Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN

PEMBELAJARAN ( RPP )

Satuan Pendidikan : SD/MI .....................


Kelas / Semester : IV (Empat) / 1
Tema 2 : Selalu Berhemat Energi
Sub Tema 2 : Manfaat Energi
Pembelajaran : 1
Alokasi Waktu : 1 Hari

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah mengamati gambar dan membaca teks petunjuk tertulis, siswa mampu
mempraktikkannya untuk membuat produk (kipas) dengan langkah yang benar.
2. Setelah berdiskusi, siswa mampu menyajikan teks petunjuk tertulis tentang cara
membuat kipas dengan tepat.
3. Dengan pengamatan, siswa mampu mengidentifikasi manfaat perubahan bentuk
energi dalam kehidupan sehari-hari dengan tepat.
4. Setelah pengamatan, siswa mampu menyajikan laporan hasil pengamatan
tentang berbgai perubahan bentuk energi dalam kehidupan sehari-hari dengan
sistematis.
5. Dengan diskusi dan pemecahan masalah, siswa mampu mengidentifikasi sumber
daya alam dan pemanfaatannya dengan tepat.
6. Dengan diskusi dan pemecahan masalah, siswa mampu menyajikan hasil
identifikasi sumber daya alam dan pemanfaatannya dalam bentuk tulisan dengan
sistematis.

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan ◾ Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa berdo’a 10 menit
menurut agama dan keyakinan masing-masing.
Religius
◾ Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi lembar
kehadiran dan memeriksa kerapihan pakaian, posisi dan
tempat duduk disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran.
◾ Menginformasikan tema yang akan dibelajarkan yaitu tentang
”Selalu Berhemat Energi”.
◾ Guru menyampaikan tahapan kegiatan yang meliputi kegiatan
mengamati, menanya, mengeksplorasi,
mengomunikasikan dan menyimpulkan.

Inti  Siswa diingatkan kembali materi tentang berbagai sumber 35 Menit


energi pada pembelajaran sebelumnya. (Mengamati) X 30 JP
 Sebagai kegiatan pembuka, siswa secara berpasangan dapat
diminta untuk menceritakan kembali pemahaman
mereka tentang beberapa jenis sumber energi yang telah
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
dipelajari. (Mengkomunikasikan)
 Siswa diminta untuk menuliskan beragam benda elektronik di
rumah yang menggunakan energi listrik dan seberapa sering
menggunakan benda-benda tersebut. (Mengumpulkan data)
 Siswa secara berpasangan saling mendiskusikan jawaban.
(Mengkomunikasikan)
 Siswa membaca teks singkat yang berisi himbauan untuk
melakukan hemat energi.
 Siswa membuat kipas kertas berdasarkan teks petunjuk tulis dan
petunjuk gambar/visual yang tersedia. (Mengekplorasi)
 Siswa saling membandingkan kipas buatan mereka untuk
mengidentifikasi perbedaannya. Critical Thinking and
Problem Solving
 Siswa menuliskan cara pembuatan satu jenis kipas yang berbeda
dengan miliknya.(Mengkomunikasikan)
 Siswa mengamati gambar beragam aktifitas, dan mengidentifikasi
sumber energi dan perubahan bentuk energi yang terjadi.
(Mengamati)
 Siswa menuliskan dalam tabel yang tersedia. Mandiri
 Siswa melakukan percobaan berdasarkan teks petunjuk yang
tersedia. Creativity and Innovation
 Siswa menganalisis kondisi yang terjadi dan
mengidentifikasi penyebabnya. (Menganalisa)
 Siswa menuliskan hasil analisis berdasarkan fakta.
 Siswa menuliskan laporan berdasarkan hasil percobaan.
 Jika percobaan gagal, siswa mengidentifikasi faktor penyebab
dan solusinya, dan menuliskannya.
 Siswa membaca senyap teks tentang beberapa jenis tanaman obat
sebagai bagian dari sumber daya alam yang dimiliki bangsa
Indonesia. Literasi
 Siswa menemukan informasi tentang beberapa jenis sumber daya
alam, manfaat, dan tempat pemasarannya. Mandiri
 Siswa menuliskan informasi dalam tabel yang tersedia.

Penutup ◾ Bersama-sama siswa membuat kesimpulan / rangkuman hasil 15 menit


belajar selama sehari Integritas
◾ Bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari (untuk
mengetahui hasil ketercapaian materi)
◾ Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk
menyampaikan pendapatnya tentang pembelajaran yang
telah diikuti.
◾ Melakukan penilaian hasil belajar
◾ Mengajak semua siswa berdo’a menurut agama dan
keyakinan masing-masing (untuk mengakhiri kegiatan
pembelajaran) Religius

C. PENILAIAN (ASESMEN)
Penilaian terhadap materi ini dapat dilakukan sesuai kebutuhan guru yaitu dari pengamatan
sikap, tes pengetahuan dan presentasi unjuk kerja atau hasil karya/projek dengan rubric
penilaian.
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah : ..................................
Mata Pelajaran : ...................................
Kelas/Semester : ...................................
Alokasi Waktu : ...................................

A. Standar Kompetensi
B. Kompetensi Dasar
C. Indikator
D. Tujuan Pembelajaran:
E. Materi Pembelajaran
F. Model/Metode Pembelajaran
G. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran
 Kegiatan Awal :
-
-
 Kegiatan Inti :
-
-
 Kegiatan Akhir :
-
-
G. Sumber Belajar
H. Penilaian

Penilaian
Indikator Pencapaian Kompetensi
Bentuk
Teknik Instrumen/ Soal
Instrumen

Mengetahui, …….……..,…………………20…….
Kepala SD/MI ……………………… Guru Mata Pelajaran.

(_______________________) (_______________________)
NIP : NIP :
Analisis RPP 1 Lembar dan RPP KTSP :

1. Pada Kop RPP KTSP tidak ada Tema, Sub tema,


Pembelajaran Ke- karena pada RPP KTSP masih terdapat
1 Mata Pelajaran sedangkan pada RPP K13 ada karena
bersifat Tematik

2. Standar Kompetensi, Kompetensi Dasar, dan Indikator


pada KTSP ada sedangkan pada K13 tidak ada karena
RPP K13 yang 1 Lembar sudah dipersingkat hingga
dimulai langsung dari tujuan pembelajaran

3. Materi dan Metode dalam susunan RPP K13 tidak ada


sedangkan pada RPP KTSP ada.

4. Untuk kegiatan inti pun berbeda antara RPP K13 dan RPP
KTSP

Kelebihan KTSP :
 Mendorong terwujudnya otonomi sekolah dalam penyelenggaraan
pendidikan.
 Mendorong para guru, kepala sekolah, dan pihak manajemen sekolah untuk
semakin meningkatkan kreativitasnya dalam penyelenggaraan program-
program pendidikan.
 KTSP memungkinkan bagi setiap sekolah untuk menitikberatkan dan
mengembangkan mata pelajaran tertentu yang aspektabel bagi kebutuhan
siswa.
 KTSP akan mengurangi beban belajar siswa yang sangat padat dan
memberatkan kurang lebih 20%.
 KTSP memberikan peluang yang lebih luas kepada sekolah-sekolah plus
untuk mengembangkan kurikulum sesuai dengan kebutuhan.
Kekurangan KTSP :
 Kurangnya SDM yang diharapkan mampu menjabarkan KTSP pada
kebanyakan satuan pendidikan yang ada
 Kurangnya ketersediaan sarana dan prasarana pendikung sebagai
kelengkapan dari pelaksanaan KTSP
 Masih banyak guru yang belum memahami KTSP secara Komprehensif baik
konsepnya, penyusunanya maupun prakteknya di lapangan
 Penerapan KTSP yang merokomendasikan pengurangan jam pelajaran akan
berdampak berkurangnya pendapatan guru.
Kelebihan Kurikulum 2013 :
Lebih menekankan pada pendidikan karakter. Selain kreatif dan inovatif, pendidikan
karakter juga penting yang nantinya terintegrasi menjadi satu. Misalnya, pendidikan
budi pekerti luhur dan karakter harus diintegrasikan kesemua program studi.

 Asumsi dari kurikulum 2013 adalah tidak ada perbedaan antara anak desa
atau kota. Seringkali anak di desa cenderung tidak diberi kesempatan untuk
memaksimalkan potensi mereka.

 Merangsang pendidikan siswa dari awal, misalnya melalui jenjang pendidikan


anak usia dini.

 Kesiapan terletak pada guru. Guru juga harus terus dipacu kemampuannya
melalui pelatihan-pelatihan dan pendidikan calon guru untuk meningkatkan
kecakapan profesionalisme secara terus menerus.

Kekurangan Kurikulum 2013 :


Pemerintah seolah melihat semua guru dan siswa memiliki kapasitas yang sama
dalam kurikulum 2013. Guru juga tidak pernah dilibatkan langsung dalam proses
pengembangan kurikulum 2013.

 Tidak ada keseimbangan antara orientasi proses pembelajaran dan hasil


dalam kurikulum 2013. Keseimbangan sulit dicapai karena kebijakan ujian
nasional (UN) masih diberlakukan.

 Pengintegrasian mata pelajaran IPA dan IPS dalam mata pelajaran Bahasa
Indonesia untuk jenjang pendidikan dasar tidak tepat, karena rumpun ilmu
pelajaran-pelajaran tersebut berbeda.
Tugas Individu
M.K Strategi Pembelajaran SD

Nama : Angelina Aprillia Tupan


NIM : 202048002
Kelas/Semester : D/4

PRODI PGSD
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS PATTIMURA
AMBON

Anda mungkin juga menyukai