Anda di halaman 1dari 28

Biodiversity

Screening Tool
Panduan Praktis Penapisan
Aspek Keanekaragaman Hayati

Disiapkan Untuk:
PT PLN (Persero)
Divisi HSSE
Jl. Trunojoyo Blk. M-I No.135, RT.6/RW.2,
Melawai, Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI
Jakarta

MARET 24

Disusun oleh: Dr. Adhi Rachmat Hariyadi


Acknowledged by : DIVHSSE

1
Daftar Isi
1 Pendahuluan...................................................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ............................................................................................................................ 1
1.2 Penggunaan Panduan ................................................................................................................ 2
2 Checklist Penapisan ........................................................................................................................... 3
2.1 Kawasan Situs Warisan Dunia .................................................................................................... 3
2.2 Kajian Pengelolaan Lingkungan dan Sosial (IFC PS 1) ................................................................ 3
2.3 Status Kawasan .......................................................................................................................... 4
2.3.1 Kawasan dengan Status Internasional ................................................................................ 5
2.3.2 Kawasan Lindung ................................................................................................................ 5
2.4 Critical Habitat Assessment ....................................................................................................... 8
2.5 Metode Critical Habitat Assessment.......................................................................................... 8
2.5.1 Kriteria 1: Keberadaan Spesies dengan status CR, EN ........................................................ 9
2.5.2 Kriteria 2: Keberadaan spesies endemic .......................................................................... 10
2.5.3 Kriteria 3: Keberadaan Spesies Migrasi & Kongregasi ...................................................... 10
2.5.4 Kriteria 4: Ekosistem Unik ................................................................................................. 11
2.5.5 Kriteria 5: Ekosistem dengan Proses Evolusi Penting ....................................................... 12
2.6 Definisi Habitat dalam Kajian Dampak Lingkungan dan Sosial ................................................ 13
2.6.1 Habitat Alami .................................................................................................................... 13
2.6.2 Habitat Termodifikasi ....................................................................................................... 13
3 Kajian Risiko dan Dampak ............................................................................................................... 15
3.1 Karakterisasi Spesies dan Habitatnya ...................................................................................... 15
3.1.1 Spesies .............................................................................................................................. 15
3.1.2 Ekosistem .......................................................................................................................... 16
3.2 Tingkatan Risiko dan Dampak .................................................................................................. 16
3.3 Analisis Risiko dan Dampak ...................................................................................................... 16
3.3.1 Populasi Spesies ................................................................................................................ 17
3.3.2 Kualitas Ekosistem ............................................................................................................ 18
3.3.3 Tabel Verifikasi.................................................................................................................. 19
4 Skema Mitigasi ................................................................................................................................ 20
i
4.1 Kawasan Lindung ..................................................................................................................... 20
4.2 Habitat termodifikasi (Non-Alami) ........................................................................................... 21
4.2.1 Avoid ................................................................................................................................. 22
4.2.2 Meminimalkan Dampak Negatif ....................................................................................... 23
4.2.3 Restorasi atau Kompensasi atas Dampak ......................................................................... 23
4.3 Habitat Alami ........................................................................................................................... 21
4.3.1 Avoid ................................................................................................................................. 21
4.3.2 Minimize ........................................................................................................................... 21
4.3.3 Offset ................................................................................................................................ 22

ii
iii
1 Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
Panduan ini disusun sebagai panduan praktis bagi PT PLN (Persero) sebagai bagian dari sistem kelola
lingkungan dan sosial (Environmental and Social Management System / ESMF). Panduan ini disusun
berdasarkan kaidah dalam Performance Standard (PS) 6 yang ditetapkan oleh International Finance
Corporation (IFC). Performance Standard ini dapat memenuhi kaidah keberlanjutan yang diterapkan
oleh berbagai Lembaga Internasional seperti Bank Dunia, Asian Development Bank (ADB) dan KfW.
Secara umum alur penapisan pada aspek keanekaragaman hayati ditampilkan dalam Gambar 1 di
bawah ini. Angka yang tertera dalam kontak pada diagram ini merupakan Bab atau Bagian pembahasan
dalam panduan ini.
Gambar 1 Alur penapisan aspek keanekaragaman hayati.

1
1.2 Penggunaan Panduan
Panduan in berisi checklist pertanyaan terkait aspek-aspek yang lazim digunakan dalam penilaian dan
sistem kelola lingkungan menurut IFC. Setiap checklist disertai dengan tabel verifikasi untuk
melanjutkan penilaian berdasarkan tanggapan terhadap pertanyaan dalam checklist tersebut. Tabel
Verifikasi juga memberikan rekomendasi mengenai hal-hal yang perlu diperhatikan (Red Flag), dan
tindak lanjut apa yang disarankan. Silakan ikuti panduan yang ada di dalam tabel verifikasi tersebut.
Perlu diperhatikan bahwa IFC tidak mendukung proyek yang direncanakan untuk dilakukan di area
dengan status:
 Situs Warisan Dunia UNESCO (World Heritage Sites); dan
 Area / lokasi yang sudah ditentukan atau memenuhi syarat berdasarkan kriteria yang digunakan
oleh Alliance for Zero Extinction1.
Panduan ini dirancang untuk dapat digunakan pada tahap awal atau perencanaan proyek, dan panduan
ini dapat digunakan langsung oleh staf PLN yang sudah mendapatkan pelatihan/sudah mempelajari
panduan ini secara seksama. Beberapa tahapan lanjutkan akan memerlukan pendapat dan masukan
dari tenaga ahli yang akan dirinci dalam kerangka acuan kerja yang terpisah dari panduan ini.

1
The Alliance for Zero Extinction (AZE) adalah inisiatif gabungan dari organisasi konservasi keanekaragaman hayati di
seluruh dunia untuk mencegah kepunahan dengan mengidentifikasi and melindungi area-area penting habitat satu atau
beberapa spesies langka, atau terancam punah. Informasi lebih lanjut: www. https://zeroextinction.org/

2
2 Checklist Penapisan
2.1 Kawasan Situs Warisan Dunia
Langkah penapisan awal merupakan penentuan apakah proyek dapat didanai atau tidak, dan ditinjau
dari pertanyaan-pertanyaan berikut ini:
 Apakah area Proyek masuk ke dalam kawasan yang memiliki status Situs Warisan Dunia (World
Heritage Site) dari UNESCO2?
 Apakah area Proyek masuk ke dalam kawasan yang telah ditetapkan untuk dilindungi oleh
Alliance for Zero Extinction (AZE)3?
Tabel Verifikasi:
Bila “YA” pada salah satu atau kedua pertanyaan Red Flag. Proyek tidak dapat didukung dan
di atas didanai berdasarkan standar IFC
Bila “TIDAK” pada semua pertanyaan di atas Lanjutkan ke Bagian 2.2 dan proses penapisan
selanjutnya

Proses penapisan ini dapat dilakukan dengan mengacu kepada beberapa database yang tersedia
seperti:
 Database Global kawasan penting untuk keanekaragaman hayati4; dan
 Database kawasan lindung5.

2.2 Kajian Pengelolaan Lingkungan dan Sosial (IFC PS 1)


Kajian pengelolaan lingkungan hidup dan sosial merupakan bagian dari persyaratan dari Lenders,
maupun untuk memenuhi persyaratan peraturan Pemerintah Repubik Indonesia. Proses penapisan
keanekaragaman hayati dalam panduan ini dan dokumen kajian seperti AMDAL, UKL-UPL, dan/atau
SPPL dapat saling melengkapi.
2.2.1 Informasi Awal tentang Keanekaragaman Hayati
Informasi awal tentang keanekaragaman hayati di lokasi proyek dapat dilakukan melalui informasi yang
tersedia dalam database global di bawah ini:

2
Daftar situs warisan dunia dapat dilihat di: https://whc.unesco.org/en/list/
3
Peta interaktif dapat dilihat di: https://zeroextinction.org/
4
http://www.keybiodiversityareas.org/home
5
https://www.protectedplanet.net/

3
 Tutupan hutan / habitat: Global Forest Watch (http://www.globalforestwatch.org/) atau situs
resmi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan / KLHK
(http://webgis.menlhk.go.id:8080/kemenhut/index.php/id/peta/peta-interaktif);
 Keberadaan dan Sebaran spesies penting:
o IUCN Daftar spesies terancam (https://www.iucnredlist.org/);
o Global Biodiversity Information System (http://www.gbif.org/);
o Integrated Biodiversity Assessment Tool-IBAT (https://www.ibat-alliance.org/); dan
o Kelimpahan spesies: indeks Living Planet (https://livingplanetindex.org/home/index).
 Status ekosistem:
o Ecosystem Integrity Index (https://espace.library.uq.edu.au/view/UQ:f51cace); dan
o IUCN Red List of Ecosystems (https://iucnrle.org/assessments/).
Informasi awal ini dapat digunakan juga dalam kajian rona awal dan kajian habitat kritis (tahap
persiapan/perencanaan proyek), maupun dalam pemantauan dampak dan audit lingkungan pada
tahap operasional dan pemeliharaan.
2.2.2 Pengelolaan Lingkungan dan Sosial
Kajian ini dilakukan berdasarkan informasi awal tentang keanekaragaman hayati, dan dapat
merupakan bagian dari Studi Kelayakan (Feasibility Study) maupun dokumen khusus kajian dampak
lingkungan dan sosial (termasuk AMDAL, atau dokumen kajian lingkungan lainnya). Kajian ini harus
dilengkapi dengan kajian dampak lingkungan dan sosial yang secara valid memuat aspek habitat, flora,
fauna, dan jasa lingkungan. Kajian ini merupakan referensi dari seluruh proses penapisan dalam
panduan ini.
Tabel Verifikasi:

Apakah usulan proyek sudah dilengkapi dengan kajian dampak lingkungan dan sosial?

YA Lanjutkan ke Bagian 2.3.

TIDAK Red Flag. Usulan proyek harus dilengkapi dengan


kajian dampak lingkungan dan sosial yang secara
valid memuat aspek habitat, flora, fauna, dan
jasa lingkungan.

2.3 Status Kawasan


Penapisan terkait status kawasan perlu diperkuat dengan menggunakan analisis spasial / pemetaan.
Cheklist terkait status Kawasan dilakukan untuk mengidentifikasi status kawasan secara internasional
dan nasional. Checklist ini dilakukan dengan melakukan overlay pemetaan (analisis spasial) area proyek
dengan kawasan yang memiliki status internasional, kawasan perlindungan alam (KPA), kawasan suaka
alam (KSA), dan kawasan hutan. Referensi status kawasan menggunakan:
4
 Database kawasan lindung (https://www.protectedplanet.net/) untuk status kawasan di tingkat
nasional;
 Peta Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi untuk kawasan lindung di tingkat provinsi (lintas
Kabupaten); dan
 Peta Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten untuk kawasan lindung di tingkat Kabupaten.
2.3.1 Kawasan dengan Status Internasional
Apakah area Proyek masuk dalam kawasan yang memiliki penetapan internasional (misalnya: RAMSAR,
Biosphere Reserve)?
Tabel Verifikasi

YA Red Flag, Cantumkan stakeholders nasional dan


internasional untuk korespondensi/konsultasi;
Studi Kelayakan proyek perlu diperkuat dengan
kajian dampak dan rencana mitigasi yang Melakukan Critical Habitat Assessment (Sub-bab
melibatkan tenaga ahli internasional (memiliki 0)
pengalaman dengan pengelolaan situs RAMSAR,
Melakukan Impact Assessment (Bab 3) dengan
dan/atau Biosphere Reserve)
dukungan tenaga ahli internasional;
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF)

TIDAK Lanjutkan ke Bagian 2.3.2 mengenai Area Penting


untuk keanekaragaman hayati.

2.3.2 Area Penting untuk Keanekaragaman Hayati


Area ini meliputi area yang memiliki status khusus untuk pelestarian spesies seperti Important
Biodiversity Area (IBA), Tiger Conservation Landscape (TCL), dan area penting lainnya seperti Key
Biodiversity Area (IUCN). Verifikasi area penting ini dilakukan dengan melakukan analisis spasial antara
area proyek dengan area-area penting untuk:
 Berbagai jenis burung berdasarkan Important Biodiversity Area (IBA) berdasarkan database
yang disusun oleh BirdLife (http://datazone.birdlife.org/site/mapsearch);
 Daerah sebaran harimau berdasarkan database dari Global Forest Watch yang dapat diunduh
melalui
https://data.globalforestwatch.org/datasets/04d892c083f54c638228931da081467b_3; dan
 Key Biodiversity Area (https://www.iucn.org/regions/asia).

5
Tabel Verifikasi

Apakah lokasi proyek bersinggungan atau berada pada area-area penting untuk keanekaragaman
hayati?

YA Pada salah satu atau beberapa area penting.Red Flag, Cantumkan stakeholders nasional
dan/atau internasional untuk korespondensi/
Studi Kelayakan proyek perlu diperkuat dengan
konsultasi;
kajian dampak dan rencana mitigasi yang
melibatkan tenaga ahli dengan pengalaman Melakukan Critical Habitat Assessment (Sub-bab
dalam pengelolaan/konservasi keanekaragaman 0)
hayati spesies dan habitatnya
Melakukan Impact Assessment (Bab 3) dengan
dukungan tenaga ahli;
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF)

TIDAK pada semua area penting Lanjutkan ke Bagian 2.3.3 mengenai kawasan
lindung.

2.3.3 Kawasan Lindung


Kawasan lindung dapat dilihat berdasarkan dua kategori yaitu kawasan lindung nasional yang dikelola
oleh pemerintah pusat, dan kawasan lindung yang dikelola oleh pemerintah daerah (Provinsi). Kawasan
lindung dikaji berdasarkan pertanyaan-pertanyaan ini:
 Apakah area Proyek masuk dalam Kawasan Konservasi (Taman Nasional)?
 Apakah area Proyek masuk dalam Kawasan Perlindungan Alam (KPA) dan/atau Kawasan Suaka
Alam (KSA)?
 Apakah area Proyek masuk dalam kawasan lindung setempat (misalnya Taman Hutan Rakyat /
Tahura)?

6
Tabel Verifikasi

YA (area merupakan kawasan konservasi taman Red Flag. Disarankan untuk menghindari
nasional) kawasan taman nasional. Pembangunan tidak
dapat dilakukan, atau terbatas pada infrastruktur
skala kecil (misalnya menara untuk jalur
transmisi) pada zona tertentu pada taman
nasional (zona pemanfaatan). Penggunaan lahan
dilakukan dengan perjanjian kerja sama khusus
antara PLN dengan pengelola taman nasional
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.
Bila kawasan taman nasional tidak dapat
dihindari, dan kerjasama dengan taman nasional
telah disepakati maka Proyek perlu:
Melakukan Critical Habitat Assessment (Sub-bab
0)
Melakukan Impact Assessment (Bab 3);
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF).

YA (area merupakan KPA atau KSA – kawasan Red Flag. Usulan Proyek perlu mengurus
lindung dalam pengelolaan pemerintah pusat) perijinan (misal: ijin pinjam pakai, rekomendasi
kementerian lingkungan hidup dan kehutanan);
Melakukan Critical Habitat Assessment (Sub-bab
0)
Melakukan Impact Assessment (Bab 3);
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF).

YA (area memiliki status khusus untuk Red Flag. Usulan Proyek perlu melakukan Critical
perlindungan dan pelestarian keanekaragaman Habitat Assessment (Sub-bab 0)
hayati)
Melakukan Impact Assessment (Bab 3);
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF).

YA (area merupakan kawasan lindung setempat) Red Flag. Lakukan konsultasi dengan Badan
Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA),

7
serta mengurus perijinan di tingkat Kabupaten
atau provinsi;
Melakukan Critical Habitat Assessment (Sub-bab
0)
Melakukan Impact Assessment (Bab 3);
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF).

TIDAK Lanjutkan ke Bagian 0 tentang Kajian Habitat


Kritis (Critical Habitat Assessment)

2.4 Critical Habitat Assessment


Beberapa pertanyaan terkait Critical Habitat Assessment atau Kajian Habitat Kritis adalah:
 Apakah terdapat spesies langka dengan status CR, EN, dan/atau VU?
 Apakah terdapat spesies endemis dan/atau spesies dengan distribusi terbatas?
 Apakah terdapat spesies migrasi yang memiliki nilai penting secara global?
 Apakah terdapat ekosistem unik, langka, dan/atau terancam?
 Apakah lokasi merupakan habitat yang penting dalam sebuah proses evolusi?
Tabel Verifikasi:

YA pada salah satu atau beberapa pertanyaan di Red Flag, lokasi proyek merupakan Critical
atas Habitat. Lanjutkan ke Bagian 2.5 mengenai
metode Critical Habitat Assessment.

TIDAK pada semua pertanyaan di atas Lanjutkan ke Bagian 2.6 mengenai definisi
habitat.

2.5 Metode Critical Habitat Assessment


Kajian Critical Habitat Assessment (CHA) dilakukan untuk mengidentifikasi kriteria dari setiap area yang
masuk dalam kategori Critical Habitat. Kajian CHA dilakukan melalui tiga langkah berikut ini:
1. Reviu literatur, data sekunder, dan konsultasi dengan para pakar. Tahap ini dilakukan untuk
memperoleh pemahaman awal mengenai kondisi keanekaragaman hayati, karakteristik flora
dan fauna yang ada dari perspektif para pakar dan berbagai pihak. Kerangka acuan kerja untuk

8
pengumpulan data primer / survei lapangan dan verifikasi informasi akan disusun berdasarkan
hasil analisis ini;
2. Pengumpulan data primer dari survei lapangan, dan verifikasi informasi yang tersedia. Tahap
ini dilakukan untuk mengumpulkan data dan informasi yang diperlukan untuk menentukan
kriteria Critical Habitat; dan
3. Penentuan Kriteria Critical Habitat. Tahap ini dilakukan untuk menentukan apakah Proyek
berada di suatu Critical Habitat, dan untuk menentukan langkah mitigasi selanjutnya.
2.5.1 Kriteria 1: Keberadaan Spesies dengan status CR, EN
Keberadaan spesies ini teridentifikasi dari Bagian 0. Critical Habitat Kriteria 1 adalah keberadaan
spesies langka dengan status sangat terancam (Critically Endangered-CR) atau terancam (Endangered-
EN) berdasarkan klasifikasi dari IUCN. Kajian dan verifikasi keberadaan spesies dengan status ini perlu
dibantu oleh tenaga ahli untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan di bawah ini:
 Apakah area merupakan habitat dari 0.5% atau lebih dari populasi global spesies dengan status
EN dan/atau CR, dan memiliki 5 atau lebih individu yang dapat berkembang biak?
 Apakah area merupakan habitat dari populasi spesies dengan status Rentan (VU) yang bilamana
terganggu akan merubah status spesies tersebut menjadi Langka (EN) atau terancam punah
(CR)?
 Apakah area merupakan habitat dari spesies yang dilindungi oleh peraturan Indonesia maupun
regional?
Tabel Verifikasi:

YA pada salah satu atau beberapa dari Red Flag, Lakukan konsultasi intensif dengan
pertanyaan di atas, maka Critical Habitat Kriteria pembuat kebijakan, praktisi konservasi, para
1 pakar keanekaragaman hayati, serta pihak lain
yang relevan untuk menentukan apakah Proyek
dapat dilakukan tanpa menimbulkan dampak
negatif terhadap spesies-spesies dengan status
CR, EN, dan VU;
Melakukan Kajian Risiko dan Dampak (Bab 3);
Menyusun skema mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF) yang dijelaskan dalam Bab 4

TIDAK pada semua pertanyaan di atas Lanjutkan ke 2.5.2 mengenai keberadaan spesies
endemis

9
2.5.2 Kriteria 2: Keberadaan spesies endemis
Critical Habitat Kriteria 2 adalah keberadaan spesies endemis. Spesies endemis ditentukan berdasarkan
kriteria berikut ini:
 Vertebrata dan tumbuhan darat dengan sebaran kurang dari 50.000 km 2;
 Biota laut dengan sebaran kurang dari 100.000 km2; dan
 Biota pantai, sungai, dan biota akuatik lainnya dengan sebaran tidak melebihi 200 Km. Definisi
endemis atau sebaran terbatas juga berlaku untuk spesies yang sebaran globalnya tidak
melebihi 500 Km antara satu lokasi yang dihuni dengan lokasi lainnya.
Kajian spesies endemis perlu dibantu oleh tenaga ahli untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan di
bawah ini:
 Apakah lokasi proyek berada di habitat yang diketahui menampung ≥ 10 % dari populasi global
spesies endemis, dan memiliki 10 atau lebih unit reproduksi / individu yang berkembang biak?
Tabel Verifikasi:

YA pada pertanyaan di atas, maka Critical Habitat Red Flag, Lakukan konsultasi intensif dengan
Kriteria 2 pembuat kebijakan, praktisi konservasi, para
pakar keanekaragaman hayati, serta pihak lain
yang relevan untuk menentukan apakah Proyek
dapat dilakukan tanpa menimbulkan dampak
negatif terhadap spesies-spesies dengan status
endemis tersebut;
Melakukan Impact Assessment (Bab 3);
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF)

TIDAK pada pertanyaan di atas Lanjutkan ke 2.5.3 mengenai spesies migran

2.5.3 Kriteria 3: Keberadaan Spesies Migrasi & Kongregasi


Critical Habitat Kriteria 3 adalah keberadaan spesies migrasi. Definisi target spesies dalam Kriteria 3 ini
adalah:
 Spesies Migran: Spesies yang secara periodik (dan dapat diprediksi) berpindah dari area
geografis satu ke lainnya;
 Spesies Kongregasi:
o Spesies yang membentuk koloni;
10
o Spesies yang berkumpul di satu area untuk berkembang biak, atau untuk kepentingan
lainnya seperti membesarkan anak dan mencari makan;
o Area yang menggunakan area “bottleneck” yang sempit untuk berkumpul, termasuk
dalam proses migrasi;
o Spesies dengan distribusi yang luas, namun berkelompok, di mana individu dalam
jumlah besar dapat ditemukan di satu area;
o Populasi induk yang merupakan sumber penyebaran dari rekrutmen spesies ini di
tempat lain (relevan untuk spesies laut).
Kajian spesies migrasi perlu dibantu oleh tenaga ahli untuk mengidentifikasi keberadaan spesies
berdasarkan pertanyaan di bawah ini:
 Apakah lokasi proyek berada di lokasi yang digunakan oleh ≥ 1 % populasi global spesies migrasi
(burung) secara berkala dan terprediksi?
 Apakah lokasi proyek berada di lokasi yang menampung ≥ 10% dari populasi global saat terjadi
tekanan lingkungan?
Tabel Verifikasi

YA pada salah satu atau semua pertanyaan di Red Flag, Lakukan konsultasi intensif dengan
atas, maka Critical Habitat Kriteria 3 pembuat kebijakan, praktisi konservasi, para
pakar keanekaragaman hayati, serta pihak lain
yang relevan untuk menentukan apakah Proyek
dapat dilakukan tanpa menimbulkan dampak
negatif terhadap spesies-spesies migran /
kongregasi;
Melakukan Impact Assessment (Bab 3);
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF)

TIDAK pada pertanyaan di atas Lanjutkan ke bagian 2.5.4 mengenai ekosistem


unik

2.5.4 Kriteria 4: Ekosistem Unik


Dukungan tenaga ahli diperlukan dalam kajian ini. Critical Habitat Kriteria 4 mencakup keberadaan
ekosistem unik berdasarkan definisi berikut ini:
 Apakah lokasi proyek berada pada area yang luasnya ≥ 5% dari ekosistem yang sesuai dengan
kriteria IUCN untuk status CR atau EN?
11
 Apakah lokasi proyek berada pada ekosistem yang belum dikaji oleh IUCN, namun merupakan
ekosistem penting berdasarkan peraturan nasional maupun konsensus regional (misalnya
gambut)?

Tabel Verifikasi

YA pada salah satu atau semua pertanyaan di Red Flag, Lakukan konsultasi intensif dengan
atas, maka Critical Habitat Kriteria 4 pembuat kebijakan, praktisi konservasi, para
pakar keanekaragaman hayati, serta pihak lain
yang relevan untuk menentukan apakah Proyek
dapat dilakukan tanpa menimbulkan dampak
negatif terhadap ekosistem unik;
Melakukan Impact Assessment (Bab 3);
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF)

TIDAK pada semua pertanyaan di atas Lanjutkan ke Bagian 2.5.5 mengenai proses
evolusi

2.5.5 Kriteria 5: Ekosistem dengan Proses Evolusi Penting


Dukungan tenaga ahli diperlukan dalam kajian ini. Tenaga ahli yang relevan dengan bidang ini dapat
ditemukan dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) di situs web:
http://lipi.go.id/kepakaran/cari?keyword=evolusi. Critical Habitat Kriteria 5 terkait erat dengan adanya
proses evolusi yang berlangsung di suatu lokasi. Keberadaan Kriteria ini perlu melibatkan tenaga ahli
yang kompeten, dan diidentifikasi antara lain melalui pertanyaan di bawah ini:
 Apakah kondisi biofisik lokasi proyek merupakan bagian dari proses evolusi?
 Apakah lokasi proyek merupakan ekoton atau habitat transisi antara dua bioma6 yang
mendorong proses pembentukan spesies?
 Apakah lokasi proyek merupakan pertemuan beberapa jenis tanah yang mendorong pada
pembentukan spesies tumbuhan dengan karakteristik langka atau endemis?
 Apakah lokasi proyek merupakan koridor penghubung antar habitat yang memfasilitasi aliran
gen atau migrasi antar populasi yang terpisah (metapopulasi)?

6
Senft, Amanda (2009). Species Diversity Patterns at Ecotones (Master's thesis). University of North Carolina

12
 Apakah lokasi proyek merupakan ekosistem penting dalam mitigasi dan/atau adaptasi terhadap
perubahan iklim?
Tabel Verifikasi

YA pada salah satu atau semua pertanyaan di Red Flag, Lakukan konsultasi intensif dengan
atas, maka Critical Habitat Kriteria 5 pembuat kebijakan, praktisi konservasi, para
pakar keanekaragaman hayati, serta pihak lain
yang relevan untuk menentukan apakah Proyek
dapat dilakukan tanpa menimbulkan dampak
negatif terhadap ekosistem dengan proses
evolusi penting;
Melakukan Impact Assessment (Bab 3);
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF)

TIDAK pada semua pertanyaan di atas Lanjutkan ke Bagian 2.6 mengenai Definisi
Habitat

2.6 Definisi Habitat dalam Kajian Dampak Lingkungan dan Sosial


Checklist definisi habitat dilengkapi data hasil studi kelayakan dan/atau kajian dampak. Secara umum
habitat dibagi menjadi dua definisi yaitu habitat alami dan termodifikasi (non-alami) dengan definisi
sebagai berikut:
2.6.1 Habitat Alami
Habitat Alami merupakan habitat yang sebagian besar atau seluruhnya merupakan flora dan fauna asli.
Dampak dari aktivitas manusia terhadap kondisi habitat jenis ini sangat minim, atau hampir tidak ada.
Habitat Alami termasuk Kawasan perlindungan alam, Kawasan suaka alam, dan Kawasan lain yang
memiliki fungsi ekologis dan menyediakan jasa lingkungan. Selain hasil kajian dampak lingkungan,
penapisan dalam aspek habitat alami perlu dilengkapi dengan analisis spasial / pemetaan. Checklist
Habitat Alami dilakukan berdasarkan overlay peta lokasi proyek dengan Key Biodiversity Area, dan
kawasan perlindungan daerah berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah maupun Rencana Zonasi
Wilayah Pesisir dan Pulau-pulau Kecil.
2.6.2 Habitat Termodifikasi
Habitat termodifikasi (non-alami) merupakan habitat yang Sebagian besar atau seluruhnya berisi flora
dan fauna yang bukan asli (introduksi dari daerah lain). Dampak dari aktivitas manusia terhadap kondisi

13
habitat dan fungsi ekologis terlihat nyata. Habitat termodifikasi ini termasuk area perkebunan,
persawahan, hutan tanaman industri, dan area reklamasi.

Tabel verifikasi:

Area merupakan tipe Habitat Termodifikasi / Lanjutkan ke Bagian 4.3 mengenai skema mitigasi
Non-alami untuk habitat termodifikasi

Area merupakan tipe Habitat Alami Lanjutkan ke Bab 3 Mengenai Kajian Risiko dan
Dampak

14
3 Kajian Risiko dan Dampak
Kajian risiko dan dampak dapat menjadi bagian dari dokumen AMDAL, Kajian dampak lingkungan,
maupun kajian tersendiri (misalnya Critical Habitat Assessment) yang disyaratkan oleh Lembaga donor
atau Lembaga peminjam (Lenders). Kajian risiko dan dampak perlu dilakukan dengan dukungan tenaga
ahli yang kompeten di bidang ekologi dan/atau kajian dampak lingkungan. Kajian risiko dan dampak
perlu mempertimbangkan dampak langsung maupun dampak tidak langsung terhadap
keanekaragaman hayati yang berada di lokasi proyek.

3.1 Karakterisasi Spesies dan Habitatnya


Karakterisasi spesies dan habitatnya, serta ekosistem penting yang berada di lokasi proyek perlu
dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut:
 Konsultasi dengan tenaga ahli atau praktisi;
 Studi awal berdasarkan data sekunder; dan
 Studi yang dilakukan berdasarkan data primer (bagian dari studi AMDAL, kajian dampak, atau
Critical Habitat Assessment).
3.1.1 Spesies
Keberadaan spesies tertentu di lokasi proyek (identifikasi di Bagian 0 mengenai Critical Habitat
Assessment) merupakan salah satu aspek penting dalam proses screening (penapisan) atas
keanekaragaman hayati yang berada di sebagian atau keseluruhan lokasi proyek. Spesies yang menjadi
fokus dalam kajian risiko dan dampak adalah:
 Spesies langka dengan status terancam punah (Critically Endangered-CR) maupun terancam
(Endangered-EN);
 Spesies dengan status Vulnerable (VU);
 Spesies endemis, atau spesies yang memiliki sebaran geografis terbatas; dan
 Spesies migrasi.
Bila terdapat spesies yang menjadi fokus kajian risiko, maka Kajian Habitat Kritis (Critical Habitat
Assessment – CHA di Sub-bab 0) perlu dilakukan. Parameter yang digunakan dalam kajian risiko dan
dampak adalah tingkat kemunculan/kehadiran spesies di lokasi proyek, dan populasi (kepadatan atau
jumlah kelompok/individu yang berada di lokasi proyek). Parameter ini didapat berdasarkan data
sekunder dan primer. Metode pengambilan data primer terdiri dari:
 Interviu dengan masyarakat setempat untuk mempelajari keberadaan spesies; dan
 Observasi lapangan dengan metode pengamatan yang disesuaikan untuk masing-masing
spesies.

15
Parameter dalam karakterisasi spesies ini digunakan dalam kuantifikasi ataupun melakukan kajian
dampak proyek terhadap konteks keberadaan spesies tersebut (analisis kualitatif).
3.1.2 Ekosistem
Selain dari habitat yang digunakan oleh spesies-spesies yang menjadi fokus dalam kajian risiko dan
dampak, beberapa ekosistem juga mendapatkan perhatian dalam kajian ini. Kriteria Critical Habitat
telah mengidentifikasi ekosistem yang terdiri dari:
 Ekosistem Unik; dan
 Ekosistem penunjang proses evolusi.
Definisi dari kedua jenis ekosistem ini telah dijelaskan dalam bagian 2.5.4 dan 2.5.5 pada Panduan ini.
Oleh karena itu, kajian risiko dan dampak terhadap jenis-jenis ekosistem ini (bila terdapat di lokasi
proyek, lakukan Kajian Critical Habitat Assessment di Sub-bab 0) juga perlu dilakukan sebagai bagian
dari proses penyusunan langkah mitigasi.

3.2 Tingkatan Risiko dan Dampak


Tingkatan risiko dan dampak dilakukan menggunakan analisis berdasarkan peluang terjadinya risiko,
serta tingkat keparahan dampak yang muncul bila risiko tersebut terjadi. Secara umum, tingkatan risiko
dan dampak dapat menggambarkan tingkatannya berdasarkan perangkat kualitatif mulai dari
tingkatan rendah sampai tingkatan yang harus dihindari. Kriteria tingkatan tersebut dirangkum dalam
matriks risiko dalam Tabel 1 di bawah ini.
Tabel 1 Matriks risiko untuk mendefinisikan tingkatan risiko dan dampak.

Matriks Risiko / Dampak


Peluang terjadi
Tidak Berarti Kecil Sedang Parah Kritis

Sangat Mungkin Rendah Medium Tinggi Sangat Tinggi Hindari

Mungkin Rendah Medium Tinggi Tinggi Sangat Tinggi

Moderat Rendah Rendah Medium Tinggi Tinggi

Kemungkinan kecil Rendah Rendah Rendah Medium Medium

Tidak mungkin Rendah Rendah Rendah Rendah Rendah

3.3 Analisis Risiko dan Dampak


Analisis risiko dan dampak dilakukan secara kuantitatif (bila memungkinkan), atau secara kualitatif
dengan mempertimbangkan konteks keanekaragaman hayati dengan dampak potensial dari Proyek.
Kajian kualitatif dapat dilakukan dengan acuan pada dampak tipikal ketenagalistrikan, khususnya pada

16
dampak terhadap flora, fauna, ekosistem, dan spesies/habitat yang terancam punah 7. Kuantifikasi
dapat dilakukan dengan menggunakan luas (ha) area yang terdampak berdasarkan kategori pada
dampak tipikal ketenagalistrikan. Analisis dapat dilakukan berdasarkan data sekunder (dari sumber
yang kredibel berupa data dari jurnal ilmiah, konvensi internasional, maupun publikasi badan
konservasi internasional seperti IUCN) maupun data primer. Parameter keanekaragaman hayati yang
digunakan dalam analisis risiko dan dampak dijelaskan dalam bagian-bagian di bawah ini.
3.3.1 Populasi Spesies
Populasi spesies erat kaitannya dengan Critical Habitat kriteria 1, 2, dan 3 dengan spesies target yang
terdiri dari:
 Spesies dengan status CR, EN, dan VU untuk Kriteria 1;
 Spesies endemis / sebaran terbatas untuk Kriteria 2; dan
 Spesies migran atau kongregasi untuk Kriteria 3.
Analisis kuantitatif populasi spesies dilakukan untuk mempelajari keberadaan spesies ini di lokasi
proyek.
3.3.1.1 Analisis kualitatif
Dilakukan dengan melakukan identifikasi keberadaan spesies target berdasarkan data sekunder seperti
laporan survei, kajian ilmiah / akademis, dan laporan monitoring. Analisis kualitatif dapat juga
dilakukan berdasarkan data primer berupa informasi dari masyarakat setempat yang dikumpulkan
melalui interviu dan/atau kuesioner. Analisis kualitatif akan terbatas pada konfirmasi keberadaan
spesies target, serta sebaran indikatifnya. Analisis kualitatif mengenai sebaran suatu spesies
merupakan dasar bagi penentuan lokasi survei / sampling untuk mengambil data primer yang
diperlukan dalam analisis kuantitatif.
3.3.1.2 Analisis Kuantitatif
Analisis kuantitatif populasi target spesies dilakukan untuk mengetahui parameter populasi per satuan
upaya survei. Satuan upaya survei dapat berupa Panjang transek (dalam m), luas wilayah survei (grid
atau sabuk), atau jumlah waktu pengamatan (jumlah hari atau jam pengamatan). Berdasarkan satuan
upaya survei tersebut, parameter yang dapat digunakan untuk menentukan populasi spesies terdiri
dari:
 Kepadatan berdasarkan tanda-tanda keberadaan spesies target per satuan upaya survei.
Parameter ini menunjukkan intensitas penggunaan habitat (area) oleh spesies target;
 Kepadatan berdasarkan temuan langsung. Parameter ini menunjukkan kepadatan atau jumlah
individu per satuan upaya survei;

7
Sumber: Pedoman Tinjauan Teknis USEPA Vol. 1 (Tabel E-1, hlm. 68-70).

17
 Estimasi jumlah populasi berdasarkan metode yang lazim digunakan seperti: point count (visual
atau suara), capture-mark-recapture (camera trap), sensus (flora), dan pemodelan spasial
(flora).
Analisis dampak terkait populasi spesies antara diarahkan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan di
bawah ini:
 Dampak langsung proyek terhadap populasi. Apakah proyek akan mengakibatkan berkurangnya
populasi akibat kematian, penangkapan, ataupun berpindahnya spesies ke tempat lain;
dan/atau
 Dampak tidak langsung. Apakah proyek akan membuka akses yang dapat mengancam
kehidupan spesies (misalnya: terbukanya jalan bagi pemburu liar, dan terbukanya jalan yang
mempermudah perdagangan satwa liar ilegal).
3.3.2 Kualitas Ekosistem
Kualitas habitat dapat dikaji berdasarkan beberapa pertanyaan di bawah ini:
 Dampak terhadap habitat. Apakah proyek akan berdampak pada aspek ekologis lainnya seperti:
o Hilangnya habitat berupa deforestasi, degradasi, dan/atau berkurangnya (atau
hilangnya) habitat bagi spesies penting;
o Terjadinya fragmentasi tutupan hutan;
o Introduksi spesies invasif yang berpotensi untuk mengancam spesies setempat;
dan/atau
o Mendorong pemanfaatan sumber daya alam secara berlebihan;
 Apakah proyek berpotensi untuk berdampak negatif terhadap hidrologi berupa:
o Perubahan tata air, baik air permukaan maupun bawah tanah (ekosistem akuatik);
dan/atau
o Mengakibatkan ketidakseimbangan ekologis yang mengakibatkan peningkatan alga,
dan/atau menurunnya kadar oksigen dalam air (ekosistem akuatik).
 Menimbulkan polusi / kontaminasi bahan berbahaya ke lingkungan.
 Dampak terhadap aspek sosial ekonomi. Apakah proyek berpotensi untuk memberikan dampak
terhadap aspek sosial, ekonomi, dan budaya masyarakat setempat;
 Dampak terhadap jasa lingkungan. Apakah proyek berpotensi untuk memberikan dampak
terhadap kelas-kelas jasa lingkungan di bawah ini:
o Provisioning Services: Memberikan dampak terhadap kualitas dan kuantitas sumber
daya alam yang dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar (misalnya buah-buahan,
makanan, bahan bakar/kayu, atau obat-obatan);
o Regulating Services: Memberikan dampak terhadap pemenuhan kebutuhan dasar
kehidupan seperti kualitas dan kuantitas (debit) air maupun udara, yang digunakan
untuk berbagai kepentingan (seperti pertanian, air bersih, perlindungan dari bencana

18
alam, maupun energi), serta mempertahankan fungsi ekosistem di dalam dan di hilir dari
area proyek;
o Cultural Services: Memberikan dampak terhadap aspek sosial budaya, pengembangan
pengetahuan, termasuk obyek wisata alam yang sudah ataupun akan dimanfaatkan oleh
masyarakat setempat; dan/atau
o Supporting Services: Memberikan dampak terhadap proses alami yang terjadi di
ekosistem seperti fotosintesis, siklus nutrien, pembentukan tanah, dan siklus air.
Hasil kajian yang dilakukan tenaga ahli diperlukan untuk menjawab butir-butir di atas, serta untuk
melakukan kajian (kualitatif, kuantitatif, ataupun expert judgement) serta mengelompokkan dampak
berdasarkan peluang terjadinya dampak, serta tingkat kerusakan/dampak negatif yang ditimbulkannya
(Berdasarkan matriks pada Tabel 1).
3.3.3 Tabel Verifikasi
Berikut tabel verifikasi yang dapat digunakan dalam analisis risiko dan dampak:

YA pada salah satu atau beberapa bagian di atas Red Flag, Proyek berpotensi untuk menimbulkan
dampak (skala didefinisikan dalam kajian risiko
dan dampak);
Menyusun rencana mitigasi (Safeguards) dalam
Environmental and Social Management
Framework (ESMF) – Bab 4 mengenai skema
mitigasi

TIDAK pada semua bagian di atas Proses penapisan Selesai, Proyek dilanjutkan
sesuai rencana

19
4 Skema Mitigasi8
Skema mitigasi ini dikenal juga dengan istilah Safeguard, dimana dampak negatif yang diidentifikasi
dalam Bab 3 ditanggapi dengan Menyusun langkah-langkah untuk menghindari atau mengurangi
dampak negatif tersebut. Skema mitigasi dapat dibagi menjadi dua jenis yaitu:
 Kerangka kerja mitigasi dampak lingkungan dan sosial (Environmental and Social Management
Framework – ESMF) yang merupakan pendekatan umum; dan
 Rencana mitigasi dampak lingkungan dan sosial (Environmental and Social Management Plan)
yang merupakan pendekatan detail yang dilengkapi dengan langkah-langkah yang perlu
dilakukan untuk menghindari atau memitigasi dampak negatif.
Skema mitigasi perlu disusun oleh tenaga ahli yang berpengalaman, sehingga pendekatan umum dan
juga langkah-langkah mitigasi dapat dirancang dengan tepat, dan sistematis sesuai dengan risiko dan
dampak potensial yang telah diidentifikasi sebelumnya.

4.1 Kawasan Lindung


Proyek perlu mendapatkan ijin-ijin terkait penggunaan kawasan lindung sesuai dengan peraturan yang
berlaku. Ijin untuk kawasan lindung yang berada di bawah pengelolaan pemerintah pusat harus
didapatkan di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Ijin untuk kawasan lindung yang berada
di bawah pengelolaan Provinsi harus didapatkan di Dinas Kehutanan Provinsi.
Tabel Verifikasi:
Apakah ijin penggunaan kawasan sudah didapatkan?
YA Lanjutkan penapisan ke Bagian 4.3 (Habitat non-
alami) atau Bagian 4.2 (Habitat Alami)
tergantung hasil identifikasi pada Sub-bab 2.3)
TIDAK Pengurusan ijin dan/atau Perjanjian Kerja Sama
perlu diselesaikan

8
Asumsi: Hydropower, jalur distribusi, geothermal, wind turbine, dan surya

20
4.2 Habitat Alami
Skema mitigasi untuk proyek yang berada di habitat alami berkenaan dengan:
 Hasil kajian Critical Habitat Assessment:
o Populasi spesies dengan status CR, EN, dan VU;
o Populasi spesies endemis;
o Populasi spesies migran; dan
o Tipe ekosistem (ekosistem penting dan keberadaan proses evolusi).
 Status kawasan tersebut:
o Status internasional; atau
o Kawasan lindung
4.2.1 Avoid
Tambahan parameter dari critical habitat assessment berupa kondisi ekosistem unik, dan/atau kondisi
ekosistem dengan proses evolusi di dalamnya.
Tabel Verifikasi:
Apakah desain proyek dapat diubah untuk menghindari area yang merupakan habitat spesies kunci,
kondisi ekosistem unik, dan ekosistem dengan proses evolusi?
YA Proses penapisan selesai, revisi pada Detailed
Engineering Design (DED) proyek
TIDAK Pertimbangkan opsi untuk meminimalisir
dampak negatif (Bagian 4.2.2)

4.2.2 Minimize
Tambahan parameter dari critical habitat assessment berupa kondisi ekosistem unik, dan/atau kondisi
ekosistem dengan proses evolusi di dalamnya.
Tabel Verifikasi:
Apakah populasi spesies kunci, kondisi ekosistem unik, dan ekosistem dengan proses evolusi tidak
terdampak secara signifikan (risiko dan dampak yang teridentifikasi dari Bab 3 tidak terjadi, atau
terjadi dengan keparahan yang lebih kecil)
YA Langkah mitigasi dipertahankan / ditingkatkan
TIDAK, dampak yang terjadi sama atau lebih Pertimbangkan opsi untuk restorasi atau offset
besar dari hasil kajian risiko dan dampak (Bagian 4.2.3)

21
4.2.3 Offset
Tambahan parameter dari critical habitat assessment berupa kondisi ekosistem unik, dan/atau kondisi
ekosistem dengan proses evolusi di dalamnya.
Tabel Verifikasi:
Apakah populasi spesies kunci, kondisi ekosistem unik, dan ekosistem dengan proses evolusi sama
atau mendekati tingkat sebelum proyek dilaksanakan/tidak ada penurunan nilai keanekaragaman
hayati (no net loss)?
YA Langkah mitigasi dipertahankan / ditingkatkan
TIDAK, dampak yang terjadi lebih kecil dari hasil Kembali ke langkah untuk meminimalisir dampak
kajian risiko dan dampak dalam Bagian 4.2.2
TIDAK, dampak yang terjadi sama atau lebih Red Flag. Skema Mitigasi tidak berhasil. Perlu
besar dari hasil kajian risiko dan dampak evaluasi dan revisi berdasarkan pengalaman
dalam penerapannya. Proyek perlu
mengalokasikan dana untuk melakukan langkah-
langkah yang disampaikan pada Bagian 4.3.3
berupa restorasi, ataupun kompensasi atas
dampak (berdasarkan hasil valuasi)

4.3 Habitat termodifikasi (Non-Alami)


Skema mitigasi untuk proyek yang berada di habitat non-alami berkenaan dengan:
 Hasil Critical Habitat Assessment:
o Populasi spesies dengan status CR, EN, dan VU (Critical Habitat Assessment);
o Populasi spesies endemis; dan
o Populasi spesies migran.
 Status kawasan tersebut:
o Status internasional; atau
o Kawasan Lindung
4.3.1 Avoid
Langkah untuk menghindari dampak negatif proyek pada habitat non-alami adalah dengan
menghindari area yang diketahui sebagai habitat yang dihuni oleh populasi spesies penting (hasil
analisis kualitatif dan kuantitatif dalam critical habitat assessment). Hal ini dapat dilakukan dengan
merubah desain proyek misalnya memindahkan infrastruktur pembangkit listrik, jalur distribusi,
maupun infrastruktur penunjang lainnya ke area yang bukan merupakan habitat spesies kunci.

22
Tabel Verifikasi:
Apakah desain proyek dapat diubah untuk menghindari area yang merupakan habitat spesies kunci?
YA Proses penapisan selesai, revisi pada Detailed
Engineering Design (DED) proyek
TIDAK Pertimbangkan opsi untuk meminimalisir
dampak negatif atau meningkatkan dampak
positif

4.3.2 Meminimalkan Dampak Negatif


Dampak negatif dapat diminimalisir dengan beberapa strategi umum seperti:
 Memastikan infrastruktur tidak mengganggu dan/atau merubah pola pergerakan spesies kunci
(lintasan, ruang jelajah, persinggahan, sumber pakan, air, mineral, dan perilaku berkembang
biak);
 Memastikan tidak terjadi peningkatan ancaman terhadap spesies kunci, misalnya dengan
menjaga akses masuk dan jalan proyek dari pemburu; dan
 Peningkatan kesadartahuan terkait keanekaragaman hayati kepada masyarakat di sekitar
proyek.
Efektivitas dari langkah mitigasi ini memerlukan data rona awal berupa hasil critical habitat assessment.
Data rona awal ini akan dibandingkan dengan data pemantauan tahunan menggunakan parameter
yang sama dengan parameter yang digunakan dalam critical habitat assessment.
Tabel Verifikasi:
Apakah populasi spesies kunci tidak terdampak secara signifikan (risiko dan dampak yang
teridentifikasi dari Bab 3 tidak terjadi, atau terjadi dengan keparahan yang lebih kecil)
YA Langkah mitigasi dipertahankan / ditingkatkan
TIDAK, dampak yang terjadi sama atau lebih Pertimbangkan opsi untuk restorasi atau
besar dari hasil kajian risiko dan dampak kompensasi atas dampak (Bagian 4.3.3).

4.3.3 Restorasi atau Kompensasi atas Dampak


Bila hasil monitoring menunjukkan bahwa dampak negatif dari proyek terjadi secara nyata terhadap
populasi spesies kunci, maka langkah restorasi atau kompensasi atas dampak (Offset) perlu dilakukan.
Restorasi atau ofset perlu dilandasi dengan kajian dampak secara kuantitatif (misalnya jumlah populasi
spesies kunci), dan perkiraan nilai ekonomis dari dampak tersebut. Kajian ini perlu dilakukan dengan
bantuan tenaga ahli yang berpengalaman di bidang valuasi sumber daya alam. Setelah dampak dapat
diketahui secara kuantitatif, maka langkah yang dapat dilakukan adalah:

23
 Melakukan restorasi melalui proses re-introduksi untuk mengembalikan jumlah populasi
spesies kunci ke tingkat yang sama, atau mendekati tingkat sebelum proyek dilakukan; atau
 Mengalokasikan pendanaan untuk mempertahankan populasi yang tersisa, atau melakukan
upaya peningkatan populasi secara eksitu (bila memungkinkan).
Tingkat keberhasilan restorasi ataupun ofset perlu ditentukan dengan membandingkan nilai awal (hasil
kajian rona awal) dengan hasil capaian restorasi/ofset menggunakan parameter yang sama atau setara.
Tabel Verifikasi:
Apakah populasi spesies kunci sama atau mendekati tingkat sebelum proyek dilaksanakan?
YA Langkah mitigasi dipertahankan / ditingkatkan
TIDAK, dampak yang terjadi lebih kecil dari hasil Kembali ke langkah untuk meminimalisir dampak
kajian risiko dan dampak dalam Bagian 4.3.2
TIDAK, dampak yang terjadi sama atau lebih Red Flag. Skema Mitigasi tidak berhasil. Perlu
besar dari hasil kajian risiko dan dampak evaluasi dan revisi berdasarkan pengalaman
dalam penerapannya.

24

Anda mungkin juga menyukai