Anda di halaman 1dari 8

SATUAN ACARA PENYULUHAN (SAP)

HIPERTENSI

Untuk memenuhi tugas


Praktik Klinik Keperawatan Gerontik

Oleh:
NAMA : EVI DAMAYANTI
NIM : P17230191013

KEMENTRIAN KESEHATAN RI POLITEKNIK


KESEHATAN KEMENKES MALANG JURUSAN
KEPERAWATAN PROGRAM STUDI D-III
KEPERAWATAN BLITAR
SATUAN ACARA PENYULUHAN (SAP)

HIPERTENSI

Topik : Hipertensi
Sub topik : Perawatan dan pencegahan hipertensi
Sasaran : Ny. S
Tempat : Jl. Rayung Wulan 4/2 Blitar
Hari/Tanggal : Sabtu, 8 Januari 2022
Waktu : 09.30-10.00 WIB

A. TUJUAN UMUM
Setelah dilakukan penyuluhan kesehatan selama 20 menit diharapkan mampu
melakukan tindakan perawatan dan pencegahan hipertensi.
B. TUJUAN KHUSUS
Setelah diberikan penyuluhan tentang hipertensi pada pasien hipertensi.
Diharapkan pasien dan keluarga mampu:
1. Memahami pengertian hipertensi
2. Memahami pengklasifikasian hipertensi
3. Memahami tanda dan gejala hipertensi
4. Memahami penyebab tekanan darah tinggi
5. Memahami komplikasi akibat hipertensi
6. Memahami pencegahan hipertensi
7. Memahami batasan konsumsi garam setiap harinya
8. Memahami pengobatan tradisional untuk mengatasi hipertensi
C. SASARAN
Lansia dengan hipertensi Kelurahan Blitar Wilayah Kerja Puskesmas Sukorejo
D. MATERI
1. Pengertian hipertensi
2. Klasifikasian hipertensi
3. Tanda dan gejala hipertensi
4. Penyebab tekanan darah tinggi
5. Komplikasi akibat hipertensi
6. Pencegahan hipertensi
7. Batasan konsumsi garam setiap harinya
8. Pengobatan tradisional untuk mengatasi hipertensi
E. METODE
1. Ceramah
2. Tanya Jawab
F. MEDIA
1. Leaflet
G. KRITERIA EVALUASI
1. Evaluasi Struktur
a. Peserta hadir di tempat penyuluhan
b. Penyelenggaraan penyuluhan dilaksanakan di Pustu Kelurahan Blitar
Wilayah Kerja Puskesmas Sukorejo
c. Pengorganisasian penyelenggaraan penyuluhan dilakukan sebelumnya
2. Evaluasi Proses
a. Peserta antusias terhadap materi penyuluhan
b. Tidak ada peserta yang meninggalkan tempat penyuluhan
c. Peserta mengajukan pertanyaan dan menjawab pertanyaan secara
benar
3. Evaluasi Hasil
a. Lansia mengetahui perawatan dan pencegahan hipertensi
dan memiliki keinginan untuk menanamkan kebiasaan pola
hidup sehat diit hipertensi.
b. Jumlah peserta penyuluhan minimal 1 orang.
F. KEGIATAN PENYULUHAN

No. WAKTU KEGIATAN PENYULUHAN KEGIATAN PESERTA


1. 3 menit Pembukaan : - Menjawab salam
- Membuka kegiatan - Mendengarkan dengan
dengan mengucapkan salam seksama
- Memperkenalkan diri - Memperhatikan
- Menjelaskan tujuan dari - Memperhatikan
penyuluhan
- Menyebutkan materi yang akan
diberikan

2. 10 menit Pelaksanaan :
- Menjelaskan pengertian hipertensi - Mendengarkan,
- Menjelaskan pengklasifikasian memperhatikan dan
hipertensi menyimak dengan
- Menjelaskan tanda dan gejala seksama
hipertensi - Bertanya dan
- Menjelaskan penyebab tekanan darah menjawab pertanyaan
tinggi yang diajukan
- Menjelaskan komplikasi akibat
hipertensi
- Menjelaskan pencegahan hipertensi
- Menjelaskan batasan konsumsi
garam setiap harinya
- Memberikan kesempatan pada
peserta untuk bertanya
3. 5 menit Evaluasi : - Menjawab pertanyaan
- Menanyakan kepada peserta tentang
materi yang telah diberikan, dan
reinforcement kepada peserta yang
sudah bisa menjawab pertanyaan.
4. 2 menit Terminasi : - Mendengarkan
- Mengucapkan terimakasih atas - Menjawab salam
peran serta peserta.
- Mengucapkan salam penutup

G. MATERI PENYULUHAN
Tema: Hipertensi (Tekanan darah tinggi)
1. Pengertian hipertensi
Hipertensi (tekanan darah tinggi) adalah gangguan pada system pembuluh
darah yang ditandai dengan meningkatnya tekanan darah ≥140/90 mmHg.
2. Klasifikasian hipertensi
- Tekanan darah normal : ≤130/80 mmHg
- Tekanan darah tinggi ringan : 140-159/90-99 mmHg
- Tekanan darah tinggi sedang : 160-179/100-109 mmHg
- Tekanan darah tinggi berat : 180-209/110-119 mmHg
- Tekanan darah tinggi sangat berat : ≥210/≥120 mmHg
3. Tanda dan gejala hipertensi
a. Sakit kepala
b. Mudah marah
c. Telinga berdenging
d. Mata terasa berat atau pandangan kabur
e. Mudah lelah
f. Susah tidur
g. Terasa sakit ditengkuk
h. Tekanan darah lebih dari normal
4. Penyebab tekanan darah tinggi
a. Gaya hidup tidak sehat
b. Konsumsi garam berlebih
c. Merokok
d. Minum-minuman beralkohol
e. Kurang olahraga
f. Kegemukan
g. Stress/banyak pikiran
5. Komplikasi akibat hipertensi
a. Penebalan dan pengerasan dinding pembuluh darah
b. Penyakit jantung
c. Serangan otak/stroke
d. Penglihatan menurun
e. Gangguan gerakan dan keseimbangan
f. Kerusakan ginjal
g. Kematian
6. Pencegahan hipertensi
a. Menjaga berat badan ideal
b. Memakan makanan yang bergizi
c. Olahraga teratur
d. Mengubah kebiasaan hidup (kurangi merokok, minum kopi)
e. Kurangi makan berlemak tinggi dan tinggi bergaram
f. Kontrol teratur ke puskesmas/ Fasilitas kesehatan
g. Hindari stress
h. Dekatkan diri pada Allah
7. Batasan konsumsi garam setiap harinya
a. Hipertensi ringan : ½ sendok teh per hari
b. Hipertensi sedang : ¼ sendok teh per hari
c. Hipertensi berat : tanpa garam
8. Pengobatan tradisional untuk mengatasi hipertensi
a. Dua buah timun dimakan pagi dan sore atau diparut, diperas, diambil
airnya diminum pagi dan sore.
b. Dua buah belimbing dimakan pagi dan sore atau diparut, diperas dan
diambil airnya diminum pagi dan sore
c. Sepuluh lembar daun salam direbus dalam 2 gelas air sampai
rebusannya tinggal 1 gelas, diminum pagi dan sore hari
d. Sepuluh lembar daun alpukat direbus dalam 2 gelas air sampai airnya
tinggal satu gelas
e. Satu genggam daun seledri ditumbuk dengan sedikit air diperas lalu
diminum pagi dan sore

H. Evaluasi
Menanyakan kepada klien (lansia) beberapa pertanyaan:
1. Apakah yang dimaksud dengan hipertensi?
2. Bagaimana pengklasifikasian hipertensi?
3. Apa sajakah tanda dan gejala hipertensi?
4. Apa penyebab tekanan darah tinggi?
5. Apa komplikasi yang diakibatkan hipertensi
6. Bagaimana pencegahan hipertensi?
7. Berapa banyak takaran konsumsi garam setiap harinya?
8. Bagaimana pengobatan tradisional untuk mengatasi hipertensi?

I. Hasil Evaluasi

Klien (lansia) mengerti dan memahami dengan semua yang telah


disampaikan mengenai hipertensi. Klien (lansia) dapat menjelaskan
mengenai :
1. Pengertian hipertensi
2. Klasifikasian hipertensi
3. Tanda dan gejala hipertensi
4. Penyebab tekanan darah tinggi
5. Komplikasi akibat hipertensi
6. Pencegahan hipertensi
7. Batasan konsumsi garam setiap harinya
8. Pengobatan tradisional untuk mengatasi hipertensi
DAFTAR PUSTAKA

Aris, S. 2007. Mayo Clinic Hipertensi, Mengatasi Tekanan Darah Tinggi. Jakarta: PT
Intisari Mediatam.
Armilawaty. 2007. Hipertensi dan Faktor Resiko Dalam Kajian Epidemiologi. Bagian
Epidemiologi FKM UNHAS http//ridwanamiruddin. com/2007/12/08 hipertensi-
dan-faktor-risikonya-dalam-kajian-epidemiologi/, (online) diakses tanggal 21
Maret 2022
Keleher, H., MacDougall, C., & Murphy, B. 2007. Understanding Health Promotion.
Victoria, Australia : Oxford University Press.
Notoadmodjo, Sukidjo. (2007). Kesehatan Masyarakat Ilmu dan Seni. Renika Cipta :
Jakarta.
Lampiran 1

Anda mungkin juga menyukai