa depan yang jauh lebih baik, sesuai dengan masyarakat.
d. Visi sekolah harus mencerminkan standar keunggulan dan cita-cita yang ingin dicapai.
e. Visi sekolah harus mencerminkan dorongan yang kuat akan tumbuhnya inspirasi,
semangat dan komitmen bagi stakeholder
f. Visi menjadi dasar perumusan misi dan tujuan sekolah.
g. Dalam merumuskan visi harus disertai indikator pencapaian visi.
h. Visi dan Misi Sekolah harus sesuai dengan kondisi sekolah dan Kota Bontang
i. Visi dan Misi Sekolah harus bisa menjawab pertanyaan berikut ini :
1) Bagaimana gambaran sekolah yang ingin diwujudkan di masa yang akan datang?
2) Layanan apa yang akan diberikan dalam rangka mewujudkan misi?
3) Bagaimana kondisi yang akan diwujudkan sekolah di masa yang akan datang?
4) Langkah-langkah apa saja yang akan dilakukan dalam mewujudkan kondisi sekolah
di masa yang akan datang?
j. Usulan Visi dan Misi Sekolah sekolah tentang keunggulan pada kecerdasan intelektual,
prestasi akademik dan non akademik, serta akhlak siswa.
k. Usulan dan tanggapan dari semua peserta rapat.
6. Penutup.

Resume Hasil Rapat              :                                  

Rumusan Visi, Misi dan Tujuan Sekolah

Terwujudnya generasi berakhlakul karimah, cerdas, terampil, dan berprestasi.


Indikator Visi:
1) Terwujudnya proses pembelajaran yang kondusif, efektif dan efisien
2) Terwujudnya Pendidik dan tenaga kependidikan yang memiliki kompetensi
sesuai standar kompetensi yang tercantum dalam standar isi pendidikan dasar
dan menengah;
3) Terwujudnya manajeman sekolah yang tangguh;
4) Terwujudnya SDM yang berkualitas dalam bidang akademik dan non
akademik sehingga tercipta sekolah yang bermutu;
5) Terwujudnya prasarana dan sarana pendidikan sebagai pendukung proses
pembelajaran;
6) Terwujudnya lulusan yang berakhlak mulia, cerdas, terampil, dan berprestasi;
7) Terwujudnya lingkungan sekolah yang bersih, indah, dan nyaman
B. Misi
1) Menciptakan sekolah yang islami.
2) Menyelenggarakan proses pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif, efektif dan
menyenangkan.
3) Mewujudkan suasana sekolah yang disiplin, aman, nyaman, menyenangkan dan
penuh kasih sayang.
4) Mengoptimalkan sumber daya manusia yang berkualitas dalam menghadapi tantangan
global.
5) Meningkatkan kinerja para pendidik dan tenaga kependidikan
C. Tujuan SD Islam Nurul Fatah

Tujuan SD Islam Nurul Fatah:


a. Meningkatnya iman dan takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa yang
diaktualisasikan pada patuh dan tekunnya melaksanakan ibadah sesuai
dengan ajaran Islam
b. Meningkatnya mutu proses pembelajaran dan layanan bimbingan dan
konseling secara efektif dan efisien.
c. Meningkatnya kedisiplinan warga sekolah (Tenaga Pendidik dan
Kependidikan serta siswa) baik dalam proses pembelajaran, maupun dalam
kegiatan lainnya.
d. Meningkatnya nilai rata-rata akademik pada Penilaian Tengah semester,
Penilian Akhir Semester, Penilaian Kenaikan Kelas, AKM, Ujian Sekolah
setiap tahun
e. Memiliki tim kegiatan olahraga, Hizbul Wathan/ Kepanduan dan seni yang
siap berkompetensi di tingkat kota Bontang .
f. Memiliki warga sekolah yang berakhlak mulia dan berkarakter sesuai
dengan nilai budaya dan karakter bangsa
g. Meningkatnya kompetensi tenaga pendidik dan kependidikan sesuai
standar kompetensi dan kualifikasi pendidik dan tenaga kependidikan.
h. Terwujudnya program sekolah sehat baik fisik maupun nonfisik dengan
memiliki lingkungan yang bersih, indah, dan nyaman
i. Terwujudnya sekolah adiwiyata, sekolah berwawasan lingkungan, dan harmoni
hijau
j. Terwujudnya sekolah MBS (Manajemen Berbasis Sekolah) dengan
pelibatan semua stake holders dalam pengelolaan sekolah sebagai lembaga
pendidikan
1. Terpenuhinya kebutuhan sarana prasarana pendukung pendidikan yang
relevan secara optimal

Mengetahui,                          Bontang, 09 Mei 2022


Kepala Sekolah                           Ketua Komite Sekolah                    Notulis

Setiyoko Waluyo,S.Pd.AUD           Ernawati,S.Pd.AUD                      Aji Devy Wardhatul J


NPK. 020304
DOKUMENTASI RAPAT PENYUSUNAN VISI MISI SD ISLAM NURUL FATAH
VISI MISI SEBELUMNYA

VISI MISI REVISI

Anda mungkin juga menyukai