Anda di halaman 1dari 11

Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia p–ISSN: 2541-0849

e-ISSN: 2548-1398
Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022

PENGARUH CELEBRITY ENDORSEMENT, KUALITAS PRODUK, DAN


PERSEPSI HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MS
GLOW (DI TOKO ASA BEAUTY MS GLOW SEMARANG)

Nurul Dwi Pradika, Mulyo Budi Setiawan


Universitas Stikubank Semarang, Indonesia
Email: nuruldwipradika88@gmail.com, mulyobudisetiawan@gmail.com

Abstrak
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh celebrity endorsement,
kualitas produk, dan persepsi harga terhadap keputusan pembelian produk Ms Glow
studi ini dilakukan kepada konsumen produk Ms Glow Toko Asa Beauty di
Semarang. Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel metode
accidential sampling. Jumlah responden yang ditentukan untuk penelitian ini
sebanyak 125 orang. Dengan dibantu program statistika SPSS versi 16.0 dapat
diketahui hubungan antar variabel menggunakan analisis regresi linier berganda.
Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa, yang pertama variabel
celebrity endorsement berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan
pembelian, kedua variabel kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan
terhadap keputusan pembelian, ketiga variabel persepsi harga berpengaruh positif
dan signifikan terhadap keputusan pembelian.

Kata kunci: celebrity endorsement; kualitas produk; persepsi harga; keputusan


pembelian

Abstract
The purpose of this study was to discover the impact of celebrity endorsement,
product quality, and price perceptions on purchasing decisions for Ms Glow
products. This study was conducted on consumers of Ms Glow products at the Asa
Beauty Shop in Semarang. This study uses the technique of sampling accidential
sampling method. The number of respondents who were determined for this study
were 125 people. With the help of the SPSS statistical program version 16.0, it can
be seen the relationship between variables using multiple linear regression
analysis. The results obtained from this study indicate that, firstly, The results
obtained from this study indicate that, the first celebrity endorsement variable has a
positive and significant effect on purchasing decisions, the second product quality
variable has a positive and significant effect on purchasing decisions, the three
price perception variables have a positive and significant effect on purchasing
decisions.

Keywords: celebrity endorsement; product quality; price perceptions; purchase


decision

How to cite: Pradika. N. D. & Setiawan. M. B. (2022) Pengaruh Celebrity Endorsement, Kualitas Produk, dan Persepsi
Harga terhadap Keputusan Pembelian Produk Ms Glow (di Toko Asa Beauty Ms Glow Semarang, Syntax
Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia, 7(1).
E-ISSN: 2548-1398
Published by: Ridwan Institute
Nurul Dwi Pradika, Mulyo Budi Setiawan

Pendahuluan
Kehidupan modern saat ini menawarkan kemudahan dan kepraktisan untuk
konsumen agar berpenampilan cantik serta terlihat lebih menarik. Bukan hanya dari cara
berpakaian maupun menggunakan aksesoris untuk menunjang kecantikan kaum wanita.
Salah satunya adalah memakai produk kecantikan. Saat ini produk kecantikan sangat
diperlukan oleh kaum wanita untuk menunjang penampilan saat melakukan aktivitas
luar dan sehari-hari. Tampil cantik bagi kaum wanita adalah salah satu point utama agar
terlihat lebih menarik dan percaya diri. Dalam merawat kecantikan bukan hal yang sulit,
namun hanya saja membutuhkan kedisiplinan serta kerajinan yang khusus dan
melakukan secara rutin. Kecantikan memang dapat menjadi sorotan dan perhatian yang
sering diperbincangkan dalam berbagai kesempatan. Dimasa kini banyak tempat yang
menawarkan jasa dan perawatan wajah serta tubuh seperti, salon, spa, dan body
treatment. Semakin tinggi persaingan untuk merebut market share di industri produk
perawatan wajah. Di sisi lain keinginan kaum wanita untuk memiliki kulit yang sehat
dan mulus menyebabkan mereka semakin selektif dalam memilih produk perawatan
kecantikan yang dapat bekerja secara cepat tanpa menyebabkan efek samping. Oleh
karena itu perusahaan beroperasi di industri perawatan wajah dan kulit harus mengenal
apa yang menjadi kebutuhan konsumen terutama kaum wanita. Menurut penelitian yang
dilakukan oleh (Andrianto et al., 2016) menyatakan bahwa variabel celebrity endorser
berpengaruh positif dan signifikan pada proses keputusan pembelian. Namun,
bertentangan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh (Ramadhani & Nadya, 2020)
menyatakan bahwa variabel celebrity endorser tidak berpengaruh secara signifikan
terhadap variabel keputusan pembelian. Dalam penelitian tersebut terdapat research
gap, mengenai perbedaan hasil penelitian antara hubungan variabel celebrity endorser
dan keputusan pembelian, maka pada penelitian ini diperlukan adanya penelitian lebih
lanjut yang membahas tentang pengaruh variabel celebrity endorser terhadap variabel
keputusan pembelian. Menurut penelitian yang dilakukan oleh (Oktavenia & Ardani,
2018) menyatakan bahwa kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap
keputusan pembelian. Namun, bertentangan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh
(Amelisa, Yonaldi, & Mayasari, 2018) menyatakan bahwa variabel kualitas produk
tidak berpengaruh terhadap variabel keputusan pembelian. Dalam penelitian tersebut
terdapat research gap, mengenai perbedaan hasil penelitian antara hubungan variabel
kualitas produk dan keputusan pembelian, maka pada penelitian ini diperlukan adanya
penelitian lebih lanjut yang membahas tentang pengaruh variabel kualitas produk
terhadap variabel keputusan pembelian. Menurut penelitian yang dilakukan oleh (rifa’i
Bayu, Ni Wayan Eka Mitariani, & I Gusti Ayu Imbayani, 2020) menyatakan bahwa
persepsi harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.
Namun, bertentangan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh (Faiz, 2018)
menyatakan bahwa variabel persepsi harga berpengaruh negatif dan signifikan terhadap
keputusan pembelian. Dalam penelitian tersebut terdapat research gap, mengenai
perbedaan hasil penelitian antara hubungan variabel persepsi harga dan keputusan

862 Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022


Pengaruh Celebrity Endorsement, Kualitas Produk, dan Persepsi Harga terhadap
Keputusan Pembelian Produk Ms Glow (di Toko Asa Beauty Ms Glow Semarang

pembelian, maka pada penelitian ini diperlukan adanya penelitian lebih lanjut yang
membahas tentang pengaruh variabel persepsi harga terhadap variabel keputusan
pembelian.
Salah satu perusahaan klinik kecantikan yang terkenal di Kota Semarang adalah
Ms Glow Semarang yang menjual produk-produk kecantikan seperti Ms Glow Paket
Acne series, Ms Glow paket Whitening series, Ms Glow Paket Luminos series, Ms Glow
Formen, Ms Glow Ultimate series, Ms Slim Capsule, Ms Glow Balm Juice,dll. Hadirnya
produk kecantikan beberapa tahun terakhir ini membuat nama skincare menjadi terkenal
dengan beberapa pilihan merk seperti Scarlett, Implora, Wardah, Emina, Avoskin. Ms
Glow harus mempunyai keunggulan kompetitif agar dapat bertahan dan memenangkan
pada dunia persaingan industri produk kecantikan saat ini. Salah satu caranya dengan
adanya menampilkan Celebrity Endorsement, Kualitas Produk dan Harga terhadap
Keputusan Pembelian pada Produk Kecantikan Ms Glow Semarang. Berdasarkan latar
belakang di atas peneliti tertarik untuk melakukan penelitian kembali sejauh mana
pengaruh celebrity endorsement, kualitas produk dan persepsi harga terhadap keputusan
pembelian produk ms glow (di toko asa beauty ms glow Semarang).

Metode Penelitian
1. Model Grafis
Gambar 1
Model Grafis

Hipotesis :
H1 : Celebrity Endorsement Berpengaruh Terhadap Keputusan Pembelian
H2 : Kualitas Produk Berpengaruh Terhadap Keputusan Pembelian
H3 : Persepsi Harga Berpengaruh Terhadap Keputusn Pembelian
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik accidential sampling.
Accidential sampling merupakan teknik pengambilan sampel berdasarkan kebetulan,
yaitu siapa saja yang secara kebetulan bertemu dengan peneliti bisa dijadikan sampel
bila dipandang orang yang ditemui itu cocok sebagai sumber data (Sugiyono, 2011)
Responden dalam penelitian ini 125 responden. Penelitian ini mengambil obyek pada
konsumen produk Ms Glow di Toko Asa Beauty yang bergerak di bidang penjualan

Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022 863


Nurul Dwi Pradika, Mulyo Budi Setiawan

alat kosmetik dan kecantikan yang berlokasi di Jalan Pleburan Barat No 7 F


Semarang.
2. Pengujian Instrumen
1. Uji Validitas
Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat keandalan atau
ketepatan suatu alat ukur (Sugiyono, 2013). Validitas menunjukkan derajat
ketepatan antara data yang sesungguhnya terjadi pada objek dengan data yang
dikumpulkan oleh peneliti.
2. Uji Reliabilitas
Uji reliabilitas adalah alat untuk mengukur suatu kuesioner yang merupakan
indikator dari variabel atau konstruk (Ghozali, 2018). Suatu kuesioner dikatakan
reliabel atau handal jika jawaban seseorang terhadap pertanyaan adalah konsisten
atau stabil dari waktu ke waktu. Nilai reliabilitas dinyatakan dengan koefisien
cronbach alpha berdasarkan kriteria batas terendah reliabilitas adalah 0,7. Jika
nilai cronbach alpha memberikan nilai > 0,7 maka variabel tersebut bisa dikatakan
reliabel.
3. Analisis Data
Analisis data merupakan salah satu cara yang digunakan untuk mengetahui
sejauh mana suatu variabel mempengaruhi variabel lain sehingga diperoleh data
yang kemudian diolah atau dianalisis terlebih dahulu sehingga dapat dijadikan
pertimbangan dalam pengambilan keputusan.
4. Model Matematis
Y = α + β1 . X1 + β2 .X2 + β3 .X3 + e
Keterangan :
α = Konstanta
β = Koefisien Regresi
Y = Keputusan Pembelian
X1 = Celebrity Endorsement
X2 = Kualitas Produk
X3 = Persepsi Harga
e = Standar Error
3. Pengujian Model
a) Uji Koefisien Determinasi (R2)
Menurut (Ghozali, 2013) koefisien determinasi (R2) digunakan untuk
mengukur seberapa jauh kemampuan model dalam menerangkan variasi variabel
dependen. Nilai koefisien determinasi berada di rentang nol sampai 1.
b) Uji F
Uji F digunakan untuk mengetahui apakah variabel-variabel independen
secara simultan berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen. Derajat
kepercayaan yang digunakan adalah 5 %.

864 Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022


Pengaruh Celebrity Endorsement, Kualitas Produk, dan Persepsi Harga terhadap
Keputusan Pembelian Produk Ms Glow (di Toko Asa Beauty Ms Glow Semarang

c) Pengujian Hipotesis (Uji-t)


Uji t pada dasarnya menunjukkan seberapa jauh pengaruh satu variabel
independen secara individual menerangkan variasi terikat. Menurut (Ghozali,
2006) Pengujian regresi dimaksudkan untuk mengetahui apakah variabel bebas
secara individual mempunyai pengaruh terhadap variabel terikat dengan asumsi
variabel yang lain itu konstan.

Hasil dan Pembahasan


A. Hasil
1) Uji Validitas

Tabel 1
Hasil Uji Validitas
Loading
Variabel Indikator Nilai KMO Keterangan
Factor >0,4
X.1 0.861 Valid
X1.2 0.884 Valid
X1.3 0.842 Valid
X1.4 0.894 Valid
X1.5 0.900 Valid
Celebrity
X1.6 0.897 Valid
Endorsment 0,937
X1.7 0.863 Valid
(X1)
X1.8 0.898 Valid
X1.9 0.916 Valid
X1.10 0.918 Valid
X1.11 0.933 Valid
X1.12 0.913 Valid
Loading
Variabel Indikator Nilai KMO Keterangan
Factor >0,4
X2.1 0,896 Valid
X2.2 0,815 Valid
Kualitas Produk
X2.3 0,774 0,950 Valid
(X2)
X2.4 0,913 Valid

X3.1 0,927 Valid


Persepsi Harga
X3.2 0,759 0,928 Valid
(X3)
X3.3 0,918 Valid
Y1 0,679 Valid
Y2 0,878 Valid
Keputusan Y3 0,873 Valid
0,872
Pembelian (Y) Y4 0,820 Valid
Y5 0,894 Valid
Y6 0,854 Valid
Sumber: Data primer diolah 2021

Berdasarkan hasil pengujian analisis faktor tabel 1 di atas menunjukan nilai


KMO semua variabel nilai yang dikehendaki > 0,50 sehingga memenuhi kriteria
kecukupan sampel. Selain itu nilai componen matrix atau loading factor masing-

Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022 865


Nurul Dwi Pradika, Mulyo Budi Setiawan

masing indikator yang membentuk variabel penelitian lebih dari 0,40 sehingga
dapat dikatakan bahwa indikator tersebut valid atau sahih (Ghozali, 2013).
2) Uji Reliabilitas
Hasil perhitungan uji reabilitas dapat dilihat pada tabel 2 berikut ini:

Tabel 2
Uji Reliabilitas
Variabel α Cronbach R standart Keterangan
Celebrity Endorment (X1) 0,907 0,70 Reliabel
Kualitas Produk (X2) 0,912 0,70 Reliabel
Persepsi Harga (X3) 0,911 0,70 Reliabel
Keputusan Pembelian (Y) 0,976 0,70 Reliabel
Sumber: Data primer diolah 2021

Hasil uji reliabilitas menunjukkan bahwa jawaban dari responden


menunjukkan konsistensi, hal ini dapat dilihat oleh cronbach alpha > 0,70. Dengan
hasil ini maka, jawaban dinyatakan reliabel.
3) Analisis Regresi

Tabel 3
Hasil Analisis Regresi
Uji Model Uji Hipotesis
No Persamaan Uji F Keterangan
Adj. R2 Beta T Sig
Sig.
1. X1 Y 0,244 3.292 0,001 H1 diterima
2. 0,316 2.993 0,003 H2 diterima
X2 Y 0,735 .000a
3. 0,360 3.379 0,001 H3 diterima
X3 Y
Sumber : Data primer yang diolah, 2021

Berdasarkan dari hasil regresi maka dapat dibuat persamaan linear antara
antara celebrity endorsment, kualitas produk, persepsi harga dan keputusan
pembelian sebagai berikut:
Y1 = 0,244X1 + 0,316X2 + 0,360X3
Persamaan linear tersebut dapat diartikan sebagai sebagai berikut:
1. Pengaruh Celebrity Endorsment Terhadap Keputusan Pembelian.
Dari hasil perhitungan analisis regresi antara celebrity endorsment (X1)
terhadap keputusan pembelian (Y) menunjukkan nilai Beta sebesar 0,244
dengan tingkat signifikasi 0,001 < 0,05, sehingga celebrity endorsment
berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan pembelian. Hal ini
mengandung arti bahwa semakin besar pengaruh celebrity endosrment yang
diberikan oleh selebgram ataupun model iklan lainnya, maka keputusan
pembelian konsumen akan semakin meningkat.
2. Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian.

866 Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022


Pengaruh Celebrity Endorsement, Kualitas Produk, dan Persepsi Harga terhadap
Keputusan Pembelian Produk Ms Glow (di Toko Asa Beauty Ms Glow Semarang

Dari hasil perhitungan analisis regresi antara Kualitas Produk (X2)


terhadap keputusan pembelian (Y) menunjukkan nilai Beta sebesar 0,316
dengan tingkat signifikasi 0,003 < 0,05, sehingga kualitas produk berpengaruh
positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Hal ini mengandung arti
bahwa semakin bagus dan berkualitas suatu produk yang ditawarkan ke
konsumen, maka keputusan pembelian konsumen akan semakin meningkat.
3. Pengaruh Persepsi Harga Terhadap Keputusan Pembelian.
Dari hasil perhitungan analisis regresi antara Persepsi Harga (X3) terhadap
keputusan pembelian (Y) menunjukkan nilai Beta sebesar 0,360 dengan tingkat
signifikasi 0,001 < 0,05, sehingga Persepsi Harga berpengaruh positif dan
signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Hal ini mengandung arti bahwa
semakin rasional harga yang ditetapkan oleh sebuah produsen maka konsumen
akan semakin mantap terhadap keputusannya untuk melakukan pembelian.
4) Koefisien Determinasi
Berdasarkan tabel 4.18 dapat diketahui bahwa nilai adjusted R square
sebesar 0,735, yang mengandung arti bahwa 73,5% variasi besarnya keputusan
pembelian dapat dijelaskan oleh variabel celebrity endorsment, kualitas produk,
dan persepsi harga, sedangkan sisanya 26,5% dijelaskan oleh variabel lain yang
tidak dimasukkan dalam model penelitian ini. Dari hasil ini dapat disimpulkan
bahwa model dinyatakan fit dan layak digunakan dalam penelitian.
5) Uji F
Dapat diketahui bahwa hasil analisa data diperoleh angka signifikansi
sebesar 0,000 < 0,05 sehingga signifikan. Hal ini berarti bahwa semua variabel
independen atau variabel bebas (celebrity endorsment, kualitas produk, persepsi
harga) mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadap variabel dependen
atau variabel terikat (Keputusan Pembelian). Dari hasil ini dapat disimpulkan
bahwa model dinyatakan fit dan layak digunakan dalam penelitian.
Hasil uji F antara Celebrity endorsment, kualitas produk, persepsi harga dan
keputusan pembelian. Dapat dilihat pada tabel 4.18.
6) Uji Hipotesis (Uji t)
Dari hasil uji hipotesis, dapat disimpulkan:
1. Hipotesis 1: Celebrity Endorsment berpengaruh positif dan signifikan terhadap
Keputusan Pembelian.
Berdasarkan tabel 4.18 diketahui besar nilai signifikansi celebrity
endorsment terhadap keputusan pembelian 0,001 < 0,05 dan nilai t sebesar
3,292 yang berarti bahwa celebrity endorsment berpengaruh positif dan
signifikan terhadap keputusan pembelian sehingga dengan hasil ini hipotesis 1
diterima.
2. Hipotesis 2: Kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap
Keputusan Pembelan.
Berdasarkan tabel 4.18 diketahui besar nilai signifikansi kualtas produk
terhadap keputusan pembelian 0,003 < 0,05 dan nilai t sebesar 2,993 yang

Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022 867


Nurul Dwi Pradika, Mulyo Budi Setiawan

berarti bahwa kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap


keputusan pembeliian sehingga dengan hasil ini hipotesis 2 diterima.
3. Hipotesis 3: Persepsi harga berpengaruh signifikan terhadap Keputusan
pembelian
Berdasarkan tabel 4.18 diketahui besar nilai signifikansi persepsi harga
terhadap keputusan pembelian 0,001 > 0,05 dan nilai t sebesar 3,379 yang
berarti bahwa persepsi harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian
sehingga dengan hasil ini hipotesis 3 diterima.
B. Pembahasan
1. Pengaruh Celebrity Endorsment Terhadap Keputusan Pembelian
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa celebrity endorsment berpengaruh
positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai Beta sebesar
0,244 yang bernilai positif dengan nilai signifikan sebesar 0,001. Hal ini berarti
semakin baik pengaruh yang diberikan oleh selebriti atau selebgram maka
keputusan pembelian dari konsumen akan meningkat.
Hasil penelitian ini didukung dengan penelitian yang dilakukan oleh
(Pangemana, G. Cynthia, 2018) yang menunjukkan hasil penelitian bahwa
celebrity endorsment berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan
pembelian.
2. Pengaruh Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas produk berpengaruh positif
dan signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai Beta sebesar 0,316
yang bernilai positif dengan nilai signifikan sebesar 0,003. Semakin baik kualitas
produk yang dmiliki oleh sebuah produsen maka keputusan pembelian konsumen
akan semakin meningkat.
Hal ini didukung dengan penelitian yang dilakukan oleh (Sugiarto, 2019)
yang menunjukkan hasil bahwa kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan
terhadap keputusan pembelian.
3. Pengaruh Persepsi Harga terhadap Keputusan Pembelian
Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi harga berpengaruh positif dan
signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai Beta sebesar 0,360 yang
bernilai positif dan nilai signifikan sebesar 0,001. Hal ini berarti persepsi harga
berpengaruh positif dan signifkan terhadap keputusan pembelian. Hasil ini
didukung dengan penelitian yang dilakukan oleh (Hakim, 2019) yang
menunjukkan hasil penelitian bahwa persepsi harga berpengaruh positif dan
signifikan terhadap keputusan pembelian.

Kesimpulan

868 Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022


Pengaruh Celebrity Endorsement, Kualitas Produk, dan Persepsi Harga terhadap
Keputusan Pembelian Produk Ms Glow (di Toko Asa Beauty Ms Glow Semarang

Hasil penelitian yang telah di lakukan tentang pengaruh celebrity endorsment,


Kualitas Produk, dan Persepsi Harga terhadap Keputusan Pembelian produk MS Glow
Toko Asa Beauty Semarang, maka dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut: 1)
Celebrity Endorsment berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian
2) Kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian 3)
Persepsi harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian

Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022 869


Nurul Dwi Pradika, Mulyo Budi Setiawan

BIBLIOGRAFI

Amelisa, Lisa, Yonaldi, Sepris, & Mayasari, Hesti. (2018). Analisis Pengaruh Kualitas
Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Gula Tebu. Manajemen Dan
Kewirausahaan, 7(3), 54–66. Google Scholar

Andrianto, Nur Faiz, Sutrasmawati, Endang, Manajemen, Jurusan, Ekonomi, Fakultas,


Semarang, Universitas Negeri, & Artikel, Info. (2016). Pengaruh Celebrity
Endorser dan Brand Image pada Proses Keputusan Pembelian. Management
Analysis Journal, 5(2), 104–109. https://doi.org/10.15294/maj.v5i2.8055. Google
Scholar

Faiz. (2018). Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Persepsi Harga dan Kualitas
Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian (Studi pada Mahasiwa UMS di Ella
Skin Care). Journal of Chemical Information and Modeling, 53(9), 1–11. Google
Scholar

Ghozali, Imam. (2006). Aplikasi analisis multivariate dengan program SPSS. Badan
Penerbit Universitas Diponegoro. Google Scholar

Ghozali, Imam. (2013). aplikasi analisis multivariate dengan program IBM SPSS 21
Update PLS Regresi. semarang: Badan penerbit Universitas Diponegoro.
Information Technology, 2(2). Google Scholar

Ghozali, Imam. (2018). Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 25.
Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Google Scholar

Hakim, Lukmanul dan Rinjani Saragih. (2019). Pengaruh Citra Merek, Persepsi Harga
dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen NPK Mutiara Di
Ud.Barelang Tani Jaya Batam. Google Scholar

Oktavenia, Kadek Ayuk Riska, & Ardani, I. Gusti Agung Ketut Sri. (2018). Pengaruh
Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Handphone Nokia Dengan Citra
Merek Sebagai Pemediasi. E-Jurnal Manajemen Universitas Udayana, 8(3), 1374.
https://doi.org/10.24843/ejmunud.2019.v08.i03.p08 Google Scholar

Pangemana, G. Cynthia, Lisbeth Mananeke dan Christy N. Rondonuw. (2018). Analisis


Pengaruh Celebrity Endorse, Citra Merek dan Persepsi Nilai Terhadap Keputusan
Pembelian Mobil Toyota All New Sienta Di Manado. Google Scholar

Ramadhani, Ira, & Nadya, Prameswara Samofa. (2020). Pengaruh Celebrity Endorser
Dan Brand Image Terhadap Keputusan Pembelian Fesyen Muslim Hijup.
Prosiding Konferensi Nasional Ekonomi Manajemen Dan Akuntansi (KNEMA),
1177, 1–14. Google Scholar

870 Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022


Pengaruh Celebrity Endorsement, Kualitas Produk, dan Persepsi Harga terhadap
Keputusan Pembelian Produk Ms Glow (di Toko Asa Beauty Ms Glow Semarang

rifa’i Bayu, Ni Wayan Eka Mitariani, & I Gusti Ayu Imbayani. (2020). Pengaruh
Persepsi Harga, Kualitas Produk, Dan Promosi. Pengaruh Persepsi Harga,
Kualitas Produk, Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Kartu Perdana
Internet Di Gallery Smartfren Denpasar, 1(4), 1–12. Google Scholar

Sugiarto, Sigit dan Edy Jumady. (2019). Kualitas Produk dan Layanan Purna Jual
Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Yamaha Pada PT. Suraco Jaya
Abadi Motor (Quality Product and After-Sales Service on Purchase Decision of
Yamaha Motorcycle at PT. Suraco Jaya Abadi Motor). Google Scholar

Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung:


Afabeta. Google Scholar

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif,


dan R&D. Bandung: Alfabeta. Google Scholar

Copyright holder:
Nurul Dwi Pradika, Mulyo Budi Setiawan (2022)

First publication right:


Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia

This article is licensed under:

Syntax Literate, Vol. 7, Special Issue No. 1, Januari 2022 871

Anda mungkin juga menyukai