Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

PENYEWAAN TEMPAT UNTUK


SEKRETARIAT, GUDANG & TEMPAT USAHA

BUMDESA RAYA

DESA BRAM ITAM RAYA


KECAMATAN BRAM ITAM
KABUPATEN TANJUNG JABUNG BARAT
PROVINSI JAMBI
2019
BADAN USAHA MILIK DESA
BUMDESA RAYA
DESA BRAM ITAM RAYA KECAMATAN BRAM ITAM
Jalan Lintas Jambi – Teluk Nilau RT.14 Desa Bram Itam Raya Kode Pos : 36514

Nomor : 10/BUMDES-RAYA/I/2020
Lamp : -
Perihal : Permohonan Pendanaan Sekretariat Kepada Yth.
Dan Gudang BUMDES Kepala Desa Bram Itam Raya
Di –
Bram Itam Raya
Asslamu’alaikum Wr.Wb
Dengan Hormat,
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT karena berkat limpahan rahmat serta
karunia-Nya sehingga proposal ini bisa terselesaikan dengan baik, proposal yang kami susun
ini merupakan program pengembangan BUMDESA RAYA sebagai salah satu sarana dan
upaya dalam rangka meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) dan peningkatan usaha
serta pendapatan BUMDesa.
Dengan telah tersusunnya proposal, besar harapan kami kiranya Bapak dapat
membantu dan memberikan pendanaan kepada kami guna pembentukan Sekretariat
BUMDES dan Gudang Barang BUMDES sekaligus Tempat Usaha, sebesar Rp. 15.000.000
(Lima Belas Juta Rupiah), proposal dan RAB terlampir.
Demikian proposal ini kami susun dan ajukan untuk dapat diperhatikan, atas bantuan
dan kerjasama kami sampaikan banyak terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

Bram Itam Raya, Januari 2020


Direktur BUMDesa “RAYA”

MUALIM

ii | B U M D E S A R A Y A
DAFTAR ISI

A. LATAR BELAKANG ....................................................................................... 1

B. DASAR PEMIKIRAN ....................................................................................... 1

C. MAKSUD DAN TUJUAN ................................................................................ 1

D. RENCANA ANGGARAN DAN BIAYA.......................................................... 2

E. PENUTUP .......................................................................................................... 2

iii | B U M D E S A R A Y A
A. LATAR BELAKANG

Organisasi ekonomi perdesaan menjadi bagian penting sekaligus masih menjadi titik
lemah dalam rangka mendukung penguatan ekonomi perdesaan. Oleh karenanya
diperlukan upaya sistematis untuk mendorong organisasi ini agar mampu mengelola asset
ekonomi strategis di desa sekaligus mengembangkan jaringan ekonomi demi
meningkatkan daya saing ekonomi perdesaan. Dalam konteks demikian, BUMDES pada
dasarnya merupakan bentuk konsolidasi atau penguatan terhadap lembaga-lembaga
ekonomi desa.
BUMDES merupakan instrument pendayagunaan ekonomi lokal dengan berbagai
ragam jenis potensi. Pendayagunaan potensi ini terutama bertujuan untuk peningkatan
kesejahteran ekonomi warga desa melalui pengembangan usaha ekonomi mereka.
Disamping itu, keberadaan BUMDES juga memberikan sumbangan bagi peningkatan
sumber pendapatan asli desa yang memungkinkan desa mampu melaksanakan
pembangunan dan peningkatan kesejahteraan rakyat secara optimal.
Namun BUMDES Raya untuk saat ini masih belum memiliki Sekretariat dan
Gudang Barang, sehingga dirasa perlu BUMDES memiliki Sekretariat dan Gudang Barang
untuk menunjang dan mengelola segala sesuatu demi kemajuan BUMDES sendiri yang
secara tidak langsung akan memberikan peningkatan pemasukan untuk Desa Bram Itam
Raya.

B. DASAR PEMIKIRAN

Dengan diterbitkannya Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa,


sebagaimana diamanatkan dalam Bab X dan Peraturan Menteri Desa, Pembangunan
Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Nomor 4 Tahun 2015 yang menyatakan Desa dapat
mendirikan Badan Usaha Milik Desa yang disebut BUMDes. Pemerintah Desa dapat
mendirikan Badan Usaha Milik Desa sesuai dengan kebutuhan dan potensi Desa dengan
harapan dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat serta Desa.

C. MAKSUD DAN TUJUAN

Sesuai dengan hal-hal yang telah diuraikan dalam pemaparan sebelumnya,


penyusunan proposal ini dimaksudkan untuk menyampaikan sejumlah informasi yang
dianggap perlu untuk diketahui oleh pihak-pihak terkait seperti perorangan, Badan Hukum

1|BUMDESA RAYA
dan instansi pemerintah baik tingkat Desa maupun tingkat jajaran selanjutnya yang
memberikan perhatian besar terhadap upaya peningkatan dan pemberdayaan ekonomi
mayarakat menuju kesejahteraan masyarakat di wilayah Desa Bram Itam Raya.

Tujuan dari penyusunan proposal ini adalah sebagai berikut :

 BUMDES memiliki Sekretariat guna mendukung perkembangannya;


 BUMDES mempunyai Gudang Penyimpanan Barang inventaris sehingga lebih
terkontrol dan terawatt serta memudahkan untuk pendataan dan pengecekannya;
 Memiliki tempat pendistribusian hasil produksi dari terutama masyrakat Desa Bram
Itam Raya, dan umumnya masyarakat umum.
 Mempererat tali silaturahmi antar warga masyarakat melalui suatu wadah kegiatan
yang positif dan produktif dalam Badan Usaha Milik Desa.

D. RENCANA ANGGARAN DAN BIAYA

Penjelasan sederhana mengenai rencana anggaran dan biaya sewa Sekretariat dan
Gudang serta Tempat Usaha BUMDES “RAYA” Desa Bram Itam Raya, adalah :
Harga (Rp.)
No Jenis Pengeluaran Banyak
Satuan Total
1. Sewa Tempat
12 bln 750.000 9.000.000
(Sekretariat + Gudang + Tempat Usaha)
2. Meja Kantor 2 unit 700.000 1.400.000
3. Etalase kaca 2 unit 2.000.000 4.000.000
4. Jasa Angkut 1 kali 300.000 300.000
5. Meja Kecil Pelaminan (Unit usaha tenda) 2 unit 150.000 300.000
JUMLAH TOTAL 15.000.000

E. PENUTUP
Demikian proposal ini dibuat sebagai bahan analisa usaha pengembangan BUMDES
“RAYA”. Semoga proposal ini menjadi bahan pertimbangan sehingga dapat disetujui dan
dapat terealisasi.
Bram Itam Raya, Januari 2020
Direktur BUMDesa “RAYA”

2|BUMDESA RAYA
MUALIM

3|BUMDESA RAYA

Anda mungkin juga menyukai