Anda di halaman 1dari 3

TUGAS PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN (PPKN)

DISUSUN OLEH :
ADINDA NOVIA SALSABILLA
X MIPA 2
1. Kasus kewarganegaraan pernikahan dengan warga negara asing (WNA) :
Melaney Ricardo wanita keturunan Batak yang menikah dengan Warga
Negara Australia. Tahun 2010 silam Melaney Ricardo memutuskan untuk
menikah dengan Tyson Lynch seorang pria berkewarganegaraan Australia.
Dan mereka dikaruniai dua orang anak. Seperti yang diketahui tentunya
Melaney Ricardo akan menempuh banyak persyaratan yang harus dipenuhi
dan sesuai dengan undang – undang yang berlaku di Indonesia. Hingga saat
ini Melaney Ricardo tetap menjadi Warga Negara Indonesia dan Tyson
Lynch tetap menjadi Warga Negara Australia.
Komentar : Lalu bagaimana dengan status kewarganegaraan anak mereka.

2. Kasus kewarganegaraan multipatride ( seseorang yang memiliki 2 atau lebih


kewarganegaraan) : Ricard dan Jesica adalah suami istri warga negara
Belanda melahirkan seorang anak bernama Jenifer di negara Inggris.
Belanda menganut asas singuinis (keturunan), sedangkan Inggris menganut
asas kelahiran (ius soli). Menurut Belanda Jenifer menjadi warga negara
Belanda karena menganut asas keturunan (ius sanguinis). Menurut Inggris,
Jenifer menjadi warga negara Inggris sesuai dengan asas ius soli di Inggris.
Terjadi dwi kewarganegaraan atau Bipatride (ganda). Saat dewasa Jenifer
bekerja di suatu negara dan dia menerima kewarganegaraan yang baru,
sedangkan ia tidak melepas status bipatridenya
Komentar : Orang yang multipatride juga dapat memanfaatkan hak dan
kewajiban sebagai warga negara di tiga negara atau lebih yang berbeda.

3. Kasus kewarganegaraan apatride (seseorang yang tidak memeliki


kewarganegaraan) : Tifany dan Peter suami isteri warga negara Inggris
dengan asas ius soli berdomisili di negara Belanda dengan asas ius
sanguinis. Kemudian lahir anak bernama James.Oleh karena James lahir
dinegara Belanda, James tidak diakui sebagai warga negaranya karena
orang tuanya bukan warga negara Belanda. Negara Inggris merupakan
negara Peter dan Tifany dengan asas ius soli tidak mengakui James karena
lahir diluar negara Inggris.Akhirnya oleh karena kedua negara itu tidak
mengakui terjadilah apatride bagi James.
Komentar : Orang yang apatride akan dianggap sebagai orang asing yang
hak dan kewajibannya terbatas dibanding warga negara atau penduduk.

4. Kasus kewarganegaraan bipatride (Seseorang yang memiliki


kewarganegaraan ganda):
Joko dan Ratih suami isteri Warga negara Indonesia melahirkan anak
bernama Roro di negara Malaysia. RI menganut asas keturunan, sedangkan
Malaysia asas kelahiran. Menurut RI Roro menjadi warga negara Indonesia
karena menganut asas keturunan (ius sanguinis). Menurut Malaysia Roro
menjadi warganegara Malaysia sesuai dengan asas ius soli di Malaysia.
Apabila Roro menerima keduanya berarti terjadi dwi kewarganegaraan atau
Bipatride (ganda).
Komentar : Orang yang bipatride dapat memanfaatkan hak dan kewajiban
sebagai warga negara di dua negara yang berbeda.

Anda mungkin juga menyukai